Anda di halaman 1dari 4

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Sekolah : SMK …………….


Mata Pelajaran : Perbankan Dasar
Kelas / Semeseter : X / Satu
Materi Pokok : Lembaga Keuangan
Alokasi Waktu : 6 Jam pelajaran @ 45 menit.

A. Tujuan Pembelajaran.
Setelah mengikuti proses pembelajaran, peserta didik dapat :
1. Menganalisis berbagai jenis lembaga keuangan
2. Melakukan klasifikasi lembaga keuangan bank dan non bank

B. Langkah-langkah Pembelajaran .
Kegiatan Pendahuluan (15 menit)
1. Guru menyiapkan kelas agar lebih kondusif dengan cara guru mengucapkan salam
dan meminta salah satu siswa memimpin berdoa
2. Guru mengajak siswa untuk peduli terhadap kebersihan lingkungan sekolah dengan
cara bersama sama mengambil sampah di sekitar tempat duduk dan di dalam laci
meja masing-masing kemudian membuang sampah tersebut pada tempatnya
3. Guru mengisi agenda kelas dan mengabsen siswa dengan diiringi sedikit paparan
tetang pentingnya kesehatan
4. Guru menyampaikan Kompetensi Dasar, tujuan, model pembelajaran dan evaluasi
yang digunakan dalam pembelajaran
5. Guru memberikan motivasi kepada siswa
a. Memberikan pertanyaan terkait dengan materi yang akan dipelajari
b. Mengajak siswa untuk aktif dalam proses pembelajaran
 Guru membentuk kelompok belajar beranggotakan 4-5 siswa..
Kegiatan Inti ( 420 menit)
1. Kegiatan • Guru membuka pengetahuan siswa untuk menemukan konsep
Literasi jenis lembaga keuangan
• Guru membimbing siswa dalam menemukan konsep jenis
lembaga keuangan
2. Critical Guru meminta kepada masing-msing siswa untuk mengamati topik
Thinking yang diberikan guru dengan mencari sumber informasi pada buku
paket atau bahan ajar yang disediakan di perpustakaan
3. Collaboration Guru sebagai fasilitator mengamati kerja kelompok dan
mengingatkan setiap siswa supaya menerapkan keterampilan
kooperatif dalam kerja kelompok, selalu menghargai pendapat
orang lain dan memberikan kesempatan kepada siswa lain untuk
menemukan ide kelompoknya sendiri dan menjawab pertanyaan
siswa jika merupakan pertanyaan kelompok
4. Communication Guru meminta masing-masing kelompok untuk mempresentasikan
hasil diskusinya di depan kelas secara bergantian
5. Creativity Guru mempersilakan siswa atau kelompok lain untuk bertanya,
menanggapi, atau berargumen sesuai materi yang disajikan
Kegiatan Penutup (15 menit)
1.Peserta didik.
Siswa membuat kesimpulan sebagai penguatan atas materi yang telah disampaikan.
2.Guru
• Memberi penguatan dan penugasan kepada beberapa siswa dengan memberikan
pertanyaan secara lisan tentang materi yang telah disampaikan sebagai bahan
evaluasi.
• Memotivasi siswa agar lebih aktif lagi dalam kegiatan pembelajaran.
• Menutup pelajaran dengan berdoa sesuai dengan agama dan keyakinan masing-
masing

C. Penilaian Hasil Pembelajaran.


Penilaian Tes Tertulis :
Lembaga Keuangan
• Pengertian dan Peran Lembaga Keuangan
• Jenis Jenis Lembaga Keuangan
Penilaian Praktek :
Mengklasifikasi lembaga keuangan bank dan non bank

…….., Juli 2021


Mengetahui
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

…………………….. ……………………..
KOMPONEN PENDUKUNG

A. MEDIA, BAHAN, DAN SUMBER BELAJAR


Media/Alat : Spidol, papan tulis, laptop.
Bahan : Modul, Lembar kerja siswa.
Sumber belajar : Dasar Dasar Pebankan, 2015, Eni Nuraeni, Armico Bandung,
Dasar Dasar Pebankan, 2015, Sari Dwi Astuti, Mediatama,
Surakarta dan Buku LKS Dasar Dasar Perbankan

B. BAHAN AJAR DAN PENILAIAN


1. Bahan Ajar / Materi Pelajaran
Lembaga Keuangan
• Pengertian dan Peran Lembaga Keuangan
• Jenis Jenis Lembaga Keuangan
2. Instrumen Penilaian
a. Soal
1. Apakah yang dimaksud lembaga keuangan?
2. Apakah yang dimaksud lembaga keuangan berfungsi sebagai pemberi
pengetahuan dan informasi?
3. Apakah yang dimaksud dengan lembaga keuangan non bank?
4. Sebutkan jenis lembaga keuangan non bank
5. Sebutkan perbedaan lembaga keuangan bank dan non bank
b. Kunci jawaban
1. Lembaga keuanganadalah suatu badan usaha yang mengumpulkan suatu
asset dalam bentuk dana dari masyarakat dan disalurkan untuk pendanaan
suatu proyek pembangunan serta untuk kegiatan ekonomi dengan
mendapatkan hasil dalam bentuk bunga sebesar presentase tertentu dari
besarnya dana yang disalurkan.
2. Lembaga Keuangan melaksanakan suatu tugas sebagai pihak yang ahli
dalam analisis ekionomi dan kredit untuk suatu kepentingan sendiri dan
kepentingan lain (nasabah).
Lembaga Keuangan berkewajiban untuk menyebarkan informasi dan
kegiatan yang berguna dan menguntungkan bagi nasabahnya.
3. Lembaga Keuangan Bukan Bank (LKBB) menurut UU No. 10 Tahun
1998 yaitu suatu badan usaha yang melakukan suatu kegiatan di bidang
keuangan, yang menghimpun dana dengan mengeluarkan kertas berharga
dan untuk menyalurkannya untuk membayar investasi perusahaan.
4. Jenis-jenis lembaga keuangan
- Koperasi simpan pinjam
- Perum pegadaian
- Perusahaan asuransi
- Dana pensiun
5. Lembaga keuangan bank
- Tempat mencetak dan menyimpan uang
- Sebagai pembeli atau penyalur kredit
- Sebagai perantara pembayaran
Lembaga keuangan non bank
- Penghimpun dana
- Penyalur kredit
- Perantara perusahaan
c. Skor penilaian
Jawaban benar tiap-tiap soal nilai 20
Total jawaban benar 100

3. Lembar kerja/jobsheet
Topik diskusi yang diberikan guru dalam model pembelajaran inkuiri:
- Menjelaskan ruang lingkup lembaga keuangan bank dan non bank
- Mengidentifikasi perbedaan lembaga keuangan bank dan non bank
Skor
No 1 jika tepat 50
No 2 jika tepat 50

C. PROGRAM REMIDIAL DAN PENGAYAAN


1. Remidial
1. Bagi siswa yang belum mencapai nilai Ketuntasan Belajar Minimal (KBM)
yaitu nilai 70 (baik pengetahuan maupun keterampilan), maka guru
memberikan penjelasan tambahan dan siswa dapat mengerjakan kembali soal
yang masih salah dari tes yang sudah dikerjakan dengan catatan jumlah siswa
yang remedialnya sebanyak maksimal 30% dari jumlah seluruh siswa di kelas.
2. Apabila jumlah siswa yang remedial mencapai 50% maka diadakan remedial
teaching terlebih dahulu lalu dilanjutkan remedial tes.
2. Pengayaan
Bagi siswa yang telah mencapai nilai Ketuntasan Belajar Minimal (KBM) yaitu
nilai 70, maka guru memberikan tugas tambahan berupa latihan soal untuk lebih
memperdalam pengetahuan dan pemahaman siswa.

…….., Juli 2021


Mengetahui
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

…………………….. ……………………..

Anda mungkin juga menyukai