Anda di halaman 1dari 10

MAKALAH

“STRATEGI PEMASARAN”

Disusun untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah:


Kewirausahaan
Dosen Pengampu:
Dr. Agus Rifany Syaifuddin, MM

Disusun Oleh:
Kelas 6D PGSD Kelompok 4
07. Sukma Indah Pangastuti 1910125120034
10. Rusmini 1910125120054
16. Siti Rahmah 1910125220004
23. Maimunah 1910125220049
33. Dyah Ken Prameswari 1910125220114
37. Maulidah 1910125220129
38. Muhammad Aidi Noor Ihsan 1910125310020
43. Muhammad Risal Herpindi 1910125310089
46. Nazira Sa’ida 1910125320014
47. Wayan Leni 1910125320024
50. Siti Nurhalisa 1910125320049

KEMENTRIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS LAMBUNG MANGKURAT
FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN
PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR
BANJARMASIN
2022
KATA PENGANTAR
Puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT karena dengan rahmat,
karunia serta taufik dan hidayah-Nya jualah kami dapat menyelesaikan makalah yang
berjudul “Strategi Pemasaran”. Makalah ini telah kami selesaikan dengan maksimal
dan mendapatkan bantuan dari berbagai pihak sehingga dapat memperlancar
pembuatan makalah ini. Untuk itu kami mengucapkan rasa hormat dan terima kasih
kepada:

1. Bapak Dr. Agus Rifani Syaifuddin, MM selaku dosen pengampu mata kuliah
Kewirausahaan.
2. Rekan-rekan Mahasiswa Kelas 6D S1 PGSD Universitas Lambung Mangkurat.

Kami mohon maaf apabila dalam penulisan makalah ini ada memiliki
kekurangan. Oleh karena itu, kami sangat mengharapkan kritik dan saran yang sifatnya
membangun. Semoga makalah ini dapat bermanfaat oleh siapapun yang membacanya
dan dapat menambah ilmu kita khususnya pada mata kuliah Kewirausahaan.

Banjarmasin, 22 Februari 2022

Penyusun,

Kelompok 4

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................................................ i


DAFTAR ISI..............................................................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................................... 1
A. Latar Belakang ............................................................................................................ 1
B. Rumusan Masalah ....................................................................................................... 1
C. Tujuan.......................................................................................................................... 1
BAB II PEMBAHASAN ........................................................................................................... 2
A. Pengertian Strategi Pemasaran .................................................................................... 2
B. Strategi Produk dan Strategi Harga ............................................................................. 3
C. Strategi Tempat dan Distribusi.................................................................................... 4
D. Strategi Promosi .......................................................................................................... 4
E. Jenis Promosi Penjualan Lainnya ................................................................................ 5
BAB III PENUTUP ................................................................................................................... 6
A. Kesimpulan.................................................................................................................. 6
B. Saran ............................................................................................................................ 6
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................................ 7

ii
BAB I

PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Strategi pemasaran perlu diperhatikan oleh suatu perusahaan. Strategi
pemasaran mempunyai dua kegiatan pemasaran pokok, yaitu: pertama pemilihan pasar-
pasar yang akan dijadikan sasaran pemasaran (target market) dan yang kedua
merumuskan dan menyusun suatu kombinasi yang tepat dari bauran pemasaran
(marketing mix), agar kebutuhan para konsumen dapat terpenuhi secara memuaskan.
B. Rumusan Masalah
1. Apakaht strategi pemasaran?
2. Bagaimanakah strategi produk dan strategi harga?
3. Bagaimankah strategi tempat dan distribusi?
4. Bagaimanakah strategi promosi itu?
5. Bagaimanakah jenis promosi penjualan lainnya?
C. Tujuan
1. Mahasiswa dapat mendefinisikan pegertian strategi pemasaran.
2. Masiswa dapat mengetahui bagaimana cara strategi produk dan strategi harga.
3. Mahasiswa dapat mengetahui strategi tempat dan distribusi.
4. Mahasiswa juga dapat mengetahui bagaimana cara strategi promosi itu.
5. Mahasiaswa dapat mengetahui apa jenis promosi penjualan lainnya.

1
BAB II

PEMBAHASAN
A. Pengertian Strategi Pemasaran
Strategi adalah langkah-langkah yang harus dijalankan oleh suatu perusahaan
untuk mencapai tujuan.Dalam menyusun langkah-langkah awal untuk menyerang
pesaing perlu dipertimbangkan beberapa hal, terutama dalam hal kekuatan dan
kelemahan yang dimiliki, yang dapat dilihat dari aspek keuangan, sumber daya
manusia, jaringan, dan sebagainya. Disamping mengukur kekuatan dan kelemahan
pesaing, ancaman dan peluang juga perlu dipertimbangkan.
Pemasaran: Menurut The American Marketing Assosiation (AMA) yang dikutip
oleh Kotler dan Keller (2016:27), yaitu pemasaran merupakan fungsi organisasi dan
sekumpulan proses untuk menciptakan, mengkomunikasikan, dan mengelola hubungan
konsumen dengan cara menguntungkan organisasi dan para pemegang kepentingan.
Jadi, fungsi pemasaran ditujukan untuk memberi pengertian kepada konsumen terkait
produk dan jasa yang dipasarkan atau ditawarkan. Dalam pengertian ini, pemasaran
merupakan kegiatan yang paling fundamental dalam memasarkan produk-produk dan
jasa pada perusahaan.
Strategi pemasaran merupakan suatu wujud rencana sebuah perusahaan dalam
bidang pemasaran untuk memperoleh hasil yang optimal. Ruang lingkup strategi
pemasaran cukup luas di antaranya adalah strategi menghadapi persaingan, strategi
produk, strategi harga, strategi tempat, dan trategi promosi. Menurut Tull dan Kahle,
strategi pemasaran sebagai alat mendasar yang direncanakan untuk mencapai tujuan
perusahaaan dengan mengembangkan daya saing (competitiveness) yang
berkesinambungan melalui pasar yang dimasuki. Jadi, strategi pemasaran merupakan
proses dinamis dan inovatif perencanaan perusahaan dalam memasarkan dan
memperkenalkan produk maupun jasa yang ditawarkan kepada konsumen untuk
mencapai tujuan tertentu dengan semua resiko yang ada. Baik melalui cara-cara
tradisional maupun modern seperti digital marketing.
• MARKETING MIX STRATEGY
Strategi Bauran Pemasaran atau yang lebih dikenal dengan nama Marketing
Mix Strategy terbagi menjadi empat bagian, yaitu:
- Strategi produk;
- Strategi harga;

2
- Strategi lokasi dan distribusi;
- Strategi promosi.
B. Strategi Produk dan Strategi Harga
1. Strategi Produk
Produk menurut Philip Kotler adalah sesuatu yang dapat ditawarkan ke pasar
untuk mendapatkan perhatian untuk dibeli, digunakan, atau dikonsumsi, sehingga dapat
memenuhi keinginan dan kebutuhan. Produk dapat dibagi menjadi dua jenis, yaitu:
a) Produk yang berupa benda fisik atau benda berwujud.
b) Produk yang tidak berwujud atau biasa disebut dengan jasa.
c) Menentukan logo dan motto, dengan pertimbangan seperti harus memiliki
makna yang positif, harus menarik perhatian, dan harus mudah diingat.
d) Menciptakan merek, dengan pertimbangan seperti mudah diingat, terkesan
hebat dan modern, memiliki makna positif, dan menarik perhatian.
e) Menciptakan kemasan, dengan persyaratan kemasan seperti kualitas yang
terjamin, bentuk, ukuran, dan warna yang menarik serta sesuai.
f) Keputusan label, yang dimana dalam label harus dijelaskan hal-hal seperti nama
perusahaan yang memproduksi, lokasi produksi, waktu produksi, cara
penggunaan, batas kadaluarsa, dan informasi lainnya.
2. Strategi Harga
Tujuan penentuan strategi harga oleh perusahaan adalah;
a) Untuk bertahan hidup;
b) Untuk memaksimalkan laba;
c) Untuk memperbesar market share atau jumlah pelanggan;
d) Untuk memberikan kesan dari mutu produk;
e) Sebagai bentuk persaingan dengan pesaing lainnya
3. Metode Strategi Harga
a) Modifikasi harga menurut pelanggan, bentuk produk, tempat, dan waktu.
b) Penetapan harga untuk produk baru dengan Market Skimming Pricing (harga
awal produk yang ditetapkan setinggi-tingginya dengan tujuan produk/jasa
memiliki kualitas tinggi) dan Market Penetration Pricing (menetapkan harga
serendah mungkin dengan tujuan untuk menguasai pasar).

3
C. Strategi Tempat dan Distribusi
Distribusi adalah cara perusahaan menyalurkan barangnya, mulai dari
perusahaan sampai ke tangan konsumen akhir. Saluran distribusi memiliki empat
fungsi, yaitu:
1. Fungsi transaksi, yaitu fungsi yang meliputi bagaimana perusahaan menghubungi
dan mengomunikasikan produknya dengan calon pelanggan.
2. Fungsi logistik, yaitu fungsi yang meliputi pengangkutan dan penyortiran barang.
3. Fungsi fasilitas, yaitu fungsi yang meliputi penelitian dan pembiayaan.
Strategi tersebut dapat memberikan manfaat seperti melayani konsumen dengan
cepat, menjaga mutu produk tetap stabil, menghemat biaya, dan menghindari pesaing.
1. Faktor Yang Mempengaruhi Strategi Distribusi
a) Pertimbangan pembeli atau faktor pasar;
b) Karakteristik produk;
c) Faktor produsen atau pertimbangan pengawasan dan keuangan.
2. Dasar Penentuan Saluran Distribusi Terhadap konsumen dan Industri
• Saluran distribusi terhadap konsumen:
a) Produsen – konsumen
b) Produsen – pengecer – konsumen
c) Produsen – agen tunggal – pengecer – konsumen
d) Produsen – agen – subagen – pengecer – konsumen
e) Produsen – agen – subagen – grosir – pengecer – konsumen
• Saluran distribusi terhadap industry
a) Produsen – pemakai barang industry
b) Produsen – dealer – pemakai barang industry
c) Produsen – agen – dealer – pemakai barang industri

D. Strategi Promosi
Salah satu tujuan promosi perusahaan adalah menginformasikan segala jenis
produk yang ditawarkan untuk berusaha menarik calon konsumen yang baru. Keempat
macam sarana promosi yang dapat digunakan adalah:
• Periklanan (advertising);
• Promosi penjualan (sales promotion);
• Publisitas (publicity);
• Penjualan pribadi (personal selling).
4
1. Strategi promosi dengan Iklan
a) Pemasangan billboard di jalan, tempat, atau lokasi yang ramai dan strategis;
b) Pencetakan brosur untuk ditempel atau disebarkan di setiap cabang, pusat
perbelanjaan, atau di berbagai tempat yang dianggap strategis;
c) Pemasangan spanduk atau umbul-umbul di jalan, tempat, atau lokasi yang
strategis;
d) Pemasangan iklan melalui media cetak seperti koran, majalah, tabloid, buku,
dan sebagainya;
e) Pemasangan iklan melalui media elektronik seperti televisi, radio, intenet, film,
dan sebagainya.
2. Tujuan Penggunaan Iklan Sebagai media Promosi
a) Untuk pemberitahuan tentang segala sesuatu yang berkaitan dengan produk
yang dimiliki oleh suatu produk baru;
b) Untuk mengingatkan kembali kepada pelanggan tentang keberadaan atau
keunggulan produk yang ditawarkan;
c) Untuk menarik perhatian dan minat para pelanggan baru dengan harapan akan
memperoleh daya tarik dari para calon pelanggan;
d) Memengaruhi pelanggan saingan agar berpindah ke produk dari perusahaan
yang mengiklankan.
3. Pertimbangan pemasangan iklan
a) Jangkauan media yang akan digunakan;
b) Sasaran atau konsumen yang akan dituju;
c) Besarnya biaya yang akan dikeluarkan.

E. Jenis Promosi Penjualan Lainnya


1. Pemberian harga khusus (special price) atau potongan harga (discount) untuk
produk tertentu;
2. Pemberian undian kepada setiap pelanggan yang membeli dalam jumlah tertentu;
3. Pemberian cinderamata serta kenang-kenangan lainnya kepada konsumen yang
loyal; dan sebagainya.

5
BAB III

PENUTUP
A. Kesimpulan
Pemasaran merupakan sekumpulan rancangan kegiatan yang berkaitan untuk
mengetahui kebutuhan konsumen dan pengembangan, mendistribusikan,
mempromosikan, serta menetapkan harga yang sesuai dari produk atau jasa untuk
mencapai kepuasan pelanggan dan memperoleh keuntungan. Strategi pemasaran
mencakup pengidentifikasian konsumen sasaran, menentukan peranan periklanan dan
bauran promosi, menunjukkan tujuan dan besarnya anggaran promosi, memilih strategi
kreatif, menentukan media, serta melaksanakan program tersebut dan mengukur
efektifitasnya.

B. Saran
Dalam sistem pemasaran baiknya juga melihat sistem program jangka pendek
dan jangka panjang, karena orderan produk jasa atas karya seni juga memiliki tingkat
naik turunnya kejenuhan pada keinginan konsumen, untuk itu komunitas atau
organisasi seni baiknya memiliki alternatif yang meliputi taktik dalam
mempertahankan kualitas dan keinginan konsumen serta menemukan sistem
bagaimana melihat peluang dan informasi bisnis jasa serta perkembangan strategi
marekting mix dan penentuan STP yang dapat menetapkan proses produksi produk jasa
atas karya seni yang mereka miliki.

6
DAFTAR PUSTAKA
Angelica, T. (2016). Implementasi Analisis Swot Dalam Strategi Pemasaran Produk Mandiri
Tabungan Bisnis. Jurnal Riset Bisnis Dan Manajemen, 4(3), 395–406.

Anisa Br Sinulingga, N. (2015). Pengaruh Strategi Pemasaran Terhadap Volume Penjualan


pada PT. Citramandiri Lestari Medan. Jurnal Mantik Penusa, 17(1), 60–64.

Asmarantaka, R. W., Atmakusuma, J., Muflikh, Y. N., & Rosiana, N. (2018). Konsep
Pemasaran Agribisnis: Pendekatan Ekonomi Dan Manajemen. Jurnal Agribisnis
Indonesia, 5(2), 151–172. https://doi.org/10.29244/jai.2017.5.2.151-172

Asse, R. A. Am. (2018). Strategi Pemasaran Online (Studi Kasus Facebook Marketing Warunk
Bakso Mas Cingkrank di Makassar). Jurnal Komunikasi KAREBA, 7(2), 219–231.

Philip, K., & Amstrong, G. (2008). Prinsip-prinsip Pemasaran. Edisi Keduabelas jilid, 1.

Purwanto, I. (2008). Manajemen Strategi. Bandung:CV Ryama Widya

Tjiptono, Fandy. (2008). Strategi Pemasaran Edisi III. Yogyakarta:CV. Andi Offset

Anda mungkin juga menyukai