Anda di halaman 1dari 177

PENGEMBANGAN E-MODUL DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA

CANVA DAN KALKULATOR CASIO CLASSWIZ PADA MATERI


FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

Best Practice
Diajukan untuk melengkapi tugas
Pelatihan dan Pendampingan Penulisan Karya Tulis Ilmiah
Moda Daring Best Practice Tahun 2020

KABUPATEN JEMBER

Disusun oleh:

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

PEMERINTAH PROVINSI JAWA TIMUR


DINAS PENDIDIKAN
SMK NEGERI 7 JEMBER
Jl. PB SUDIRMAN 16 SUMBERBARU
Tahun 2020
HALAMAN PENGESAHAN
KETERANGAN DOKUMENTASI
LAPORAN AKHIR BEST PRACTICE

Best Practice
Diajukan untuk melengkapi tugas
Pelatihan dan Pendampingan Penulisan Karya Tulis Ilmiah
Moda Daring Best Practice Tahun 2020

1 Judul : Pengembangan E-modul dengan


Menggunakan Media Canva dan Kalkulator
Casio Classwiz Pada Materi Fungsi Naik dan
Fungsi Turun
2 Identitas Peneliti :
Nama Lengkap : AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd
Jabatan : Guru
Tugas mengajar : Mengajar Mapel Matematika
Unit Kerja : SMK Negeri 7 Jember
Lokasi Kegiatan : SMK Negeri 7 Jember
3 Biaya : Mandiri
4 Keterangan : Laporan Akhir Best Practice tersebut diatas telah
didokumentasikan di Perpustakaan SMK Negeri
7 Jember

Jember, 30 Mei 2020

Mengetahui
Kepala SMK Negeri 7 Jember Guru Mata Pelajaran

DWI ANGGRAENI, S.Pd., M.Pd. AISYAH SEPININGSIH, S.Pd.


NIP 19750521 200312 2 006

ii
KATA PENGANTAR

Dengan dipanjatkan rasa syulur kehadirat Allah SWT, yang telah


memberikan kekuatan serta limpahan taufik dan petunjuknya, hanya karena rahmat-
Nyalah sehingga penulis dapat menyelesaikan Best Practice yang berjudul :
Pengembangan E-modul dengan Menggunakan Media Canva dan Kalkulator
Casio Classwiz Pada Materi Fungsi Naik dan Fungsi Turun
Dalam penyusunan Best Practice ini penulis telah mendapat bantuan dan
petunjuk dari berbagai pihak. Oleh karena itu pada kesempatan ini penulis
menyampaikan banyak terima kasih khususnya kepada yang terhormat :
1. Ibu Dwi Anggraeni, yang telah memberikan dorongan dan semangat dalam
penyusunan karya tulis Best Practice ini.
2. Pembimbing Moda Daring Best Practice Tahun 2020 yang telah memberikan
pinjaman dalam penyusunan Best Practice ini.
3. Panitia Moda Daring Best Practice Tahun 2020 yang telah memberikan
pinjaman dalam penyusunan Best Practice ini
4. Teman-teman Guru di SMKN 7 Jember yang telah mau bertukar pikiran guna
menyelesaikan penyusunan Best Practice ini.
Semoga amal baik diri semua pihak tersebut diatas dapat diterima oleh
Tuhan Yang Maha Esa dan mendapatkan balasan setimpal dari-Nya.
Penulis menyadari dalam penulisan Best Practice ini masih banyak
kekurangan dan kesalahan, untuk itu segala kritik dan saran yang konstruktif
penulis terima Melalui hati terbuka demi perbaikan dimasa datang.
Akhirnya penulis hanya bisa berharap, semoga Best Practice ini ada
manfaatnya bagi kita dan bagi dunia pendidikan serta bagi masyarakat pada
umumnya.

Jember, 30 Mei 2020

Penulis

iii
ABSTRAK

Septiningsih, Aisyah, 2020 : Pengembangan E-modul dengan Menggunakan Media


Canva dan Kalkulator Casio Classwiz Pada Materi Fungsi Naik dan Fungsi
Turun. Best Practise. SMK Negeri 7 Jember

Kata Kunci : E-modul, Canva, Kalkulator Casio Classwiz, Fungsi naik dan fungsi
turun

E-modul merupakan bahan ajar yang dirancang dengan langkah-langkah


pembelajaran yang dibuat semenarik mungkin dan terhubung dengan internet yang
mengarahkan siswa untuk mengkonstruk pengetahuannya sendiri sehingga siswa
dapat belajar secara mandiri sesuai dengan kecepatannya masing-masing.
Kegiatan pengembangan dilakukan untuk menghasilkan e-modul
pembelajaran pada pokok bahasan fungsi naik dan fungsi turun .Modul yang
dikembangkan menggunakan tampilan yang disusun pada media canva dengan
dikombinasikan dengan bantuan kalkulator casio classwiz.
Modul yang dikembangkan telah diuji coba sebagai pijakan untuk
melakukan revisi modul. uji coba dilakukan dengan dua tahap. Uji coba tahap
pertama melibatkan 20 validator yang berprofesi sebagai guru dan dosen. Uji coba
tahap kedua melibatkan subyek coba yang terdiri dari 7 siswa SMK negeri 7
Jember. Hasil uji coba menunjukkan bahwa modul layak digunakan sebagai salah
satu bahan ajar untuk membantu siswa dalam proses pembelajaran.
Kelebihan modul yang dikembangkan yaitu (1) Modul disusun untuk
membantu siswa menemukan sendiri konsep tentang fungsi naik dan fungsi turun,
(2)Modul menggunakan masalah yang sedang ramai dibicarakan dalam kehidupan
siswa sehingga menarik minat siswa dalam mempelajari materi, (3) E-modul
dilengkapi dengan link-link yang dapat memperdalam dan menegaskan kebenaran
jawaban siswa, (4) E-modul dilengkapi dengan gambar yang menarik dan tampilan
yang menarik.

iv
DAFTAR ISI

Halaman
Halaman Judul ................................................................................................. i
Halaman Pengesahan ...................................................................................... ii
Kata Pengantar ................................................................................................ iii
Abstrak ............................................................................................................ iv
Daftar Isi .......................................................................................................... v
Daftar Tabel ..................................................................................................... vi
Daftar Gambar.................................................................................................. vii
BAB I PENDAHULUAN .................................................................... 1
1.1 Latar Belakang .................................................................. 1
1.2 Rumusan Masalah ............................................................. 2
1.3 Tujuan ............................................................................... 3
1.4 Manfaat ............................................................................. 3
BAB II KAJIAN PUSTAKA ............................................................... 4
2.1 Elektonical Modul (E-modul) ......................................... 4
2.2 Canva ................................................................................. 5
2.3 Kalkulator Casio Classwiz fx 991-EX ............................. 8
2.4 Hubungan antara Canva dengan Pembuatan Modul ......... 9
2.5 E-Modul dengan Menggunakan Media Canva dan
Kalkulator Casio Classwiz fx-991EX Pada Materi
Fungsi Naik dan Fungsi Turun .......................................... 10
2.6 Metode Pengembangan ..................................................... 11
BAB III HASIL PENGEMBANGAN ................................................... 14
3.1 Hasil Pra-Uji Coba Modul ................................................ 14
3.2 Hasil Uji Coba Modul Tahap Satu ................................... 14
3.3 Hasil Uji Coba Modul Tahap Dua ................................... 19
BAB IV PENUTUP ............................................................................... 23
4.1 Kesimpulan ....................................................................... 23
4.2 Saran ................................................................................. 24
DAFTAR PUSTAKA ..................................................................................... 26
LAMPIRAN ..................................................................................................... 27

v
DAFTAR TABEL

Halaman
Tabel 2.1 Tabel perbedaan modul dengan e-modul ......................................... 5
Tabel 2.6 Tabel Kriteria Validitas ................................................................... 13
Tabel 3.2.1 Hasil Uji Coba Tahap Pertama ..................................................... 15
Tabel 3.2.1 Analisis Hasil Uji Coba Tahap Pertama ...................................... 17
Tabel 3.3.1 Hasil Uji Coba Tahap Kedua ........................................................ 19
Tabel 3.2.1 Analisis Hasil Uji Coba Tahap Kedua .......................................... 20

vi
DAFTAR GAMBAR

Halaman
Gambar 2.2.2.a Cara sing up Canva ................................................................. 6
Gambar 2.2.2.b Memilih Kebutuhan Canva ................................................... 7
Gambar 2.2.2.c Template Canva ..................................................................... 7
Gambar 2.2.2.d Memilih Layout Canva .......................................................... 8
Gambar 2.2.2.e Memilih Template Desain ...................................................... 8
Gambar 2.3 Kalkulator Casio Classwiz fx 991-EX ......................................... 9

vii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Konsep matematika dalam kehidupan sehari-hari telah banyak digunakan.
Hampir semua aktivitas manusia tidak lepas dari matematika. Mulai anak-anak
sampai orang dewasa, di rumah, di sekolah, atau pun di masyarakat pasti
menggunakan matematika untuk berhitung. Tetapi banyak siswa yang masih
mengalami kesulitan dengan pelajaran matematika. Hal ini menyebabkan
rendahnya hasil belajar matematika siswa di sekolah.
Matematika identik dengan angka dan hitungan. Perhitungan yang panjang
dan rumit menjadikan siswa bosan untuk mempelajari matematika. Kalkulator
menjadi salah satu alat yang digunakan siswa untuk membantunya mengerjakan
soal-soal matematika. Selama ini banyak sekolah yang menganggap tabu
penggunakan kalkulator. Padahal kalkulator tidak hanya digunakan untuk
menghitung tetapi juga dapat digunakan untuk menginvestigasi dan
mengeksplorasi konsep-konsep matematika. Dengan adanya alat ini, siswa
diharapkan lebih tertarik mempelajari matematika dan konsep yang ditanamkan
guru lebih mengena. Sehingga diharapkan tidak ada siswa yang menganggap
matematika adalah pelajaran yang sulit.
Pada dasarnya proses belajar mengajar terdiri dari tiga komponen yaitu
pengajar (guru), bahan ajar (materi), dan yang belajar (siswa). Bahan ajar
merupakan seperangkat materi yang disusun secara sistematis baik tertulis
maupun tidak tertulis sehingga diharapkan akan tercipta lingkungan atau suasana
yang memungkinkan siswa untuk belajar. Guru merupakan salah satu penentu
keberhasilan belajar siswa. Oleh karena itu, guru harus dapat memilah-milah
sumber belajar yang akan digunakan siswa dalam pembelajaran.
Seiring dengan itu, dalam proses belajar setiap siswa memiliki kemampuan
dan gaya belajar yang berbeda-beda. Ada yang cepat dan ada juga yang lambat.
Berdasarkan perbedaan ini, maka diperlukan suatu bahan ajar yang mampu

1
memfasilitasi proses belajar siswa untuk mengembangkan potensi dirinya sesuai
dengan kecepatan belajar masing-masing.
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin mendorong
upaya-upaya pembaruan dalam pemanfaatan hasil-hasil teknologi dalam proses
belajar (Arsyad, 2013:02). Guru dituntut untuk bisa menggunakan teknologi agar
bisa menyesuaikan dengan perkembangan jaman. Guru diharapkan dapat
memanfaatkan IT yang dapat digunakan untuk mempermudah penyampaian
materi kepada siswa. Siswa di jaman milenial sekarang ini lebih menyukai dan
tertarik dengan pembelajaran yang berbau teknologi. Rata-rata siswa telah
menngenal gadged dan internet. Oleh karena itu, guru dituntut dapat membuat
bahan ajar yang berbasis teknologi.
Pemanfaatan teknologi dalam proses pembelajaran melahirkan konsep baru
dalam pembelajaran yang berbasis IT atau yang lebih dikenal dengan e-learning.
Dalam e-learning, banyak media pembelajaran online yang bisa dipilih oleh guru
sebagai media pembelajaran, salah satunya adalah E-modul. E-modul adalah
bahan ajar yang disusun oleh guru dengan memperhatikan kemampuan siswanya
dengan menyisipkan kecanggihan internet. Siswa dapat mengakses e-modul
dimanapun dia berada. Sehingga sangat cocok dengan siswa milinieal yang tidak
bisa terpisah dari gadgednya.
Materi fungsi merupakan salah satu materi yang tidak disukai siswa karena
melibatkan variabel-variabel dengan pangkat yang rumit. Belum lagi gambar-
gambar yang sulit dipahami siswa. Tidak jarang hasil belajar siswa di materi ini
menurun dari pada materi yang laian.
Berdasarkan uraian di atas, maka disusunlah laporan best praktice yang
berjudul PENGEMBANGAN E-MODUL DENGAN MENGGUNAKAN
MEDIA CANVA DAN KALKULATOR CASIO CLASSWIZ DALAM
MATERI FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN.

1.2 Rumusan Masalah


Bagaimanakah hasil pengembangan e-modul dengan menggunakan media
canva dan kalkulator kalkulator classwiz dalam materi fungsi naik dan fungsi
turun?

2
1.3 Tujuan Pengembangan
Menghasilkan e-modul dengan menggunakan media canva dan kalkulator
kalkulator classwiz dalam materi fungsi naik dan fungsi turun.

1.4 Manfaat Pengembangan


Hasil pengembangan e-modul ini diharapkan dapat bermanfaat sebagai
berikut:
1.4.1 Modul dapat dimanfaatkan oleh guru sebagai salah satu bahan ajar dalam
mengajarkan materi pokok fungsi naik dan fungsi turun.
1.4.2 Modul ini dapat dimanfaatkan oleh siswa sebagai bahan ajar untuk
mempelajari materi pokok fungsi naik dan fungsi turun.
1.4.3 Dapat dimanfaatkan oleh pengembang lain sebagai salah satu bahan
untuk mengembangkan karya ilmiahnya.

3
BAB II
KAJIAN PUSTAKA

2.1 Elektronik Modul (e-modul)


Modul adalah bahan ajar yang di susun oleh guru dengan memperhatikan
kemampuan siswa sehingga siswa bisa belajar secara mandiri dengan atau tanpa
bimbingan guru. Majid (2008:176) mengatakan bahwa pembelajaran dengan
modul memungkinkan siswa yang memiliki kemampuan tinggi dalam belajar
akan lebih cepat menyelesaikan satu atau lebih kompetensi dasar dibandingkan
dengan peserta didik lainnya.
Seiring berkembangnya teknologi, modul yang awalnya hanya bahan ajar
cetak kini berkembang menjadi bahan ajar yang bisa diakses melalui internet yang
dikenal dengan istilah elektronik modul (e-modul). Purwaningtyas (2017)
mengatakan modul elektronik merupakan bentuk bahan ajar yang sesuai dengan
karakteristik materi ajar yang telah dikemas dalam satu kesatuan yang utuh, yang
disusun secara sistematis dipelajari secara mandiri dan lebih aktif oleh pebelajar
sesuai dengan kecepatan atau kemampuannya tanpa bimbingan dari guru.
Perbedaan modul dan e-modul disajikan pada tabel berikut

Tabel 2.1
Tabel perbedaan modul dengan e-modul

Modul E-modul
Tampilannya berupa kumpulan kertas Ditampilkan dengan menggunakan
yang berisi informasi tercetak, dijilid dan monitor atau layar komputer.
diberi cover.
Kurang praktis untuk dibawa karena Lebih praktis untuk dibawa kemanapun
bentuknya relatif besar dan berat karena bentuknya yang tidak besar dan
tidak berat.
Biaya produksin lebih mahal. Untuk Biaya produksi lebih murah. Untuk
memperbanyak dan mendistribusikan memperbanyak produk bisa dilakukan
diperlukan biaya tambahan. dengan mengcopy file antar user.

4
Modul E-modul
Pengiriman atau distribusi bisa dilakukan
dengan menggunakan e-mail.
Tidak membutuhkan sumber daya khusus Menggunakan sumber daya berupa tenaga
untuk menggunakannya listrik dan komputer atau notebook untuk
mengoperasikannya.
Tidak tahan lama, karena modul berbahan Tahan lama, tergantung dengan medium
kertas yang mudah lapuk dan mudah yang digunakan
sobek.
Naskahnya hanya dapa disusun secara Naskahnya dapat disusun secara liner
linier maupun non linier.
dalam penyajian, hanya terdapat ilustrasi Dapat dilengkapai dengan audio, animasi
dalam bentuk gambar dan grafis atau dan video dalam penyajiannya. Tidak
dalam bentuk vektor. dapat dilengkapi dengan audio dan video
Tidak dapat diberikan password, peserta Pada setiap kegiatan belajar dapat
didik bebas mempelajari setiap kegiatan diberikan kata kunci atau password yang
belajar. Sehingga terdapat sedikir berguna untuk mengunci kegiatan belajar.
kelemahan dalam kontrol jenjang Peserta didik harus menguasai satu
kompetensi yang harus diperoleh pelaj kegiatan belajar sebelum melanjutkan ke
kegiatan selanjutnya. Dengan demikian
peserta didik dapat menuntaskan kegiatan
belajar secara berjenjang
Sumber : Tim UNY 2016 Jurusan Pendidikan Teknik Elektronika

Berdasarkan data diatas, e-modul lebih cocok digunakan dimasa sekarang


ini dimana seluruh siswa sudah mengenal internet. Siswa juga menyukai segala
sesuatu yang praktis dan efisien sehingga siswa tidak perlu ribet untuk
mempelajari. Dengan ditampilkan gambar-gambar dan video membuat siswa akan
lebih antusias dari pada hanya membaca buku.

2.2 CANVA
2.2.1 Pengertian Canva
E-modul sebagai bahan ajar tidak hanya harus mengandung isi yang sesuai
dengan penggunanya tetapi e-modul juga harus dilengkapi dengan desain yang
membuat siswa tertarik untuk membacanya. Untuk itu, kami memanfaatkan

5
CANVA. Canva adalah sebuah tools/akun untuk desain grafis yang menjembatani
penggunanya agar dapat dengan mudah merancang berbagai jenis desain kreatif
secara online. Mulai dari mendesain kartu ucapan, poster, brosur, infografik,
hingga presentasi. Canva saat tersedia dalam beberapa versi, web, iPhone, dan
Android.
Sejarah Canva dimulai pada tahun 2012, tepatnya pada tanggal 1 Januari
yang menjadi hari lahirnya. Canva didirikan oleh Melanie Perkins yang
sebelumnya juga mendirikan Fusion Books, penerbit buku ternama di Australia.
Di tahun pertama debutnya, Canva melejit dengan membukukan rekor pengguna
sebanyak 750.000.
2.2.2 Cara Menggunakan Canva
Berikut langkah-langkah menggunakan Canva:
a. Sign-up ke Canva dengan login di https://www.canva.com Ada beberapa cara
untuk sign-up bisa menggunakan Facebook, Gmail maupun registrasi dengan
mengisi data pribadi untuk membuat akun canva.

Gambar 2.2.2.a
Cara Sign Up Canva
b. Pilih Kebutuhan Misalnya, anda membutuhkan canva untuk desain bisnis
online produk anda. Anda bisa menggunakan small business atau personal.

6
Gambar 2.2.2.b
Memilih Kebutuhan canva

c. Memilih layout graphic sesuai dengan kebutuhan. Kita bisa membuat


berbagai jenis graphic di Canva. Canva menyediakan berbagai macam layout
dengan dimensi yang sudah disesuaikan untuk platformnya. Beberapa contoh
kategori yang disediakan adalah social media posts, documents, blogging,
ebooks, infographics, marketing materials, events, dan ads. Untuk membuat
modul kita menggunakan grafhic documents.

Gambar 2.2.2.c
Template canva
d. Pilih salah satu layout yang paling sesuai. Jika tidak bisa menemukan
template dengan ukuran dimensi yang Anda butuhkan. kita bisa memilih
custom dimension yang ada di bagian kanan atas dan masukkan dimensi yang
Anda butuhkan.

7
Gambar 2.2.2.d
Memilih Layout Canva

e. Pada canva terdapat lembar kerja yaitu segiempat berwarna putih yang
merupakan area desain nantinya. Dengan berbagai template ini, kita tidak
perlu memulai dari nol. Anda juga bisa mengupload gambar atau video kita
sendiri.

Gambar 2.2.2.e
Memilih template desain

2.3 Kalkulator Casio Classwiz fx-991EX


Penggunan kalkulator dalam pembelajaran masih mengalami pro kontra.
Masih banyak guru tidak memperbolehkan siswanya menggunakan kalkulator.

8
Padahal jika penggunaannya tepat, penggunaan kalkulator dalam pembelajaran
mampu meningkatkan keterampilan berhitung siswa.
Casio suatu perusahan asal jepang menciptakan kalkulator pintar
berteknologi tinggi yaitu Kalkulator casio Classwiz
fx-991-EX. Kalkulator ini dilengkapi dengan
emulator yang dapat digunakan guru untuk
mengoperasikannya dikelas. Untuk mendapatkan
emulatornya bisa di klik
https://edu.casio.com/id/products/cwiz/fx991ex/.
Kalkulator ini memilki beberapa fitur yang dapat
membantu siswa dalam mengalami konsep-konsep
dalam matematika. Salah satunya adalah fitur table
yang akan digunakan dalam pembuatan modul
tentang fungsi naik dan fungsi turun.

Gambar 2.3
Kalkulator Casio Classwiz
fx991-EX

2.4 Hubungan antara Canva dengan Pembuatan Modul


Modul dirancang untuk memudahkan siswa untuk belajar secara mandiri.
Agar siswa tertarik untuk belajar dengan modul, modul harus memiliki tampilan
yang menarik dan menggugah minat siswa untuk membacanya. Canva sebagai
salah satu situs yang menyediakan berbagai desain sangat cocok digunakan dalam
pembuatan modul. Pada canva tersedia bermacam-macam template yang menarik
dan indah yang dapat digunakan jika membutuhkan desain. Kita tidak perlu
mengatur desain lagi. Cukup ikuti apa yang sudah disediakan . kita hanya
menyesuaikan letak agar modul mudah dipahami.
Kekurangan dari penggunaan canva adalah kita akan kesulitan
memasukkan tulisan berbentuk matematis. Biasanya dalam word kita
menggunakan equation. Tetapi pada canva fitur ini tidak digunakan, sehingga
untuk mengakalinya kita bisa menuliskan rumus-rumus matematisnya di word

9
kemudia rubah dalan bentuk gambar. Hasil gambarnya kita kopikan ke canva.
Kemudian atur letaknya agar padu dengan paragraf yang kita buat.

2.5 E-Modul dengan Menggunakan Media Canva Dan Kalkulator Casio


Classwiz fx-991EX dalam Materi Fungsi Naik dan Fungsi Turun
Pengembangan e-modul yang dikembangkan di antara:
1. Desain modul dikembangkan dengan menggunakan media canva. Layout
yang digunakan adalah Document A4 dengan template Merah Muda Abstrak
Cyber Monday Teknologi Poster. Template ini digunakan karena
mengandung unsur-unsur matematika pada desainnya.
2. Font yang digunakan terdiri dari sifonn outline untuk judul sedangkan untuk
isi menggunakan font andada dengan ukuran 12. Pengembang tidak
mengubah apa yang sudah disediakan oleh canva.
3. Bagian-bagian e-modul terdiri dari
• Cover e-modul yang ditulis dengan desain dana font yang menarik untuk
menarik minat siswa untuk membaca. Pada cover terdapat judul materi
yang akan dipelajari yaitu fungsi naik dan fungsi turun serta alat bantu
yang akan digunakan yaitu kalkulator casio classwiz fx-991 EX. Cover
juga memuat istilah dalam kehidupan sehari-hari yang berhubungan
dengan materi dengan menyisipkan kalimat penyemangat.
• E-Modul dilengkapi tentang penjelasan Kalkulator Casio Classwiz fx-
991 EX. Siswa diberikan gambar tentang kalkulator dimana jika dia
mengklik gambar secara otomatis akan terhubung dengan situs casio
yang akan menjelaskan tentang kalkulator dengan syarat siswa telah
terkonek internet.
• Pendahuluan berisi petunjuk menggunakan fitur table pada kalkulator
yang akan digunakan dalam mempelajari konsep fungsi naik dan fungsi
turun. Siswa dapat menggunakan kalkulatornya sedangkan guru dapat
menggunakan emulatornya yang dapat dihubungkan ke laptop atau
komputer.
• Halaman 1 berisi tentang penjelasan prediksi berakhirnya virus corona
dengan menggunakan fungsi naik dan fungsi turun. Hal ini dilakukan

10
untuk menarik minat siswa berlajar tentang fungsi naik dan fungsi turun.
Pada halaman ini di dukung dengan link yang memperlihatkan hasil
penelitian tentang virus corona yang dilakukan oleh alumni UI yang
berhubungan dengan fungsi naik dan fungsi turun.
• Halaman 2 – 3 berisi langkah-langkah dalam mencari konsep fungsi
naik dan fungsi turun dengan menggunakan kalkulator
• Terdapat kolom yang dimana siswa diminta mengisi kesimpulan
tentang fungsi naik dan fungsi turun. Siswa dapat mengecek jawabannya
benar atau salah dengan mengklik situs yang sudah di hubungkan.
• Halaman 4 siswa di berikan langkah-langkah mencari fungsi naik dan
fungsi turun tanpa menggunakan kalkulator.
• Halaman 5 siswa diberikan video tentang istilah titik stasioner. Siswa
diminta mengamati video untuk menyimpulkan apakah itu titik stasioner.
• Halaman 6 berisi tugas yang harus dikerjakan siswa untuk mengukur
tingkat pemahaman siswa.
• Daftar pustaka berisi daftar rujukan selama pengembangan modul.

2.6 Metode Pengembangan E-Modul dengan Menggunakan Media Canva


Dan Kalkulator Casio Classwiz fx-991EX dalam Materi Fungsi Naik dan
Fungsi Turun
E-modul dikembangkan dengan mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:

1. Analisis pendahuluan
Analisis pendahuluan di lakukan dengan mengkaji beberapa modul,
mempelajari cara penggunaan aplikasi canva, dan mempelajari tentang
kalkulator casio classwiz
2. Penyusunan modul
Penyusunan modul dilakukan dengan langkah-langkah sebagai berikut:
• Menentukan materi yaitu materi fungsi naik dan fungsi turun
• Menyusun draft modul secara garis besar
• Menayangkan draft modul tentang fungsi naik dan fungsi turun pada
acara diklat Pembelajaran Matematika Joyful And

11
Meaningfullearning With Scientific Calculator Wilayah Jember di
SMKN 7 Jember pada tanggal 29 Februari 2020
• Menyusun modul dengan CANVA
• Menyusun perangkat evaluasi e-modul. Perangkat evaluasi digunakan
untuk memvalidasi produk yang dikembangkan. Instrumen validasi
berupa angket yang disajikan dengan googleform dengan mencakup
aspek materi, penyajian, bahasa, dan kegrafikan. Pada angket skala
yang digunakan berskala 4. Kriteria dari masing-masing skala penilaian
antara lain:
Skala 1, jika validator memberikan penilaian sangat kurang.
Skala 2, jika validator memberikan penilaian kurang baik
Skala 3, jika validator memberikan penilaian baik
Skala 4, jika validator memberikan penilaian sangat baik
(diadaptasi dari Azizah, 2007: 62)
3. Menguji coba produk
Menurut pedoman penulisan karya ilmiah (2000:38) menyatakan sebagai
berikut.
Uji coba pengembangan biasanya dilakukan melalui tiga tahapan
yaitu uji perseorangan, uji kelompok kecil dan uji lapangan. Dalam
kegiatan pengembangan, pengembang mungkin hanya melewati dan
berhenti pada tahap uji perseorangan, atau dilanjutkan dan berhenti
sampai tahap uji coba kecil, atau sampai uji lapangan.

Dikarenakan keterbatasan waktu, maka pengujian desain hanya melalui dua


tahap yaitu:
• Uji coba tahap pertama/uji perseorangan, yaitu validasi terhadap e-modul
terhadap 40 orang yang berprofesi guru dan dosen
• Uji coba tahap kedua, yaitu pengujian penggunaan modul sebagai media
belajar siswa kepada 7 orang siswa SMK Negeri 7 Jember
4. Analisis hasil validasi
Analisis hasil validasi bersifat deskriptif. Analisis ini digunakan untuk
mengolah hasil validasi yang berupa kritik dan saran dari validator terhadap
modul. Arikunto (2005:265) menyatakan bahwa langkah analisis data
dengan teknik persentase adalah (1) menjumlahkan nilai tanda centang yang

12
ada pada setiap kolom, (2) jumlah pada langkah 1 dibandingkan dengan
jumlah seluruh uraian materi, dan (3) menuliskan besar persentase dalam
setiap kolom. Berdasarkan pendapat tersebut dapat dirumuskan perhitungan
sebagai berikut:
∑𝑛𝑖=1 𝑥𝑖
𝑝= × 100%
𝑛. 𝑘

Keterangan:
p : persentase penilaian
∑𝑛𝑖=1 𝑥𝑖 : jumlah poin penilaian validator
𝑛 : jumlah validator
𝑘 : poin penilaian tertinggi
Untuk pengambilan keputusan revisi, digunakan jenjang kualifikasi
dengan kriteria sebagai berikut:
Tabel 2.6 Kriteria Validitas
Rentang nilai (%) Kriteria Validitas Keterangan
85-100 Sangat valid Tidak perlu revisi
70-84 Valid Tidak perlu revisi
55-69 Cukup valid Tidak perlu revisi
50-54 Kurang valid Perlu revisi
0-49 Tidak valid Revisi total
(sumber : pedoman pendidikan UM, 2002)
Apabila data hasil validasi menunjukkan presentase kurang dari 55%
maka modul direvisi dengan memperhatikan kritik dan saran yang diberikan oleh
validator.

13
BAB III
HASIL PENGEMBANGAN

3.1 Hasil Pra-Uji Coba Modul


Pra uji coba modul dilakukan dengan menampilkan draf kasar modul di
depan guru-guru matematika. Hail ini di laksanakan pada tanggal 29 Februari
2020 pada acara diklat Pembelajaran Matematika Joyful And Meaningfull
learning With Scientific Calculator Wilayah Jember di SMKN 7 Jember.
Acara ini dilaksanakan oleh casio dan pengembang berkesempatan
mengemukakan gagasannya. Bentuk diklat bisa dilihat di channel youtube
dengan alamat https://www.youtube.com/watch?v=1g7yJuHr7e0&t=167s
Foto-foto kegiatan dapat dilihat di lampiran.

3.2 Hasil Uji Coba e-Modul Tahap Pertama


Hasil uji coba tahap pertama diperoleh dari hasil validasi e-modul yang
melibatkan 21 guru dan dosen yang mengirimkan tanggapannya di google form
dengan alamat https://bit.ly/3bq5XyY Hasil uji coba tersaji pada tabel berikut:

14
Tabel 3.2.1
Hasil Uji Coba Tahap Pertama
Validator 𝟐𝟎

NO Aspek Penilaian 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 ∑ 𝒙𝒊
𝒊=𝟏
A Aspek Materi
1 Materi yang disajikan 4 4 4 4 3 3 4 3 4 3 4 3 3 4 4 4 4 3 4 4 73
membantu siswa
mengidentifikasi fungsi naik
dan fungsi turun
2 Materi disajikan secara akurat 3 3 4 4 3 3 4 3 3 3 4 3 3 4 3 3 3 4 3 4 67
sehingga tidak menimbulkan
miskonsepsi pada siswa
3 Materi yang disajikan memuat 4 3 4 4 3 3 4 3 3 3 4 3 3 3 3 4 4 3 3 4 68
langkah-langkah yang
mendorong siswa membuat
kesimpulan yang benar
4 Materi memuat contoh dan 4 4 4 4 3 3 4 3 4 4 4 3 3 3 4 4 4 3 3 4 72
latihan soal yang relevan
dengan materi yang dibahas
5 Materi memuat uraian gambar 3 4 4 4 3 3 4 3 4 3 4 3 3 3 3 4 4 4 3 4 70
dan sketsa yang dapat menarik
minat siswa
B Aspek Penyajian
1 E-modul menyajikan masalah 4 4 4 4 3 4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 3 4 3 4 4 76
kontekstual di sekitar siswa
2 E-modul disajikan dengan 3 4 4 4 3 3 3 3 3 3 4 4 4 4 4 3 4 3 4 3 70
menggunakan gambar-gambar
yang menarik
3 E-modul disajikan 4 3 4 4 3 3 4 3 4 3 4 3 3 4 4 3 3 4 4 3 70
menggunakan warna dan font
yang sesuai
4 E-modul menyajikan link-link 4 3 4 3 3 4 4 3 4 4 4 3 3 4 3 3 3 4 4 4 71
sebagai sumber acuan soal
latihan yang bervariasi
5 Pada Awal e-modul terdapat 3 4 4 4 3 3 4 3 4 3 4 3 3 4 3 3 3 3 4 4 69
Kata

15
pengantar, Petunjuk
Penggunaan, dan daftar isi
C Aspek Bahasa
1 Bahasa yang digunakan sesuai 4 3 4 4 3 3 4 3 4 3 4 3 4 4 3 3 4 4 3 4 71
dengan tingkat intelektual siswa
2 Pesan disajikan dengan Bahasa 3 4 4 4 3 3 3 3 3 3 4 3 3 3 4 3 3 4 4 4 68
menarik, jelas dan tidak
menimbulkan makna ganda
3 Kalimat dan kata yang 4 3 4 4 3 3 3 3 4 3 4 3 3 4 4 3 4 4 3 3 69
digunakan sesuai dengan EYD
D Aspek Kegrafikan
1 Tampilan e-modul harmonis, 4 3 3 4 3 3 4 3 4 3 4 3 3 4 4 3 4 3 4 4 70
memilki irama dan kesatuan
yang konsisten
2 Menampilkan pusat pandang 4 3 4 4 3 3 4 2 4 3 4 3 3 4 4 4 3 3 4 4 70
yang baik
3 Huruf yangdigunakan menarik 3 4 4 4 3 3 3 3 4 4 4 3 3 4 4 3 4 3 3 4 70
dan mudah dibaca
4 Cover menggambarkan isi e- 3 4 4 4 3 3 4 3 4 3 3 3 3 4 3 4 4 3 3 4 69
modul
5 Ilustrasi isi menimbulkan daya 3 3 4 4 3 3 3 3 4 4 3 2 3 4 3 4 3 3 3 4 66
tarik

16
Berdasarkan lembar validasi, modul dianalisis dengan teknik presentase
sebagai berikut:
∑20
𝑖=𝑖 𝑥𝑖
𝑝= × 100%
4.20
Keterangan:
𝑝 : Persentase Penilaian
∑20
𝑖=𝑖 𝑥𝑖 : Jumlah Poin penilaian validator

Analisis hasil validasi tahap pertama disajikan sebagai berikut :

Tabel 3.2.2 Analisis Hasil Uji Coba Tahap Pertama


20
NO Aspek Penilaian ∑ 𝑥𝑖 p Kriteria Validasi Keterangan
𝑖=𝑖
A Aspek Materi
1 Materi yang disajikan 73 91% Sangat Valid Tidak Perlu
membantu siswa Revisi
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun
2 Materi disajikan 67 84% Valid Tidak Perlu
secara akurat Revisi
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa
3 Materi yang disajikan 68 85% Sangat Valid Tidak Perlu
memuat langkah- Revisi
langkah yang
mendorong siswa
membuat kesimpulan
yang benar
4 Materi memuat 72 90% Sangat Valid Tidak Perlu
contoh dan latihan Revisi
soal yang relevan
dengan materi yang
dibahas
5 Materi memuat 70 88% Sangat Valid Tidak Perlu
uraian gambar dan Revisi
sketsa yang dapat
menarik minat siswa
B Aspek Penyajian
1 E-modul menyajikan 76 95% Sangat Valid Tidak Perlu
masalah kontekstual Revisi
di sekitar siswa
2 E-modul disajikan 70 88% Sangat Valid Tidak Perlu
dengan menggunakan Revisi
gambar-gambar yang
menarik

17
3 E-modul disajikan 70 88% Sangat Valid Tidak Perlu
menggunakan warna Revisi
dan font yang sesuai
4 E-modul menyajikan 71 89% Sangat Valid Tidak Perlu
link-link sebagai Revisi
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi
5 Pada Awal e-modul 69 87% Sangat Valid Tidak Perlu
terdapat Kata Revisi
pengantar, Petunjuk
Penggunaan, dan
daftar isi
C Aspek Bahasa
1 Bahasa yang 71 89% Sangat Valid Tidak Perlu
digunakan sesuai Revisi
dengan tingkat
intelektual siswa
2 Pesan disajikan 68 85% Sangat Valid Tidak Perlu
dengan Bahasa Revisi
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda
3 Kalimat dan kata 69 86% Sangat Valid Tidak Perlu
yang digunakan Revisi
sesuai dengan EYD
D Aspek Kegrafikan
1 Tampilan e-modul 70 88% Sangat Valid Tidak Perlu
harmonis, memilki Revisi
irama dan kesatuan
yang konsisten
2 Menampilkan pusat 70 88% Sangat Valid Tidak Perlu
pandang yang baik Revisi
3 Huruf yangdigunakan 70 88% Sangat Valid Tidak Perlu
menarik dan mudah Revisi
dibaca
4 Cover 69 87% Sangat Valid Tidak Perlu
menggambarkan isi Revisi
e-modul
5 Ilustrasi isi 66 83% Valid Tidak Perlu
menimbulkan daya Revisi
tarik

Berdasarkan tabel di atas dari semua aspek yang diujikan diperoleh bahwa
penilaian e-modul rata-rata bernilai valid sehingga diambil kesimpulan e-
modul tidak perlu dilakukan revisi. Namun demikian berdasarkan saran dan
komentar dari beberapa validator dilakukan beberapa revisi sebagai beikut:
1. Pada halaman4 Contoh soal no 3 langkah pertama kalimat yang awalnya
“Carilah turunan fungsi dari f(x) kalimatnya diperbaiki menjadi “Jika f'(x)
adalah turunan pertama dari f(x). Maka f'(x) =.. .”

18
2. Pada halaman 6 soal nomor 3 berbunyi “Kecepatan merupakan turunan dari
jarak. Pada interval berapakah pengemudi menaikkan kecepatannya?”
diganti dengan “Kecepatan merupakan turunan dari jarak. Pada interval
waktu berapakah pengemudi menaikkan kecepatannya?”
3. Merubah cover modul agar tampilannya lebih menarik
4. Link modul lebih diperjelas agar siswa lebih memahami maksud dari e-
modul

3.3 Hasil Uji Coba e-modul Tahap Dua


Data hasil uji coba tahap kedua diperoleh dari angket yang diberikan pada 7
subyek coba. Angket diberikan untuk memberikan penilaian siswa terhadap e-
modul. Angket dibagikan melalui link google form. Hasil penilaian uji coba tahap
kedua disajikan pada tabel berikut:

Tabel 3.3.1
Hasil Uji Coba Tahap Kedua
𝟕

Validator ∑ 𝒙𝒊
No Aspek Penilian 𝒊=𝟏

1 2 3 4 5 6 7
A ASPEK MATERI

1 Saya mudah memahami petunjuk pada e- 4 4 3 3 4 3 2 23


modul
2 Saya mudah 4 3 3 3 3 3 3 22
memahami materi yang disajikan
3 Contoh soal membantu saya memahami 4 4 3 3 3 4 3 24
konsep yang akan dipelajari
Langkah-langkah pada e-modul
4 membantu saya memahami fungsi naik 4 4 3 3 3 3 2 22
dan fungsi turun

B ASPEK PENYAJIAN
1 Tampilan e-modul menarik 4 3 3 4 3 3 3 23

2 Gambar pada e-modul menarik minat 3 4 3 4 3 3 3 23


untuk membaca
Link-link pada e-modul membantudalam
3 memahami materi 3 4 3 3 3 3 3 22

4 Soal-soal pada emodul sesuai dengan 4 3 3 3 3 3 3 22


materi yang saya pelajari
C ASPEK BAHASA
1 Bahasa yang 4 3 3 3 4 4 2 23

19
𝟕

Validator ∑ 𝒙𝒊
No Aspek Penilian 𝒊=𝟏

1 2 3 4 5 6 7
digunakan tidak
menimbulkan
makna ganda

Bahasa yang
2 digunakan mudah 4 4 3 3 3 4 2 23
dipahami
D ASPEK KEGRAFIKAN
Cover membuat
1 saya tertarik untuk 3 4 3 4 3 4 3 24
membaca

Huruf yang
2 digunakan menarik 4 4 3 4 3 3 3 24
dan mudah di baca

Berdasarkan lembar validasi, modul dianalisis dengan teknik presentase


sebagai berikut:
∑20
𝑖=𝑖 𝑥𝑖
𝑝= × 100%
4.20
Keterangan:
𝑝 : Persentase Penilaian
∑20
𝑖=𝑖 𝑥𝑖 : Jumlah Poin penilaian validator

Analisis hasil validasi tahap pertama disajikan sebagai berikut :


Tabel 3.3.2
Analisis Hasil Uji Coba Tahap Kedua
20
Kriteria
No Aspek Penilian ∑ 𝑥𝑖 p Keterangan
Validasi
𝑖=𝑖

A ASPEK MATERI

1 Saya mudah memahami


23 82% Valid Tidak Perlu Revisi
petunjuk pada e-modul
Saya mudah
2 memahami materi yang 22 79% Valid Tidak Perlu Revisi
disajikan
Contoh soal membantu saya
3 memahami konsep yang 24 86% Sangat Valid Tidak Perlu Revisi
akan dipelajari
Langkah-langkah pada e-
modul membantu saya
4 memahami fungsi naik dan 22 79% Valid Tidak Perlu Revisi
fungsi turun

20
20
Kriteria
No Aspek Penilian ∑ 𝑥𝑖 p Keterangan
Validasi
𝑖=𝑖
B ASPEK PENYAJIAN
1 Tampilan e-modul menarik
23 82% Valid Tidak Perlu Revisi
Gambar pada e-modul
2 menarik minat untuk 23 82% Valid Tidak Perlu Revisi
membaca
Link-link pada e-modul
3 membantudalam memahami
22 79% Valid Tidak Perlu Revisi
materi

Soal-soal pada emodul


4 sesuai dengan materi yang 22 79% Valid Tidak Perlu Revisi
saya pelajari
C ASPEK BAHASA
Bahasa yang
digunakan tidak
1 menimbulkan 23 82% Valid Tidak Perlu Revisi
makna ganda

Bahasa yang
2 digunakan mudah 23 82% Valid Tidak Perlu Revisi
dipahami
D ASPEK KEGRAFIKAN
Cover membuat
1 saya tertarik untuk
24 86% Sangat Valid Tidak Perlu Revisi
membaca

Huruf yang
2 digunakan menarik 24 86% Sangat Valid Tidak Perlu Revisi
dan mudah di baca

Berdasarkan tabel di atas dari semua aspek yang diujikan diperoleh bahwa
penilaian e-modul rata-rata bernilai valid sehingga diambil kesimpulan e-modul
tidak perlu dilakukan revisi.

3.4 Kelebihan dan Kekurangan Modul yang Dikembangkan


Kelebihan modul yang dikembangkan diantaranya:
1. Modul disusun untuk membantu siswa menemukan sendiri konsep tentang
fungsi naik dan fungsi turun
2. Modul menggunakan masalah yang sedang ramai dibicarakan dalam
kehidupan siswa sehingga menarik minat siswa dalam mempelajari materi.

21
3. E-modul dilengkapi dengan link-link yang dapat memperdalam dan
menegaskan kebenaran jawaban siswa
4. E-modul dilengkapi dengan gambar yang menarik dan tampilan yang
menarik.
Kekurangan modul yang dikembangkan diantaranya:
1. Siswa harus terhubung dengan internet untuk menggunakan modul ini.
2. Karena keterbatasan waktu, Link-link yang dicantumkan bukan dibuat oleh
pengembang.
3. Modul ini diujicobakan kepada 7 siswa saja dikarenakan keterbatasan waktu
dan adanya pandemi corona untuk mengujicobakan dalam kelompok besar.

22
BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
E-modul merupakan bahan ajar yang dirancang dengan langkah-langkah
pembelajaran yang dibuat semenarik mungkin dan terhubung dengan internet
yang mengarahkan siswa untuk mengkonstruk pengetahuannya sendiri sehingga
siswa dapat belajar secara mandiri sesuai dengan kecepatannya masing-masing.
Karakteristik modul yang dikembangkan diantaranya:
• Cover e-modul yang ditulis dengan desain dana font yang menarik untuk
menarik minat siswa untuk membaca. Pada cover terdapat judul materi yang
akan dipelajari yaitu fungsi naik dan fungsi turun serta alat bantu yang akan
digunakan yaitu kalkulator casio classwiz fx-991 EX. Cover juga memuat
istilah dalam kehidupan sehari-hari yang berhubungan dengan materi dengan
menyisipkan kalimat penyemangat.
• E-Modul dilengkapi tentang penjelasan Kalkulator Casio Classwiz fx-991 EX.
Siswa diberikan gambar tentang kalkulator dimana jika dia mengklik gambar
secara otomatis akan terhubung dengan situs casio yang akan menjelaskan
tentang kalkulator dengan syarat siswa telah terkonek internet.
• Pendahuluan berisi petunjuk menggunakan fitur table pada kalkulator yang
akan digunakan dalam mempelajari konsep fungsi naik dan fungsi turun. Siswa
dapat menggunakan kalkulatornya sedangkan guru dapat menggunakan
emulatornya yang dapat dihubungkan ke laptop atau komputer.
• Halaman 1 berisi tentang penjelasan prediksi berakhirnya virus corona dengan
menggunakan fungsi naik dan fungsi turun. Hal ini dilakukan untuk menarik
minat siswa berlajar tentang fungsi naik dan fungsi turun. Pada halaman ini di
dukung dengan link yang memperlihatkan hasil penelitian tentang virus corona
yang dilakukan oleh alumni UI yang berhubungan dengan fungsi naik dan
fungsi turun.
• Halaman 2 – 3 berisi langkah-langkah dalam mencari konsep fungsi naik dan
fungsi turun dengan menggunakan kalkulator

23
• Terdapat kolom yang dimana siswa diminta mengisi kesimpulan tentang fungsi
naik dan fungsi turun. Siswa dapat mengecek jawabannya benar atau salah
dengan mengklik situs yang sudah di hubungkan.
• Halaman 4 siswa di berikan langkah-langkah mencari fungsi naik dan fungsi
turun tanpa menggunakan kalkulator.
• Halaman 5 siswa diberikan video tentang istilah titik stasioner. Siswa diminta
mengamati video untuk menyimpulkan apakah itu titik stasioner.
• Halaman 6 berisi tugas yang harus dikerjakan siswa untuk mengukur tingkat
pemahaman siswa.
• Daftar pustaka berisi daftar rujukan selama pengembangan modul.
Modul yang dikembangkan memiliki beberapa kelebihan diantaranya:
1. Modul disusun untuk membantu siswa menemukan sendiri konsep tentang
fungsi naik dan fungsi turun
2. Modul menggunakan masalah yang sedang ramai dibicarakan dalam kehidupan
siswa sehingga menarik minat siswa dalam mempelajari materi.
3. E-modul dilengkapi dengan link-link yang dapat memperdalam dan
menegaskan kebenaran jawaban siswa
4. E-modul dilengkapi dengan gambar yang menarik dan tampilan yang menarik.
Adapun kekurangan modul yang dikembangkan diantaranya:
1. Siswa harus terhubung dengan internet untuk menggunakan modul ini.
2. Karena keterbatasan waktu, Link-link yang dicantumkan bukan dibuat oleh
pengembang.
3. Modul ini diujicobakan kepada 7 siswa saja dikarenakan keterbatasan waktu
dan adanya pandemi corona untuk mengujicobakan dalam kelompok besar.

4.2 Saran
Beberapa saran yang dapat dikemukaan yaitu:
1. E-Modul yang dikembangkan hanya sebatas untuk materi fungsi naik dan
turun, diharapkan ada tindak lanjut mengembangkan e-modul untuk materi
yang lain.

24
2. Disarankan kepada pengembang lain untuk mengujicobakan modul kepada
kelompok siswa yang lebih besar.
3. Uji coba modul dilaksanakan di SMK Negeri 7 Jember, diharapkan kepada
pengembang lain untuk mengujicobakan untuk sekolah lainnya.

25
DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, Suharsimi, 2005. Manajemen Penelitian. Jakarta: Rineka Cipta


Arsyad, A. 2013. Media Pembelajaran. Jakarta : Rajawali Grafindo Persada
Azizah, Deny Nur. 2008. Pengembangan Modul Pembelajaran Keliling Dan Luas
Segiempat. Skripsi tidak diterbitkan. Malang: FMIPA Universitas Negeri
Malang
Majid, Abdul. 2008. Perencanaan pembelajaraan.bandung : PT Remaja
rosdakarya
Universitas Negeri Malang. 2000. Pedoman Penulisan Karya Ilmiah Edisi
Keempat. Malang: UM Press
UNY, Tim. 2016. Modul vs e-modul. (Online),
(http://staffnew.uny.ac.id/upload/198401312014042002/pengabdian/Modul
%20Vs%20E-Module.pdf diakses tanggal 12 Mei 2020)
________.2020. Mengenal Canva dan Cara Menggunakannya untuk Design
secara GRATIS. (Online) (https://idcloudhost.com/mengenal-canva-dan-
cara-menggunakannya/ diakses tangga 12 Mei 2020)
________.2020. Casio Classwiz fx 991-Ex. (Online),
(https://edu.casio.com/id/products/cwiz/fx991ex/. diakses 13 Mei 2020)
L
A
M
P
I
R
A
N
E-MODUL

FUNGSI NAIK
DAN FUNGSI
TURUN
KALKULATOR CASIO CLASSWIZ fx-991EX

LAWAN COVID-19 DENGAN


MATEMATIKA

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.


SMK NEGERI 7 JEMBER
2020
KATA 
PENGANTAR
Pu j i s y u k u r k e h a d i r a t A L L A H S wt , y a n g t e l a h m e m b e r i k a n k a ru n i a - N y a
s e h i n g g a p e n y u s u n a n e - m o d u l i n i d a p a t t e rs e l e s a i k a n . E - m o d u l i n i
h a d i r u n t u k me m e n u h i k e b u t u h a n s i s w a s e b a g a i s a l a h s a t u s u m b e r
b e l a j a r s e c a r a ma n d i r i .

E - mo d u l i n i d i s u s u n b e r d a s a r k a n p e n g a l a m a n p e n u l i s d e n g a n m e l i h a t
k e b u t u h a n s i s wa d a n p e r k e mb a n g a n t e k n o l o g i . D i h a r a p k a n d e n g a n
a d a n y a e - mo d u l i n i , s i s w a l e b i h t e rt a r i k d a n me m a h a m i t e n ta n g f u n g si
naik dan fungsi turun,

E - mo d u l i n i d i l e n g k a p i d e n g a n s i t u s - s i t u s y a n g r e l e v a n d e n g a n m a t er i
y a n g d i s a j i k a n . Pa d a e - mo d u l j u g a d i s e d i a k a n a l a m a t s i t u s u n t u k
me m p e r d a l a m me n g e n a i ma t e r i y a n g d i p e l a j a r i d e n g a n h a n y a
me n g a r a h k a n k u r s o r p a d a m a t e r i y a n g d i t u n j u k .

Ak h i r n y a , p e n u l i s me n y a m p a i k a n t e r i ma k a s i h k e p a d a s e mu a p i h a k
y a n g t u r u t me mb a n t u d a l a m u p a y a p e n y e l e s a i a n mo d u l i n i . P e n u l i s
b e r h a r a p e - m o d u l i n i d a p a t b e r k o n t r i b u s i d a l a m me n i n g k a t k a n
k o m p e t e n s i s i s wa k h u s u s n y a u n t u k ma t e r i f u n g s i n a i k d a n f u n g s i
turun.

J e mb e r , 1 4 M e i 2 02 0

Penulis

ii
DAFTAR ISI
Halaman Judul i
Kata Pengantar ii
Daftar isi iii
Kalkulator Casio Classwiz iv
Pendahuluan v
FUngsi Naik & Fungsi Turun 1
Covid-19 1
Soal 1 2
Soal 2 3
Soal 3 4
yuk kita ketahui 5
Tugas 6
Daftar Pustaka

iii
KALKULATOR
Standar Sekolah yang Barudengan
CASIO
Teknologi LCD Resolusi Tinggi

CLASSWIZ
fx-991EX
Classwiz memiliki fungsi kinerja tinggi dan
pengoperasian yang intuitif, sangat cocok untuk
pendidikan

Klik gambar

iv
PENDAHULUAN

Untuk Mempelajari Fungsi Naik dan Fungsi turun, kalian harus memahami
menggunakan menu table pada kalkulator Classwiz. Langkah-langkah menggunakan
menu table diantaranya
Aktifkan menu table dengan cara menekan
Masukkan fungsi f(x). Misalkan f(x)=x+1

Masukkan batas-batas untuk nilai x dan beda antara 2 nilai yang berurutan.
Misalkan untuk interval -3≤ x ≤3 dan beda 1, berarti start =-3, End = 3 dan step :1,
diikuti = setiap selesai memasukkan nilai

Kalkulator akan menampilkan tabel nilai fungsi yang telah diinputkan

Untuk memunculkan gambarnya tampilkan qr code dengan cara menekan Shift


dikuti dengan OPTN. Klik pada qr code maka akan muncul gambar (Jika kita
menggunakan emulator classwiz). Jika kita menggunakan kalkulatornya maka
pindai qr code pada Casio edu+ yang bisa di download di play store handphone.

v
FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN
Akhir-akhir ini masyarakat Indonesia dan dunia dihebohkan dengan virus corona
COVID-19. Virus yang pertama kali ditemukan di Wuhan, China ini telah merenggut
jutaan jiwa dan menjangkiti puluhan ribu masyarakat. Virus ini menular dengan
sangat cepat dan telah menyebar ke hampir semua negara, termasuk Indonesia,
hanya dalam waktu beberapa bulan. Hal tersebut membuat beberapa negara
menerapkan kebijakan untuk memberlakukan lockdown dalam rangka mencegah
penyebaran virus Corona. Di Indonesia sendiri, diberlakukan kebijakan Pembatasan
Sosial Berskala Besar (PSBB) untuk menekan penyebaran virus ini.

Akan sampai kapan pandemi


Covid-19 akan meresahkan
kita semua??. Beberapa ahli
telah melakukan beberapa
prediksi kapan puncak
pandemi ini akan terjadi salah
satunya adalah ikatan alumni
Departemen Matematika
FMIPA Universitas Indonesia.
Dengan menggunakan model
Gambar 1. Virus Covid-19 dalam darah SIRU diperolah grafik seperti
sumber: www.google.com berikut:

Terlihat dari grafik di samping,


kita akan ketahui puncak dari
perkembangan covid-19 dan
akan diketahui sampai kapan
perkembangan covid-19 akan
naik dan kapan akan turun.
Hal ini menggunakan prinsip
fungsi naik dan fungsi turun
dalam matematika.

Gambar 2 Grafik Prediksi puncak Covid-19

Hasil lengkap Simulasi Covid-19 oleh


ilunimathui bisa di klik disini.

Mari ikuti langkah-langkah berikut agar lebih memahami apakah fungsi


naik dan apakah fungsi turun

1
Materi Prasyarat:
Siswa telah mengerti konsep turunan fungsi

Alat dan Bahan:


Kalkulator Casio Classwiz fx-991EX
Handphone yang telah terinstal Casio EDU+

Tujuan Pembelajaran
Memahami Konsep Fungsi Naik dan Fungsi Turun

Waktu
90 Menit (2 Jam Pelajaran)

Soal 1
Tentukan interval naik dan interval turun dari fungsi
Untuk menjawabnya ikutilah langkah-langkah di bawah ini!
Carilah turunan fungsi dari
Turunan dari f '(x) adalah . . . . . . . . . . .
Hidupkan kalkulator kemudian gunakan menu table. Masukkan fungsi turunan
dari f(x)

Masukkan interval fungsi, kita coba untuk dengan step 1

Akan muncul nilai fungsi pada tabel seperti berikut

Perhatikan nilai dari f '(x). untuk x<2 nilai f '(x) berupa bilangan negatif sedangkan
untuk x>2 nilai f(x) berupa bilangan positif

2
Bandingkanlah dengan gambar f ' (x). Gunakan casio EDU+ untuk memunculkan
gambar (seperti langkah di Pendahuluan)

Dari grafik terlihat fungsi akan turun pada x< 2 dan akan naik pada interval x>2.
angka 2 diperoleh dari nilai x dimana f '(x) = 0
Soal 2
Dengan langkah yang sama, Tentukan interval naik dan interval turun dari fungsi

Dari langkah-langkah di atas apa yang dapat kalian simpulkan tentang fungsi naik
dan fungsi turun?

Fungsi f(x) dikatakan fungsi naik jika f ’(x)............

Fungsi f(x) dikatakan fungsi turun jika f ’(x)............

Cek jawabanmu disini

3
Setelah memahami fungsi naik dan fungsi turun yuk belajar bagaimana cara mencari
fungsi naik dan fungsi turun tanpa menggunakan kalkulator. Ikutilah langkah-langkah
berikut:

Soal 3
Dengan langkah yang sama, Tentukan interval naik dan interval turun dari fungsi

Untuk menjawabnya ikutilah langkah-langkah di bawah ini!


Carilah turunan fungsi dari
Turunan dari f '(x) adalah . . . . . . . . . . .
Fungsi dikatakan naik jika turunannya lebih besar 0 dan dikatakan turun jika
tutunannya lebih kecil dari 0. Oleh karena itu, carilah berapa nilai x yang
menyebabkan turunan menjadi 0 dengan cara di faktorkan

akan di peroleh x = -1 dan x = 4


Gambarkan angka x = -1 dan x = 4 pada garis bilangan, kemudia carilah nilai
untuk f ' (x) untuk sebarang nilai yang berada di sebalah kiri atau kanan angka x =
-1 atau x = 4
untuk x = -2 maka f ' (x) = 36 (positif)
untuk x = 0 maka f ' (x) = -24 (negatif)
untuk x = 5 maka f ' (x) = 36 (positif)
sehingga akan diperoleh gambar sebagai berikut

terlihat bahwa fungsi akan naik pada interval x < -1 dan x > 4, sedangkan fungsi akan
turun untuk interval -1< x < 4

4
yuk cari tahu
Pada fungsi naik dan fungsi turun
terdapat istilah titik stasioner.
Kira-kira apa ya titik stasioner???
yuk cari tahu... klik video di bawah ini!

5
Tugas.......
Kerjakanlah soal berikut ini tanpa menggunakan Kalkulator terlebih
dahulu, kemudian cek lah jawabanmu dengan menggunakan kalkulator!

1. Sebuah produksi rumahan memproduksi x buah barang. Setiap barang


yang diproduksi memberikan keuntungan rupiah .
Tentukan pada saat memproduksi berapa barang keuntungan
perusahaan akan menurun?
2. Jarak yang ditempuh sebuah mobil dalam t waktu adalah

Kecepatan merupakan turunan dari jarak. Pada interval berapakah


pengemudi menaikkan kecepatannya?
3.Grafik fungsi turun pada interval . . . . . .
4.Grafik fungsi naik pada interval . . . . . .

5. Tentukan titik stasioner dari fungsi !

6
DAFTAR
PUSTAKA
Casio, Tim. 2020. Ekspansi
Global Kalkulator Ilmiah CASIO
(Online),
(Http://https://edu.casio.com/id/
diakses tanggal 10 Maret 2020)
Cavin, Barry Mikhael. 2020. Akan
sampai kapan perjuangan kita
melawan pandemi Covid-19? (Online),
(Http://https://drive.google.com/file/
d/1XSBQFWstqz__vYwobC-
91LQ0BYo968r8/view diakses 12
Maret 2020)
Sharma, S.N. 2019.Matematika 3
Kelompok Teknik SMK/MAK
Kelas XII. Bogor : Yudhistira
Sukardi. 2020. Materi, Soal dan
Pembahasan Fungsi naik dan Fungsi
turun (Online),
(https://https://mathcyber1997.com/
materi-soal-dan-pembahasan-fungsi-
naik-dan-fungsi-turun/ diakses 12
Maret 2020)
Toali, Kasmina.2002. Matematika
Program Keahlian Teknologi untuk
SMK dan MAK Kelas XI.Jakarta :
Erlangga
Youtube. (2020, Mei 14). Titik Stasioner.
(Berkas Video). Diakses dari
https://www.youtube.com/watch?
v=8IEggHrLzP0
Lampiran 2 Foto-foto kegiatan pra uji coba
Lampiran 3: Identitas Validator pada Uji Coba Modul Tahap Pertama

IDENTITAS VALIDATOR
PADA UJI COBA E-MODUL TAHAP PERTAMA

1. Nama : Auliya’ Bahtiar Muslim, S.Pd


Instansi : SMPN 1 Tanggul
Alamat Instansi : Jl. Sidomulyo No 1 Tanggul Kulon - Jember
Pendidikan Terakhir : S1 Pendidikan Bahasa Inggris
Email : auliyabahtiar88@gmail.com

2. Nama : Puji Tri Agung Waluyo S.Pd


Instansi : SMAN 9 Malang
Alamat Instansi : Jl. Puncak Borobudur no. 1 Malang
Pendidikan Terakhir : S1 Pendidikan Matematika
Email : pujitriagungwaluyo@gmail.com

3. Nama : Nina Wijayanti, S.Pd


Instansi : SMAN 1 Ngantang
Alamat Instansi : Kec. Ngantang, Kab. Malang
Pendidikan Terakhir : S1 Pendidikan Matematika
Email : amannina86@gmail.com

4. Nama : Fitriana, S.Pd


Instansi : Salemba Group
Alamat Instansi : Kelapa Dua Depok Jawa Barat
Pendidikan Terakhir : S1 Pendidikan Matematika
Email : 807fitriana@gmail.com

5. Nama : Dwi Anggraeni, S.Pd.,M.Pd


Instansi : SMKN 7 JEMBER
Alamat Instansi : Jl. PB Sudirman No 16 Jember
Pendidikan Terakhir : S2 Magister Kebijakan dan Pengembangan Pend.
Email : e2n1almira@gmail.com

6. Nama : Sri Kuswarinigrum, S.Pd


Instansi : SMKN 2 Probolinggo
Alamat Instansi : Jl.Mastrip 153 Probolinggo
Pendidikan Terakhir : S1 pendidikan KIMIA
Email : kuswariningrum12@gmail.com
7. Nama : Prof. Akhsanul In'am, Ph.D
Instansi : Universitas Muhammadiyah Malang
Alamat Instansi : JL. Raya Tlogomas 246 Malang
Pendidikan Terakhir : S3 Pendidikan Matematika
Email : ahsanul_in@yahoo.com

8. Nama : NURYAZID MUHIBAH,S.Pd


Instansi : SMK NEGERI 2 BOYOLANGU
Alamat Instansi : Jln Ki Mangunsarkoro VI/1 Tulungagung
Pendidikan Terakhir : S1 Pendidikan Bahasa Inggris
Email : nuryazid9@gmail.com

9. Nama : Dra. TOIFATULUSLIMAH, M.Pd


Instansi : SMAN 1 SIDOARJO
Alamat Instansi : Jl. Jenggolo no 1 Sidoarjo
Pendidikan Terakhir : S2 Teknologi Pembelajaran
Email : ifah.tm@gmail.com

10. Nama : Kustianah, S.Si.,M.Pd


Instansi : SMKN 1 PUNGGING MOJOKERTO
Alamat Instansi : Jl Raya Trawas, Pungging, Mojokerto
Pendidikan Terakhir : S2 Teknologi Pendidikan
Email : kustiana79@gmail.com

11. Nama : R. Linda Haslinda, S.Pd M.Pd


Instansi : SMAN 4 Probolinggo
Alamat Instansi : Jl Slamet Riyadi Kota Probolinggo
Pendidikan Terakhir : S2 Teknologi Pendidikan
Email : rlinda.mat@gmail.com

12. Nama : Fahim Aftoni, S.Sos., M.Pd.I","


Instansi : MI. Bustanul Ulum Karangsemanding
Alamat Instansi : Jl. Sholehuddin No. 11 Karangsemanding Balung
Pendidikan Terakhir : s2
Email : fahim.aftoni@yahoo.co.id

13. Nama : DWI MEI HENI,S.Si, M.Pd


Instansi : SMKN SUGIHWARAS","
Alamat Instansi : JL. RAYA SUGIHWARAS PANEMON
Pendidikan Terakhir : S2 Pendidikan Matematika
Email : dwi.hani46@gmail.com

14. Nama : Budi Purwanti, S.Pd,.M.Pd


Instansi : SMKN 2 Probolinggo
Alamat Instansi : Jl. Mastrib no 153 probolinggo
Pendidikan Terakhir : S2 Teknologi Pendidikan
Email : budipurwanti47@gmail.com
15. Nama : Budi Purwanti, S.Pd,.M.Pd
Instansi : SMKN 2 Probolinggo
Alamat Instansi : Jl. Mastrib no 153 probolinggo
Pendidikan Terakhir : S2 Teknologi Pendidikan
Email : Budipurwanti47@gmail.com

16. Nama : Sulusianah, M.Pd


Instansi : SMK Negeri 1 Klabang
Alamat Instansi : Jalan Blimbing No. 12 Klabang Bondowoso
Pendidikan Terakhir : S2 TEP Konsentrasi Pendidikan Matematika
Email : sulusianah@yahoo.com

17. Nama : MAKSUM, S. Pd


Instansi : SMKN 1 Bandung
Alamat Instansi : Ds. Bantengan Kec. Bandung Kab. Tulungagung
Pendidikan Terakhir : S1 Pendidikan Matematika
Email : mmaksum07@gmail.com

18. Nama : Slamet Sugianto, S. Pd


Instansi : SMP Negeri 2 Bangsalsari
Alamat Instansi : Jl. Jawa 23 Curahkalong Bangsalsari
Pendidikan Terakhir : S1 Pendidikan Matematika
Email : slametmtk@gmail.com

19. Nama : Dhimaa Asih Kusuma Persadha, M.Pd.


Instansi : SMAN 1 ROGOJAMPI
Alamat Instansi : Jalan Ali Sakti No. 2. Rogojampi, Banyuwangi
Pendidikan Terakhir : S2 Pendidikan Bahasa Indonesia
Email : dhimasakp.mpd@gmail.com

20. Nama : Robiatul Adaiyah, S.Pd., M.Si


Instansi : Universitas Jember","
Alamat Instansi : Jl. Kalimantan No.37 Jember
Pendidikan Terakhir : S2 Matematika
Email : robiatul@unej.ac.id
Lampiran 3: Identitas Validator pada Uji Coba Modul Tahap Kedua

IDENTITAS VALIDATOR
PADA UJI COBA E-MODUL TAHAP KEDUA

1. Nama : Muhammad Khoirul Rosikin


Kelas : XII TKJ.2
Sekolah : SMKN 7 Jember

2. Nama : Mohammad Abdul Aziz


Kelas : XII TKJ.2
Sekolah : SMKN 7 Jember

3. Nama : Meilina Putri


Kelas : XII TKJ.2
Sekolah : SMKN 7 Jember

4. Nama : Lilin Agustin Mega Pratiwi


Kelas : XII TKJ.1
Sekolah : SMKN 7 Jember

5. Nama : Lina Septiana


Kelas : XII TKJ.1
Sekolah : SMKN 7 Jember

6. Nama : Dias Murin Sastrawati


Kelas : XII TKJ.1
Sekolah : SMKN 7 Jember

7. Nama : Ahmad Abdullah Adim


Kelas : XII TKJ.1
Sekolah : SMKN 7 Jember
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Auliya' Bahtiar Muslim, S.Pd

Instansi *

SMPN 1 Tanggul

Alamat Instansi: *

Jl. Sidomulyo No 1 Tanggul Kulon

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S1 Pendidikan Bahasa Inggris

Alamat E-mail *

auliyabahtiar88@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 1/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 2/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 3/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 4/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Sudah Sangat Bagus tingkatkan lagi kompetensinya dalam bidang penulisan karya ilmiah

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 5/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

PUJI TRI AGUNG WALUYO S.Pd

Instansi *

SMA 9 MALANG

Alamat Instansi: *

Jl. Puncak Borobudur no. 1 Malang

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S1 PENDIDIKAN MATEMATIKA

Alamat E-mail *

pujitriagungwaluyo@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 6/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 7/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 8/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 9/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Soal perlu ditambah dengan variasi yang lebih banyak mulai dari LOTS dan HOTS

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 10/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

NINA WIJAYANTI, S.Pd

Instansi *

SMAN 1 NGANTANG

Alamat Instansi: *

Kec. Ngantang, Kab. Malang

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S1

Alamat E-mail *

amannina86@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 11/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 12/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 13/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 14/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 15/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Fitriana, S.Pd

Instansi *

Salemba Group

Alamat Instansi: *

Kelapa Dua Depok Jawa Barat

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S 1 Pendidikan Matematika

Alamat E-mail *

807fitriana@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 16/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 17/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 18/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 19/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Untuk link yang ke youtube, sebaiknya youtube nya dibut langsung oleh penulis

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 20/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Fitriana, S.Pd

Instansi *

Salemba Group

Alamat Instansi: *

Kelapa Dua Depok Jawa Barat

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S 1 Pendidikan Matematika

Alamat E-mail *

807fitriana@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 21/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 22/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 23/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 24/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Untuk link yang ke youtube, sebaiknya youtube nya dibut langsung oleh penulis

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 25/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

DWI ANGGRAENI, S.Pd.,M.Pd.

Instansi *

SMKN 7 JEMBER

Alamat Instansi: *

Jl. PB Sudirman No 16 Jember

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S-2 Magister Kebijakan Dan Pengembangan Pendidikan

Alamat E-mail *

e2n1almira@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 26/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 27/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 28/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 29/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

tingkatkan ekplorasi soal dengan menggunakan media interaktif dengan soal yang realistik

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 30/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Sri Kuswarinigrum

Instansi *

SMKN 2 Probolinggo

Alamat Instansi: *

Jl.Mastrip 153

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S1 pendidikan KIMIA

Alamat E-mail *

kuswariningrum12@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 31/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 32/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 33/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 34/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 35/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Prof. Akhsanul In'am, Ph.D.

Instansi *

UMM

Alamat Instansi: *

Jl. Raya Tlogomas 246 Malang

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S3 Pend Matematika

Alamat E-mail *

ahsanul_in@yahoo.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 36/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 37/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 38/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 39/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Ide yg bagus,..masa pandemi covid_19, ikuti trend dan buat contoh2 yg kontekstual

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 40/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

NURYAZID MUHIBAH,S.Pd

Instansi *

SMK NEGERI 2 BOYOLANGU

Alamat Instansi: *

Jln Ki Mangunsarkoro VI/1 Tulungagung

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S-1

Alamat E-mail *

nuryazid9@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 41/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 42/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 43/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 44/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 45/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Dra. TOIFATULUSLIMAH, M.Pd.

Instansi *

SMAN 1 SIDOARJO

Alamat Instansi: *

Jl. Jenggolo no 1 Sidoarjo

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S2 Teknologi Pembelajaran

Alamat E-mail *

ifah.tm@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 46/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 47/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 48/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 49/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

1. Contoh soal no 3 lngkah pertama kalimatnya bs diperbaiki misal jika f'(x) adalah turunan pertama dari
f(x). Maka f'(x) =.. .
2. Soal no 2 (tugas) apa ndak sebaiknya yg ditanyakan adlh waktu (interval waktu)
3. Sukses dan sehat selalu 💪💪💪

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 50/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Kustianah, S.Si.,M.Pd

Instansi *

SMKN 1 PUNGGING MOJOKERTO

Alamat Instansi: *

Jl Raya Trawas, Pungging, Mojokerto

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S2 Teknologi Pendidikan

Alamat E-mail *

kustiana79@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 51/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 52/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 53/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 54/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Cover e-modul sdh bagus alangkah baiknya dibuat lebih menarik lgi spy siswa tertarik mempelajari
modul

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 55/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

R. Linda Haslinda, S.Pd M.Pd

Instansi *

SMAN 4 Probolinggo

Alamat Instansi: *

Jl Slamet Riyadi Kota Probolinggo

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S2 Teknologi Pendidikan

Alamat E-mail *

rlinda.mat@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 56/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 57/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 58/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 59/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Tampilan covernya agar disajikan lebih menarik

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 60/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Fahim Aftoni, S.Sos., M.Pd.I

Instansi *

MI. Bustanul Ulum Karangsemanding

Alamat Instansi: *

Jl. Sholehuddin No. 11 Karangsemanding Balung Jember

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S2

Alamat E-mail *

fahim.aftoni@yahoo.co.id

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 61/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 62/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 63/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 64/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Paparan aplikasi bisa lebih detail dengan banyak contoh

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 65/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

DWI MEI HENI,S.Si, M.Pd

Instansi *

SMKN SUGIHWARAS

Alamat Instansi: *

JL. RAYA SUGIHWARAS PANEMON

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S2 Pendidikan Matematika

Alamat E-mail *

dwi.hani46@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 66/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 67/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 68/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 69/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Sudah bagus

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 70/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Budi Purwanti, S.Pd,.M.Pd

Instansi *

SMKN 2 KOTA PROBOLINGGO

Alamat Instansi: *

Jl. Mastrip No. 153 Probolinggo

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S2. TeknologiPendidikan

Alamat E-mail *

budipurwanti47@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 71/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 72/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 73/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 74/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Ditingkatkan lagi materi lain

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 75/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Budi Purwanti, SPd,.MPd

Instansi *

SMKN2 KOTA PROBOLINGGO

Alamat Instansi: *

Jl. Mastrip No. 153 Probolinggo

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S2 Teknologi Pendidikan

Alamat E-mail *

Budipurwanti47@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 76/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 77/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 78/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 79/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Link-link modul harus dilakukan penekanan karena jika tidak jelas kita tidak bisa mengikuti dengan baik

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 80/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Sulusianah, M.Pd

Instansi *

SMK Negeri 1 Klabang

Alamat Instansi: *

Jalan Blimbing No. 12 Klabang Bondowoso

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S2 TEP Konsentrasi Pend. Matematika

Alamat E-mail *

sulusianah@yahoo.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 81/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 82/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 83/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 84/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Modul sudah menarik bagi siswa untuk soal latihan bisa ditambah lebih banyak lagi

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 85/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

MAKSUM, S. Pd.

Instansi *

SMKN 1 Bandung

Alamat Instansi: *

Ds. Bantengan Kec. Bandung Kab. Tulungagung

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S1 Pendidikan Matematika

Alamat E-mail *

mmaksum07@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 86/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 87/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 88/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 89/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Perlu penambahan dan lebih banyak contoh yang variatif

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 90/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Slamet Sugianto, S. Pd

Instansi *

SMP Negeri 2 Bangsalsari

Alamat Instansi: *

Jl. Jawa 23 Curahkalong Bangsalsari

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S1 Pendidikan Matematika

Alamat E-mail *

slametmtk@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 91/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 92/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 93/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 94/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Sudah baik dan bisa ditingkatkan

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 95/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Dhimaa Asih Kusuma Persadha, M.Pd.

Instansi *

SMAN 1 ROGOJAMPI

Alamat Instansi: *

Jalan Ali Sakti No. 2. Rogojampi, Banyuwangi

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S2 Pendidikan Bahasa Indonesia

Alamat E-mail *

dhimasakp.mpd@gmail.com

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 96/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 97/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 98/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 99/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Gambar setiap fungsi kalkulator dibuat lebih besar, sampul masih terlalu sederhana, ilustrasinya
pemilihan kata lebih ringkas dan tampilan grafik perlu penjelasan maksd dari ilustrasi.

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 100/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK


DAN FUNGSI TURUN
Assalamualikum Wr. Wb

Salam hormat dan sejahtera untuk Kita semua. Kami mohon bantuan untuk mengisi angket di bawah ini
untuk keperluan kami dalam penulisan Karya Tulis Ilmiah. Untuk kesediaan waktunya kami sampaikan
terima kasih.

AISYAH SEPTININGSIH, S.Pd.

Nama (Lengkap dengan gelar) *

Robiatul Adaiyah, S.Pd., M.Si.

Instansi *

Universitas Jember

Alamat Instansi: *

Kampus Tegalboto, Jl. Kalimantan No.37, Krajan Timur, Sumbersari, Kec. Sumbersari, Kabupaten
Jember, Jawa Timur 68121

Pendidikan Terakhir *
Contoh: S1 Pendidikan Matematika

S2 Metematika

Alamat E-mail *

robiatul@unej.ac.id

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 101/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK MATERI *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Materi yang
disajikan
membantu siswa
mengidentifikasi
fungsi naik dan
fungsi turun

Materi disajikan
secara akurat
sehingga tidak
menimbulkan
miskonsepsi pada
siswa

Materi yang
disajikan memuat
langkah-langkah
yang mendorong
siswa membuat
kesimpulan yang
benar

Materi memuat
contoh dan latihan
soal yang relevan
dengan materi
yang dibahas

Materi memuat
uraian gambar dan
sketsa yang dapat
menarik minat
siswa

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 102/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK PENYAJIAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

E-modul
menyajikan
masalah
kontekstual di
sekitar siswa

E-modul disajikan
dengan
menggunakan
gambar-gambar
yang menarik

E-modul disajikan
menggunakan
warna dan font
yang sesuai

E-modul
menyajikan link-
link sebagai
sumber acuan soal
latihan yang
bervariasi

Pada Awal e-modul


terdapat Kata
pengantar,
Petunjuk
penggunaan, dan
daftar isi

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 103/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK BAHASA *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Bahasa yang
digunakan sesuai
dengan tingkat
intelektua siswa

Pesan disajikan
dengan bahasa
menarik, jelas dan
tidak menimbulkan
makna ganda

Kalimat dan kata


yang digunakan
sesuai dengan EYD

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 104/105
5/18/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL FUNGSI NAIK DAN FUNGSI TURUN

ASPEK KEGRAFIKAN *

Skor 4 :Sangat Skor 2 : Kurang Skor 1 : Sangat


Skor 3 :Baik
Baik Baik Kurang Baik

Tampilan e-modul
harmonis, memilki
irama dan
kesatuan yang
konsisten

Menampilkan
pusat pandang
yang baik

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah dibaca

Cover
menggambarkan
isi e-modul

Ilustrasi isi
menimbulkan daya
tarik

Komentar/Saran:

Penulisan Kalimat dalam suatu paragraf seharusnya lebih baik menggunakan Justfy, agar terlihat lebih
rapi. Cek kembali beberapa tanda baca, ada yang perlu ditambahkan dan diperbaiki penulisannya. Over
All, modul nya TOP BNGT.

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/1KzLvAmcJ6qAHHXGCzs7CkFchwhgS1EV-ZnN8U5_tNQQ/edit#responses 105/105
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

NAMA SISWA *

Muhammad Khoirul Rosikin

KELAS *

XII TKJ 2

ASPEK MATERI

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Saya mudah
memahami
petunjuk pada e-
modul

Saya mudah
memahami materi
yang disajikan

Contoh soal
membantu saya
memahami konsep
yang akan
dipelajari

Langkah-langkah
pada e-modul
membantu saya
memahami fungsi
naik dan fungsi
turun

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 1/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK PENYAJIAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Tampilan e-modul
menarik

Gambar pada e-
modul menarik
minat untuk
membaca

Link-link pada e-
modul membantu
dalam memahami
materi

Soal-soal pada e-
modul sesuai
dengan materi
yang saya pelajari

ASPEK BAHASA

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Bahasa yang
digunakan tidak
menimbulkan
makna ganda

Bahasa yang
digunakan mudah
dipahami

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 2/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK KEGRAFIKAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Cover membuat
saya tertarik untuk
membaca

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah di baca

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 3/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

NAMA SISWA *

MOHAMMAD ABDUL AZIS

KELAS *

XII TKJ 2

ASPEK MATERI

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Saya mudah
memahami
petunjuk pada e-
modul

Saya mudah
memahami materi
yang disajikan

Contoh soal
membantu saya
memahami konsep
yang akan
dipelajari

Langkah-langkah
pada e-modul
membantu saya
memahami fungsi
naik dan fungsi
turun

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 4/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK PENYAJIAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Tampilan e-modul
menarik

Gambar pada e-
modul menarik
minat untuk
membaca

Link-link pada e-
modul membantu
dalam memahami
materi

Soal-soal pada e-
modul sesuai
dengan materi
yang saya pelajari

ASPEK BAHASA

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Bahasa yang
digunakan tidak
menimbulkan
makna ganda

Bahasa yang
digunakan mudah
dipahami

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 5/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK KEGRAFIKAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Cover membuat
saya tertarik untuk
membaca

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah di baca

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 6/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

NAMA SISWA *

MEILINA PUTRI

KELAS *

XII TKJ2

ASPEK MATERI

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Saya mudah
memahami
petunjuk pada e-
modul

Saya mudah
memahami materi
yang disajikan

Contoh soal
membantu saya
memahami konsep
yang akan
dipelajari

Langkah-langkah
pada e-modul
membantu saya
memahami fungsi
naik dan fungsi
turun

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 7/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK PENYAJIAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Tampilan e-modul
menarik

Gambar pada e-
modul menarik
minat untuk
membaca

Link-link pada e-
modul membantu
dalam memahami
materi

Soal-soal pada e-
modul sesuai
dengan materi
yang saya pelajari

ASPEK BAHASA

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Bahasa yang
digunakan tidak
menimbulkan
makna ganda

Bahasa yang
digunakan mudah
dipahami

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 8/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK KEGRAFIKAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Cover membuat
saya tertarik untuk
membaca

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah di baca

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 9/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

NAMA SISWA *

Lilin Agustin Mega Pratiwi

KELAS *

Xll TKJ 1

ASPEK MATERI

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Saya mudah
memahami
petunjuk pada e-
modul

Saya mudah
memahami materi
yang disajikan

Contoh soal
membantu saya
memahami konsep
yang akan
dipelajari

Langkah-langkah
pada e-modul
membantu saya
memahami fungsi
naik dan fungsi
turun

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 10/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK PENYAJIAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Tampilan e-modul
menarik

Gambar pada e-
modul menarik
minat untuk
membaca

Link-link pada e-
modul membantu
dalam memahami
materi

Soal-soal pada e-
modul sesuai
dengan materi
yang saya pelajari

ASPEK BAHASA

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Bahasa yang
digunakan tidak
menimbulkan
makna ganda

Bahasa yang
digunakan mudah
dipahami

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 11/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK KEGRAFIKAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Cover membuat
saya tertarik untuk
membaca

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah di baca

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 12/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

NAMA SISWA *

LINA SEPTIANA

KELAS *

XII TKJ 1

ASPEK MATERI

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Saya mudah
memahami
petunjuk pada e-
modul

Saya mudah
memahami materi
yang disajikan

Contoh soal
membantu saya
memahami konsep
yang akan
dipelajari

Langkah-langkah
pada e-modul
membantu saya
memahami fungsi
naik dan fungsi
turun

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 13/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK PENYAJIAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Tampilan e-modul
menarik

Gambar pada e-
modul menarik
minat untuk
membaca

Link-link pada e-
modul membantu
dalam memahami
materi

Soal-soal pada e-
modul sesuai
dengan materi
yang saya pelajari

ASPEK BAHASA

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Bahasa yang
digunakan tidak
menimbulkan
makna ganda

Bahasa yang
digunakan mudah
dipahami

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 14/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK KEGRAFIKAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Cover membuat
saya tertarik untuk
membaca

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah di baca

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 15/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

NAMA SISWA *

DIAS MURIN SASTRAWATI

KELAS *

XII TKJ1

ASPEK MATERI

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Saya mudah
memahami
petunjuk pada e-
modul

Saya mudah
memahami materi
yang disajikan

Contoh soal
membantu saya
memahami konsep
yang akan
dipelajari

Langkah-langkah
pada e-modul
membantu saya
memahami fungsi
naik dan fungsi
turun

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 16/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK PENYAJIAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Tampilan e-modul
menarik

Gambar pada e-
modul menarik
minat untuk
membaca

Link-link pada e-
modul membantu
dalam memahami
materi

Soal-soal pada e-
modul sesuai
dengan materi
yang saya pelajari

ASPEK BAHASA

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Bahasa yang
digunakan tidak
menimbulkan
makna ganda

Bahasa yang
digunakan mudah
dipahami

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 17/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK KEGRAFIKAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Cover membuat
saya tertarik untuk
membaca

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah di baca

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 18/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

NAMA SISWA *

Ahmad abdullah adim

KELAS *

XII TKJ1

ASPEK MATERI

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Saya mudah
memahami
petunjuk pada e-
modul

Saya mudah
memahami materi
yang disajikan

Contoh soal
membantu saya
memahami konsep
yang akan
dipelajari

Langkah-langkah
pada e-modul
membantu saya
memahami fungsi
naik dan fungsi
turun

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 19/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK PENYAJIAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Tampilan e-modul
menarik

Gambar pada e-
modul menarik
minat untuk
membaca

Link-link pada e-
modul membantu
dalam memahami
materi

Soal-soal pada e-
modul sesuai
dengan materi
yang saya pelajari

ASPEK BAHASA

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Bahasa yang
digunakan tidak
menimbulkan
makna ganda

Bahasa yang
digunakan mudah
dipahami

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 20/21
6/4/2020 LEMBAR VALIDASI E-MODUL SISWA

ASPEK KEGRAFIKAN

Skor 4 (Sangat Skor 2 (Kurang SKor 1 (Tidak


Skor 3 (Setuju)
Setuju) Setuju) Setuju)

Cover membuat
saya tertarik untuk
membaca

Huruf yang
digunakan menarik
dan mudah di baca

Konten ini tidak dibuat atau didukung oleh Google.

 Formulir

https://docs.google.com/forms/d/11pjnLlmfq-kQ39sgmEmeG5ABNP7TY4vZcJ4s4C_rLSk/edit#responses 21/21

Anda mungkin juga menyukai