Anda di halaman 1dari 22

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)
SEKOLAH MENENGAH ATAS
(SMA)

Di susun oleh :
Intan Riska Shofiyana
NIM 19060464007
Pendidikan Olahraga 2019 A
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)

Satuan Pendidikan : SMAN 1 GONDANG, MOJOKERTO


Mata Pelajaran : PJOK (Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan)
Kelas/Semester : XI
Materi Pokok : Atletik (Lari Jarak Pendek)
Alokasi Waktu : 3 X 45 menit

A. Kompetensi Inti
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (gotong
royong, kerjasama, toleran, damai), santun, responsive dan pro-aktif dan menunjukkan
sikap sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara
efektif dengan lingkungan social dan alam serta dalam menempatkan diri sebagai
cerminan bangsa dalam pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural,
dan metakognitif berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi,
seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan, dan
peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta menerapkan pengetahuan
prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk
memecahkan masalah
4. Mengolah, menalar, dan menyaji dalam ranah konkret dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, bertindak secara efektif
dan kreatif, serta mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan

B. Kompetensi Dasar Dan Indikator Peencapaian Kompetensi


Kompetensi Dasar Indikator Pencapaian Kompetensi
3.3 Menganalisis keterampilan jalan, lari, 3.3.1 Mampu menganalisis cara
lompat, dan lempar untuk menghasilkan mengambil start jongkok pada lari
gerak yang efektif serta menyusun jarak pendek
rencana perbaikan* 3.3.2 Mampu menganalisis cara
melakukan akselerasi pada lari
jarak pendek
3.3.3 Mampu menganalisis cara
memasuki garis finishpada lari
jarak pendek
4.3 Mempraktikkan hasil analisis 4.3.1 Mampu melakukan cara mengambil
keteramppilan jalan,lari, lompat, dan start jongkok pada lari jarak
lempar untuk menghasilkan gerak yang pendek
efektif serta menyusun rencana 4.3.2 Mampu melakukan cara akselerasi
perbaikan* pada lari jarak pendek
4.3.3 Mampu melakukan cara memasuki
garis finishpada lari jarak pendek

C. Tujuan Pembelajaran
1. Dengan melihat gambar siswa dapat menganalisis konsep gerak start jongkok dan cara
memasuki garis finish pada lari jarak pendek sesuai dengan kriteria penilaian.
2. Tanpa melihat bukusiswa dapat menjelaskan konsep gerak start jongkok dan cara
memasuki garis finish pada lari jarak pendek sesuai dengan kriteria penilaian.
3. Dengan arahan guru siswa dapat melakukan gerak start jongkok pada lari jarak pendek
sesuai dengan kriteria penilaian.
4. Dengan arahan guru siswa dapat melakukan cara memasuki garis finish pada lari jarak
pendek sesuai dengan kriteria penilaian.
Fokus nilai-nilai sikap : sportifitas, kerjasama dan disiplin.

D. Materi Pembelajaran
Mampu menganalisis cara mengambil start jongkok pada lari jarak pendek (start jongkok,
akselerasi dan cara memasuki garis finish.
1. Materi pembelajaran regular
Aktivitas Gerak Atletik/Lari Jarak Pendek/Start jongkok, Akselerasi Lari, dan cara
memasuki garis finish.
a. Melakukan gerak start jongkok
b. Melakukan gerak akselerasi lari
c. Melakukan gerak cara memasuki garis finish
2. Materi pembelajaran pengayaan
Memberikan penjelasan atau penguatan materi tentang aktivitas gerak lari jarak pendek
(start jongkok, akselerasi lari dan memasuki garis finish)
a. Melakukan gerak start jongkok
b. Melakukan gerak akselerasi lari
c. Melakukan gerak cara memasuki garis finish
3. Materi pembelajaran remedial
Memberikan penjelasan atau penguatan materi tentang aktivitas gerak lari jarak pendek
start jongkok (posisi bersedia, siap, dan ya)
a. Melakukan gerak start jongkok
b. Melakukan gerak akselerasi lari
c. Melakukan gerak cara memasuki garis finish
E. Metode Pembelajaran
1. Pendekatan : Saintifik
2. Metode : Demonstrasi dan Tanya jawab

F. Media dan Bahan


1. Media
a. Gambar rangkaian gerak start jongkok
b. Gambar rangkaian gerak akselerasi lari
c. Gambar rangkaian cara memasuki garis finish
2. Bahan
a. Peluit
b. Potongan Kotak kardus
c. Kapur atau lakban
G. Pertemuan
1. Kegiatan Pendahuluan (20 menit)
a. Guru membariskan siswa menjadi 2-4 bersaf untuk mengondisikan suasana belajar
yang menyenangkan.
b. Guru memberikan instruksi kepada salah satu siswa untuk memimpin doa sebelum
mengawali pembelajaran agar diberi kelancaran, keselamatan, dan kebermanfaatan
dalam proses pembelajaran.
c. Guru melakukan presensi guna mengecek kehadiran, kesiapan, dan kesehatan
siswa.
d. Guru mengecek penguasaan kompetensi yang sudah dipelajari sebelumnya
(apersepsi), yaitu aktivitas atletik lari jarak pendek dengan cara tanya jawab.
e. Guru menyampaikan kompetensi yang akan dicapai, yaitu aktivitas atletik lari
jarak pendek (start, akselerasi, dan memasuki garis finish) serta menunjukkan
manfaatnya dalam kehidupan sehari-hari
f. Guru menyampaikan garis besar cakupan materi dan kegiatan yang akan
dilakukan, yaitu aktivitas atletik lari jarak pendek (start, akselerasi, dan memasuki
garis finish)
g. Guru menyampaikan lingkup penilaian, yaitu cara melakukan start, cara
melakukan akselerasi lari, dan cara memasuki garis finish
h. Guru memberikan bentuk aktivitas gerak pemanasan berupa permainan
berkarakter “Warna Berkelompok)”. Cara bermain :
1) Terdapat beberapa potongan-potongan kardus dengan berbagai warna
(contoh merah, hijau, kuning).
2) Guru memberikan tugas gerak kepada siswa untuk berkeliling lapangan yang
sudah ditentukan.
3) Guru memberikan aba-aba sesuai dengan warna yang telah ditentukan.
4) Ketika guru menyebutkan salah satu warna, maka siswa harus berlari menuju
ke potongan-potongan kardus yang terdapat di lapangan.
5) Instruksi guru bisa berubah sesuai dengan kondisi di lapangan.
6) Siswa yang terlambat untuk berlari ke warna yang telah disebutkan, maka
terdapat hukuman sesuai kesepakatan.
i. Gambar

Keterangan :

: Siswa

: Kardus Warna-Warni

: Arah gerak lari

2. Kegiatan Inti (100 menit)


a. Mengamati
1) Siswa dibagi menjadi 2-4 kelompok
2) Dalam kelompoknya, siswa diberi sebuah gambar mengenai konsep cara
start, cara akselerasi lari, dan cara memasuki garis finish
3) Dalam kelompoknya siswa diberikan waktu 5 – 10 menit untuk
mengidentifikasi gambar mengenai cara start, cara akselerasi lari, dan cara
memasuki garis finish.
b. Menanya
1) Peserta didik diberi kesempatan untuk menyampaikan pendapat mengenai
hasil pengamatan gambar.
2) Peserta didik merumuskan pertanyaan tentang hal-hal yang belum diketahui
terkait dengan hasil pengamatan gambar cara start, cara akselerasi lari, dan
cara memasuki garis finish..
c. Mencoba
1) Setelah mendapatkan penjelasan dari guru terkait materi aktivitas gerak
atletik lari jarak pendek siswa mempraktikkan cara start (posisi bersedia,
posisi siap, dan posisi ya)
Posisi Bersedia
a) Salah satu lutut diletakkan di tanah dengan jarak satu jengkal dari garis
start. Kaki satunya diletakkan tepat di samping lutut yang menempel
tanah ( satu kepal).
b) Badan membungkuk ke depan, kedua tangan terletak di tanah di
belakang garis start, keempat jari rapat, ibu jari terbuka (membentuk
huruf v).
c) Kepala ditundukkan, leher rileks, pandangan ke bawah, dan konsentrasi
pada aba-aba berikutnya.

Posisi Siap
a) Lutut-lutut ditekan ke belakang dan Lutut kaki-depan ada dalam posisi
membentuk sudut siku-siku
b) Lutut kaki-belakang membentuk sudut antara 120 – 140 derajat.
c) Pinggang sedikit diangkat tinggi dari pada bahu, tubuh sedikit condong
kedepan.
d) Bahu sedikit lebih maju ke depan dari ke dua tangan.

Posisi Ya/Bunyi pistol


a) Badan diluruskan dan diangkat pada saat kedua kaki menekan keras
pada start blok.
b) Kedua tangan diangkat dari tanah bersamaan untuk kemudian diayun
bergantian.
c) Kaki belakang mendorong kuat/singkat, dorongan kaki depan sedikit
tidak kuat/keras namun lebih lama.
d) Kaki belakang diayun ke depan dengan cepat sedangkan badan condong
kedepan, lutut dan pinggang keduanya diluruskan penuh pada saat
akhir dorongan.

2) Siswa mempraktikkan cara akselerasi saat berlari


a) Kaki depan ditempatkan dengan cepat pada telapak kaki untuk membuat
pertama.
b) Condong badan ke depan dipertahankan.
c) Tungkai-tungkai bawah dipertahankan selalu paralel dengan tanah saat
pemulihan (recovery).
d) Panjang langkah dan frekuensi gerak langkah meningkat dengan setiap
langkah.
e) Badan ditegakkan dari sedikit setelah jarak 20 – 30 meter.

3) Siswa mempraktikkan cara memasuki garis finish


a) Berlari secepat mungkin, jika perlu ditingkatkan kecepatannya seakan-
akan garis finish masih 10 m di belakang garis sesungguhnya.
b) Setelah sampai satu meter di depan garis finish, rebahkan badan ke
depan tanpa mengurangi kecepatannya.
c) Sampai di garis finish, busungkan dada, tangan ditarik ke belakang atau
putar salah satu bahu ke depan.
d. Mengasosiasi
1) Dalam kelompok siswa diberi tugas untuk menganalisis, menemukan
kesalahan atau kesulitan yang sering muncul saat melakukan aktivitas gerak
cara start, cara akselerasi lari, dan cara memasuki garis finish.
2) Perwakilan siswa dari tiap kelompok melakukan aktivitas gerakcara start,
cara akselerasi lari, dan cara memasuki garis finish yang benar.
3) Tiap kelompok menganalisis aktivitas gerak cara start, cara akselerasi lari,
dan cara memasuki garis finish yang benar.

e. Mengomunikasikan
1) Guru memberikan tugas gerak dengan bentuk permainan berkarakter “Posisi
kemenangan”. Cara bermain :
a) Siswa dibagi menjdi 2 – 4 kelompok
b) Terdapat garis awal sebagai garis awal start.
c) Terdapat sebuah garis yang membentuk beberapa kotakan.
d) Tugas gerak masing-masing kelompok adalah menaruh sebuah
potongan kardus untuk di pindahkan kedalam garis kotak-kotak dengan
membentuk sebuah baris lurus, menyamping, menyilang.
e) Kelompok yang paling cepat membentuk sebuah garis terlebih dahulu,
kelompok itulah yang menjadi pemenang.
f) Gambar
Keterangan :

: Siswa

: Kotak tempat membuat suatu garis

: Arah gerak lari

2) Masing-masing kelompok diberikan kesempatan untuk mempresentasikan


hasil pengamatan mengenai aktivitas gerak cara start, cara akselerasi lari,
dan cara memasuki garis finish yang benar
3) Setiap peserta didik menunjukkan sikap rasa hormat (respect) pada kelompok
lain dengan cara mendengarkan secara seksama setiap ada siswa yang
presentasi atau berpendapat.

3. Kegiatan Penutup (15 menit)


a. Guru memberi evaluasi dan penguatan berupa Tanya jawab.
b. Siswa bersama guru menyimpulkan konsep gerak cara start, cara akselerasi lari,
dan cara memasuki garis finish yang benar
c. Untuk mengakhiri proses pembelajaran, salah satu memimpin do’a.
d. Setiap kelompok mengembalikan alat ke tempat penyimpanan dengan tertib.
H. Penilaian
1. Kompetensi Sikap
a. Teknik Penilaian : Observasi
b. Bentuk instrument : Jurnal Pengamatan
c. Kisi-kisi:
No Tanggal Nama Catatan Perilaku Aspek Ket.
1
2
3

2. Kompetensi Pengetahuan
a. Teknik Penilaian : Tes tertulis
b. Bentuk Instrumen : Uraian
c. Kisi-kisi:
Jumlah butir Nomor butir soal
soal
No Indikator

1 Mampu menganalisis cara mengambil 1 1


start jongkok pada lari jarak pendek
2 Mampu menganalisis cara melakukan 1 2
akselerasi pada lari jarak pendek
3 Mampu menganalisis cara memasuki 1 3
garis finish pada lari jarak pendek
Jumlah 3

3. Kompetensi Keterampilan
a. Teknik Penilaian : Tes Praktik
b. Bentuk instrument : Lembar Observasi
c. Kisi-kisi:
Jumlah butir Nomor
soal butir
No Indikator soal

1. Mampu melakukan cara mengambil start jongkok 1 1


pada lari jarak pendek

2. Mampu melakukan cara akselerasi pada lari jarak 1 2


pendek

3. Mampu melakukan cara memasuki garis finish 1 3


pada lari jarak pendek
Jumlah 3
4. Pembelajaran Remedial
Memberikan materi pengulangan bagi peserta didik yang belum mencapai ketuntasan
belajar sesuai hasil analisis penilaian.
5. Pembelajaran Pengayaan
Peserta didik yang sudah mencapai ketuntasan belajar diberi kegiatan pembelajaran
pengayaan untuk perluasan dan/atau pendalaman materi (kompetensi) antara lain dalam
bentuk tugas mengerjakan soal-soal dengan tingkat kesulitan lebih tinggi, meringkas
buku-buku referensi dan mewawancarai narasumber.
Lampiran 1

A. Penilaian Sikap
Penilaian sikap dilakukan dengan menggunakan teknik observasi oleh guru mata pelajaran
(selama proses pembelajaran) yang ditulis dalam buku jurnal. Berikut ini lembar observasi selama
satu semester.

B. Petunjuk penilaian
1. Isikan tanggal kejadian pada kolam Tanggal
2. Tulis nama siswa yang melakukan sikap sangat baik atau kurang baik pada kolom
Nama Siswa
3. Tulis kejadian apa atau kegiatan apa yang dilakukan oleh siswa yang bersangkutan pada
kolom Catatan Perilaku
4. Masukkan jenis kegiatan apa yang dilakukan oleh siswa pada Butir Sikap. Misal :
kejujuran, toleransi, empati, dll
5. Isikan “baik” atau “tidak baik” pada kolom Keterangan

C. Keterangan :
1. Siswa yang dicatat dalam jurnal pada dasarnya adalah mereka yang menunjukkan
perilaku yang sangat baik atau kurang baik secara alami (siswa-siswa yang
menunjukkan sikap baik tidak harus dicatat dalam jurnal)
2. Perilaku sangat baik atau kurang baik yang dicatat dalam jurnal tersebut tidak terbatas
pada butir-butir nilai sikap (perilaku) yang hendak ditanamkan melalui pembelajaran
yang saat itu sedang berlangsung sebagaimana dirancang dalam RPP, tetapi juga butir-
butir nilai sikap lainnya yang ditumbuhkan dalam semester itu selama sikap tersebut
ditunjukkan oleh siswa melalui perilakunya secara alami
3. Apabila siswa tertentu PERNAH menunjukkan sikap kurang baik, ketika yang
bersangkutan telah (mulai) menunjukkan sikap yang baik (sesuai harapan), sikap yang
(mulai) baik tersebut harus dicatat dalam jurnal
4. Pada akhir semester guru mata pelajaran meringkas perkembangan sikap spiritual dan
sikap sosial setiap siswa dan menyerahkan ringkasan tersebut kepada wali kelas untuk
diolah lebih lanjut.
INSTRUMEN PENILAIAN SIKAP
(LEMBAR OBSERVASI PENGAMATAN)

No Tanggal Nama Catatan Pendidikan Aspek Keterangan


1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
24
25
26
27
28
29

Lampiran 2
INSTRUMEN PENILAIAN PENGETAHUAN
(DAFTAR PERTANYAAN)

A. Petunjuk Umum
1. Instrumen penilaian pengetahuan berupa daftar pertanyaan.
2. Instrumen diisi oleh siswa

B. Petunjuk Pengisian
1. Kerjakan soal berikut dengan benar!
2. Anda akan mendapat skor 40 untuk jawaban yang paling benar dan tepat dari butir soal
nomor 1
3. Anda akan mendapat skor 25 untuk jawaban yang paling benar dan tepat dari butir soal
nomor 2
4. Anda akan mendapat skor 35 untuk jawaban yang paling benar dan tepat dari butir soal
nomor 3
5. Total keseluruhan nilai jika menjawab dengan dan tepat dari 3 butir soal adalah 100

C. Indikator Pencapaian Kompetensi


 Mampu menganalisis cara mengambil start jongkok pada lari jarak pendek
 Mampu menganalisis cara melakukan akselerasi pada lari jarak pendek
 Mampu menganalisis cara memasuki garis finish pada lari jarak pendek

D. Soal

No Butir Pertanyaan

1 Start merupakan awalan yang dilakukan seorang pelari untuk mempersiapkan diri sebelum
berlari. Berikut adalah gambar awalan start posisi bersedia, siap, ya, Coba analisis lah
gerakan yang ada pada gambar di bawah ini !

2 Pada saat keluar dari garis start dengan jarak 10-20 meter langkah kaki menggunakan
langkah pendek dan cepat, kemudian saat jarak diatas 20 meter langkah kaki di
perpanjang. analisis lah, mengapa demikian !

3 Berlari secepat mungkin, jika perlu ditingkatkan kecepatannya seakan-akan garis finish
masih 10 m di belakang garis sesungguhnya, setelah sampai satu meter di depan garis
finish, condongkan badan ke depan tanpa mengurangi kecepatannya, sampai di garis
finish,busungkan dada, tangan ditarik ke belakang atau putar salah satu bahu ke
depan. Analisislah mengapa dada atau torso harus di busungkan ketika memasuki garis
finish !

Jumlah skor maksimal = 100


Lampiran 2
PETUNJUK
PENENTUAN SKOR KOMPETENSI PENGETAHUAN

A. Kunci Jawaban dan kriteria penentuan skor


No. Skor Kunci Jawaban
1. 40 Bersedia
1. Salah satu lutut diletakkan di tanah dengan jarak satu jengkal dari garis
start. Kaki satunya diletakkan tepat di samping lutut yang menempel tanah
( satu kepal).
2. Badan membungkuk ke depan, kedua tangan terletak di tanah di belakang
garis start, keempat jari rapat, ibu jari terbuka (membentuk huruf v).
3. Kepala ditundukkan, leher rileks, pandangan ke bawah, dan konsentrasi
pada aba-aba berikutnya.

Siap
1. Lutut-lutut ditekan ke belakang dan Lutut kaki-depan ada dalam posisi
membentuk sudut siku-siku
2. Lutut kaki-belakang membentuk sudut antara 120 – 140 derajat.
3. Pinggang sedikit diangkat tinggi dari pada bahu, tubuh sedikit condong
kedepan.
4. Bahu sedikit lebih maju ke depan dari ke dua tangan.

Ya
1. Badan diluruskan dan diangkat pada saat kedua kaki menekan keras pada
start blok.
2. Kedua tangan diangkat dari tanah bersamaan untuk kemudian diayun
bergantian.
3. Kaki belakang mendorong kuat/singkat, dorongan kaki depan sedikit tidak
kuat/keras namun lebih lama.
4. Kaki belakang diayun ke depan dengan cepat sedangkan badan condong ke
depan dan lutut dan pinggang keduanya diluruskan penuh pada saat akhir
dorongan
30 Jika mampu menjawab 3 tahapan awalan start, namun penjelasankurang
sempurna.
20 Jika mampu menjawab 3 tahapan awalan start, namun penjelasan tidak sempurna.
10 Jika mampu menjawab 3 tahapan awalan start, namun penjelasan salah.
5 Jika menjawab, namun semua jawaban salah.
0 Jika tidak menjawab.
2. 25 1. Jika 10 - 20 meter pelari langsung menggunakan langkah panjang, maka
pelari akan kehilangan momentum akselerasi yang fungsinya untuk
menambah dan mempengaruhi kecepatan lari.
2. Agar posisi tubuh lebih seimbang setelah pelari lepas dari start blok.
20 Jika mampu menjawab, namun penjelasan kurang sempurna.
15 Jika mampu menjawab, namun penjelasan tidak sempurna.
10 Jika mampu menjawab, namun jawaban salah.
0 Jika tidak menjawab.
3 35 1. Kecepatan ditambah agar pelari mencapai jarak dan waktu yang singkat.
2. Power ditambah karena semakin besar power yang dikeluarkan pelari maka
waktu tempuh pelari akan semakin singkat.
3. Badan dicondongkan kedepan agar tujuannya adalah untuk memanfaatkan
gravitasi sebagai dorongan saat berlari dan agar kaki tidak banyak
mengeluarkan tenaga.
4. Dada atau torso pelari dibusungkan karena dalam penilaian atletik nasional
maupun internasional yang dihitung dalam photo finish adalah bagian dada
atau torso pelari.
30 Jika mampu menjawab, namun penjelasan kurang sempurna.
25 Jika mampu menjawab, namun penjelasan tidak sempurna.
20 Jika mampu menjawab, namun jawaban salah.
0 Jika tidak menjawab.

B. Pengolahan skor
Nilai yang diperoleh siswa : Skor soal 1+ skor soal 2 + skor soal 3
Kriteria ketuntasan Minimum (KKM) :
Lampiran 3
INSTRUMEN PENILAIAN KETERAMPILAN
(LEMBAR OBSERVASI PRAKTIK PROSES)

A. Petunjuk Umum
1. Instrumen penilaian keterampilan ini berupa Lembar Observasi.
2. Instrumen ini diisi oleh guru yang mengajar, siswa yang dinilai.

B. Petunjuk Pengisian
1. Lakukan gerakan lari jarak pendek bersama dengan kelompok mu (kelompok peraga)!
2. Amati gerakan lari jarak pendek yang dilakukan oleh kelompok peraga !
3. Isilah tabel dibawah ini dengan tanda (√) pada kolom “Ya” atau “Tidak” berdasarkan
hasil pengamatan saat anggota dari kelompok lain memperagakan.
4. Jangan lupa sertakan nama peraga dan nama pengamat

C. Indikator Pencapaian Kompetensi


 Mampu melakukan cara mengambil start jongkok pada lari jarak pendek
 Mampu melakukan cara akselerasi pada lari jarak pendek
 Mampu melakukan cara memasuki garis finish pada lari jarak pendek

D. Lembar Observasi
Lembar Observasi Keterampilan
Skor Penilaian Nilai
No Aspek yang dinilai Gerakan Akhir
1 2 3 4
1. Mempraktikkan aktivitas gerak start jongkok posisi bersedia
2. Mempraktikkan aktivitas gerak start jongkok posisi siap
3. Mempraktikkan aktivitas gerak start jongkok posisi Ya atau
bunyi pistol
4. Mempraktikkan akselerasi lari yang benar
5. Mempraktikkan cara memasuki garis finish
Jumlah skor maksimal : 20
E. Kriteria Pengamatan dan penentuan skor
Aspek Indikator Deskriptor Rubrik
Aktivitas Start (Bersedia) a. Salah satu lutut diletakkan di 4
Atletik tanah dengan jarak satu jengkal
(Lari Jarak dari garis start. Kaki satunya
Pendek) diletakkan tepat di samping lutut
yang menempel tanah satu
kepal.
b. Badan membungkuk ke depan
c. Kedua tangan terletak di tanah di
belakang garis start, keempat jari
rapat, ibu jari terbuka
(membentuk huruf v).
d. Kepala ditundukkan, leher rileks,
pandangan ke bawah, dan
konsentrasi pada aba-aba
berikutnya.
Start (Siap) a. Lutut-lutut ditekan ke belakang 4
dan Lutut kaki-depan ada dalam
posisi membentuk sudut siku-
siku
b. Lutut kaki-belakang membentuk
sudut antara 120 – 140 derajat.
c. Pinggang sedikit diangkat tinggi
dari pada bahu, tubuh sedikit
condong kedepan.
d. Bahu sedikit lebih maju ke depan
dari ke dua tangan.
Start (Ya) a. Badan diluruskan dan diangkat 4
pada saat kedua kaki menekan
keras pada start blok.
b. Kedua tangan diangkat dari tanah
bersamaan untuk kemudian
diayun bergantian.
c. Kaki belakang mendorong
kuat/singkat, dorongan kaki depan
sedikit tidak kuat/keras namun
lebih lama.
d. Kaki belakang diayun ke depan
dengan cepat sedangkan badan
condong ke Depan dan Lutut dan
pinggang keduanya diluruskan
penuh pada saat akhir dorongan
Akselerasi lari a. Kakidepan ditempatkan dengan 4
cepat pada telapak kaki untuk
membuat pertama.
b. Condong badan ke depan
dipertahankan.Tungkai-tungkai
bawah dipertahankan selalu
paralel dengan tanah saat
pemulihan (recovery).
c. Panjang langkah dan frekuensi
gerak langkah meningkat dengan
setiap langkah.
d. Badan ditegakkan dari sedikit
setelah jarak 20 – 30 meter
Masuk garis finish a. Berlari secepat mungkin, jika 4
perlu ditingkatkan kecepatannya
seakan-akan garis finish masih 10
m di belakang garis
sesungguhnya.
b. Setelah sampai satu meter di
depan garis finish, rebahkan
badan ke depan tanpa mengurangi
kecepatannya.
c. Sampai di garis finish, busungkan
dada
d. tangan ditarik ke belakang atau
putar salah satu bahu ke depan.
Jumlah 20
F. Kriteria Penentuan Skor
Penskoran tugas gerak posisi :
 Bersedia
Skor 4 jika siswa mampu melakukan 4 tahapan gerak
Skor 3 jika siswa mampu melakukan 3 tahapan gerak
Skor 2 jika siswa mampu melakukan 2 tahapan gerak
Skor 1 jika siswa mampu melakukan 1 tahapan gerak

 Siap
Skor 4 jika siswa mampu melakukan 4 tahapan gerak
Skor 3 jika siswa mampu melakukan 3 tahapan gerak
Skor 2 jika siswa mampu melakukan 2 tahapan gerak
Skor 1 jika siswa mampu melakukan 1 tahapan gerak

 Ya
Skor 4 jika siswa mampu melakukan 4 tahapan gerak
Skor 3 jika siswa mampu melakukan 3 tahapan gerak
Skor 2 jika siswa mampu melakukan 2 tahapan gerak
Skor 1 jika siswa mampu melakukan 1 tahapan gerak

 Akselerasi lari
Skor 4 jika siswa mampu melakukan 4 tahapan gerak
Skor 3 jika siswa mampu melakukan 3 tahapan gerak
Skor 2 jika siswa mampu melakukan 2 tahapan gerak
Skor 1 jika siswa mampu melakukan 1 tahapan gerak

 Memasuki garis finish


Skor 4 jika siswa mampu melakukan 4 tahapan gerak
Skor 3 jika siswa mampu melakukan 3 tahapan gerak
Skor 2 jika siswa mampu melakukan 2 tahapan gerak
Skor 1 jika siswa mampu melakukan 1 tahapan gerak

G. Pengolahan skor
1. Skor maksimum : 20
2. Skor perolehan siswa : SP
3. Nilai keterampilan yang diperoleh siswa : SP/20 X 100

Anda mungkin juga menyukai