Anda di halaman 1dari 3

BUKU JAWABAN TUGAS MATA KULIAH

TUGAS 1

Nama Mahasiswa : Julianti Tisyah Micranta

Nomor Induk Mahasiswa/ NIM : 856757749

Kode/Nama Mata Kuliah : MKDK4002/Perkembangan Peserta Didik

Kode/Nama UPBJJ : 18/Palembang

Masa Ujian : 2020/21.2 (2022.1)

KEMENTERIAN PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN


UNIVERSITAS TERBUKA
1. A. ada dua prinsip dasar perkembangan manusia yang terjadi pada angga yaitu
 Perkembangan bergantung pada genetik dan lingkungan
 Proses yang teratur dan mengikuti pola yang dapat di prediksi
B. prinsip perkembangan manusia yang dilalui oleh angga pada soal nomor 1 yaitu
prinsip bahwasanya perkembangan bergantung pada genetik dan lingkungan
artinya semakin bertamahnya umur manusia akan menyebabkan perubahan fisik
dan genetik dalam diri manusia, sebagai contohnya pada soal tersebut saat Angga
berada di kelas A dia belum mampu mengelompokan benda menurut ukuran
besarnya. Namun, setelah usianya mencapai 5 tahun dan berada dikelas B, angga
sudah mampu melakukanya, tentu dengan bantuan lingkungan rumah dan
sekolahnya angga dapat berkembang. Prinsip kedua yang dilalui angga dalah
proses yang teratur dan mengikuti pola yang dapat diprediksi, yaitu
perkembangan terjadi secara sistematis, bukan terjadi secara spontan,
perkembangan adalah proses yang teratur, terbangun secara berangsur-angsur, dan
ada polanya. Contohnya yang terjadi pada angga, ia tidak spontan secara langsung
dapat mengelompokan benda berdasarkan ukuran, akan tetapi dia melewati proses
belajar bertahap bersama keluarga dirumah dan teman disekolah, salah satunya
melalui permainan bentuk geometri dengan berbagai ukuran, tentu hal tersebut
dilakukan secara rutin dan berangsur-angsur, tidak mungkin dalam sekali bermain
angga langsung mengerti mengenai pengelompokan bentuk.

2. Berdasarkan cerita pada soal nomor 2 dapat di identifikasi bahwasanya Agnes


sedang berada pada tahap perkembangan tekun dan rendah diri dapat dilihat dari
prestasi-prestasi yang didapatkan agnes, pada tahap ini anak mulai mengembangkan
perasaan bangga terhadap keberhasilan dan kemampuannya. Tahapan ini menjadi
berhasil jika anak didukung oleh orang dewasa dalam membangun perasaan
kompeten dan percaya dengan keterampilannya. Namun anak akan menjadi gagal
dalam tahapan ini jika anak menerima sedikit atau tidak sama sekali dukungan dari
orang dewasa, yang dapat menimbulkan permasalahan seperti rasa rendah diri dan
tidak produktif.

3. A. Proses asimilasi
Proses asimilasi adalah proses ketika individu menerima pengetahuan,
pengalaman baru, menyusun sebagai skema atau menambahkan skema yang ada,
contoh proses asimiliasi yang terjadi pada aris dan riko, mereka akan sama-sama
memahami bahwasanya dinosaurus adalah hewan besar dan mengerikan, memili
ekor dan gigi yang tajam, berkulit keras dan kasar, namun memiliki ukuran yang
berbeda, ada yang sebesar rumah dan ada anak dinosaurus yang sebesar buaya.
B. Proses akomodasi
Proses akomodasi adalah proses ketika individu menerima pengetahuan dan
memodifikasi skema atau struktur yang sudah ada. Contoh proses akomodasi pada
Aris dan Riko yaitu setelah mereka mengetahui tentang dinosaurus, mereka mulai
memiliki imajinasi sendiri-sendiri, misalnya dinosaurus yang bisa hidup di air dan dan
darat, atau bahkan ada dinosaurus yang dapat mengeluarkan Api.
4. Event memory adalah memory jangka panjang yang dimiliki seseorang dan mudah
untuk di ingat, contohnya saat orang mendapatkan hadiah di hari spesialnya
misalnya ulang tahun, atau tempat yang dikunjungi saat liburan akhir tahun.

Anda mungkin juga menyukai