Anda di halaman 1dari 1

BAB 2

Kompensasi Upah, Keamanan, dan Kesehatan

Baik kompensasi dalam bentuk upah maupun keamanan dan kesehatan merupakan balas
jasa dalam bentuk uang maupun barang yang diterimakan kepada karyawan/pekerja sebagai
konsekuensi dari kedudukannya sebagai seorang karyawan atau pekerja yang memberikan
sumbangan dalam mencapai tujuan organisasi/perusahaan. Prinsip pengupahan adalah membayar
seseorang sebagai penerima kerja untuk memproduksi atau menghasilkan sesuatu, baik berupa
barang maupun jasa. Sedangkan kompensasi berupa keamanan dan kesehatan karyawan atau
anggota organisasi/perusahaan merupakan bentuk kompensasi non financial yang sangat. penting
dalam organisasi/perusahaan.

Kondisi aman dan sehat dari seseorang karyawan/anggota organisasi/perusahaan


tercermin dalam sikap individual dan aktivitas organisasional karyawan yang bersangkutan.
Makin baik kondisi keamanan dan kesehatan karyawan, makin positif sumbangan mereka bagi
organisasi/perusahaan. Pada umumnya, organisasi/perusahaan memerhatikan masalah keamanan
dan kesehatan karyawan justru untuk memungkinkan terciptanya kondisi kerja yang lebih baik
dalam pemeliharaan kesehatan karyawan. Hal ini penting sekali, terutama bagi bagian-bagian
organisasi yang memiliki tingkat kecelakaan yang tinggi.

Dalam praktiknya ternayat penetapan truktur tingkat pengupahan ditentukan oleh banyak faktor.
Pengupahan merupakan unsur penting dalam meningkatkan motivasi kerja karyawan, karena hal
tersebut adalah sebagai alat untuk memenuhi berbagai kebutuhan karyawan/pekerja.begitu pula
asuransi kesehatan, program ini bagi karyawan/tenaga kerja juga tidak lepas dari masalah
kesejahteraan secara meyeluruh. Dengan demikian, organisasi/perusahaan harus melakukan
perencanaan atas sistem pengupahannya bagi karyawan secara tepat, dalam arti memiliki
keadilan sesuai dengan tugas, tanggung jawab, dan tingkat usaha yang dilakukan dalam
pekerjaan, maupun sistem keamanan dan kesehatan yang memadai.

Anda mungkin juga menyukai