Anda di halaman 1dari 1

NAMA : BANU ADI NUGROHO, S.Pd.

KELAS : B
UNIT KERJA : SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK)
MAPEL : SENI BUDAYA (SENI RUPA)

Refleksi Pembelajaran terkait Eksplorasi Penyebab Masalah


Pada pembelajaran mengenai identifikasi masalah yang dilakukan secara daring dapat
direfleksikan kedalaam beberap point, poin pertama kegiatan yang belum dilakukan untuk
pembelajaran ini adalah penarikan kesimpulan secara bersama mengenai hasil identifikasi masalah
yang sudah dieksplorasi dari kajian literatur maupun wawancara baik guru, peserta didik, kepala
sekolah dan pakar yang relevan dengan penyebab masalah tersebut. Hal ini terkendala oleh latar
belakang disiplin ilmu masing-masing guru dan lingkungan tempat mengajarnya. Akan tetapi
melihat dari hasil diskusi dan penguatan materi bersama dosen dan guru pamong menurut pribadi
saya penyabab masalah yang sering muncul dan dibahas masih terkait motivasi belajar peserta
didik. Point kedua kegiatan yang sudah dilakukan adalah pemaparan/presentasi mengenai hasil
eksplorasi penyebab masalah dari kajian literatur, wawancara, dan analisis eksplorasi penyebab
masalah yang dilakukan oleh beberapa guru yang terjadi disekolah masing-masing yang
mengikuti kelas daring, tukar pengalaman yang dialkukan oleh beberapa guru pamong, dan
dosen/pengampu/pengajar dikelas daring. Poin ketiga adalah untuk dapat menfokuskan penyebab
masalah yang terjadi pada guru ataupun peserta didik dalam pembelajaran disekolah untuk
melakukan diskusi dan penarikan kesimpulan yang dilakukan secara bersama didampingi oleh
dosen/pengampu/pengajar dan pamong dalam kelas daring dan juga bisa melalui forum diskusi di
LMS. Poin ke empat adalah memfokuskan dan memprioritaskan penyebab masalah yang terjadi
sehingga kita bisa mengetahui solusi terbaik untuk menyeleseikan masalah-masalah yang terjadi
dengan berbagai latar belakang guru dan tempat sekolah mereka mengajar, sehingga kita bisa
memperoleh solusi terbaik dan tujuannya untuk kontemplasi diri setiap guru.

Anda mungkin juga menyukai