Anda di halaman 1dari 5

BAB 2

DASAR PSIKOLOGIS PERILAKU

Psikologis perilaku adalah ilmu yang mempelajari perilaku dalam interaksi


dengan lingkungan dan faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku. Perilaku adalah
manifestasi hayati makhluk hidup. Lingkungan adalah semua hal yang berada di
luar diri manusia; sedangkan lingkungan efektif adalah lingkungan yang bermakna
untuk manusia. Sedangkan perilaku sosial adalah perilaku yang relatif menetap
yang diperlihatkan oleh individu di dalam berinteraksi dengan orang lain. Orang
yang berperilakunya mencerminkan keberhasilan dalam proses sosialisasinya
dikatakan sebagai orang yang sosial. Dalam bab 2 ini Anda akan diperkenalkan
lebih lanjut mengenai dasar psikologis perilaku, psikologis individu, dan ESQ
(yang mencakup IQ, EQ, dan SQ) juga pemahaman sosial dan pemahaman tentang
persepsi kesehatan diri Sehubungan dengan kompetensi Anda sebagai tenaga
teknis kefarmasian, maka materi akan membantu Anda dalam menjalankan tugas
profesi Anda khususnya dalam hal melakukan pelayanan kefarmasian. Setelah
mempelajari bab ini, Anda diharapkan Anda akan dapat menjelaskan apakah ilmu
perilaku itu, termasuk pengetahuan tentang perilaku diri sendiri dan perilaku
sesama kita dalam berkehidupan bermasyarakat.

Sejarah Psikologi

• Psikologi pada mulanya digunakan para ilmuwan dan para filsuf untuk memenuhi
kebutuhan mereka dalam memahami akal pikiran dan tingkah laku aneka ragam
makhluk hidup mulai dari yang primitive sampai yang modern. Namun ternyata
tidak cocok, lantaran menurut para ilmuwan dan filsuf, psikologi memiliki batasan-
batasan tertentu yang berada di luar kaidah keilmuan dan etika falsafati. Kaidah
scientific dan patokan etika filsufi ini tak dapat di bebankan begitu saja sebagai
muatan psikologi (Rebek, 1988)

• Namun secara lebih spesifik (khusus), psikologi lebih banyak dikaitkan dengan
kehidupan organisme manusia. Dalam hubungan ini psikologi di defenisikan
sebagi ilmu pengetahuan yang berusaha memahami perilaku manusia, alasan dan
cara mereka melakukan sesuatu, dan juga memahami bagaimana makhluk tersebut
berpikir dan berperasaan (Gleitman, 1986).
Pengertian Psikologi

• Psikologi yang dalam istilah lama di sebut ilmu jiwa itu berasal dari kata bahasa
Inggris psychology. Kata psychology merupakan dua akar kata yang bersumber
dari bahasa Greek (Yunani), yaitu: (1) psyche yang berarti jiwa; (2) logos yang
berarti ilmu. Jadi secara harfiah psikologi adalah ilmu jiwa atau bisa disebut ilmu
yang mempelajari kejiwaan.

• Jiwa secara harfiah berasal dari perkataan sansekerta JIV, yang berarti lembaga
hidup (levensbeginsel), atau daya hidup (levenscracht). Oleh karena jiwa itu
merupakan pengertian yang abstrak, tidak bisa dilihat dan belum bisa diungkapkan
secara lengkap dan jelas, maka orang lebih cenderung mempelajari “jiwa yang
memateri” atau gejala “jiwa yang meraga/menjasmani”, yaitu bentuk tingkah laku
manusia (segala aktivitas, perbuatan, penampilan diri) sepanjang hidupnya. Oleh
karena itu, psikologi butuh berabad-abad lamanya untuk memisahkan diri dari ilmu
filsafat.

Definisi Psikologi Menurut Para Ahli

• Bruno (1987), membagi pengertian psikologi dalam tiga bagian yang pada
prinsipnya saling berhubungan. Pertama, psikologi adalah studi (penyelidikan)
mengenai “ruh”. Kedua, psikologi adalah ilmu pengetahuan mengenai ”kehidupan
mental”, ketiga psikologi adalah ilmu pengetahuan mengenai “tingkah laku
organisme”.

• William James (1842-1910), menganggap psikologi sebagai ilmu pengetahuan


mengenai kehidupan mental.

• JB. Watson (1878-1958), menganggap psikologi sebagai ilmu pengetahuan


tentangtingkah laku organisme.

• EG. Boring & HS.Langfield, menganggap psikologi sebagai studi tentang hakikat
manusia.
Definisi Psikologi dapat dijelaskan sbb :

• Psikologi tidak mempelajari jiwa/mental itu secara langsung karena sifatnya


yang abstrak, tetapi psikologi membatasi pada manifestasi dan ekspresi dari
jiwa/mental tersebut yakni berupa tingkah laku dan proses atau kegiatannya,
sehingga Psikologi dapat didefinisikan sebagai ilmu pengetahuan yang
mempelajari tingkah laku dan proses mental.

Ruang Lingkup psikologi

• Psikologi didefinisikan sebagai kajian scientific tentang tingkah laku dan proses
mental organisme. Tiga idea penting dalam definisi ini ialah : Scientific, tingkah
laku dan Proses mental.

• Scientific, bermakna kajian yang dilakukan dan data yang dikumpulkan


mengikuti prosedur yang sistematik. Walaupun kaidah scientific diikuti, ahli-ahli
psikologi perlu membuat berbagai inferen atau tafsiran berdasarkan temuan yang
diperoleh. Ini dikarenakan subjek yang dikaji adalah hewan dan manusia dan tidak
seperti sesuatu sel (seperti dalam kajian biologi) atau bahan kimia (seperti dalam
kajian kimia) yang secara perbandingan lebih stabil.Manakala mengkaji tingkah
laku hewan atau manusia memang sukar dan perlu kerap membuat inferen atau
tafsiran.

SOAL

1. Yang termasuk pengertian psikologis perilaku adalah….


a) Orang yang berperilakunya mencerminkan keberhasilan dalam proses
keberhasilannya
b) Pengetahuan tentang perilaku diri sendiri dan perilaku sesama kita
c) ilmu yang mempelajari perilaku dalam interaksi dengan
lingkungan dan faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku.
d) perilaku yang relatif menetap yang diperlihatkan oleh individu di
dalam berinteraksi dengan orang lain.
2. Yang termasuk pengertian perilaku social adalah….
a) perilaku yang relatif menetap yang diperlihatkan oleh individu di
dalam berinteraksi dengan orang lain
b. ilmu yang mempelajari perilaku dalam interaksi dengan lingkungan
dan faktor-faktor yang mempengaruhi perilaku.

c. ilmu yang mempelajari diri sendri dan perilaku sesama kita

d. Orang yang berperilakunya mencerminkan keberhasilan dalam proses


keberhasilannya

3. Definisi Psikologi Menurut Bruno (1987) pengertian psikologi yaitu,


kecuali?

a) Psikologi adalah studi (penyelidikan) mengenai “ruh”.

b) Psikologi adalah ilmu pengetahuan mengenai “tingkah laku


organisme”.

c) Psikologi sebagai ilmu pengetahuan mengenai kehidupan mental.

d) Psikologi adalah ilmu pengetahuan mengenai ”kehidupan mental”.

6. Berikut manakah definisi psikologi menurut EG. Boring & HS.Langfield?

a) Psikologi sebagai ilmu pengetahuan tentang tingkah laku organisme.

b) Psikologi sebagai studi tentang hakikat manusia.

c) Psikologi sebagai ilmu pengetahuan mengenai kehidupan mental.

d) Psikologi adalah studi (penyelidikan) mengenai “ruh”.

7. Manakah yang tidak termasuk idea penting dalam definisi Psikologi sebagai
kajian scientific?

a) Scientific.

b) Tingkah laku.

c) Proses mental.

d) Bahan kimia.

8. Apa saja yang menjadi subjek para ahli dalam mengumpulkan data dan
melakukan kajian psikologi secara scientific?
a) Hewan dan manusia

b) Manusia dan sel

c) Sel dan bahan kimia

Anda mungkin juga menyukai