Anda di halaman 1dari 45

Pengerjaan Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya

(PJU-TS) Selama Praktik Kerja di P4TK BMTI (Bidang


Mesin dan Teknik Industri )

LAPORAN PRAKTIK KERJA

Waktu pelaksanaan Praktik Kerja


1 Agustus – 30 September 2020

Mahasiswa penyusun,
Muhammad Firyal Firdaus (1601538)

Dengan dosen pembimbing,


Dr. Elih Mulyana, M.Si
dan
Pembimbing dari perusahaan,
IR. Suwardi SE M.Pd

PROGRAM STUDI TEKNIK ELEKTRO S1


DEPARTEMEN PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRO
FAKULTAS PENDIDIKAN TEKNOLOGI DAN KEJURUAN
UNIVERSITAS PENDIDIKAN INDONESIA
BANDUNG
2020
Lembar Pengesahan Laporan Praktik Kerja
P4TK BMTI, Cimahi

Muhammad Firyal Firdaus (1601538)


Teknik Elektro S1
Tenik Tenaga Elektrik

Disetujui Oleh,
Ketua Praktik Industri Dosen Pembimbing

Dr. H. Bambang Trisno, MSIE. Dr. Elih Mulyana, M.Si


NIP.19610309 198610 1 001 NIP.19610309 198610 1 001
Mengetahui,
Ketua Departemen Pend. Teknik Elektro

Drs. H. Yadi Mulyadi, M.T.


NIP.19630727 199302 1 001

ii
Lembar Pengesahan Laporan Praktik Kerja
P4TK BMTI, Cimahi

Muhammad Firyal Firdaus (1601538)


Teknik Elektro S1
Tenik Tenaga Elektrik

Dengan Judul :

Pengerjaan Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS)


Selama Praktik Kerja Di P4TK BMTI (Bidang Mesin dan Teknik
Industri)

Masa Praktik Industri 1 Agustus – 30 September 2020

Telah disetujui dan disahkan oleh :


P4TK BMTI
Pembimbing Praktik Kerja,

IR. Suwardi, SE,.M.Pd


19690717 199103 1 002

iii
ABSTRAK
Permasalahan tentang energi dari fosil yang semakin berkurang karena
membutuhkan waktu yang sangat lama untuk bisa kembali dimanfaatkan membuat
manusia di seluruh dunia mulai berfokus pada energi yang dapat diperbaharui atau
energi terbarukan yang salah satunya adalah pemanfaatan energi surya.
Pemanfaatan energi surya dapat diaplikasikan dalam berbagai aspek salah satunya
adalah penerangan jalan umum tenaga surya (PJU-TS). PJU-TS memanfaatkan
komponen panel surya yang dapat mengubah energi surya menjadi energi listrik,
dari energi listrik diubah menjadi energi cahaya untuk penerangan jalan umum.
Komponen utama dari PJU-TS terdiri dari komponen tiang di antaranya tiang inti,
tiang lampu, pelat dasar, dan juga dudukan panel surya. Sedangkan untuk
komponen kelistrikan terdiri dari SCC, MC4, lampu, baterai dan juga panel surya.
Pemasangan PJU-TS dilakukan secara bertahap dari mulai pemasangan komponen
tiang, pemasangan komponen listrik dan pemasangan kabel yang semua terhubung
pada SCC sebagai fungsi kontrol dari daya baterai dan waktu menyala dari PJU-TS
tersebut.

Kata kunci :Energi Surya, Panel Surya, PJU-TS

iv
KATA PENGANTAR
Puji syukur mari kita panjatkan ke hadirat Allah SWT, karena berkat karunia-
Nya kita masih diberi kesempatan untuk beraktivitas termasuk dalam kegiatan
pelaksanaan hingga penyusunan laporan Praktik Kerja yang dilaksanakan oleh
penulis. Selawat serta salam, semoga tercurah limpah kepada junjungan kita Nabi
Besar Muhammad SAW.

Praktik Industri merupakan salah satu mata kuliah berbobot empat (4) SKS yang
harus diselesaikan oleh mahasiswa DPTE UPI. Mata kuliah ini memberi bekal
pengalaman di dunia industri bagi mahasiswa sebagai bahan pembanding atau
pelengkap materi teori di dalam kelas. Selama atau setelah melaksanakan Praktik
Kerja, mahasiswa diwajibkan untuk membuat laporan yang akan dipaparkan ketika
Seminar Praktik Kerja.

Laporan Praktik Kerja ini berjudul “Pengerjaan Penerangan Jalan Umum


Tenaga Surya (PJU-TS)” dan diambil dari hasil Praktik Kerja di P4TK BMTI
Cimahi yang beralamat di Jl. Pesantren KM. 2 Kelurahan Cibabat Kecamatan
Cimahi Utara Kota Cimahi, Provinsi Jawa Barat 40514.

Penulis mengucapkan terima kasih kepada pembimbing perusahaan, dosen


pembimbing, ketua Praktik Kerja, dan teman yang bersama-sama melaksanakan
Praktik Kerja di sana. Karena tanpa bantuan mereka, penulis akan kesulitan dalam
melaksanakan kegiatan Praktik Kerja ini.
Penulis telah berupaya dengan baik untuk menyelesaikan hasil laporan ini
walau tidak menutup kemungkinan adanya kesalahan maupun kekurangan,
diharapkan pembaca dapat memberi saran maupun masukan juga pertanyaan
sehingga laporan ini dapat lebih dipahami dan bermanfaat untuk pembaca dan juga
penulis.

Bandung, November 2020

Penulis

v
DAFTAR ISI

Lembar Pengesahan Laporan Praktik Kerja ............................................................ ii

Lembar Pengesahan Laporan Praktik Kerja........................................................... iii

ABSTRAK ............................................................................................................. iv

KATA PENGANTAR ............................................................................................ v

DAFTAR ISI .......................................................................................................... vi

DAFTAR GAMBAR ........................................................................................... viii

DAFTAR TABEL .................................................................................................. ix

BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................... 1

Latar Belakang ......................................................................................... 1

Rumusan Masalah .................................................................................... 2

Tujuan ....................................................................................................... 2

Tujuan Umum ................................................................................... 2

Tujuan Khusus .................................................................................. 2

Ruang Lingkup Bahasan .......................................................................... 3

Metode Pelaksanaan Praktik Kerja ........................................................... 3

Tempat dan Waktu Pelaksanaan ............................................................... 3

BAB II PROFIL PERUSAHAAN .......................................................................... 4

Sejarah P4TK BMTI ................................................................................ 4

Visi dan Misi P4TK BMTI ....................................................................... 6

Visi .................................................................................................... 7

Misi ................................................................................................... 7

Kedudukan ................................................................................................ 7

Fungsi ....................................................................................................... 7

Tata Nilai BBPPMPV BMTI ................................................................... 8

vi
Badan Organisasi P4TK BMTI ................................................................ 8

BAB III KAJIAN PUSTAKA ................................................................................. 9

Energi Matahari ........................................................................................ 9

Potensi Tenaga Surya di Indonesia .......................................................... 9

Upaya Pemanfaatan Energi Surya di Indonesia ....................................... 9

Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) ............................................. 10

Sel Surya................................................................................................. 10

Perkembangan Sel Surya................................................................. 11

Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS)................................. 13

Komponen – Komponen PJU-TS ................................................... 14

BAB IV PEMBAHASAN ..................................................................................... 17

Rancangan Kegiatan Praktik Kerja ........................................................ 17

Pelaksanaan Praktik Kerja ...................................................................... 17

Spesifikasi Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS) .............. 20

Komponen Tiang ............................................................................. 20

Komponen Kelistrikan .................................................................... 22

Pemasangan PJU-TS .............................................................................. 26

BAB V PENUTUP................................................................................................ 33

Kesimpulan ............................................................................................. 33

Saran ....................................................................................................... 33

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 35

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1 Struktur dasar sel surya ..................................................................... 11


Gambar 3.2 Solar surya jenis Mono-crystalline ................................................... 12
Gambar 3.3 Solar surya jenis Poly-crystalline ..................................................... 12
Gambar 3.4 Solar surya jenis thin film ................................................................. 13
Gambar 3.5 Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya ............................................ 13
Gambar 3.6 Panel Sel Surya ................................................................................. 14
Gambar 3.7 Solar Charge Controller .................................................................... 15
Gambar 3.8 Baterai ............................................................................................... 15
Gambar 3.9 Lampu DC ......................................................................................... 16
Gambar 4.1 Box Panel PJU-TS............................................................................. 21
Gambar 4.2 Spesifikasi Panel Surya ..................................................................... 23
Gambar 4.3 Konektor MC4 solar surya ................................................................ 24
Gambar 4.4 Solar Charge Controller .................................................................... 24
Gambar 4.5 Baterai Untuk PJU-TS....................................................................... 25
Gambar 4.6 Lampu LED untuk PJU-TS ............................................................... 26
Gambar 4.7 Pemasangan Tiang Inti pada Pelat Dasar .......................................... 27
Gambar 4.8 Pemasangan Tiang Lampu ................................................................ 27
Gambar 4.9 Pemasangan Dudukan Panel ............................................................. 28
Gambar 4.10 Pemasangan box panel ................................................................... 28
Gambar 4.11 Pemasangan Panel Surya ................................................................ 29
Gambar 4.12 SCC Terpasang pada Box Panel...................................................... 29
Gambar 4.13 Proses Pemasangan lampu .............................................................. 30
Gambar 4.14 Baterai masuk ke dalam box panel .................................................. 30
Gambar 4.15 Pemasangan kabel pada tiang inti ................................................... 31
Gambar 4.16 Semua Kabel Terhubung SCC ........................................................ 31
Gambar 4.17 PJU-TS Berfungsi baik ................................................................... 32

viii
DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 Rancangan Kegiatan Praktik Kerja ....................................................... 17


Tabel 4.2 Pelaksanaan Kegiatan Praktik Kerja ..................................................... 20
Tabel 4.3 Spesifikasi komponen tiang .................................................................. 21
Tabel 4.4 Spesifikasi Box Panel............................................................................ 21
Tabel 4.5 Spesifikasi modul surya monokristalin 100 Wp ................................... 22
Tabel 4.6 Spesifikasi Kabel PJU-TS ..................................................................... 23
Tabel 4.7 Spesifikasi Solar Charge Controller ...................................................... 24
Tabel 4.8 Spesifikasi Baterai PJU-TS ................................................................... 25
Tabel 4.9 Spesifikasi Lampu LED ........................................................................ 26

ix
BAB I
PENDAHULUAN
Latar Belakang
Energi merupakan kebutuhan yang tidak dapat dipisahkan dari kehidupan
manusia. Pemanfaatan energi seiring perkembangan zaman teknologi pun semakin
maju, ditambah pemanfaatan energi minyak bumi dari fosil semakin menipis
mengharuskan manusia semakin berpikir dalam mencari energi yang tidak habis
dimakan masa. Energi tersebut dapat dikenal juga dengan nama energi baru dan
terbarukan. Macam-macam jenis energi terbarukan di antaranya adalah,
pemanfaatan air, angin dan juga surya. Dalam laporan ini yang akan dibahas adalah
pemanfaatan energi baru dan terbarukan dalam energi surya.

Pemanfaatan energi surya dapat diaplikasikan pada berbagai jenis kebutuhan,


dari mulai kebutuhan rumah tangga, industri maupun fasilitas publik seperti
penerangan jalan umum. Pada saat penulis melaksanakan salah satu mata kuliah
wajib praktik industri di P4TK BMTI Cimahi, salah satu departemen bernama
Energi Terbarukan dan Sains berfokus pada pemanfaatan energi terbarukan atau
nonfosil dan di antara pemanfaatan energi tersebut adalah pemanfaatan energi surya
untuk penerangan jalan umum. Pemanfaatan energi surya untuk penerangan jalan
umum tentu menjadi solusi untuk masalah yang dihadapi seluruh dunia tentang
energi hasil bumi yang semakin menipis. Pada umumnya penerangan jalan umum
hanya memanfaatkan listrik yang tersedia oleh PLN yang mana jangkauan listrik di
Indonesia saat ini masih berpusat di perkotaan dan belum menyeluruh sampai desa
pedalaman atau terpencil. Sangat sering ditemukan beberapa jalan di pedesaan
masih gelap pada malam hari dikarenakan tidak adanya penerangan, sehingga
sering pula terjadi kecelakaan. Dengan pemanfaatan energi surya untuk penerangan
jalan umum diharapkan semua kalangan masyarakat dapat merasakan jalan yang
terang pada saat malam hari.

Berdasarkan penjelasan di atas penulis yang melaksanakan praktik kerja di


P4TK BMTI Cimahi berinisiatif untuk mengkaji lebih dalam tentang pengerjaan
penerangan jalan umum tenaga surya dari mulai bahan yang dibutuhkan sampai
dengan pemasangan penerangan jalan umum tenaga surya.

1
Rumusan Masalah
Berdasarkan latar belakang di atas maka didapatkan rumusan masalah di
antaranya:

1. Bagaimana pelaksanaan praktik kerja di P4TK BMTI Cimahi.


2. Bagaimana spesifikasi penerangan jalan umum tenaga surya di P4TK BMTI
Cimahi.
3. Bagaimana proses pengerjaan penerangan jalan umum tenaga surya di
P4TK BMTI Cimahi.

Tujuan
Praktik Kerja merupakan salah satu dari bagian mata kuliah yang ada pada
program studi S1 Teknik Elektro, yang mengharuskan mahasiswa terjun langsung
ke industri untuk melakukan observasi sesuai bidang ilmu yang dipelajari. Adapun
tujuan dari kerja praktik ini secara resmi adalah sebagai berikut:
Tujuan Khusus
1. Memahami semua tentang pemanfaatan energi terbarukan yang ada di P4TK
BMTI Cimahi.
2. Mengetahui spesifikasi dari penerangan jalan umum tenaga surya di P4TK
BMTI Cimahi.
3. Mengetahui proses pengerjaan penerangan jalan umum tenaga surya di P4TK
BMTI Cimahi.

Tujuan Umum
2. Terciptanya suatu hubungan yang sinergis, jelas, dan terarah antara perguruan
tinggi dan dunia kerja.
3. Meningkatkan kepedulian dan partisipasi dunia usaha dalam memberikan
kontribusinya pada sistem pendidikan.
4. Membuka wawasan mahasiswa agar dapat mengetahui dan memahami
aplikasi ilmu di dunia industri pada umumnya serta mampu menyerap dan
berasosiasi dengan dunia kerja secara utuh.
5. Menumbuhkan dan menciptakan pola pikir secara konstruktif yang lebih
berwawasan bagi mahasiswa.

2
Ruang Lingkup Bahasan
Agar pembahasan laporan menjadi terfokus, hal yang akan dibahas dalam
laporan praktik kerja ini adalah tentang proses pengerjaan penerangan jalan umum
tenaga surya.

Metode Pelaksanaan Praktik Kerja


Dalam penulisan laporan ini penulis menggunakan beberapa metode untuk
mendapatkan data yang diperlukan, di antaranya:
1. Metode Library Research, yaitu: cara pengumpulan data yang diperoleh
dari buku-buku pedoman perusahaan serta literatur-literatur lain yang
mempunyai hubungan dengan objek yang akan dipelajari.
2. Metode Observasi, yaitu: cara pengumpulan data dengan melakukan
pengamatan langsung terhadap objek yang dituju.
3. Metode Interview, yaitu: cara pengumpulan data dengan mengajukan
pertanyaan langsung dengan pihak berkompeten di tempat pelaksanaan
praktik kerja.
4. Metode Field Research, yaitu: cara pengumpulan data dengan pelaksanaan
langsung ke lapangan.

Tempat dan Waktu Pelaksanaan


Nama lembaga : P4TK BMTI
Jl. Pasantren KM. 2 Kelurahan Cibabat Kecamatan
Cimahi Utara Kota Cimahi, Provinsi Jawa Barat
40514
Waktu : 1 Agustus 2020 s.d 30 September 2020

3
BAB II
PROFIL PERUSAHAAN
Sejarah P4TK BMTI
Pemerintah Republik Indonesia telah menempatkan pembangunan pendidikan
teknologi sebagai bagian integral rencana pembangunan lima tahun guna
penyiapan tenaga kerja teknisi untuk mengisi keperluan pembangunan itu sendiri.

Tahun pertama Pelita I (1969-1970) dimulai dengan pembangunan 8 (delapan)


STM Pembangunan, dengan menggunakan sumber daya yang dimiliki oleh
Indonesia sendiri (dengan tenaga dan dana yang ada). Suatu hal yang penting untuk
dicatat, bahwa Direktorat Pendidikan Teknologi adalah satu-satunya direktorat
yang paling siap dengan paket proposal pembangunan pada waktu itu. Sebelum
Pelita 1 dimulai, Direktorat Pendidikan Teknologi (dalam masa jabatan Kol. Amir
Gondokusumo sebagai Direktur), telah melakukan analisis kebutuhan, analisis
jabatan, sampai kepada analisis kemampuan yang kemudian dijabarkan dalam
bentuk kurikulum STM Pembangunan. Bertepatan dengan adanya program Pelita
I, segera program tersebut dapat direalisasikan.

Tahun kedua Pelita I (1970-1971), pembangunan pendidikan teknik


ditingkatkan lagi dengan pembangunan lima TTC (Technical Training Centre =
BLPT, Balai Latihan Pendidikan Teknik), dengan bantuan pinjaman dana dari
World Bank, dan bantuan tenaga ahli dari UNESCO dan dari pemerintah Inggris.

Tahun Keempat Pelita I (1972-1973), diadakan proyek peningkatan Mutu


Pengajaran Teknik (PMPT), dengan pusat penyelenggara di STM Instruktor (ex
SGPT), Jl. Dr. Rum No. 9, Bandung, untuk mendukung peningkatan mutu guru
teknik pada proyek-proyek STM Pembangunan dan BLPT.

Pada tahun 1979, STM Instruktur (yang kemudian bernama STM Negeri 5
Bandung), pindah dari jalan Dr. Rum ke Jalan Pajajaran 92 Bandung, dan sejak itu
Kampus STM Instruktor di Jalan Dr. Rum No. 9, secara penuh menjadi modal awal
pelembagaan TTUC. Modal awal tenaga instruktor berasal dari :

▪ tenaga yang telah dilatih di Australia;

▪ guru-guru STM Instruktor Bandung; dan

4
▪ guru-guru STM pilihan dari STM seluruh Indonesia yang dicatat berprestasi
menonjol selama mengikuti penataran PMPT.

Pada tahun 1978, SK pelembagaan Unit Pelaksana Teknis (UPT) PPPG Teknologi
Bandung diterbitkan, dengan Nomor: 0205/O/1978/tanggal 23 Juni 1978,
bersamaan dengan PPPG lainnya yaitu PPPG Kejuruan Jakarta, PPPG Bahasa
Jakarta, PPPG IPA Bandung, PPPG Tertulis Bandung, PPPG Matematika
Yogyakarta, dan PPPG IPS Malang. Dengan struktur organisasi sebagai berikut :

Struktur P3GT

1. Sekalipun SK pelembagaan UPT PPPG Teknologi telah terbit pada tahun 1978,
beroperasinya lembaga ini baru mulai efektif tahun 1980, sejak adanya SK
pengangkatan kepala pusat pertama, yakni Drs. J. Pakpahan, Kepala Sub.
Direktorat Pengendalian Teknis Pendidikan pada Direktorat Pendidikan
Menengah Kejuruan. Di samping jabatannya sebagai Kasubdit, J. Pakpahan
merangkap sebagai Pelaksana Harian Kepala Pusat Pengembangan Pebataran
Guru Teknologi Bandung, dengan SK Nomor: 537/C/1980 tanggal 1 April
1980.

2. Dalam masa jabatan Ir. Hadiwaratama, M.Sc.E. sebagai Direktur Pendidikan


Menengah Kejuruan, (tahun 1979 sampai dengan 1983) telah dilakukan usaha
penyempurnaan konsep TTUC, dari semula hanya berfungsi untuk

5
peningkatan mutu guru saja, menjadi berfungsi sebagai: “pusat
pengembangan pendidikan teknologi”.

3. Dengan masuknya bantuan (grant) Australia pada tahun 1981 ke PPPG


Teknologi Bandung (dalam bentuk Indonesia – Australia Technical Education
Project), antara lain dengan perbantuan tenaga ahli Australia ke PPPG
Teknologi dan Pelatihan Tenaga Instruktor PPPG Teknologi di Australia, maka
usaha pelembagaan PPPG Teknologi semakin mantap.

Visi dan Misi P4TK BMTI


Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi Bidang
Mesin dan Teknik Industri (BBPPMPV BMTI) merupakan Unit Pelaksana Teknis
(UPT) di lingkungan Direktorat Jenderal Pendidikan Vokasi (Ditjen Pendidikan
Vokasi), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang pendiriannya mengacu
pada Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor:
26 tahun 2020 tentang Organisasi dan Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis
Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan. BBPPMPV BMTI memiliki tugas
melaksanakan pengembangan penjaminan mutu pendidikan di bidang mesin dan
teknik industri dan mempunyai fungsi:

1. Penyusunan program pengembangan penjaminan mutu pendidikan vokasi;


2. Pelaksanaan penjaminan mutu peserta didik, sarana prasarana, dan tata
kelola pendidikan vokasi;
3. Pelaksanaan penyelarasan pendidikan vokasi sesuai dengan kebutuhan
dunia usaha dan dunia industri;
4. Pelaksanaan fasilitasi dan peningkatan kompetensi pendidik dan tenaga
kependidikan pada pendidikan vokasi;
5. Pengelolaan data dan informasi;
6. Pelaksanaan kerja sama di bidang pengembangan penjaminan mutu
pendidikan vokasi;
7. Pelaksanaan evaluasi pengembangan penjaminan mutu pendidikan vokasi;
dan
8. Pelaksanaan urusan administrasi.

6
Visi
Terwujudnya ekosistem pendidikan untuk membentuk pelajar berkarakter
Pancasila melalui pengembangan mutu pendidikan vokasi di Bidang Mesin dan
Teknik Industri.

Misi
1. Meningkatkan mutu peserta didik, sarana dan prasarana, dan tata kelola
pendidikan vokasi;

2. Meningkatkan mutu pendidik dan tenaga kependidikan pada pendidikan


vokasi;

3. Meningkatkan ketersediaan layanan fasilitasi pendidikan vokasi sesuai


dengan kebutuhan dunia usaha dan dunia industri; dan

4. Memperluas kerja sama di bidang pengembangan penjaminan mutu


pendidikan vokasi.

Kedudukan
Permendikbud No. 26 Tahun 2020

Balai Besar Pengembangan Penjaminan Mutu Pendidikan Vokasi yang


selanjutnya disingkat BBPPMPV merupakan Unit Pelaksana Teknis Kementerian
Pendidikan dan Kebudayaan di Bidang Pengembangan Penjaminan Mutu
Pendidikan Vokasi. BBPPMPV berada di bawah dan bertanggung jawab kepada
Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi.

Fungsi
1. Penyusunan program pengembangan penjaminan mutu pendidikan vokasi;
2. Pelaksanaan penjaminan mutu peserta didik, sarana prasarana, dan tata
kelola pendidikan vokasi;
3. Pelaksanaan penyelarasan pendidikan vokasi sesuai dengan kebutuhan
dunia usaha dan dunia industri;
4. Pelaksanaan fasilitasi dan peningkatan kompetensi pendidik dan tenaga
kependidikan pada pendidikan vokasi;
5. Pengelolaan data dan informasi;

7
6. Pelaksanaan kerja sama di bidang pengembangan penjaminan mutu
pendidikan vokasi;
7. Pelaksanaan evaluasi pengembangan penjaminan mutu pendidikan vokasi;
dan
8. Pelaksanaan urusan administrasi.

Tata Nilai BBPPMPV BMTI


Aspek manusia merupakan tata nilai yang dianut dan disepakati oleh seluruh
anggota organisasi yang harus dijadikan moto bagi seluruh anggota organisasi
dalam bekerja dan berhubungan satu sama lainnya. Tata nilai yang telah dianut dan
akan terus dipertahankan adalah moto “ Bersih Melayani Taat Integritas ”. Dalam
rangka mencapai visi, maka PPPPTK Bidang Mesin dan Teknik Industri telah
sepakat menggunakan nilai-nilai lembaga sebagai berikut:

Bersih, Terbebas dari Korupsi, Kolusi, dan Nepotisme.

Melayani , Memberikan pelayanan prima terhadap peserta dikat dan masyarakat


sekitar.

Taat, Taat terhadap aturan dan norma ynag berlaku.

Integritas, Berpikir, berkata, berperilaku dan bertindak dengan baik dan benar.

Badan Organisasi P4TK BMTI

8
BAB III
KAJIAN PUSTAKA
Energi Matahari
Teknologi energi surya secara umum dikategorikan menjadi dua kelompok,
yakni teknologi pemanfaatan pasif dan teknologi pemanfaatan aktif.
Pengelompokan ini tergantung pada proses penyerapan, pengubahan, dan
penyaluran energi surya. Contoh pemanfaatan energi surya secara aktif adalah
penggunaan panel photovoltaik dan panel penyerap panas. Contoh pemanfaatan
energi surya secara pasif meliputi mengarahkan bangunan ke arah matahari,
memilih bangunan dengan massa termal atau kemampuan dispersi cahaya yang
baik, dan merancang ruangan dengan sirkulasi udara alami.

Potensi Tenaga Surya di Indonesia


Indonesia merupakan negara yang memiliki berbagai jenis sumber energi dalam
jumlah yang cukup melimpah. Letak Indonesia yang berada pada daerah
khatulistiwa, maka wilayah Indonesia akan selalu disinari matahari selama 10 – 12
jam dalam sehari. Potensi sumber energi matahari di Indonesia sebagai sumber
energi listrik alternatif sangat perlu dimanfaatkan mengingat total intensitas
penyinaran rata – rata 4,5 kWh per meter persegi per hari setara dengan 112.000
GWp yang didistribusikan. Oleh karena itu energi surya memiliki keunggulan-
keunggulan dibandingkan dengan energi fosil. (Hadi dkk., 2018).

Upaya Pemanfaatan Energi Surya di Indonesia


Indonesia merupakan negara khatulistiwa yang memiliki iklim tropis dengan
luas daratan hampir 2 juta km2. Dengan letak geografis tersebut, Indonesia disinari
cahaya matahari hingga lebih dari 6 jam sehari atau sekitar 2.400 jam dalam
setahun. Energi surya yang menyinari Indonesia memiliki intensitas cahaya antara
0.6 − 0.7 kW/m2. Potensi energi yang ada tersebut menjadi tantangan bagi Indonesia
untuk kemudian dimanfaatkan. Berikut merupakan keuntungan pemanfaatan energi
surya di Indonesia:

1. Energi surya tersedia dengan jumlah yang besar di Indonesia.


2. Sejalan dengan kebijakan energi nasional tentang penghematan, diversifikasi
dan pemerataan energi.

9
3. Memiliki potensi besar untuk dibangun di daerah terpencil sebab tidak
memerlukan transmisi energi dan transportasi sumber energi.
Teknologi ini masih relatif baru di Indonesia, hal ini dimungkinkan karena ilmu
pengetahuan dan teknologi Indonesia masih sangat terpengaruh oleh teknologi dari
negara-negara Barat yang pada umumnya negara-negara tersebut mempunyai 4
musim, sehingga kurang mendapatkan sinar matahari kalau pun mendapat sinar
namun dengan jumlah yang tidak terlalu besar. Indonesia seharusnya memiliki
perhatian khusus terhadap sel surya ini, karena Indonesia memiliki iklim tropis dan
berada tepat di garis khatulistiwa. Hal ini membuat Indonesia memiliki karakteristik
angin yang kurang baik (sangat fluktuatif) dibandingkan dengan karakteristik angin
di negara-negara Barat. Meskipun karakteristik angin di Indonesia sangat fluktuatif,
namun kondisi ini sangat menguntungkan untuk Indonesia yang rata-rata mendapat
sinar matahari 6 jam dalam sehari dengan cuaca yang sangat mendukung. (Manan,
2009).

Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS)


Pembangkit listrik tenaga surya merupakan suatu sistem pembangkit listrik di
mana energi matahari diubah menjadi energi listrik dengan memanfaatkan
teknologi photovoltaic. Pembangkit listrik tenaga surya tersebut memanfaatkan
cahaya matahari untuk menghasilkan listrik arus searah (DC). Konversi energi ini
terjadi pada panel surya yang terdiri dari sel-sel photovoltaik. Pada dasarnya, PLTS
merupakan catu daya yang dibuat atau dibangun untuk mengakomodasi kebutuhan
listrik dengan ukuran kecil hingga besar, baik mandiri maupun hybrid. Dengan
metode desentralisasi (satu rumah satu pembangkit / solar home system (SHS))
maupun dengan metode sentralisasi. (Manan, 2009).

Sel Surya
Sel surya merupakan komponen penyusun modul surya. Komponen ini terdiri
dari dua lapisan semikonduktor yang memiliki muatan yang berbeda. Pada lapisan
atas sel surya memiliki muatan negatif sedangkan pada lapisan bawahnya memiliki
muatan positif. Semikonduktor ini umumnya berasal dari bahan silikon. Pada

10
prosesnya, cahaya yang mengandung foton mengenai permukaan sel surya. Foton
diserap oleh atom semikonduktor yang kemudian membebaskan elektron dari
ikatan atomnya sehingga membuat elektron yang bergerak bebas. Elektron yang
bergerak bebas ini yang menyebabkan terjadinya arus listrik. (Wiguna dkk., 2017).
Struktur dasar sel surya terdapat pada gambar 3.1.

Gambar 0.1 Struktur dasar sel surya


Sumber : https://www.seputarpengetahuan.co.id/2019/09/sel-surya.html

Perkembangan Sel Surya


Pengembangan Sel Surya Silikon secara Individu (chip) :

1. Mono-crystalline (Si)
Dibuat dari silikon kristal tunggal yang didapat dari peleburan silikon dalam
bentuk bujur. Sekarang Mono-crystalline dapat dibuat setebal 200 mikron, dengan
nilai efisiensi sekitar 24%. (Danny Santoso Mintorogo, 2000). Contoh solar surya
jenis Mono-crystalline dapat dilihat pada gambar 3.2.

11
Gambar 0.2 Solar surya jenis Mono-crystalline
Sumber : https://www.pv-tech.org/

2. Poly-crystalline/Multi-crystalline (Si)
Dibuat dari peleburan silikon dalam tungku keramik, kemudian pendinginan
perlahan untuk mendapatkan bahan campuran silikon yang akn timbul diatas
lapisan silikon. Sel ini kurang efektif dibanding dengan sel Poly- crystalline
(efektivitas 18%), tetapi biaya lebih murah. (Danny Santoso Mintorogo, 2000)
Contoh solar surya jenis Poly-crystalline dapat dilihat pada gambar 3.3.

Gambar 0.3 Solar surya jenis Poly-crystalline


Sumber: http://indonesian.polycrystalline-solarpanel.com/

3. Gallium Arsenide (GaAs) atau Thin film.

12
Sel Surya III-V semikonduktor yang sangat efisien sekitar 25%. (Danny Santoso
Mintorogo, 2000). Contoh solar surya jenis thin film dapat dilihat pada gambar 3.4.

Gambar 0.4 Solar surya jenis thin film


Sumber : https://www.pv-tech.org/

Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS)


Sampai saat ini, banyak sekali penelitian tentang sistem PLTS yang dilakukan
baik di Indonesia maupun di Luar Negeri. Dan penerapannya pun berbeda-beda
untuk masing-masing penelitian. Dan salah satu pemanfaatan PLTS tersebut
diterapkan pada penerangan jalan umum. Gambar 3.5 adalah contoh dari PJU-TS.

Gambar 0.5 Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya


Sumber: https://solarsuryaindotama.co.id/

13
Komponen – Komponen PJU-TS
Pemanfaatan tenaga surya sebagai penerangan jalan umum, umumnya terdiri
dari komponen- komponen utama sebagai berikut :

1. Modul Surya
Modul surya merupakan komponen utama dari sistem PLTS. Modul surya
berfungsi merupakan susunan beberapa sel surya yang dihubungkan secara seri dan
paralel. Pada modul surya terjadi perubahan energi, yakni energi sinar matahari
menjadi energi listrik. Pada komponen ini, intensitas sinar matahari diubah menjadi
energi listrik. Modul sel surya dapat dilihat pada gambar 3.6.

Gambar 0.6 Modul Sel Surya


Sumber : Kegiatan Praktik Kerja

2. Solar Charge Controller


Dalam sistem PLTS, arus searah yang dihasilkan dari modul surya akan
disimpan ke baterai. Namun, sebelum masuk ke baterai arus yang dihasilkan dari
modul surya akan melewati perangkat elektronik bernama Solar Charge Controller
(SCC). Perangkat ini berfungsi untuk mengkontrol arus yang mengarah ke baterai
untuk disimpan dan keluar dari baterai untuk digunakan ke beban. Solar Charge
Controller juga berfungsi untuk mengatur overcharging atau kelebihan pengisian
karena kapasitas baterai yang sudah penuh dan kelebihan voltase dari panel surya.
Hal ini dimaksudkan untuk merawat kondisi baterai, karena kelebihan voltase dan
dapat mengurangi umur baterai. Gambar 3.7 adalah contoh dari SCC.

14
Gambar 0.7 Solar Charge Controller
Sumber : Kegiatan Praktik Kerja

3. Baterai
Selain modul surya dan Solar Charge Controller, komponen penyusun PJU-TS
berikutnya adalah baterai. Baterai berfungsi untuk menyimpan energi listrik yang
dihasilkan oleh panel surya pada siang hari. Energi yang disimpan pada baterai
kemudian akan digunakan pada malam hari dan pada saat matahari tidak lagi
memancarkan sinarnya, dalam hal ini cuaca berawan. Dalam sistem PLTS, baterai
mengalami proses siklus mengisi (Charging) dan mengosongkan (Discharging).
Hal tersebut tergantung pada ada atau tidaknya sinar matahari. Gambar 3.8 adalah
contoh baterai.

Gambar 0.8 Baterai


Sumber : Kegiatan Praktik Kerja

4. Lampu
Lampu pada PJU-TS adalah komponen elektronik yang mengubah energi listrik
menjadi energi cahaya sehingga keluaran listrik dari solar surya dapat diubah

15
menjadi energi cahaya. Dalam pemanfaatan solar surya di penerangan jalan umum
lampu yang digunakan adalah lampu yang memiliki sumber arus searah (DC). Hal
ini dilakukan agar keluaran sel surya dan masukan lampu sama yaitu arus searah
(DC) sehingga tidak memerlukan inverter untuk mengubah arus. Dapat dilihat pada
gambar 3.9 menunjukkan contoh dari lampu DC.

Gambar 0.9 Lampu DC


Sumber: Kegiatan Praktik Kerja

16
BAB IV
PEMBAHASAN
Rancangan Kegiatan Praktik Kerja
Dalam pelaksanaan praktik kerja, penulis memiliki rancangan kegiatan yang
diajukan kepada pihak P4TK BMTI Cimahi. Rancangan kegiatan yang dibuat
penulis berfungsi untuk menjadi media pengawasan dari pihak P4TK BMTI Cimahi
agar praktik kerja lebih terarah dan memiliki tujuan serta memberikan hasil yang
bermanfaat bagi penulis maupun bagi pihak P4TK BMTI Cimahi. Adapun
rancangan kegiatan praktik kerja penulis selama melaksanakan praktik kerja di
P4TK BMTI Cimahi tertuang pada Tabel 4.1 di bawah.

Rencana Minggu Ke-


Kegiatan 1 2 3 4 5 6 7 8
Pengenalan
dan training
Pelaksanaan
Praktik
Kerja
dengan
Departemen
Energi
Terbarukan
Persiapan
Presentasi
Penyusunan
Laporan
Universitas
Tabel 0.1 Rancangan Kegiatan Praktik Kerja
Pelaksanaan Praktik Kerja
Pelaksanaan yang ada pada rancangan kegiatan dijelaskan secara lebih detail. Setiap
harinya penulis membuat laporan harian singkat yang berguna sebagai catatan
untuk pembuatan laporan kegiatan praktik kerja. Selain untuk laporan kegiatan
laporan berfungsi untuk mengontrol dan mengevaluasi pekerjaan penulis selama
melaksanakan praktik kerja di P4TK BMTI Cimahi. Adapun pelaksanaan praktik
kerja di P4TK BMTI Cimahi tertuang dalam Tabel 4.2 berikut.

17
NO Hari, Tanggal Kegiatan
Pengenalan lapangan tempat praktik
1 Selasa, 4 Agustus 2020 industri dan pembagian kelompok untuk
kegiatan praktik industri.
• Pengenalan Penerangan Jalan Umum
Tenaga Surya yang ada di P4TK
2 Rabu, 5 Agustus 2020 BMTI.
• Pengamatan spesifikasi Penerangan
Jalan Umum Tenaga Surya.
• Pembongkaran Penerangan Jalan
Umum Tenaga Surya untuk diamati.
3 Kamis, 6 Agustus 2020 • Pemisahan komponen listrik dan
rangka pada Penerangan Jalan Umum
Tenaga Surya.
• Identifikasi komponen Penerangan
Jalan Umum Tenaga Surya.
4 Selasa, 11 Agustus 2020 • Pengecekan kondisi setiap komponen
Penerangan Jalan Umum Tenaga
Surya.
• Maintenance setiap komponen
Penerangan Jalan Umum Tenaga
5 Rabu, 12 Agustus 2020 Surya.
• Memperbaiki kondisi komponen
listrik.
• Maintenance setiap komponen
Penerangan Jalan Umum Tenaga
6 Kamis, 13 Agustus 2020 Surya.
• Memperbaiki kondisi komponen pada
bagian rangka.
• Perakitan Penerangan Jalan Umum
Tenaga Surya.
7 Selasa, 18 Agustus 2020 • Menguji Penerangan Jalan Umum
Tenaga Surya yang telah dilakukan
maintenance sebelumnya.
• Percobaan system on Grid pada
Pembangkit Listrik Tenaga surya
8 Rabu, 19 Agustus 2020 dengan kapasitas 1 Kilo Watt Peak.
• Hasil dari percobaan menunjukkan
system on Grid berjalan dengan baik.
• Percobaan system off Grid pada
Pembangkit Listrik Tenaga surya
9 Kamis, 20 Agustus 2020 dengan kapasitas 500 Watt Peak.
• Hasil dari percobaan menunjukkan
system off Grid berjalan dengan baik.
• Identifikasi perbandingan system off
10 Selasa, 25 Agustus 2020
Grid dan system off Grid.

18
NO Hari, Tanggal Kegiatan
• Pembuatan Hidroponik Tenaga Surya
dengan Pompa AC.
• Percobaan menggunakan inverter
11 Rabu, 26 Agustus 2020 untuk mengubah listrik DC menjadi
dan juga baterai karena daya akan
kurang ketika tidak disimpan di
baterai terlebih dahulu.
• Pembuatan Hidroponik Tenaga Surya
dengan Pompa DC.
• Percobaan tanpa menggunakan
12 Kamis, 27 Agustus 2020
inverter dan hanya menggunakan DC
Volt Transformator dari 20V menjadi
12 V.
• Pembongkaran Pembangkit Listrik
Tenaga Bayu.
13 Selasa, 1 September 2020
• Pemisahan semua komponen yang ada
pada Pembakit Listrik Tenaga Bayu.
• Identifikasi Pembangkit Listrik
Tenaga Bayu.
14 Rabu, 2 September 2020
• Pengecekan semua komponen
Pembakit Listrik Tenaga Bayu.
• Maintenance setiap komponen
Pembangkit Listrik Tenaga Bayu.
• Memperbaiki komponen Pembangkit
15 Kamis, 3 September 2020
Listrik Tenaga Bayu jika ditemukan
kerusakan.

• Percobaan Pembangkit Listrik Tenaga


Bayu.
16 Selasa, 8 September 2020
• Percobaan menggunakan kipas
bertenaga besar.
• Perakitan Pembangkit Listrik Tenaga
Bayu.
17 Rabu, 9 September 2020 • Setiap komponen yang sudah di
perbaiki kembali dirakit menjadi satu
kesatuan.
• Pemasangan kembali Pembangkit
Listrik Tenaga Bayu kepada tiang.
18 Kamis, 10 September 2020
• Percobaan dilakukan setelah
dilakukan pemasangan.
• Pembersihan Lab Pembangkit Listrik
Tenaga Mikrohidro.
19 Selasa, 15 September 2020
• Pembersihan dilakukan pada ruangan
dan setiap komponen.

19
NO Hari, Tanggal Kegiatan
• Pengenalan Pembangkit Listrik
Tenaga Mikrohidro.
• Pengenalan setiap jenis turbin yang
20 Rabu, 16 September 2020
ada di antaranya, Turbin Pelton,
Turbin Crossflow, Turbin Francis,
dan Turbin Kaplan.
• Identifikasi rangkaian yang ada pada
Pembangkit Listrik Tenaga
21 Kamis, 17 September 2020 Mikrohidro.
• Pengoprasian dari Pembangkit Listrik
Tenaga Mikrohidro.
• Identifikasi Pembangkit Listrik
22 Selasa, 22 September 2020 Tenaga Mikrohidro dengan Turbin
jenis Pelton.
• Identifikasi Pembangkit Listrik
23 Rabu, 23 September 2020 Tenaga Mikrohidro dengan Turbin
jenis Crossflow.
• Identifikasi Pembangkit Listrik
24 Kamis, 24 September 2020 Tenaga Mikrohidro dengan Turbin
jenis Francis.
• Identifikasi Pembangkit Listrik
25 Selasa, 29 September 2020 Tenaga Mikrohidro dengan Turbin
jenis Kaplan.
• Penutupan Praktik kerja di P4TK
26 Rabu, 30 September 2020
BMTI Cimahi.
Tabel 0.2 Pelaksanaan Kegiatan Praktik Kerja

Spesifikasi Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS)


Pada penerangan jalan umum tenaga surya dapat dibagi menjadi dua komponen
utama yaitu komponen tiang dan komponen kelistrikan. Kedua hal tersebut menjadi
satu kesatuan yaitu Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS).

Komponen Tiang
Komponen tiang merupakan struktur penting dari lampu penerangan jalan umum,
sehingga dapat meningkatkan keselamatan lalu lintas dan keamanan dari pengguna
jalan umum. Yang dapat juga diartikan sebagai lampu penerangan yang di
pergunakan untuk kepentingan umum, ataupun jalan di lingkungan industri,
perumahan dan di desa-desa. Adapun komponen yang terdapat pada tiang sebagai
berikut :

20
1. Tiang Bulat Single Ornament.
Tiang yang digunakan pada penerangan jalan umum tenaga surya di P4TK
BMTI Cimahi dengan single ornament atau satu buah ornament lampu. Tiang
menjadi 4 bagian yaitu.

a. Tiang Inti sebagai penopang tiang lampu, box panel, dan pelat modul panel.
b. Tiang lampu sebagai tiang yang akan menopang lampu PJU-TS.
c. Pelat dasar sebagai dudukan untuk berdirinya tiang inti.
d. Pelat modul panel sebagai dudukan dari panel sel surya.
Spesifikasi lebih jelas dijelaskan pada tabel 4.3

Komponen Tiang Dimensi Bahan


Tiang Inti 16 x 16 x 190 cm Besi
Tiang Lampu 16 x 40 x 100 cm Besi
Pelat Dasar 40 x 40 x 5 cm Besi
Pelat Modul Panel Surya 80 x 50 x 2.5 cm Besi
Tabel 0.3 Spesifikasi komponen tiang
2. Box Panel
Box panel pada komponen tiang ini berfungsi sebagai tempat dari beberapa
komponen listrik seperti baterai dan solar charge controller. Fungsi lain dari box
panel untuk menjaga komponen kelistrikan dari kerusakan karena pengaruh cuaca
ataupun pencurian. Adapun spesifikasi dari Box panel lebih rinci dijelaskan pada
tabel 4.4. dan gambar 4.1

Nama Spesifikasi Bahan


Box Panel 25.7 x 27.2 x 40.5 cm Besi
Tabel 0.4 Spesifikasi Box Panel

Gambar 0.1Box Panel PJU-TS


Sumber : Kegiatan Praktik Kerja

21
Komponen Kelistrikan
Komponen kelistrikan adalah komponen utama dalam PJU-TS yang di
antaranya adalah modul panel surya, kabel, MC4, solar charge controller, lampu,
juga baterai dan semua komponen terbentuk dalam satu kesatuan akan membentuk
sistem kelistrikan penerangan jalan umum tenaga surya. Adapun komponen
tersebut akan dijelaskan secara rinci di bawah ini.

1. Modul Panel Surya


Jenis yang digunakan pada PJU-TS di P4TK BMTI Cimahi adalah jenis
monokristalin. Panel ini memiliki efisiensi 15%. Untuk spesifikasi modul surya
monokristalin 100 Wp mempunyai daya maksimum sebesar 100 Wp, kemudian
tegangan maksimal yang dihasilkan 19.6 V dan arus maksimalnya yang di hasilkan
sebesar 5.1 A, sedangkan untuk batas tegangan maksimumnya adalah 24.0 V, jika
batas tegangannya sampai dengan 24.0 V maka akan short circuit pada
tegangannya, kemudian untuk batas arus maksimumnya adalah 5.51 A, jika batas
arusnya mencapai 5.51 A maka akan terjadi short circuit pada arus tersebut. Untuk
ukuran modul surya monokristalin 100 Wp tersebut sebesar 1085 x 675 x 25 mm
dan berat 7.55 Kg. Berikut ini adalah spesifikasi modul surya monokristalin 100
Wp yang di pakai pada Penerangan Jalan Umum (PJU). Dapat di lihat pada tabel
4.5 dan gambar 4.2 berikut ini.

Spesifikasi Keterangan
Maximum Power (Pmax) 100 Wp
Maximum Power Voltage (Vmp) 19.6 V
Current Power Maximum (Imp) 5.1 A
Open-Circuit (VOC) 24.0 V
Short-Circuit Current (ISC) 5.51 A
Ukuran 108.5 x 67.5 x 2.5 cm
Berat 7.55 Kg
Tabel 0.5 Spesifikasi modul surya monokristalin 100 Wp

22
Gambar 0.2 Spesifikasi Panel Surya
Sumber: Kegiatan Praktik Kerja
2. Kabel
Kabel dalam hal ini berfungsi untuk menghantarkan arus kepada setiap
komponen yang ada pada PJU-TS di P4TK BMTI, Cimahi. Kabel sendiri memiliki
jenis dan spesifikasi yang berbeda beda, tergantung kebutuhan yang akan
digunakan. Adapun spesifikasi yang digunakan untuk pengerjaan PJU-TS di P4TK
BMTI Cimahi akan dijelaskan lebih rinci pada tabel 4.6 dan berikut ini.

Jenis Kabel Ukuran Panjang Keterangan


NYYHY 2x2.5 mm 4.8 meter Lampu - SCC
NYYHY 2x2.5 mm 2.7 meter PV – SCC
NYAF 6mm 0.14 meter Accu - SCC
Tabel 0.6 Spesifikasi Kabel PJU-TS
3. Konektor MC4
Konektor MC4 adalah konektor listrik kontak tunggal yang biasa digunakan
untuk menghubungkan panel surya. MC4 memungkinkan rangkaian panel mudah
dibuat dengan mendorong konektor dari panel yang berdekatan bersama-sama
dengan tangan. MC4 dan produk yang kompatibel bersifat universal di pasar tenaga
surya saat ini, melengkapi hampir semua panel surya yang diproduksi sejak sekitar
2011. Pada pemasangan PJU-TS di P4TK BMTI konektor digunakan untuk
mempermudah pemasangan antara panel dan kabel yang terhubung ke solar charge
controller. Adapun model yang digunakan seperti pada gambar 4.3 berikut.

23
Gambar 0.3 Konektor MC4 solar surya
Sumber : Kegiatan Praktik Kerja
4. Solar charge controller (SCC)
Dalam pemasangan PJU-TS di P4TK BMTI Cimahi, menggunakan SCC jenis
PWM (Pulse Width Modulator) agar keberlangsungan pengisian baterai dapat
dikendalikan karena sistem PWM akan menurunkan secara perlahan daya yang
masuk ke baterai ketika baterai sudah terisi penuh sehingga mengurangi kejenuhan
dalam baterai. Adapun spesifikasi yang digunakan lebih rinci pada tabel 4.7 dan
gambar 4.4.

Spesifikasi Keterangan
Merek Eveper
Seri LS2024EPD
Max Current 20A
Rated Voltage 12/24V
Jenis PWM
Tabel 0.7 Spesifikasi Solar Charge Controller

Gambar 0.4 Solar Charge Controller


Sumber : Kegiatan Praktik Kerja

24
5. Baterai
Baterai berfungsi untuk menyimpan daya yang telah dihasilkan oleh panel surya
dan setelah melewati proses penyaluran arus pada SCC. Daya disimpan karena
PJU-TS hanya menyala pada malam hari sehingga daya dari panel surya tidak dapat
langsung di gunakan untuk penerangan. Adapun spesifikasi baterai yang digunakan
untuk pengerjaan PJU-TS di P4TK BMTI Cimahi dapat dilihat pada tabel 4.8 dan
gambar 4.5 dibawah ini.

Spesifikasi Keterangan
Merek Champion
Seri CP12-100
Battery Voltage 12V
Battery Capasity 100Ah/10Hr
Jenis Kering
Tabel 0.8 Spesifikasi Baterai PJU-TS

Gambar 0.5 Baterai Untuk PJU-TS


Sumber :Kegiatan Praktik Kerja
6. Lampu
Lampu merupakan komponen utama dalam PJU-TS karena dapat mengubah
energi listrik menjadi energi cahaya. Lampu memiliki beberapa jenis dan
berdasarkan arusnya dapat dibagi menjadi dua yaitu lampu dengan arus bolak-balik
(AC) dan lampu dengan arus searah (DC). Lampu yang digunakan pada pengerjaan
PJU-TS di P4TK BMTI menggunakan lampu dengan arus searah (DC), hal ini
untuk mengurangi adanya penggunaan inverter yang berfungsi untuk mengubah
arus searah (DC) menjadi arus (AC). Adapun spesifikasi lebih rinci terdapat pada
tabel 4.9 dan gambar 4.6.

25
Spesifikasi Keterangan
Seri SUPSL Series
Tegangan 22-26 V
Lumen 4400
Daya 40 Watt
Umur Lampu 50.000 Hr
CCT 5000K
Tabel 0.9 Spesifikasi Lampu LED

Gambar 0.6 Lampu LED untuk PJU-TS


Sumber : Kegiatan Praktik Kerja
Pemasangan PJU-TS
Setelah semua komponen untuk pengerjaan PJU-TS tersedia, langkah selanjutnya
adalah tahap pemasangan PJU-TS itu sendiri agar dapat digunakan untuk
penerangan. Pemasangan itu sendiri terdiri dari beberapa tahap dari mulai
pemasangan tiang, pemasangan box panel, pemasangan kabel, dan pemasangan
komponen listrik. Adapun langkah lebih rinci akan dijelaskan di bawah ini.

1. Pemasangan Komponen Tiang


Pemasangan komponen tiang dimulai dengan memasangkan pelat dasar untuk
tahanan berdirinya seluruh komponen tiang. Setelah pemasangan pelat dasar
tahapan selanjutnya adalah pemasangan tiang inti, lubang yang sudah ada di tiang
inti di masukan ke dalam pelat dasar yang sudah ada kemudian seluruh mur yang
ada dikencangkan. Untuk membantu penjelasan dapat dilihat pada gambar 4.7.

26
Gambar 0.7 Pemasangan Tiang Inti pada Pelat Dasar
Sumber : Kegiatan Praktik Kerja
Setelah tiang inti terpasang tahap selanjutnya adalah pemasangan tiang lampu
yang berfungi untuk tempat lampu terpasang nantinya, pemasangan tiang lampu
sejajar dengan tiang inti bagian atas. Gambar 4.8 memperlihatkan pemasangan
tiang lampu.

Gambar 0.8 Pemasangan Tiang Lampu


Sumber: Kegiatan Praktik Kerja
Setelah tiang lampu terpasang pada tiang inti tahap selanjutnya adalah pemasangan
dudukan panel pada panel, hal ini dilakukan terlebih dahulu untuk memudahkan
pemasangan panel kepada tiang inti di tahap selanjutnya. Proses pemasangan
dudukan panel dapat dilihat pada gambar 4.9.

27
Gambar 0.9 Pemasangan Dudukan Panel
Tahap terakhir dari pemasangan komponen tiang adalah dengan memasangkan
box panel pada tiang inti. Pemasangan box panel berfungsi untuk tempat baterai,
SCC, dan kabel nanti. Gambar 4.10 memperlihatkan pemasangan box panel pada
tiang inti.

Gambar 0.10 Pemasangan box panel


Sumber : Kegiatan Praktik Kerja
Dengan ini semua tahapan pada komponen tiang telah dilakukan dan dapat
dilanjutkan kepada tahap selanjutnya.

2. Pemasangan Komponen Listrik


Pemasangan komponen listrik terdiri dari beberapa tahapan dan dimulai dengan
menyiapkan semua komponen dari mulai panel surya, lampu, SCC, dan baterai.
Setelah komponen tersedia tahapan selanjutnya adalah memasangkan panel surya
yang sudah terpasang dudukan untuk ke tiang inti sebelumnya. Adapun proses
pemasangannya dapat dilihat pada gambar 4.11.

28
Gambar 0.11 Pemasangan Panel Surya
Sumber: Kegiatan Praktik Kerja

Setelah panel surya terpasang proses pemasangan dilanjutkan dengan


pemasangan SCC pada box panel agar memudahkan proses pemasangan kabel
nanti. SCC sendiri nanti akan di konfigurasi untuk menyala selama 10 jam setelah
baterai tidak dapat lagi pasokan daya dari panel surya. Gambar 4.12
memperlihatkan SCC yang telah terpasang pada box panel.

Gambar 0.12 SCC Terpasang pada Box Panel


Sumber: Kegiatan Praktik Kerja
Setelah pemasangan box panel selesai dilanjutkan dengan pemasangan lampu
pada tiang inti. Pemasangan lampu dilakukan dengan kabel yang telah terpasang
sebelumnya pada tiang inti. Gambar 4.13 memperlihatkan proses pemasangan
lampu.

29
Gambar 0.13 Proses Pemasangan lampu
Sumber: Kegiatan Praktik Kerja
Proses pemasangan komponen listrik selanjutnya adalah memasukkan baterai
pada box panel, tahapan ini adalah tahapan terakhir dalam proses pemasangan
komponen listrik untuk PJU-TS di P4TK BMTI Cimahi. Gambar 4.14
memperlihatkan baterai yang sudah masuk ke dalam box panel.

Gambar 0.14 Baterai masuk ke dalam box panel


Sumber: Kegiatan Praktik Kerja

3. Pemasangan Kabel
Beberapa pemasangan kabel didahulukan sebelum pemasangan komponen
listrik bertujuan untuk memudahkan pemasangan komponen listrik karena beberapa
kabel harus masuk ke dalam tiang utama dan akan tertutup oleh komponen listrik
nantinya. Tahapan pemasangan kabel dimulai dengan menyiapkan semua kabel
yang akan digunakan untuk pemasangan PJU-TS. Setelah semua kabel tersedia
langkah selanjutnya adalah memasang kabel yang akan terhubung pada lampu dan

30
juga panel surya dan sebelumnya pada kabel yang terhubung dengan panel surya
telah terpasang MC4, pemasangan MC4 ini bertujuan untuk mempermudah
pemasangan antara kabel yang terhubung ke SCC dengan panel surya. Gambar 4.15
memperlihatkan proses pemasangan kabel untuk lampu dan juga panel surya pada
tiang inti.

Gambar 0.15 Pemasangan kabel pada tiang inti


Sumber : Kegiatan Praktik Kerja
Proses pemasangan kabel dilanjutkan dengan memasang semua komponen
kabel dan dihubungkan langsung pada SCC, adapun kabel yang terhubung di SCC
adalah kabel dari Panel Surya-SCC, Lampu-SCC, Baterai-SCC. Kabel yang sudah
terhubung semua ke SCC dapat dilihat pada gambar 4.16

Gambar 0.16 Semua Kabel Terhubung SCC


Sumber : Kegiatan Praktik Kerja
Semua tahapan pada proses pengerjaan PJU-TS di P4TK BMTI, Cimahi telah
selesai dilaksanakan dan PJU-TS dapat berfungsi untuk penerangan jalan umum.

31
Gambar 4.17 memperlihatkan bahwa pengerjaan PJU-TS telah selesai dan lampu
menyala.

Gambar 0.17 PJU-TS Berfungsi baik


Sumber : Kegiatan Praktik Kerja

32
BAB V
PENUTUP
Kesimpulan
Setelah melakukan praktik kerja di P4TK BMTI Cimahi dan membuat laporan
praktik kerja, kesimpulan yang didapat adalah :

1. Pelaksanaan praktik kerja di P4TK BMTI diisi dari mulai pengenalan semua
jenis pemanfaatan energi terbarukan di antaranya ada Bio gas, Mikrohidro,
PTLB dan pemanfaatan PLTS untuk PJU-TS dan Hidroponik tenaga surya
sampai dengan pengerjaan PJU-TS dari mulai spesifikasi sampai dengan
pemasangan.
2. Spesifikasi dari PJU-TS di P4TK BMTI Cimahi terdiri dari dua komponen
utama yaitu komponen tiang dan juga komponen kelistrikan. Komponen tiang
terdiri dari pelat dasar, tiang inti, tiang lampu, dudukan panel surya, dan box
panel. Sedangkan komponen kelistrikan terdiri dari mulai kabel, MC4, lampu,
panel surya, SCC dan juga baterai. Semua komponen itu menjadi satu sistem
yang disebut Penerangan Jalan Umum Tenaga Surya (PJU-TS).
3. Proses pemasangan PJU-TS dilakukan secara bertahap dimulai dengan
memasang komponen tiang, setelah komponen tiang terpasang dilanjutkan
pemasangan komponen listrik pada komponen tiang, dan terakhir setelah
komponen listrik terpasang pada komponen tiang dilanjutkan dengan
pemasangan seluruh kabel dari panel surya-SCC, lampu-SCC, dan baterai-SCC
semua terhubung ke SCC yang akan mengatur pasokan daya ke baterai dan
kapan serta berapa lama waktu menyala dari lampu PJU-TS tersebut.
Saran
Selain kesimpulan yang didapat, berdasarkan pembahasan di atas didapat pula
saran untuk perbaikan dan pengembangan lembaga. Adapun saran-saran yang
didapat sebagai berikut:

1. Menambah lebih banyak pemanfaatan dari energi terbarukan yang lain agar
semakin banyak hal yang dapat dipelajari oleh mahasiswa yang sedang
melakukan praktik kerja.

33
2. Memberikan pembekalan lebih rinci mengenai kegiatan yang akan dilakukan
oleh mahasiswa yang melakukan praktik kerja di P4TK BMTI Cimahi.

34
DAFTAR PUSTAKA

Danny Santoso Mintorogo. (2000). Strategi Aplikasi Sel Surya (Photovoltaic Cells)
Pada Perumahan Dan Bangunan Komersial. DIMENSI (Jurnal Teknik
Arsitektur),28(2),129–141.
http://puslit2.petra.ac.id/ejournal/index.php/ars/article/view/15736

Hadi, W. S., Notosudjono, D., & Fiddiansyah, D. B. (2018). Perencanaan Sistem


Penerangan Jalan Umum Photovoltaik Di Taman Wisata Matahari. Jom
Unpak, 1, 1–12.

Manan, S. (2009). Energi Matahari, Sumber Energi Alternatif yang Effisien, Handal
dan Ramah Lingkungan di Indonesia. Energi Matahari Sumber Energi
Alternatif Yang Effisien, Handal Dan Ramah Lingkungan Di Indonesia, 31–
35. http://eprints.undip.ac.id/1722

Wiguna, I. W. Y. M., Ariastina, W. G., & Kumara, I. N. S. (2017). KAJIAN


PEMANFAATAN STAND ALONE PHOTOVOLTAIC SYSTEM UNTUK
Abstrak. December 2012.

35

Anda mungkin juga menyukai