Anda di halaman 1dari 4

ALUR PELAYANAN BERKESINAMBUNGAN

No Dokumen : No. Revisi : Halaman


RS SANDI KARSA 1/5

Ditetapkan oleh :
Direktur
STANDAR PROSEDUR
OPERASIONAL Tanggal Terbit
( SPO )
DR.dr.H.M.Anwar,.M.Kes
NIK :
Alur pelayanan di RS Sandi Karsa adalah skema yang dibuat
agar memudahkan pelayanan yang mencakup, pelayanan rawat
Pengertian
jalan, rawat inap, penanganan gawat darurat, pemeriksaan
penunjang, pelayanan ICU, dan perencanaan tindakan.
a. Tujuan secara umum dibuatnya alur pelayanan adalah agar
petugas rumah sakit menjadikan alur pelayanan ini sebagai
acuan penerapan langkah – langkah pelayanan kepada
Tujuan
pasien sesuai kebutuhannya.
b. Tujuan khususnya agar dapat mengolah secara efektif
pelayanan pasien di perawatan inap.
Kebijakan SK
Prosedur 1. Petugas pendaftaran meminta pasien yang datang untuk
mengambil nomor urut dan meminta pasien untuk menunggu
di ruang tunggu
2. Petugas pendaftaran memanggil pasien sesuai nomor
urut dan melakukan proses pendaftaran pasien ( SPO
PENDAFTARAN PASIEN RALAN ( ASURANSI,
INSTANSI, BPJS ).
3. Petugas mengarahkan pasien pada unit pelayanan kesehatan
yang dituju sesuai kebutuhan pasien.
4. Petugas menyerahkan BRM pasien pada petugas unit-unit
pelayanan
5. Petugas pada unit pelayanan melakukan kajian pada pasien
sesuai SPO masing-masing unit pelayanan
6. Bila diperlukan, petugas pada unit pelayanan merujuk pasien
ke unit terkait sesuai kebutuhan pasien, misal
pemeriksaan penunjang.
7. Petugas pada unit pemeriksaan penunjang melakukan
pemeriksaan sesuai rujukan dari unit pelayanan sebelumnya
dan menyerahkan hasil pemeriksaan kepada pasien
8. Petugas pada unit pelayanan menerima hasil pemeriksaan
penunjang dari pasien
9. Petugas pada unit pelayanan kemudian menegakkan diagnosa
dan membuat resep untuk pasien rawat jalan, memberikan
informed consent untuk pasien rawat inap (rawat inap
kebidanan).
10. Petugas memberikan surat rujukan bila tidak mampu
ditangani di ke fasilitas kesehatan yang lebih mampu
menangani.
11. Untuk pasien rawat jalan maka petugas pada unit pelayanan
meminta pasien untuk menyerahkan resep pada bagian apotik
dan terlebih dahulu ke kasir untuk menyelesaikan
pembayaran bagi pasien tanpa jaminan kesehatan
12. Petugas pada bagian apotik menerima resep, menyiapkan obat
yang diresepkan dan menyerahkan obat pada pasien
disertai dengan penjelasan prosedur mengkonsumsinya jika
pasien merupakan pasien rawat jalan
13. Petugas berkoordinasi dengan petugas rawat inap kebidanan
untuk mempersiapakan perawatan selanjutnya jika pasien
perlu rawat inap.
a. Petugas UGD berkoordinasi dengan bagian perawatan
untuk mengecek ketersediaan kamar rawat inap.
b. Jika kamar inap tersedia maka dilakukan transfer pasien
ke unit rawat inap
14. Jika tidak tersedia maka pasien dialokasikan sementara di
Unit Gawat Darurat dengan mempertimbangkan
ketersediaan peralatan, utilitas, teknologi medis, dan
kebutuhan lain untuk mendukung rencana penempatan
sementara pasien. Kebijakan RS Sandi Karsa untuk hal
ini adalah selama 2 jam.

ALUR PASIEN RAWAT JALAN


ALUR PASIEN RAWAT INAP
1. Admisi
2. DPJP
Unit Terkait 3. Unit Rawat Darurat
4. Instalasi Rawat Inap
5. Petugas RM

Anda mungkin juga menyukai