Anda di halaman 1dari 1

BEA MATERAI,PBB,BPHTB

Apa Itu Bea Materai

Bea Materai adalah pajak atas dokumen yang terutang sejak saat
berkepentingan atau dokumen tersebut selesai dibuat atau
diserahkan kepada pihak lain

Objek Bea Materai

1.Bea materai dikenakan atas dokumen yg dibuat sebagai


alat menerangkan suatu kejadian dan dokumen yang
digunakan sebagai alat bukti dipengadilan
2. Dokumen yang bersifat perdata

Tarif Bea Materai

Berdasarkan peraturan pemerintah nomor 24 tahun 2000


tarif Bea Materai 3.000 dan 6.000,diberlakukan sampai 31
Desember 2021.sedangkan Berdasarkan undang-undang
nomor 10 tahun 2020 pasal 5,tarif Bea Materai adalah Rp
10.000, dan dikenakan satu kali untuk setiap dokumen dan
diberlakukan mulai 1Januari 2021

Apa itu PBB dan Dasar Hukumya

PBB adalah pungutan atas tanah dan bangunan,pajak yang bersifat kebendaan dalam arti
pajak terutang ditentukan oleh keadaan objek yaitu bumi dan bangunan.Keadaan subjek
tidak ikut menentukan besaran pajak.
Dasar UUD pungutan PBB adalah undang-undang nomor 12 tahun 1985 tentang pajak bumi
dan bangunan sebagaimana telah diubah Undang-Undang Nomor 12 tahun
1994,kemudian,berlakunya UU Nomor 28 tahun 2009 tentang pajak dan Retribusi Daerah,
maka pemerintah kabupaten kota telah diberikan kewenangan dalam pemungutan Pajak
Bumi dan Bangunan sektor perdesaan dan perkotaan.Sedangkan untuk PBB sektor
perhutanan perkebunan dan pertambangan masih kewenangan pemerintah pusat melalui
Direktorat Jenderal Pajak (DJP)

Objek pajak Bumi Dan Bangunan

Yang menjadi objek pajak adalah bumi seperti


sawah,ladang,kebun,tanah,pekarangan,dan
tambang,sedangkan objek bangunan seperti rumah tempat
tinggal,bangunan tempat usaha,gedung bertingkat,dan pusat
pembelanjaan

Bea Perolehan Hak Atas Tanah Dan BAngunan

BPHTB adalah pajak yang dikenakan atas perolehan Hak atas


Tanah dan Bangunan yang disebut pajak.UU BPHTB
menyebutkan bahwa perolehan hak atas tanah dan
bangunan adalah peristiwa hukum yang mengakibatkan
diperolehnya hak atas tanah dan atau bangunan oleh orang
pribadi atau badan.

Anda mungkin juga menyukai