Anda di halaman 1dari 3

RESUME PERTEMUAN II

“PENILAIAN STATUS GIZI”

Nama : Rivaldi Bakir

Kelas : keperawatan A / V

Nim : 201111087

Mata kuliah : gizi dalam keperawatan

Pengertian

Penilaian Status Gizi (PSG) adalah interpretasi dari data yang didapatkan dengan
menggunakan berbagai metode untuk mengidentifikasi populasi atau individu yang berisiko
atau dengan status gizi buruk.

Peran dan kedudukan Penilaian Status Gizi (PSG) adalah untuk mengetahui status
gizi, yaitu ada tidaknya malnutrisi pada individu atau masyarakat. Antropometri ukuran tubuh
manusia

Antropometri

 Asal kata: antropos= manusia; metrios= ukuran


 Antopometri =pengukuran variasi dimensi fisik dan komposisi tubuh

Penilaian status Gizi

Pengukuran langsung
 Antropometri= ukuran berat badan,tinggi badan,lingkar lengan,lingkar perut
 Biokimia= pengambilan darah,urin,feses
 Klinis= pemeriksaan tanda dan gejala yang timbul
 Biofisik = pemeriksaan dari suatu penyakit akibat kurang unsur gizi

Pengukuran tidak langsung


 Survei konsumsi
 Statistik vital
 Faktor ekologi
Antropometri ukuran tubuh manusia berguna untuk melihat ketidakseimbangan
asupan energi dan protein Terlihat pada pola pertumbuhan fisik dan proporsi jaringan tubuh
seperti lemak dan otot

Kelemahan antropometri meliputi : tidak sensitif & spesifik mengukur suatu zat gizi,
bisa dipengaruhi faktor diluar gizi misalnya penyakit, bisa terjadi kesalahan pengukuran.

Ketentuan Umum Penggunaan Standar Antropometri Who 2005

A. Istilah dan Pengertian

1. Umur dihitung dalam bulan penuh. Contoh: umur 2 bulan 29 hari dihitung sebagai umur 2
bulan.

2. Ukuran Panjang Badan (PB) digunakan untuk anak umur 0 sampai 24 bulan yang diukur
telentang. Bila anak umur 0 sampai 24 bulan diukur berdiri, maka hasil pengukurannya
dikoreksi dengan menambahkan 0.7 cm.

3. Ukuran Tinggi Badan (TB) digunakan untuk anak umur di atas 24 bulan yang diukur
berdiri. Bila anak umur diatas 24 bulan diukur telentang, maka hasil pengukurannya dikoreksi
dengan mengurangkan 0,7 cm.

4. Gizi Kurang dan Gizi Buruk adalah status gizi yang didasarkan pada indeks Berat Badan
menurut Umur (BB/U) yang merupakan padanan istilah underweight (gizi kurang) dan
severely underweight (gizi buruk)

5. Pendek dan Sangat Pendek adalah status gizi yang didasarkan pada indeks Panjang Badan
menurut Umur (PB/U) atau Tinggi Badan menurut Umur (TB/U) yang merupakan padanan
istilah stunted (pendek) dan severely stunted (sangat pendek).

6. Kurus dan Sangat Kurus adalah status gizi yang didasarkan pada indeks Berat Badan
menurut Panjang Badan (BB/PB) atau Berat Badan menunit Tinggi Badan (BB/TB) yang
merupakan padanan istilah wasted (kurus).

INDIKATOR

Berat badan /Umur( 0-60 bulan) = gizi kurang,gizi buruk,gizi baik dan gizi lebih

Panjang badan/ tinggi badan/umur( 0-60 bulan) = sangat pendek,pendek,normal,tinggi

Berat badan/ panjang badan

Indeks Kategori Status Gizi Ambang batas (Z-score)


Berat Badan Menurut Umur Gizi Buruk <-3 SD
(Bb/U) Anak Umur 0-60 Gizi Kurang -3 SD Sampai dengan <-2 SD
Bulan Gizi Baik -2 SD Sampai dengan 2 SD
Gizi Lebih >2 SD
Panjang Tinggi Badan Sangat Pendek <-3 SD
Menurut Umur (Pb/U) Atau Pendek -3 SD Sampai dengan <-2 SD
Tinggi Badan Anak Umur 0- Normal -2 SD Sampai dengan 2 SD
60 Bulan Tinggi >2 SD
Berat Badan Panjang Badan Sangat Kurus <-3 SD
(Bb/Pb) Atau Berat Badan Kurus -3 SD Sampai dengan <-2 SD
Tinggi Badan (Bb/Tb) Anak Normal -2 SD Sampai dengan 2 SD
Umur 0-60 Bulan Gemuk >2 SD
Indeks Masa Tubuh Menurut Sangat Kurus <-3 SD
Umur (Imt/U) Anak Umur 0- Kurus -3 SD Sampai dengan <-2 SD
60 Bulan Normal -2 SD Sampai dengan 2 SD
Gemuk >2 SD
Indeks Masa Tubuh Menurut Sangat Kurus <-3 SD
Umur (Imt/U) Anak Umur 5- Kurus -3 SD Sampai dengan <-2 SD
18 Tahun Normal -2 SD Sampai dengan 1 SD
Gemuk >1 SD Sampai dengan 2 SD
Obesitas >2 SD

CARA MENGHITUNG Z-score

1. NILAI BB atau TB/BB > nilai median


Nilai BB atau TB/PB – nilai median / nilai (+1SD) nilai median
2. NILAI BB atau TB/ TB< NILAI MEDIAN
PB/BB atau TB/PB – nilai median/nilai median-nilai (-1SD)
3. Nilai BB atau TB/PB = nilai median
Nilai BB atau TB/PB – nilai median/nilai median

Anda mungkin juga menyukai