Anda di halaman 1dari 2

TUGAS 1

NAMA : ANDRIANI PURNOMO SARI

NIM : 042108843

PRODI : PENDIDIKAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

SOAL :

1. Pengertian strategi pembelajaran bahasa


2. Pengertian metode pembelajaran
3. Pengertian teknik pembelajaran
4. Jenis-jenis strategi pembelajaran
5. Komponen-komponen pembelajaran bahasa/sastra
6. Jika KD “Meresensi sebuah cerita pendek”, Media dan Evaluasi apa yang tepat untuk
pembelajaran tersebut? Jelaskan jawaban Anda!

JAWABAN :

1. Strategi pembelajaran merupakan cara – cara yang akan dipilih dan digunakan oleh guru
(bahasa) untuk menyampaikan materi pembelajaran (bahasa) sehingga akan memudahkan
peserta didik menerima dan memahami materi pembelajaran, yang pada akhirnya tujuan
pembelajaran dapat dikuasainya pada akhir pembelajaran
2. Metode pembelajaran adalah rencana aktivitas pembelajaran yang mencakup pemilihan,
penentuan, dan penyusunan secara sistematis bahan yang akan diajarkan, serta kemungkinan
pengadaan remedi dan bagaimana pengembangannya.
3. Teknik pembelajaran merupakan cara guru menyampaikan bahan ajar yang telah disusun
(dalam metode), berdasarkan pendekatan yang dianut.
4. Jenis-jenis strategi pembelajaran yaitu :
a) Strategi pembelajaran terpadu, dilandasi oleh pemikiran bahwa aspek – aspek bahasa
selalu digunakan dan diajarkan secara terpadu antar aspek keterampilan berbahasa,
misalnya : mendengarkan dan berbicara, menyimak dan menulis, membaca dan
menyimak, membaca dan menulis, menulis dan bercerita
b) Strategi pembelajaran tematik merupakan strategi pembelajaran yang melibatkan
beberapa mata pelajaran untuk memberikan pengalaman yang bemakna kepada siswa.
Pembelajaran tematik dapat dilakukan dalam pembelajaran antarmata pelajaran dan
dapat pula dilakukan dalam pembelajaran intermata pelajaran.
c) Strategi pembelajaran yang aktif, kreatif, efektif dan menyenangkan adalah strategi
pembelajaran yang menciptakan variasi kondisi eksternal dan internal dengan
melibatkan siswa secara aktif, kreatif, efektif, dan menyenangkan sehingga pebelajaran
lebih bermakna dan fungsional
d) Strategi pembelajaran kooperatif adalah strategi mengajar yang menekankan pada sikap
atau perilaku bersama dalam bekerja atau membantu di antara sesame dalam struktur
kerja sama yang teratur dalam kelompok, yang terdiri atas dua kelompok atau lebih.
5. Komponen – komponen kegiatan pembelajaran adalah :
a. Tujuan Pembelajaran
b. Bahan pembelajaran
c. Media pembelajaran
d. Strategi pembelajaran
e. Evaluasi Pembelajaran
6. Jika KD “Meresensi sebuah cerita pendek”, Media dan Evaluasi apa yang tepat untuk
pembelajaran tersebut adalah ;
 Media :
Media internet, bisa mencari cerita pendek dari nternet atau media online yang lain)
Buku – buku cerita pendek
 Evaluasi : dalam berjalannya waktu, siswa melaksanakan seluruh aktivitas mulai dari
persiapan pelaksanaan proyek mereka hingga melaporkannya sementara guru
memonitor dan memantau perkembangan proyek kelompok –kelompok siswa dan
memberikan pembimbingan yang dibutuhkan. Pada tahap berikutnya, setelah siswa
melaporkannya hasil proyek yang mereka lakukan, guru menilai pencapaian yang
siswa peroleh baik dari segi pengetahuan, hingga keterampilan dan sikap yang
mengirnginya. Dan yang terakhir guru kemudian memberikan kesempatan kepada
siswa untuk merefleksi semua kegiatan dalam pembelajaran berbasis proyek yang
telah mereka lakukan agar di lain kesempatan pembelajaran dan aktivitas
penyelesaian proyek menjadi lebih baik lagi

Anda mungkin juga menyukai