Anda di halaman 1dari 13

MAKALAH PERILAKU KONSUMEN

“STRATEGI PEMASARAN”

DOSEN PEMBIMBING :
1. Zulkifli, S.KM, M.Si
2. Dr. Hermita Bus Umar, SKM, M. Kes

OLEH KELOMPOK 11 :
1. Aulia Rahma Putri (192210654)
2. Yulmira (192210687)

SARJANA TERAPAN GIZI DAN DIETETIKA 3A


POLTEKKES KEMENKES RI PADANG
2021/2022

1
KATA PENGNTAR

Puji syukur senantiasa selalu kami panjatkan kepada Allah SWT yang telah memberikan
limpahan rahmat, Taufik dan Hidayah-Nya sehingga kami dapat menyelesaikan penyusunan
makalah ini. Shalawat serta salam tak lupa kami curahkan kepada Nabi Muhammad SAW yang
telah menunjukkan jalan kebaikan dan kebenaran didunia dan akhirat kepada umat manusia.

Makalah ini disusun guna memenuhi tugas mata kuliah Prilaku Konsumen, makalah ini kami
susun dengan segala kemampuan kami dan semaksimal mungkin. Namun, kami menyadari
bahwa dalam penyusunan makalah ini tentu tidaklah sempurna dan masih banyak kesalahan.
Maka dari itu kami sebagai penyusun makalah ini mohon kritik, saran, dan pesan dari semua
yang membaca makalah ini terutama Dosen Perilaku Konsumen, yang kami harapkan sebagai
bahan koreksi untuk kelompok kami.

Padang, 15 Januari 2022

Penulis,

2
DAFTAR PUSTAKA

BAB 1......................................................................................................................4

PENDAHULUAN...................................................................................................4

A. Latar belakang............................................................................................4

B. Rumusan masalah.......................................................................................5

C. Tujuan..........................................................................................................5

BAB 11....................................................................................................................6

PEMBAHASAN.....................................................................................................6

A. Pengertian Stategi Pemasaran...................................................................6

B. Fungsi_Fungsi Strategi Pemasaran ..........................................................8

C. Tujuan Strategi Pemasaran………………………………………………9

D. Elemen Strategi Pemasaran.......................................................................9

BAB III..................................................................................................................13

PENUTUP..............................................................................................................13

A. Kesimpulan................................................................................................13

B. Saran..........................................................................................................13

DAFTAR PUSTAKA............................................................................................14

3
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Strategi pemasaran mempunyai peranan yang sangat penting bagi perusahaan
yang bekerja dalam sistem pasar persaingan yang kuat. Akurasi dan ketepatan strategi
pemasaran akan menentukan keberhasilan dalam mengejar keuntungan yang
berkelanjutan. Strategi pemasaran yang baik memberi gambaran yang jelas dan terarah
tentang apa yang per1u dilakukan perusahaan dalam menggunakan setiap peluang pada
beberapa sasaran pasar. Untuk dapat bertahan dalam dunia bisnis yang dengan kondisi
persaingan yang kuat, suatu perusahaan dituntut dapat menguasai pasar dengan
menggunakan produk yang telah dihasilkannya. Strategi pemasaran yang tepat
merupakan salah satu senjata ampuh bagi perusahaan dalam mengembangkan dan
mempertahankan usaha.
Strategi pemasaran pada dasarnya adalah rencana yang menyeluruh, terpadu dan
menyatu dibidang pemasaran, yang memberikan panduan tentang kegiatan yang akan
dijalankan untuk dapat tercapainya tujuan pemasaran suatu 3 perusahaan. Dengan kata
lain, strategi pemasaran adalah serangkaian tujuan dan sasaran, kebijakan dan aturan
yang memberi arah kepada usaha-usaha pemasaran perusahaan dari waktu ke waktu, pada
masing-masing tingkatan dan acuan serta alokasinya, terutama sebagai tanggapan
perusahaan dalam menghadapi lingkungan dan keadaan persaingan yang selalu berubah.
Dalam membentuk strategi pemasaran suatu perusahaan mempunyai peranan
yang penting untuk mencapai tujuan. Strategi pemasaran perusahaan di buat atau
dirancang oleh suatu tim dengan harapan dan persetujuan dari setiap fungsi perusahaan
kemudian ditetapkan pada tingkat organisasi perusahaan untuk mendapatkan hasil yang
maksimal serta pelaksanaannya akan dilakukan dengan pengendalian secara teliti dan
seksama, terdapat pula riset pasar untuk mengetahui strategi pemasaran tersebut apakah
dapat bersaing di pasar.

4
B. RUMUSAN MASALAH
1. Apa Itu Strategi Pemasaran?
2. Apa Fungsi Strategi Pemasaran?
3. Apa Itu Tujuan Strategi Pemasaran?
4. Bagaimana Elemen Strategi Pemasaran?
C. TUJUAN
1. Untuk Mengrtahui Stategi Pemasaran.
2. Untuk Mengetahui Fungsi Strategi Pemasanran.
3. Untuk Mengetahui Tujuan Strategi Pemasaran.
4. Untuk Mengetahui Elemen Stategi Pemasaran.

5
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Strategi Pemasaran
Strategi adalah proses penentuan rencana para pemimpin puncak yang berfokus pada
tujuan jangka panjang organisasi. Disertai penyusunan suatu cara atau upaya bagaimana agar
tujuan tersebut dapat dicapai. Dalam artian khusus strategi merupakan tindakan yang bersifat
incremental (senantiasa peningkat) dan terus menerus, serta dilakukan berdasarkan sudut
pandang tentang apa yang diharapkan oleh para pelanggan di masa depan.
Strategi adalah keseluruhan konsep bagaimana sebuah perusahaan mengatur
dirinya sendiri dan semua kegiatan dengan tujuan agar bisnis yang dijalankan berhasil,
melakukan persaingan, dan melakukan imbal hasil kepada pemegang saham (Charles,
2010, hlm. 9). Sedangkan menurut Assauri (2013, hlm. 15) strategi pemasaran yaitu
serangkaian tujuan dan sasaran, kebijakan dan aturan yang memberi arah kepada usaha-
usaha pemasaran perusahaan dari waktu ke waktu, pada masing-masing tingkatan, acuan
serta alokasinya, terutama sebagai tanggapan perusahaan dalam menghadapi lingkungan
dan keadaan persaingan yang selalu berubah. Sedangkan strategi pemasaran menurut
Swasta (2008, hlm. 5) adalah suatu system keseluruhan dari kegiatan usaha melalui
perencanaan, penentuan harga, mempromosikan, dan mendistribusikan barang dan jasa
yang memuaskan dan memenuhi kebutuhan pembeli.
Pemasaran adalah sekelompok aktivitas yang saling berkaitan yang dirancang untuk
mengidentifikasi kebutuhan konsumen dan mengembangkan distribusi, promosi, dan
penetapan harga serta pelayanan untuk memuaskan kebutuhan konsumen pada tingkat
keuntungan tertentu. Definisi di atas memiliki beberapa konsep penting yaitu kebutuhan,
keinginan, dan permintaan, produk (barang, jasa, dan ide), nilai, biaya, dan kepuasan,
pertukaran dan transaksi, hubungan relasi dan jaringan kerja, serta pemasar dan prospek.
Menurut Hutama dan Subagio (2014, hlm. 3) pemasaran merupakan serangkaian
kegiatan mulai dari proses dalam pembuatan, mengkomunikasikan mengenalkan dan
menawarkan transaksi yang mempunyai nilai bagi konsumen, klien, partner, dan
masyarakat pada umumnya. Sedangkan pemasaran jasa menurut Ali dalam Karnelis
(2017, hlm. 721) pemasaran jasa merupakan proses sosial dimana individu dan kelompok

6
mendapatkan apa yang mereka butuhkan dan inginkan dengan mempertukarkan jasa yang
bernilai.(Yogyakarta and Penjualan, no date)
Strategi pemasaran memiliki peran penting di dalamnya terdapat segmenting,
targeting, dan positioning yang menentukan keberhasilan suatu perusahaan dalam
menjalankan usahanya dalam bidang pemasaran. (Pemasaran, no date)(Ii and Teori, 2008)
Berikut definisi strategi pemasaran menurut para ahli antara lain :
a. Strategi pemasaran adalah logika pemasaran yang digunakan oleh perusahaan dengan
harapan agar unit bisnis dapat mencapai tujuan perusahaan (Kotler, 2001: 76).
b. Strategi pemasaran yaitu serangkaian tujuan dan sasaran, kebijakan dan aturan yang
memberi arah kepada usaha-usaha pemasaran perusahaan dari waktu ke waktu, pada
masing-masing tingkatan, acuan serta alokasinya, terutama sebagai tanggapan perusahaan
dalam menghadapi lingkungan dan keadaan persaingan yang selalu berubah (Assauri,
2013).
c. Menurut Paul dan Guiltinan, strategi pemasaran adalah sebuah pola pikir yang
digunakan untuk mengembangkan suatu bisnis atau perusahaan. Adapun cara yang
digunakan adalah dengan menyatukan beberapa unsur pemasaran seperti segmentasi
pasar, bauran marketing, posisi, sasaran, dan sebagainya.
d. Menurut Tjiptono, strategi pemasaran adalah suatu alat yang direncanakan dan
dirancang secara fundamental. Proses perancangan ini dilakukan sebagai upaya
perusahaan untuk melakukan pengembangan keunggulan dalam bersaing melalui
suatu program khusus dalam rangka melayani pasar secara berkesinambungan.
e. Pengertian strategi pemasaran menurut Philip kotler yaitu suatu cara dimana fungsi
dari pemasaran menyelenggarakan kegiatannya agar bisa mencapai pertumbuhan
yang menguntungkan dalam kegiatan penjualan pada level marketing mix.
f. Pengertian strategi pemasaran menurut Michael Baker lebih sederhana. Strategi
pemasaran menurut Michael yaitu suatu tujuan dasar dalam meningkatkan penjualan
dan mencapai keunggulan kompetitif yang berkelanjutan.
g. Menurut Christian Homburg, strategi pemasaran adalah semua upaya yang dilakukan
baik jangka pendek maupun panjang di bidang pemasaran.
h. David Aaker menyatakan bahwa strategi pemasaran adalah suatu proses yang diawali
dengan proses pemindahan lingkungan bisnis, baik lingkungan internal maupun
eksternal.
7
i. Menurut Hausma dan Associates, Strategi pemasaran diartikan sebagai sebuah desain
pemasaran dalam jangka panjang yang bertujuan untuk mengoptimalkan penjualan.
Proses pengoptimalan ini dilakukan dengan memberikan pelanggan kepuasan.

B. Fungsi Strategi Pemasaran


Secara umum, fungsi strategi pemasaran dibagi menjadi 4 poin utama, yaitu:
1. Meningkatkan Inovasi Pengembangan Bisnis
Dengan adanya strategi pemasaran, kamu bisa mengetahui kebutuhan konsumen.
Mulai dari apa yang konsumen butuhkan dan inginkan saat ini hingga masa
mendatang. Dengan mengetahui kebutuhan konsumen ini, maka secara tidak
langsung bisa memunculkan inovasi-inovasi baru untuk pengembangan bisnismu.
Produk yang terus berinovasi menjadi lebih baik, biasanya akan jauh lebih diminati
oleh masyarakat.
Contoh kecilnya yaitu konsumen sebenarnya tidak perlu membeli tas setiap
bulannya. Namun dengan strategi pemasaran, kamu bisa memanfaatkan alasan tren
tas terbaru untuk menarik minat konsumen. 

2. Membuat Koordinasi Tim Lebih Efektif


Dengan adanya strategi pemasaran, maka koordinasi tim akan lebih efektif dan
terarah. Hal ini karena strategi dapat membantu mengatur tugas setiap staf di setiap
divisi dalam bisnis agar bisa bekerja sama untuk mencapai tujuan. Misalnya, suatu
bisnis terjadi kenaikan permintaan dari konsumen. Maka adanya strategi
pemasaran dapat membuat koordinasi tim yaitu antara divisi pemasaran dan produksi
sehingga kebutuhan konsumen dapat tercapai dengan baik.

3. Merumuskan Tujuan Perusahaan


Dalam sebuah bisnis, tujuan adalah hal penting yang harus ada sehingga bisnis
dapat lebih terarah dan bisa berkembang ke depannya, atau bisa dikatakan bahwa
bisnis tanpa tujuan tidak akan mampu berkembang. Misalkan, kamu
menentukan tujuan bisnis yaitu untuk mencapai target penjualan sekian persen. Maka,
jika tujuan tersebut tercapai, nilai ekonomi perusahaanmu akan meningkat dan

8
bisnismu pasti akan berkembang. Nah, berdasarkan hal inilah sebuah strategi
pemasaran dibutuhkan yaitu untuk menentukan tujuan perusahaan, baik itu untuk
merumuskan maupun mencapai tujuan itu sendiri dalam jangka pendek maupun
jangka panjang.

4. Mengawasi Kegiatan Pemasaran


Untuk menentukan strategi pemasaran kedepannya, Kamu juga dituntut untuk
melakukan pengawasan apakah strategi yang Kamu gunakan tersebut sudah efektif
atau tidak terhadap pemasaran. Secara tidak langsung, hal ini berarti strategi
pemasaran juga dapat berfungsi untuk mengawasi kegiatan pemasaran. Misalnya,
mengawasi bagaimana kinerja setiap tim dalam mendukung perusahaan mencapai
target penjualan, dan sebagainya.

C. Tujuan dari kegiatan strategi pemasaran :


1. Menjadi kegiatan dalam pengembangan kemampuan bisnis agar bisa melakukan
adaptasi.
2. Untuk dasar pemikiran dalam pengambilan keputusan pemasaran.
3. Dipakai untuk media ukur dari hasil pemasaran berdasar pada standar prestasi yang
telah ditentukan.
4. Supaya tim pemasaran bisa meningkatkan kualitas koordinasi diantara individu-
individu di dalamnya.

D. Elemen Strategi Pemasaran


Dalam strategi pemasaran, ada lima elemen yang harus kamu perhatikan. Lima
elemen tersebut dikenal dengan 5P yaitu Product, Price, Promotion, Place, dan People.
Untuk lebih jelasnya, berikut penjelasan kelima elemen tersebut:
1. Product (Produk)
Elemen strategi pemasaran pertama terletak pada produknya. Dalam
menentukan strategi pemasaran melalui produk ini, hal-hal yang bisa kamu
pertimbangkan meliputi fungsi, tampilan, kualitas, hingga pengemasan dari produk
tersebut. Dalam pemilihan suatu produk, pelanggan akan mempertimbangkan

9
kelebihan dan manfaat dari produk. Bahkan tidak jarang para pelanggan akan mencari
terlebih dahulu di internet mengenai produk yang akan dibelinya. Oleh karena itulah,
sebaiknya kamu benar-benar mempertimbangkan fitur utama, manfaat, hingga
keinginan pelanggan terhadap produk yang akan kamu tawarkan. Sehingga strategi
pemasaran yang akan kamu jalankan dapat berhasil kedepannya.

2. Price (Harga)
Elemen harga ini berhubungan dengan strategi yang kamu gunakan dalam
menetapkan harga produk maupun layanan yang akan kamu tawarkan, juga entang
bagaimana harga yang sudah kamu tawarkan tersebut dapat mempengaruhi
pelanggan. Nah, dalam memutuskan harga yang akan kamu tawarkan ini, kamu bisa
mengacu pada beberapa hal. Seperti harga jual produk di pasaran, diskon, metode
pembayaran, kredit, hingga layanan lainnya. Sehingga perusahaan kamu tidak
merugi, namun harga tersebut masih bisa diterima oleh pembeli. Tidak hanya itu, saat
menentukan strategi penetapan harga ini, kamu juga harus mempertimbangkan posisi
bisnismu di pasaran saat ini. Misalnya, kamu memasarkan tas dengan kualitas terbaik,
bahkan dari kulit hewan asli. Maka, harga yang kamu tawarkan juga harus sesuai
dengan kualitasnya.

3. Promotion (Promosi)
Strategi pemasaran erat kaitannya dengan promosi. Promosi ini merupakan segala
aktivitas yang dilakukan agar bisnis dapat dikenal oleh banyak orang. Promosi ini
dapat berupa iklan, menambah relasi, dan sponsor. Dalam promosi, sebuah strategi
pemasaran itu penting. Mengingat biaya produksi yang tidaklah rendah. Jadi sangat
penting untuk menentukan apakah promosi yang kamu lakukan layak atau tidak
dalam meningkatkan penjualan produk mu.

4. Place (Tempat)
Elemen strategi pemasaran yang perlu kamu perhatikan juga yaitu tempat. Tempat
mengacu pada lokasi produk atau layanan bisnismu dilihat, dibuat, dijual, dan
didistribusikan.  Dalam mempertimbangkan tempat ini, ada beberapa hal yang harus

10
Kamu perhatikan. Dua diantaranya yaitu terjangkau, dan tidak terlalu banyak
menguras biaya.  Sangat penting untuk mempertimbangkan keterjangkauan atau
kemudahan akses produk tersebut terhadap pelanggan, sehingga pelanggan dapat
dengan mudah menemukan produk. Jika ingin bisnismu berkembang, maka sebaiknya
kamu pastikan bahwa produk tersebut tersedia bagi pelanggan pada waktu, tempat,
dan jumlah yang tepat. Tidak hanya itu, kamu juga harus memperhatikan biaya yang
kamu butuhkan untuk tempat tersebut. Apakah sudah sesuai dengan modal bisnismu
atau tidak. Jangan sampai tempat untuk bisnismu menguras terlalu banyak modal
usahamu. Karena yang terpenting dalam suatu bisnis yang pertama adalah
produknya.Dalam hal ini, Kamu bisa memanfaatkan beberapa situs di internet untuk
tempat bisnismu atau di toko ritel, dan sebagainya .
5. People (Orang-orang)
Elemen strategi pemasaran terakhir yaitu orang. Orang tersebut yaitu staf atau
karyawan, tenaga penjualan, dan sebagainya.  Orang ini erat kaitannya dengan
sumber daya manusia untuk bisnismu. Dalam menjalankan strategi bisnis agar bisa
memperoleh keuntungan, kamu bisa merekrut karyawan yang kompeten. Hal ini
karena salah satu faktor keberhasilan suatu usaha adalah karena adanya sumber daya
manusia yang kompeten. Salah satu contoh kompeten yaitu karyawan mampu
memberikan pelayanan yang baik terhadap pelanggan. Sehingga pelanggan berminat
untuk membeli produk mu.

11
BAB III

PENUTUP

A. KESIMPULAN
Strategi pemasaran adalah upaya untuk memasarkan serta mengenalkan suatu
produk maupun jasa pada masyarakat. strategi pemasaran adalah strategi yang dirancang
untuk mempromosikan barang atau jasa sehingga akan menghasilkan keuntungan. Dalam
konteks ini, kata barang berarti sama dengan produk. Strategi pemasaran yang
menyeluruh mencakup empat P pemasaran: produk, price atau harga, place atau tempat,
dan promosi.
B. SARAN
Dengan adanya materi Strategi Pemasaran ini diharapkan mahasiswa dapat
mengetahui mulai dari pengertian serta memahami materi ini. Penulis menyadari masih
banyak kekurangan dan kekeliruan dalam apa yang penulis baca,tulis dan pahami. Oleh
karena itu untuk menjadikan makalah yang penulis sajikan ini lebih baik, penulis
memerlukan kritik dan saran dari para pembaca yang budiman sebagai salah satu
tanggung jawab makalah penulis.

12
DAFTAR PUSTAKA

Ii, B. A. B. and Teori, L. (2008) ‘No Title’, pp. 6–17.

Pemasaran, A. S. (no date) ‘digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id


digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id digilib.uinsby.ac.id’, pp. 16–29.

Yogyakarta, C. H. and Penjualan, V. (no date) ‘STRATEGI PEMASARAN UNTUK


MENINGKATKAN VOLUME PENJUALAN DI CAVINTON HOTEL YOGYAKARTA T .
Prasetyo Hadi Atmoko’, pp. 83–96.

https://koinworks.com/blog/pengertian-strategi-pemasaran-fungsi-contoh-elemen/

https://accurate.id/marketing-manajemen/10-strategi-pemasaran/

13

Anda mungkin juga menyukai