Anda di halaman 1dari 2

BAB I

DEFINISI

1. Bahan Berbahaya dan Beracun yang selanjutnya disingkat B3 adalah zat,


energy, dan / atau komponen lain yang karena sifat, konsentrasi, dan / atau
jumlahnya, baik secara langsung maupun tidak langsung, dapat mencemarkan
dan / atau merusak lingkungan hidup, dan / atau membahayakan lingkungan
hidup, kesehatan, serta kelangsungan hidup manusia dan makhlik hidup lain.
2. Limbah Bahan Berbahaya dan Beracun yang selanjutnya di sebut Limbah B3
adalah sisa suatu usaha dan / atau kegiatan yang mengandung B3.
3. Pengelolaan B3 adalah kegiatanyang menghasilkan, mengangkut, menyimpan,
dan membuang limbah B3.
4. Pengelolaan Limbah B3 adalah rangkaian kegiatan yang mencangkup reduksi,
penyimpanan, pengumpulan, pengangkutan, pemanfaatan, pengolahan dan
penimbunan limbah B3.
BAB II
RUANG LINGKUP

Rumah Sakit Ibu dan Anak Azalia adalah institusi pelayanan kesehatan yang
menyelenggarakan pelayanan kesehatan perorangan secara paripurna yang
menyediakan pelayanan rawat inap, rawat jalan dan gawat darurat. Pengelolaan RSIA
Azalia sebagai institusi pelayanan public harus dikelola secara aman dari pencemaran
lingkungan RSIA Azalia yang diakibatkan oleh Bahan Berbahaya dan Beracun (B3)
serta limbah B3.
Sebagai institusi pelayanan public yang memberikan jasa pelayanan
kesehatan, RSIA Azalia berkewajiban untuk mengupayakan keselamatan dan
keamanan seluruh penghuni rumah sakit. Agar dapat memberikan jasa pelayanan
kesehatan yang maksimal, mengamankan dan mencegah pencemaran lingkungan,
RSIA Azalia harus dalam keadaan aman akibat dari penggunaan Bahan Berbahaya
dan Beracun.
RSIA Azalia menggunakan berbagai jenis Bahan Berbahaya dan Beracun
dalam penyelenggaraan pelayanan kesehatan yang berpotensi menimbulkan berbagai
risiko. Untuk mengantisipasi dan meminimalisasi dampak dari kemungkinan risiko –
risiko tersebut, maka perlu dibuat Panduan Pengelolaan Bahan Berbahaya dan
Beracun (B3) sehingga memberikan rasa aman kepada petugas dan lingkungan.
Berdasarkan hal tersebut maka perlu di buat Panduan Pengelolaan B3 dan
Limbah B3 dengan tujuan :
1. Sebagai acuan di RSIA Azalia dalam pengelolaan Bahan Berbahaya dan
Beracun serta limbah B3 yang dihasilkan dalam pelayanan kesehatan.
2. Memberikan keamanan kepada pasien, dokter, pengunjung dan karyawan
RSIA Azalia, serta mencegah pencemaran lingkungan dengan adanya
bahan berbahaya dan beracun.
3. Meminimalisasi risiko penyakit dan kecelakaan akibat kerja.
Ruang lingkup Pandua Pengelolaan Bahan Berbahaya d

Anda mungkin juga menyukai