Anda di halaman 1dari 51

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Seiring dengan kemajuan masyarakat Indonesia menjadikan pendidikan harus dapat
mampu berbicara banyak untuk mengikuti arus perubahan masyarakat. Dalam cita-cita
pendidikan Nasional yang berharap dapat terwujudnya manusia Indonesia yang seutuhnya,
mengharuskan pendidikan sebagai arus utama dalam menjawab tantangan masyarakat modern.
Dengan demikian pendidikan mau tidak mau harus menyiapkan seperangkat system yang tepat
dan tidak hanya menyiapkan materi pengetahuan, tetapi juga harus memiliki seperangkat
system intruksional yang mampu menerjemahkan sebuah pengetahuan. Kebutuhan tersebut
dapat dijawab dengan dua hal, yakni pertama, menyusun kurikulum yang tepat sehingga
masyarakat mampu melihat kebutuhan kompetensi sebuah kurikulum yang sesuai dengan
perubahan masyarakat. Dan yang kedua, adalah menciptakan pendidikan yang memiliki
jaminan kwalitas yang mampu bersaing di tingkat nasional.

Pemberlakuan Undang-undang Republik Indonesia Nomor 32 tahun 2004 tentang


Pemerintahan Daerah menuntut pelaksanaan otonomi daerah dan wawasan demokrasi dalam
penyelenggaraan pendidikan. Pengelolaan pendidikan yang semula bersifat sentralistik berubah
menjadi desentralistik. Desentralisasi pengelolaan pendidikan dengan diberikannya wewenang
kepada sekolah untuk menyusun kurikulumnya mengacu pada Undang-undang Nomor 20
tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, yaitu pasal 3 tentang fungsi dan tujuan
pendidikan nasional dan pasal 35 tentang standar nasional pendidikan.

. Desentralisasi pengelolaan pendidikan yang diharapkan dapat memenuhi kebutuhan dan


kondisi daerah perlu segera dilaksanakan. Bentuk nyata dari desentralisasi pengelolaan
pendidikan ini adalah diberikannya kewenangan kepada sekolah untuk mengambil keputusan
berkenaan dengan pengelolaan pendidikan, seperti dalam pengelolaan kurikulum, baik dalam
penyusunannya maupun pelaksanaannya di sekolah.

Pengembangan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) yang beragam mengacu


pada standar nasional pendidikan untuk menjamin pencapaian tujuan pendidikan
nasional.Standar nasional pendidikan terdiri atas standar isi, proses, kompetensi lulusan, tenaga
kependidikan, sarana dan prasarana, pengelolaan, pembiayaan dan penilaian pendidikan. Dua
dari kedelapan standar nasional pendidikan tersebut, yaitu Standar Isi (SI) dan Standar
Kompetensi Lulusan (SKL) merupakan acuan utama bagi satuan pendidikan dalam
mengembangkan kurikulum.

Pengembangan kurikulum disusun antara lain agar dapat memberi kesempatan peserta didik
untuk :

(a) belajar beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa,

(b) belajar memahami dan menghayati,

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI- 1


(c) belajar untuk dan mampu melaksanakan dan berbuat secara efektif,

(d) belajar untuk hidup bersama dan berguna bagi orang lain, dan

(e) belajar untuk membangun dan menemukan jati diri melalui proses belajar yang aktif,
kreatif, efektif dan menyenangkan.

B. Tujuan Penyusunan KTSP

Tujuan Penyusunan Kurikilum Tingkat Satuan Pendidikan MI Miftahul Ulum ini untuk
menjadi acuan bagi para pengajar (guru) yang ada di lingkungan MI Miftahul Ulum Pulosari
Citrodiwangsan Lumajang. Sehingga dapat tercapai tujuan pendidikan di sekolah yang telah
dirumuskan oleh MI Miftahul Ulum Pulosari itu sendiri.

C. Prinsip Pengembangan KTSP


Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan adalah kurikulum operasional yang disusun dan
dilaksanakan di masing-masing satuan pendidikan. Sesuai dengan amanat Peraturan
Pemerintah Republik Indonesia Nomor 19 tahun 2005 bahwa Kurikulum Satuan Pendidikan
pada Jenjang Pendidikan Dasar dan Menengah mengacu pada standar isi dan standar
kompetensi lulusan serta berpedoman pada panduan dari Badan Standar Nasional Pendidikan.
Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan MI Miftahul Ulum Pulosari dikembangkan sebagai
perwujudan dari kurikulum pendidikan dasar dan menengah. Kurikulum ini disusun oleh satu
tim penyusun yang terdiri atas unsur sekolah dan komite sekolah dibawah koordinasi Kantor
Departemen Agama Kabupaten Lumajang. Pengembangan kurikulum ini didasarkan pada
prinsip-prinsip sebagai berikut;
1. berpusat pada potensi, perkembangan, kebutuhan, dan kepentingan peserta didik dan
lingkungannya;
2. beragam dan terpadu;
3. tanggap terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi dan seni;
4. relevan dengan kebutuhan kehidupan;
5. menyeluruh dan berkesnambungan;
6. belajar sepanjang hayat; dan
7. seimbang antara kepentingan nasional dan kepentingan daerah.
Sekolah mempunyai kewenangan menyusun kurikulum yang sesuai dengan tuntutan
kebutuhan siswa, keadaan sekolah, dan kondisi daerah. Dengan demikian, daerah dan atau
sekolah memiliki cukup kewenangan untuk merancang dan menentukan hal-hal yang akan
diajarkan, pengelolaan pengalaman belajar, cara mengajar, dan menilai keberhasilan belajar
mengajar.

Pada akhirnya kurikulum ini tetap hanya sebuah dokumen, yang akan menjadi kenyataan
apabila terlaksana di lapangan dalam proses pembelajaran yang baik. Pembelajaran, baik di
kelas maupun di luar kelas, hendaknya berlangsung secara efektif yang mampu
membangkitkan aktivitas dan kreativitas anak. Dalam hal ini para pelaksana kurikulumlah

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 2


(baca: guru) yang akan membumikan kurikulum ini dalam proses pembelajaran. Para pendidik
juga hendaknya mampu menyiptakan pembelajaran yang menyenangkan dan mengasyikkan
bagi anak, sehingga anak betah di sekolah. Atas dasar kenyataan tersebut, maka pembelajaran di
sekolah dasar hendaknya bersifat mendidik, mencerdaskan, membangkitkan aktivitas dan
kreativitas anak, efektif, demokratis, menantang, menyenangkan, dan mengasyikkan. Dengan
spirit seperti itulah kurikulum ini akan menjadi pedoman yang dinamis bagi penyelenggaraan
pendidikan dan pengajaran di MI Miftahul Ulum Pulosari Lumajang.

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 3


BAB I
PROFIL MADRASAH IBTIDAIYAH

Nama Madrasah : MI Miftahul Ulum


Alamat : Jl. Argopuro Gg. Pesantren No. 31 Pulosari
Citrodiwangsan Lumajang Telp. (0334) 886571
Penyelenggara : Yayasan Pondok Pesantren Miftahul Ulum
Alamat Penyelenggara : Jl. Argopuro Gg. Pesantren No. 31 Citrodiwangsan
Lumajang. Telp. (0334)886571
NSM : 112350806042
Jenjang Akreditasi : Terakreditasi B
Tanggal Didirikan : 1950
Tanggal Beroperasi : 1950
Luas Tanah : 992 M 2
Status Kepemilikan Tanah : Milik Sendiri

A. TUJUAN PENDIDIKAN DASAR


Pendidikan dasar bertujuan untuk meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian,
akhlaq mulia, serta ketrampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.

B. VISI DAN MISI MADRASAH IBTIDAIYAH


1. VISI
Visi adalah wawasan yang menjadi sumber arahan sekolah dan digunakan untuk
memandu merumuskan misi, dengan kata lain visi adalah gambaran masa depan yang
diinginkan oleh sekolah, agar sekolah dapat menjamin kelangsungan hidup dan
perkembangan.

MI Miftahul Ulum Pulosari Citrodiwangsan Lumajang merumuskanVisi


sebagai berikut :
Menciptakan generasi yang berakhlaqul Karimah dan berprestasi tinggi, berdaya
saing dalam IPTEK dan berbudaya dalam IMTAK

2. MISI
Misi adalah tindakan yang dilakukan untuk mewujudkan atau merealisasikan visi tersebut,
karena visi harus mengakomodasi semua kelompok yang terkait dengan sekolah. Dengan
kata lain Misi adalah suatu strategi atau cara untuk mencapai visi yang sudah ditetapkan
secara tepat dan benar. Tanpa adanya strategi yang benar tidak mungkin suatu visi akan
tercapai

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 4


Adapun misi yang dilakukan di MI Miftahul Ulum Pulosari Citrodiwangsan
Lumajang adalah mempersiapkan generasi dengan memiliki penguasaan
dibidang akademik dan non akademik sebagai landasan kemampuan untuk
menempuh jenjang pendidikan yang lebih tinggi

C. TUJUAN
Tujuan sekolah adalah tahapan atau langkah untuk mewujudkan visi dalam jangka waktu
tertentu, dengan kata lain tujuan merupakan “sesuatu” yang akan dicapai/dihasilkan oleh
sekolah yang bersangkutan dalam “jangka waktu” yang telah ditentukan.

Tujuan dikaitkan dengan jangka waktu 3-5 tahun, jika visi merupakan gambaran sekolah
secara utuh atau ideal, maka tujuan yang ingin dicapai dalam jangka waktu 3 tahun mungkin
belum seideal visi atau belum selengkap visi dengan kata lain tujuan itu dapat terwujud dari
sebagian visi yang kita buat.

Adapun tujuan yang ingin dicapai oleh Madrasah Ibtidaiyah Miftahul Ulum Pulosari
Citrodiwangsan Lumajang adalah :
 Adanya peningkatan nilai hasil belajar dan kualitas dalam proses belajar
mengajar baikdidalam maupun di luar kelas.

 Adanya peningkatan kualitas guru dalam mendidik dan mengajar

 Memiliki siswa berprestasi dalam lomba bidang akademik maupun non


akademik.
 Memberikan dasar-dasar kecakapan hidup baik dalam kegiatan intra kurikuler
maupunkegiatan ekstra kulikuler yang lebih bermutu untuk mewujudkan
adanya siswa berkreasi,cerdas trampil dan berprestasi.

D. TARGET
1. KBM
 Meningkatnya nilai rata – rata setiap mata pelajaran
 Tercapainya intelektual dan spiritual yang memadai
 Terselenggaranya proses belajar mengajar dengan PAKEM
 Meningkatnya kemampuan para pengajar untuk memanfaatkan media pembelajaran
2. Sarana dan Prasarana MI Miftahul Ulum Pulosari
 Terciptanya lingkungan yang sehat, bersih dan dinamis
 Terpenuhinya sarana perpustakaan yang memadai
 Terpenuhinya sarana pembelajaran yang memadai
3. Komite MI Miftahul Ulum Pulosar

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 5


 Terwujudnya pengelolaan keuangan secara transparan
 Terwujudnya kerja sama yang indah antar unit di bawah naungan komite
4. Lulusan MI Miftahul Ulum Pulosari
 Terbiasa melaksanakan sholat lima waktu dan puasa di bulan Romadlon
 Memiliki kemampuan intelektual yang berakhlaqul karimah
 Terbiasa menghormati dan menghargai orang yang lebih tua serta menyayangi sesama
teman dan saudara
 Mampu mengikuti perubahan dan perkembangan lingkungan yang positif

E. JUMLAH GURU DAN SISWA


1. Jumlah Guru dan Karyawan
Keberhasilan sebuah lembaga pendidikan atau sekolah atau lebih kecil lagi keberhasilan
murid pada semua mata pelajaran yang diberikan sangat diperlukan adanya penanganan dari
seorang guru yang profesional dalam proses belajar mengajar, dan profesional di dalam
menangani setiap permasalahan yang dihadapi peserta didik. Apalagi guru yang
bersangkutan memegang pelajaran yang sesuai dengan keilmuan yang dimilikinya.
Adapun kondisi guru dan karyawan di Madrasah Ibtidaiyah Miftahul Ulum Pulosari
Citrodiwangsan Lumajang adalah sebagai berikut :

Tabel 1
DATA GURU DAN KARYAWAN
JABATAN
IJAZAH STATUS
NAMA DAN TGL. LAHIR L/P DI
NO TERAKHIR PEGAWAI
MADRASAH
1 2 3 4 5 6
1 Siti Chasanah Kepala
P D3 GTY
Mojokerto, 18 Agustus 1959 Sekolah
2 Abdul Hamid
L PGAN Guru Agama GTY
Purwodadi, 11 Septembr 1961
M. Sulhan A.Ma
3 L D2 Wali Kelas VI GTY
Lumajang, 7 Maret 1973
4 A. Mahrus Ali, S.Ag
L S1 Guru IPA GTY
Lumajang, 4 April 1971
5 M. Ali Muktamar, S.Pd Guru Olah
L S1 GTY
Lumajang, 2 Septembr 1980 Raga
6 Dra. Siti Fatimatuzzuhroh Guru
P S1 Wali Kelas V
Banyuwangi, 27 Mei 1970 Kontrak
Maisaroh A.Ma PNS
7 P S1 Guru Kelas I
Lumajang, 21 Juli 1970 150 381 579
8 Nur Zakiyah A.Ma.Pd
P D2 Guru GTY
Lumajang, 6 Juli 1971
9 Hayati Mabruroh A.Ma PNS
P D2 Wali Kelas III
Surabaya, 18 Juli 1980 150 334 432
10 Nur Laili Rahmawati S.Hum
P S1 Guru GTY
Malang, 8 Juli 1980
11 Reny Rahmawati A.Ma
P D2 Guru GTY
Lumajang, 26 April 1985
12 Sri Wilujeng A.Ma
P D2 Guru GTY
Lumajang, 4 Mei 1986

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 6


13 Yayuk Munifatul Azizah
P S1 Guru Kelas II GTY
Lumajang, 2 Pebruari 1983
14 Akhmad Al Ashari
L D2 Guru Ekstra GTY
Lumajang, 25 Juni 1983
15 M. Sholeh
L SMA Guru Ekstra GTY
Lumajang, 1 September 1983
M. Rofi’i
16 L SD Tukang Kebun PTY
Lumajang, 30 Juni 1950

Adapun tugas masing-masing perangkat sekolah MI Miftahul Ulum Pulosari Citrodiwangsan


Lumajang adalah sebagai :

a. Kepala Sekolah :
 Bertanggung jawab terhadap seluruh kegiatan sekolah.
 Mengusulkan rencana anggaran pendapatan dan belanja sekolah.
 Membuat program tahunan untuk sekolah yang menjadi tanggung jawabnya serta
membuat laporan setiap akhir tahun pelajaran.
 Merencanankan, mengkoordinasi, mengordinir, mengarahkan, megawasi serta
mengevaluasi seluruh kegiatan sekolah.
 Mengajukan usulan positif kepada pengurus yang ada kaitannya dengan peningkatan
kualitas sekolah.
 Bertugas sebagai educator, manager, administrasi, superfisor, leadir, innovator, dan
motifator sekolah.
b. Bendahara Sekolah
 Membantu kepala sekolah dalam pengolahan keuangan dan administrasi keuangan
sekolah secara terus menerus.
 Membantu laporan pertanggung jawaban atas pengelolaan sekolah.
 Membantu kepala sekolah dalam hal menjawab pertanyaan yang berhubungan dengan
keuangan sekolah.
c. Guru (Staf Pengajar)
 Menjaga martabat dan nama baik sebagai guru dengan menjadi tauladan bagi anak
didik serta nama baik sekolah.
 Menyerahkan angket ketersediaan mengajar setiap akhir tahun pelajaran.
 Menyusus program tahunan dan semester.
 Membuat satuan pelajaran.
 Mengisi buku jurnal mengajar.
 Mengisi absen guru dan murid.
 Mengaktifkan buku agenda guru.
 Mengusahakan semaksimal mungkin pencapaian daya serap dan target kurikulum.
 Mendidik dan mengajar dengan metode yang baik dan berusaha meningkatkan
kualitas pendidikan.

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 7


 Selalu mentaati peraturan tata tertib dan bertindak adil serta disiplin sebagai contoh
bagi para siswa.
d. Wali Kelas
 Mengetahui dan menjalankan tugas dan fungsi dari wali kelas.
 Mengetahui jumlah anak didik
 Mengetahui nama anak didik.
 Mengetahui identiras anak didik.
 Mengetahui kehadiran anak didik setiap hari.
 Mengetahui permasalahan anak didik setiap hari.
 Mengadakan penilaian kelakuan dan kerajinan siswa.
 Mengambil tindakan untuk mengatasi masalah.
 Memperhatikan buku raport siswa dan kenaikan siswa.
 Memperhatikan kesehatan dan kesejahteraan siswa.
 Membina suasana kekeluargaan.
 Melaporkan masalah kepada kepala sekolah.
e. Tata Usaha
 Tata usaha sebagai administrasi (surat menyurat dan pengarsipan).
 Tata usaha dalam pengaturan keuangan sekolah.
f. BP / BK
 Menyusun program dan pelaksanaan bimbingan dan konseling.
 Berkoordinasi dengan wali kelas masalah kesulitan belajar anak.
 Memberi layanan, dan pertimbangan tentang prestasi dan masa depan anak.
 Menyusun laporan analisis hasil belajar.
 Membantu Kepala Madrasah dalam program Home Visit.
g. Petugas Perpustakaan
 Melengkapi kebutuhan buku untuk keperluan siswa dan guru
 Melayani guru dan siswa yang memerlukan fasilitas buku
 Mengatur keluar masuknya secara teliti
2. Jumlah siswa 3 (tiga) tahun terakhir
Tabel 2
JUMLAH SISWA 2005 SAMPAI 2007
JUMLAH SISWA
KELAS KET
2005 / 2006 2006 / 2007 2007 / 2008
I 31 31 30
II 31 26 32
III 20 33 29
IV 33 21 35
V 44 36 22
VI 33 43 37
JUMLAH 192 190 185
Tabel 3
NILAI RATA – RATA UAS TIAP MATA PELAJARAN
TAHUN 2005 SAMPAI 2007

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 8


MATA TAHUN PELAJARAN
NO KET
PELAJARAN 2004 / 2005 2005 / 2006 2006 / 2007
1 P P Kn 7,44 7,14 7,45
2 Bahasa Indonesia 6,32 6,23 7,55
3 Matematika 4,68 5,77 7,3
4 IPA 4,69 5,79 7,25
5 IPS 4,65 6,63 7,6

F. Jumlah Ruang
Untuk mencapai tujuan proses belajar mengajar di kelas sangat dibutuhkan adanya fasilitas
penunjang pelayanan pendidikan karena disadari bahwa keberhasilan pendidikan berkolerasi
terhadap ketersediaan fasilitas penunjang pendidikan. Fasilitas ruang yang dimiliki oleh MI
Miftahul Ulum Pulosari Citrodiwangsan Lumajang adalah sebagai berikut :
A. Ruang Tenaga Pengajar
 Ruang Kepala Madrasah : 1 ruang : baik
 Ruang guru dan kantor : 1 ruang : baik

B. Ruang Belajar
 Kelas I : 1 ruang : baik
 Kelas II : 1 ruang : baik
 Kelas III : 1 ruang : baik
 Kelas IV : 1 ruang : baik
 Kelas V : 1 ruang : baik
 Kelas VI : 1 ruang : baik

C. Ruang Ibadah
 Mushola : 1 ruang : baik

D. Ruang Baca
 Ruang perpustakaan , komputer : 1 ruang : baik

E. Ruang Kebersihan
 Kamar mandi dan WC : 3 ruang : baik

BAB II
STANDART KOMPETENSI

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 9


A. STANDAR KOMPETENSI LULUSAN SATUAN PENDIDIKAN (SKL-SP)
Standar Kompetensi Lulusan Satuan Pendidikan (SKL-SP) meliputi:
1. SD/MI/SDLB/Paket A;
2. SMP/MTs./SMPLB/Paket B;
3. SMA/MA/SMALB/Paket C;
4. SMK/MAK.
Standar Kompetensi Lulusan Satuan Pendidikan (SKL-SP) dikembangkan berdasarkan tujuan
setiap satuan pendidikan, yakni:

1. Pendidikan Dasar, yang meliputi SD/MI/SDLB/Paket A dan SMP/MTs./SMPLB/Paket B


bertujuan: Meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta
keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut

2. Pendidikan Menengah yang terdiri atas SMA/MA/SMALB/Paket C bertujuan:


Meningkatkan kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan
untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut

3. Pendidikan Menengah Kejuruan yang terdiri atas SMK/MAK bertujuan: Meningkatkan


kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup
mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut sesuai dengan kejuruannya

Adapun Standar Kompetensi Lulusan Satuan Pendidikan (SKL-SP) selengkapnya adalah:

SD/MI/SDLB*/Paket A
1. Menjalankan ajaran agama yang dianut sesuai dengan tahap perkembangan anak

2. Mengenal kekurangan dan kelebihan diri sendiri

3. Mematuhi aturan-aturan sosial yang berlaku dalam lingkungannya

4. Menghargai keberagaman agama, budaya, suku, ras, dan golongan sosial ekonomi di
lingkungan sekitarnya

5. Menggunakan informasi tentang lingkungan sekitar secara logis, kritis, dan kreatif

6. Menunjukkan kemampuan berpikir logis, kritis, dan kreatif, dengan bimbingan


guru/pendidik

7. Menunjukkan rasa keingintahuan yang tinggi dan menyadari potensinya

8. Menunjukkan kemampuan memecahkan masalah sederhana dalam kehidupan sehari-hari

9. Menunjukkan kemampuan mengenali gejala alam dan sosial di lingkungan sekitar

10. Menunjukkan kecintaan dan kepedulian terhadap lingkungan

11. Menunjukkan kecintaan dan kebanggaan terhadap bangsa, negara, dan tanah air Indonesia

12. Menunjukkan kemampuan untuk melakukan kegiatan seni dan budaya lokal

13. Menunjukkan kebiasaan hidup bersih, sehat, bugar, aman, dan memanfaatkan waktu luang

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 10


14. Berkomunikasi secara jelas dan santun

15. Bekerja sama dalam kelompok, tolong-menolong, dan menjaga diri sendiri dalam
lingkungan keluarga dan teman sebaya

16. Menunjukkan kegemaran membaca dan menulis


17.Menunjukkan keterampilan menyimak, berbicara, membaca, menulis, dan berhitung

B. STANDAR KOMPETENSI KELOMPOK MATA PELAJARAN (SK-KMP)


Standar Kompetensi Kelompok Mata Pelajaran (SK-KMP) terdiri atas kelompok-kelompok
mata pelajaran:

1. Agama dan Akhlak Mulia;

2. Kewarganegaraan dan Kepribadian;

3. Ilmu Pengetahuan dan Teknologi;

4. Estetika;

5. Jasmani, Olah Raga, dan Kesehatan.

Standar Kompetensi Kelompok Mata Pelajaran (SK-KMP) dikembangkan berdasarkan tujuan


dan cakupan muatan dan/ atau kegiatan setiap kelompok mata pelajaran, yakni:

1. Kelompok mata pelajaran Agama dan Akhlak Mulia bertujuan: membentuk peserta didik
menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa serta
berakhlak mulia. Tujuan tersebut dicapai melalui muatan dan/atau kegiatan agama,
kewarganegaraan, kepribadian, ilmu pengetahuan dan teknologi, estetika, jasmani,
olahraga, dan kesehatan.

2. Kelompok mata pelajaran Kewarganegaraan dan Kepribadian bertujuan: membentuk


peserta didik menjadi manusia yang memiliki rasa kebangsaan dan cinta tanah air. Tujuan
ini dicapai melalui muatan dan/atau kegiatan agama, akhlak mulia, kewarganegaraan,
bahasa, seni dan budaya, dan pendidikan jasmani.

3. Kelompok mata pelajaran Ilmu Pengetahuan dan Teknologi bertujuan: mengembangkan


logika, kemampuan berpikir dan analisis peserta didik.

Pada satuan pendidikan SD/MI/SDLB/Paket A, tujuan ini dicapai melalui muatan dan/atau
kegiatan bahasa, matematika, ilmu pengetahuan alam, ilmu pengetahuan sosial,
keterampilan/kejuruan, dan muatan lokal yang relevan,

4. Kelompok mata pelajaran Estetika bertujuan: membentuk karakter peserta didik menjadi
manusia yang memiliki rasa seni dan pemahaman budaya. Tujuan ini dicapai melalui
muatan dan/atau kegiatan bahasa, seni dan budaya, keterampilan, dan muatan lokal yang
relevan.

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 11


5. Kelompok mata pelajaran Jasmani, Olah Raga, dan Kesehatan bertujuan: membentuk
karakter peserta didik agar sehat jasmani dan rohani, dan menumbuhkan rasa sportivitas.
Tujuan ini dicapai melalui muatan dan/atau kegiatan pendidikan jasmani, olahraga,
pendidikan kesehatan, ilmu pengetahuan alam, dan muatan lokal yang relevan.

Adapun Standar Kompetensi Kelompok Mata Pelajaran (SK-KMP) untuk masing-masing


satuan pendidikan selengkapnya adalah sebagai berikut:

1. Agama dan Akhlak Mulia


SD/MI/SDLB*/Paket A
1. Menjalankan ajaran agama yang dianut sesuai dengan tahap perkembangan anak

2. Menunjukkan sikap jujur dan adil

3. Mengenal keberagaman agama, budaya, suku, ras, dan golongan sosial ekonomi di
lingkungan sekitarnya

4. Berkomunikasi secara santun yang mencerminkan harkat dan martabatnya sebagai


makhluk Tuhan

5. Menunjukkan kebiasaan hidup bersih, sehat, bugar, aman, dan memanfaatkan waktu
luang sesuai dengan tuntunan agamanya

6. Menunjukkan kecintaan dan kepedulian terhadap sesama manusia dan lingkungan


sebagai makhluk ciptaan Tuhan

2. Kewarganegaraan dan Kepribadian


SD/MI/SDLB*/Paket A
1. Menunjukkan kecintaan dan kebanggaan terhadap bangsa, negara, dan tanah air
Indonesia

2. Mematuhi aturan-aturan sosial yang berlaku dalam lingkungannya

3. Menghargai keberagaman agama, budaya, suku, ras, dan golongan sosial ekonomi di
lingkungan sekitarnya

4. Menunjukkan kecintaan dan kepedulian terhadap lingkungan

5. Mengenal kekurangan dan kelebihan diri sendiri

6. Menunjukkan rasa keingintahuan yang tinggi dan menyadari potensinya

7. Berkomunikasi secara santun

8. Menunjukkan kegemaran membaca

9. Menunjukkan kebiasaan hidup bersih, sehat, bugar, aman, dan memanfaatkan waktu
luang

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 12


10. Bekerja sama dalam kelompok, tolong-menolong, dan menjaga diri sendiri dalam
lingkungan keluarga dan teman sebaya

11. Menunjukkan kemampuan mengekspresikan diri melalui kegiatan seni dan budaya
lokal

3. Ilmu Pengetahuan dan Teknologi


SD/MI/SDLB*/Paket A
1. Mengenal dan menggunakan berbagai informasi tentang lingkungan sekitar secara
logis, kritis, dan kreatif

2. Menunjukkan kemampuan berpikir logis, kritis, dan kreatif dengan bimbingan


guru/pendidik

3. Menunjukkan rasa keingintahuan yang tinggi

4. Menunjukkan kemampuan memecahkan masalah sederhana dalam kehidupan sehari-


hari

5. Menunjukkan kemampuan mengenali gejala alam dan sosial di lingkungan sekitar

6. Menunjukkan keterampilan menyimak, berbicara, membaca, menulis, dan berhitung

7. Menunjukkan kebiasaan hidup bersih, sehat, bugar, aman, dan memanfaatkan waktu
luang

4. Estetika
SD/MI/SDLB*/Paket A
1. Menunjukkan kemampuan untuk melakukan kegiatan seni dan budaya lokal
5. Jasmani, Olah Raga, dan Kesehatan
SD/MI/SDLB*/Paket A
1. Menunjukkan kebiasaan hidup bersih, sehat, bugar, aman dan memanfaatkan waktu
luang
2. Mengenal berbagai informasi tentang potensi sumber daya lokal untuk menunjang
hidup bersih, sehat, bugar, aman dan memanfaatkan waktu luang

C. STANDAR KOMPETENSI LULUSAN MATA PELAJARAN


SEKOLAH DASAR (SD)/ MADRASAH IBTIDAIYAH (MI)
a. Pendidikan Agama Islam SD/MI
1. Menyebutkan, menghafal, membaca dan mengartikan surat-surat pendek dalam Al-
Qur’an, mulai surat Al-Fatihah sampai surat Al-‘Alaq

2. Mengenal dan meyakini aspek-aspek rukun iman dari iman kepada Allah sampai iman
kepada Qadha dan Qadar

3. Berperilaku terpuji dalam kehidupan sehari-hari serta menghindari perilaku tercela

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 13


4. Mengenal dan melaksanakan rukun Islam mulai dari bersuci (thaharah) sampai zakat
serta mengetahui tata cara pelaksanaan ibadah haji

5. Menceritakan kisah nabi-nabi serta mengambil teladan dari kisah tersebut dan
menceritakan kisah tokoh orang-orang tercela dalam kehidupan nabi

b. Pendidikan Kewarganegaraan SD/MI


1. Menerapkan hidup rukun dalam perbedaan

2. Memahami dan menerapkan hidup rukun di rumah dan di sekolah

3. Memahami kewajiban sebagai warga dalam keluarga dan sekolah

4. Memahami hidup tertib dan gotong royong

5. Menampilkan sikap cinta lingkungan dan demokratis

6. Menampilkan perilaku jujur, disiplin, senang bekerja dan anti korupsi dalam kehidupan
sehari-hari, sesuai dengan nilai-nilai pancasila

7. Memahami sistem pemerintahan, baik pada tingkat daerah maupun pusat

8. Memahami makna keutuhan negara kesatuan Republik iIndonesia, dengan kepatuhan


terhadap undang-undang, peraturan, kebiasaan, adat istiadat, kebiasaan, dan
menghargai keputusan bersama

9. Memahami dan menghargai makna nilai-nilai kejuangan bangsa

10. Memahami hubungan Indonesia dengan negara tetangga dan politik luar negeri

c. Bahasa Indonesia SD/MI


1. Mendengarkan

Memahami wacana lisan berbentuk perintah, penjelasan, petunjuk, pesan,


pengumuman, berita, deskripsi berbagai peristiwa dan benda di sekitar, serta karya
sastra berbentuk dongeng, puisi, cerita, drama, pantun dan cerita rakyat

2. Berbicara

Menggunakan wacana lisan untuk mengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi


dalam kegiatan perkenalan, tegur sapa, percakapan sederhana, wawancara,
percakapan telepon, diskusi, pidato, deskripsi peristiwa dan benda di sekitar,
memberi petunjuk, deklamasi, cerita, pelaporan hasil pengamatan, pemahaman isi
buku dan berbagai karya sastra untuk anak berbentuk dongeng, pantun, drama, dan
puisi

3. Membaca

Menggunakan berbagai jenis membaca untuk memahami wacana berupa petunjuk,


teks panjang, dan berbagai karya sastra untuk anak berbentuk puisi, dongeng,
pantun, percakapan, cerita, dan drama

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 14


4. Menulis

Melakukan berbagai jenis kegiatan menulis untuk mengungkapkan pikiran, perasaan,


dan informasi dalam bentuk karangan sederhana, petunjuk, surat, pengumuman,
dialog, formulir, teks pidato, laporan, ringkasan, parafrase, serta berbagai karya
sastra untuk anak berbentuk cerita, puisi, dan pantun

d. Matematika SD/MI
1. Memahami konsep bilangan bulat dan pecahan, operasi hitung dan sifat-sifatnya,
serta menggunakannya dalam pemecahan masalah kehidupan sehari-hari

2. Memahami bangun datar dan bangun ruang sederhana, unsur-unsur dan sifat-
sifatnya, serta menerapkannya dalam pemecahan masalah kehidupan sehari-hari

3. Memahami konsep ukuran dan pengukuran berat, panjang, luas, volume, sudut,
waktu, kecepatan, debit, serta mengaplikasikannya dalam pemecahan masalah
kehidupan sehari-hari

4. Memahami konsep koordinat untuk menentukan letak benda dan menggunakannya


dalam pemecahan masalah kehidupan sehari-hari

5. Memahami konsep pengumpulan data, penyajian data dengan tabel, gambar dan
grafik (diagram), mengurutkan data, rentangan data, rerata hitung, modus, serta
menerapkannya dalam pemecahan masalah kehidupan sehari-hari

6. Memiliki sikap menghargai matematika dan kegunaannya dalam kehidupan

7. Memiliki kemampuan berpikir logis, kritis, dan kreatif

e. Ilmu Pengetahuan Alam SD/MI


1. Melakukan pengamatan terhadap gejala alam dan menceritakan hasil
pengamatannya secara lisan dan tertulis

2. Memahami penggolongan hewan dan tumbuhan, serta manfaat hewan dan


tumbuhan bagi manusia, upaya pelestariannya, dan interaksi antara makhluk hidup
dengan lingkungannya

3. Memahami bagian-bagian tubuh pada manusia, hewan, dan tumbuhan, serta


fungsinya dan perubahan pada makhluk hidup

4. Memahami beragam sifat benda hubungannya dengan penyusunnya, perubahan


wujud benda, dan kegunaannya

5. Memahami berbagai bentuk energi, perubahan dan manfaatnya

6. Memahami matahari sebagai pusat tata surya, kenampakan dan perubahan


permukaan bumi, dan hubungan peristiwa alam dengan kegiatan manusia

f. Ilmu Pengetahuan Sosial SD/MI

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 15


1. Memahami identitas diri dan keluarga, serta mewujudkan sikap saling menghormati
dalam kemajemukan keluarga

2. Mendeskripsikan kedudukan dan peran anggota dalam keluarga dan lingkungan


tetangga, serta kerja sama di antara keduanya

3. Memahami sejarah, kenampakan alam, dan keragaman suku bangsa di lingkungan


kabupaten/kota dan provinsi

4. Mengenal sumber daya alam, kegiatan ekonomi, dan kemajuan teknologi di


lingkungan kabupaten/kota dan provinsi

5. Menghargai berbagai peninggalan dan tokoh sejarah nasional, keragaman suku


bangsa serta kegiatan ekonomi di Indonesia

6. Menghargai peranan tokoh pejuang dalam mempersiapkan dan mempertahankan


kemerdekaan Indonesia

7. Memahami perkembangan wilayah Indonesia, keadaan sosial negara di Asia


Tenggara serta benua-benua

8. Mengenal gejala (peristiwa) alam yang terjadi di Indonesia dan negara tetangga,
serta dapat melakukan tindakan dalam menghadapi bencana alam

9. Memahami peranan Indonesia di era global

g. Seni Budaya dan Keterampilan SD/MI


Seni Rupa
1. Mengapresiasi dan mengekspresikan keartistikan karya seni rupa terapan melalui
gambar ilustrasi dengan tema benda alam yang ada di daerah setempat

2. Mengapresiasi dan mengekspresikan keartistikan karya seni rupa murni melalui


pembuatan relief dari bahan plastisin/tanah liat yang ada di daerah setempat

3. Mengapresiasi dan mengekspresikan keunikan karya seni rupa Nusantara dengan


motif hias melalui gambar dekoratif dan ilustrasi bertema hewan, manusia dan
kehidupannya serta motif hias dengan teknik batik

4. Mengapresiasi dan mengekspresikan keunikan karya seni rupa Nusantara dengan


motif hias melalui gambar dekoratif dan ilustrasi dengan tema bebas

5. Mengapresiasi dan mengekspresikan keunikan karya seni rupa Nusantara melalui


pembuatan benda kreatif yang sesuai dengan potensi daerah setempat

Seni Musik
1. Mengapresiasi dan mengekspresikan karya seni musik dengan memperhatikan
dinamika melalui berbagai ragam lagu daerah dan wajib dengan iringan alat musik
sederhana daerah setempat

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 16


2. Mengapresiasi dan mengekspresikan karya seni musik dengan ansambel sejenis
dan gabungan terhadap berbagai musik/lagu wajib, daerah dan Nusantara

3. Mengapresiasi dan mengekspresikan karya seni musik dengan menyanyikan lagu


wajib, daerah dan Nusantara dengan memainkan alat musik sederhana daerah
setempat

Seni Tari
1. Mengapresiasi dan mengekspresikan karya seni tari dengan memperhatikan simbol
dan keunikan gerak, busana, dan perlengkapan tari daerah setempat

2. Mengapresiasi dan mengekspresikan karya seni tari dengan memperhatikan simbol


dan keunikan gerak, busana, dan perlengkapan tari Nusantara

3. Mengapresiasi dan mengekspresikan perpaduan karya seni tari dan musik


Nusantara

Keterampilan
1. Mengapresiasi dan membuat karya kerajinan daerah setempat dengan teknik
konstruksi

2. Mengapresiasi dan membuat karya kerajinan dan benda permainan dengan teknik
meronce dan makrame

3. Mengapresiasi dan membuat karya kerajinan anyaman dengan menggunakan


berbagai bahan

4. Mengapresiasi dan membuat karya benda mainan beroda dengan menggunakan


berbagai bahan

h. Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan SD/MI


1. Mempraktekkan gerak dasar lari, lompat, dan jalan dalam permainan sederhana
serta nilai-nilai dasar sportivitas seperti kejujuran, kerjasama, dan lain-lain

2. Mempraktekkan gerak ritmik meliputi senam pagi, senam kesegaran jasmani (SKJ),
dan aerobik

3. Mempraktekkan gerak ketangkasan seperti ketangkasan dengan dan tanpa alat, serta
senam lantai

4. Mempraktekkan gerak dasar renang dalam berbagai gaya serta nilai-nilai yang
terkandung di dalamnya

5. Mempraktekkan latihan kebugaran dalam bentuk meningkatkan daya tahan


kekuatan otot, kelenturan serta koordinasi otot

6. Mempraktekkan berbagai keterampilan gerak dalam kegiatan penjelajahan di luar


sekolah seperti perkemahan, piknik, dan lain-lain

7. Memahami budaya hidup sehat dalam bentuk menjaga kebersihan diri dan

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 17


lingkungan, mengenal makanan sehat, mengenal berbagai penyakit dan
pencegahannya serta menghindarkan diri dari narkoba

i. Bahasa Inggris SD/MI


1. Mendengarkan

Memahami instruksi, informasi, dan cerita sangat sederhana yang disampaikan


secara lisan dalam konteks kelas, sekolah, dan lingkungan sekitar

2. Berbicara

Mengungkapkan makna secara lisan dalam wacana interpersonal dan transaksional


sangat sederhana dalam bentuk instruksi dan informasi dalam konteks kelas,
sekolah, dan lingkungan sekitar

3. Membaca

Membaca nyaring dan memahami makna dalam instruksi, informasi, teks


fungsional pendek, dan teks deskriptif bergambar sangat sederhana yang
disampaikan secara tertulis dalam konteks kelas, sekolah, dan lingkungan sekitar

4. Menulis
Menuliskan kata, ungkapan, dan teks fungsional pendek sangat sederhana dengan
ejaan dan tanda baca yang tepat

BAB III
STRUKTUR DAN MUATAN KURIKULUM

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 18


A. STRUKTUR KURIKULUM
Struktur kurikulum merupakan pola dan susunan mata pelajaran yang harus ditempuh
oleh peserta didik pada satuan pendidikan dalam kegiatan pembelajaran. Kedalaman muatan
kurikulum pada setiap mata pelajaran pada setiap satuan pendidikan dituangkan dalam
kompetensi yang harus dikuasai peserta didik sesuai dengan beban belajar yang tercantum
dalam struktur kurikulum dasar yang dikembangkan berdasarkan standar kompetensi lulusan.
Muatan lokal dan kegiatan pengembangan diri merupakan bagian integral dari struktur
kurikulum pada jenjang pendidikan Dasar dan Menengah.
Struktur kurikulum terdiri dari tiga komponen, yaitu mata pelajaran, muatan lokal, dan
pengembangan diri. Kelompok mata pelajaran menurut Peraturan Pemerintah Nomor 19 tahun
2005, menyatakan bahwa kurikulum untuk jenjang pendidikan dasar dan menengah meliputi
lima kelompok mata pelajaran, yaitu :

1) kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia;

2) kelompok mata pelajaran kewarganegaraan dan kepribadian;

3) kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi;

4) kelompok mata pelajaran estetika; dan


5) kelompok mata pelajaran jasmani, olahraga dan kesehatan.

Cakupan setiap kelompok mata pelajaran untuk jenjang SD/MI/SDLB disajikan pada Tabel

Tabel
Cakupan Kelompok Mata Pelajaran
Kelompok
No Mata Cakupan
Pelajaran
Kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia
dimaksudkan untuk membentuk peserta didik menjadi
Agama dan manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang
1.
Akhlak Mulia Maha Esa serta berakhlak mulia. Akhlak mulia mencakup
etika, budi pekerti, atau moral sebagai perwujudan dari
pendidikan agama.
Kelompok mata pelajaran kewarganegaraan dan kepribadian
dimaksudkan untuk peningkatan kesadaran dan wawasan
peserta didik akan status, hak, dan kewajibannya dalam
kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara, serta
Kewarganega- peningkatan kualitas dirinya sebagai manusia.
2. raan dan Kesadaran dan wawasan termasuk wawasan kebangsaan, jiwa
Kepribadian dan patriotisme bela negara, penghargaan terhadap hak-hak
asasi manusia, kemajemukan bangsa, pelestarian lingkungan
hidup, kesetaraan gender, demokrasi, tanggung jawab sosial,
ketaatan pada hukum, ketaatan membayar pajak, dan sikap
serta perilaku anti korupsi, kolusi, dan nepotisme.
3. Ilmu Kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi
Pengetahuan pada SD/MI/SDLB dimaksudkan untuk mengenal,
dan Teknologi menyikapi, dan mengapresiasi ilmu pengetahuan dan
teknologi, serta menanamkan kebiasaan berpikir dan
berperilaku ilmiah yang kritis, kreatif dan mandiri.

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 19


Kelompok
No Mata Cakupan
Pelajaran
Kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi
pada SMP/MTs/SMPLB dimaksudkan untuk memperoleh
kompetensi dasar ilmu pengetahuan dan teknologi serta
membudayakan berpikir ilmiah secara kritis, kreatif dan
mandiri.
Kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi
pada SMA/MA/SMALB dimaksudkan untuk memperoleh
kompetensi lanjut ilmu pengetahuan dan teknologi serta
membudayakan berpikir ilmiah secara kritis, kreatif dan
mandiri.
Kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi
pada SMK/MAK dimaksudkan untuk menerapkan ilmu
pengetahuan dan teknologi, membentuk kompetensi,
kecakapan, dan kemandirian kerja.
Kelompok mata pelajaran estetika dimaksudkan untuk
meningkatkan sensitivitas, kemampuan mengekspresikan dan
kemampuan mengapresiasi keindahan dan harmoni.
Kemampuan mengapresiasi dan mengekspresikan keindahan
4. Estetika
serta harmoni mencakup apresiasi dan ekspresi, baik dalam
kehidupan individual sehingga mampu menikmati dan
mensyukuri hidup, maupun dalam kehidupan kemasyarakatan
sehingga mampu menciptakan kebersamaan yang harmonis.
Kelompok mata pelajaran jasmani, olahraga dan kesehatan
pada SD/MI/SDLB dimaksudkan untuk meningkatkan potensi
fisik serta menanamkan sportivitas dan kesadaran hidup sehat.
Kelompok mata pelajaran jasmani, olahraga dan kesehatan
pada SMP/MTs/SMPLB dimaksudkan untuk meningkatkan
potensi fisik serta membudayakan sportivitas dan kesadaran
hidup sehat.
Jasmani, Kelompok mata pelajaran jasmani, olahraga dan kesehatan
5. Olahraga dan pada SMA/MA/SMALB/SMK/MAK dimaksudkan untuk
Kesehatan meningkatkan potensi fisik serta membudayakan sikap
sportif, disiplin, kerja sama, dan hidup sehat.
Budaya hidup sehat termasuk kesadaran, sikap, dan perilaku
hidup sehat yang bersifat individual ataupun yang bersifat
kolektif kemasyarakatan seperti keterbebasan dari perilaku
seksual bebas, kecanduan narkoba, HIV/AIDS, demam
berdarah, muntaber, dan penyakit lain yang potensial untuk
mewabah.

Selanjutnya dalam Pasal 7 Peraturan Pemerintah nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar
Nasional Pendidikan dijelaskan pula bahwa:

1) Kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia pada SD/MI/SDLB/Paket A


dilaksanakan melalui muatan dan/atau kegiatan agama, kewarganegaraan, kepribadian,
ilmu pengetahuan dan teknologi, estetika, jasmani, olahraga, dan kesehatan.
2) Kelompok mata pelajaran kewarganegaraan dan kepribadian pada SD/MI/SDLB/Paket A,
dilaksanakan melalui muatan dan/atau kegiatan agama, akhlak mulia, kewarganegaraan,
bahasa, seni dan budaya, dan pendidikan jasmani.

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 20


3) Kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi pada SD/MI/SDLB/Paket A
dilaksanakan melalui muatan dan/atau kegiatan bahasa, matematika, ilmu pengetahuan
alam, ilmu pengetahuan sosial, keterampilan/kejuruan, dan muatan lokal yang relevan.
4) Kelompok mata pelajaran estetika pada SD/MI/SDLB/Paket A dilaksanakan melalui
muatan dan/atau kegiatan bahasa, seni dan budaya, keterampian, dan muatan lokal yang
relevan.
5) Kelompok mata pelajaran jasmani, olahraga, dan kesehatan pada SD/MI/SDLB/Paket A
dilaksanakan melalui muatan dan/atau kegiatan pendidikan jasmani, olahraga, pendidikan
kesehatan, ilmu pengetahuan alam, dan muatan lokal yang relevan.
Berdasarkan ketentuan tersebut di atas, struktur Kurikulm Tingkat Satuan
Pendidikan MI Miftahul Ulum Pulosari Lumajang adalah sebagai berikut.

Tabel 5
STRUKTUR KURIKULUM MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI
KELAS DAN ALOKASI WAKTU
NO KOMPONEN
I II III IV V VI
A
Mata Pelajaran
2 2 2
1
Aqidah Akhlaq
P 2 2 2
2
Al-Qur’an Hadits
E 2 2 2
3
Fiqih
N 1 1 1
4
Sejarah Kebudayaan Islam
D 2 2 2
5
Bahasa Arab
E 2 2 2
6
Pendidikan Kewarganegaraan
K 6 6 6
7
Bahasa Indonesia
A 6 6 6
8
Matematika
T 5 5 5
9
Ilmu Pengetahuan Alam
A 5 3 3
10
Ilmu Pengetahuan Sosial
N 2 2 1
11
Kerajinan Tangan dan Kesenian
2 2 2
12
Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
B
Muatan Lokal
1 Aswaja T 1 2 2
2 Bahasa Daerah E 1 1 1
3 Bahasa Inggris M 2 2 2
C Pengembangan Diri A
1 Tartil Al-qur’an T 1 1 1
2 Pramuka I 2 2 2

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 21


3 Khitobah K
4 Kesenian Islami 2 2 2
5 Qiro’ah
Jumlah 34 34 41 46 46 46

B. MUATAN KURIKULUM
Muatan kurikulum pada MI Miftahul Ulum Pulosari Citrodiwangsan Lumajang meliputi:
1. 12 mata pelajaran,
2. 3 muatan lokal,
3. 5 macam kegiatan pengembangan diri
Muatan KTSP meliputi sejumlah mata pelajaran yang keluasan dan kedalamannya
merupakan beban belajar bagi peserta didik pada satuan pendidikan. Di samping itu materi
muatan lokal dan kegiatan pengembangan diri termasuk ke dalam isi kurikulum.
Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan
menegaskan bahwa kedalaman muatan kurikulum pada setiap satuan pendidikan dituangkan
dalam kompentensi dalam setiap tingkatan dan/atau semester sesuai dengan Standar
Nasional Pendidikan. kompetensi yang dimaksud terdiri atas standar kompetensi dan
kompetensi dasar.

C. JENIS MATA PELAJARAN


Mata Pelajaran di MI Miftahul Ulum Pulosari - Citrodiwangsan – Lumajang terdiri dari :
1. Akidah Akhlaq
2. Al-Qur’an Hadits
3. Fiqih
4. Sejarah Kebudayaan Islam
5. Kewargaan Negara
6. Bahasa Arab
7. Bahasa Indonesia
8. Matematika
9. Ilmu Pengetahuan Alam
10.Ilmu Pengetahuan Sosial
11.Kerajinan Tangan Dan Kesenian
12.Pendidikan Jasmani Dan Kesehatan

D. TUJUAN SETIAP MATA PELAJARAN


1. Aqidah Ahlak
Mata pelajaran Aqidah Akhlak bertujuan :

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 22


 Penanaman nilai dan ajaran islam sebagai pedoman mencapai kebahagiaan hidup
di dunia dan akhirat
 Peneguhan keimanan dan ketaqawaan kepada allah SWT serta pengembanan
akhlaq mulia peserta didik seoptimal mungkin, melanjutkan pendidikan yang lebih
dahulu dilaksanakan dalam keluarga
 Penyesuaian mental dan diri peserta didik terhadap lingkungan fisik dan sosial dan
bekal aqidah akhlaq
 Perbaikan kesalahan-kesalahan, kelemahan-kelemahan peserta didik dalam
keyakinan, pengamalan ajaran agama islam dalam kehidupan sehari-hari
 Pencegahan peserta didik dari hal-hal negatif dari lingkungannya atau dari budaya
asing yang akan dihadapinya sehari-hari
 Pengajaran tentang informasi dan pengetahuan keimanan dan akhlaq serta sistem
dan fungsionalnya
 Pembekalan peserta didik untuk mendalami aqidah akhlaq pada jenjang
pendidikan yang lebih tinggi (MTs)

2. Alquran hadits
Mata pelajaran Al Qur'an- Hadits pada Madrasah Ibtidaiyah bertujuan :
 Menumbuhkembangkan kemampuan peserta didik membaca dan menulis Al
Qur'an Hadits
 Mendorong, membimbing dan membina kemampan dan kegemaran untuk
membaca Al Qur'an Hadits
 Menanamkan pengertian, pemahaman, penghayatan dan pengamalan kandungan
ayat-ayat Al Qur'an dan Hadits dalam perilaku peserta didik sehari-hari.
 Memberikan bekal pengetahuan untuk mengikuti pendidikan pada jenjang yang
setingkat lebih tinggi

3. Fiqih
Mata Pelajaran Fiqih di Madrasah Ibtidaiyah bertujuan :
 Menanamkan nilai-nilai dan kesadaran beribadah peserta didik kepada Allah
SWT, sebagai pedoman mencapai kebahagiaan hidup di dunia dan akhirat.
 Membiasakan pengamalan terhadap hukum Islam pada peserta didik dengan
ikhlas dan perilaku yang sesuai dengan peraturan yang berlaku di madrasah dan
lingkungan masyarakat
 Membentuk kedisiplinan dan rasa tanggung jawab sosial dimadrasah dan
masyarakat
 Meneguhkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT serta menanamkan
akhlaq peserta didik seoptimal mungkin, melanjutkan upaya yang lebih dahulu
dilakukan dalam lingkungan keluarga

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 23


 Membangun mental peserta didik dalam menyesuaikan diri dalam lingkungan
fisik dan sosialnya
 Memperbaiki kesalahan-kesalahan, kelemahan-kelamahan peserta didik dalam
pelaksanaan ibadah dan muamalah dalam kehidupan sehari-hari.
 Membekali peserta didik dalam bidang fiqih / hukum Islam untuk melanjutkan
jenjang pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi.
4. Sejarah Kebudayaan Islam
Adapun tujuan dari pembelarajan SKI di Madrasah Ibtidaiyah sebagai berikut:
 Pemberian pengetahuan tentang sejarah Islam dan kebudayaan kepada peserta
didik
 Mengambil ibrah, nilai dan makna yang terdapat dalam sejarah
 Menanamkan penghayatan dan kemauan yang kuat untuk berakhlaq mulia
berdasarkan cermatan atas fakta sejarah yang ada.
 Membekali peserta didik untuk membentuk kepribadiannya berdasarkan tokoh-
tokoh teladan sehingga terbentuk kepribadian yang luhur.

5. Bahasa Arab
Mata pelajaran Bahasa Arab memiliki tujuan sebagai berikut :
 Mengembangkan kemampuan berkomunikasi dalam bahasa tersebut, dalam
bentuk lisan dan tulis. Kemampuan berkomunikasi meliputi mendengarkan
(istma'), berbicara (kalam), membaca (qira'ah), dan menulis (kitabah)
 Menumbuhkan kesadaran tentang hakikat dan pentingnya Bahasa Arab sebagai
salah satu bahasa asing untuk menjadi alat utama belajar, khususnya dalam
mengkaji sumber-sumber ajaran Islam.
 Mengembangkan pemahaman tentang saling keterkaitan antar bahasa dan budaya
serta memperluas cakrawala budaya. Dengan demikian peserta didik memiliki
wawasan lintas budaya dan melibatkan diri dalam keragaman budaya.

6. Pendidikan kewarganegaraan
Pendidikan Kewarganegaraan bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan :
 Berpikir secara kritis, rasional dan kreatif dalam menanggapi isu kewarganegaraan
 Berpartisipasi secara aktif dan bertanggung jawab, dan bertindak secara cerdas
dalam kegiatan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara serta anti korupsi
 Berkembang secara positif dan demokratis
 Berinteraksi dengan bangsa-bangsa lain dalam percaturan dunia secara langsung
atau tidak langsung

7. Bahasa Indonesia
Mata pelajaran Bahasa Indonesia bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan :

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 24


 Berkomunikasi secara efektif sesuai dengan etika yang berlaku, baik secara lisan
maupun tulis
 Menghargai dan bangga menggunakan bahasa indonesia sebagai bahasapersatuan
dan bahasa negara
 Memahami bahasa indonesia dan menggunakan dengan tepat dan kreatif
 Menggunakan bahasa indonesia untuk meningkatkan kemampuan intelektual
 Menikmati dan memanfaatkan karya sastra untuk memperluas wawasan,
memperhalus budi pekerti
 Menghargai dan membanggakan sastra Indonesia

8. Matematika
Mata pelajaran Matematika bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan
sebagai berikut :
 Memahami konsep matematika, menjelaskan keterkaitan antarkonsep dan
mengaplikasikan konsep atau alogaritma
 Menggunakan penalaran pada pola dan sifat
 Memecahkan masalah
 Mengkomunikasikan gagasan dengan simbol, tabel, dagram atau media lain
 Memiliki sikap menghargai kegunanan matematika dalam kehidupan

9. Ilmu Pengetahuan Alam


Mata pelajaran IPA bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan :
 Memperoleh keyakinan terhadap kebesaran Tuhan Yang Maha Esa
 Mengembangkan pengetahuan dan pemahaman konsep-konsep IPA
 Mengembangkan rasa ingin tahu, sikap positif dan kesadaran tentang adanya
hubungan yang paling mempengaruhi
 Mengembangkan keterampilan proses
 Meningkatkan kesadaran untuk berperan serta dalam memelihara, menjaga dan
melestarikan lingkungan alam
 Meningkatkan kesadaran untuk menghargai alam
 Memperoleh bekal pengetahuan, konsep, dan keterampilan IPA

10. Ilmu Pengetahuan Sosial


Mata pelajaran IPS bertujuan agar peserta didik memiliki kemampuan :
 Mengenal konsep-konsep yang berkaitan dengan kehidupan masyarakat
 Memiliki kemampuan dasar untuk berpikir logis, dan kritis rasa ingin tahu,
inkuiri, memecahkan masalah dan keterampilan
 Memiliki komitmen dan kesadaran terhadap nilai-nilai sosial

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 25


 Memiliki kemampuan berkomunikasi, bekerjasama dan berkompetensi dalam
masyarakat yang majemuk

11. Kerajinan Tangan dan Kesenian


Mata pelajaran Seni budaya dan Keterampilan bertujuan agar peserta didik memiliki
kemampuan :
 Memahami konsep dan pentingnya seni budaya dan keterampilan
 Menampilkan sikap apresiasi terhadap seni budaya dan keterampilan
 Menampilkan sikap presiasi terhadap seni budaya dan keterampilan
 Menampilkan kreativitas melalui seni budaya dan keterampilan

 Menampilkan peran serta dalam seni budaya dan keterampilan

12. Pendidikan Jasmani dan Kesehatan


Mata pelajaran Pendidikan Jasmani dan Kesehatan bertujuan agar peserta didik
memiliki kemampuan :
 Mengembangkan keterampilan pengelolaan diri dalam upaya pengembangan
kebugaran jasmani
 Meningkatkan pertumbuhan fisik dan pengemangan psikis
 Meningkatkan kemampuan dan keterampilan gerak dasar
 Meletakkan landasan karakter moral yang kuat
 Mengembangkan sikap sportif, jujur, disiplin, bertanggung jawab, kerjasama,
percaya diri, demokratis
 Mengembangkan keterampilan menjaga keselamatan diri sendiri, orang lain dan
lingkungan
 Memahami konsep aktivitas jasmani dan olahraga

E. REGULASI – REGULASI / PENGATURAN- PENGATURAN


1. Pengaturan Beban Belajar Dan Pengaturan Alokasi Waktu Belajar

Tabel 6
PENGATURAN BEBAN BELAJAR
JAMPEL JUMLAH MINGGU JUMLAH
WAKTU
SATUAN TIAP JAMPEL EFEKTIF JAM DALAM
KLS BELAJAR PER KET
PENDIDIKAN TATAP TIAP TIAP SATU TAHUN
THUN
MUKA MINGGU TAHUN (@60 MENIT)

M I 35 36 1224 Jampel Tematik


 1  34 714 Jam
Menit Minggu 42840 menit Guru Kelas
M
35  36 1224 Jampel Tematik
I 2 34 714 Jam
Menit  Minggu 42840 Menit Guru Kelas 
F 3 40 41  36 1476 Jampel 984 Jam Tematik
Menit Minggu 59040 Menit Guru Kelas 

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 26


40 36 1656 Jampel Guru Mata
4 46 1104 Jam
Menit  Minggu  66240 Menit Pelajaran 
40 36 1656 Jampel Guru Mata
5 46 1104 Jam
Menit Minggu 66240 Menit Pelajaran
T
 40  36 1656 Jampel Guru Mata
A  6  46 1104 Jam
Menit Minggu 66240 Menit Pelajaran 
H
U Tabel 7
PENGATURAN JAM PELAJARAN
KHUSUS HARI SENIN, SELASA, RABU, KAMIS DAN SABTU
Kelas
No Waktu
K-1 K-2 K-3 K-4 K-5 K-6
1 06.45 – 07.00 DOA AWAL PELAJARAN
2 07.00 – 07.40 Jam ke 1 Jam ke 1 Jam ke 1 Jam ke 1 Jam ke 1 Jam ke 1
3 07.40 – 08.20 Jam ke 2 Jam ke 2 Jam ke 2 Jam ke 2 Jam ke 2 Jam ke 2
4 08.20 – 09.00 Jam ke 3 Jam ke 3 Jam ke 3 Jam ke 3 Jam ke 3 Jam ke 3
6 09.00 – 09.15 ISTIRAHAT
7 09.15 – 09.55 Jam ke 4 Jam ke 4 Jam ke 4 Jam ke 4 Jam ke 4 Jam ke 4
8 09.55 – 10.35 Jam ke 5 Jam ke 5 Jam ke 5 Jam ke 5 Jam ke 5 Jam ke 5
9 10.35 – 11.15 Jam ke 6 Jam ke 6 Jam ke 6 Jam ke 6 Jam ke 6 Jam ke 6
10 11.15 – 11.55 Pulang Pulang Jam ke 7 Jam ke 7 Jam ke 7 Jam ke 7
11 11.55 – 12.20 ISTIRAHAT DAN SHOLAT
12 12.20 – 13.00 Pulang Pulang Pulang Jam ke 8 Jam ke 8 Jam ke 8

Tabel 8
PENGATURAN JAM PELAJARAN KHUSUS HARI MINGGU
Kelas
No Waktu
K-1 K-2 K-3 K-4 K-5 K-6
1 06.45 - 07.00 DOA AWAL PELAJARAN
2 07.00 – 07.40 Jam ke 1 Jam ke 1 Jam ke 1 Jam ke 1 Jam ke 1 Jam ke 1
3 07.40 – 08.20 Jam ke 2 Jam ke 2 Jam ke 2 Jam ke 2 Jam ke 2 Jam ke 2
4 08.20 – 09.00 Jam ke 3 Jam ke 3 Jam ke 3 Jam ke 3 Jam ke 3 Jam ke 3
5 09.00 – 09.15 ISTIRAHAT
6 09.15 – 09.55 Jam ke 5 Jam ke 5 Jam ke 5 Jam ke 5 Jam ke 5 Jam ke 5
7 09.55 – 10.35 Pulang Pulang Ekstra Ekstra Ekstra Jam ke 6
8 10.35 – 11.15 Pulang Pulang Ekstra Ekstra Ekstra Jam ke 7

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 27


BAB IV
PENGEMBANGAN MUATAN LOKAL

A. PENGEMBANGAN MUATAN LOKAL


Muatan Lokal di MI Miftahul Ulum Pulosari – Citrodiwangsan – Lumajang terdiri dari :
1. Bahasa Daerah
2. Bahasa Inggris
3. Aswaja

B. TUJUAN SETIAP MUATAN LOKAL

1. Bahasa Daerah
Bahasa Daerah (jawa) sebagai upaya mempertahankan nilai-nilai budaya masyarakat
setempat dalam wujud komunikasi dan apresiasi sastra dengan tujuan
 Mengembangkan kemampuan beradat berbudaya jawa
 Memupuk kemampuan dalam berbahasa jawa
 Meningkatkan kepekaan dan penghayatan terhadap karya sastra jawa
 Mengembangkan dan melestarikan hasil kreasi budaya jawa

2. Bahasa Inggris
Mata pelajaran bahasa Inggris bertujuan sebagai berikut :
 Mengenalkan bahasa inggris sebagai bahasa komunikasi internasional
 Mengembangkan kompetensi berkomunikasi dalam bentuk lisan secara terbatas untuk
language accompanying action dalam bahasa konteks sekolah
 Memiliki kesadaran tentang hakikat dan pentingnya bahasa inggris untuk
meningkatkan daya saing bangsa dalam masyarakat global

3. Aswaja
Mata pelajaran Ke NU an bertujuan :
 Memahami sejarah kelahiran NU
 Memahami amaliyah NU serta mampu menerapkan konsep ukhuwah menurut NU
 Mengenal dan meneladani ulama pendiri dan tokoh NU
 Memiliki pemahaman dan keyakinan terhadap kebenaran ahlusunnah wajamaah

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 28


 Mengenal dan memahami struktur organisasi dan badan otonom NU
 Mengenal dan memahami Nahdlatul Ulama' sebagai jam'iyah Diniyyah/ijtimaiyah
Standar Kompetensi dan Kompetensi Dasar dari semua mata pelajaran dan muatan lokal
akan disajikan di halaman terlampir.

BAB V
KEGIATAN PENGEMBANGAN DIRI

A. KEGIATAN PENGEMBANGAN DIRI


Kegiatan Pengembangan Diri di MI Miftahul Ulum Pulosari Lumajang terdiri dari :
1. Tartil Al – Qur’an
2. Pramuka
3. Khitobah
4. Kesenian Islami
5. Qiro’ah
B. TUJUAN SETIAP KEGIATAN PENGEMBANGAN DIRI
1. Tarti Al-Qur’an
 Menngembamgkan seni baca Al-Qur’an dengan tartil
 Mampu berkompetensi dalam lomba tartil Al-qur’an dengan sekolah lain minimal se
Kabupaten Lumajang.
 Menanamkan pada siswa rasa cinta Al-qur’an
2. Pramuka
 Sebagai wahana siswa untuk berlatih berorganisasi
 Melatih siswa untuk bersikap disiplin
 Melatih siswa untuk trampil dan mandiri
 Melatih siswa untuk berani menjadi petugas dalam setiap kegiatan
 Melatih siswa untuk mempertahankan diri
 Melatih siswa untuk memiliki jiwa sosial dan peduli kepada orang lain
 Mimiliki sikap kerjasama kelompok
 Dapat menyelesaikan permasalahan dengan cepat
3. Khitobah
 Melatih keberanian siswa untuk tampil di muka umum
 Dapat membawakan acara baik formal maupun non formal
 Mampu membawakan acara baik tunggal maupun duet
 Mampu berpidato dalam 3 bahasa
 Menyalurkan bakat siswa pada berpidato
4. Qiro’ah

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 29


 Mengembangkan seni baca Al Quran pada siswa
 Mampu berkompetisi dalam MTQ
 Menanamkan pada siswa membaca Al-Quran adalah termasuk ibadah
5. Seni Musik Islami
 Memberikan bekal pada siswa untuk terampil memainkan alat musik islami
khususnya alat musik hadrah
 Menyiapkan group musik untuk bisa tampil di muka umum
 Menyalurkan bakat siswa di bidang musik islami
BAB VI
KETUNTASAN BELAJAR, SISTEM PENILAIAN,
PINDAH MADRASAH, DAN
KENAIKAN SERTA KELULUSAN

A. KETUNTASAN BELAJAR

1. Standar Ketuntasan Belajar Minimal (SKBM)


Langkah penetapan SKBM MI Miftahul Ulum Pulosari Lumajang adalah sebagai berikut:

1) Menentukan indikator penilaian/indikator yang dinilai


a. Esensial
b. Kompleksitas
c. Daya dukung
d. Intake/tingkat kemampuan siswa

2) Menentukan skor masing-masing indikator


a. Esensial
 Sangat esensial = 80
 Cukup esensial = 70
b. Kompleksitas
 Tinggi = 80
 Sedang = 70
 Rendah = 60
c. Daya dukung
 Lengkap = 80
 Tidak lengkap = 70
d. Intake/tingkat kemampuan siswa
 Tinggi = 80
 Sedang = 70
 Rendah = 60

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 30


3) Menetapkan SKBM dalam setiap mata pelajaran.
Rumus :

SKBM = Nilai E + Nilai K + Nilai DD + Niali I


4

Tabel 9
Format SKBM MI Miftahul Ulum Pulosari Lumajang Tahun 2007-2008
S K B M
N
MATA PELAJARAN K E L A S ASPEK PENILAIAN
O
1 2 3 4 5 6
*Penguasaan konsep dan nilai-nilai
1 Alqur’an Hadits 68 68 68 68 68 68 *Penerapan
*Penguasaan konsep dan nilai-nilai
2 Aqidah Akhlak 70 70 70 70 70 70 *Penerapan
*Penguasaan konsep dan nilai-nilai
3 Fiqih 68 68 70 70 70 70 *Penerapan
*Penguasaan konsep dan nilai-nilai
4 Sejarah Kebudayaan Islam 66 66 66 66 *Penerapan
*Berbicara
5 Bahasa Arab 67 67 66 66 66 66 *Membaca
*Menulis
*Penguasaan konsep dan nilai-nilai
6 Pendidikan Kewarganegaraan 68 70 66 66 66 66 *Penerapan
*Membaca
*Menulis
7 Bahasa Indonesia 68 68 66 66 66 66 *Berbicara
*Mendengar
*Kebahasaan
*Pemahaman Konsep
8 Matematika 70 65 65 65 65 65 *Penalaran dan Komunikasi
*Pemahaman dan Penerapan
9 Ilmu Pengetahuan Alam 68 65 65 65 65 65 Konsep
*Kinerja Ilmiyah
*Penguasaan konsep dan nilai-nilai
10 Ilmu Pengetahuan Sosial 68 66 66 66 66 66 *Penerapan
*Seni Rupa
Kerajinan Tangan dan
11
Kesenian
70 70 70 70 70 70 *Seni Suara
*Ketrampilan
*Permainan dan olah Raga
Pendidikan Jasmani dan *Aktivitas Pengembang
12
Kesehatan 75 75 75 75 75 75 *Uji Diri dan Senam
*Aktivitas Ritmik
*Berbicara
13 Bahasa Daerah 65 65 65 65 65 65 *Membaca
*Menulis
*Mendengar
*Berbicara
14 Bahasa Inggris 68 65 65 65 65 65 *Membaca
*Menulis
*Penguasaan konsep dan nilai-nilai
15 Aswaja 67 67 67 67 *Penerapan

2. Ketuntasan Belajar

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 31


Ketuntasan belajar setiap indikator yang telah ditetapkan dalam suatu
kompetensi dasar berkisar antara 0-100%.

Tabel 10
STANDAR KETUNTASAN BELAJAR MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI
TAHUN PELAJARAN 2006 – 2007
NO KOMPONEN KETUNTASAN BELAJAR
A. Mata Pelajaran
a. Pendidikan Agama 65 %
 Aqidah Akhlak 70 %
 Al-Qur’an Hadits 70 %
 Fiqh 70 %
 Bahasa Arab 70 %
 Sejarah Kebudayaan Islam 70 %
b. Pendidikan kewarganegaraan dan
kepribadian 70 %
c. Bahasa Indonesia 65 %
d. Matematika 60 %
e. Ilmu Pengetahuan Alam 60 %
f. Ilmu Pengetahuan Sosial 65 %
g. Kerajinan Tangan dan Kesenian 65 %
h. Pendidikan jasmani olah raga dan
kesehatan 70 %

B. Muatan Lokal
1. Aswaja 65 %
2. Bahasa Daerah 70 %
3. Bahasa Inggris 60 %

C. Pengembangan Diri
1. Pramuka B
2. Khitobah B
3. Kesenian Islami B
4. Qiro’ah B

B. SISTEM PENILAIAN
1. Jenis Penilaian
Jenis Penilaian yag dilaksanakan di MI Miftahul Ulum Pulosari Citrodiwangsan Lumajang
sebagai berikut :
1) Ruang Lingkup Tagihan
a. Unjuk Kerja Meliputi

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 32


 Permainan
 Drama & bermain peran
 Demontrasi
 Olah raga
 Menyanyi
 Debat / diskusi
 Berdo’a
 Membaca puisi
 Pidato
 Berbicara
b. Penilaian Sikap Dilakukan dengan Teknik
 Observasi prilaku
 Pertanyaan
 Laporan Pribadi
 Pengungkapan perasaan langsung
c. Proyek :
Penilaian terhadap suatu tugas yang harus diselaisaikan dalam kurun
waktu/periode tertentu dengan tahapan sebagai berikut :
 Perencanaan
 pengumpulan Data
 Pengorganisasian
 Pengolahan dan ……
 Penyajian Data
d. Produk :
Penilaian terhadap ketrampilan dalam membuat suatu produk dan
kwalitas produk tersebut Seperti :
 Makanan
 Hasil karya seni (Ptg, LKS, Gambar dll
 Tali lemari
 Tanaman
 Hiasan
 Pesawat sederhana dan lain-lain
e. Portofolio
a.Karangan prosa / puisi
b.Gambar
c.Desain
d.Denah / Peta
e.Laporan
f. Surat

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 33


g.Naska Drama
h.Kartu Ucapan
i. Do’a
j. Rumus
k. Naskah pidato
f. Ulangan Blok : Ulangan dari beberapa KD
g. UK/UAS : Ulangan KD selama 1 semester
h. Remidi UAS : Dilaksanakan pada KD yang belum dikuasai oleh siswa

2). Bobot Tagihan


U.K =1 Tugas = 1 Portofolio = 2 Ulangan Harian = 2
P.D =1 Produk = 2 Kuis =1 Nilai Harian =3
P.S =1 Proyek = 2 UAS =1

3). Rumus
NH = Jumlah Tagihan x Bobot
Jumlah Bobot
NA = 3 NH + UAS
4

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 34


Nomor PENILAIAN KELAS
TES
Tabel 11
FORMAT PENILAIAN NON TES ULANGANBERKALA
A
S ULANGANHARIAN TUGAS
Nama Siswa P NH
urut Induk E

NRr
o
p
t
a
K

a
Rata- Rata-
K

i
u

l
i
s
i

k
k
r

123 12
u

o
P

e
y
i

d
p

F
P
i

o
o
a
k

Pi
r
K

S
.

l
a

P
r

i
Ue
j

rata rata
.

T
S
U
j
i
m

m
d

d
d

d
Bk
R

R
o

A
U
i

US

m
e

e
i

d
l

R
.

i
e

e
i

i
/

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 35


Tabel 12
FORMAT HALAMAN LUAR RAPOR

LAPORAN
(LAPORAN PENILAIAN HASIL BELAJAR)
MADRASAH IBTIDAIYAH
“ MIFTAHUL ULUM “
PULOSARI - LUMAJANG

NAMA SISWA :

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 36


NOMOR INDUK :

DEPARTEMEN AGAMA RI
DIREKTORAL JENDERAL PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
PETUNJUK PENGGUNAAN

1. Buku Laporan Hasil Belajar ini dipergunakan selama siswa mengikuti pelajaran di
Madrasah Ibtidaiyah (MI).

2. Apabila siswa pindah Madrasah, maka Buku Laporan Penilaian Hasil Belajar Siswa ini
dibawa oleh siswa yang bersangkutan untuk dipergunakan di Madrasah/Sekolah baru
dengan meninggalkan arsip/copy di Madrasah lama.

3. Apabila buku Laporan Penilaian Hasil Belajar siswa yang bersangkutan hilang, dapat
diganti dengan Buku Laporan Penilaian Hasil Belajar Siswa Pengganti yang nilai-nilainya
diambil dari buku Induk Madrasah asal siswa dan disahkan oleh Kepala Madrasah asal.

4. Buku Laporan Hasil Belajar ini harus dilengkapi dengan pas foto hitam putih ukuran 3x4
cm dan pengisiannya dilakukan oleh Guru Kelas/Wali Kelas.

5. Buku Laporan Penilaian Hasil Belajar ini terdiri atas 36 halaman, 1 halaman kaver dalam, 1
halaman petunjuk penggunaan, 1 halaman keterangan tentang diri siswa, 28 halaman
lembar nilai, 4 halaman keterangan pindah sekolah dan 1 halaman tentang catatan prestasi
siswa.

KETERANGAN NILAI DENGAN ANGKA DAN HURUF

86 – 100 = A = Baik sekali


71 – 85 = B = Baik
56 – 70 = C = Cukup
41 – 55 = D = Kurang

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 37


< 40 = E = Sangat Kurang

Tabel 13
IDENTITAS SISWA

1. Nama : ........................................................................................................
2. Nomor Induk : ........................................................................................................
3. Tempat dan Tanggal Lahir: ........................................................................................................
4. Agama : ........................................................................................................
5. Jenis Kelamin : ........................................................................................................
6. Kewarganegaraan : ........................................................................................................
7. Anak ke : ........................................................................................................
8. Status dalam keluarga : ........................................................................................................
9. Alamat Siswa : ........................................................................................................
........................................................................................................
Telepon : ........................................................................................................
10. Diterima dimadrasah ini
a. Di Kelas : ........................................................................................................
b. Pada Tanggal : ........................................................................................................
c. Semester : ........................................................................................................
11. RA/TK Asal : ........................................................................................................
12. Surat Keterangan Tamat Belajar (SKTB)
a. Tahun : ........................................................................................................
b. Nomor : ........................................................................................................
13. Nama Orang Tua
a. Ayah : ........................................................................................................
b. Ibu : ........................................................................................................
14. Pendidikan Orang Tua
a. Ayah : ........................................................................................................
b. Ibu : ........................................................................................................
15. Pekerjaan Orang Tua
a. Ayah : ........................................................................................................
b. Ibu : ........................................................................................................
16. Alamat Orang Tua : ........................................................................................................
........................................................................................................

17. Wali
a. Nama : ........................................................................................................
b. Pendidikan : ........................................................................................................
c. Pekerjaan : ........................................................................................................
d. Alamat : ........................................................................................................
........................................................................................................
e. Telepon : ........................................................................................................

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 38


Lumajang,........................................................
FAS FOTO Kepala Madrasah
3X4

. ....................................................................
NIP.

Tabel 14
FORMAT RAPOR MADRASAH IBTIDAIYAH
Nama Siswa :....................................... Kelas :......................................
Nomor induk :....................................... Semester :........................................
Nama Sekolah : ...................................... Tahun Pelajaran :........................................
NILAI
NO MATA PELAJARAN HASIL BELAJAR RATA-RATA
SKBM SISWA KELAS
1. Pendidikan Agama Islam
a. Qur’an – Hadist
b. Aqidah – Akhlak
c. Fiqih
d. Sejarah Kebudayaan Islam
e. Bahasa Arab
2. Pendidikan Kewarganegaraan
3. Bahasa Indonesia
4. Matematika
5. Ilmu Pengetahuan Alam
6. Ilmu Pengetahuan Sosial
7. Kerajinan Tangan dan Kesenian
8. Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
9. Muatan Lokal
a. Bahasa Daerah
b. Bahasa Inggris
c. Aswaja
Jumlah Nilai
Rata – rata
Peringkat Kelas Ke : ................................................dari................................siswa

Kegiatan Ekstrakurikuler dan Kepribadian Nilai


1.
Kegiatan
2.
Ekstrakurikuler
3.
1. Kelakuan
Kepribadian 2. Kerajinan
3. Kerapian

1. Sakit ........................ hari


Ketidakhadiran 2. Izin ........................ hari
3. Tanpa Keterangan ......................... hari

CATATAN :

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 39


............................................................................................................................
............................................................................................................................
............................................................................................................................
............................................................................................................................
............................................................................................................................

Ditetapkan di : ............................
Tanggal : ............................
Mengetahui,
Orang Tua / Wali Guru Kelas

(................................) (................................ )
Tabel 15
FORMAT RAPOR MADRASAH IBTIDAIYAH
Nama Siswa :........................................... Kelas :.........................................
Nomor induk :........................................... Semester :..........................................
Nama Sekolah : .......................................... Tahun Pelajaran :.........................................
NILAI
HASIL RATA-RATA
NO MATA PELAJARAN
SKBM BELAJAR KELAS
SISWA
1. Pendidikan Agama Islam
a. Qur’an – Hadist
b. Aqidah – Akhlak
c. Fiqih
d. Sejarah Kebudayaan Islam
e. Bahasa Arab
2. Pendidikan Kewarganegaraan
3. Bahasa Indonesia
4. Matematika
5. Ilmu Pengetahuan Alam
6. Ilmu Pengetahuan Sosial
7. Kerajinan Tangan dan Kesenian
8. Pendidikan Jasmani dan Kesehatan
9. Muatan Lokal
a. Bahasa Daerah
b. Bahasa Inggris
c. Aswaja
Jumlah Nilai
Rata – rata
Peringkat Kelas Ke : ................................................dari................................siswa

Kegiatan Ekstrakurikuler dan Kepribadian Nilai


1.
Kegiatan
2.
Ekstrakurikuler
3.
1. Kelakuan
Kepribadian 2. Kerajinan
3. Kerapian

1. Sakit ........................ hari


Ketidakhadiran 2. Izin ........................ hari
3. Tanpa Keterangan ......................... hari

CATATAN :
............................................................................................................................
............................................................................................................................

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 40


............................................................................................................................
............................................................................................................................
............................................................................................................................

Keputusan :
Ditetapkan di : ............................ Dengan memperhatikan hasil yang dicapai pada
Tanggal : ............................ semester 1 dan 2, maka siswa ini ditetapkan
Naik ke kelas ..................................... (....................)
Tinggal di kelas...................................(.....................)
Mengetahui
Orang Tua / Wali Guru Kelas Kepala Madrasah

(................................) (.................................. ) (................................ )

2. Prinsip Penilaian

Beberapa prinsip penilaian yang dilaksanakan di MI Miftahul Ulum Pulosari


Citrodiwangsan Lumajang adalah :
 Menyeluruh, artinya penilaian dilakukan pada semua mata pelajaran, semua
kompetensi dasar dan mencakup tiga ranah yatiu kognitif, afektif dan psikomotor
 Berkesinambungan, yaitu penilaian dilakukan sepanjang tahun pelajaran, dilakukan
selama proses dan penilaian terhadap hasil belajar.
C. PINDAH SEKOLAH
1. Sekolah akan menfasilitasi adanya siswa yang pindah sekolah :
 Antar sekolah kurikulum 2004 dengan pelaksana kurikulum 1994
 Antara sekolah kurikulum 2004 dengan pelaksana KTSP
2. Untuk pelaksanaan pindah sekolah lintas Provinsi /Kabupaten/kota, dikoordinasikan
dengan Dinas Pendidikan Provinsi/Kabupaten/Kota setempat.
3. Sekolah dapat menentukan persyaratan pindah/mutasi siswa sesuai dengan prinsip
manajemen berbasis sekolah, antara lain antara lain mencakup hal-hal berikut :
 Menyesuaikan bentuk laporan hasil belajar siswa (rapor) dari sekolah asal sesuai
dengan bentuk rapor yang digunakan di sekolah tujuan.
 Melakukan tes atau matrikulasi bagi siswa pindahan.

D. KENAIKAN KELAS

Kenaikan kelas dilaksanakan pada setiap akhir tahun ajaran. Kriteria kenaikan kelas diatur
oleh masing-masing direktorat teknis terkait.
1. Kriteria Kenaikan Kelas
Peserta didik dinyatakan naik kelas apabila memenuhi syarat sebagai berikut :
 Menyelesaikan seluruh program pembelajaran pada dua semester di kelas yang diikuti
 Tidak terdapat nilai dibawah SKBM/SKM maksimal 3 mata pelajaran pada semester
yang diikuti

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 41


 Memiliki nilai minimal baik untuk aspek kepribadian, kelakuan, dan kerajinan pada
semester yang diikuti dan
 Ketidakhadiran tanpa keterangan (alpa) maksimal 10 % dari jumlah hari efektif.
2. Penentuan Kenaikan Kelas
 Penentuan siswa yang naik dan tidak naik ditentukan dalam rapat antara kepala sekolah
dan dewan guru.
 Pertimbangan kenaikan kelas bagi siswa didasarkan pada kreteria kenaikan, presensi,
kelakuan atau sikap siswa yang bersangkutan.
 Siswa yang dinyatakan naik kelas rapornya dituliskan naik ke kelas berikutnya.
 Siswa yang dinyatakan tidak naik kelas harus mengulang di kelasnya.
 Rapor kenaikan dinyatakan sah apabila telah ditandatangani oleh wali kelas dan kepala
sekolah.
 Bagi siswa yang naik kelas tetapi belum tuntas pada mata pelajaran tertentu, diberi
kesempatan remidi di kelas berikutnya.

E. KELULUSAN
Kriteria Kelulusan
Sesuai dengan PP 19/ 2005 pasal 72 ayat 1, peserta didik dinyatakan lulus dari satuan
pendidikan dasar dan menengah setelah :
 Menyelesaikan seluruh program pembelajaran;
 lulus ujian madrasah untuk kelompok mata pelajaran agama dan ahlak mulia, kelompok
mata pelajaran estetika, dan kelompok mata pelajaran jasmani, olah raga dan kesehatan
dengan nilai minimal 6,00 untuk masing`-masing mata pelajaran.
 Lulus ujian pengendali mutu untuk kelompok mata pelajaran kewarganegaraan dan
kepribadian, kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi.
 Memiliki nilai rapor kelas enam

 Menyelesaikan seluruh program pembelajaran

 Berbudi pekerti baik sesuai dengan penilaian sekolah


 Nilai rata rata seluruh mata pelajaran yang diujikan paling rendah 6,00.
Kriteria kelulusan disusun dalam bentuk keputusan panitia sekolah/madrasah
penyelenggara secara tertulis dan mendapatkan pengesahan dari ketua panitia sekolah
penyelenggara serta kepala dinas P&K, Depag kabupaten yang sudah disosialisasikan
kepada orang tua wali murid.

2. Penentuan kelulusan
 Keputusan kelulusan peserta ujian sekolah menjadi wewenang SD/MI penyelenggara
ujian sekolah yang diputuskan dalam rapat dewan guru dengan mempertimbangkan
nilai raport, nilai ujian sekolah dan sikap serta prilaku budipekerti siswa yang
bersangkutan

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 42


 Peserta ujian dinyatakan lulus apabila memenuhi kreteria kelulusan
 peserta ujian yang dinyatakan lulus diberi ijasah, DANUM dan raport sampai dengan
semester dua kelas VI SD/MI.
 Peserta ujian yang tidak lulus ujian sekolah tidak memperoleh ijasah dan DANUM,
namun dapat mengikuti ujian tahun berikutnya dengan mengulang dikelas terakhir.
 Blangko ijasah bersifat nasional dan disediakan oleh pemerintah daerah propinsi Jawa
timur ( Untuk SD oleh Dinas P&K sedangkan MI oleh Kanwil Departemen Agama.
Prop Jatim )

BAB VII
REVISI DAN PENGEMBANGAN KURIKULUM

PENGERTIAN ISTILAH

1. Kurikulum

Kurikulum adalah seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan
pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran
untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu.

2. Kurikulim Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP)


KTSP adalah kurikulum operasional yang disusun oleh dan dilaksanakan di masing-masing
satuan pendidikan. KTSP terdiri dari tujuan pendidikan tingkat satuan pendidikan, struktur dan
muatan kurikulum tingkat satuan pendidikan, kalender pendidikan, dan silabus.

3. Silabus
Silabus adalah rencana pembelajaran pada suatu dan/atau kelompok mata pelajaran/tema
tertentu yang mencakup standar kompetensi , kompetensi dasar, materi pokok/pembelajaran,
kegiatan pembelajaran, indikator, penilaian, alokasi waktu, dan sumber/bahan/alat belajar.
Silabus merupakan penjabaran standar kompetensi dan kompetensi dasar ke dalam materi
pokok/pembelajaran, kegiatan pembelajaran, dan indikator pencapaian kompetensi untuk
penilaian

4. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) adalah rencana yang menggambarkan prosedur dan
pengorganisasian pembelajaran untuk mencapai satu Kompetensi Dasar yang ditetapkan dalam
Standar Isi dan dijabarkan dalam silabus.

Ruang lingkup Perencanaan Pembelajaran paling Luas mencakup satu Kompetensi Dasar yang
terdiri dari satu indikator atau beberapa indikator untuk satu kali pertemuan atau lebih.

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 43


BAB VIII
KALENDER PENDIDIKAN

a. Kalender pendidikan adalah pengaturan waktu untuk kegiatan pembelajaran peserta didik
selama satu tahun pelajaran yang mencakup permulaan tahun pelajaran, minggu efektif
belajar, waktu pembelajaran efektif, dan hari libur.
b. Permulaan tahun pelajaran adalah waktu dimulainya kegiatan pembelajaran pada awal
tahun pelajaran
c. Minggu efektif belajar adalah jumlah minggu kegiatan pembelajaran untuk setiap tahun
pelajaran
d. Waktu pembelajaran efektif adalah jumlah jam pembelajaran setiap minggu, meliputi
jumlah jam pembelajaran untuk setiap mata pelajaran termasuk muatan lokal. Ditambah
jumlah jam untuk kegiatan pengembangan diri.
e. Waktu libur adalah waktu yang ditetapkan untuk tidak diadakan kegiatan pembelajaran.
Waktu libur dapat berbentuk jeda tengah semester, jeda antarsemester, libur akhir tahun
pembelajaran, hari libur keagamaan, hari libur umum, termasuk hari-hari besar nasional,
dan hari libur khusus.

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 44


KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 45
KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 46
KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 47
BAB IX
SILABUS DAN RPP

A. SILABUS
Format Silabus
Tabel 18
FORMAT SILABUS
Kompetensi Materi Pokok Kegiatan Indikator Penilaian Alokasi Sumber
\Dasar Pembelajaran WAktu Bahn/alat

Silabus untuk semua mata pelajaran dan muatan lokal kelas I sampai kelas VI di halaman
terlampir.

B. R P P (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran)


Format RPP

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN


Mata Pelajaran : ..............................................
Kelas / Semester : ..............................................
Pertemuan ke : ..............................................
Alokasi Waktu : ..............................................
Standart Kompetensi : .............................................
Kompetensi Dasar : .............................................
Indikator : .............................................

I. Tujuan pembelajaran :
II. Materi Ajar :
III. Metode Pembelajaran :
IV. Langkah-Langkah Pembelajaran :
A. Kegiatan Awal
B. Kegiatan Inti
A. Kegiatan Akhir
V. Alat dan bahan :
VI. Penilaian :

Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru kelas

………………………. ………………………..
NIP…………………. NIP…………………….

Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (R P P) semua mata pelajaran dan muatan lokal untuk
kelas I sampai kelas VI di halaman terlampir.

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 48


BAB X
PENUTUP

Demikianlah penyusunan KTSP (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan) “MI


MIFTAHUL ULUM PULOSARI CITRODIWANGSAN LUMAJANG” tahun pelajaran 2007-
2008 yang dapat kami bukukan. Kami sangat menyadari dengan sepenuhnya bahwa penyusunan
KTSP ini masih sangat jauh dari kesempurnaan. Untuk itu, krtik dan saran sangat kami harapkan
dari semua pihak demi sempurnanya penyusunan KTSP (Kurikulum Satuan Tingkat Pendidikan)
MI Miftahul Ulum Pulosari Citrodiwangsan Lumajang ke depan.

Lumajang, 20 Desember 2007


Kepala Madrasah Ibtidaiyah
Miftahul Ulum Pulosari

(SITI CHASANAH)

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 49


KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 50
PERHITUNGAN JUMLAH PEKAN DAN PEKAN EFEKTIF
TAHUN PELAJARAN 2007 – 2008

Nama Sekolah : MI Miftahul ulum Pulosari


Tahun Pelajaran : 2007 – 2008
S JUMLAH PEKAN JUMLAH PEKAN EFEKTIF
JML JML
M BULAN
SN SL RB KM SB MG HRI SN SL RB KM SB MG HRI
T
Juli 5 4 4 4 4 5 26 3 3 2 2 2 2 14
Agustus 4 4 5 5 4 4 26 4 4 4 5 3 4 25
September 4 4 4 4 5 5 26 2 2 1 1 2 2 10
1 Oktober 5 5 5 4 4 4 27 2 2 2 1 1 1 9
Nopember 4 4 4 5 4 4 25 4 4 4 5 4 4 25
Desember 5 4 4 4 5 5 27 5 3 4 3 5 5 25
Januari 4 5 5 5 4 4 27 3 3 4 3 3 3 19
JUMLAH 31 30 31 31 30 31 184 23 21 21 20 20 21 126
Pebruari 4 4 4 4 4 4 24 4 4 4 4 4 4 24
Maret 5 4 4 4 5 5 27 5 4 4 4 4 4 20
2 April 4 5 5 4 4 4 26 4 5 5 4 4 4 26
Mei 4 4 4 5 5 4 26 4 4 4 4 5 4 25
Juni 5 4 4 4 4 5 26 5 4 3 4 4 5 25
JUMLAH 22 21 21 21 22 22 129 22 21 20 20 21 21 125

LAMPIRAN :

KTSP MI MIFTAHUL ULUM PULOSARI - 51

Anda mungkin juga menyukai