Anda di halaman 1dari 12

MAKALAH

PROSES INTERNAL DALAM MANAJEMEN KINERJA

Penulisan makalah ini digunakan sebagai tugas kelompok


Mata Kuliah Manajemen Kinerja
Yang diampu oleh Maulidyah Amalina Rizqi, S.E, M.M

Disusun Oleh :
Ade Reza Ihsani (190301240)
Enrico Julian Ekananda (190301032)
Lilis Suriani (190301013)
Mochammad Arief (190301215)
Annisa Sekar Pitaloka (190301238)

PROGRAM STUDI MANAJEMEN


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH GRESIK
MAKALAH

PROSES INTERNAL DALAM MANAJEMEN KINERJA

Penulisan makalah ini digunakan sebagai tugas kelompok


Mata Kuliah Manajemen Kinerja
Yang diampu oleh Maulidyah Amalina Rizqi, S.E, M.M

Disusun Oleh :
Ade Reza Ihsani (190301240)
Enrico Julian Ekananda (190301032)
Lilis Suriani (190301013)
Mochammad Arief (190301215)
Annisa Sekar Pitaloka (190301238)

PROGRAM STUDI MANAJEMEN


FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS
UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH GRESIK

i
KATA PENGANTAR

Puja dan puji syukur Alhamdulillah, senantiasa penulis panjatkan atas


kehadirat Allah SWT. Dzat yang menciptakan alam seisinya. Dzat yang
memperjalankan siang dan malam dengan teratur. Dzat yang wajib disembah oleh
hamba-hamba-Nya. Karena, dengan Nikmat, Rahmat, Taufiq, Hidayah, Inayah,
serta Petunjuk-Nya, penulis dapat menyusun dan menyelesaikan makalah ini
dengan baik dan benar.
Dengan selesainya makalah yang memaparkan tentang Ekonomi Islam ini,
penulis mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang telah membantu
dalam menyelesaikan makalah ini. Yaitu:
1. Bapak Tumirin, S.E., M.Si. selaku Dekan Fakultas Ekonomi, Universitas
Muhammadiyah Gresik
2. Ibu Maulidyah Amalina Rizqi, S.E.,M.M. selaku KaProdi Fakultas
Manajemen serta dosen Pengampu Mata Kuliah Manajemen Kinerja yang
dengan telaten dan sungguh-sungguh dalam menyampaikan materi dan
bimbingannya.
3. Teman-teman, serta semua pihak yang telah membantu, dalam penyelesaian
makalah ini.
Semoga atas jerih payah dan sumbangsih pemikirannya diterima oleh
Allah SWT. Amin, dan penulis berharap, semoga makalah ini, bagi pembaca
dapat dijadikan sebagai sumber bacaan yang berguna untuk menambah ilmu
pengetahuan.
Penulis menyadari, bahwa makalah ini masih banyak kekurangan dan jauh
dari kesempurnaan. Oleh karena itu, penulis mengharapkan kritik dan saran demi
perbaikan penulisan selanjutnya.

Penulis

ii
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL.........................................................................................................i
KATA PENGANTAR......................................................................................................ii
DAFTAR ISI...................................................................................................................iii
BAB I : PENDAHULUAN...............................................................................................1
A. Latar Belakang.......................................................................................................1
B. Rumusan Masalah..................................................................................................1
C. Tujuan Penulisan....................................................................................................2
D. Manfaat Penulisan..................................................................................................2
BAB II : PEMBAHASAN................................................................................................3
A. Inovasi....................................................................................................................3
B. Proses Operasi........................................................................................................5
C. Pemasaran..............................................................................................................5
D. Purna Jual...............................................................................................................6
BAB III : PENUTUP........................................................................................................7
A. Kesimpulan............................................................................................................7
B. Saran......................................................................................................................7
Daftar Pustaka.................................................................................................................8

iii
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Perkembangan ekonomi melalui industrialisasi, perdagangan, real
estate, asuransi, perbankan, bisnis, jasa maupun pembangunan di sektor
lainnya dan pemerataan pendapatan tercermin diantaranya dalam
produktivitas nasional sebagai salah satu indokator kinerja sebuah bangsa.
Dalam kaitan itu, orang-orang mulai melihat pentingnya melakukan usaha
nyata secara produktif, efisien, dan efektif dalam setiap kehidupan.
Oleh karena itu,orang-orang mulai memikirkan cara-cara yang benar
dalam berkarya atau bekerja untuk menghasilkan sesuatu yang bermanfaat
sesuai dengan harapan mereka masing-masing. Mengingat pentingnya sumber
daya manusia (SDM) di antara faktor-faktor ptroduksi lain, perusahaan
melakukan pendidikan dan pelatihan untuk meningkatkan keterampilan dan
pengetahuan karyawan demi tercapainya kinerja yang diharapkan. Dengan
kinerja karyawan yang tinggi diharapkan dapat memberi sumbangan yang
sangat berarti bagi kinerja dan kemajuan perusahaan.
Dalam upaya permasalahan yang kompleks ini, manajemen dapat
melakukan perbaikan ke dalam, yang salah satunya melalui pengembangan
SDM. Perbaikan kondisi internal ini sekaligus bertujuan untuk memperkuat
diri dan meningkatkan daya tahan dalam menghadapi persaingan lokal
maupun global yang pasti akan semakin ketat. Ini artinya perusahaan harus
memperbaiki kinerja perusahaannya melalui perbaikan kinerja karyawannya.
B. Rumusan Masalah
Berdasarkan uraian latar belakang diatas, maka rumusan masalah dalam
makalah ini adalah :
1. Bagaimanakah inovasi dalam proses internal manajemen kinerja?
2. Bagaimanakah proses operasi dalam proses internal manajemen kinerja?
3. Bagaimanakah pemasaran dalam proses internal manajemen kinerja?
4. Bagaimanakah purna jual dalam proses internal manajemen kinerja?

1
C. Tujuan Penulisan
Berdasarkan rumusan diatas, maka tujuan dari penulisan makalah ini adalah :
1. Untuk mengetahui bagaimana inovasi dalam proses internal manajemen
kinerja.
2. Untuk mengetahui bagaimana proses operasi dalam proses internal
manajemen kinerja.
3. Untuk mengetahui bagaimana pemasaran dalam proses internal
manajemen kinerja.
4. Untuk mengetahui bagaimana purna jual dalam proses internal manajemen
kinerja.
D. Manfaat Penulisan
Hasil penulisan makalah ini diharapkan memberikan manfaat, yakni :
1. Menambah ilmu pengetahuan tentang proses internal dalam manajemen
kinerja.
2. Sebagai referensi dalam mempelajari proses internal dalam manajemen
kinerja.
3. Sebagai pemenuhan tugas kelompok dalam mata kuliah manajemen
kinerja.

2
BAB II
PEMBAHASAN

A. Inovasi
Inovasi adalah titik mula dan sebagai penanda bahwa sebuah
perusahaan akan dapat bersaing dengan perusahaan lainnya. Perbaikan
kinerja suatu perusahaan perlu waktu maupun usaha dari manajemen
puncak dan hal tersebut tidak dapat didelegasikan. Inovasi merupakan
perbaikan kinerja perusahaan yang sangat signifikan untuk diperhatikan
semua pelaku industri.
Dengan adanya inovasi dalam sebuah perusahaan, maka perusahaan
tersebut akan mendapatkan manfaat yakni, siklus produksi yang semakin
singkat serta rasio kecepatan masuk pasar linear terhadap profit. Proses
inovasi dalam perancangan produk barudigambarkan pada bagan berikut.

Ide R&D Proses


Inovasi

Sumber Sumber Produk


Internal Eksternal Lama
Terdapat tiga kategori produk yang dapat digolongkan baru beserta
karakteristiknya, yaitu :
a. Produk turunan (incremental or deriative products)
Karakteristiknya :
1) Merupakan turunan atau perkembangan dari produk/layanan
yang sudah ada.
2) Membutuhkan perubahan minor pada desain atau proses
untuk pengembangan yang cepat.
3) Membutuhkan sumber yang tidak terlalu banyak untuk
mengembangkan fitur dari fungsi baru
b. Generasi Lanjutan (next generation or platform products)
Karakteristiknya :

3
1) Mempresentasikan solusi sistem yang baru bagi pelanggan.
2) Membutuhkan sumber yang lebih banyak untuk
pengembangan.
3) Merupakan kunci bagi pendapatan produk baru.
c. Terobosan (breakthrough or radical products)
Karakteristiknya :
1) Menciptakan kategori produk baru sebagai bisnis inti.
2) Membutuhkan perubahan secara substansial pada desain.
3) Merupakan pengganti produk yang kadaluwarsa.
Berikut adalah bagan dari proses perancangan produk baru

Ada tidaknya inovasi dalam pelayanan yang diberikan perusahaan


dapat dideteksi dari karakteristik layanan yang diberikan,yaitu :
a. Window Dressing
Memiliki karakteristik yakni tidak berbeda secara signifikan
dengan layanana yang diberikan perusahaan lain dan layanan
diantarkan dengan cara yang serupa.
b. Breadhth of Offering
Memiliki karakteristik yakni terdapat rancangan yang berbeda
dari isi layanan, tetapi diantarkan dengan cara yang sama.
c. Revolutionary
Memiliki karakteristik yakni sama sekali baru, baik dari sisi isi
maupun cara pelayanannya.
d. Channel Development

4
Memiliki karakteristik yakni memberikan layanan yang sama
namun menggunakan saluran yang berbeda.
B. Proses Operasi
Proses operasi adalah proses konversi material, energi dan informasi
menjadi produk atau layanan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan.
Terdapat 4 langkah dalam proses operasi, yaitu :
a. Hubungan dengan pemasok, untuk menghasilkan produk yang
bermutu tinggi dan sesuai dengan keinginan pelanggan,
perusahaan bergantung kepada pemasoknya
b. Pengendalian produk dan jasa, dalam menghasilkan produk atau
jasa, perusahaan berusaha untuk selalu meningkatkan efisiensi
dan efektivitas pada proses operasinya.
c. Distribusi kepada pelanggan,mendistribusikan produk/jasa
kepada pelanggan dengan biaya yang rendah, kualitas yang baik,
dan waktu yang tepat.
d. Pengendalian aspek regulasi dan sosial, perusahaan harus
menyadari bahwa kegiatan bisnis yang dilakukannya berada
ditengah masyarakat dan negara yang memiliki peraturan serta
norma-norma tertentu.
C. Pemasaran
Pemasaran merupakan gerbang keluar dari kualitas yang dihasilkan,
hal ini bertujuan untuk memuaskan kebutuhan pelanggan. Konsep
pemasaran merupakan filosofi bisnis yang menjaga bahwa kunci untuk
mencapai tujuan organisasi adalah melalui penentuan target pasar dan
memberikan barang atau jasa yang dibutuhkan pelanggan secara lebih
efiseien dibandingkan dengan yang dilakukan pesaing.
Terdapat 4 aspek utama yang harus dipertimbangkan dalam
menetapkan strategi pemasaran, yaitu :
a. Pasar dari produk atau jasa di mana perusahaan akan
berkompetensi.
b. Investasi yang dibutuhkan untuk tumbuh maupun memanen
bisnis nantinya.

5
c. Jalur produk, pemilihan posisi, dan strategi distribusi dari produk
atau layanan yang dibutuhkan untuk bersaing di segmen pasar
yang telah dipilih.
d. Aset dan keterampilan yang harus disediakan untuk mendapatkan
keunggulan kompetitif.
D. Purna Jual
Purna jual merupakan salah satu varibel penting dalam
meningkatkan daya saing perusahaan yang harus diperhatikan guna
merancang strategi bisnis perusahaan untuk memenangkan persaingan,
disamping keunggulan pada harga/biaya, kualitas, pengiriman,
fleksibilitas, dan desain produk/jasa. Dalam aspek teknis, layanana purna
jual membutuhkan rancangan yang menyangkut :
1. Sistem dan prosedur untuk menarik produk atau jasa.
2. Sistem dan prosedur untuk jaminan klaim.
3. Sistem dan prosedur untuk mengontrol semua dokumen yang
berkaitan dengan produk atau jasa yang ditaawarkan.
4. Layanan konsultasi.
5. Perbaikan produk yang tidak memenuhi spesifikasi.
6. Penugasan pada pegawai yang harus mererspons komplain
pelanggan.
7. Pengembangan sistem pengkajian pelayanan purna jual.

6
BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Inovasi adalah titik mula dan sebagai penanda bahwa sebuah
perusahaan akan dapat bersaing dengan perusahaan lainnya.Dengan
adanya inovasi dalam sebuah perusahaan, maka perusahaan tersebut akan
mendapatkan manfaat yakni, siklus produksi yang semakin singkat serta
rasio kecepatan masuk pasar linear terhadap profit.
Proses operasi adalah proses konversi material, energi dan informasi
menjadi produk atau layanan untuk memenuhi kebutuhan pelanggan.
Terdapat 4 langkah dalam proses operasi, yaitu :Hubungan dengan
pemasok, Pengendalian produk dan jasa, Distribusi kepada
pelanggan,Pengendalian aspek regulasi dan sosial.
Pemasaran merupakan gerbang keluar dari kualitas yang dihasilkan,
hal ini bertujuan untuk memuaskan kebutuhan pelanggan.Terdapat 4 aspek
utama yang harus dipertimbangkan dalam menetapkan strategi pemasaran,
yaitu :Pasar dari produk atau jasa; Investasi;Jalur produk, pemilihan posisi,
dan strategi distribusi;Aset dan keterampilan.
Purna jual merupakan salah satu varibel penting dalam
meningkatkan daya saing perusahaan yang harus diperhatikan guna
merancang strategi bisnis perusahaan untuk memenangkan persaingan,
disamping keunggulan pada harga/biaya, kualitas, pengiriman,
fleksibilitas, dan desain produk/jasa.
B. Saran
Dalam penyusunan makalah ini penulis menyadari bahwa makalah
ini masih belum dapat dikatakan sempurna maka dari itu penyusun
mengharapkan kritik dan saran dari pembaca yang sifatnya membangun
demi kesempurnaan dalam pembuatan makalah selanjutnya.

7
Daftar Pustaka

Anda mungkin juga menyukai