Anda di halaman 1dari 5

A.

Soal Uraian
1. Buatlah Program Pembelajaran dalam mengimplementasikan perilaku tanggung jawab dalam
kehidupan sehari-hari, dengan indikator :
a. Menepati janji
b. Menggunakan fasilitas umum dengan baik
c. Memelihara fasilitas umun dengan baik
d. Menjaga ketertiban lingkungan dengan baik

2. Bu Nuri Melaksanakan Pembelajaran untuk siswanya yang mengalami Tunalaras dengan


membawa peserta didik pada kegiatan yang menampilkan perbuatan kejujuran, berupa kegiatan
sehari-hari seperti :
a. diberi tugas untuk menyelesaikan satu pekerjaan
b. membagi sesuatu (makanan, uang, atau benda lain) kepada teman dengan adil
c. menyampaikan pesan atau informasi kepada seseorang atau kelompok
d. Bersama-sama membuat daftar tugas kegiatan–kegiatan yang memerlukan kejujuran
e. Anak diberi waktu untuk berdiskusi tentang daftar tugas yang telah disusun, untuk
mengidentifikasi perbuatan yang berkaitan dengan contoh perilaku jujur dalam kehidupan
sehari-hari
f. Melakukan pengecekan atas tugas yang telah disusun dan didiskusikan
Aktifitas Pembelajaran tersebut menggambarkan pembinaan dalam mengembangkan aspek apa
saja. jelaskan

3. Indikator-indikator dibawah ini menggambarkan implementasian sikap sopan dan santun dalam
kehidupan sehari-hari
a. Bersikap sopan dan santun dalam mengemukakan pendapat
b. Bersikap sopan dan santun dalam menerima pendapat
c. Berpakaian sopan di setiap penampilan
Dari ketiga indikator tersebut diatas rumuskanlah tujuan pembelajrannya. Minimal 2 tujuan
setiap indikator
B. Jawaban
1. Program pembelajaran
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP) TEMATIK

Satuan Pendidikan : SDLB E


Tema : Pengembangan Perilaku Pribadi dan Sosial
A.
Sub Tema : Tanggungjawab
Kelas / Semester : 5/1
Pembelajaran : 2
Pembelajaran / Alokasi Waktu : 1 hari (30 x 6’ JP= 180 menit)

Kompetensi Inti
KI 1 : Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya
KI 2 : Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam
berinteraksi dengan keluarga, teman, dan guru
KI 3 : Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati, (mendengar, membaca) dan
menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan
kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah, di sekolah dan tempat
bermain.
KI 4 : Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas, sisstematis, dan logis, dalam
karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan
yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. Kompetensi Dasar
Tanggung Jawab
b.Mengimplementasikan perilaku tanggung jawab dalam kehidupan sehari-hari

C. Indikator Pencapaian Kompetensi


a. Menepati janji
b. Menggunakan fasilitas umumdengan baik
c. Memelihara fasilitas umun dengan baik
d. Menjaga ketertiban lingkungan dengan baik

D. Materi Pembelajaran
PPKN
Contoh perilaku yang sesuai dengan aturan yang ada
E. Kegiatan Pembelajaran
Langkah-langkah Kegiatan Pembelajaran

KEGIATAN DESKRIPSI KEGIATAN WAKTU


a. Pendahuluan 1. Guru mengkondisikan siswa 10 menit
2. Guru mengucapkan salam dan mengajak berdoa.
3. Guru melakukan presensi.
4. Guru memberikan apersepsi tentang tema yang akan
dibahas dengan cara:
 mendeskripsikan ilustrasi gambar dalam teks cerita.
 mengajukan pertanyaan pada buku siswa : apa yang
ditampilkan dalam gambar?
(Biarkan siswa mengembangkan jawabannya secara
mandiri dan mampu mendeskripsikan tentang fasilitas
umum).
5. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran (appersepsi).
b. Inti 1. Memberi tugas kepada peserta didik pekerjaan di sekolah 100 menit
atau rumah tangga yang harus diselesaikan dengan batasan
waku
2. Berdiskusi tentang arti dan pengertian tanggung jawab,
yang dikaitkan dengan kehidupan sehari – hari
3. Memberi contoh tentang kegiatan-kegiatan yang dapat
menahan amarah dan mengendalikan emosi
4. Berdiskusi dengan anak tentang contoh kegiatan yang
berkaitan dengan pembagian tugas yang harus
dilaksanakan dalam kegiatan sehari-hari, yang
dilaksanakan di rumah, di sekolah dan di lingkungan
sekitar misalnya : pekerjaan kerumah tanggaan,
pemeliharaan milikpribadi, kebersihan pribadi,
membersihkan kelas dan selalu membuat catatan atas
pekerjaan yang sudah dilakukan atau yang belum
dilaksanakan
c. Penutup Perenungan 15 menit
Siswa dibimbing guru untuk merefleksi diri tentang
pelajaran yang sudah diterima hari ini.
 Misalnya, apa yang telah kamu pelajari hari ini?
 Guru mengondisikan siswa agar secara mandiri
mengemukakan pendapatnya berdasarkan pemahaman
yang sudah didapatkannya selama kegiatan pembelajaran
berlangsung, serta mengondisikan siswa yang belum
mendapat giliran untuk memberikan tanggapan terhadap
apa yang disampaikan oleh teman-temannya di depan.
Kegiatan Bersama Orang Tua
 Guru menyampaikan pesan kepada siswa agar
bekerjasama dengan orang tuanya untuk membimbing
menyebutkan perilaku yang baik.
 Guru meminta pada siswa untuk membaca jam yang
melibatkan menit
Menyimpulkan
Kegiatan diakhiri dengan menyimpulkan secara bersama-
sama tentang fasilitas umum

F. Penilaian, Pembelajaran Remedial dan Pengayaan


1. Teknik Penilaian :
a. Sikap : Observasi
b. Keterampilan : Praktek
2. Instrumen Penilaian :
a. Penilaian Sikap
Lembar observasi penilain sikap
Perubahan Tingkah Laku Hasil Belajar
No Nama Percaya Diri Teliti Santun
. Siswa BT M M S BT M M S BT M M S
T B M T B M T B M
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1
2
3
4
5
Keterangan:
Beri tanda √ pada nilai sikap yang sesuai pencapaian perilaku siswa.
 BT = Belum Terlihat
 MT = Mulai Terlihat
 MB = Mulai Berkembang
 SM = Sudah Membudaya

G. Media/Alat, Bahan dan Sumber Belajar


Sumber Belajar : Buku Siswa dan Buku Guru Tunalaras tematik kelas V
H. Pendekatan dan Metode Pembelajaran
1. Pendekatan pembelajaran : Pendekatan Saintifik
2. Metode Pembelajaran : Multi Metode (ceramah, klasikal, tanya jawab, diskusi
kelompok, bercerita/presentasi)

2. Aktifitas pembelajaran menggambarkan pembinaan dalam hal kejujuran, social empati dan kemandirian
3. Indicator yang dapat dirumuskan dari tujuan pembelajaran sebagai berikut :
a. Bersikap sopan dan santun dalam mengemukakan pendapat
Indikator :
1) Mengangkat tangan sebelum mengungkapkan pendapat
2) Menunggu giliran dalam mengungkapkan pendapat
3) Mengucapkan salam sebelum dan sesudah mengunkapkan pendapat
b. Bersikap sopan dan santun dalam menerima pendapat
Indikator :
1) Mendengarkan ketika orang lain sedang mengeluarkan pendapat
2) Memberi kesempatan kepada orang lain untuk berpendapat
3) Menunjukkan sikap mau menerima hasil keputusan
c. Berpakaian sopan di setiap penampilan
Indikator :
1) Memakai pakaian yang menutup aurat
2) Memakai pakaian dengan rapi dan bersih
3) Memakai alas kaki sesuai dengan pakaian yang dipakai

Anda mungkin juga menyukai