Anda di halaman 1dari 6

MODUL 1

OSTEOLOGI STRUKTUR OROMAKSILOFASIAL

Skenario 1

Tulang ada namanya ya ??

Jeki mengantar pamannya ke rumah sakit yang mengalami insiden jatuh dari lantai dua
rumahnya dengan kondisi kepala membentur lantai. Dari diagnosa sementara dokter, menyatakan
terdapat fraktur pada tulang nasal dan pamannya dirujuk untuk dilakukan pemeriksaan radiologi.
Hasil pemeriksaan radiologi menunjukkan adanya retak pada tulang temporal kiri dan fraktur
pada tulang maksila, symphisis serta angulus mandibula. Dokter juga menjelaskan bahwa
terdapat fraktur pada tulang cervical vertebraenya yaitu pada tulang atlas.

Jeki terlihat asing dengan berbagai istilah yang baru didengarnya. Bagaimana saudara
menjelaskan kasus tersebut?

Tulang kranium dan bagian – bagiannya

Tulang fasial dan bagian – bagiannya

Osteologi rongga mulut

Tulang leher dan bagian – bagiannya

Terminologi

1. Osteologi (sherin) = Dari kata osteo = tulang dan logos = ilmu. Ilmu pengetahuan yang
merupakan cabang ilmu anatomi tentang tulang.(syifa)

2. Oromaksilofasial (heikal)= struktur tubuh yang terdiri atas mulut, rahang, leher, dan
wajah.(annisa)

3. Fraktur (adinda) = terputusnya hubungan/kontinuitas struktur tulang atau tulang rawan


bisa komplet atau inkomplet. Nyeri, pembengkakan,gangguan fungsi, repitasi(laura)

4. Tulang Nasal(chindy) = Tulang hidung, terdapat dua tulang lonjong kecil terletak


berdampingan di bagian tengah dan atas wajah (nila)
5. Radiologi (nazhima) = salah satu cabang ilmu kedokteran yang untuk mengetahu atau
mendiagnosis  bagian dalam tubuh manusia dengan menggunakan teknologi pencitraan,
baik gelombang elektromagnetik maupun gelombang mekanik.(riyan)

6. Tulang Temporal (yoza) = sekumpulan tulang yang membentuk struktur wajah dan
kepala sekaligus melindungi otak dari benturan.(nazhima)

7. Tulang Maksila (riyan) = Rahang atas (yoza)

8. Symphysis (nila) = merupakan persendian yang dihubungkan oleh tulang rawan tipis /
kartilago yang memungkinkan untuk digerakkan.(chindy)

9. Angulus Mandibula (laura) = Angulus mandibula adalah regio triangular yang dibatasi


oleh batas anterior dari otot maseter hingga perlekatan posterior dan superior dari otot
masseter (biasanya distal dari molar ketiga).(adinda)

10. Tulang Cervical Vertebrae(annisa) = tulang vertebra bagian leher yang memiliki bentuk
tulang yang kecil dengan spina atau procesus spinosus dengan urutannya dari C1-C7
(heikal)

11. Tulang Atlas(syifa) = Tulang Atlas merupakan tulang yang terletak di


antara tulang tengkorak dan tulang leher. (sherin)

= Tulang atlas merupakan tulang pertama dari Cervical Vertebrae/C1.


(yoza)

Rumusan Masalah

1. Bagaimana klasifikasi dari fraktur ? (riyan) (syifa)


2. Apa saja fraktur yang terjadi pada struktur oromaksilofasial ?(laura) (nazhima)
3. Apa tindakan yang dilakukan jika mengalami fraktur?(sherin) (chindy)
4. apa tujuan dilakukan pemeriksaan radiologi?(yoza) (nila)
5. Bagaimana keunggulan dan risiko dilakukan pemeriksaan radiologi?(anisa) (heikal)
6. Apa saja jenis-jenis pemeriksaan radiologi?(adinda) (yoza)
7. Apa saja tulang yang terdapat pada cranium ?(heikal) (sherin)
8. Apa saja bagian bagian pada tulang facial ? (nila) (laura)
9. Apa saja struktur penyusun rongga mulut?(chindy) (adinda)
10. Apa saja bagian bagian pada tulang leher ?(nazhima) (riyan)
11. Apa karakteristik dari tulang cervikal ?(syifa) (annisa)
Analisa Masalah

1. Bagaimana klasifikasi dari fraktur?


2. Apa saja fraktur yang terjadi pada struktur oromaksilofasial?

Jawabannya :
A. Fraktur pada bagian kepala
a. Fraktur linea : fraktur terjadi tanpa pergeseran
b. Fraktur depresi
c. Fraktur diastatik : terjadi disepanjang sutura
d. Fraktur basis: melibatkan tulang tulang dasar kepala

B. Fraktur pada bagian 1/3 wajah


a. Fraktur Le Fort tipe 1 : menyebabkan terpisahnya prosessus alveolaris dan palatum
durum
b. Fraktur Le Fort tipe 2
c. Fraktur Le Fort tipe 3 disebut juga fraktur transversal : remuknya wajah serta adanya
pembentukan tulang zygomatico maxilla

C. Jenis fraktur ada 3 :


1. Complete Fraktur : patah pada seluruh garis tengah tulang,luas dan melintang .
biasanya disertai dengan perpindahan posisi tulang
2. Closed Fraktur : tidak menyebabkan robeknya kulit,integrasi kulit masih utuh
3. Open Fraktur : fraktur dengan luka pada kulit dan ujung tulang menonjol sampai
menembus kulit / membran mukosa sampai ke patahan tulang (nazhima)

baik ketua,
analisa masalah
3. Apa tindakan yang dilakukan jika mengalami fraktur?

-Cegah gerakan di area cedera.

- Hentikan perdarahan jika korban mengalami fraktur terbuka.

- Melakukan CT Scan terlebih dahulu untuk mengetahui bagaimana posisi tulang dan
bagaimana tindakan yang harus diambil selanjutntya (chindy)
4. apa tujuan dilakukan pemeriksaan radiologi?
5. Bagaimana keunggulan dan risiko dilakukan pemeriksaan radiologi?
6. Apa saja jenis-jenis pemeriksaan radiologi?
1.Radiologi Diagnostik

Radiologi diagnostik membantu dokter untuk melihat struktur di dalam tubuh


menggunakan teknologi pencitraan. Tujuannya untuk mengetahui kondisi bagian dalam
tubuh, mendiagnosis penyebab gejala yang dikeluhkan, memantau respons tubuh
pengidap terhadap perawatan yang dijalani, serta skrining penyakit. Jenis pemeriksaan
radiologi diagnostik meliputi:
-Computed tomography, dikenal juga computerized axial tomography (CT/CAT)
scan.Pemeriksaanfluoroskopi.
-MRI (magnetic resonance imaging) dan MRA (magnetic resonance angiography) scan.
-Pemeriksaan mamografi.
-Pemeriksaan nuklir, seperti bone scan, tiroid scan, dan tes stres jantung.
-Positron emission tomography (PET scan)
2. Radiologi Intervensi

Radiologi intervensi memungkinkan dokter untuk melakukan prosedur medis minim


sayatan. Tujuannya untuk mendiagnosis dan mengobati berbagai penyakit. Dokter
mengambil gambar melalui teknologi pencitraan, misalnya memasukkan kateter, kamera,
kabel, dan instrumen kecil lain ke bagian tubuh pengidap. Contoh prosedur radiologi
intervensi meliputi:
-Angiografi, angioplasti, dan pemasangan ring pembuluh darah.
-Embolisasi untuk menghentikan perdarahan.
-Radioterapi melalui pembuluh darah arteri.
-Biopsi payudara yang dipandu dengan teknik stereotactic atau ultrasound.
-Biopsi jarum dari organ berbeda (seperti paru-paru dan kelenjar tiroid).
-Pemasangan kateter.
-Penempatan selang makanan.(yoza)

Foto rontgen dan USG.


7. Apa saja tulang yang terdapat pada cranium ?
Jawabannya :

 Os Frontal : membentuk dahi, langit langit rongga nasal dan langit langit kantong
mata. terdapat 2 buah lengkungan yang disebut glabella

 Os Parietal : membentuk sisi dan langit langit cranium


 Os Temporal : membentuk dasar dan sisi samping cranium
 Os Sphenoidal: membentuk anterior cranium
 Os Occipitalis: membentuk bagian dasar dari cranium
 Os Etmoidal : struktur penyangga yang terhubung dengan rongga nasal (sherin)

8. Apa saja bagian bagian pada tulang facial ?


Anatomi tulang wajah
Didalam tengkorak wajah terdapat rongga-rongga yang membentuk rongga mulut (cavum oris),
dan rongga hidung (cavum nasi) dan rongga mata (orbita). Tengkorak wajah dibagi atas dua
bagian:

Bagian hidung terdiri atas :


1) Os Lacrimal (tulang mata) letaknya disebelah kiri/kanan pangkal hidung di sudut mata.
2) Os Nasal (tulang hidung) yang membentuk batang hidung sebelah atas
3) Os Konka nasal (tulang karang hidung), letaknya di dalam rongga hidung danj bentuknya
berlipat-lipat. Septum nasi (sekat rongga hidung) adalah sambungan dari tulang tapis yang
tegak.

Bagian rahang terdiri atas tulang-tulang seperti :


1) Os Maksilaris (tulang rahang atas)
2) Os Zigomaticum, tulangpipi yang terdiri dari dua tulang kiri dan kanan.
3) Os Palatum atau tulang langit-langit, terdiri dari dua dua bua tulang kiri dan kanan
4) Os Mandibularis atau tulang rahang bawah , terdiri dari dua bagian yaitu bagian kiri dan
kanan yang kemudian bersatu di pertengahan dagu. Dibagian depan dari mandibula terdapat
processus coracoid tempat melekatnya otot (laura)

9. Apa saja struktur penyusun rongga mulut?


Bibir, gigi, lidah, tulang maksila, tulang mandibula, tulang palatum (adinda)
10. Apa saja bagian bagian pada tulang leher ?
Anatomi tulang leher
1. Atlas (Cervicae vertebrae 1)
2. Axis (Cervicae vertebrae 2)
3. Dsb Terdapat 7 ruas tulang leher (riyan)

11. Apa karakteristik dari tulang cervikal ?


 Ada prosesus : Prosesus transversal : prosesus yang menjorok ke arah lateral Prosesus spinosal
: prosesus yang menjorok ke posterior dan inferior untuk perlekatan otot
 Terbentuk oleh 2 pedikel dan lamina : yaitu membungkus rongga rongga saraf dan menjadi
lintasan untuk medula spinalis (annisa)

Skema

Learning objective (LO)

1. Mahasiswa mampu menjelaskan dan memahami tentang Tulang tulang Cranium dan
bagiannya (adinda)
2. Mahasiswa mampu menjelaskan dan memahami tentang Tulang tulang Fasial dan bagiannya
(heikal)
3. Mahasiswa mampu menjelaskan dan memahami tentang Tulang tulang Rongga mulut
(sherin)
4. Mahasiswa mampu menjelaskan dan memahami tentang Tulang tulang Leher
(riyan)
5. Mahasiswa mampu menjelaskan dan memahami tentang Jenis jenis Fraktur (nazhima)

Anda mungkin juga menyukai