Anda di halaman 1dari 6

PENETAPAN

Nomor: 22/Pdt.p/2021/PN.Smg

“DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA”

Pengadilan Negeri Semarang yang memeriksa dan mengadili perkara-perkara perdata dalam
tingkat pertama telah mengambil penetapan seperti terurai dibawah ini atas permohonan dari:

FAIRUZ RHAMDHATUL MUTIA Umur 35 tahun, Jenis kelamin Perempuan,


kebangsaan Indonesia, tempat tinggal di Jalan
Taman Siswa No.24 RT 10 RW 06, Kelurahan
Ngaliyan, Kecamatan Ngaliyan, Kota Semarang.

Berdasarkan Surat Kuasa Nomor 20/SKK/II/2021 tertanggal 2 Februari 2021 memberi kuasa
kepada:

1. Catherine Putri Andaresta, S.H.,M.H.


2. Azman Khoerul Muta’adi, S.H.,M.H

Kesemuanya adalah Advokat dan Konsultan Hukum pada Kantor Advokat CnA and Partner
Law Firm berkedudukan di Jalan Jalan Menoreh Raya No.52, Sampangan, Gajahmungkur,
Semarang, Jawa Tengah Telp. (024) 4561580, Email: cnaandpartnerlawfirm@gmail.com.
--------------------- Selanjutnya disebut sebagai PEMOHON;

PENGADILAN NEGERI tersebut:

Telah membaca berkas permohonan Pemohon:

Telah membaca dan mendata berkas surat-surat yang diajukan Pemohon

Telah mendengar keterangan saksi-saksi di persidangan,

TENTANG DUDUK PERKARA

Menimbang, bahwa Pemohon dengan surat permohonannya tertanggal 2 Februari 2021


terdaftar di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Semarang dibawah register
22/Pdt.p/2021/PN.Smg, tanggal 2 Februari 2021 telah mengirimkan permohonan yang pada
pokoknya berbunyi sebagai berikut:
1. Bahwa pemohon dilahirkan di Semarang pada tanggal 24 September 2015, anak
perempuan dari Fairuz Rhamdhatul Muthia dan Raditya Alexander Rinal,
sebagaimana bukti dari Akta Lahir Nomor 91234/TP/2015 tertanggal 24 September
2015 dari Kantor Catatan Sipil Semarang (Fotocopy terlampir);
2. Bahwa pemohon adalah Warga Negara Indonesia;
3. Bahwa pemohon berkeinginan untuk mengganti nama anaknya dengan nama yang
sesuai dan lebih bermakna. Adapun nama yang dikehendaki dari nama asal CORONA
PUTRI diganti menjadi CATHERINE PUTRI ANDARESTA;
4. Bahwa untuk pergantian nama pemohon baik nama keluarga maupun nama kecil dari
nama CORONA PUTRI diganti menjadi CATHERINE PUTRI ANDARESTA
menurut Pasal 2 Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2006, tentang Administrasi
Kependudukan, terlebih dahulu harus mendapatkan ijin atau penetapan dari Hakim
Pengadilan Negeri tempat pemohon.

Berdasarkan alasan-alasan tersebut di atas, Pemohon mohon kepada Yang Terhormat Bapak
Ketua Pengadilan Negeri Semarang untuk berkenan memeriksa dan mengadili serta
memberikan Putusan sebagai berikut:

PRIMAIR

1. Mengabulkan permohonan pemohon


2. Memberi izin kepada pemohon untuk mengganti nama sang anak dari nama asal
CORONA PUTRI menjadi CATHERINE PUTRI ANDARESTA
3. Memerintahkan kepada pegawai Kantor Dinas Kependudukan Kota Semarang untuk
mencatat tentang penggantian nama pemohon tersebut pada Akta Kelahiran Nomor
91234/TP/2015 tanggal 24 September 2015 dari semula tercatat atas nama CORONA
PUTRI menjadi CATHERINE PUTRI ANDARESTA
4. Membayar biaya menurut ketentuan yang berlaku.

SUBSIDAIR

Mohon memberikan putusan yang seadil-adilnya;

Menimbang, bahwa pada hari persidangan yang telah ditetapkan Pemohon datang
menghadap didampingi kuasanya;
Menimbang, bahwa setelah permohonannya dibacakan, Pemohon menyatakan tetap
pada permohonannya.
Menimbang, bahwa untuk menguatkan dalil permohonannya, Pemohon mengajukan
bukti surat berupa:
1. Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP) dengan No. 327610621000001, atas nama
Fairuz Rhamdatul Muthia...........................................................diberi tanda (Bukti P-1)
2. Fotokopi Kartu Keluarga dengan No. 3275106210000011, atas nama Raditya
Alexander Rinal .........................................................................diberi tanda (Bukti P-2)
3. Fotokopi kutipan akta nikah dengan No. 600/K.WNI/2004, atas nama Raditya
Alexander Rinal dan Fairuz Rhamdatul Muthia........................diberi tanda (Bukti P-3)
4. Fotokopi kutipan akta kelahiran dengan No. 91234/TP/2015, atas nama Corona
Putri ...................................................................................................diberi tanda (Bukti
P-4)
5. Asli surat keterangan beda nama dengan No. 3345765432119 diberi tanda (Bukti P-
5).

Menimbang, bahwa selain bukti-bukti surat, Pemohon juga mengajukan saksi-saksi


yang masing-masing diperiksa dibawah sumpah pada pokoknya menerangkan sebagai
berikut:

1. SAKSI 1: JOSEPHIRA ANDARESTA


- Bahwa saksi mengetahui bahwa anak dari pemohon bernama asli CORONA
PUTRI dan ingin menggantinya menjadi CATHERINE PUTRI ANDARESTA
- Bahwa saksi mengetahui Pemohon ingin ngengganti nama tersebut dikarenakan
hanpir 2 (dua) tahun anak pemohon sakit-sakitan.
- Bahwa saksi mengetahui bahwa nama anak Pemohon harus diganti setelah
Pemohon pergi ke orang Pintar
- Bahwa saksi mengatakan bahwa keluarga pemohon mengetahui bahwa Pemohon
inging mengubah nama anaknya
2. SAKSI 2: RAFI DARRYL RABBANI
- Bahwa pada tanggal 26 Desember 2020 pemohon mendatangi saksi dan memberi
tahu bahwa anaknya saering sakit-sakitan selama 2 (dua) tahun
- Bahwa saksi mengatakan nama anak pemohon membawa sial atau keburukan
pada pemilik nama tersebut
- Bahwa saksi menyuruh pemohon mencoba untuk mengganti nama anaknya
Menimbang, bahwa di persidangan juga didengar keterangan Pemohon sendiri yang
pada pokoknya menerangkan;

- Bahwa pemohon merasa anaknya memiliki nama yang kurang bermakna;


- Bahwa pemohon menyatakan anaknya sering sakit-sakitan saat menyandang nama
tersebut;
- Bahwa pemohon pergi menemui orang pintar dan disarankan untuk mencoba
mengganti nama anaknya tersebut
- Bahwa setelah pemohon mengganti nama anaknya tersebut kondisinya mulai
membaik.

Menimbang, bahwa oleh karena Pemohon sudah tidak mengajukan sesuatu lagi, maka
selanjutnya Pemohon mohon Penetapan.

PERTIMBANGAN HUKUM

Menimbang, bahwa maksud dan tujuan permohonan Pemohon adalah sebagaimana


terurai di atas;

Menimbung, bahwa dalam surat permohonannya, pemohon mendalilkan anak


pemohon dahulu bernama CORONA PUTRI sebagaimana sesuai dengan akta kelahiran
pemohon No.91234/TP/2015, CORONA PUTRI dirasa pemohon tidak sesuai dan kurang
bermakna oleh karena itu pemohon bermaksud akan mengganti nama tersebut menjadi
CATHERINE PUTRI ANDARESTA;

Menimbang bahwa apakah permohonan pemohon beralasan untuk dikabulkan atau


tidak, akan dipertimbangkan melalui bukti-bukti yang diajukan pemohon di persidangan;

Menimbang, bahwa untuk menguatkan permohonannya, Pemohon telah mengajukan


bukti-bukti surat yang masing-masing diberi kode bukti P-1 s/d P-5 dan 2(dua) orang saksi
yaitu Saksi JOSEPHIRA ANDARESTA, dan Saksi RAFI DARRYL RABBANI.

Menimbang, bahwa untuk mempersingkat waktu dalam penetapan ini maka mengenai
segala kejadian di persidangan perkara permohonan ini dianggap termuat dan menjadi satu
kesatuan yang tidak terpisahkan dalam penetapan ini;

Menimbang, bahwa bukti P-1 dan P-2 berupa Kartu Tanda Penduduk dan Kartu
Keluarga atas nama Raditya Alexander Rinaldi telah membuktikan bahwa pemohon tinggal
di wilayah Hukum pengadilan Negeri Semarang dengan demikian secara formal pembina
mempunyai hak kapasitasnya sebagai pemohon dalam perkara a quo, dan oleh karena itu
pemohon dapat diterima sebagai pihak yang dapat mengajukan permohonan;

Menimbang bahwa, bukti P-3 berupa akta nikah atas nama Raditya Alexander Rinal
dan Fairuz Rhamdatul Muthia menyatakan bahwa mereka berada dalam ikatan perkawinan
yang sah.

Menimbang, bahwa bukti P-4 berupa akta kelahiran menyatakan bahwa anak
pemohon benar bernama CORONA PUTRI

Menimbang, bahwa bukti P-5 berupa surat keterangan beda nama No.3345765432119
menyatakan bahwa ada perbedaan data identitas pada orang yang sama.

Menimbang, bahwa dari keterangan para saksi tersebut menerangkan bahwa Pemohon
berkeinginan untuk merubah nama anaknya dikarenakan dirasa nama anaknya tidak sesuai
dan kurang bermakna.

Menimbang, bahwa dari keterangan para saksi tersebut telah mendengar keinginan
Pemohon untuk merubah nama anaknya yang semula bernama CORONA PURTI menjadi
CATHERINE PUTRI ANDARESTA;

Menimbang, bahwa guna kepentingan pemohon tersebut, maka nama pemohon yang
dimohonkan itu sangat tepat dan sesuai;

Menimbang. bahwa dari seluruh pertimbangan di atas, maka permohonan pemohon


dikabulkan seluruhnya oleh karena perkara permohonan ini sifatnya sepihak, maka
berdasarkan pasal 181 HIR biaya perkara permohonan ini di bebankan kepada pemohon;

Mengingat akan undang-undang No. 23 tahun 2006 tentang administrasi


kependudukan, UU Nomor 4 tahun 2004 tentang kekuasaan kehakiman dan UU no. 8 tahun
2004 tentang peradilan umum serta peraturan lain yang bersangkutan.

MENETAPKAN

1. Mengabulkan permohonan pemohon


2. Memberi izin kepada pemohon untuk mengganti nama sang anak dari nama asal
CORONA PUTRI menjadi CATHERINE PUTRI ANDARESTA
3. Memerintahkan kepada pegawai Kantor Dinas Kependudukan Kota Semarang untuk
mencatat tentang penggantian nama pemohon tersebut pada Akta Kelahiran Nomor
91234/TP/2015 tanggal 24 September 2015 dari semula tercatat atas nama CORONA
PUTRI menjadi CATHERINE PUTRI ANDARESTA
4. Membebankan biaya permohonan ini kepada Pemohon sebesar Rp 208.000,00 (dua
ratus delapan ribu rupiah)
Demikianlah ditetapkan pada hari #####, oleh ANDJENG PRATIWI, S.H., M.H. Hakim
Pengadilan Negeri Semarang, penetapan ini diucapkan dalam sidang terbuka untuk umum
pada hari itu juga oleh Hakim tersebut dibantu RIZA OKTAVIA, S.H., M.H Panitera
Pengganti dan dihadiri Pemohon dan didampingi oleh Kuasanya;

PANITERA PENGGANTI HAKIM

RIZA OKTAVIA, S.H., M.H ANDJENG PRATIWI, S.H., M.H

Rincian Biaya

Biaya Pendaftaran................Rp 30.000,00

Biaya Proses.........................Rp 75.000,00

Biaya Panggilan....................Rp 75.000,00

Materai..................................Rp 20.000,00

Redaksi..................................Rp 8.000,00

....................................................................

Jumlah = Rp 208.000,00 (dua ratus delapan ribu rupiah)

Anda mungkin juga menyukai