Anda di halaman 1dari 2

TUGAS INDIVIDU

PELATIHAN DASAR CPNS KABUPATEN PANGKAJENE DAN KEPULAUAN


BEKERJA SAMA DENGAN PUSLATBANG KMP LAN RI TAHUN 2022

NAMA : DRG. FADHIA RISKY AULIA


ANGKATAN : IV
FASILITATOR : HJ. SALFIAH, SE, M.PD
NDH : 17
TANGGAL PEMBELAJARAN MANDIRI : 14-07-2022
BREAKING THE LIMITATION
1. Berorientasi Pelayanan
Hambatan : Petugas kesehatan kurang cekatan dalam melakukan perawatan pada
pasien karena kurangnya pengalaman petugas dalam menangani pasien/ jumlah pasien
yang sedikit.
Solusi : Petugas dapat melatih kecekatan dalam melakukan perawatan pada pasien
dengan cara memperbanyak pengalaman dan selalu melakukan observasi pada
petugas lain melakukan perawatan
Kontribusi Individu : Memperbanyak pengalaman dalam pelakukan perawatan pasien
2. Akuntabel
Hambatan :
Tidak disiplinnya pegawai/ kurang kesadaran akan tanggung jawab misalnya tidak
datang tepat waktu, tidak mengikuti apel dan selalu menunda nunda pengerjaan
laporan.
Solusi : Membuat aturan serta sanksi kepada pegawai yang tidak disiplin dan
bertanggungjawab dalam menjalankan tugas.
Kontribusi individu: Menanamkan pada diri sendiri sikap disiplin dan
bertanggungjawab dalam menjalankan tugas. Hadir tepat waktu dan mengikuti apel.
3. Kompeten
Hambatan: Kurangnya peningkatan mutu kompetensi SDM karena keterbatasan
informasi (terkendala jaringan) dan transportasi
Solusi : Diharapkan pemerintah daerah bekerjasama dengan dinas perhubungan untuk
menyediakan sarana jaringan internet dan transportasi sehingga dapat mendukung
kinerja pegawai.
Kontribusi individu: Ketika mendapatkan jaringan internet yang bagus selalu
berusaha mencari informasi terbaru
TUGAS INDIVIDU

4. Harmonis
Hambatan : Terkadang terjadi perbedaan pendapat saat rapat karena perbedaan
pemikiran/ latar belakang pendidikan.
Solusi : Meningkatkan keakraban antar pegawai misalnya melakukan kegiatan family
gathering
Kontribusi individu: Selalu terbuka akan masukan dan saran dari teman kerja
5. Loyal
Hambatan : Masih adanya oknum ASN yang menyebarkan berita negatif tentang
teman kantor karena lebih mengutamakan masalah pribadi daripada masalah
pekerjaan / tidak professional
Solusi: Diharapkan pegawai tetap bekerja dengan baik dan meningkatkan pelayanan
walaupun ada yang ingin menjatuhkan
Kontribusi individu: Tetap berfokus pada tupoksi dan tidak mencampurbaur masalah
pekerjaan dengan masalah pribadi serta selalu menjalin hubungan yang baik dengan
teman kantor
6. Adaptif
Hambatan : Petugas kurang update informasi karena terkendala jaringan dan listrik
sehingga informasi terbaru kadang lambat diterima. Misalnya informasi dari TV
atau media sosial
Solusi: Diharapkan pemerintah daerah bekerja sama dengan dinas perhubungan untuk
penyediaan sarana jaringan internet dan listrik
Kontribusi individu: Ketika mendapat jaringan yang bagus selalu berupaya mencari
informasi terbaru sehingga dapat terus mengikuti perkembangan
zaman/menyesuaikan diri terhadap perubahan
7. Kolaboratif
Hambatan : Kurangnya koordinasi antar lintas sektor (petugas kecamatan, kelurahan,
polsek, danramil) dalam pelaksanaan vaksinasi masyarakat
Solusi : Diharapkan adanya koordinasi yang baik antar lintas sektor untuk
pelaksaanaan vaksinasi masyarakat
Kontribusi individu : Berkontribusi sebagai petugas vaksinasi

Anda mungkin juga menyukai