Anda di halaman 1dari 3

Iqlima Faza Hariny

1181002012

Quiz uts

1. Akuntansi adalah fungsi layanan untuk menyiapkan informasi keuangan kepada


pengguna. Manajemen bertanggung jawab untuk menyusun laporan keuangan suatu
perusahaan. Laporan keuangan akan digunakan oleh pengguna untuk membuat
keputusan ekonomi. Sebagian besar pengguna keuangan adalah pihak eksternal
perusahaan. Jadi, mungkin ada risiko informasi yang dihadapi oleh pengguna laporan
keuangan. Anda harus menjelaskan:
a. Perbedaan antara akuntansi dan audit
Jawab:
o Auditing bersifat Analitis sedangkan untuk akuntansi bersifat konstruktif.
Auditing dikatakan bersifat analitis karena akuntan publik memulai auditnya
dari angka dalam laporan keuangan, lalu dicocokkan dengan neraca saldo,
buku besar, buku harian, bukti-bukti pembukuan, dan sub buku besar. Lain
halnya dengan akuntansi yang bersifat konstruktif karena disusun mulai dari
bukti-bukti pembukuan, buku harian, buku besar dan sub buku besar, neraca
saldo sampai menjadi laporan keuangan.
o Akuntansi dilakukan oleh staf organisasi (bagian akuntansi) dengan
berpedoman pada Standar Akuntansi Keuangan Umum (Konvergensi IFRS),
atau SAK ETAP, atau SAK Syariah. Sedangkan auditing dilakukan oleh
akuntan publik (khususnya financial audit) dengan berpedoman pada Standar
Profesional Akuntan Publik, Kode Etik Profesi Akuntan Publik, dan Standar
Pengendalian Mutu.
b. Cara-cara CPA untuk meningkatkan profesi CPA di tingkat tinggi yang dapat
memberikan kualitas hasil audit yang tinggi?
Jawab:
Langkah-langkah yang dapat dilakukan auditor untuk meningkatkan kualitas audit
yaitu:
1) Meningkatkan pendidikan professional
2) Mempertahankan independensi dan sikap mental
3) Melakukan perencanaan pekerjaan audit dengan baik
4) Memahami struktur pengendalian internal klien dengan baik
5) Memperoleh bukti audit yang cukup dan kompeten
6) Membuat laporan audit yang sesuai dengan kondisi klien dan sesuai dengan
hasil temuan.

2. Laporan audit standar tanpa pengecualian auditor berisi delapan bagian yang
berbeda, jelaskan:
a. Delapan bagian berbeda dari laporan auditor yang tidak memenuhi syarat.
Jawab:
Ada 8 bagian berbeda dari laporan audit yg tdk memnuhi syarat :
- Judul
- Laporan Penerima
- Paragraf Opini
- Dasar Opini
- Masalah Audit Utama Yang Relevan Dgn Klien
- Tanggungjawab Manajemen Yang Memiliki Tata Kelola Atas Laporan
Keuangan
- Tanggung Jawab Auditor
- Tanda Tangan Firma Dan Partner Perikatan

b. Penyebab penambahan paragraf penjelasan atau modifikasi dalam kata-kata


standar laporan audit tanpa pengecualian.
Jawab:
Penyebab Penambahan Paragraf ada lima penyebab dari sebuah penambahan
paragraf penjelasan atau sebuah modifikasi perkataan pada laporan wajar
tanpa pengecualian, yaitu
- Adanya keraguan dari auditor atas konsep going concern sebuah
perusahaan / entitas.
- Kurang konsisten dari sebuah perusahaan dalam menerapkan sebuah
prinsip atau standar akuntansi yang digunakan.
- Auditor ingin menekankan suatu hal.

3. Institut Akuntan Publik Indonesia (IAPI) mengeluarkan aturan perilaku. Seorang


anggota IAPI harus mematuhi aturan perilaku. Anda harus menjelaskan aturan
perilaku:
a. Independence
Jawab:
Independensi dalam Pemikiran merupakan sebuah sikap mental yang
memungkinkan sebuah pernyataan pemikiran yang tidak dipengaruhi oleh hal-
hal yang dapat mengganggu pertimbangan profesional, yang memungkinkan
seorang individu untuk memiliki integritas dan bertindak secara objektif, serta
menerapkan sikap skeptisisme profesional.
Independensi dalam Penampilan: merupakan sikap yang menghindari
tindakan atau situasi yang dapat menyebabkan pihak ketiga (pihak yang rasional
dan memiliki pengetahuan mengenai semua informasi yang relevan, termasuk
pencegahan yang diterapkan) meragukan integritas, objektivitas, atau
skeptisisme profesional dari anggota tim assurance, KAP, atau Jaringan KAP.

b. Confidential client information


Jawab:
Kerahasiaan
Para praktisi dilarang keras mengungkapkan informasi rahasia yang diperoleh
dari setiap jenis penugasan tanpa persetujuan klien. Persyaratan spesifik dari
Peraturan 301 yang berkaitan dengan informasi rahasia klien (confidential client
information).
- Kebutuhan akan kerahasiaan File audit akuntan publik dapat diberikan
kepada orang lain atas seizing klien.
- Pengecualian atas Kerahasiaan.
a. Kewajiban yang berhubungan dengan standar teknis.
b. Panggilan pengadilan dan ketaatan pada hukum serta peraturan.
c. Peer review.
d. Respons terhadap divisi etika.

4. Laporan keuangan berisi asersi manajemen yang akan menjadi tanggung jawab
auditor untuk mendapatkan keyakinan yang wajar tentang apakah laporan keuangan
secara keseluruhan bebas dari salah saji material, baik karena penipuan atau
kesalahan. Terkait dengan pernyataan sebelumnya, Anda harus menjelaskan:
a. Management assertions of financial statements and audit objectives of
substantive test of transactions
Jawab:
Asersi manajemen merupakan penilaian terhadap kewajaran dalam
laporan keuangan yang dibuat oleh manajemen perusahaan. Hubungan asersi
dengan prosedur audit yaitu asersi manajemen yang diperlukan untuk memulai
tahapan prosedur pelaksanaan proses audit laporan keuangan.

b. Difference between fraud and error


Jawab:
 Error atau kesalahan terjadi karena dua faktor. Manusia (human error)
dan kesalahan teknis Contoh Kesalahan yang terjadi dari faktor manusia
seperti kesalahan pencatatan, penginputan, dan dokumentasi,.
Sedangkan contoh kesalahan karena faktor teknis adalah computer hang,
kesalahan pemograman, dll.
 Fraud adalah tindakan curang yang dilakukan dengan sengaja untuk
memperkaya diri sendiri. Ada tiga hal yang mendorong terjadinya sebuah
upaya fraud, yaitu dorongan (pressure), peluang (opportunity), dan
pencarian pembenaran atas tindakannya (rationalization).

5. Sebagaimana dinyatakan dalam standar audit kerja lapangan "materi bukti yang cukup
dan memadai harus diperoleh melalui inspeksi, observasi, pertanyaan, dan konfirmasi
untuk memberikan dasar yang masuk akal untuk pendapat mengenai laporan
keuangan yang sedang diaudit". Auditor harus mendapatkan bukti persuasif untuk
mendukung pendapat yang dikeluarkan. Bukti persuasif memiliki dua faktor penentu
yaitu kesesuaian dan kecukupan. Anda harus menjelaskan:
a. The appropriateness of evidence and its components and characteristics
b. Types of audit evidence with an example.

Anda mungkin juga menyukai