Anda di halaman 1dari 8

TUGAS KELOMPOK

PERADILAN PERDATA C
MEMBUAT SURAT GUGATAN

Tugas ini disusun untuk memenuhi salah satu tugas


di mata kuliah peradilan perdata kelas C

Dosen Pengampu :
Suherman, S.H., L.L.M.

Disusun Oleh :
Kelompok 1

Anggota Kelompok :
Maria Amelia 1910611131
Mouva Putri Ramadhita 1910611221
Ni Wayan Widya Pratiwi 1910611220
Yosephine Patricia 1910611228
Deviana Cahya Fitri 1910611227
Luthfi Naufal Setia 1910611211
Faiz Emery Muhammad 1910611271
Salman Azhar Alfaridzi 1910611201
Advanny Marshella 1910611298
Muhammad Ridwan Rasyid 1910611225
Program Studi Ilmu Hukum
Fakultas Hukum
Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jakarta
2021
Jakarta, tanggal 3 Mei 2012

Kepada Yang Terhormat :


Ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan
Jl. Ampera Raya No.133, Kota Jakarta Selatan,
Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12940

Hal : Gugatan Perbuatan Melawan Hukum

Dengan hormat,
Perkenankanlah Kami, H. SUMPENO,SH dan MANATAP AMBARITA, SH Advokat dan
Konsultan hukum dari Law Firm H. SUMPENO,SH & M. AMBARITA, SH, alamat di Jln.
Kemenyan No.50, Ciganjur, Jakarta Selatan, yang dalam hal ini bertindak untuk dan atas
nama serta mewakili klien kami:
1 JAENUDIN bin OKING, Bertempat tinggal di Kampung kandang, Rt.006 Rw.007,
Kelurahan Cilandak Timur, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, dalam hal
ini disebut sebagai PENGGUGAT I;

2 ISKANDAR bin OKING, bertempat tinggal di Jalan Bakti, Rt. 005 Rw.007, Kelurahan
Cilandak Timur, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, dalam hal ini disebut
sebagai PENGGUGAT II;

3 EUIS KARYAWATI binti OKING, bertempat tinggal di Jalan Bakti No.6, Rt. 005 Rw.007,
Kelurahan Cilandak Timur, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, dalam hal
ini disebut sebagai PENGGUGAT III;,
berdasarkan Surat Kuasa Khusus bermaterai cukup tertanggal Jakarta, 15 Februari 2012
dan telah didaftarkan di Kepaniteraan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan (terlampir).

Untuk selanjutnya PARA PENGGUGAT, dengan kuasa hukumnya tersebut di atas, dengan ini
hendak mengajukan Gugatan Perbuatan Melawan Hukum terhadap :
1 Nyonya MEIDA PANGGABEAN, beralamat di Jalan Teuku Umar Nomor: 21 Jakarta
Pusat, untuk selanjutnya disebut TERGUGAT I.
2 BADAN PERTANAHAN NASIONAL C/q KANWIL PERTANAHAN PROPINSI DKI Jakarta
C/q KANTOR PERTANAHAN KOTA ADMINISTRASI JAKARTA SELATAN, Alamat
di Jalan H. Alwi, RT 04/ RW 01, Kelurahan Tanjung Barat, Kecamatan Jagakarsa,
Jakarta Selatan, Untuk selanjutnya disebut TERGUGAT II

Adapun dasar dan alasan diajukan Gugatan ini adalah sebagai berikut:
1 Bahwa PARA PENGGUGAT adalah anak dari hasil perkawinan antara OKING dan
ITOH;

2 Bahwa selama perkawinan antara OKING dan ITOH telah mempunyai Harta yang
diperoleh dalam perkawinan yaitu Sebidang Tanah seluas kurang-lebih 9.200 M2
(SEMBILAN RIBU DUA RATUS METER PERSEGI) sebagaimana diuraikan dalam
Rekomendasi Hak atas Tanah Negara dari LURAH JAGAKARSA Register
Nomor:16/1.711.1 tanggal 25-09-1982 dan diketahui oleh Camat Pasar Minggu
Register Nomor:81/1.711.1 tanggal 07-10-1982 ditujukan kepada WALIKOTA
JAKARTA SELATAN, Perihal: Rekomendasi Permohonan Hak atas Tanah Negara
yang tercatat atas nama Pemegang Hak yaitu OKING, (Bukti P.1) dahulu terletak di
Rt.03/06 Kelurahan Jagakarsa, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Asal usul
Penguasaan Kavling/Bukti Garapan dari Penggarap Pertama Tahun 1973, sekarang
dikenal setempat di Jalan Bakti IV Kelurahan Cilandak Timur, Jakarta Selatan, yang
berbatasan dengan:
• Disebelah Utara: Tanah Bapak Siregar;
• Disebelah Timur: Tanah Nimin b Minan;
• Disebelah Selatan: Tanah Kosong;
• Disebelah Barat: Kali Krukut;

3 Bahwa OKING telah meninggal dunia pada tanggal 29 Maret 2002 dan meninggalkan
Ahliwarisnya yaitu 1. ITOH, 2. JAENUDIN bin OKING (PENGGUGAT I), 3. ISKANDAR
bin OKING, (PENGGUGAT II) dan EUIS KARYAWATI binti OKING (PENGGUGAT III)
sesuai dengan Surat Pemyataan Ahliwaris tertanggal 16-09-2010 (P.2) dikuatkan
oleh Lurah Cilandak Timur dibawah Nomor:09/1.755.9, tanggal 08-03-2011 dan
dikuatkan oleh Camat Pasar Minggu dibawah Nomor:187/1.711.1 tanggal 28-03-
2011;

4 Bahwa Tanah Warisan tersebut dalam butir 2 Gugatan ini telah dibagi sesuai dengan
Surat Kesepakatan Pembagian Tanah Waris tanggal 31 Maret 2011;

5 Bahwa menurut hukum penguasaan secara sah dan benar atas sebidang tanah
incasu tanah tersebut dalam butir 2 dalil Gugatan ini telah dikuasai secara sah dan
benar oleh OKING sejak tahun 1973 sebagaimana diuraikan dalam Rekomendasi
Hak atas Tanah Negara dari LURAH JAGAKARSA Register Nomor:16/1.711.1 tanggal
25-09-1982 dan diketahui oleh Camat Pasar Minggu Register Nomor:81/1.711.1
tanggal 07-10-1982 ditujukan kepada WALIKOTA JAKARTA SELATAN, Perihal:
Rekomendasi Permohonan Hak atas Tanah Negara yang tercatat atas nama
Pemegang Hak yaitu OKING, (Bukti P.1). Oleh karena itu Penggugat I, Penggugat II
dan Penggugat III mempunyai Titel alas hak yang sah dan benar memperoleh
sebidang tanah Objek Rekomendasi Hak atas Tanah Negara dari LURAH JAGAKARSA
Register Nomor:16/1.711.1 tanggal 25-09-1982 dan diketahui oleh Camat Pasar
Minggu Register Nomor:81/1.711.1 tanggal 07-10-1982 ditujukan kepada
WALIKOTA JAKARTA SELATAN, Perihal: Rekomendasi Permohonan Hak atas Tanah
Negara yang tercatat atas nama Pemegang Hak yaitu OKING, yang diperoleh
Penggugat I, Penggugat II dan Penggugat III karena warisan dan karenanya
mempunyai hak utama (Prioritas) untuk memperoleh Hak Milik atas tanah
tersebut dalam butir 2 dalil Gugatan tersebut diatas, karena Penggugat I,
Penggugat II dan Penggugat III tetap mengusahai, menguasai, merawat tanah
Warisan tersebut sebagai lahan pertanian sampai sekarang tidak pemah ada
gangguan dari Tergugat I dan dari pihak manapun;

6 Bahwa Tergugat I tidak pemah menguasai Tanah tersebut dalam Butir 2 dalil
Gugatan ini;

7 Bahwa Tergugat I secara tanpa hak (melawan hukum) mengajukan pendaftaran hak
Pakai atas Tanah Warisan yang merupakan Hak Penggugat I, Penggugat II dan
Penggugat III sebagaimana diuraikan dalam Objek Rekomendasi Hak atas Tanah
Negara dari LURAH JAGAKARSA Register Nomor:16/1.711.1 tanggal 25- 09-1982
dan diketahui oleh Camat Pasar Minggu Register Nomor:81/1.711.1 tanggal 07-10-
1982 ditujukan kepada WALIKOTA JAKARTA SELATAN, Perihal: Rekomendasi
Permohonan Hak atas Tanah Negara yang tercatat atas nama Pemegang Hak yaitu
OKING. Padahal Orangtua Penggugat I, Penggugat II dan Penggugat III tidak pemah
mengalihkan haknya atas tanah seluas kurang-lebih 9.200,-(SEMBILAN RIBU
DUARATUS METER PERSEGI) tersebut pada butir 2 dalil Gugatan ini kepada
Tergugat I. Bahwa Penggugat I, Penggugat II dan Penggugat III tidak pernah
mengalihkan hak atas tanah seluas kurang-lebih 9.200,- (SEMBILAN RIBU
DUARATUS METER PERSEGI) tersebut pada butir 2 dalil Gugatan ini kepada
Tergugat I. Oleh karena itu Tergugat II telah terbukti melakukan perbuatan
melawan hukum dengan cara mengeluarkan/menerbitkan Sertipikat Hak Pakai
Nomor:41/Cilandak Timur, atas nama Nyonya. MEIDA PANGGABEAN (Tergugat I)
diatas sebidang tanah hak PARA PENGGUGAT yang diperoleh karena WARISAN dari
Almarhum OKING selaku Ayah dari PARA PENGGUGAT, sebagaimana diuraikan
dalam Rekomendasi Hak atas Tanah Negara dari LURAH JAGAKARSA Register
Nomor:16/1.711.1 tanggal 25-09-1982 dan diketahui oleh Camat Pasar Minggu
Register Nomor:81/1.711.1 tanggal 07-10-1982 ditujukan kepada WALIKOTA
JAKARTA SELATAN, Perihal: Rekomendasi Permohonan Hak atas Tanah Negara atas
Sebidang Tanah seluas kurang-lebih 9.200,- (SEMBILAN RIBU DUARATUS METER
PERSEGI) yang tercatat atas nama Pemegang Hak yaitu OKING; Oleh karena itu
Sertipikat Hak Pakai Nomor:41/ Cilandak Timur, atas nama Nyonya. MEIDA
PANGGABEAN (Tergugat I) yang dikeluarkan oleh Tergugat II adalah cacat hukum,
tidak sah dan dapat dimintakan kepada hakim untuk menyatakan Sertipikat Hak
Pakai Nomor:41/Cilandak Timur, atas nama Nyonya. MEIDA PANGGABEAN
(Tergugat I) tidak berkekuatan hukum dengan segala akibat hukum yang
ditimbulkannya;

8 Bahwa perbuatan Tergugat I secara tanpa hak dan tanpa persetujuan dari PARA
PENGGUGAT mengajukan permohonan hak pakai atas tanah tersebut dalam butir 2
dalil Gugatan ini adalah perbuatan melawan hukum karena telah mengakibatkan
kerugian bagi PARA PENGGUGAT, dengan perincian kerugian yaitu tanah PARA
PENGGUGAT seluas 4.755 M2 beralih secara melawan hukum kepada Tergugat I.
Sehingga PARA PENGGUGAT beralasan menuntut gantirugi kepada Tergugat I
sebesar Rp.2,500.000.000.- (dua Milyard Limaratus Juta Rupiah);

9 Mohon Sita Jaminan. Bahwa untuk mencegah tindakan Tergugat I secara tanpa hak
dan melawan hukum mengalihkan Tanah tersebut dalam Butir 2 dalil Gugatan ini
kepada pihak ketiga, sehingga mengakibatkan kerugian yang lebih besar lagi akan
dialami oleh PARA PENGGUGAT. Oleh karena itu cukup beralasan hukum bagi PARA
PENGGUGAT mohon kepada Bapak KETUA PENGADILAN NEGERI JAKARTA
SELATAN untuk berkenan meletakkan Sita Jaminan terhadap:
9.1. Sebidang Tanah seluas kurang-lebih 9.200 M2 (SEMBILAN RIBU
DUARATUS METER PERSEGI) sebagaimana diuraikan dalam Rekomendasi Hak atas
Tanah Negara dari LURAH JAGAKARSA Register Nomor:16/1.711.1 tanggal 25-
09- 1982 dan diketahui oleh Camat Pasar Minggu Register Nomor:81/1.711.1
tanggal 07-10-1982 ditujukan kepada WALIKOTA JAKARTA SELATAN, Perihal:
Rekomendasi Permohonan Hak atas Tanah Negara yang tercatat atas nama
Pemegang Hak yaitu OKING, (Bukti P.1) dahulu terletak di Rt.03/06 Kelurahan
Jagakarsa, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Asal usul Penguasaan
Kavling/Bukti Garapan dari Penggarap Pertama Tahun 1973, sekarang dikenal
setempat di Jalan Bakti IV Kelurahan Cilandak Timur, Jakarta Selatan, yang
berbatasan dengan:
• Disebelah Utara: Tanah Bapak Siregar;
 Disebelah Timur: Tanah Nimin b Minan;
 Disebelah Selatan: Tanah Kosong;
 Disebelah Barat: Kali Krukut;
-9.2. Sertipikat Hak Pakai Nomor:41/Cilandak Timur, atas nama Nyonya MEIDA
PANGGABEAN (Tergugat I) dengan Luas Tanah 4.755 M2 yang ada pada Tergugat
I dan Tergugat II, sebagai Jaminan atas Tuntutan gantirugi Penggugat I,
Penggugat II dan Penggugat III terhadap Tergugat I;

10 Bahwa Gugatan PARA PENGGUGAT terhadap Tergugat I dan Tergugat II diajukan


berdasarkan alat bukti otentik, sehingga beralasan hukum PARA PENGGUGAT
mohon kepada Bapak KETUA PENGADILAN NEGERI JAKARTA SELATAN
menyatakan Putusan atas perkara ini dapat dilaksanakan secara serta-merta
meskipun ada Banding dan Kasasi (Uit voer baar bij voorraad);

Berdasarkan dalil-dalil Gugatan tersebut diatas dengan ini Penggugat I, Penggugat II


dan Penggugat III mohon kepada Bapak KETUA PENGADILAN NEGERI JAKARTA SELATAN
berkenan memutuskan perkara ini dengan Amar Putusan berbunyi sebagai berikut:

1 Mengabulkan seluruh Gugatan PARA PENGGUGAT;

2 Menyatakan sah dan berharga Sita Jaminan yang diletakkan terhadap:


2.1. Sebidang Tanah seluas kurang-lebih 9.200 M2 (SEMBILAN RIBU
DUARATUS METER PERSEGI) sebagaimana diuraikan dalam Rekomendasi Hak
atas Tanah Negara dari LURAH JAGAKARSA Register Nomor:16/1.711.1 tanggal
25-09- 1982 dan diketahui oleh Camat Pasar Minggu Register
Nomor:81/1.711.1 tanggal 07-10-1982 ditujukan kepada WALIKOTA JAKARTA
SELATAN, Perihal: Rekomendasi Permohonan Hak atas Tanah Negara yang
tercatat atas nama Pemegang Hak yaitu OKING, (Bukti P.1) dahulu terletak di
Rt.03/06 Kelurahan Jagakarsa, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Asal
usul Penguasaan Kavling/Bukti Garapan dari Penggarap Pertama Tahun 1973,
sekarang dikenal setempat di Jalan Bakti IV Kelurahan Cilandak Timur, Jakarta
Selatan, yang berbatasan dengan:
• Disebelah Utara: Tanah Bapak Siregar;
• Disebelah Timur: Tanah Nimin b Minan;
• Disebelah Selatan: Tanah Kosong;
• Disebelah Barat: Kali Krukut;
2.2. Sertipikat Hak Pakai Nomor:41/Cilandak Timur, atas nama Nyonya MEIDA
PANGGABEAN (Tergugat I) dengan Luas Tanah 4.755 M2 yang ada pada
Tergugat I dan Tergugat II, sebagai Jaminan atas Tuntutan gantirugi PARA
PENGGUGAT terhadap Tergugat I.

3 Menyatakan Sah dan mempunyai kekuatan hukum Rekomendasi Hak atas Tanah
Negara dari LURAH JAGAKARSA Register Nomor:16/1.711.1 tanggal 25- 09-1982
dan diketahui oleh Camat Pasar Minggu Register Nomor:81/1.711.1 tanggal 07-10-
1982 ditujukan kepada WALIKOTA JAKARTA SELATAN, Perihal: Rekomendasi
Permohonan Hak atas Tanah Negara yang tercatat atas nama Pemegang Hak yaitu
OKING, (Bukti P.1);

4 Menyatakan PARA PENGGUGAT berhak atas Sebidang Tanah seluas kurang-lebih


9.200 M2 (SEMBILAN RIBU DUARATUS METER PERSEGI) sebagaimana diuraikan
dalam Rekomendasi Hak atas Tanah Negara dari LURAH JAGAKARSA Register
Nomor:16/1.711.1 tanggal 25-09- 1982 dan diketahui oleh Camat Pasar Minggu
Register Nomor:81/1.711.1 tanggal 07-10-1982 ditujukan kepada WALIKOTA
JAKARTA SELATAN, Perihal: Rekomendasi Permohonan Hak atas Tanah Negara
yang tercatat atas nama Pemegang Hak yaitu OKING, (Bukti P.1) dahulu terletak di
Rt.03/06 Kelurahan Jagakarsa, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Asal usul
Penguasaan Kavling/Bukti Garapan dari Penggarap Pertama Tahun 1973, sekarang
dikenal setempat di Jalan Bakti IV Kelurahan Cilandak Timur, Jakarta Selatan, yang
berbatasan dengan:
• Disebelah Utara: Tanah Bapak Siregar;
• Disebelah Timur: Tanah Nimin b Minan;
• Disebelah Selatan: Tanah Kosong;
• Disebelah Barat: Kali Krukut;

5 Menyatakan Tergugat I dan Tergugat II telah melakukan perbuatan melawan hukum


yang merugikan PARA PENGGUGAT;

6 Menyatakan tidak mempunyai kekuatan hukum Sertipikat Hak Pakai Nomor:41/


Cilandak Timur, atas nama Nyonya MEIDA PANGGABEAN (Tergugat I) dengan Luas
Tanah 4.755 M2 yang ada pada Tergugat I dan Tergugat II;

7 Memerintahkan Tergugat II mencabut Sertipikat Hak Pakai Nomor:41/Cilandak


Timur, atas nama Nyonya MEIDA PANGGABEAN (Tergugat I) dengan Luas Tanah
4.755 M2 yang ada pada Tergugat I dan Tergugat II;

8 Menghukum Tergugat II untuk mengeluarkan Sertipikat Hak Milik atas nama PARA
PENGGUGAT atas Sebidang Tanah seluas kurang- lebih 9.200 M2 (SEMBILAN RIBU
DUARATUS METER PERSEGI) sebagaimana diuraikan dalam Rekomendasi Hak atas
Tanah Negara dari LURAH JAGAKARSA Register Nomor:16/1.711.1 tanggal 25-09-
1982 dan diketahui oleh Camat Pasar Minggu Register Nomor:81/1.711.1 tanggal
07-10- 1982 ditujukan kepada WALIKOTA JAKARTA SELATAN, Perihal:
Rekomendasi Permohonan Hak atas Tanah Negara yang tercatat atas nama
Pemegang Hak yaitu OKING, (Bukti P.1) dahulu terletak di Rt.03/06 Kelurahan
Jagakarsa, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Asal usul Penguasaan
Kavling/Bukti Garapan dari Penggarap Pertama Tahun 1973, sekarang dikenal
setempat di Jalan Bakti IV Kelurahan Cilandak Timur, Jakarta Selatan, yang
berbatasan dengan:
• Disebelah Utara: Tanah Bapak Siregar;
• Disebelah Timur: Tanah Nimin b Minan;
• Disebelah Selatan: Tanah Kosong;
• Disebelah Barat: Kali Krukut;
yang diperoleh oleh PARA PENGGUGAT dari Almarhum OKING, karena warisan;

9 Menghukum Tergugat II membayar gantirugi atas perincian kerugian yaitu tanah


PARA PENGGUGAT seluas 4.755 M2 beralih secara melawan hukum kepada
Tergugat I sehingga PARA PENGGUGAT beralasan menuntut gantirugi kepada
Tergugat I sebesar Rp.2,500.000.000.- (dua Milyard Limaratus Juta Rupiah);

10 Menyatakan Putusan atas perkara ini dapat dilaksanakan secara serta-merta


meskipun ada Banding dan Kasasi (Uit voer baar bij voorraad);

11 Menghukum Tergugat I dan Tergugat II membayar biaya perkara ini;

12 Atau apabila Bapak KETUA PENGADILAN NEGERI JAKARTA SELATAN berpendapat


lain mohon Putusan seadil-adilnya (ex aequo et bono);

Hormat Kami,
Law Firm H. SUMPENO,SH & M. AMBARITA, SH
Selaku Kuasa Hukum PARA PENGGUGAT

H. SUMPENO, S.H. MANATAP AMBARITA,


S.H.

Anda mungkin juga menyukai