Anda di halaman 1dari 9

MAKALAH PRAKARYA

PEMBUATAN BOLU KUKUS

Disusun oleh:

NAMA : AURA PUTRI

KELAS : VIII F

NO : 02

SMP N 20 PURWOREJO
TAHUN PELAJARAN 2022/2023
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan yang Maha Esa, atas berkat karunianya lah
makalah dapat terselesaikan dengan baik dan rapi.

karya ini dibuat untuk menginspirasi kalian semua untuk membuat Bolu Kukus

Makalah ini juga masih tergolong makalah yang belum sempurna karena dari itu saya
selaku pembuat makalah ini, mohon dengan sangat agar para pembaca dapat memberikan kritik
dan saran yang membangun agar saya dapat memperbaiki kesalahan yang terdapat pada makalah
kami. Dan tidak lupa saya sangat berharap agar makalah ini sangat bermanfaat bagi para
pembaca.
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL ............................................................................................ i

KATA PENGANTAR ......................................................................................... ii

DAFTAR ISI .......................................................................................................iii

BAB I PENDAHULUAN

A. Latar Belakang ........................................................................................1

B. Rumusan Makalah .....................................................................................1

BAB II PEMBAHASAN

A. Pengertian Bolu Kukus..............................................................................2

B. Cara Membuat Bolu Kukus........................................................................3

BAB III PENUTUP

A. Kesimpulan ...............................................................................................4

B. Saran ..........................................................................................................4
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Kue adalah kudapan atau makanan ringan yang bukan makanan utama. Kue
biasanya bercita rasa manis atau ada pula yang gurih dan asin. Kue merupakan pengolahan
dari suatu adonan atau bahan yang mengandungtepung , baik itu tepung terigu, tepung
beras ataupun tepung sagu aren yang dicampur dengan bahan tambahan lainnya seperti
bahan pemberi rasa, warna, aroma, dan lain-lain. Sedangkan kue tradisional Indonesia
adalah kudapan yang terbuat dari bahan hasil kekayaan alam Indonesia, dengan teknik
membuat, alat dan penyajian yang khas Indonesia. Kue trradisional Indonesia biasanya
dikategorikan menurut kadar airnya menjadi kue basah dan kue kering. Kue Indonesia
dapat diolah dengan cara dikukus, direbus, dipanggang dan digoreng. Eksistensi kue
tradisional di Indonesia sudah kalah dengan kue- kue modern.

Penyebab menurunnya eksistensi kue tradisional Indonesia adalah pengaruh


globalisasi yang membuat kue-kue tradisional Indonesia menjadi kurang diminati
dibandingkan dengan kue-kue kontinental dan lainnya selain itu, para pembuat kue
tradisional adalah mereka-mereka yang sudah dapat dikatakan lansia dan tidak sedikit
pemuda yang enggan untuk ikut serta meneruskan membuat kue tradisional Indonesia
sehingga kue tradisional Indonesia sulit ditemui.Salah satu contoh kue tradisional
Indonesia adalah bolu kukus. Bolu kukus yang beredar dipasaran adalah bolu kukus yang
berbentuk mekar dan memiliki corak dibagian atasnya, corak tersebut didapatkan dari
tambahan pewarna atau pasta yang dimasukkan kedalam adonan. Penggunaan bolu kukus
dIndonesia adalah sebagai kudapan pada saat acara perayaan agama, upacara adat dan
acara sosial. Kue bolu kukus ini banyak diminati oleh penduduk Indonesia karena
bentuknya yang unik yaitu mekar seperti bunga, tekstur yang lembut serta warna yang
sangat menarik.

Bolu merupakan salah satu makanan yangsangat disukai oleh masyarakat


Indonesia. Bolu kukus sangat beranekaragam, ada yang dibuat dengan menambahkan
santan, gula merah, daun pandan dan pisang.Menurut Veranita (2012), bolu kukus adalah
bolu yang berbahan dasar tepung terigu dan dimasak dengan cara dikukus.

Bolu kukus merupakan salah satu sajian kuliner kue yang sangat istimewa dan
sangat terkenal diseluruh penjuru Indonesia. Bolu kukus sendiri tergolong dalam
makanan atau jajanan yang cukup mudah dijumpai, karena sering kali dijual di pinggir
pinggir jalan. Bolu kukus ini memiliki rasa yang begitu enak, lezat dan memiliki tekstur
yang lembut. Kue bolu itu sendiri merupakan jenis makanan berbahan dasar dari tepung
terigu, kue bolu biasanya menggunakan bahan campuran seperti tepung terigu, gula dan
telur. Kue bolu umumnya dimasak dengan menggunakan dua cara yaitu dengan cara
dipanggang di dalam oven serta dengan cara dikukus (Rohimah, 2008).

B. RUMUSAN MASALAH
1. Apa yang dimaksud dengan Bolu ?
2. Apa saja alat dan bahan yang digunakan untuk membuat Bolu ?
3. Bagaimana cara membuat Bolu Kukus ?
BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Bolu

Bolu merupakan makanan manis (sweet goods) yang terbuat dari bahan utama:
tepung terigu, gula, telur dan margarin. Sejarah Cake sangat panjang dan tidak dapat
dilepaskan dengan sejarah roti, yang berasal dari mesir kuno. Secara etimologi berdasar
Kamus Oxford, kata bolu atau Cake (dalam bahasa Inggris) berasal dari kata “Kaka”
yang berasal dari bahasa kuno Norse (yaitu bahasa yang di gunakan oleh pendatang dari
utara Jerman) di wilayah scandinavia masa era viking pada abad 13.

Cake pada masa itu sangat berbeda dengan cake yang kita makan pada masa
sekarang. Bentuk cake menyerupai roti dengan rasa manis yang berasal dari madu.
Pada awal sejarah Bolu, bolu di buat untuk memperingati ritual upacara keagamaan,
namun seiring dengan perkembangan zaman cake di sajikan secara khusus untuk
memperingati hari bersejarah dalam kehidupan manusia seperti hari kelahiran,
perkawinan, pembabtisan, masa liburan dan bahkan di sajikan saat ada kematian, sebagai
kue spesial untuk penghormatan bagi orang-orang tercinta.

Perkembangan bolu mulai sangat bervariatif pada abad 19 sejak di ketemukannya


baking powder sebagai bahan pengembang cake (leavening agent) sehingga kita dapat
mengenal cake seperti yang kita makan saat ini, dengan penambahan gula icing sebagai
topping ataupun penggunaan butter cream sebagai hiasan ataupun filling.Istilah bolu
yang sebelumnya di kenal sebagai makanan yang memiliki bentuk seperti roti dengan
penambahan madu sebagai pemanis, menjadi sangat beragam setelah di ketemukannya
bahan pengembang cake tersebut. Di berbagai negara Eropa sejarah cake di kenal sangat
beragam.

Ditinjau dari penggunaan bahan utama yaitu Tepung terigu, gula, telur, dan
margarin dengan perbandingan 1:1:1:1 , maka di kenal dengan Istilah Pound Cake yang
berkembang di wilayah Inggris Raya. Penyajian bentuk pound cake biasanya dengan
menggunakan Loyang roti (loaf Pan) atau di bentuk “bundt” dengan bagian tengah
berlubang dengan taburan gula icing. Sedangkan di Perancis Cake atau bolu di kenal
istilah gateaux yang merupakan makanan yang berasal dari adonan pastry seperti
:puff pastry, shortcrust pastry,sweet pastry, choux pastry (kue sus), Genoese dan
meringue. Gateaux adalah jenis cake sederhana berbentuk bulat dengan bahan utama
terigu dan air dengan penambahan bahan telur, madu, butter cream dan susu.

Kue bolu adalah kue berbahan dasar tepung (umumnya tepung terigu, gula, telur).
Kue bolu umumnya dimasak dengan cara dipanggang dengan oven, walaupun ada juga yang
namanya bolu kukus. Banyak macam bolu, misalnya kue tart yang bisa digunakan untuk acara
pesta pernikahan dan hari raya ulang tahun, dan bolu juga bias digunakan untuk acara lain
(veranita, 2012). Bolu merupakan produk yang terbuat dari terigu, gula, dan telur.

Pembuatan bolu membutuhkan pengembangan gluten dan biasanya digunakan bahan


pengembang kimiawi serta dibutuhkan pembentukan emulsi kompleks air dalam minyak
dimana lapisan air terdiri dari gula terlarut dan partikel tepung terlarut. Perbedaan yang paling
utama antara bolu dengan produk lain adalah ada tekstur adonan, adonan bolu bertekstur
kental (Sunaryo 1985 dalam Rakhmah, 2012).
Sedangkan menurut Anissa (2011) bolu kukus adalah adonan cake bolu berbentuk bulat
dimana kukusan yang digunakan dipanaskan terlebih dahulu sebelum adonan dimasukkan agar
adonan dapat mengembang dengan baik dan sempurna.

B. Cara Membuat Bolu Kukus

Bahan isi : 

 1 sdm margarin untuk menumis


 3 siung bawang putih, cincang halus
 1/2 buah bawang bombay, cincang halus
 1 sdm kecap asin
 1 sdt gula pasir
 4 sdm bawang merah goreng untuk taburan

Bolu :

 5 butir telur
 200 gram gula pasir
 210 gram tepung terigu
 50 gram margarin cair
Cara Membuat :

 Isi : panaskan margarin, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai wangi,

masak sampai berubah warna, tambahkan kecap asin, gula pasir masak sampai

daging matang, angkat dan sisihkan

 Kocok telur dan gula sampai mengembang, masukkan terigu, aduk rata, masukkan

margarin cair, aduk balik sampai rata

 Tuang 1/2 bagian adonan dalam cetakan, masukkan 1 sdt bahan isi, taburi bawang

goreng, tuang lagi 1/2 bagian adonan bolu, lakukan hingga habis

 Kukus selama 20 menit atau sampai matang

 Angkat dan sajikan


BAB III
PENUTUP

KESIMPULAN

Kue bolu adalah kue berbahan dasar tepung (umumnya tepung terigu, gula,
telur). Kue bolu umumnya dimasak dengan cara dipanggang dengan oven,
walaupun ada juga yang namanya bolu kukus. Banyak macam bolu, misalnya kue
tart yang bisa digunakan untuk acara pesta pernikahan dan hari raya ulang tahun,
dan bolu juga bisa digunakan untuk acara lain. Poses pembuatan bolu kukus pada
dasarnya yaitu tahap pengocokan gula dan telur, lalu tahap pencampuran dan tahap
pengukusan.

SARAN

Kami sebagai penulis menyadari jika makalah ini banyak sekali memiliki
kekurangan yang jauh dari kata sempurna. Tentunya, penulis akan terus
memperbaiki makalah dengan mengacu kepada sumber yang bisa

Anda mungkin juga menyukai