Anda di halaman 1dari 30

PERAN KELUARGA DAN SEKOLAH DALAM PENDIDIKAN

KARAKTER

Di ajukan untuk memenuhi salah satu tugas makalah

Mata Kuliah :Pendidikan Karakter

Dosen Pengampu :Dr. Mariyah Kibtiyah,M.SI,

NAMA :Agnes Sia Febrianti

NIM :1901111160

INSTITUT AGAMA ISLAM NEGERI (IAIN) PALANGKARAYA


FAKULTAS TARBIYAH DAN ILMU KEGURUAN
JURUSAN TARBIYAH
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM
TAHUN 2021

1
KATA PENGANTAR

Assalamualaikum wr. Wb

Puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT yang telah memberikan
limpahan rahmat, taufik, hidayah-Nya penulis dapat menyelesaikan penyusunan
makalah ini. Shalawat serta salam tak lupa kita curahkan kepada Nabi Muhammad
SAW yang telah menunjukkan jalan kebaikan dan kebenaran di dunia dan di
akhirat kepada umat manusia.
Makalah ini di susun guna memenuhi tugas mata kuliah Pendidikan
Karakter. Makalah ini disusun dengan segala kemampuan dan semaksimal
mungkin. Namun, penulis menyadari bahwa dalam penyusunan makalah ini tentu
tidaklah sempurna dan masih banyak kesalahan serta kekurangan. Maka dari itu
kritik dan saran sangat diperlukan terutama dari Dosen pengampu Dr. Mariyah
Kibtiyah.Msi, yang penulis harapkan sebagai bahan koreksi.

Wassalamu’alaikum Wr.Wb
Palangka Raya, 11-oktober -2021

Penyusun

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ........................................................................................................ i

DAFTAR ISI ...................................................................................................................... ii

BAB 1 PENDAHULUAN .................................................................................................. iii

A.LATAR BELAKANG .................................................................................................... 1

B.RUMUSAN MASALAH ................................................................................................ 2

C.TUJUAN ......................................................................................................................... 3

BAB II PEMBAHASAN .................................................................................................... 4

A.PENGERTIAN PENDIDIKAN KARAKTER................................................................ 5

B FUNGSI KELUARGA DAN SEKOLAH....................................................................... 6

C PERAN ORANG TUA/KELUARGA DALAM PENDIDIKAN KARAKTER ............


7

BAB III PENUTUP ............................................................................................................ 8

DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................................... 9

3
BAB 1

PENDAHULUAN

A.LATAR BELAKANG

Lingkungan merupakan tempat dimana seorang anak tumbuh dan


berkembang, sehingga lingkungan banyak berperan dalam membentuk
kepribadian dan karakter seseorang. Bagi kebanyakan anak, lingkungan keluarga
merupakan lingkungan ini yang mempengaruhi perkembangan anak, setelah itu
sekolah dan kemudian masyarakat. Keluarga dipandang sebagai lingkungan dini
yang dibangun oleh orangtua dan orang-orang terdekat. Setiap keluarga selalu
berbeda dengan keluarga lainnya, dalam hal ini yang berbeda misalnya cara didik
keluarga, keadaan ekonomi keluarga. Setiap keluarga memiliki sejarah
perjuangan, nilai-nilai, dan kebiasaan yang turun temurun yang secara tidak sadar
akan akan membentuk karakter anak.

Pengaruh keluarga amat besar dalam pembentukan pondasi kepribadian anak.


Keluarga yang gagal membentuk kepribadian anak biasanya adalah keluarga yang
penuh dengan konflik atau tidak bahagia. Tugas berat para orang tua adalah
meyakinkan fungsi keluarga mereka benar-benar aman, nyaman bagi anak-anak
mereka. Rumah adalah surga bagi anak, dimana mereka dapat menjadi cerdas,
sholeh, dan tentu saja tercukupi lahir dan bathinnya.

Dari beberapa paparan tersebut dapat di ambil kesimpulan bahwa pendidikan


dalam keluarga merupakan pendidikan awal bagi anak karena pertama kalinya

4
mereka mengenal dunia terlahir dalam lingkungan keluarga dan dididik oleh
orang tua. Sehingga pengalaman masa anak-anak merupakan faktor yang sangat
penting bagi perkembangan selanjutnya, keteladanan orang tua dalam tindakan
sehari-hari akan menjadi wahana pendidikan moral bagi anak, membentuk anak
sebagai makhluk sosial, religius, untuk menciptakan kondisi yang dapat
menumbuh kembangkan inisiatif dan kreativitas anak. Dengan demikian,  tidak
dapat dipungkiri bahwa peran kelurga sangat besar sebagai penentu terbentuknya
moral manusia-manusia yang dilahirkan.   Sebagian besar anak akan menerima
pengaruh dari dua lingkungan pendidikan yang utama yakni, keluarga, sekolah, .
keduanya biasa disebut dengan tripusat pendidikan. Hal yang terpenting adalah
lingkungan yang pertama kali dikenal oleh anak merupakan keluarga.

Pada masyarakat yang masih sederhana, keluarga umummnya mempunyai dua


fungsi, yaitu: fungsi konsumsi dan fungsi produksi. Kedua fungsi ini mempunyai
pengaruh yang sangat besar bagi anak.  Kehidupan masa depan anak pada
masyarakat tradisional tidak jauh berbeda dengan kehidupan orang tuannya. Pada
masyarakat semacam ini, orang tua yang mengajar pengetahuan dan keterampilan
yang diperlukan untuk hidup. Orang tua pula yang melatih dan memberi petunjuk
tentang berbagai aspek kehidupan. Sampai anak menjadi dewasa.

Tetapi pada masyarakat modern, maka pendidikan yang semula menjadi tanggung
jawab keluarga itu kini sebagian besar diambil alih oleh sekolah dan lembaga-
lembaga sosial lainnya. Pada tingkat permulaan fungsi ibu sebagian sudah diambil
alih oleh pendidikan prasekolah. Bahkan fungsi pembentukan watak dan sikap
mental pada masyarakat modern berangsur-angsur diambil alih oleh sekolah dan
organisasi sosial lainnya.

Meskipun keluarga kehilangan sejumlah fungsi yang semula menjadi tanggung


jawabnya, namun keluarga masih tetap merupakan lembaga yang paling penting
dalam proses sosialisasi anak, karena keluarga yang memberikan tuntunan dan
contoh-contoh semenjak masa anak sampai dewasa.

5
Namun dalam masyarakat modern orangtua harus membagi otoritas dengan orang
lain terutama guru , bahkan dengan anak mereka sendiri yang memperolah
pengetahuan baru dari luar keluarga. Perubahan sifat hubungan orang tua dengan
anaknya itu, akan diiringi pula dengan perubahan hubungan guru dengan siswa
serta didukung dengan keterbukaan yang demokratis dalam masyarakat. Dengan
kata lain, terdapat hubungan yang saling mempengaruhi antara kedua pusat
pendidikan itu.

B.RUMUSAN MASALAH
Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan diatas, pokok permasalahan yang
saya angkat adalah:
1.Pengertian Pendidikan Karakter?
2. Apa fungsi keluarga dan Sekolah?
3. Bagaimana peran orangtua/keluarga dan Sekolah terhadap Pendidikan
Karakter?

C.TUJUAN PENULISAN MAKALAH


Berdasarkan rumusan masalah diatas penulisan makalah ini bertujuan untuk:
1.Menjelaskan Pengertian Pendidikan Karakter
2.  Menjelaskan mengenai fungsi keluarga dan sekolah
3.  Menjelaskan mengenai peran orangtua/keluarga dan sekolah dalam pendidikan
karakter.

BAB II
PEMBAHASAN

A.Pengertian Pendidikan Karakter


Istilah karakter berasal dari bahasa Yunani charassein dan “kharax” yang
maknanya tools for making atau to engrave yang artinya mengukir, kata ini mulai
banyak digunakan kembali dalam bahasa prancis “caracter” pada abad ke 14 dan
kemudian masuk dalam bahasa inggris menjadi “character’ sebelum akhirnya
menjadi bahasa Indonesia menjadi “karakter”. 5 Membentuk karakter seperti kita
mengukir di atas batu permata atau permukaan besi yang keras. Karakter adalah
watak, tabiat, akhlak, atau juga kepribadian seseorang yang terbentuk dari hasil
internalisasi berbagai kebajikan yang diyakini dan mendasari cara pandang,
berpikir, sikap, dan cara bertindak orang tersebut. Kebajikan tersebut terdiri atas

6
sejumlah nilai, moral, dan norma seperti jujur, berani bertindak, dapat dipercaya,
hormat kepada orang lain. 6 Karakter terwujud dari karakter masyarakat dan
karakter masyarakat terbentuk dari karakter masing-masing anggota masyarakat
bangsa tersebut. Pengembangan karakter, atau pembinaan kepribadian pada
anggota masyarakat, secara teoretis maupun secara empiris, dilakukan sejak usia
dini hingga dewasa. Pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk
mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara
aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual
keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta
keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara.12

B.  Fungsi Keluarga
Menurut Munandar (1985), pengertian keluarga dapat dilihat dalam arti kata
yang sempit, sebagai keluarga inti yang merupakan kelompok sosial terkecil dari
masyarakat yang terbentuk berdasarkan pernikahan dan terdiri dari seorang suami
(ayah), isteri (ibu) dan anak-anak mereka. Sedangkan keluarga dalam arti kata
yang lebih luas misalnya keluarga RT, keluarga komplek, atau keluarga Indonesia.
keluarga adalah merupakan lingkungan pendidikan pertama bagi anak. Di
lingkungan keluarga pertama-tama anak mendapat pengaruh, karena itu keluarga
merupakan lembaga pendidikan tertinggiyang bersifat informal dan kodrat. Pada
keluarga inilah anak mendapat asuhan dari orang tua menuju ke arah
perkembangannya.
Keluarga menjalankan peranannya sebagai suatu sistem sosial yang dapat
membentuk karakter serta moral seorang anak. Keluarga tidak hanya sebuah
wadah tempat berkumpulnya ayah, ibu, dan anak. Sebuah keluarga sesungguhnya
lebih dari itu. Keluarga merupakan tempat ternyaman bagi anak. Berawal dari
keluarga segala sesuatu berkembang. Kemampuan untuk bersosialisasi,
mengaktualisasikan diri, berpendapat, hingga perilaku yang menyimpang. Selain
sebagai tempat berlindung, keluarga juga memiliki fungsi sebagai berikut:

1. Mempersiapkan anak-anak bertingkah laku sesuai dengan niai-nilai dan


norma-norma aturan-aturan dalam masyarakat dimana keluarga tersebut
berada (sosialisasi).
2. Mengusahakan terselenggaranya kebutuhan ekonomi rumah tangga
(ekonomi), sehingga keluarga sering disebut unit produksi.
3. Melindungi anggota keluarga yang tidak produksi lagi
(jompo).
4. Meneruskan keturunan (reproduksi).

1
Kementrian Pendidikan Nasional Badan Penelitian dan Pengembangan Pusat Kurikulum. Bahan
Pelatihan Penguatan Metodologi Pembelajaran Berdasarkan Nilai-Nilai Budaya Untuk
Membentuk Daya Saing Dan Karakter Bangsa. Pengembangan Pendidikan dan Karakter Bangsa.
(Jakarta: Kemendiknas, 2010)
2

7
Atau secara lebih rinci dapat dijelaskan sebagai berikut :
Ada beberapa fungsi yang dapat dijalankan keluarga, sebagai berikut :

1. Fungsi biologis
1. Untuk meneruskan keturunan.
2. Memelihara dan membesarkan anak.
3. Memenuhi kebutuhan gizi keluarga.
4. Memelihara dan merawat anggota keluarga.
2.   Fungsi Psikologis

1. Memberikan kasih sayang dan rasa aman.


2. Memberikan perhatian diantara anggota keluarga.
3. Membina pendewasaan kepribadian anggota keluarga.
4. Memberikan Identitas anggota keluarga.

3.   Fungsi Sosialisasi

1. Membina sosialisasi pada anak. 


2. Membentuk norma-norma perilaku sesuai dengan tingkat perkembangan
anak.
3. Meneruskan nilai-nilai budaya keluarga.

4.   Fungsi Ekonomi

1. Mencari sumber-sumber penghasilan untuk memenuhi kebutuhan


keluarga. 
2. Pengaturan penggunaan penghasilan keluarga untuk memenuhi kebutuhan
keluarga.
3. Menabung untuk memenuhi kebutuhan keluarga di masa yang akan
datang, misalnya pendidikan anak-anak, jaminan hari tua, dsb.

5.  Fungsi Pendidikan

8
a.  Menyekolahkan anak untuk memberi pengetahuan, keterampilan dan
membentuk  perilaku anak sesuai bakat dan minat yang dimilikinya.3
b.  Mempersiapkan anak-anak untuk kehidupan dewasa yang akan datang dalam
memenuhi peranannya sebagai orang  dewasa.
c.  Mendidik anak sesuai dengan tingkat perkembangannya. Ahli lain membagi fungsi
keluarga, sebagai berikut :

1. Fungsi Pendidikan : Dalam hal ini tugas keluarga adalah mendidik dan
menyekolahkan anak untuk mempersiapkan kedewasaan dan masa depan
anak bila kelak dewasa.
2. Fungsi Sosialisasi anak : Tugas keluarga dalam menjalankan fungsi ini
adalah bagaimana keluarga mempersiapkan anak menjadi anggota
masyarakat yang baik.
3. Fungsi Perlindungan: Tugas keluarga dalam hal ini adalah melindungi
anak dari tindakan-tindakan yang tidak baik sehingga anggota keluarga
merasa terlindung dan merasa aman.
4. Fungsi Perasaan : Tugas keluarga dalam hal ini adalah menjaga secara
instuitif merasakan perasaan dan suasana anak dan anggota yang lain
dalam berkomunikasi dan berinteraksi antar sesama anggota keluarga.
Sehingga saling pengertian satu sama lain dalam menumbuhkan
keharmonisan dalam keluarga.
5. Fungsi Religius : Tugas keluarga dalam fungsi ini adalah memperkenalkan
dan mengajak anak dan anggota keluarga yang lain dalam kehidupan
beragama, dan tugas kepala keluarga untuk meyakinkan bahwa ada
kehidupan lain setelah  dunia ini.

6. Fungsi Ekonomis
Tugas kepala keluarga dalam hal ini adalah mencari sumber-
sumber kehidupan dalam memenuhi fungsi-fungsi keluarga yang lain, kepala
3
Darmadi, Hamid. 2007. Dasar Konsep Pendidikan Moral. Bandung: Alfabeta. hlm 445-
447

9
keluarga bekerja untuk mencari penghasilan, mengatur penghasilan itu,
sedemikian rupa sehingga dapat memenuhi kebutuhan-kebutuhan keluarga.
7. Fungsi Rekreatif 
Tugas keluarga dalam fungsi rekreasi ini tidak harus selalu pergi ke tempat
rekreasi, tetapi yang penting bagaimana menciptakan suasana yang
menyenangkan dalam keluarga sehingga dapat dilakukan di rumah dengan cara
nonton TV bersama, bercerita tentang pengalaman masing-masing, dsb.4
8. Fungsi Biologis 
Tugas keluarga yang utama dalam hal ini adalah untuk meneruskan
keturunan sebagai generasi penerus.
Menurut Kingslet Davis menyebutkan bahwa fungsi keluarga ialah sebagai
berikut :

1. Reproduction, yaitu menggantikan apa yang telah habis atau hilang untuk
kelestarian sistem sosial yang bersangkutan.

2. Maintenance, yaitu perawatan dan pengasuhan anak hingga mereka


mampu berdiri sendiri.

3. Placement, memberi posisi sosial kepada setiap anggotanya, baik itu posisi
sebagai kepala rumah tangga maupun anggota rumah tangga, atau pun
posisi-posisi lainnya.

4. Sosialization, pendidikan serta pewarisan nilai-nilai sosial sehingga anak-


anak kemudian dapat diterima dengan wajar sebagai anggota masyarakat.

5. Economics, mencukupi kebutuhan akan barang dan jasa dengan jalan


produksi, distribusi, dan konsumsi yang dilakukan di antara anggota
keluarga.

6. Care of the ages, perawatan bagi anggota keluarga yang telah lanjut
usianya.

4
Keosoema, Doni 2007. Pendidikan Karakter, strategi mendidik anak di zaman gobal. Jakarta:
Grasindo hal 23-29

10
7. Political center, memberikan posisi politik dalam masyarakat tempat
tinggal.

8. Physical protection, memberikan perlindungan fisik terutama berupa


sandang, pangan, dan mperumahan bagi anggotanya.

Bila seorang anak dibesarkan pada keluarga pembunuh, maka ia akan


menjadi pembunuh. Bila seorang anak dibesarkan melalui cara-cara kasar, maka
ia akan menjadi pemberontak. Akan tetapi, bila seorang anak dibesarkan pada
keluarga yang penuh cinta kasih sayang, maka ia akan tumbuh menjadi pribadi
cemerlang yang memilki budi pekerti luhur. Keluarga sebagai tempat bernaung,
merupakan wadah penempaan karakter individu.

Pada masa sekarang ini, pengaruh keluarga mulai melemah karena terjadi
perubahan sosial, politik, dan budaya. Keadaan ini memiliki andil yang besar
terhadap terbebasnya anak dari kekuasaan orang tua. Keluarga telah kehilangan
fungsinya dalam pendidikan. Tidak seperti fungsi keluarga pada masa lalu yang
merupakan kesatuan produktif sekaligus konsumtif. Ketika kebijakan ekonomi
pada zaman modern sekarang ini mendasarkan pada aturan pembagian kerja yang
terspesialisasi secara lebih ketat, maka sebagian tanggung jawab keluarga beralih
kepada orang-orang yang menggeluti profesi tertentu.

Uraian tersebut cukup menjelaskan apa arti keluarga yang sesungguhnya.


Keluarga bukan hanya wadah untuk tempat berkumpulnya ayah, ibu, dan anak.
Lebih dari itu, keluarga merupakan wahana awal pembentukan moral serta
penempaan karakter manusia. Berhasil atau tidaknya seorang anak dalam
menjalani hidup bergantung pada berhasil atau tidaknya peran keluarga dalam
menanamkan ajaran moral kehidupan. Keluarga lebih dari sekedar pelestarian
tradisi, kelurga bukan hanya menyangkut hubungan orang tua dengan anak,
keluarga merupakan wadah mencurahkan segala inspirasi. Keluarga menjadi
tempat pencurahan segala keluh kesah. Keluarga merupakan suatu jalinan cinta
kasih yang tidak akan pernah terputus.

Fungsi Sekolah Secara Umum

11
Secara umum, fungsi dari sekolah ini ialah untuk memberikan pengajaran kepada
para murid (peserta didik) sehingga menjadi individu yang dapat berguna bagi
dirinya sendiri serta juga lingkungannya. Dibawah ini merupakan beberapa fungsi
sekolah diantaranya sebagai berikut:

1. Memberikan Pengetahuan Umum5

Manusia tanpa pengetahuan tentu akan sangat sulit beradaptasi dengan


lingkungannya. Oleh sebab itu, pendidikan di sekolah  itu mengajarkan banyak
hal tentang pengetahuan umum kepada para siswa (peserta didik).

2. Memberikan Keterampilan Dasar

Keterampilan dasar yang dipelajari di sekolah itu diantaranya ialah kemampuan


belajar, menulis, serta berhitung. Ketiga keterampilan dasar tersebut sangat
dibutuhkan manusia supaya bisa mendapatkan pekerjaan serta juga bermanfaat
bagi masyarakat.

3. Membentuk Pribadi Sosial

Manusia merupakan mahluk sosial yang saling membutuhkan satu sama lainnya.
Dengan Melalui sekolah, para peserta didik itu dibentuk menjadi individu yang
dapat berinteraksi serta bergaul dengan sesamanya tanpa terhambat adanya
perbedaan.

4. Menyediakan Sumber Daya Manusia

Pendidikan yang didapatkan di sekolah tentu akan memberikan segala macam


ilmu pengetahuan bagi manusia. Pengetahuan tersebut akan menciptakan sumber
daya manusia yang berkualitas yang dibutuhkan oleh dunia kerja serta juga
masyarakat.

5. Alat Transformasi Kebudayaan


5
Husnudin. POLA KERJASAMA TRI PUSAT PENDIDIKAN: Ditinjau dari Peranan keluarga,
Sekolah dan Masyarakat.

12
Selain memberikan ilmu pengetahuan serta keterampilan, pendidikan di sekolah
ini juga dapat memberikan perubahan didalam kehidupan masyarakat itu secara
umum. Pengetahuan serta keterampilan yang dimiliki oleh manusia itu dapat
membantu mereka didalam melakukan inovasi atau juga penemuan baru didalam
perkembangan peradaban manusia.

C. Peran Keluarga dalam Pendidikan karakter

Pendidikan adalah tanggung jawab bersama antara keluarga, sekolah, masyarakat


atau pemerintah. Sekolah sebagai pembentuk kelanjutan pendidikan dalam
keluarga, sebab pendidikan yang pertama dan utama diperoleh anak adalah dalam
keluarga. Menurut Sayyidina Ali bin Abi Thalib (RA), seorang sahabat utama
Rasulullah Muhammad (SAW) menganjurkan: Ajaklah anak pada usia sejak lahir
sampai tujuh tahun bermain, ajarkan anak peraturan atau adab ketika mereka
berusia tujuh sampai empat belas tahun, pada usia empat belas sampai dua puluh
satu tahun jadikanlah anak sebagai mitra orang tuanya. Ketika anak masuk ke
sekolah mengikuti pendidikan formal, dasar-dasar karakter ini sudah terbentuk.
Anak yang sudah memiliki watak yang baik biasanya memiliki achievement
motivation yang lebih tinggi karena perpaduan antara intelligence quotient,
emosional quotient dan spiritual quotient sudah terformat dengan baik. Peran
orang tua dalam mewujudkan kepribadian anak antara lain:

1. Kedua orang tua harus mencintai dan menyayangi anakanaknya

2. Kedua orang tua harus menjaga ketenangan lingkungan rumah dan menyiapkan
ktenangan jiwa anak-anak

3. Saling menghormati antara kedua orang tua dan anak-anak

4. Mewujudkan kepercayaan

5. Mengadakan kumpulan dan rapat keluarga (kedua orang tua dan anak) Selain
itu kedua orang tua harus mengenalkan mereka tentang masalah keyakinan,
akhlak dan hukum-hukum fikih serta kehidupan manusia. Yang paling penting

13
adalah bahwa ayah dan ibu adalah satusatunya teladan yang pertama bagi anak-
anaknya dalam pembentukan kepribadian, begitu juga anak yang secara tidak
sadar mereka akan terpengaruh, maka kedua orang tua di sisni berperan sebagai
teladan bagi mereka baik teladan pada tataean teoritis maupun praktis. Seperti
yang telah dijelaskan, bahwa lingkungan rumah dan keluarga memiliki andil yang
sangat besar dalam pembentukan perilaku anak. Untuk itu pastilah ada usaha yang
harus dilakukan terutama oleh pihak-pihak yang terkait didalamnya sehingga
mereka akan memiliki tanggung jawab dalam hal ini. Beberapa contoh kebiasaan
yang dapat dilakukan di lingkungan keluarga:

1. Membiasakan anak bangun pagi, mengatur tempat tidur dan berolahraga

2. Membiasakan anak mandi dan berpakaian bersih

3. Membiasakan anak turut membantu mengerjakan tugas– tugas rumah

4. Membiasakan anak mengatur dan memelihara barang–barang yang dimilikinya

5. Membiasakan dan mendampingi anak belajar/mengulang pelajaran/


mengerjakan tugas sekolahnya

6. Membiasakan anak pamit jika keluar rumah

7. Membiasakan anak mengucap salam saat keluar dari dan pulang ke rumah

8. Menerapkan pelaksanaan ibadah shalat sendiri dan berjamaah

9. Mengadakan pengajian Alquran dan ceramah agama dalam keluarga

10. Menerapkan musyawarah dan mufakat dalam keluarga sehingga dalam diri
anak akan tumbuh jiwa demokratis

11. Membiasakan anak bersikap sopan santun kepada orang tua dan tamu

12. Membiasakan anak menyantuni anak yatim dan fakir miskin Kendala–
kendala yang dihadapi dalam keluarga :

14
1. idak ada/kurangnya keteladanan/contoh penerapan yang diberikan oleh orang
tua.

2. Orang tua atau salah satu anggota keluarga (orang dewasa) yang tidak
konsisten dalam melaksanakan usaha yang sedang diterapkan.

3. Kurang terpenuhinya kebutuhan anak dalam keluarga, baik secara fisik


maupun psikhis sebab ada ungkapan yang menyatakan bahwa ’kepatuhan anak
berbanding sama dengan kasih sayang yang diterimanya.

4. Tempat tinggal yang tidak menetap Rumah tangga dan keluarga sebagai
lingkungan pembentukan watak dan pendidikan karakter pertama dan utama
mestilah diberdayakan kembali. Sebagaimana disarankan Phillips, keluarga
hendaklah kembali menjadi “school of love”, sekolah untuk kasih sayang (Phillips
2000: 11). Dalam perspektif Islam, keluarga sebagai “school of love” dapat
6
disebut sebagai “madrasah mawaddah wa rahmah, tempat belajar yang penuh
cinta sejati dan kasih sayang. Islam memberikan perhatian yang sangat besar
kepada pembinaan keluarga (usrah). Keluarga merupakan basis dari (ummah)
bangsa; dan karena itu keadaan keluarga sangat menentukan keadaan ummah itu
sendiri. Bangsa terbaik (khayr ummah) yang merupakan (ummah wahidah)
bangsa yang satu dan (ummah wasath) bangsa yang moderat, sebagaimana dicita-
citakan Islam hanya dapat terbentuk melalui keluarga yang dibangun dan
dikembangkan atas dasar mawaddah warahmah. Berdasarkan sebuah hadis yang
diriwayatkan Anas r.a, keluarga yang baik memiliki empat ciri. Pertama; keluarga
yang memiliki semangat (ghirah) dan kecintaan untuk mempelajari dan
menghayati ajaran-ajaran agama dengan sebaik-baiknya untuk kemudian
mengamalkan dan mengaktualisasikannya dalam kehidupan seharihari. Kedua,
keluarga di mana setiap anggotanya saling menghormati dan menyayangi; saling
asah dan asuh. Ketiga, keluarga yang dari segi nafkah (konsumsi) tidak berlebih-
lebihan; tidak ngoyo atau tidak serakah dalam usaha mendapatkan nafkah;
6
An Nahlawi, Abdurrahman. 1995. Pendidikan Islam Di Rumah, Sekolah dan
Masayrakat. Jakarta: Gema Insani Press hal 50-58

15
sederhana atau tidak konsumtif dalam pembelanjaan. Keempat, keluarga yang
sadar akan kelemahan dan kekurangannya; dan karena itu selalu berusaha
meningkatkan ilmu dan pengetahuan setiap anggota keluarganya melalui proses
belajar dan pendidikan seumur hidup (life long learning), min al-mahdi ila al-
lahdi.

a. Pembinaan karakter anak yang dilakukan oleh keluarga Secara etimologi


pengasuhan berasal dari kata “asuh” yang artinya, pemimpin, pengelola,
membimbing. Oleh kerena itu mengasuh disini adalah mendidik dan memelihara
anak itu, mengurus makan, minum, pakaiannya dan keberhasilannya dari periode
awal hingga dewasa. Pada dasarnya, tugas dasar perkembangan anak adalah
mengembangkan pemahaman yang benar tentang bagaimana dunia ini bekerja.
Dengan kata lain, tugas utama seorang anak dalam perkembangannya adalah
mempelajari “aturan main” segala aspek yang ada di dunia ini. Berbagai pola asuh
orang tua dapat mempengaruhi kreativitas anak antara lain, lingkungan fisik,
lingkungan sosial pendidikan internal dan eksternal. Intensitas kebutuhan anak
untuk mendapatkan bantuan dari orang tua bagi kepemilikan dan pengembangan
dasar-dasar kreativitas diri, menunjukan adanya kebutuhan internal yaitu
manakala anak masih membutuhkan banyak bantuan dari orang tua untuk
memiiliki dan mengembangkan dasardasar kreativitas diri (berdasarkan naluri),
berdasarkan nalar dan berdasarkan kata hati. Dari hasil penelitian bahwa bila
orang tua berperan dalam pendidikan, anak akan menunjukan peningkatan prestasi
belajar, diikuti dengan perbaikan sikap, stabilitas sosioemosional, kedisiplinan,
serta aspirasi anak untuk belajar sampai ke jenjang paling tinggi, bahkan akan
membantu anak ketika ia telah bekerja dan berkeluarga.

b. Keluarga sebagai wahana pertama dan utama pendidikan Para sosiolog


meyakini bahwa keluarga memiliki peran penting dalam menentukan kemajuan
suatu bangsa, sehingga mereka berteori bahwa keluarga adalah unit yang penting
sekali dalam masyarakat. Oleh karena itu para sosiolog yakin, segala macam
kebobrokan masyarakat merupakan akibat lemahnya institusi keluarga. Bagi
seorang anak keluarga merupakan tempat pertama dan utama bagi pertumbuhan

16
dan perkembangnnya. Menurut resolusi Majelis Umum PBB, fungsi utama
keluarga adalah sebagai wahana untuk mendidik, mengasuh dan
7
mensosialisasikan anak, mengembangkan kemampuan seluruh anggotanya agar
dapat menjalankan fungsinya di masyarakat dengan baik, serta, memberikan
kepuasan dan lingkungan yang sehat guna tercapainya keluarga sejahtera”.
Keluarga merupakan tempat yang paling awal dan efektif untuk menjalankan
fungsi departemen kesehatan, pendidikan adan kesejahteraan. Jika keluarga gagal
untuk mengajarkan kejujuran, semangat, keinginan untuk menjadi yang terbaik,
dan menguasai kemampuan- kemampuan dasar, maka akan sulit sekali bagoi
institusi lain untuk memperbaiki kegagalannya. Karena kagagalan keluarga dalam
membentuk karakter anak akan berakibat pada tumbuhnya masyarakat yang
berkarakter buruk atau tidak berkarakter. Oleh karena itu setiap keluarga harus
memiliki kesadaran bahwa karakter bangsa sangat tergantung pada pendidikan
karakter anak di rumah

c. Pola asuh menentukan keberhasilan pendidikan anak dalam keluarga


Keberhasilan keluarga dalam menanamkan nilai-nilai kebijakan pada anak sangat
tergantung pada jenis pola asuh yang diterapkan orang tua pada anaknya. Pola
asuh dapat didefinisikan sebagai pola interaksi antara anak dengan orang tua yang
meliputi pemenuhan kebutuhan fisik dan kebutuhan psikologis, serta normanorma
yang berlaku di masyarakat.agar anak dapat hidup selaras dengan lingkungannya.
Beberapa macam contoh pola asuh:

1. Pola asuh otoriter, yaitu mempunyai ciri, kekuasan orang tua dominan, anak
tidak diakui sebagai pribadi, control terhadap tingkah laku anak sangat ketat,
orang tua menghukum anak jika tidak patuh.

2. Pola asuh demokratis, kerjasama antara orang tua- anak, anak diakui sebgai
pribadi, ada bimbingan dan penngarahan dari orang tua, control orang tua tidak
kaku.
7
Hamid, Hamdani, Beni Ahmad Saebani. 2013. Pendidikan Karakter Perspektif
Islam. Bandung: Pustaka Setia hlm 221-228

17
3. Pola asuh permisif, mempunyai ciri, dominasi oleh anak, sikap longgar atau
kebebasan dari orang tua, kontrol dan perhatian orang tua sangat kurang. Melalui
pola asuh yang dilakukan orang tua anak akan belajar banyak hal, termasuk
karakter. Artinya jenis pola asuh yang ditetapkan orang tua terhadap anaknya
menentukan keberhasilan pendidikan karakter anak oleh keluarga.

d. Kesalahan keluarga dalam mendidik anak mempengaruhi perkembangan


kecerdasan emosi anak Kesalahan dalam pengasuhan anak akan berakibat pada
kegagalan dalam pembentukan karakter yang baik. Beberapa kesalahan orang tua
8
dalam mendidik anak dapat mempengaruhi kecerdasan emosi anak, diantaranya
adalah:

1. Orang tua kurang menunjukan ekspresi kasih sayang baik secara verbal maupun
fisik 2. Kurang meluangkan waktu untuk anak

3. Orang tua bersikap kasar secara verbal, misalnya, menyindir anak,


mengecilkan anak dan berkata kata kasar

4. Bersikap kasar secara fisik, misalnya memukul, mencubit atau memberikan


hukuman badan lainnya.

5. Orang tua terlalu memaksa anak untuk menguasai kemampuan kognitif secara
dini

6. Orang tua tidak menanamkan karakter yang baik pada anak Dampak salah asuh
diatas akan menimbulkan anak yang mempunyai kepribadian yang bermasalah
atau kecedasan emosi yang rendah, seperti:

1. Anak menjadi tak acuh, tidak menerima persahabatan, rasa tidak percaya pada
orang lain dll.

2. Secara emosionil tidak responsif

3. Berprilaku agresif

8
Munir Abdullah. 2010. Pendidikan Kalakter. Yogyakarta: Pedagogia hal 09-12

18
4. Menjadi minder

5. Selalu berpandangan negatif

6. Emosi tidak stabil

7. Emosional dan intelektual tidak seimbang dan lain-lain.

Peranan Orang tua memberikan pendidikan utama bagi anak-anaknya. Dikatakan


pendidikan utama karena pendidikan orang tua ini mempunyai pengaruh yang
dalam bagi kehidupan anak di kemudian hari. Oleh karenanya, orang tua harus
benar-benar menyadarinya sehingga mereka dapat memerankannya sebagaimana
mestinya (Uhbiyati, 2005: 225).

a.  Memangun karakter utama bagi anak

Pendidkian karakter utama harus di bangun dan diwujudkan adalah sikap


bersilaturahmi, yaitu saling berintraksi sehingga dapat melakuakan kerja sama
dalam membangun masyarakat. Kemudian karakter yang harus dibangun adalah
emosi yang kuat untuk meyakini adanya Tuhan dan hari pembalasan.

Perkebangan karakter anak dimulai dari pergaulannya dalam kehidupan keluarga,


kemudian berlanjut di lingkungan sekolah. Sekolah sebagai tempat pembelajaran
anak sangat besar pengaruhnya terhadap perkembangan mentalitas anak di
lingkungan terdekatnya (Hamid, Beni Ahmad Saebani, 2013: 61-65).

b. Pola asuh menentukan keberhasilan pendidikan anak dalam keluarga

Keberhasilan keluarga dalam menanamkan nilai- nilai kebijakan pada anak sangat


tergantung pada jenis pola asuh yang diterapkan orang tua pada anaknya. Pola
asuh dapat didefinisikan sebagai pola interaksi antara anak dengan orang tua yang
meliputi pemenuhan kebutuhan fisik dan kebutuhan psikologis, serta norma-
norma yang berlaku di masyarakat agar anak dapat hidup selaras dengan
lingkungannya. Beberapa macam  contoh pola asuh :

19
1)  Pola asuh otoriter, yaitu kekuasan orang tua lebih dominan, anak tidak diakui
sebagai pribadi yang mandiri, control terhadap tingkah laku anak sangat ketat,
orang tua menghukum anak jika tidak patuh.

2)  Pola asuh demokratis, kerjasama antara orang tua dengan anak, anak diakui


sebagai pribadi yang mandiri, ada bimbingan dan pengarahan dari orang tua,
control orang tua tidak kaku.

3)  Pola asuh permisif, lebih didominasi oleh anak, sikap longgar atau kebebasan
dari orang tua, control dan perhatian orang tua sangat kurang.

4)  Moderat, yaitu adakalanya orangtua harus otoriter untuk hal yang darurat, dan
ada saatnya berlaku demokratis terhadap anaknya.

Melalui pola asuh yang dilakukan orang tua, anak akan belajar banyak hal,
termasuk karakter. Artinya jenis pola asuh yang ditetapkan orang tua terhadap
anaknya menentukan keberhasilan pendidikan karakter anak oleh keluarga.

c. Kesalahan keluarga dalam mendidik anak mempengaruhi perkembangan


kecerdasan emosi anak.

Kesalahan dalam pengasuhan anak akan berakibat pada kegagalan dalam


pembentukan karakter yang baik. Beberapa kesalahan orang tua dalam mendidik
anak dapat mempengaruhi kecerdasan emosi anak, diantaranya adalah:

a. Terlalu sibuk bekerja sehingga kurang komunikasi dengan anak;

b. Kurang memberikan kasih sayang;

c.  Selalu mengukur rasa cinta terhadap anak dengan materi;

d.  Selalu bertengkar didepan anak, dan lain sebagainya.

Dampak salah asuh diatas akan menimbulkan anak yang mempunyai kepribadian
yang bermasalah atau kecedasan emosi yang rendah yang cendrung berprilaku
kurang baik, acuh terhadap temannya, dll. (Hamid, Beni Ahmad Saebani, 2013:
176)

20
 Peran Sekolah dalam Pendidikan Karakter

Jika dilingkungan rumah/ keluarga, anak dapat dikatakan “menerima apa adanya”
dalam menerapkan sesuatu perbuatan, maka dilingkungan sekolah sesuatu hal
menjadi “mutlak”adanya, sehingga kita sering mendengar anak mengatakan pada
orang tuanya “Ma, Pa, kata Bu guru/ Pak guru begini bukan begitu “Ini
menunjukkan bahwa pengaruh sekolah sangat besar dalam membentuk pola pikir
dan karakter anak, namun hal ini pun bukanlah sesuatu yang mudah tercapai tanpa
ada usaha yang dilakukan. Untuk menjadi ‘Bapak dan Ibu’ guru seperti dalam
9
ilustrasi diatas butuh keteladanan dan konsistensi perilaku yang patut diteladani.
Contoh-contoh perilaku yang dapat diterapkan di sekolah: 1. Membiasakan siswa
berbudaya salam, sapa dan senyum 2. Tiba di sekolah mengucap salam sambil
salaman dan cium tangan guru. 3. Menyapa teman, satpam, penjual dikantin atau
cleaning servis di sekolah 4. Menyapa dengan sopan tamu yang datang ke sekolah
5. Membiasakan siswa berbicara dengan bahasa yang baik dan santun 6. Mendidik
siswa duduk dengan sopan di kelas 7. Mendidik siswa makan sambil duduk di
tempat yang telah disediakan, tidak sambil jalan- jalan 8. Membimbing dan
membiasakan siswa shalat Dhuha dan shalat Dzuhur berjamaah di sekolah
Kendala – kendala yang dihadapi di sekolah: 1. idak ada / kurangnya
keteladanan / contoh yang diberikan 2. Guru yang tidak konsisten dalam
melaksanakan aturan yang telah ditetapkan 3. Lingkungan sekolah yang tidak
kondusif untuk pembelajaran Sekolah, pada hakikatnya bukanlah sekedar tempat
“transfer of knowledge” belaka. Seperti dikemukakan Fraenkel (1977: 1-2),
sekolah tidaklah semata-mata tempat di mana guru menyampaikan pengetahuan
melalui berbagai mata pelajaran. Sekolah juga adalah lembaga yang
mengusahakan usaha dan proses pembelajaran yang berorientasi pada nilai (value-
oriented enterprise). Pembentukan karakter merupakan bagian dari pendidikan
nilai (values education) melalui sekolah merupakan usaha mulia yang mendesak
untuk dilakukan. Bahkan, kalau kita berbicara tentang masa depan, sekolah
bertanggungjawab bukan hanya dalam mencetak peserta didik yang unggul dalam
9
Muryati Kun, Juju Suryawati. 2007. Sosiologi untuk SMA dan MA Kelas X. Jakarta: Erlangga
112-114

21
ilmu pengetahuan dan teknologi, tetapi juga dalam jati diri, karakter dan
kepribadian. Usaha pembentukan watak melalui sekolah, secara berbarengan
dapat pula dilakukan melalui pendidikan nilai dengan langkah-langkah sebagai
berikut: Pertama, menerapkan pendekatan “modelling” atau “exemplary” atau
“uswah hasanah”. Yakni mensosialisasikan dan membiasakan lingkungan sekolah
untuk menghidupkan dan menegakkan nilai-nilai akhlak dan moral yang benar
melalui model atau teladan. Setiap guru dan tenaga kependidikan lain di
lingkungan sekolah hendaklah mampu menjadi “uswah hasanah” yang hidup
(living exemplary) bagi setiap peserta didik. Mereka juga harus terbuka dan siap
untuk mendiskusikan dengan peserta didik tentang berbagai nilai-nilai yang baik
tersebut. Kedua, menjelaskan atau mengklarifikasikan kepada peserta didik secara
terus menerus tentang berbagai nilai yang baik dan yang buruk. Usaha ini bisa
dibarengi pula dengan langkah-langkah; memberi penghargaan (prizing) dan
menumbuhsuburkan (cherising) nilai-nilai yang baik dan sebaliknya mengecam
dan mencegah (discouraging) berlakunya nilai-nilai yang buruk; menegaskan nilai
nilai yang baik dan buruk secara terbuka dan kontinu; memberikan kesempatan
kepada peserta didik untuk memilih berbagai alternatif sikap dan tindakan
berdasarkan nilai; melakukan pilihan secara bebas setelah menimbang dalam-
dalam berbagai konsekuensi dari setiap pilihan dan tindakan; membiasakan
bersikap dan bertindak atas niat dan prasangka baik (husn al-zhan) dan tujuan-
tujuan ideal; membiasakan bersikap dan bertindak dengan pola-pola yang baik
yang diulangi secara terus menerus dan konsisten. Ketiga, menerapkan pendidikan
berdasarkan karakter (character-based education). Hal ini bisa dilakukan dengan
menerapkan character-based approach ke dalam setiap mata pelajaran nilai yang
ada di samping matapelajaran-mata pelajaran khusus untuk pendidikan karakter,
seperti pelajaran agama, pendidikan kewarganegaraan (PKn), sejarah, Pancasila
dan sebagainya. Pembentukan watak dan pendidikan karakter melalui sekolah,
dengan demikian, tidak bisa dilakukan semata-mata melalui pembelajaran
pengetahuan, tetapi adalah melalui penanaman atau pendidikan nilai-nilai. Apakah
nilai-nilai tersebut? Secara umum, kajian-kajian tentang nilai biasanya mencakup
dua bidang pokok, estetika, dan etika (atau akhlak, moral, budi pekerti). Estetika

22
mengacu kepada hal-hal tentang dan justifikasi terhadap apa yang dipandang
manusia sebagai “indah”, apa yang mereka senangi. Sedangkan etika mengacu
kepada hal-hal tentang dan justifikasi terhadap tingkah laku yang pantas
berdasarkan standar-standar yang berlaku dalam masyarakat, baik yang bersumber
dari agama, adat istiadat, konvensi, dan sebagainya. Dan standar-standar itu
adalah nilai-nilai moral atau akhlak tentang tindakan mana yang baik dan mana
yang buruk. Sekolah merupakan sarana yang secara sengaja dirancang untuk
melaksanakan pendidikan. Karena kemajuan zaman, maka keluarga tidak
mungkin lagi memenuhi seluruh kebutuhan dan aspirasi anak terhadap iptek.
Semakin maju suatu masyarakat, semakin penting peranan sekolah dalam
10
mempersiapkan generasi muda sebelum masuk dalam proses pembangunan
masyarakat itu. Suatu alternatif yang mungkin dilakukan untuk meningkatkan
sekolah dalam perannyasebagai lembaga pendidikan sesuai dengan situasi dan
kondisi sekolah, antara lain: a. Pengajaran yang mendidik Yaitu pengajaran yang
serentak memberi peluang pencapaian tujuan intruksional bidang studi dan tujuan-
tujuan umum pendidikan lainnya. Dalam upaya mewujudkan pengajaran yang
mendidik, perlu dikemukakan bahwa setiap keputusan dan tindakan guru dalam
rangka kegiatan belajar mengajar akan membawa berbagai dampak atau efek
kepada siswa, Pemilihan kegiatan belajar yang etpat, akan memberikan
pengalaman belajar siswa yang efisien dan efektif untuk mewujudkan
pembangunan manusia seutuhya. Hal ini dapat dilaksanakan dengan konsisten
apabila guru memiliki wawasan kependidikan yang tepat serta menguasai
berbagai strategi belajar mengajar sehingga mampu dan mau merancang dan
melaksanakan berbagai kegiatan belajar mengajar yang kaya dan bermakna bagi
peserta didik. Selain itu, pemberian prakarsa dan tanggung jawab sedini mungkin
kepada anak dalam kegiatan belajar mengajar akan memupuk kebiasaan dan
kemampuan belajar mandiri yang terus menerus. Dengan demikian diharapkan
peran sekolah dapat mewujudkan suatu masyarakat yang cerdas. b. Peningkatan
dan pemantapan program bimbingan dan penyuluhan (BP) di sekolah Seperti
10
Salam, Burhanuddin. 2011. Pengantar pedagogik. Jakarta: PT Rineka Cipta hlm 88-91

23
diketahui, bidang garapan program BP adalah perkembangan pribadi peserta
didik, khususnya aspek sikap dan perilaku atau kawasan afektif. Dalam pedoman
kurikulum disebutkan bahwa, Pelaksanaan kegiatan BP di sekolah
menitikberatkan kepada bimbingan terhadap perkembangan pribadi melalui
pendekatan perseorangan dan kelompok. Siswa yang menghadapi masalah
mendapat bantuan khusus agar mampu mengatasi masalahnya. Semua siswa tetap
mendapatkan bimbingan karier. Pendidikan afektif dapat diawali dengan kajian
tentang nilai dan sikap yang seharusnya dikejar lebih jauh dalam perwujudannya
melalui perilaku sehari-hari. c. Pengembangan perpustakaan sekolah Perpustakaan
sekolah merupakan salah satu pusat sumber belajar, yang mengelola bukan hanya
bahan pustaka tetapi juga berbagai sumber belajar lainnya. Perpustakan
diharapkan peranannya bisa lebih aktif dalam mendukung program pendidikan.
Dengan penyediaan berbagai perangkat lunak yang didukung perangkat keras
yang memadai maka perpustakaan dapat menjadi “mitra kelas” dalam proses
belajar mengajar dan tempat pengkajian berbagai pengembangan sistem
instruksional. Suatu perpustakaan sekolah yang memadai akan dapat mendorong
siswa atau anak untuk belajar mandiri. d. Peningkatan Program pengelolaan
sekolah Khususnya yang terkait dengan peserta didik, pengelola sekolah sebagai
pusat pendidikan dan kebudayaan seharusnya merupakan refleksi dari suatu
masyarakat yang beradab yang dicitacitakan oleh tujuan nasional. Gaya kerja
pengelola umumnya, akan berpengaruh bukan hanya melalui kebijakannya tetapi
juga aspek keteladanannya. Selain diperlukan sosok guru ideal yang mampu
membuat ramuan perencanaan pembelajaran berbasis pendidikan karakter,
dukungan iklim dan budaya sekolah/madrasah pun akan sangat menentukan hasil
dari proses internalisasi. Demikian halnya dengan ketersediaan sarana dan
prasarana yang mendukung. Peran kepemimpinan dari seorang kepala madrasah
akan sangat menentukan hal tersebut dapat terwujud. Disamping peran serta yang
optimal dari seluruh perangkat sekolah/madrasah. Selain melalui upaya di atas,
apa yang diungkapkan oleh Bagir, dkk (2005: 108) dapat menjadi referensi para
praktisi pendidikan di lingkungan persekolahan dalam mengembangkan strategi
pendidikan karakter di lingkungan madrasah. Menurutnya bahwa terdapat empat

24
tataran implementasi, yaitu tataran konseptual, institusional, operasional, dan
arsitektural. Dalam tataran konseptual, internalisasi pendidikan karakter dapat
diwujudkan melalui perumusan visi, misi, tujuan dan program madrasah (rencana
strategis madrasah), adapun secara institusional, integrasi dapat diwujudkan
melalui pembentukan institution culture yang mencerminkan adanya misi
pendidikan karakter, sedangkan dalam tataran operasional, rancangan kurikulum
dan esktrakulikuler (Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan/KTSP) harus diramu
sedemikian rupa sehingga nilai-nilai fundamental agama prihal akhlak mulia dan
kajian ilmu/ilmiah prihal akhlak mulia terpadu secara koheren. Sementara secara
arsitektural, internalisasi dapat diwujudkan melalui pembentukan lingkungan fisik
yang berbasis pendidikan akhlak, seperti sarana ibadah yang lengkap, sarana
laboratorium yang memadai, serta perpustakaan yang menyediakan buku-buku
11
prihal akhlak mulia. Adapun Sulhan (2010: 15-16) mengemukakan tentang
beberapa langkah yang dapat dikembangkan oleh madrasah dalam melakukan
proses pembentukan karakter pada siswa. Adapun langkah tersebut adalah sebagai
berikut: 1. Memasukan konsep karakter pada setiap kegiatan pembelajaran dengan
cara: b. Menambahkan nilai kebaikan kepada anak (knowing the good) c.
Menggunakan cara yang dapat membuat anak memiliki alasan atau keinginan
untuk berbuat baik (desiring the good) d. Mengembangkan sikap mencintai untuk
berbuat baik (loving the good) 5. Membuat slogan yang mampu menumbuhkan
kebiasaan baik dalam segala tingkah laku masyarakat sekolah 6. Pemantauan
secara kontinu. Pemantauan secara kontinu merupakan wujud dari pelaksanaan
pembangunan karakter. Beberapa hal yang harus selalu dipantau diantaranya
adalah: a. Kedisiplinan masuk pesantren b. Kebiasaan saat makan di kantin c.
Kebiasaan dalam berbicara d. Kebiasaan ketika di masjid, dll 5. Penilaian
orangtua. Rumah merupakan tempat pertama sebenarnya yang dihadapi anak.
Rumah merupakan tempat pertama anak berkomunikasi dan bersosialisasi dengan
lingkungannya. Untuk itulah, orangtua diberikan kesempatan untuk menilai anak,
khususnya dalam pembentukan moral anak. Selain pendekatan-pendekatan di atas,
minimal terdapat empat strategi yang bisa menjadi alternatif pendidikan karakter

11
Munir Abdullah. 2010. Pendidikan Kalakter. Yogyakarta: Pedagogia hlm 61-62

25
di sekolah/madrasah: 1. Pendekatan Normatif, yakni mereka (perangkat
madrasah) secara bersama-sama membuat tata kelola (good governence) atau tata
tertib penyelenggaraan madrasah yang didalamnya dilandasi oleh nilai-nilai
pendidikan karakter/akhlak, perumusan tata kelola ini penting dibuat secara
bersama, bahkan melibatkan santri dan tidak bersifat top down dari pimpinan
madrasah Sehingga terlahir tanggung jawab moral kolektif yang dapat melahirkan
sistem kontrol sosial, yang pada giliranya mendorong terwujudnya institution
culture yang penuh makna. 2. Pendekatan Model yakni mereka (perangkat
madrasah), khususnya pimpinan madrasah berupaya untuk menjadi model dari
tata tertib yang dirumuskan, ucap, sikap dan prilakunya menjadi perwujudan dari
tata tertib yang disepakati bersama. 3. Pendekatan Reward and Punishmen yakni
diberlakukanya sistem hadiah dan hukuman sebagai stimulus dan motivator
terwujudnya tata kelola yang dibuat. 4. Pendekatan Suasana Belajar (baik suasana
fisik maupun suasana psikis) yakni dengan mengkondisikan suasana belajar agar
menjadi sumber inspirasi penyadaran nilai bagi seluruh perangkat madrasah,
termasuk para siswa seperti dengan memasang visi madrasah, kata-kata hikmah,
ayat-ayat Al Qur’an dan mutiara hadis di tempat-tempat yang selalu terlihat oleh
siapapun yang ada di madrasah, memposisikan bangunan masjid di arena utama
madrasah, memasang kaligrafi di setiap ruangan belajar santri, membiasakan
membaca Al Qur’an setiap mengawali belajar dengan dipimpin guru, program
shalat berjamaah, kuliah tujuh menit, perlombaan-perlombaan dan sebagainya.
Sistem pendidikan dan lingkungan sekolah yang mengayomi dapat memacu
12
keinginan dalam setiap anak untuk mengembangkan rasa bangga pada diri
mereka untuk selalu berusaha mencapai kemampuan terbaik mereka sebagai
seorang yang seimbang dan berkembang secara utuh untuk mengembangkan
kualitas dan keterampilan yang diperlukan sebagai pembelajar sejati dan sebagi
bagian dari masyarakat global. Demikianlah beberapa alternatif yang dapat
dilakukan untuk meningkatkan fungsi sekolah sebagai salah satu pusat
pendidikan.
12
Uhbiyati, Nur. 2005. Ilmu Pendidikan Islam. Bandung: CV Pustaka Setia hlm 61-63

26
Sekolah mengambil peran penting dalam membentuk moral anak didik menjadi
lebih baik. Pendidikan moral dapat diartikan sebagai suatu konsep kebaikan
(konsep yang bermoral) yang diajarkan kepada peserta didik (generasi muda
masyarakat) untuk membentuk akhlak mulia dan berprilaku terpuji seperti
terdapat dalam pancasila dan UU 1945. Dalam penyajian pendidikan bermoral,
guru diharapkan membantu peserta didik mengembangkan dirinya, baik secara
keilmuan maupun secara mental keagamaan (Darmadi, 2007: 56).

Di sekolah, peserta didik akan  dibimbing,  diarahkan, dan dilatih. Peserta didik


juga dibekali dengan nilai-nilai luhur, tata tertib, sopan santun, tata krama, budi
pekerti, serta adat budaya (Muryati, Juju Suryawati, 2007: 106).

Setelah anak mencapai umur matang bersekolah, maka disamping pengalaman


hidup di dalam keluarga, ia memasuki pusat pendidikan yang kedua yaitu sekolah.
Transisi dari rumah ke sekolah perlu diperhatikan oleh para guru dan orang tua.
Hari-hari yang pertama disekolah merupakan situasi peralihan dari situasi bebas
ke situasi terikat. Karena itu guru-guru perlu menciptakan situasi belajar dan
mengajar dimana kebutuhan dasar anak dapat terpenuhi terutama kebutuhan kasih
sayang dan kebutuhan rasa aman, sehingga kehidupan di sekolah bukan
merupakan hal yang menakutkan bagi anak-anak (Suwarno, 1992: 69).

Lembaga pendidikan formal, lahir serta tumbuh dari dan untuk masyarakat yang
bersangkutan. Artinya, sekolah sebagai pusat pendidikan formal merupakan
prangkat masyarakat yang diamanihi untuk memberikan pendidikan. Lembaga
formal tersebut mempunyai hubungan kerja sama dengan pranata sosial lainnya.
Dalam hubungan ini, peranan sekolah dituntut untuk tanggap dan fungsional
terhadap kelangsungan dan perkembangan masyarakat di lingkungannya (Salam,
2011: 134).

Sekolah melakukan pembinaan pendidikan untuk peserta didiknya didasarkan atas


kepercayaan dan tuntutan zaman. Sekolah sebagai lembaga pendidikan
mempunyai tanggunga jawab atas tiga faktor:

a. Tanggung Jawab Normal

27
Sekolah sebagai lembaga pendidikan sesuai fungsi, tugas dan tujuan pendidikan.
Harus melaksanakan pembinaan menurut ketentuan yang berlaku.

b. Tanggung Jawab Keilmuan

Sekolah  sebagai lembaga pendidikan memiliki tanggung jawab mentransfer


pengetahuan kepada anak didiknya.

c. Tanggung jawab fungsional

Sekolah selain harus melakukan pembinaan sesuai ketentuan yang berlaku,


sekolah juga harus bertanggunga jawab melalui pendidik (guru) untuk
melaksanakan program yang terstruktur di dalam kurikulum.

BAB III

PENUTUP

A.  Kesimpulan
            Disamping peningkatan kontribusi dalam perannya masing-masing, antara
keluarga, sekolah, dan masyarakat terhadap perkembangan peserta didik,
diprasyaratkan pula keserasian kontribusi ini, serta kerjasama yang erat dan
harmonis antar ketiga pusat pendidikan anak tersebut. Berbagai upaya harus
dilakukan, program pendidikan dari setiap unsur sumber pendidikan yaitu
keluarga, sekolah dan masyarakat diharapkan dapat saling mendukung dan
memperkuat antara satu dengan yang lainnya.

Dengan masing masing peran yang dilakukan dengan baik oleh keluarga, sekolah
maupun masyarakat dalam pendidikan, yang saling memperkuat dan saling
melengkapi antara ketiga pusat itu, akan memberi peluang besar mewujudkan
sumber daya manusia terdidik yang bermutu.

A. Saran
            Mengharapkan setiap pihak yang terlibat dalam pendidikan agar lebih

28
menguatkan tekad untuk berperan aktif dalam pendidikan, agar jalan menuju
tujuan pendidikan yang dicita-cita setiap manusia dapat segera terwujud. Dan
berusaha memulai hal-hal positif yang dapat membantu proses pendidikan secepat
mungkin. Serta tidak perlu menunggu yang lain. sebaiknya dari unsur terkecil
yaitu individu, Dan setiap individu inilah diharapkan menjadi sekumpulan orang
yang peduli pada pendidikan, sekumpulan kecil ini diharapkan dapat mewarnai
seluruh rakyat yang besar ini terhadap kesadarannya akan peran masing- masing
dalam pendidikan.

DAFTAR PUSTAKA

An Nahlawi, Abdurrahman. 1995. Pendidikan Islam Di Rumah, Sekolah dan


Masayrakat. Jakarta: Gema Insani Press

Darmadi, Hamid. 2007. Dasar Konsep Pendidikan Moral. Bandung: Alfabeta.

Hamid, Hamdani, Beni Ahmad Saebani. 2013. Pendidikan Karakter Perspektif


Islam. Bandung: Pustaka Setia.

Husnudin. POLA KERJASAMA TRI PUSAT PENDIDIKAN: Ditinjau dari Peranan


keluarga, Sekolah dan Masyarakat.

Edukasia: Jurnal Penelitian Pendidikan Islam

Muryati Kun, Juju Suryawati. 2007. Sosiologi untuk SMA dan MA Kelas X. Jakarta:
Erlangga

Salam, Burhanuddin. 2011. Pengantar pedagogik. Jakarta: PT Rineka Cipta

Suwarno. 1992. Pengantar Umum Pendidikan. Jakarta: PT Rineka Cipta

Uhbiyati, Nur. 2005. Ilmu Pendidikan Islam. Bandung: CV Pustaka Setia.

29
30

Anda mungkin juga menyukai