Anda di halaman 1dari 14

Proposal Kreativitas Mahasiswa Kewirausahaan (Lili

Lemon)

Di susun oleh :

Andari Wiji Utami (1930621005)


Aizah Rahayu (1930621007)

Ishfa Naqiyyan Hasna (1930621009)

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUKABUMI (UMMI)


Jalan R. Syamsudin, SH No. 54 Kota Sukabumi Telp. (0266) 218342218345
2021
KATA PENGANTAR

Puji dan Syukur Kehadirat Tuhan Yang Maha Kuasa atas segala rahmat,
karunia terutama kesempatan yang diberikan-Nya. Sehingga saya dapat
menyelesaikan makalah ini guna memenuhi tugas Kewirausahaan atau KWU untuk
membahas mengenai Proposal Kreativitas Mahasiswa Kewirausahaan (Lili Lemon),
Jurusan Akuntansi Universitas Muhammadiyah Sukabumi.

Makalah ini masih belum sempurna disebabkan karena terbatasnya


kemampuan pengetahuan baik teori maupun praktek. Selama proses penulisan
makalah ini, saya memperoleh banyak bantuan dari berbagai pihak.

Kiranya yang Maha Kuasa tetap menyertai kita sekalian, dengan harapan pula
agar karya ini dapat bermanfaat bagi semua pihak yang membutuhkannya.

i
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR.................................................................................................... i

DAFTAR ISI................................................................................................................... ii

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang........................................................................................................ 1

1.2 Tujuan Kegiatan....................................................................................................... 2

1.3 Luaran Kegiatan....................................................................................................... 2

1.4 Manfaat Manfaat..........................................................................................3

BAB II GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA

2.1 Analisa Produk.........................................................................................................4

2.2 Analisa Pasar............................................................................................................4

2.3 Analisa Finansial.......................................................................................................5

2.4 Analisa Kelayakan Usaha..........................................................................................6

BAB III METODE PELAKSANA

3.1 Alat dan Bahan......................................................................................................7

3.2 Proses Produksi.....................................................................................................7

3.3 Proses Pemasaran................................................................................................. 8

BAB IV BIAYA dan JADWAL KEGIATAN

4.1 Anggaran Kegiatan............................................................................................10

4.2 Jadwal Kegiatan.................................................................................................10

DAFTAR PUSTAKA.................................................................................................. 11

ii
BAB 1
PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Lebih dari pada sebelumnya, vitamin C menjadi sumber nutrisi yang dibutuhkan saat
ini untuk melindungi diri dari tertularnya virus COVID-19. Sebab, sistem kekebalan
tubuh yang kuat dapat membuat virus mati dan tidak menempel pada tubuh, tidak
terkecuali virus COVID-19. Dalam hal meningkatkan sistem kekebalan tubuh,
kandungan manfaat vitamin C menjadi salah satu yang dapat diandalkan. Setelah
pandemi ini telah usai nanti, vitamin C tetap memegang peran penting dalam
menjaga kesehatan tubuh. Masyarakat Indonesia sebagian besar masih
mengkonsumsi makanan/minuman yang tidak sehat bagi tubuh. Kesadaran pola
hidup sehat masih dinilai sangat lemah bahkan mencapai level yang memprihatinkan
meskipun akhir-akhir ini menunjukkan tren yang positif.

Bagaimana tidak, higienitas dalam mengolah produk hasil perkebunan tersebut bisa
dikatakan jauh dari standar mutu pangan yang layak dan dapat diandalkan sehingga
kepastian kualitas yang mengatasnamakan produk makanan/minuman kesehatan
masih diragukan kebermanfaatannya. Akibatnya masyarakat yang ingin segera
beranjak dari pola hidup yang buruk tentu mengalami kendala tersendiri dan inilah
yang melatarbelakangi suatu potensi bisnis yang sangat menjanjikan.Kesadaran
masyarakat untuk membiasakan diri melakukan pola hidup sehat akhir-akhir ini telah
menunjukkan tren yang positif. Kesehatan tubuh telah menjadi perhatian utama
masyarakat dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

Dengan tubuh yang sehat manusia bisa melakukan berbagai aktivitas secara aktif dan
produktif. Dalam upaya menjaga kesehatan, masyarakat harus benar-benar selektif
dalam memilih berbagai alternative pilihan menu yang tersedia. Pertimbangan
memilih makanan/minuman yang lezat dan menyehatkan nampaknya belum
sepenuhnya dapat diterapkan. Tak jarang pula masyarakat mengangap sebelah mata
kandungan kesehatan makanan/minuman yang dipilih dengan berdalih pada alasan
tertentu sehingga mau untuk mengkonsumsi makanan/minuman yang tidak sehat
tersebut.

Maka dari itu, Lili Lemon hadir sebagai terobosan baru yang mengkombinasikan cita
rasa yang nikmat dan kebaikan kesehatan yang dapat diandalkan.

Lili Lemon sebagai olahan Jeruk Lemon, Sereh dan kombinasi dengan buah lainnya
membuat produk ini memiliki ruang pasar tersendiri berkat kreativitas mahasiswa
dalam mengolah bahan baku sehingga tak heran bila persaingan produk sejenis
hampir dipastikan belum ditemukan sehingga kesempatan untuk memperluas ruang
pasar Lili Lemon sangat menjanjikan. Perasan jeruk dan rebusan batang sereh
membuat produk ini sangat kaya gizi&nutrisi yang tentunya akan bermanfaat bagi
tubuh. Peran buah sebagai bahan tambahan merupakan cara adaptasi rasa agar Lili
Lemon ini sangat familiar di lidah masyarakat. Tak lupa pula rendaman Bunga Telang
dalam minuman untuk menambah kombinasi warna yang menarik.

1.2. Tujuan Kegiatan

1. Melatih keterampilan mahasiswa di bidang kewirausahaan.


2. Untuk menciptakan suatu produk kuliner minuman yang kreatif dan inovatif
yang tetap memperhatikan kesehatan serta kecocokan konsumsi bagi
masyarakat segala usia.
3. Membuka pasar yang baru melalui olahan minuman sari buah Jeruk Lemon
yang menghasilkan produk Lili Lemon yang menyehatkan. Kehadiran produk
memperkaya referensi kuliner masyarakat yang ingin membiasakan diri
menjalani pola hidup yang sehat.
1.3. Luaran Kegiatan

1. Terciptanya peluang usaha kecil masyarakat yang bergerak di sektor


ekonomi.
2. Produk usaha Lili Lemon
Produk yang dihasilkan lebih berfokus sebagai alternative minuman
kesehatan yang nikmat dan menyehatkan berkat kreativitas mahasiswa
dalam mengolah bahan baku Jeruk Lemon, Sereh dan kombinasi buah lainnya
dimana keseluruhan bahan baku tersebut memiliki gizi & nutrisi yang sangat
baik bagi kesehatan tubuh. Selama ini disekitar kita sangat sering ditemui
pada setiap etalase pasar, beberapa produk minuman sari buah yang
menggunakan pewarna dan pengawet sehingga mengurangi kebaikan olahan
buah yang dikonsumsi.
3. Manfaat Lili Lemon
Kandungan Jeruk Lemon, Sereh dan cita rasa buah yang berkualitas sebagai
bahan dasar pembuatan Lili Lemon memiliki banyak manfaat gizi & nutrisi
serta sangat ramah bagi masyarakat segala kalangan usia.

1.4 Manfaat Kegiatan

1. Usaha ini diyakini dapat membentuk ruang pasar yang baru mengingat Lili
Lemon adalah produk yang masih terdengar asing bagi masyarakat. Sehingga
dampak yang ditimbulkan adalah terciptanya peluang bisnis yang
menjanjikan mengenai permintaan Lili Lemon dan mengharuskan mahasiswa
wirausaha siap sedia dalam menyediakan produk dengan kualitas yang
terjaga. Berkembangnya kreativitas dan inovasi mahasiswa yang tercipta
melalui ide-ide kuliner yang inovatif akan membawa manfaat yang positif
pada peningkatan pendapatan mahasiswa.
2. Masyarakat dapat memperkaya pilihan minuman kesehatan sebagai upaya
menjaga kesehatan kebugaran tubuh secara berkelanjutan. Kebiasaan
masyarakat mengkonsumsi minuman sari buah berpengawet bila dikonsumsi
sehari-hari tentu akan berdampak buruk bagi kesehatan.
3. Institusi menjadi media partner mahasiswa untuk konsultasi dan
pengembangan usaha secara berkelanjutan. Peran serta institusi secara tidak
langsung dapat berkontribusi positif bagi keberlangsungan hidup masyarakat
luas.

BAB 2
GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA

Usaha Lili Lemon ini kami buat karena kami merasa bahwa akhir-akhir ini di
Indonesia membutuhkan mengonsumsi vitamin c untuk aktivitas sehari-hari mereka,
namun masyarakat indonesia kurang sadar akan pentingnya menjaga imunitas tubuh
setelah beraktivitas selama seharian penuh. Karena kebutuhan terhadap minuman
vitamin c sangat besar maka membuat kami berinisiatif untuk membuat sebuah
inovasi berupa minuman lemon sereh tanpa menggunakan zat kimia di dalamnya
namun dapat memberi manfaat yang besar bagi kesehatan tubuh.

Ide kami ini muncul karena kami sendiri sering mengonsumsi jajanan minuman di
kampus, akan tetapi kami kurang sadar akan kurang sehatnya penggunaan bahan
minuman tersebut yang akan merusak kesehatan tubuh. Dengan adanya inovasi ini
kami berharap masyarakat di Indonesia khususnya di Kota Sukabumi bisa
mengurangi mengonsumsi minuman kurang sehat yang sering mereka konsumsi juga
dapat menjadi peluang bisnis yang menjanjikan.

2.1 Analisa Produk


Produk yang akan kami pasarkan merupakan produk Minuman Lemon yang
sangat cocok bagi semua kalangan usia khususnya Mahasiswa dan pelajar yang
memiliki jadwal cukup padat. Adapun produk yang akan kami pasarkan merupakan,
sebuah minuman kekinian ( Lili Lemon ) yang berbahan dasar Jeruk Lemon, Sereh,
Bunga Telang dan Botol Plastik sebagai tempat penyimpanan. Produk ini cukup
terjangkau karena menggunakan bahan yang dapat dicari di banyak tempat, serta
produk ini merupakan minuman sehat yang terhindar dari zat kimia.

Seiring dengan berkembangnya usaha ‘Minuman Lemon', berbagai inovasi akan


dilakukan secara berkala begitu pula evaluasi produknya. Selain itu, di masa
mendatang customer dapat memilih variasi rasa tambahan selain Lemon sereh.
Produk akan bertahan selama satu minggu setelah kemasan dibuka dengan
penyimpanan di dalam lemari pendingin, mengingat menggunakan bahan yang
masih alami.

2.2 Analisa Pasar

Penggunaan bahan alami pada produk minuman sudah cukup banyak digunakan
akan tetapi masih sangat minim untuk produk minuman lemon yang menggunakan
bahan alami tanpa campuran bahan kimia,

maka dari itu penulis sangat optimis bahwa produk yang penulis buat mudah
memasuki pasar dengan bantuan teknologi yang sudah ada.

2.3. Analisa Finansial

2.3.1. Biaya Tetap

Tabel 2.3.1. Biaya Tetap

No Jenis Biaya (Rp)


Pengeluaran
1 Peralatan 425.000,00
Penunjang

2 Barang Habis 1.021.000,00


Pakai

3 Perjalanan 55.000,00

4 Lain-lain 250.000,00

Total Anggaran Biaya 1.951.000,00

2.3.1. Proyeksi Penerimaan dan Laba


Penerimaan = Volume produksi per bulan x Harga Jual

= 900 unit x Rp 10.000


= Rp 9.000.000

Laba = Penerimaan – Biaya total

= Rp 9.000.000 – Rp 1.951.000
= Rp 7.049.000

2.4. Analisa Kelayakan Usaha

Cash Flow = Keuntungan besih per bulan + Investasi

= Rp 7.049.000 + Rp 3.500.000
= Rp 10.549.000

BC Ratio = Total Pendapatan : Total Biaya

= Rp 7.049.000 : Rp 1.951.000
= Rp 3.61

Payback Period = Total Investasi ; Keuntungan Usaha


= Rp 3.500.000 ; 7.049.000
= 0.50 bulan

2.5 Break Event Point

BEP Harga = Biaya total : Jumlah produksi

= Rp 1.951.000 : 900
= Rp 2.168

BEP volume produkai = Biaya total – Harga jual

= Rp 1.951.000 : Rp 10.000

= 196,1

BAB 3

METODE PELAKSANA

Pada metode pelaksanaan usaha minuman lili lemon ini membutuhkan bahan baku
Lemon serta melibatkan suatu kerjasama dengan pedagang di pasar. Proses produksi
ini juga melibatkan pihak internal demi menjaga kerahasiaan resep dan formulasi
pembuatan produk. Selain itu kerjasama dengan perusahaan sablon untuk membuat
stiker merk sesuai dengan kustomisasi kami guna melambangkan identitas usaha
yang dimiliki agar dapat membedakan dengan usaha lainnya. Adapun 3 aspek
penting dalam suatu pelaksanaan usaha yaitu :

1. Hal Pertama yang dilihat dari judul adalah usaha . Pastikan judul usaha
menggambarkan total bentuk usaha dan memuat keunikan serta kebaruan di
dalam usaha tersebut.
2. Memberikan kesan rapih secara administratif . Maksudnya adalah penuhi
semua komponen yang melayani oleh calon investor seperti yang akan di
bahas pada unsur-unsur proposal usaha artikel ini. Pastikan disajikan secara
rapih agar menarik di baca.
3. Buatlah kesan bahwa usaha yang diajukan telah siap dijalankan dan bukan
hanya sekedar wacana. Caranya adalah memberikan penjelasan sedetail
mungkin terkait lokasi usaha, siapa yang menjalankan, kesiapan usaha, logo
usaha, bentuk produk dan kemasan, dan lain sebagainya.
3.1 Alat dan Bahan

1. Persiapan pertama yaitu menyimpan alat yang terdiri atas pisau, papan,
botol, sendok dan sebagainya.
2. Persiapan kedua yaitu menyiapkan bahan yang diperlukan yang terdiri atas
Lemon, jahe, lychee, strawberry, daun mint, es batu, gula dan sebagainya.
3.2 Proses Produksi
Proses produksi ini meliputi:

1. Mepersiapkan alat dan bahan untuk pembuatan produk.


2. Meprondesain logo brand yang akan digunakan pada produk Minuman Lili
Lemon.
3. Membuat Minuman Lili Lemon yang sudah di pesan oleh konsumen.
4. Finishing dan pengecekan produk.
5. Packing produk.
7

3.3 Proses Pemasaran


a) Segmentasi

Segmen sasaran usaha produk ini yaitu kepada seluruh mahasiswa Universitas
Muhammadiyah Sukabumi, juga kepada seluruh masyarakat khususnya yang ada di
daerah Sukabumi.
b) Targeting

Target market usaha produk kami yaitu lebih luas karena bisa di konsumsi oleh
semua usia kecuali oleh balita.

c) Positioning

Sebagai peminimalisiran penggunaan bahan zat kimia yang berlebihan bagi tubuh
sehingga tubuh menjadi lebih sehat dan menjaga imunitas tubuh.
d) Strategi Pemasaran
a. Penyebaran Informasi Secara Langsung
Penyebaran dilakukan kepada invidu atau kepada kelompok, lalu strategi pemasaran
produk ini dilakukan dengan membagikan brosur maupun sticker dengan logo
produk yang telah kami buat, kami juga akan melakukan promosi melalui pameran
kewirausahaann maupun seminar kewirausahaan.
b. Penyebaran Informasi Secara Tidak Langsung

Penyebaran informasi secara tidak langsung ini melalui media sosial berupa
Instagram, Facebook dan Whatsapp. Strategi promosi ini disebut dengan “Internet
Marketing” yang disebut dengan “Online Shop”.
c. Membuat kemasan yang menarik

Untuk menarik konsumen maka kami akan membuat seuatu kemasan semenarik
mungkin, yaitu dengan menambahkan sebuah logo juga hiasan yang menarik dan
memberikan berbagai inovasi rasa yang dapat menarik minat konsumen.
d. Harga

Untuk satu produk Lili Lemon ini yaitu seharga Rp 10.000 untuk satu botol.

e. Lokasi

Usaha ini direncankan akan berlokasi di lingkungan Kampus Muhammadiyah


Sukabumi, dan semua daerah yang ada di Sukabumi.
f. Promosi

Untuk kegiatan promosi dan pemasaran yang kami lakukan yaitu:

1. Membuat logo brand.


2. Membuat brosur.
3. Membuat akun Online Shop di berbagai social media.
9

BAB 4

BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

4.1 Anggaran Kegiatan

Tabel 4.1 Rekapitulasi Anggaran

No Jenis Biaya (Rp)


Pengeluaran

1 Peralatan 425.000,00
Penunjang

2 Barang Habis 1.021.000,00


Pakai

3 Perjalanan 55.000,00

4 Lain-lain 250.000,00

Total Anggaran Biaya 1.951.000,00

4.2 Jadwal Kegiatan

Tabel 4.2 Jadwal Pelaksanaan Program

No Kegiatan Minggu Minggu Minggu Minggu


1 2 3 4
1 Survey ✓
lapangan

2 Pembelian Alat ✓
& Bahan

3 Produksi Awal ✓

4 Pemasaran ✓
Awal

5 Produksi ✓ ✓ ✓ ✓

6 Pemasaran ✓ ✓ ✓ ✓

7 Evaluasi ✓ ✓ ✓

8 Pembuatan ✓ ✓ ✓
Laporan

9 Laporan Akhir ✓

10

DAFTAR PUSTAKA

https://b-pikiran.cekkembali.com/buah-lemon/

https://www.lemonilo.com/blog/minum-air-lemon-setiap-hari-rasakan-8-manfaat-
untuk-kesehatan

https://www.yukepo.com/hiburan/tips/10-resep-infused-water-yang-praktis-tinggal-
celup-minum-badanmu-jadi-bugar-terus/
11

Anda mungkin juga menyukai