Anda di halaman 1dari 56

SKRIPSI

PENGARUH PUPUK ORGANIK CAIR BERBAHAN AKTIF


BUAH MAJA DAN PUPUK NPK MUTIARA TERHADAP
PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KACANG
HIJAU
(Vigna radiata L) VARIETAS VIMA-1

Oleh :

KHAIRUNNISA
NPM : 1705010027

PROGRAM STUDI
AGROTEKNOLOGI FAKULTAS
PERTANIAN UNIVERSITAS AL-
WASHLYAH
MEDAN
2021
PENGARUH PUPUK ORGANIK CAIR BERBAHAN AKTIF
BUAH MAJA TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL
KACANG HIJAU (Vigna radiata L) VARIETAS VIMA-1

SKRIPSI

OLEH :
KHAIRUNNISA
NPM : 1705010027

Skripsi ini Merupakan Salah Satu Syarat untuk Menempuh Ujjian Sarjana Pertanian (S1)
pada Program Studi Agroteknologi Fakultas Pertanian
Universitas Al Washliyah Medan

PROGRAM STUDI AGROTEKNOLOGI


FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS AL-WASHLYAH
MEDAN
2021

i
Judul Skripsi : PENGARUH PUPUK ORGANIK CAIR
BERBAHAN AKTIF BUAH MAJA
TERHADAP PERTUMBUHAN DAN
HASIL
KACANG HIJAU (Vigna radiata L)
VARIETAS VIMA-1

Nama : KHAIRUNNISA
NPM 1705010027
Program Studi : Agroteknologi

Disetujui Oleh
Komisi Pembimbing :

Dr. Syarifa Mayly BD, SP. MP. Putri Mustika Sari, SP,.M.Agr
Ketua Anggota

Disahkan Oleh
Dekan Fakultas Pertania
Universitas Al Washliyah Medan

Dr. Ir. Elli Afrida, MP

ii
KATA PENGANTAR

Syukur alhamdulillah penulis ucapkan kehadirat Allah SWT, karena berkat

rahmat dan karunia-Nya penulis dapat menyelesaikan skripsi ini dengan judul

”Pengaruh Pupuk Organik Cair Berbahan Aktif Buah Maja dan Pupuk

NPK Mutiara Terhadap Pertumbuhan Dan Hasil Kacang Hijau (Vigna

radiata L) Varietas Vima-1”

Proposal Skripsi ini merupakan salah satu syarat untuk menempuh ujian

akhir, guna memperoleh gelar sarjana di Fakultas Pertanian Universitas Al-

Washliyah, Medan. Pada kesempatan ini penulis mengucapkan terima kasih yang

sebesar-besarnya kepada:

1. Dr. H. Elli Afrida, MP selaku Dekan Fakultas Pertanian Universitas Al-

Washliyah (UNIVA) Medan.

2. Dr. Syarifa Mayly BD S.P. M.P. sebagai Ketua Komisi Pembimbing.

3. Putri Mustika Sari, SP.M.Agr selaku Anggota Komisi Pembimbing.

4. Syahriandi Akbari Siregar, S.Pd, M.Pd selaku Kepala Program Studi

Agroteknologi.

5. Rekan-rekan mahasiswa/i dan semua pihak telah membantu dalam

penyusunan skripsi ini.

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa dalam penyusunan Proposal skripsi ini

masih banyak terdapat kekurangannya, semoga skiripsi ini bermanfaat bagi

pembaca. Akhir kata penulis mengucapkan banyak terima kasih.

Medan, September

2021 Khairunnisa

iii
DAFTAR ISI

Halaman
KATA PENGANTAR ............................................................................... iii
DAFTAR ISI ............................................................................................. iv
DAFTAR TABEL....................................................................................... vi
DAFTAR LAMPIRAN............................................................................... vii
DAFTAR GAMBAR .................................................................................. viii
BAB I PENDAHULUAN .......................................................................... 1
A. Latar Belakang............................................................................ 1
B. Rumusan Masalah ..................................................................... 5
C. Tujuan Penelitian....................................................................... 6
D. Manfaat Penelitian .................................................................... 7
BAB II TINJAUAN PUSTAKA ................................................................ 8
A. Kacang Hijau ............................................................................. 8
1. Sistematika dan Morfologi Tanaman .................................... 8
1.1 Akar Polong ................................................................. 8
1.2 Batang .......................................................................... 9
1.3 Daun ............................................................................ 9
1.4 Bunga ........................................................................... 9
1.5 Biji ............................................................................... 9
2. Syarat Tumbuh tanaman ..................................................... 10
2.1 Tanah ........................................................................... 10
2.2 Iklim ............................................................................ 10
3. Varietas Tanaman Kacang Hijau......................................... 11
4. Komposisi dan Peranan Pupuk Organik Cair Berbahan Aktif Buah
Maja terhadap Pertumbuhan Tanama Kacang Hijau Varietas
VIMA-1 ............................................................................... 12
5. Komposisi dan Peranan Pupuk NPK Terhadap Pertumbuhan
Tanaman Kacang Hijau Varietas Vima-1............................ 13
B. Kerangka Pemikiran .................................................................. 14
C. Hipotesis .................................................................................... 16
BAB III BAHAN DAN METODE ............................................................. 17
A. Waktu dan Tempat ..................................................................... 17
B. Bahan dan Alat ......................................................................... 17
C. Rancangan Penelitian ................................................................ 17
D. Pelaksanaan Penelitian .............................................................. 19
1. Persiapan Areal ................................................................... 19
2. Pembuatan Plot percobaan ................................................. 19
3. Persiapan bibit .................................................................... 20
4. Penanaman .......................................................................... 20
iv
5. Pemupukan .......................................................................... 20
6. Pemeliharaan ...................................................................... 21
E. Peubah Amatan .......................................................................... 22
1. Tinggi Tanaman................................................................... 22
2. Diameter Batang ................................................................. 22
3. Umur Berbunga ................................................................... 22
4. Jumlah Cabang .................................................................... 22
5. Jumlah Polong Pertamanan (Polong) .................................. 22
6. Bobot Pertanaman ............................................................... 22
7. Bobot Biji Per Petak ............................................................ 23
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN .................................................... 24
A. Hasil ............................................................................................. 24
B. Pembahasan..................................................................................... 27
1. Pengaruh pemberian POC Berbahan Aktif Buah Maja terhadap
pertumbuhan dan hasil tanaman kacang hijau. ............................... 27
2. Pengaruh pemberian pupuk NPK Mutiara terhadap pertumbuhan dan
hasil tanaman kacang hijau.............................................................. 28
BAB V PENUTUP...................................................................................... 31
A. Kesimpulan ..................................................................................... 31
B. Saran ............................................................................................. 31
DAFTAR PUSTAKA ................................................................................ 24
LAMPIRAN ............................................................................................. 27

v
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Rataan Tinggi Tanaman Umur 4 MST Pada Perlakuan POC Berbahan

Aktif Buah Maja dan NPK Mutiara.....................................................................24

Tabel 2. Rataan Jumlah Cabang Umur 4 MST Pada Perlakuan POC Berbahan

Aktif Buah Maja dan NPK Mutiara...................................................................25

Tabel 3. Rataan Diameter Batang Umur 4 MST Pada Perlakuan POC Berbahan

Aktif Buah Maja dan NPK Mutiara.....................................................................26

vi
DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Bagan Areal penelitian......................................................................35

Lampiran 2. Gambar plot penelitian......................................................................36

Lampiran 3. Deskripsi varietas vima 1..................................................................37

Lampiran 4. Denah Penelitin seluruh.....................................................................38

Lampiran 5. Rataan tinggi tanaman pada umur 2 MST.........................................39

Lampiran 6. Daftar Analisis Sidik Ragam Tinggi Tanaman Pada Umur 3 MST. .39

Lampiran 7. Rataan Tinggi Tanaman Pada Umur 3 MST.....................................40

Lampiran 8. Daftar Analisis Sidik Ragam Tinggi Tanaman Pada Umur 2 MST. .40

Lampiran 9. Rataan Tinggi Tanaman Pada Umur 4 MST.....................................41

Lampiran 10. Daftar Analisis Sidik Ragam Tinggi Tanaman Pada Umur 4 MST

41 Lampiran 11. Rataan Jumlah Cabang Pada Umur 2 MST................................42

Lampiran 12. Daftar Analisis Sidik Ragam Jumlah Cabang Pada Umur 2 MST. .42

Lampiran 13. Rataan Jumlah Cabang Pada Umur 3 MST.....................................43

Lampiran 14. Daftar Analisis Sidik Ragam Jumlah Cabang Pada Umur 3 MST. .43

Lampiran 15. Rataan Jumlah Cabang Pada Umur 4 MST.....................................44

Lampiran 16. Daftar Analisis Sidik Ragam Jumlah Cabang Pada Umur 4 MST 44

Lampiran 17. Rataan Diameter Batang Pada Umur 2 MST...................................45

Lampiran 18. Daftar Analisis Sidik Ragam Diameter Batang Pada Umur 2 MST45

Lampiran 19. Rataan Diameter Batang Pada Umur 3 MST...................................46

Lampiran 20. Daftar Analisis Sidik Ragam Diameter Batang Pada Umur 3 MST46

Lampiran 21. Rataan Diameter Batang Pada Umur 4 MST...................................47

Lampiran 22. Daftar Analisis Sidik RagamDiameter Batang Pada Umur 4 MST 47

vii
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Grafik Hubungan antara Pupuk NPK Mutiara terhadap diameter

batang tanaman kacang hijau pada umur 4 MST..................................................27

viii
1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kacang hijau (Vigna radiata L.) merupakan tanaman legum yang banyak

dikonsumsi masyarakat Indonesia. Karena, memiliki kandungan gizi yang cukup,

karbohidrat, protein yang tinggi, vitamin B1 dan B2 yang dibutuhkan oleh manusia.

Rahman & Agus (2011) menjelaskan bahwa kandungan protein dan karbohidrat

merupakan kadungan gizi terbesar dari kacang hijau. Kacang hijau mengandung

asam amino yang cukup tinggi, vitamin B1, dan B2 yang sangat dibutuhkan tubuh
1
(Yusuf, 2014).

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (2015), Produksi kacang hijau di

Indonesia mengalami penurunan dari rata-rata 341.342 ton menjadi 271.463 ton

pertahunnya. Berbagai faktor menyebabkan penurunan produksi kacang hijau, antara

lain kesuburan tanah rendah, alih fungsi lahan, faktor iklim tidak mendukung, dan

praktik budidaya tidak tepat. Upaya peningkatan produktivitas kacang hijau dapat

dilakukan dengan memperbaiki efisiensi pemupukan dan jumlah tanaman per lubang

tanam dan peningkatan produksi yaitu dengan perbaikan tehnik budidaya seperti

penggunaan pupuk organik cair dan penggunaan varietas yang tepat.2

Salah satu alternatif untuk meningkatkan hasil tanaman kacang hijau adalah

dengan pemilihan varietas benih kacang hijau secara tepat. Pemilihan varietas juga

1
Yusuf (2014). Pemanfaatan kacang hijau sebagai pangan fungsional mendukung diversifikasi pangan
di nusa tenggara timur. Prosiding Seminar Hasil Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi. Nusa
Tenggara Timur: 3 April 2014. pp.741- 746.
2
Badan Pusat Statistik, [BPS]. 2015. Produksi Kacang Hijau Menurut Provinsi (ton),
2

menjadi faktor yang penting karena potensi genetik akan menentukan hasil.

Pengelolaan kondisi di lingkungan dengan faktor genetik dapat mempengaruhi

produksi. Potensi hasil yang tinggi dari varietas tidak akan tercapai, bila pengelolaan

lingkungannya tidak dilakukan dengan baik3 (Sinaga et al., 2017). Beberapa varietas

kacang hijau yang telah dikeluarkan oleh Balitkabi antara lain Vima-1, Vima-2,

Vima-3, Vima 4 dan Kutilang. Secara garis besar yang membedakan dari setiap

varietas yaitu tinggi tanaman, bobot 100 biji, umur panen, dan rata-rata hasil.

Varietas Kutilang memiliki tinggi tanaman 53-60 cm, bobot 100 biji sebesar 6,0-7,0

g, waktu panen 60-67 hari, dan rata-rata hasil 1,1,3 ton/ ha. Varietas Vima-1

memiliki tinggi tanaman 53 cm, bobot 100 biji 6,3 g, umur panen 57 hari, dan

ratarata hasil 1,38 ton/ha. Varietas Vima-2 memiliki tinggi tanaman ±64,3 cm, bobot

100 biji 6,6 g, umur panen 56 hari, dan rata-rata hasil ±1,8 ton/ha. Varietas Vima-3

memiliki tinggi tanaman ±75,3 cm, bobot 100 biji 5,9 g, umur panen 60 hari, dan

rata-rata hasil 1,8 ton/ ha4 (Balitkabi, 2020). Pada penelitian ini akan dipakai pada

varietas kacang hijau Vima 1.

Benih kacang hijau VIMA 1 merupakan hasil seleksi dari BALITKABI (Balai

Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi) dengan keunggulan yaitu umur

genjah, panen serempak dan potensi hasil yang tinggi. Selain itu, varietas ini

memiliki ketahanan terhadap penyakit embun tepung yang pada umumnya menjadi

momok menakutkan untuk para petani kacang hijaunya. Harapannya adalah ketika

produktivitas kacang hijau meningkat dan memiliki kualitas tinggi, maka akan

3
Sinaga, A.S., Guritno, B. & Sudiarso, S. (2017). Pengaruh dosis kompos sampah rumah tangga
terhadap pertumbuhan dan hasil tiga varietas buncis tipe tegak (Phaseolus vulgaris L.). Jurnal
Produksi Tanaman, 5(6), 949-950.
4
Balai Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi. (2020). Penanganan Panen dan Pasca Panen.
Agro Inovasi, Malang.
3

berdampak positif kepada peningkatan konsumsi nasional juga membantu dalam

pemenuhan gizi di masyarakat yang sejalan dengan program pemerintah. (Balitkabi,

2020).

Hasil penelitian di Kabupaten Demak dengan menggunakan varietas Vima I

dapat mencapai 1,92 t/ha disertai dengan perbaikan komponen teknologinya. Dari

hasil penelitian diatas perlu dikembangkan varietas kacang hijau varietas Vima 1

karena memiliki prospek hasil yang sangat menjanjikan para petani dan sangat

penting untuk lebih berinovasi dalam budida tanamnya agar hasil lebih meningkat.

Kelebihan kacang hijau varietas Vima I terletak pada sifat agronomisnya yaitu tahan

terhadap kekeringan, berumur genjah (55 - 60 hari), cocok untuk daerah dengan

curah hujan rendah, tumbuh baik di tanah kurang subur, cara budidaya mudah, resiko

kegagalan panen secara total kecil dan harga jual relatif lebih tinggi dibanding

kacang-kacangan lainnya5. (Prasetiaswati dan Radjit, 2011)

Salah satu alternatif lain untuk mempertahankan dan meningkatkan hasil tanaman

kacang hijau adalah dengan pemberian pupuk organik cair dan anorganik. Pupuk

organik cair tidak menimbulkan efek buruk bagi kesehatan tanaman karena bahan

dasarnya alamiah, sehingga mudah diserap secara menyeluruh oleh tanaman. Pupuk

organik cair kebanyakan diaplikasikan melalui daun atau disebut sebagai pupuk cair

foliar yang mengandung hara makro dan mikro esensial (N, P, K, S, Ca, Mg, B, Mo,

Cu, Fe, Mn, dan bahan organik). Pupuk organik cair mempunyai beberapa manfaat

diantaranya dapat mendorong dan meningkatkan pembentukan klorofil daun dan

5
Prasetiaswati, N dan Radjit Budi Santosa. 2011. Kajian Dampak Penerapan Varietas Kacang Hijau
VIMA-1 dan Komponen Teknologi Pendukungnya di Lahan Sawah. Balai Penelitian Tanaman
Kacang Kacangan dan Umbian Malang.
4

pembentukan bintil akar pada tanaman leguminosa sehingga meningkatkan

kemampuan fotosintesis tanaman dan menyerap nitrogen dari udara6 (Yusuf, 2010).

Buah maja (Aegle marmelos L) merupakan suku jeruk-jerukan atau Rutaceae

yang memiliki kandungan nitrogen sebesar12,911 ml/L, phospor 80,2483 ml/L dan

kalium 1,958 ml/L magnesium 110 ml/L dan besi 0,7888 mg/L 7 (Bariyyah et al.,

2015), sehingga berpotensi dijadikan pupuk organik cair. Pupuk cair memiliki

manfaat meningkatkan kesuburan tanah dan meningkatkan kualitas tanah serta ramah

terhadap lingkungan8. (Armi dita serdani, et.al. 2020).

Pada budidaya kacang hijau NPK merupakan pupuk yang harus digunakan untuk

meningkatkan produktivitas tanaman 9


(Sobir dan Siregar, 2010). Kombinasi

pemberian pupuk organik (POC buah maja), pupuk anorganik (NPK) dan media

tanam dengan komposisi yang tepat diharapkan mampu menciptakan kualitas tanah

terjaga dengan baik dan pemenuhan unsur hara sehingga dapat meningkatkan

produktivitas tanaman kacang hijau. Oleh karena itu diperlukan penelitian pengaruh

berbagai konsentrasi media tanam dan pupuk organik cair buah maja terhadap

pertumbuhan dan hasil tanaman kacang hijau (Armi dita serdani,et.al. 2020).

Berdasarkan uraian tersebut penggunaan pupuk organik cair dan pemilihan

varietas unggul dikatakan diperlukan terhadap budidaya tanaman kacang hijau untuk

memaksimalkan produktifitasnya, Oleh karena itu perlu dilakukan penelitian tentang

Pengaruh Pemberian Pupuk Organik Cair Berbahan Aktif Buah Maja dan Pupuk

6
Yusuf, T., 2010. Pemupukan dan Penyemprotan Lewat Daun. Tohari Yusuf’s Pertanian Blog.
http://tohariyusuf.wordpress.com/
7
Bariyyah, KH., Suparjono S dan Usmadi. 2015. Pengaruh Kombinasi KomposisiMedia Organik dan
Konsentrasi Nutrisi terhadap Daya Hasil Tanaman Melon (Cucumis melo L.). Planta Tropika Journal
of Agro Science 3 (2): 67-72.
8
Army DS.et. al, 2020. Respon Pertumbuhan Tanaman Melon (Cucumis Melo L.) Terhadap
Pemberian Media Tanam Dan Pupuk Organik Cair Maja (Aegle marmelos L.). Fakultas Pertanian
Universitas Islam Belitar.
9
Sobir dan siregar FD. 2010. Budidaya Melon Unggul. Jakarta : Penebar Swadaya.
5

NPK Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Kacang Hijau (Vigna radiata L.) Varietas

Vima 1.

B. Rumusan Masalah

Pupuk organik cair selain dapat memperbaiki sifat fisika, kimia, dan biologi

tanah, membantu meningkatkan produksi tanaman, meningkatkan kualitas produk

tanaman, mengurangi penggunaan pupuk anorganik dan sebagai alternatif pengganti

pupuk kandang, salah satu pupuk yang dapat digunakan adalah pupuk organik cair
10
(Zulkarnain dkk, 2013).

Salah satu alternatif lain untuk meningkatkan hasil tanaman kacang hijau adalah

dengan pemilihan varietas benih kacang hijau secara tepat. Pemilihan varietas juga

menjadi faktor yang penting karena potensi genetik akan menentukan hasil. Beberapa

varietas kacang hijau yang telah dikeluarkan oleh Balitkabi antara lain Vima-1,

Vima-2, Vima-3, Vima 4 dan Kutilang (Balitkabi, 2020) dan dalam penelitian ini

dipakai benih kacang hijau varietas Vima 1 .

Alternatif lain untuk mempertahankan dan meningkatkan hasil tanaman kacang

hijau adalah dengan pemberian pupuk organik cair dan anorganik. Pupuk organik

cair tidak menimbulkan efek buruk bagi kesehatan tanaman karena bahan dasarnya

alamiah, sehingga mudah diserap secara menyeluruh oleh tanaman. Buah maja

(Aegle marmelos L) merupakan suku jeruk-jerukan atau Rutaceae yang memiliki

kandungan nitrogen sebesar12,911 ml/L, phospor 80,2483 ml/L dan kalium 1,958

ml/L magnesium 110 ml/L dan besi 0,7888 mg/L (Bariyyah et al., 2015), sehingga

berpotensi dijadikan pupuk organik cair. Pupuk cair memiliki manfaat meningkatkan

10
Zulkarnain dkk. 2013. Pengaruh Kompos, Pupuk Kandang, dan Custom – Bio terhadap Sifat Tanah,
Pertumbuhan dan Hasil Tebu (Saccharum Officinarum L.) pada Entisol di Kebun Ngrangkah –
Pawon, Kediri. Indonesian Green Technology Journal. Volume 2, Nomor 1, 2013. Hal 6
6

kesuburan tanah dan meningkatkan kualitas tanah serta ramah terhadap lingkungan.

(Armi dita serdani et al. 2020).

Pada budidaya kacang hijau NPK merupakan pupuk yang harus digunakan untuk

meningkatkan produktivitas tanaman (Sobir dan Siregar, 2010). Kombinasi

pemberian pupuk organik (POC buah maja), pupuk anorganik (NPK) dan media

tanam dengan komposisi yang tepat diharapkan mampu menciptakan kualitas tanah

terjaga dengan baik dan pemenuhan unsur hara sehingga dapat meningkatkan

produktivitas tanaman kacang hijau

Berdasarkan uraian diatas maka penulis akan melakukan penelitian tentang “

Respon Pemberian Pupuk Organik Cair Berbahan Aktif Buah Maja dan Pupuk NPK

Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Beberapa Varietas Kacang Hijau (Vigna radiata

L)”.

C. Tujuan Penelitian

Maksud penelitian adalah untuk menguji pemberian pupuk organik cair

berbahan aktif buah maja dan Pupuk NPK untuk meningkatkan pertumbuhan dan

hasil tanaman kacang hijau varietas vima 1.

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pemberian pupuk

organik cair berbahan aktif buah maja dan Pupuk NPK untuk meningkatkan

pertumbuhan dan hasil yang lebih unggul dari beberapa tanaman kacang hijau

varietas vima 1.
7

D. Manfaat Penelitian

1. Sebagai salah satu syarat untuk menempuh Ujian Sarjana di Fakutas

Pertanian Universitas Al Washliyah Medan.

2. Sebagai bahan informasi dan pengetahuan kepada masyarakat/petani

dalam upaya peningkatan produktivitas lahan dan tanaman kacang hijau

Vima 1 melalui penggunaan pupuk organik cair berbahan aktif buah maja

dan Pupuk NPK.

3. Sebagai pengembangan ilmu di bidang Agroteknologi khususnya tentang

penggunaan pupuk organik cair berbahan aktif buah maja dan Pupuk

NPK pada tanaman kacang hijau varietas Vima 1.


8

BAB II

TINJAUAN PUASTAKA

A. Kacang Hijau

1. Sistematika dan Morfologi Tanaman

Kacang hijau dikenal dengan beberapa nama, seperti mungo, mung bean, green bean

dan mung. Di Indonesia, kacang hijau juga memiliki beberapa nama daerah, seperti

artak (Madura), kacang wilis (Bali), buwe (Flores), tibowang candi (Makassar).

Tanaman kacang hijau termasuk suku (famili) Leguminosae yang banyak

varietasnya. Kedudukan tanaman kacang hijau dalam taksonomi tumbuhan

diklasifikasikan sebagai berikut:

Kingdom : Plantae (Kerajaan tumbuhan)

Divisio : Spermatophyta (Tumbuhan berbiji)

Sub divisio : Angiospermae (Tumbuhan berbiji tunggal)

Klass : Dicotyledoneae (Tumbuhan berbiji dua)

Ordo : Rosales

Famili : Papilionaceae

Genus : Vigna

Species : Vigna radiata L11

(Marzuki dan Soeprapto, 2004)

1.1 Akar Polong

Polong kacang hijau menyebar dan menggantung berbentuk silindris dengan

panjang antara 6 – 15 cm dan biasanya berbulu pendek dan sering kali lurus

11
Marzuki, R. dan Soeprapto. 2004. Bertanam Kacang Hijau. PT Penebar Swadaya. 23 hal
9

panjangnya mencapai 15 cm,. Sewaktu muda polong berwarna hijau dan setelah tua

berwarna hitam atau coklat. Setiap polong berisi 10 – 15 biji 12(Suprapto, 2007).

1.2 Batang

Batang tanaman kacang hijau berukuran kecil, berbulu, berwarna hijau

kecokelat-cokelatan atau kemerah-merahan, tumbuh tegak mencapai ketinggian 30

cm - 110 cm dan bercabang menyebar ke semua arah 13(Rukmana, 2004).

1.3 Daun

Daun tanaman kacang hijau tumbuh majemuk dan terdiri dari tiga helai anak

daun setiap tangkai. Helai daun berbentuk oval dengan bagian ujung lancip dan

berwarna hijau muda hingga hijau tua. Letak daun berseling. Tangkai daun lebih

panjang daripada daunnya sendiri14 (Purwono dan Purnamawati, 2012).

1.4 Bunga

Bunga kacang hijau termasuk bunga sempurna (hermaprodite), dapat

menyerbuk sendiri berbentuk kupu-kupu dan berwarna kuning. Biasanya berbunga

30 – 70 hari dan polongnya menjadi tua 60 – 120 hari setelah tanam. Perontokan

bunga banyak terjadi, mencapai 90%. Persilangan masih juga terjadi sampai 5%.

Bunga biasanya diserbuki pada malam hari, sebelum mekar pagi hari berikutnya.

1.5 Biji

Biji kacang hijau berbentuk bulat. Biji kacang hijau lebih kecil dibandingkan

dengan biji kacang tanah atau kacang kedelai, yaitu bobotnya hanya sekitar 0,5 - 0,8

mg atau berat per 1000 butir antara 36 g – 78 g dan berwarna hijau.

12
Suprapto. 2007. Bertanam kacang hijau. Penebar Swadaya. Jakarta. 33 hal..
13
Rukmana, 2004. Bertanam Selada dan Andewi. Kansius. Yogyakarta.
14
Purwono, M. S.dan Purnawati R., 2012, Kacang Hijau, Swadaya, Jakarta.
10

2. Syarat Tumbuh Tanaman

2.1 Tanah

Tanaman kacang hijau membutuhkan tanah yang subur, gembur, banyak

mengandung bahan organik (humus), aerasi dan drainasenya baik, serta mempunyai

kisaran pH 5,8 - 6,5. Untuk tanah yang ber-pH lebih rendah dari pada 5,8 perlu

dilakukan pengapuran (liming) (Rukmana, 2004). Tanaman kacang hijau

menghendaki tanah yang tidak terlalu berat. Artinya, tanah tidak terlalu banyak

mengandung tanah liat. Tanah dengan kandungan bahan organik tinggi sangat

disukai oleh tanaman kacang hijau. Tanah berpasir pun dapat digunakan untuk

pertumbuhan tanaman kacang hijau, asalkan kandungan air tanahnya tetap terjaga

dengan baik (Purwono dan Purnawati, 2012).

1.2 Iklim

Kacang hijau dapat tumbuh dengan baik pada kisaran suhu 25° C - 27° C,

dengan tingkat kelembaban udara antara 50% - 89%, curah hujan antara 50 mm - 200

mm/bulan. Jumlah curah hujan dapat mempengaruhi produksi kacang hijau, tanaman

ini cocok ditanam pada musim kering (kemarau) yang rata-rata curah hujannya

rendah (Rukmana, 2004). Tanaman kacang hijau termasuk tanaman golongan C3.

Artinya, tanaman ini tidak menghendaki radiasi dan suhu yang terlalu tinggi.

Fotosintesis tanaman kacang hijau akan mencapai maksimum pada sekitar pukul

10.00. Radiasi yang terlalu terik tidak diinginkan oleh tanaman kacang hijau.

Panjang hari yang diperlukan minimum 10 jam/hari (Purwono dan Purnawati, 2012).
11

3. Varietas Tanaman Kacang Hijau

Pemilihan varietas yang tepat dan sesuai dengan agroekosistem untuk

dikembangkan merupakan salah satu faktor penentu keberhasilan. Keunggulan suatu

varietas dapat dinilai berdasarkan hasil, mutu hasil, ketahanan terhadap hama dan

penyakit, dan toleransi terhadap cekaman lingkungan. Varietas unggul mempunyai

produksi tinggi dan umur pendek, tahan terhadap cekaman lingkungan dan hama

penyakit serta tanggap terhadap pemupukan. 15(Sirappa dan A. N.Susanto, 2008).

Keragaan masing-masing varietas kacang hijau dapat menghasilkan potensi

yang berbeda dengan deskripsinya. Varietas yang mempunyai interaksi positif dan

sangat peka terhadap lingkungan hasilnya akan mendekati kemampuannya apabila

keadaan lingkungannya cocok, sebaliknya akan merosot apabila keadaan lingkungan

tidak sesuai. Vima-1. Tahun 2011 silam, Kementerian Pertanian merilis varietas

unggul kacang hijau yang diberi nama Vima-1 melalui SK Nomor

833/Kpts/SR.120/6/2008 tanggal 24-6-2008. Varietas kacang hijau hasil rakitan

Balai Penelitian Tanaman Kacang-kacangan dan Umbi-umbian (Balitkabi) Malang

ini diperoleh melalui persilangan buatan dari tetua jantan VC 1973A dan tetua betina

2750A dan seleksi sistematis hingga diperoleh galur MMC 157d Kp-1 yang

mempuyai sifat umur genjah dan tahan penyakit embun tepung16

(BALITKABI.2014).

15
Sirappa, M. P. dan A. N. Susanto. 2008. Pengembangan tanaman kacang-kacangan pada lahan
sawah irigasi di pulau buru, Maluku. Jurnal Budidaya Pertanian, 4(1): 64-72
16
Balai Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi. (2014). Penanganan Panen dan Pasca Panen.
Agro Inovasi, Malang.
12

4. Komposisi dan Peranan Pupuk Organik Cair Berbahan Aktif Buah Maja

Terhadap Pertumbuhan Tanaman Kacang Hijau Varietas VIMA-1.

Pupuk organik cair mampu memperbaiki struktur tanah yang rusak kembali ke

sifat-sifat alami yang kaya akan bahan organik. Penggunaan pupuk organik cair

adalah sebagai alternatif untuk mengembalikan ekosistem yang ada dalam tanah dan

bermanfaat melestarikan lingkungan agar terhidar dari pencemaran sebagai akibat

penggunaan pupuk kimia yang berlebihan 17(Parnata, 2015).

Unsur hara adalah segala macam pupuk yang diberikan pada tanaman

lewatakar maupun daun dengan tujuan untuk memenuhi kebutuhan tanaman

akanunsur hara yang dibutuhkan oleh tanaman agar tanaman tumbuh subur dan

dapatmemberikan hasil yang maksimum. Pemupukan lewat daun relatif lebih cepat

pengaruhnya terhadap tanaman dibandingkan dengan pemupukan lewat akar.Tetapi

untuk unsur hara makro penyerapan yang dilakukan lewat daun hanya sebagian kecil

jika dibandingkan dengan penyerapan oleh akar tanaman untuk memenuhi seluruh

kebutuhannya.Salah satu pupuk organik cair yang dapat digunakan adalah pupuk

organik cair18 (Sulistiowati dan Susanti 2017) .

Buah maja (Aegle marmelos L) merupakan suku jeruk-jerukan atau Rutaceae

yang memiliki kandungan nitrogen sebesar12,911 ml/L, phospor 80,2483 ml/L dan

kalium 1,958 ml/L magnesium 110 ml/L dan besi 0,7888 mg/L (Bariyyah et al.,

2015), sehingga berpotensi dijadikan pupuk organik cair. Pupuk cair memiliki

manfaat meningkatkan kesuburan tanah dan meningkatkan kualitas tanah serta ramah

terhadap lingkungan. . (Armi dita serdani, et al. 2020).

17
Parnata, A.S. 2015. Pupuk Organik Cair: Aplikasi & Manfaatnya. Agro Media Pustaka. Jakarta

Sulistiowati dan susanti, A. 2017.Rancangan Percobaan Praktis untuk Bidang Pertanian. Kanisius,
18

Yogyakarta. Hal : 115


13

Manfaat yang dimiliki oleh tanaman maja sangatlah banyak. Semua bagian

pohon maja bisa berguna salah satunya yaitu kayu yang dapat digunakan untuk

gagang alat, iga dikapal, kuk bangunan dan ternak. Tanaman ini juga mempunyai

khasiat yang baik untuk kesehatan karena mengandung antibakteri. Sebagai

antibakteri bagian yang digunakan berasal dari daun maja yang mengandung

senyawa berupa alkaloid, saponin dan tanin. Dari penelitian-penelitian yang telah ada

diketahui bahwa tanaman maja terdiri dari zat lemak dan minyak terbang yang

mengandung linonen. Daging buah maja mengandung substansi semacam minyak

balsam, 2-furo-coumarins-psoralen dan marmelosin (C₁₃H₁₂O). Buah maja juga

mengandung marmelosin, minyak atsiri, pektin, saponin dan tanin 19


(Rismayani,

2013).

5. Komposisi dan Peranan Pupuk NPK Terhadap Pertumbuhan Tanaman

Kacang Hijau Varietas VIMA-1.

Kacang hijau menghendaki tanah yang subur untuk dapat berproduksi dengan baik. Hal ini

dikarenakan tanaman kacang hijau membutuhkan unsur hara terutama nitrogen (N), fosfor (P) dan

kalium (K) dalam jumlah yang banyak. Upaya pemupukan sudah jelas mampu membantu penyediaan

unsur hara. Pemberian nitrogen yang cukup pada tanaman disamping menjamin pertumbuhan yang

baik juga meningkatkan hasil panen (Cahyono, 2003). Unsur hara N, P dan K merupakan hara yang

sangat dibutuhkan tanaman kacang hijau untuk tumbuh dan berproduksi, dimana untuk setiap ton biji

yang dihasilkan, tanaman kacang hijau memerlukan 27,4 kg N, 4,8 kg P dan 18,4 kg K 20(Cut Salmiah.

2013).

Untuk mendapatkan pertumbuhan sehingga menghasilkan produksi kacang hijau yang maksimal.

19
Rismayani. 2013. Manfaat Buah Maja Sebagai Pestisida Nabati untuk Hama Pengerek Buah Kakao
(Conomorpha cramerella). Warta Penelitian dan Pengembangan Tanaman Industri, vol.19, No.3).
20
Cut Salmiah. 2013. Pengaruh Jarak Tanam dan Dosis Pupuk NPK Terhadap Pertumbuhan dan Hasil
Tanaman Kacang Hijau (Phaseolus radiatus L.). Fakultas Pertanian Universitas Teuku Umar
Meulaboh, Aceh Barat.
14

Maka asupan unsur hara harus ditingkatkan dengan pemberian pupuk anorganik untuk memenuhi

kebutuhan unsurunsur tersebut. Pemberian pupuk anorganik juga dilakukan diantaranya pupuk NPK

Mutiara. Pupuk NPK Mutiara merupakan jenis pupuk majemuk yang mengandung unsur N 16%, P

16%, K 16% dan beberapa unsur mikro yang dibutuhkan dalam jumlah relatif sedikit. Penggunaan

pupuk NPK Mutiara dimanfaatkan untuk melengkapi kebutuhan unsur hara bagi tanaman. Pupuk NPK

Mutiara dapat meningkatkan pertumbuhan dan produksi kacang hijau 21(Rahmayani Pulungan. 2018)

B. Kerangka Pemikiran

Dalam teknik budidaya tanaman yang harus diperhatikan adalah faktor-faktor

yang secara langsung mempengaruhi pertumbuhan, salah satunya adalah pemupukan

dana pemilihan varietas benih tanaman. Pemupukan merupakan salah satu proses

penting dalam budidaya suatu tanaman. Karena proses pemupukan juga akan sangat

menentukan keberhasilan produksi tanaman tersebut. Penambahan pupuk organik

cair berbahan aktif buah maja dapat meningkatkan produksi, karena pupuk organik

cair dapat mendukung pertumbuhan kesuburan fisik, kimia dan biologi tanah. Pupuk

organik cair mampu memperbaiki struktur tanah yang rusak kembali ke sifat-sifat

alami yang kaya akan bahan organik. Penggunaan pupuk organik cair berbahan aktif

buah maja adalah sebagai alternatif untuk mengembalikan ekosistem yang ada dalam

tanah dan bermanfaat melestarikan lingkungan agar terhidar dari pencemaran sebagai

akibat penggunaan pupuk kimia yang berlebihan (Parnata, 2015).

Pemilihan varietas yang tepat dan sesuai dengan agroekosistem untuk

dikembangkan merupakan salah satu faktor penentu keberhasilan. Keunggulan suatu

varietas dapat dinilai berdasarkan hasil, mutu hasil, ketahanan terhadap hama dan

penyakit, dan toleransi terhadap cekaman lingkungan (Sirappa dan A.N.Susanto,

21
Rahmayani Pulungan. 2018. Pengaruh Herbafarm dan Pupuk NPK Mutiara Terhadap Pertumbuhan
dan Produksi Tanaman Kacang Hijau. (Vignaradiata L).
15

2012). Beberapa varietas kacang hijau yang telah dikeluarkan oleh Balitkabi antara

lain Vima-1, Vima-2, Vima-3, Vima 4 dan Kutilang (Balitkabi, 2020). Pada

penelitian ini akan dipakai pada varietas kacang hijau Vima 1. Oleh karena itu perlu

dilakukan penelitian tentang respon Pemberian Pupuk Organik berbahan aktif buah

maja dan pupuk NPK Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Kacang Hijau (Vigna

radiata L.).

Buah maja (Aegle marmelos L) merupakan suku jeruk-jerukan atau Rutaceae

yang memiliki kandungan nitrogen sebesar12,911 ml/L, phospor 80,2483 ml/L dan

kalium 1,958 ml/L magnesium 110 ml/L dan besi 0,7888 mg/L (Bariyyah et al.,

2015), sehingga berpotensi dijadikan pupuk organik cair. Pupuk cair memiliki

manfaat meningkatkan kesuburan tanah dan meningkatkan kualitas tanah serta ramah

terhadap lingkungan. . (Armi dita serdani et al. 2020).

Sedangkan pemberian pupuk anorganik juga dilakukan diantaranya pupuk NPK

Mutiara. Pupuk NPK Mutiara merupakan jenis pupuk majemuk yang mengandung

unsur N 16%, P 16%, K 16% dan beberapa unsur mikro yang dibutuhkan dalam

jumlah relatif sedikit. Penggunaan pupuk NPK Mutiara dimanfaatkan untuk

melengkapi kebutuhan unsur hara bagi tanaman. Pupuk NPK Mutiara dapat

meningkatkan pertumbuhan dan produksi kacang hijau (Rahmayani Pulungan. 2018)


16

C. Hipotesis

1. Ada pengaruh pemberian pupuk organik cair berbahan aktif buah maja terhadap

pertumbuhan dan hasil tanaman kacang hijau varietas vima 1.

2. Ada pengaruh pemberian pupuk NPK Mutiara terhadap pertumbuhan dan hasil

tanaman kacang hijau varietas vima 1.

3. Ada pengaruh interaksi antara pemberian pupuk organik cair berbahan aktif

buah maja dan pupuk NPK Mutiara terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman

kacang hijau varietas vima 1.


17

BAB II.

BAHAN DAN METODE

A. Tempat dan Waktu

Penelitian akan dilaksanakan di Dusun 1 Desa Sukajadi, Kecamatan

Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai, secara geografis, pada ketinggian meter

diatas permukaan laut dengan kemiringan antara 5,1 - 9. Wilayahnya di pengaruhi

oleh iklim tropis dengan suhu udara berkisar antara 23- 34 C. Penelitian

dilaksanakan pada bulan Oktober 2021 sampai Desember 2021.

B. Bahan dan Alat

Bahan yang digunakan adalah benih tanaman kacang hijau Vima 1 , pupuk

organik cair , Pupuk NPK Mutiara, Insektisida Decis 2,5 EC, Fungisida Dithane M-

45.

Alat yang digunakan adalah Cangkul, garu, parang babat, meteran, rol,

timbangan, gembor, handsprayer, papan perlakuan, papan judul penelitian, patok

standar, alat tulis, kalkulator dan lain sebagainya.

C. Rancangan Penelitian

Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan Rancangan Acak Kelompok

(RAK) Faktorial dengan 2 (dua) faktor perlakuan, yaitu :

Faktor I adalah aplikasi pupuk organik cair berbahan aktif buah maja (M) yang

terdiri dari 4 (empat) taraf perlakuan, yaitu :

M0 = Kontrol

M1 = 1 POC : 7,5 Air (100 ml POC dalam 750 ml air)


18

M2 = 1 POC : 15 Air (100 ml POC dalam 1500 ml air)

M3 = 1 POC : 22,5 Air (100 ml POC dalam 2250 ml air)

Faktor II adalah dosis pupuk NPK Mutiara (P) yang terdiri dari 2 (dua) taraf

perlakuan, yaitu :

P1 = 300 kg/ha (30 g/plot)

P2 = 300 kg/ha (40 g/plot)

Kombinasi perlakuan terdiri dri 4 x 2 = 8 kombinasi perlakuan yaitu :

M0P1 M1P1 M2P1 M3P1

M0P2 M1P2 M2P2 M3P2

Jumlah kombinasi perlakuan = 8 kombinasi

Jumlah ulangan = 3 ulangan

Jumlah plot percobaan = 24 plot

Ukuran plot = 100 cm x 100 cm

Jarak antar plot = 50 cm

Jarak antar ulangan = 100 cm

Jarak antar tanaman = 20 cm x 20 cm

Jumlah tanaman per plot = 25 tanaman

Jumlah sampel per plot = 8 tanaman

Menurut Sastrosupadi (2000), model liner yang diamsusikan untuk

Rancangan Acak Kelompok (RAK) adalah :

Ŷijk = µ + ρi + αj + βk + (αβ)jk + εijk

Dimana :
19

Ŷijk = hasil pengamatan dari faktor pemberian pupuk organik cair berbahan aktif

buah maja pada taraf ke-j dan faktor pemberian pupuk NPK Mutiara pada

taraf ke-k dalam blok ke-i

µ = efek nilai tengah

ρi = efek dari blok pada taraf ke-i

αj = efek dari faktor pemberian pupuk organik cair berbahan aktif buah maja

pada taraf ke-j

βk = efek dari faktor pemberian pupuk NPK Mutiara pada tarf ke-k

(αβ)jk= efek interaksi dari faktor pemberian pupuk organik cair berbahan aktif buah

maja pada taraf ke-j dan faktor pemberian pupuk NPK Mutiara pada taraf

ke-k

εijk = efek error dari faktor pemberian pupuk organik cair berbahan aktif buah

maja pada taraf ke-j dan faktor pemberian pupuk NPK Mutiara pada taraf

ke-k dalam blok ke-i

D. Pelaksanaan Penelitian

1. Persiapan Areal

Areal yang akan digunakan untuk penelitian ini terlebih dahulu dibersihkan dari

rumput-rumput dan sisa-sisa tanaman sebelumnya dengan menggunakan parang

babat atau arit, setelah itu lahan dicangkul dengan kedalaman 30 cm kemudian

dihaluskan dan diratakan. Selanjutnya dibuat plot-plot percobaan sesuai dengan

jumlah kombinasi perlakuan dan ulangan.

2. Pembuatan Plot Percobaan

Lahan yang telah dibersihkan dan digemburkan dibuat plot-plot percobaan


20

dengan ukuran 100 cm x 100 cm, dengan jarak antar plot 50 cm, jarak ulangan 100

cm dan tinggi plot 20 cm. Pembuatan plot dengan arah Utara dan Selatan.

3. Persiapan Bibit

Sebelum ditanam terlebih dahulu dilakukan persemaian agar diperoleh bibit

yang seragam dan baik. Benih kailan direndam dalam air dingin selama 15 menit lalu

dikeringkan kembali. Benih tersebut kemudian disemaikan pada sittray dengan

media tanam berupa pasir halus, ketebalan pasir yang digunakan kira-kira 3-4 cm

dari dasar wadah. Selama 1 minggu di persemaian bibit dipelihara secara intensif

terutama penyiraman dan pengawasan terhadap serangan hama atau penyakit.

4. Penanaman

Penanaman dilakukan seminggu setelah pembuatan plot percobaan. Jarak

tanam yang digunakan adalah 20cm x 20cm. Lobang tanam dibuat sedalam 3-5 cm

dengan tugal yang terbuat dari kayu. Pada setiap lobang ditanamkan 2 butir benih

kacang hijau varietas Vima-1 pada plotnya dan kemudian ditutup dengan tanah.

Tanah diolah sampai gembur dengan kedalaman 30 cm, yang memungkinkan

akar tanaman dapat berkembang dengan baik. Setelah tanah diolah plot-plot

penelitian dengan ukuran 100cm x 100cm dengan jarak ulangan 100 cm dan jarak

antar plot 50 cm.

6. Pemupukan

Pemberian pupuk cair dilakukan setelah penanaman, dengan dosis yaitu M 0 = 0

ml/l air (kontrol), M1 = 100 ml POC dalam 750 ml air, M 2 = 100 ml POC dalam

1500 ml air dan M3 = 100 ml POC dalam 2250 ml air. Pemberian konsentrasi pupuk

organik cair dilakukan pada hari ke 1,4,7,11 dan selanjutnya setiap seminggu sekali

hari. Pupuk organik cair disemprotkan secara merata, baik melalui permukaan daun
21

ataupun bawah daun.

Pemberian pupuk NPK Mutiara diberikan setiap minggu setelah benih disaat 1

MST. Dosis yang diberikan sesuai perlakuan yaitu P 1= 30 g/plot, P2= 40 g/plot.

Pemberian pupuk dilakukan secara merata pada bagian permuaan tanah dari bibit

kacang hijau untuk menghindari adanya penumpukan pada beberapa bagian tanaman

6. Pemeliharaan

a. Penyiraman

Penyiraman dilakukan pada pagi dan sore hari dengan menggunakan gembor,

disiram secara, merata pada seluruh tanaman dengan interval sesuai perlakuan, tetapi

dosisnya sama untuk setiap plot.

b. Penyulaman

Penyulaman dilakukan apabila ada tanaman yang mati atau tidak tumbuh.

Tanaman yang mati secepatnya diganti dengan tanaman sisipan yang seumur telah

disediakan. Penyulaman paling lambat 5 hari setelah tanam. Penyulaman dilakukan

pada sore hari.

c. Penyiangan

Penyiangan gulma di polibag dan di areal plot penelitian dilakukan seminggu

sekali atau sesuai dengan pertumbuhan gulma dipolibag, dengan cara mencabut

secara manual.

d. Pengendalian Hama dan Penyakit

Pengendalian hama dilakukan dengan menggunakan Decis 2,5 EC dengan

konsentrasi 2 cc/liter air, sedangkan penyakit dilakukan dengan menyemprotkan

fungisida Dithane M- 45 dengan konsentrasi 2 g/liter air. Pengendalian ini dilakukan

dengan interval 5 hari sekali.


22

E. Peubah Amatan

1. Tinggi Tanaman (cm)

Tinggi tanaman diukur dimulai setelah tanaman berumur 2 minggu setelah

pindah tanam pada setiap tanamn sampel dengan cara mengukur mulai dari

pangkal batang sampai ujung batang utama tertinggi menggunakan metline.

Pengamatan tinggi tanaman dilakukan sampai 3 kali pengamatan.

2. Diameter Batang

Pengukuran diameter batang dilakukan disaat 14 HST-28 HST dengan interval 1

minggu sekali. Pengukuran diameter batang dilakukan dengan menggunakan

jangka sorong.

3. Umur Berbunga

Pengamatan hari muncul bunga pertama dilakukan dengan menghitung hari,

mulai dari hari pertama penanaman sampai munculnya bunga pertama pada setiap

tanaman.

4. Jumlah Cabang Produktif (Cabang)

Pengamatan cabang dilakukan setelah tanaman 14 HST. Jumlah cabang dihitung

mulai dari cabang produktif pertama sampai cabang produktif letaknya tertinggi.

5. Jumlah Polong Per Tanaman (Polong)

Pengamatan jumlah polong dihitung pada saat tanaman dipanen. Polong yang

dihitung adalah semua polong yang ada pada setiap tanaman sampel.

6. Bobot Polong Per Tanaman (g)


23

Perhitungan biji kacang hijau dilakukan pada saat panen, biji kacang hijau

dikumpulkan dan dihitung pertanaman ulangan selanjutnya ditimbang.

7. Bobot Biji Per Petak (g)

Perhitungan biji kacang hijau dilakukan pada saat panen, biji kacang hijau

dipilih yang bernas dihitung sebanyak 100 biji perpetak ulangan selanjutnya

ditimbang.
24

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

A. HASIL

1. Tinggi tanaman (cm)

Data rataan tinggi tanaman kacang hijau umur 2, 3, 4 minggu setelah tanam

disajikan pada Lampiran 5, 7, 9 sedangkan hasil sidik ragam pada lampiran 6, 8, 10

Hasil analisis menunjukkan bahwa perlakuan pemberian pupuk organik cair

berbahan aktif buah Maja dan pupuk NPK Mutiara serta interaksi kedua faktor

perlakuan berpengaruh tidak nyata terhadap tinggi tanaman pada semua umur

amatan . Rataan tinggi tanaman kacang hijau pada umur 4 minggu setelah tanam

dapat dilihat pada Tabel 1.

Tabel 1. Rataan Tinggi Tanaman Umur 4 MST Pada Perlakuan POC Berbahan Aktif
Buah Maja dan NPK Mutiara
Pupuk NPK Mutiara
Perlakuan P1 = 300 Rataan
P2 = 400 kg/ha
kg/ha
POC Bahan Aktif Buah Maja
M0 = Kontrol 24,11 a 25,78 a 24,94 a
M1 = 1 POC : 7,5 Air 26,67 a 24,11 a 25,39 a
M2 = 1 POC : 15 Air 23,56 a 25,33 a 24,44 a
M3 = 1 POC : 22,5 Air 26,44 a 25,00 a 25,72 a
Rataan 25,19 a 25,06 a

Keterangan : angka yang diikuti oleh notasi huruf yang sama pada kelompok

perlakua yang sama menunjukkan berbeda tidak nyata

Pada Tabel 1 dapat dilihat bahwa perlakuan pemberian pupuk organik

berbahan aktif buah maja, terlihat bahwa tinggi tanaman kacang hijau tertinggi pada

perlakuan M3 (1 POC : 22,5 air ) memiliki tinggi tanaman tertinggi yaitu 25,72 cm

bila dibandingkan ketiga perlakuan lainnya dan tinggi tanaman kacang hijau terendah

diperoleh pada perlakuan M2 (1POC : 15 Air) yaitu 24,44 cm. Pada perlakuan
25

pemberian Pupuk NPK Mutiara terlihat bahwa tinggi tanaman kacang hijau tertinggi

pada perlakuan P1 (300 kg/ha) yaitu 25,19 cm dan terendah pada perlakuan P2 (400

kg/ha) yaitu 25,06 cm. Kombinasi perlakuan M1P1 (1 POC : 7,5 Air) dengan pupuk

NPK Mutiara 300 kg/ha menunjukkan tinggi tanaman kacang hijau tertinggi yaitu

26,67 cm sedangkan tinggi terendah pada perlakuan M2P1 (1 POC : 15 Air dengan

pupuk NPK Mutiara 300 kg/ha) yaitu 23,56 cm. Bila masing-masing rataan

perlakuan baik M dan P dibandingkan dengan perlakuan kontrol terlihat bahwa tinggi

tanaman M3 (1 POC : 22,5 Air) lebih tinggi yaitu 25,72 cm dengan seluruh rataan

perlakuan.

2. Jumlah cabang

Data rataan diameter batang tanaman kacang hijau umur 2, 3, 4 minggu

setelah tanam disajikan pada Lampiran 11, 13, 15 sedangkan hasil sidik ragam pada

lampiran 12, 14, 16

Hasil analisis menunjukkan bahwa perlakuan pemberian pupuk organik

cair berbahan aktif buah Maja dan pupuk NPK Mutiara serta interaksi kedua faktor

perlakuan berpengaruh tidak nyata terhadap jumlah cabang tanaman kacang hijau.

Rataan jumlah cabang tanaman kacang hijau disajikan pada tabel 2.

Tabel 2. Rataan Jumlah Cabang Umur 4 MST Pada Perlakuan POC Berbahan Aktif Buah
Maja dan NPK Mutiara
Perlakuan Pupuk NPK Mutiara Rataan
P1 = 300 P2 = 400 kg/ha
kg/ha
POC Bahan Aktif Buah Maja
M0 = Kontrol 4,11 a 4,11 a 4,11 a
M1 = 1 POC : 7,5 Air 4,11 a 3,89 a 4,00 a
M2 = 1 POC : 15 Air 4,11 a 4,22 a 4,17 a
M3 = 1 POC : 22,5 Air 4,22 a 4,22 a 4,22 a
Rataan 4,14 a 4,11 a
Keterangan : angka yang diikuti oleh notasi huruf yang sama pada kelompok

perlakua yang sama menunjukkan berbeda tidak nyata


26

Pada tabel dapat dilihat bahwa perlakuan POC berbahan aktif buah Maja dan pupuk

NPK Mutiara berpengaruh tidak nyata terhadap jumlah cabang tanaman kacang hijau

umur 4 MST dimana jumlah cabang tertinggi diperoleh pada perlakuan M3 (1 POC :

22,5 Air) yaitu 4,22 dan jumlah cabang terendah diperoleh pada perlakuan M1 (1

POC : 7,5 Air) yaitu 4,00. Perlakuan pupuk NPK Mutiara dimana jumlah cabang

tertinggi diperoleh pada perlakuan P1 (300 kg/ha) yaitu 4,14 sedangkan jumlah

cabang terendah diperoleh pada perlakuan P2 (400 kg/ha) yaitu 4,11.

3. Diameter batang

Data rataan diameter batang tanaman kacang hijau umur 2, 3, 4 minggu

setelah tanam disajikan pada Lampiran 17, 19, 21 sedangkan hasil sidik ragam pada

lampiran 18, 20, 22.

Hasil analisis menunjukkan bahwa perlakuan pemberian pupuk organik cair

berbahan aktif buah Maja berpengaruh tidak nyata terhadap diameter batang tanaman

kacang hijaupada umur 4 MST. Rataan diameter batang tanaman kacang hijau pada

umur 4 MST dapat dilihat pada Tabel 3.

Tabel 3. Rataan Diameter Batang Umur 4 MST Pada Perlakuan POC Berbahan Aktif

Buah Maja dan NPK Mutiara

Pupuk NPK Mutiara


Perlakuan P1 = 300 Rataan
P2 = 400 kg/ha
kg/ha
POC Bahan Aktif Buah Maja
M0 = Kontrol 3,05 a 2,92 A 2,99 a
M1 = 1 POC : 7,5 Air 3,04 a 2,83 A 2,94 a
M2 = 1 POC : 15 Air 3,05 a 2,95 A 3,00 a
M3 = 1 POC : 22,5 Air 3,05 a 2,71 A 2,88 a
Rataan 3,05 a 2,85 B
Keterangan : angka yang diikuti oleh notasi huruf yang sama pada kelompok

perlakua yang sama menunjukkan berbeda tidak nyata .


27

Pada table 3 dapat dilihat bahwa perlakuan pemberian POC berbahan aktif buah

Maja berpengaruh tidak nyata terhadap diameter batang pada umur 28 HST ,

dimana diameter batang tertinggi di peroleh pada perlakuan M2 (1POC :15 Air) yaitu

3,05 dan diameter batang terendah pada perlakun M3 (1 POC : 22,5 Air) yaitu 2,88.

Gambar 1 Hubungan antara Pupuk NPK Mutiara terhadap diameter batang tanaman

kacang hijau pada umur 4 MST

3,10

3,05

3,00
Diameter batang

2,95

2,90 ŷ = -0.002x + 3.6342


R² = 1

2,85

2,80
150 300 450
Dosis Pupuk NPK Mutiara (Kg/Ha)

Perlakuan tanam pupuk NPK Mutiara P1 (300 kg/ha) menunjukkan diameter batang

tertinggi yaitu 3,05 sedangkan diameter batang terendah diperoleh pada perlakuan

tanam pupuk NPK Mutiara P2 (400 kg/ha) yaitu 2,85.

B. Pembahasan

1. Pengaruh pemberian POC Berbahan Aktif Buah Maja terhadap pertumbuhan dan

hasil tanaman kacang hijau.


28

Hasil analisis sidik ragam menunjukan bahwa pemberian POC berbahan aktif

buah Maja berpengaruh tidak nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah cabang dan

diameter batang tanaman kacang hijau.

Tanaman tertinggi diperoleh pada perlakuan M3 (1 POC : 22,4/5 Air) yaitu

25,72 cm dan tanaman terendah diperoleh pada perlakuan M2 (1 POC :15 Air) yaitu

24,44 cm, diameter batang tertinggi diperoleh pada perlakuan M2 ( 1 POC : 15 Air)

yaitu 3,00 dan diameter batang terendah pada perlakuan M3 ( 1 POC : 22,5 Air)

yaitu 2,88, jumlah cabang tertinggi diperoleh pada perlakuan M3 ( 1 POC : 22,5 Air)

yaitu 4,22 dan jumlah cabang terendah diperoleh pada perlakuan M1 ( 1 POC : 7,5

Air) yaitu 4,00

Tidak berpengaruhnya pupuk organik cair berbahan aktif buah Maja terhadap

parameter amatan disebabkan karena kandungan hara pada pupuk organik umumnya

rendah dan lambat diserap oleh tanaman, sehingga tidak mampu menyuplai

kebutuhan tanaman kacang hijau.

Adanya pengaruh tidak nyata pada pertumbuhan tanaman disebabkan pupuk

organik yang diaplikasikan pada tanah belum dapat diproses oleh tanah dan tanaman

karena harus melalui tahap mineralisasi agar bahan organik dapat melepaskan

sejumlah unsur hara yang dibutuhkan tanaman. Hal ini didukung oleh pendapat

Hartatik dan Setyorini (2012), bahwa komposisi hara dalam pupuk organik relatif

rendah dan sangat bervariasi sehingga manfaatnya bagi taman tidak langsung dan

berlangsung dal jangka waktu yang panjang.

2. Pengaruh pemberian pupuk NPK Mutiara terhadap pertumbuhan dan hasil

tanaman kacang hijau


29

Hasil analisis menunjukkan bahwa pemberian pupuk NPK Mutiara

berpengaruh nyata terhadap diameter batang tanaman kacang hijau tetapi

berpengaruh tidak nyata terhadap tinggi tanaman dan jumlah cabang pada tanaman

kacang hijau.

Taman tertinggi di peroleh pada perlakuan M3 ( 1 POC : 22,5 Air) yaitu

25,72 cm, Jumlah cabang tertinggi diperoleh pada perlakuan M3 (1 POC : 22,5 Air)

yaitu 4,22 dan diameter batang tertinggi diperoleh pada perlakuan M2 (1 POC : 15

Air ) yaitu 3,00.

Hal ini menunjukkan bahwa pemberian pupuk NPK Mutiara mampu

meningkatkan hampir semua parameter yang diamati, untuk diameter batang yang

diperoleh dari perlakuan pemberian pupuk NPK Mutiara. Adanya pengaruh yang

nyata pada pemberian pupuk NPK Mutiara terhadap diameter batang disebabkan

karena pupuk NPK Mutiara tersebut mengandung hara Uta esensial yang sangat

dibutuhkan tanaman, unsur hara tersebut sangat baik untuk pertumbuhan dan

produksi tanaman , sehingga menyebabkan perbedaan yang nyata, selain itu unsur

hara yang tersedia juga cepat diserap oleh tanaman, dikarenakan sifat pupuk kimia

yang mudah diserap dan di uraikan oleh tanaman.

Pupuk NPK Mutiara merupakan pupuk majemuk yang memiliki kandungan

unsur nitrogen yang cukup tinggi sebesar 15%, kandungan fosfor sebesar 10% dan

kandungan kalium sebesar 20%. Senyawa nitrogen dibutuhkan tanan untuk

membentuk senyawa penting seperti klorofil, asam nukleat dan enzim karena itu

nitrogen dibutuhkan dalam jumlah yang relatif besar pada setiap tahap pertumbuhan

tanaman khususnya pada tahap pertumbuhan vegetatif, seperti pbentukam tunas atau

perkembangan batang dan daun (Mulyani 2014).


30

Unsur fospor berpengaruh terhadap perkbangan dan pertumbuhan tanan

karena unsur fospor dapat menstimulir pertumbuhan dan perkembangan akar,

sehingga tanaman dapat lebih banyak menyerap unsur hara disekitar perakaran,

akibatnya pertumbuhan tanaman menjadi lebih cepat dan lebih sehat (Poerwanto dan

susila, 2014). Selain itu kalium berfungsi untuk memperkuat jaringan tanaman dan

berperan dalam pembentukan antibodi tanaman yang bisa melawan pentlyakit dan

kekeringan (Syarief, 2010).

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemberian pupuk NPK Mutiara

dengan dosis (300 kg/ ha) menghasilkan tinggi tanaman tertinggi yaitu 25,19 cm ,

jumlah cabang tertinggi yaitu 4,14 dan Diameter batang tertinggi yaitu 3,05.
31

BAB V
PENUTUP

A. Kesimpulan

1. Pemberian pupuk organik cair bahan aktif buah maja menunjukkan pengaruh tidak

nyata terhadap semua parameter amatan

2. Pemberian pupuk NPK Mutiara menunjukkan pengaruh nyata pada diameter

batang pemberian pupuk NPK Mutiara terbaik diperoleh pada perlakuan P1 (300

kg/ha)

3. Pemberian pupuk NPK Mutiara menunjukkan pengaruh tidak nyata terhadap

tinggi tanaman dan jumlah cabang pada tanaman kacang hijau.

4. Interaksi pupuk organik cair berbahan aktif buah maja dan pupuk NPK Mutiara

berpengaruh tidak nyata terhadap pertumbuhan tanaman kacang hijau.

B. Saran

Perlunya dilakukan aplikasi pupuk NPK Mutiara terhadap pertumbuhan tanaman

kacang hijau
32

DAFTAR PUSTAKA

Army DS.et. al, 2020. Respon Pertumbuhan Tanaman Melon (Cucumis Melo L.)
Terhadap Pemberian Media Tanam Dan Pupuk Organik Cair Maja (Aegle
marmelos L.). Fakultas Pertanian Universitas Islam Belitar.

Balai Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi. (2014). Penanganan Panen dan
Pasca Panen. Agro Inovasi, Malang.

Balai Penelitian Tanaman Aneka Kacang dan Umbi. (2020). Penanganan Panen dan
Pasca Panen. Agro Inovasi, Malang.

Bariyyah, KH., Suparjono S dan Usmadi. 2015. Pengaruh Kombinasi


KomposisiMedia Organik dan Konsentrasi Nutrisi terhadap Daya Hasil
Tanaman Melon (Cucumis melo L.). Planta Tropika Journal of Agro Science 3
(2): 67-72.

Cut Salmiah. 2013. Pengaruh Jarak Tanam dan Dosis Pupuk NPK Terhadap
Pertumbuhan dan Hasil Tanaman Kacang Hijau (Phaseolus radiatus L.).
Fakultas Pertanian Universitas Teuku Umar Meulaboh, Aceh Barat.

Hadisuwito, S. 2012. Membuat Pupuk Organik Cair. Agromedia Pustaka. Jakarta.

Indrakusuma. 2015. Proposal Pupuk Organik Cair Supra Alam Lestari.Surya Pratama
Alam.

Lakitan, B. 2011. Fisiologi Pertumbuhan dan Perkembangan Tanaman. Raja


Grafindo Perkasa. Jakarta.

Lingga, P. 2013. Petunjuk Penggunaan Pupuk. Penebar Swadaya, Jakarta.

Marliah, A., Nurhayati dan H. Mutia. Pengaruh Pemberian Pupuk Organik Cair dan
Zat Pengatur Tumbuh Atonik Terhadap Pertumbuhan dan Hasil Kacang Tanah
(Arachis hypogaea L.). Jurnal Agrista 14(3) : 94-99, 2010.
http://Journal.unsyiah.ac.id(diakses tanggal tanggal 12 Juli 2021)

Marzuki, R. dan Soeprapto. 2004. Bertanam Kacang Hijau. PT Penebar Swadaya. 23


hal.

Mustakim, M. 2012. Budidaya kacang hijau secara intensif. Pustaka Baru


Press.Yogyakarta. 140 hal.

Novizan. 2016. Petunjuk Pemupukan yang Efektif. Agro Media Pustaka. Jakarta.

Parnata, A.S. 2015. Pupuk Organik Cair: Aplikasi & Manfaatnya. Agro Media
Pustaka. Jakarta
33

Prasetiaswati, N dan Radjit Budi Santosa. 2011. Kajian Dampak Penerapan Varietas
Kacang Hijau VIMA-1 dan Komponen Teknologi Pendukungnya di Lahan
Sawah. Balai Penelitian Tanaman Kacang Kacangan dan Umbian Malang.

Purwono, M. S.dan Purnawati.R., 2012, Kacang Hijau, Swadaya, Jakarta.

Rajiman. 2020. Pengantar Pemupukan. Agro Media Pustaka. Jakarta.

Rahmayani Pulungan. 2018. Pengaruh Herbafarm dan Pupuk NPK Mutiara Terhadap
Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Kacang Hijau. (Vignaradiata L)

Rismayani. 2013. Manfaat Buah Maja Sebagai Pestisida Nabati untuk Hama
Pengerek Buah Kakao (Conomorpha cramerella). Warta Penelitian dan
Pengembangan Tanaman Industri, vol.19, No.3.

Rukmana, 2004. Bertanam Selada dan Andewi. Kansius. Yogyakarta.

Sulistiowati dan susanti, A. 2017.Rancangan Percobaan Praktis untuk Bidang


Pertanian. Kanisius, Yogyakarta. Hal : 115

Sinaga, A.S., Guritno, B. & Sudiarso, S. (2017). Pengaruh dosis kompos sampah
rumah tangga terhadap pertumbuhan dan hasil tiga varietas buncis tipe tegak
(Phaseolus vulgaris L.). Jurnal Produksi Tanaman, 5(6), 949-950.

Sirappa, M. P. dan A. N. Susanto. 2008. Pengembangan tanaman kacang-kacangan


pada lahan sawah irigasi di pulau buru, Maluku. Jurnal Budidaya Pertanian,
4(1): 64-72.

Sipayung. R. 2010. Penggunaan Pupuk Cair dan Kascing pada Budidaya Selada
(Lactuca sativa L.) Organik. Jurnal Penelitian, Bidang Ilmu Pertanian. Kopertis
Wilayah I, Medan. 8(1): 14-20.

Sobir dan siregar FD. 2010. Budidaya Melon Unggul. Jakarta : Penebar Swadaya.

Suprapto. 2007. Bertanam kacang hijau. Penebar Swadaya. Jakarta. 33 hal..

Sutedjo, M.M dan AG. Kartasapoetra. 2011. Pupuk dan Cara Pemupukan. Edisi ke-
5. Rineka Cipta, Jakarta.

Widowati, L.R. 2018. Peranan Pupuk Organik Terhadap Efisiensi Pemupukan dan
Tingkat Kebutuhannya untuk Tanaman Sayuran pada Tanah Inceptisosis
Ciherang. Bogor. Jurnal Tanah Tropika 14(3): 221-228.

Yusuf (2014). Pemanfaatan kacang hijau sebagai pangan fungsional mendukung


diversifikasi pangan di nusa tenggara timur. Prosiding Seminar Hasil Penelitian
Tanaman Aneka Kacang dan Umbi. Nusa Tenggara Timur: 3 April 2014.
pp.741- 746.
34

Yusuf, T., 2010. Pemupukan dan Penyemprotan Lewat Daun. Tohari Yusuf’s
Pertanian Blog. http://tohariyusuf.wordpress.com/.

Zulkarnain dkk. 2013. Pengaruh Kompos, Pupuk Kandang, dan Custom – Bio
terhadap Sifat Tanah, Pertumbuhan dan Hasil Tebu (Saccharum Officinarum
L.) pada Entisol di Kebun Ngrangkah – Pawon, Kediri. Indonesian Green
Technology Journal. Volume 2, Nomor 1, 2013. Hal 6.
35

Lampiran 1. Bagan Areal penelitian

III II I
a
M3P1 b M2P2 M1P1
M1P1 M0P2 M2P1

M0P1 M3P2 M3P1

M2P1 M1P2 M0P1

M3P2 M3P1 M0P2

M2P2 M2P1 M3P2


M1P2 M0P1 M1P2
S
M0P2 M1P1 M2P2
Keterangan :

Jarak antar plot (a) =50 cm

Jarak antar ulangan (b) =100 cm


36

Lampiran 2. Gambar plot penelitian

U
X X X X X

X X X X X

X X X X X
100 CM
X X X X X

X X X X X S

100 CM

Keterangan :

Ukuran plot =100 cm x 100 cm

Jarak tanaman =20 cm x 20 cm

Jumlah tanaman dlm plot = 25 tanaman


Jumlah tanaman sampel = 8 tanaman (X)
37

Lampiran 3. Deskripsi varietas Vima 1


Dilepas tahun : 2008
Nama galur : MMC 157d-Kp-1
Asal : Persilangan buatan tahun 1996
Tetua jantan : VC 1973 A
Tetua betina : VC 2750A
Potensi hasil : 1,76 t/ha
Rata-rata hasil : 1,38 t/ha
Warna hipokotil : Hijau
Warna daun : Hijau
Umur berbunga 50% : 33 hari
Umur masak 80% : 57 hari
Warna bunga : Kuning
Warna polong muda : Hijau
Warna polong masak : Hitam
Tinggi tanaman : 53 cm
Tipe tanaman : determinit
Warna biji : hijau kusam
Bobot 100 butir : 6,3 g
Kadar protein : 28,02 % basis kering
Kadar lemak : 0,40 % basis kering
Kadar pati : 67,62 % basis kering
Ketahanan penyakit : tahan penyakit embun tepung
M. Anwari, Rudi Iswanto,
Pemulia : Rudy Soehendi, Hadi Purnomo,
dan Agus Supeno
Fitopatologis : Sumartini
38

Lampiran 4. DENAH PENELITIAN SELURUH


III II I III II I

M3P1 b M2P2 M1P1 c M3P1 M2P2 M1P1


a

M1P1 M0P2 M2P1 M1P1 M0P2 M2P1

M1P1 M3P2 M3P1 M1P1 M3P2 M3P1

M2P1 M1P2 M0P1 M2P1 M1P2 M0P1

M3P2 M3P1 M0P2 M3P2 M3P1 M0P2

M2P2 M2P1 M3P2 M2P2 M2P1 M3P2

M0P2 M1P1 M2P2 M0P2 M1P1 M2P2

M1P2 M0P1 M1P2 M1P2 M0P1 M1P2


3
Lampiran 5. Rataan Tinggi Tanaman Pada Umur 2 MST

Perlakuan Ulangan Total Rataan


1 2 3
M0P1 9,33 8,67 8,33 26,33 8,78
M0P2 9,00 8,67 8,67 26,33 8,78
M1P1 9,00 9,00 9,33 27,33 9,11
M1P2 8,33 8,67 9,33 26,33 8,78
M2P1 9,00 8,33 9,33 26,67 8,89
M2P2 9,00 7,67 8,67 25,33 8,44
M3P1 9,00 9,00 9,67 27,67 9,22
M3P2 9,67 9,33 8,67 27,67 9,22
Total 72,33 69,33 72,00 213,67
Rataan 9,04 8,67 9,00 8,90

Lampiran 6. Daftar Analisis Sidik Ragam Tinggi Tanaman Pada Umur 2 MST

SK dB JK KT Fhitung F Tabel
F.0.05
Blok 2 0,6759 0,3380 1,69 tn 3,74
Perlakuan 7 1,5139 0,2163 1,08 tn 2,76
M 3 1,0509 0,3503 1,75 tn 3,34
P 1 0,2269 0,2269 1,13 tn 4,60
MXP 3 0,2361 0,0787 0,39 tn 3,34
Galat 14 2,8056 0,2004
Total 23 4,9954
Keterangan :
tn = tidak nyata 5,03 %
* = nyata
** = sangat nyata
4

Lampiran 7. Rataan Tinggi Tanaman Pada Umur 3 MST

Perlakuan Ulangan Total Rataan


1 2 3
M0P1 18,67 21,67 21,33 61,67 20,56
M0P2 18,33 21,00 18,33 57,67 19,22
M1P1 20,33 19,00 21,33 60,67 20,22
M1P2 19,00 19,67 19,00 57,67 19,22
M2P1 19,67 21,00 19,00 59,67 19,89
M2P2 18,33 19,00 19,00 56,33 18,78
M3P1 19,00 19,00 22,67 60,67 20,22
M3P2 19,33 19,33 18,67 57,33 19,11
Total 152,67 159,67 159,33 471,67
Rataan 19,08 19,96 19,92 19,65

Lampiran 8. Daftar Analisis Sidik Ragam Tinggi Tanaman Pada Umur 3 MST

SK dB JK KT Fhitung F Tabel
F.0.05
Blok 2 3,8981 1,9491 1,30 tn 3,74
Perlakuan 7 8,8472 1,2639 0,85 tn 2,76
M 3 0,9769 0,3256 0,22 tn 3,34
P 1 7,7824 7,7824 5,21 * 4,60
MXP 3 0,0880 0,0293 0,02 tn 3,34
Galat 14 20,9167 1,4940
Total 23 33,6620
Keterangan :
tn = tidak nyata 6,22 %
* = nyata
** = sangat nyata
4

Lampiran 9. Rataan Tinggi Tanaman Pada Umur 4 MST

Perlakuan Ulangan Total Rataan


1 2 3
M0P1 26,00 20,33 26,00 72,33 24,11
M0P2 25,33 26,33 25,67 77,33 25,78
M1P1 33,00 21,00 26,00 80,00 26,67
M1P2 19,67 26,33 26,33 72,33 24,11
M2P1 26,00 21,00 23,67 70,67 23,56
M2P2 24,00 26,00 26,00 76,00 25,33
M3P1 29,00 25,00 25,33 79,33 26,44
M3P2 22,00 26,00 27,00 75,00 25,00
Total 205,00 192,00 206,00 603,00
Rataan 25,63 24,00 25,75 25,13

Lampiran 10. Daftar Analisis Sidik Ragam Tinggi Tanaman Pada Umur 4 MST

SK dB JK KT Fhitung F Tabel
F.0.05
Blok 2 15,2500 7,6250 0,72 tn 3,74
Perlakuan 7 27,3657 3,9094 0,37 tn 2,76
M 3 5,5324 1,8441 0,17 tn 3,34
P 1 0,1157 0,1157 0,01 tn 4,60
MXP 3 21,7176 7,2392 0,68 tn 3,34
Galat 14 148,0093 10,5721
Total 23 190,6250
Keterangan :
tn = tidak nyata 12,94 %
* = nyata
** = sangat nyata
4

Lampiran 11. Rataan Jumlah Cabang Pada Umur 2 MST

Perlakuan Ulangan Total Rataan


1 2 3
M0P1 2,00 2,00 2,00 6,00 2,00
M0P2 2,00 2,00 2,00 6,00 2,00
M1P1 2,00 2,00 2,00 6,00 2,00
M1P2 2,00 2,00 2,00 6,00 2,00
M2P1 2,00 2,00 2,00 6,00 2,00
M2P2 2,00 2,00 2,00 6,00 2,00
M3P1 2,00 2,00 2,00 6,00 2,00
M3P2 2,00 2,00 2,00 6,00 2,00
Total 16,00 16,00 16,00 48,00
Rataan 2,00 2,00 2,00 2,00

Lampiran 12. Daftar Analisis Sidik Ragam Jumlah Cabang Pada Umur 2 MST

SK dB JK KT Fhitung F Tabel
F.0.05
Blok 2 0,0000 0,0000 #DIV/0! #DIV/0! 3,74
Perlakuan 7 0,0000 0,0000 #DIV/0! #DIV/0! 2,76
M 3 0,0000 0,0000 #DIV/0! #DIV/0! 3,34
P 1 0,0000 0,0000 #DIV/0! #DIV/0! 4,60
MXP 3 0,0000 0,0000 #DIV/0! #DIV/0! 3,34
Galat 14 0,0000 0,0000
Total 23 0,0000
Keterangan :
tn = tidak nyata 0,00 %
* = nyata
** = sangat nyata
4

Lampiran 13. Rataan Jumlah Cabang Pada Umur 3 MST


Perlakuan Ulangan Total Rataan
1 2 3
M0P1 3,00 3,00 3,00 9,00 3,00
M0P2 3,00 3,00 3,00 9,00 3,00
M1P1 3,00 3,00 3,00 9,00 3,00
M1P2 3,00 3,00 3,00 9,00 3,00
M2P1 3,00 3,00 3,00 9,00 3,00
M2P2 3,00 3,00 3,00 9,00 3,00
M3P1 3,00 3,00 3,00 9,00 3,00
M3P2 3,00 3,00 3,00 9,00 3,00
Total 24,00 24,00 24,00 72,00
Rataan 3,00 3,00 3,00 3,00

Lampiran 14. Daftar Analisis Sidik Ragam Jumlah Cabang Pada Umur 3 MST

SK dB JK KT Fhitung F Tabel
F.0.05
Blok 2 0,0000 0,0000 #DIV/0! #DIV/0! 3,74
Perlakuan 7 0,0000 0,0000 #DIV/0! #DIV/0! 2,76
M 3 0,0000 0,0000 #DIV/0! #DIV/0! 3,34
P 1 0,0000 0,0000 #DIV/0! #DIV/0! 4,60
MXP 3 0,0000 0,0000 #DIV/0! #DIV/0! 3,34
Galat 14 0,0000 0,0000
Total 23 0,0000
Keterangan :
tn = tidak nyata 0,00 %
* = nyata
** = sangat nyata
4

Lampiran 15. Rataan Jumlah Cabang Pada Umur 4 MST

Perlakuan Ulangan Total Rataan


1 2 3
M0P1 4,00 4,00 4,33 12,33 4,11
M0P2 4,00 4,00 4,33 12,33 4,11
M1P1 4,00 4,00 4,33 12,33 4,11
M1P2 3,67 4,00 4,00 11,67 3,89
M2P1 4,00 4,33 4,00 12,33 4,11
M2P2 4,00 4,00 4,67 12,67 4,22
M3P1 4,00 4,33 4,33 12,67 4,22
M3P2 4,00 4,33 4,33 12,67 4,22
Total 31,67 33,00 34,33 99,00
Rataan 3,96 4,13 4,29 4,13

Lampiran 16. Daftar Analisis Sidik Ragam Jumlah Cabang Pada Umur 4 MST

SK dB JK KT Fhitung F Tabel
F.0.05
Blok 2 0,4444 0,2222 8,40 * 3,74
Perlakuan 7 0,2546 0,0364 1,37 tn 2,76
M 3 0,1620 0,0540 2,04 tn 3,34
P 1 0,0046 0,0046 0,17 tn 4,60
MXP 3 0,0880 0,0293 1,11 tn 3,34
Galat 14 0,3704 0,0265
Total 23 1,0694
Keterangan :
tn = tidak nyata 3,94 %
* = nyata
** = sangat nyata
4
Lampiran 17. Rataan Diameter Batang Pada Umur 2 MST

Perlakuan Ulangan Total Rataan


1 2 3
M0P1 1,04 1,07 1,06 3,17 1,06
M0P2 1,04 1,07 1,04 3,16 1,05
M1P1 1,08 1,04 1,05 3,17 1,06
M1P2 1,06 1,06 1,07 3,20 1,07
M2P1 1,05 1,05 1,05 3,15 1,05
M2P2 1,04 1,04 1,07 3,15 1,05
M3P1 1,06 1,05 1,05 3,16 1,05
M3P2 1,05 1,07 1,06 3,17 1,06
Total 8,43 8,45 8,45 25,33
Rataan 1,05 1,06 1,06 1,06

Lampiran 18. Daftar Analisis Sidik Ragam Diameter Batang Pada Umur 2 MST

SK dB JK KT Fhitung F Tabel
F.0.05
Blok 2 0,0000 0,0000 0,04 tn 3,74
Perlakuan 7 0,0006 0,0001 0,47 tn 2,76
M 3 0,0004 0,0001 0,78 tn 3,34
P 1 0,0000 0,0000 0,17 tn 4,60
MXP 3 0,0001 0,0000 0,26 tn 3,34
Galat 14 0,0025 0,0002
Total 23 0,0031
Keterangan :
tn = tidak nyata 1,26 %
* = nyata
** = sangat nyata
4
Lampiran 19. Rataan Diameter Batang Pada Umur 3 MST

Perlakuan Ulangan Total Rataan


1 2 3
M0P1 2,05 2,06 2,02 6,13 2,04
M0P2 2,07 2,05 2,04 6,16 2,05
M1P1 2,04 2,06 2,06 6,16 2,05
M1P2 2,06 2,04 2,04 6,13 2,04
M2P1 2,02 2,38 2,06 6,46 2,15
M2P2 2,03 2,05 2,06 6,14 2,05
M3P1 2,06 2,06 2,08 6,20 2,07
M3P2 2,06 2,06 2,37 6,49 2,16
Total 16,39 16,76 16,73 49,88
Rataan 2,05 2,09 2,09 2,08

Lampiran 20. Daftar Analisis Sidik Ragam Diameter Batang Pada Umur 3 MST

SK dB JK KT Fhitung F Tabel
F.0.05
Blok 2 0,0102 0,0051 0,53 tn 3,74
Perlakuan 7 0,0534 0,0076 0,80 tn 2,76
M 3 0,0216 0,0072 0,76 tn 3,34
P 1 0,0001 0,0001 0,01 tn 4,60
MXP 3 0,0317 0,0106 1,11 tn 3,34
Galat 14 0,1333 0,0095
Total 23 0,1968
Keterangan :
tn = tidak nyata 4,69 %
* = nyata
** = sangat nyata
4

Lampiran 21. Rataan Diameter Batang Pada Umur 4 MST

Perlakuan Ulangan Total Rataan


1 2 3
M0P1 3,04 3,06 3,06 9,15 3,05
M0P2 2,69 3,04 3,04 8,77 2,92
M1P1 3,03 3,05 3,05 9,13 3,04
M1P2 2,38 3,06 3,06 8,50 2,83
M2P1 3,06 3,06 3,04 9,16 3,05
M2P2 2,72 3,06 3,07 8,85 2,95
M3P1 3,05 3,06 3,04 9,15 3,05
M3P2 2,05 3,03 3,06 8,13 2,71
Total 22,01 24,42 24,40 70,84
Rataan 2,75 3,05 3,05 2,95

Lampiran 22. Daftar Analisis Sidik RagamDiameter Batang Pada Umur 4 MST

SK dB JK KT Fhitung F Tabel
F.0.05
Blok 2 0,4800 0,2400 5,16 * 3,74
Perlakuan 7 0,3329 0,0476 1,02 tn 2,76
M 3 0,0541 0,0180 0,39 tn 3,34
P 1 0,2282 0,2282 4,90 * 4,60
MXP 3 0,0507 0,0169 0,36 tn 3,34
Galat 14 0,6516 0,0465
Total 23 1,4645
Keterangan :
tn = tidak nyata 7,31 %
* = nyata
** = sangat nyata

Anda mungkin juga menyukai