Anda di halaman 1dari 7

IZIN KAWIN

Nomor : 01

-Pada hari ini, Senin, tanggal 09-09-2018 (sembilan

---September dua ribu delapan belas).

--------------------

-Pukul 10.00 – 10.30 WIB (sepuluh sampai dengan pukul -

sepuluh lewat tiga puluh menit Waktu Indonesia Barat).

-Berhadapan dengan saya, PUTRI CAROLIN, Sarjana Hukum,

Magister Kenotariatan, Notaris berkedudukan di Kota ---

Administrasi Jakarta Selatan, dengan wilayah kerja ---

seluruh Daerah Khusus Ibu Kota Jakarta, berdasarkan

Surat Keputusan Menteri Kehakiman dan Hak Asasi

----Manusia Republik Indonesia Nomor :

-----------------C-255.HT.03.01-Th.2001 tanggal 18-

03-2001 ---------- (delapanbelas Maret duaribu

satu), yang beralamat -----kantor di Jalan Raya Blok M

Nomor 34, dengan dihadiri ----saksi-saksi yang nama-

namanya akan disebut dalam akhir akta ini :

--------------------------------------------

1. Tuan WASAWAS (dalam Kartu Tanda Penduduk tertulis

WASAWAS), lahir di Semarang, pada tanggal

---------28-07-1971 (dua puluh delapan Juli seribu

sembilan ratus tujuh puluh satu), Wiraswasta,

bertempat ----tinggal di Kota Administrasi Jakarta

Selatan, -----Victoria Secret Blok A-5/8, Rukun

Tetangga 001,---Rukun Warga 015,Kelurahan Pondok


Jagung, Kecamatan Serpong Utara, pemegang Kartu

Tanda Pendududuk ----dengan Nomor Induk

Kependudukan (N.I.K) : ---------3579542807710003,

berlaku seumur hidup, Warga -----Negara Indonesia ;

--------------------------------

2. Nyonya SUSDEWI (dalam Kartu Tanda Penduduk tertulis

SUSDEWI), lahir di Panaragan, pada tanggal

--------09-10-1973 (sembilan Oktober seribu

sembilan ratus tujuh puluh tiga), Guru, bertempat

tinggal pada ---alamat yang sama dengan suaminya

tersebut di atas, pemegang Kartu Tanda Pendududuk

dengan Nomor Induk Kependudukan (N.I.K) :

3604630910730001, berlaku --seumur hidup, Warga

Negara Indonesia, keduanya ----adalah suami istri.

-------------------------------

-Para Penghadap tersebut di atas menerangkan dengan

--ini memberikan ijin kepada anak perempuannya para

----- Penghadap yang bernama ;

------------------------------

− Nona PUTRI MALU (dalam Kartu Tanda Penduduk

-------tertulis PUTRI MALU), lahir di Jakarta, pada

------tanggal 05-06-2000 (lima Juni dua ribu),

Warga ----Negara Indonesia, Mahasiswi, bertempat

tinggal pada alamat yang sama dengan para

Penghadap tersebut di atas, pemegang Kartu Tanda

Pendududuk dengan Nomor Induk Kependudukan


(N.I.K) : 1871094506000007, yang berlaku seumur

hidup. -----------------------------

-untuk melangsungkan perkawinannya dengan ; -----------

− Tuan AGUS RIANTO (dalam Kartu Tanda Penduduk

------tertulis AGUS RIANTO), lahir di Bandung,

pada ----tanggal 24-06-1991 (dua puluh enam Juni

seribu ----sembilan ratus sembilan puluh satu),

Swasta, ------bertempat tinggal di Jakarta Selatan,

Jalan Dukuh –Patra IV/66, Rukun Tetangga 010, Rukun

Warga 002, -Kelurahan Menteng Dalam, Kecamatan

Tebet,---------- pemegang Kartu Tanda Penduduk

dengan Nomor Induk --Kependudukan (N.I.K) :

3174012406910001, berlaku ---seumur hidup, Warga

Negara Indonesia. -------------

-Akta ini diselesaikan pada pukul 10.30 WIB (sepuluh

--lewat tiga puluh menit Waktu Indonesia Barat).

--------

-Para Penghadap saya, Notaris kenal, dari identitasnya.

----------------- DEMIKIANLAH AKTA INI ----------------

-Dibuat sebagai minuta dan dilangsungkan di Kota

Administrasi Jakarta Selatan, pada hari, tanggal, -----

bulan, tahun dan pukul seperti tersebut pada bagian

awal akta ini,dengan dihadiri oleh : -----------------

1. Nyonya ALANA (dalam Kartu Tanda Penduduk tertulis

ALANA), Sarjana Hukum lahir di Banjarmasin,pada ---

tanggal 27-03-1976 (dua puluh tujuh Maret ---------


seribu sembilan ratus tujuh puluh enam), bertempat

tinggal di Kota Administrasi Jakarta Selatan,------

Jalan Hidup Damai Nomor 48, Rukun Tetangga 048,---

Rukun Warga 048, Kelurahan Lenteng Agung,----------

Kecamatan Lenteng Agung, pemegang Kartu Tanda

-----Penduduk dengan Nomor Induk Kependudukan

(N.I.K): -3201416270360003, yang berlaku seumur

hidup, Warga Negara Indonesia.

---------------------------------

2. Tuan JULIAN (dalam Kartu Tanda Penduduk tertulis

JULIAN), lahir di Jakarta, pada tanggal 29-10-1994

(dua puluh sembilan Oktober seribu sembilan ratus

-sembilan puluh empat), bertempat tinggal di Kota

-- Administrasi Jakarta Selatan, Jalan Merdeka

Timur - Nomor 5 D, Rukun Tetangga 005, Rukun Warga

020, ---Kelurahan Pejuang, Kecamatan Abdi Jaya,

pemegang --Kartu Tanda Penduduk dengan Nomor Induk

-----------Kependudukan (N.I.K) : 3276052910940001,

yang -----berlaku seumur hidup, Warga Negara

Indonesia. -----

-Kedua-duanya pegawai kantor saya, Notaris, sebagai ---

saksi-saksi. ------------------------------------------

-Segera setelah akta ini dibacakan oleh saya, Notaris,

kepada para Penghadap dan saksi-saksi, maka seketika

--itu juga ditandatangani oleh para Penghadap,


----------saksi-saksi dan saya, Notaris.

------------------------

-Serta untuk memenuhi ketentuan pasal 16 ayat 1 huruf c

Undang-undang Republik Indonesia Nomor: 30 Tahun 2004

tentang Jabatan Notaris yang telah diubah dengan

------Undang-undang Republik Indonesia Nomor: 2 Tahun

2014 --maka para penghadap juga membubuhkan ibu jari

tangan -kanan pada lembaran tersendiri untuk dilekatkan

pada --minuta akta ini.

--------------------------------------

-Dilangsungkan dengan tanpa perubahan. ----------------

Penghadap

WASAWAS SUSDEWI

(WASAWAS) (SUSDEWI)

Saksi - saksi

ALANA JULIAN

(ALANA) (JULIAN)

Notaris di Kota Administrasi Jakarta Selatan


PUTRI CAROLIN

PUTRI CAROLIN, S.H, M.Kn

Berdasarkan Akta Izin Kawin tersebut, maka disampaikan


analisisnya adalah sebagai berikut :

- Karena Izin kawin tersebut digunakan pada anak yang


ingin menikah namun belum mencapai usia 21 Tahun,
sebagaimana diamanatkan dalam Pasal 6 ayat (2) Undang -
Undang perkawinan Nomor 1 Tahun 1974:
“ (2) Untuk melangsungkan perkawinan seorang yang belum
mencapai umur 21 (dua puluh satu) tahun harus mendapat
izin kedua orang tua.”

Izin orang tua tersebut diaplikasikan dalam akta


notaris untuk mendapatkan kekuatan sebagai suatu akta
otentik, Yang mana dijelaskan dalam Pasal 1 ayat (7)
Dasar Hukum :

Pasal 15 huruf d Undang-Undang Republik Indonesia Nomor


2 Tahun 2014 tentang Jabatan Notaris Jo. Undang-Undang
Republik Indonesia Nomor 30 Tahun 2004:
“Akta Notaris yang selanjutnya disebut Akta adalah akta
otentik yang dibuat oleh atau dihadapan Notaris menurut
bentuk dan tata cara yang ditetapkan dalam Undang-
Undang ini.”

Serta Kewenangan Notaris dalam membuat akta otentik


Pasal 15 ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia
Nomor 2 Tahun 2014 tentang Jabatan Notaris Jo. Undang-
Undang Republik Indonesia Nomor 30 Tahun 2004:

“Notaris berwenang membuat Akta otentik mengenai semua


perbuatan, perjanjian, dan penetapan yang diharuskan
oleh peraturan perundang-undangan dan/atau yang
dikehendaki oleh yang berkepentingan untuk dinyatakan
dalam Akta otentik, menjamin kepastian tanggal
pembuatan Akta, menyimpan Akta, memberikan grosse,
salinan dan kutipan Akta, semuanya itu sepanjang
pembuatan Akta itu tidak juga ditugaskan atau
dikecualikan kepada pejabat lain atau orang lain yang
ditetapkan oleh undang-undang.”

Dokumen yang harus di lengkapi :


1. foto copy KTP kedua penghadap
2. foto copy KTP Putri Malu dan Agus Rianto
3. foto copy KK WASAWAS
4. Pas foto kedua penghadap
5. Pas foto Putri Malu dan Agus Rianto
6. Akta kelahiran Putri Malu

Anda mungkin juga menyukai