Anda di halaman 1dari 4

Sebagai

SURAT KUASA KHUSUS


PENGGUGAT
Yang bertanda tangan dibawah ini:

YANTI, berkedudukan di Jl. BantaranV/45, KelurahanTulusrejo, RT.06, RW.03,


Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang sebagai PEMBERI KUASA;
.................
Dengan ini sengaja mengaku dan menyatakan memilih tempat tinggal (domisili) hukum
ditempat kuasanya dengan memberi kuasa kepada :

AHMAD BADAWI, SH, Pekerjaan Advokat, NIA 14.01694 (PERADI), berlaku


hingga 31 Desember 2021 pada Kantor “BARATA DARMA &
Associates” yang beralamat di Jalan Wijinongko Nomor: 230, Lingkungan
Wonosari, RT 03 RW 02, Kelurahan Sobo, Kecamatan Banyuwangi
Kabupaten Banyuwangi. Untuk selanjutnya disebut sebagai PENERIMA
KUASA; .............................

======================= K H U S U S
=====================
Bertindak untuk mewakili dan/atau mendampingi PEMBERI KUASA dalam membuat
dan mengajukan Gugatan di Pengadilan Negeri Banyuwangi antara PEMBERI
KUASA sebagai PENGGUGAT melawan TJANDRA SOEKRISNO Alias
SOEKRISNO Alias TJAN KOEN CHEN, bertempat tinggal di Dusun Krajan, RT.03,
RW.01, Desa Jajag, Kecamatan Gambiran, Kabupaten Banyuwangi sebagai
TERGUGAT terhadap sebidang tanah sebagaimana tercatat dalam Buku Leter C,
Petok D/Kohir No. 3115, Persil No. 298, Luas, 3.333 meter persegi, Desa
Sambimulyo, Kecamatan Bangorejo, Kabupaten Banyuwangi, dengan batas-batas:
Sebelah Utara: Saluran Air; Sebelah Timur: Tanah Milik Setu; Sebelah Selatan :
Tanah Milik Manirah; Sebelah Barat : Tanah Milik Manirah; sebagaimana
tersebut dalam Akta Jual Beli No. 568/X/2001, tanggal 20 Oktober 2001, di buat
dihadapan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) I MADE PEOTEO untuk
selanjutnya mohon disebut sebagai Obyek Sengketa dalam perkara Perbuatan
Melawan Hukum / Kepemilikan Hak Atas Tanah;

Bahwa untuk keperluan itu, PENERIMA KUASA diberi hak dan wewenang untuk
membuat, menandatangani, mengajukan surat-surat dan/ataupun Repliknya, memeriksa
berkas perkara (inzage), membuat, menandatangani, mengajukan surat-surat
permohonan dan/ataupun permintaan lainnya untuk kepentingan hukum PEMBERI
KUASA, demikian pula PENERIMA KUASA juga diberi hak dan wewenang untuk
menghadap, berhubungan dan berbicara dengan pejabat Instansi Pemerintah maupun
Swasta, khususnya di Lingkungan Pengadilan Negeri Banyuwangi, membaca dan
mempelajari berkas perkara, menghadiri sidang-sidangnya, mengikuti dan mengadakan
perdamaian (sidang mediasi) dalam perkara aquo, mencabut surat gugatan, mengajukan
surat-surat, mengajukan alat-alat bukti dan menolak alat-alat bukti lawan dalam sidang
pembuktian, mohon putusan dan pelaksanaan putusan, atau pada pokoknya
PENERIMA KUASA berhak untuk mengurus dan menyelesaikan perkara aquo sampai
selesai, termasuk didalamnya manakala diajukan banding di Pengadilan Tinggi Jawa
Timur di Surabaya dan menerima Salinan Putusan dari Kepaniteraan Pengadilan Negeri
Banyuwangi.

Surat kuasa ini diberikan dengan Hak Substitusi dan Hak Retensi.

Demikian surat kuasa ini dibuat untuk selanjutnya dipergunakan sebagaimana mestinya.

Banyuwangi, 4 Januari 2019


Hormat kami,
PENERIMA KUASA PEMBERI KUASA

Materai

Rp 6.000,-

AHMAD BADAWI., SH., MH., YANTI


Sebagai

SURAT KUASA KHUSUS TERGUGAT


Yang bertanda tangan dibawah ini:
TJANDRA SOEKRISNO Alias SOEKRISNO Alias TJAN KOEN CHEN,
bertempat tinggal di Dusun Krajan, RT.03, RW.01, Desa Jajag, Kecamatan
Gambiran, Kabupaten Banyuwangi sebagai PEMBERI KUASA;
..........................................
Dengan ini sengaja mengaku dan menyatakan memilih tempat tinggal (domisili) hukum
ditempat kuasanya dengan memberi kuasa kepada :

AHMAD BADAWI, SH, Pekerjaan Advokat, NIA 14.01694 (PERADI), berlaku


hingga 31 Desember 2021 pada Kantor “BARATA DARMA &
Associates” yang beralamat di Jalan Wijinongko Nomor: 230, Lingkungan
Wonosari, RT 03 RW 02, Kelurahan Sobo, Kecamatan Banyuwangi
Kabupaten Banyuwangi. Untuk selanjutnya disebut sebagai PENERIMA
KUASA; .............................

======================= K H U S U S
=====================
Bertindak untuk mewakili dan/atau mendampingi PEMBERI KUASA dalam perkara
perkara Perbuatan Melawan Hukum / Kepemilikan Hak Atas Tanah di Pengadilan
Negeri Banyuwangi sebagaimana yang terregister Nomor 8/Pdt.G/2018/PN.Byw
tanggal 9 Januari 2019 antara PEMBERI KUASA sebagai TERGUGAT melawan
YANTI, berkedudukan di Jl. BantaranV/45, KelurahanTulusrejo, RT.06, RW.03,
Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang sebagai PENGGUGAT terhadap sebidang tanah
sebagaimana tercatat dalam Buku Leter C, Petok D/Kohir No. 3115, Persil No. 298,
Luas, 3.333 meter persegi, Desa Sambimulyo, Kecamatan Bangorejo, Kabupaten
Banyuwangi, dengan batas-batas: Sebelah Utara: Saluran Air; Sebelah Timur:
Tanah Milik Setu; Sebelah Selatan : Tanah Milik Manirah; Sebelah Barat : Tanah
Milik Manirah; sebagaimana tersebut dalam Akta Jual Beli No. 568/X/2001,
tanggal 20 Oktober 2001, di buat dihadapan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT)
I MADE PEOTEO untuk selanjutnya mohon disebut sebagai Obyek Sengketa;

Bahwa untuk keperluan itu, PENERIMA KUASA diberi hak dan wewenang untuk
membuat, menandatangani, mengajukan Jawaban dan/ataupun Dupliknya, memeriksa
berkas perkara (inzage), membuat, menandatangani, mengajukan surat-surat
permohonan dan/ataupun permintaan lainnya untuk kepentingan hukum PEMBERI
KUASA, demikian pula PENERIMA KUASA juga diberi hak dan wewenang untuk
menghadap, berhubungan dan berbicara dengan pejabat Instansi Pemerintah maupun
Swasta, khususnya di Lingkungan Pengadilan Negeri Banyuwangi, membaca dan
mempelajari berkas perkara, menghadiri sidang-sidangnya, mengikuti dan mengadakan
perdamaian (sidang mediasi) dalam perkara aquo, mengajukan surat-surat, mengajukan
alat-alat bukti dan menolak alat-alat bukti lawan dalam sidang pembuktian, mohon
putusan dan pelaksanaan putusan, atau pada pokoknya PENERIMA KUASA berhak
untuk mengurus dan menyelesaikan perkara aquo sampai selesai, termasuk didalamnya
manakala diajukan banding di Pengadilan Tinggi Jawa Timur di Surabaya dan
menerima Salinan Putusan dari Kepaniteraan Pengadilan Negeri Banyuwangi.

Surat kuasa ini diberikan dengan Hak Substitusi dan Hak Retensi.

Demikian surat kuasa ini dibuat untuk selanjutnya dipergunakan sebagaimana mestinya.

Banyuwangi, 3 Februari 2019


Hormat kami,
PENERIMA KUASA PEMBERI KUASA

Materai

Rp 6.000,-

AHMAD BADAWI., SH., MH., TJANDRA SOEKRISNO Alias


SOEKRISNO Alias
TJAN KOEN CHEN

Anda mungkin juga menyukai