Anda di halaman 1dari 4

STRATEGI PELAKSANAAN TINDAKAN KEPERAWATAN

NAMA MAHASISWA : Taopik Hidayat


NAMA PASIEN/RUANGAN : Deden/ ruang jiwa 1
NO MEDREK : 08045
HARI / TANGGAL : jumat/ 17 september 2021
HARI KE/PERTEMUAN KE : hari 1
FASE :

I. PROSES KEPERAWATAN
1. KONDISI KLIEN
( gambarkan kondisi klien pada saat terakhir bertemu)
DO :

1) Penurunan prodiktivitas pasien lebih banyak berdiam diri tanpa mampu melakukan
kegiataan apapun.
2) Tidak berani menatap lawan bicara
3) Lebih banyak menundukan kepala saat berinteraksi
4) Bimbang, perilaku yang non asertif
5) Mengespresikan tidak berdaya dan tidak berguna

DS :
Paien mengungkapkan tentang:
1) Hal negatif diri sendiri atau orang lain contoh “Saya jelek suster” tidak berharga
2) Perasaan idak mampu “Tidak ada satupun yang dapat saya lakukan suster” Saya
bodoh susuter sehingga hal kecil ini tidak mampu saya lakukan”
3) Pandangan hidup yang pesimis :” Saya tidak yakin saya mampu melaksanakanya”

4) Penolakan terhadap keemampuan diri


5) Mengefaluasi diritidak mampu mengatasi situasi

2. DIAGNOSA KEPERAWATAN
Harga diri Rendah situasional (HDR situasional )

3. TUJUAN KEPERAWATAN
1. Pasien dapat mengidentifikasi kemampuan dengan aspek positif yang dimiliki
2. Pasien dapat menilai kemampuan yang dapat digunakan
3. Pasien dapat menetapkan kegiatan yang sesuai kemampuan
4. Pasien dapat melatih kegiatab yang sudah dipilih, sesuai kemampuan
5. Pasien dapat menyusun jadwal untuk melakukan kegiatan yang sudah dipilih
4. TINDAKAN KEPERAWATAN
1. Mendiskusikan kemampuan dan aspek positif yang dimiliki pasien
2. Membantu pasien menilai kemampan yang masih dapat digunakan
3. Membantu pasien menetapkan/melatih kemampuan yang akan dilatih
4. Melatih kemampuan yang sudah dipilih dan menyusun jadwal pelaksanaan kemampuan
yang telah dilatih dalam rencana harian

II. STRATEGI KOMUNIKASI TERAPEUTIK


1. ORIENTASI
 Salam terapeutik
“assalamualaikum pak, selamat pagi”

 Memperkenal diri
“ sebelumnya perkenalkan nama saya perawat taopik, bapa bisa memanggil saya perawat
opik. Saya dari poltekes kemenkes tasikmalaya, hari ini saya sedang praktik disini dari pukul
07.00 sampai 14.00 siang. Kalau boleh tahu nama bapa siapa dan suka dipanggil apa?”

 Membuka pembicaraan dengan topic umum


“Baik bapak… tadi malam bagaimana tidurnya? “Seperti itu ya pak. Kalau pagi ini bapa
sudah makan?”. “Bapak disini siapa yang jagain?”

 Evaluasi
“Bapak hari ini bagaimana keadaan bapak?”. “Apa yang bapak rasakan? Ada keluhan gak ?”

 validasi
“bapak apa saja yang sudah bapak lakukan sampai sekarang untuk mengatasi masalah
bapak ?”

 kontrak (topic, waktu, tempat)


“bapak tujuan saya kesini saya akan membantu bapak untuk mengenal hal-hal tentang
kemapuan dan kegiatan yang pernah dilakukan bapak?” “Setelah itu kita akan menilai
kemampuan mana saja yang masih bisa bapak gunakan atau lakukan. Lalu setelah kita nilai,
kita pilih atau urutkan kemampuan mana yang ingin bapak latih. Nanti kita akan melatih
kegiatan itu. Untuk waktunya kurang lebih 20 saja bagaimana?” “Untuk tempatnya bapa mau
dimana”?

2. KERJA
- pengkajian
” bapak sebelumnya apakah bapa mengetahui atau sadar sekarang sedang mengalami masalah?
Bisa bapak sebutkan kenapa bapa bisa merasa memiliki masalah atau hal yang menurut bapak
penyebab bapak memiliki masalah? Kalau sebelum sekarang apakah ada? Begitu ya pak. Untuk
selanjutnya saya ada beberapa pertanyaan nanti bapa bisa jawab pertanyaan dari saya, ini nanti
digunakan untuk menentukan diagnosa bapak. Apakah bapa siap? ”Kalau begitu kita mulai ya
pak.”
1) Apa yang bapak pikirkan tentang diri bapak? Apakah menolak kemampuan sendiri ?
2) Apakah bapa berpikir bapa tidak berguna?
3) Apakah bapak menilai diri sendiri secara negatif?
4) Apa bapak berpikir bahwa hubungan dengan orang lain itu tidak berarti?
5) Apakah bapak mempunyai pemikiran pesimis?
6) Apakah bapak merasa malu dengan kondisi yang sekarang?
7) Apa bapak memiliki perasaan bersalah kepada diri sendiri atau keluarga ?
8) Apa bapak merasa sedih, kesal
9) Apakah bapa sekarang merasa cemas ?
10) Apakah bapak merasa tidak berdaya ?
11) Apakah bapak merasa mudah tersinggung ?
12) Apakah bapak sekarang merasa sering mengkritik diri sendiri?
13) Apakah bapa mempunyai perasaan tidak mampu ?
14) Apa bapak mempunyai perasaan menolak terhadap kemampuan diri bapak yang sekarang ?
15) Apa bapa merasa tubuh bapak lemah atau kurang energi ?
16) Apa bapak merasa tidak nafsu makan?
17) Apakah bapak mengalami penurunan berat badan ?
18) Apa bapa sekarang serig makan berlebihan?
19) Apakah tidur bapak terganggu ?
20) Apakah bapa mengalami diare atau konstipasi?
21) Apakah bapak sering mandi atau merawat diri ?
22) Apa dengan keadaan sekarang bapak sering menangis?
23) Kalau sekarang bapak lebih banyak diam atau masih seperti biasanya?
24) Apa bapa mengalami penurunan aktivitas atau produktiviatas sehari-hari ?
25) Apakah bapak kesusahan Dalah hal mengambil keputusan?
26) Kalau interaksi dengan orang lain apakah bapak menarik diri ?
27) Apakah bapak tidak mau berbicara dengan orang lain?
28) Apakah bapa sekarang lebih sering menyendiri?
29) Apakah bapak sering menyalahkan diri sendiri ?

- Diagnosa
”bapak dari 29 pertanyaan yang saya berikan kepada bapak, 20 diantaranya bapak bilang ”iya”
dan mengalami atau merasakan hal itu. Sekarang dapat disimpulakan bahwa bapak mengalami
masalah ”Harga Diri Rendah”

- Intervensi
”Seperti yang sudah saya jelaskan sebelumnya saya akan membatu bapak untuk mengenal hal-hal
tentang kemapuan dan kegiatan yang pernah dilakukan bapak. Setelah itu kita akan menilai
kemampuan mana saja yang masih bisa bapak gunakan atau lakukan. Lalu setelah kita nilai, kita
pilih atau urutkan kemampuan mana yang ingin bapak latih”

- Implementasi
” baik bapak kalau begitu kita mulai ya. Pertama bapa bisa sebutkan kegiatan atau hal positif
yang biasa bapak lakukan? Bagus pak apa lagi? Saya buat daftarnya!. Kalau kegiatan dirumah
biasanya apa yang bapak lakukan ?”
”bagus sekali pak ada 5 kemampuan dan kegiatan yang bapak miliki”
” bapak dari 5 kegiatan ini, yang mana yang bisa lakukan ?” yang pertama ke dua sama yang
ketiga ya? Bagus pak jadi ada 3 kemampuan dan kegiatan yang bisa bapak lakukan saat ini.
”selanjutnya kita urutkan bapak mau melakukan yang mana terlebih dahulu?”. ”nomor 2 yah pak,
membaca buku, lalu no 1 melukis. Dan terakhir no 3 menulis blog”.
”untuk bukunya bapak mau buku apa?”. ”buku fiksi”. ”kalau begitu saya ambilakan dulu bukunya
pak.”
”bapak ini untuk bukunya. Sekarang kita akan membaca bukunya. Saya akan menemani bapak
supaya tidak terlalu bosan. Tapi sebelum itu saya akan menjelaskan dulu bagaimana cara
membaca buku dengan posisi yang benar, lalu saya akan praktekan dan selanjtunya bapak bisa
mencoba mempraktekannya. Jadi pertama bapak dalam posisi duduk dengan tubuh tegak, posisi
punggug lurus agar tidak mudah lelah. Untuk pencahayaan disini sudah cukup, selanjurnya
membaca bukunya di jarak sekitar 30 cm agar tidak terjadi gangguan pada mata. Sekarang saya
akan mencontohkannya.”
”selanjutnya bapak bisa mencobanya dari apa yang sudah saya jelaskan dan contohkan”
”kalau begitu sekarang kita membaca buku bersama”
...
”bapak karena waktunya sebentar lagi jadi sebelum saya kembali keruangan keperawatan saya
akan melakukan evaluasi terlebih dahulu. Untuk kegiatan ini bapa bisa melakukannya ketika ada
waktu ”

3. TERMINASI
 Evaluasi perasaan
“Bapak setelah kita tadi melakukan aktivitas, berbincang-bincang, sekarang bagaimana
perasaan bapak?”

 Evaluasi isi materi yang sudah dibicarakan pada pertemuan ini


“kalau dari apa yang sudah saya jelaskan dari awal sampai akhir apakah bapak paham atau
tau kita melakukan apa? Bisa bapak sebutkan kita sudah melakukan apa saja?’ bisa bapak
sebutkan bagaimana posisi ketika membaca buku?”

 Tindak lanjut ( dalam bentuk kalimat langsung)


“bapak karena bapak sudah paham dengan topic kali ini, bapak nanti bisa membaca sendiri,
bila bapak membutuhkan bacaan lain bapak bisa menghubungi saya, nanti saya bawa buku
yang lain. Selalu ingat pak tetap tersenyum dan selalu semangat”

 Kontrak untuk pertemuan yang akan dating ( topic, waktu, tempat)


“bapak karena aktivaitas kali sudah selesai saya akan kembali keruangan keperawatan, nanti
besok saya akan kesini lagi. untuk topik selanjutnya kita akan melakukan kegiatan melukis.
Waktunya mau jam berapa? Jam 10 saja? Baik. Untuk tempatnya disini saja? Baiklah kalau
begitu bila tidak yang ditanyakan lagi saya akan kembali bila bapak membutuhkan saya bapa
bisa menghubungi saya di ruangan keperawatan. Kalau begitu saya permisi dulu.
Assalamualaikum”

Anda mungkin juga menyukai