Anda di halaman 1dari 3

TUGAS.

PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

1. Konstruksi pengertian iman dalam AlQuran berkaitan dengan asyaddu hubban (QS. Al Baqarah(2): 165).
qalbu,mata,dan telinga (QS. Al-A’Araaf (7):179).
 Tuliskan ayat dan terjemah QS. Al- Baqarah (2) : 165 dengan teliti dan benar!

ُ ُّ َ َ ْٓ ُ ٰ َ ْ َّ ‫ه َ ْ َ ً ُّ ُّ ْ َ ُ ْ َ ُ ِّ ه‬ ُ ْ ُ َّ َّ ْ َّ َ َ
‫اّٰلل ۗ َوال ِذين ا َمن ْوا اشد ح ًّبا‬
ِ ‫اّٰلل اندادا ي ِحبونهم كحب‬ ِ ‫اس َمن يت ِخذ ِمن د ْو ِن‬ ‫الن‬ ‫ومن‬
َ َ ْ ُ ْ َ َ ‫ٰ ه ِ َ َ ْ َ َ ِ َّ ْ َ َ َ ُ ْْٓ ْ َ َ ْ َ ْ َ َ َ ۙ َ َّ ْ ُ َّ َ ه َ ْ ً َّ َ َّ ه‬
‫اب‬ ِ ‫ّٰلل ج ِميعا ۙوان اّٰلل ش ِديد العذ‬ِ ِ ‫ّٰلل ۙولو يرى ال ِذين ظلموا ِاذ يرون العذاب ان القوة‬ ِ
165. Dan di antara manusia ada orang yang menyembah tuhan selain Allah sebagai tandingan, yang mereka
cintai seperti mencintai Allah. Adapun orang-orang yang beriman sangat besar cintanya kepada Allah.
Sekiranya orang-orang yang berbuat zalim itu melihat, ketika mereka melihat azab (pada hari Kiamat), bahwa
kekuatan itu semuanya milik Allah dan bahwa Allah sangat berat azab-Nya (niscaya mereka menyesal).

 Jelaskan pengertian hubban dalam ayat tersebut?


Dijelaskan di ayat tersebut bahwa Asyaddu hubban berarti sikap yang menunjukkan kecintaan atau Kerinduan
luar biasa lillah artinya kepada atau terhadap Allah. orang-orang beriman kepada Allah berarti orang yang rela
mengorbankan jiwa dan raganya untuk mewujudkan harapan atau kemauan yang dituntut oleh Allah
kepadanya.

 Jelaskan pengertian iman kepada Allah SWT menurut ayat tersebut?


Iman menurut ayat tersebut ialah sikap yang menunjukkan rasa kecintaan dan kerinduan yang luar biasa
terhadap Allah dan orang-orang beriman itupun rela berkorban jiwa dan raganya untuk mewujudkan
kewajibannya terhadap Allah sehingga terhindar dari azab Allah yang sangat berat.

 Tuliskan ayat dan terjemah QS. Al-A’raaf (7):179 dengan teliti dan benar!

َّ ٌُ ُ ْ َ ْ ُ َ َ ِۖ َ َ ْ ُ َ ْ َ َّ ٌ ْ ُ ُ ْ ُ َ ِۖ ْ ْ َ ِّ ْ َ ِّ ً ْ َ َ َّ َ َ َ ْ َ َ ْ َ َ َ
‫اْلنس لهم قلوب ْل يفقهون بها ولهم اع ْي ْل‬ ِ ‫ولقد ذرأنا ِلجهنم ك ِث ْيا من ال ِجن و‬
َ ْ ُ ٰ ْ ُ ُ َ ٰٰۤ ُ ُّ ِ َ َ ْ ُ ْ َ َ ْ َ ْ َ َ ٰٰۤ ِ ُ ۗ َ َ ْ ُ َ ْ َ َّ ٌ َ ٰ ْ ُ َ َ ِۖ َ َ ْ ُ ْ ُ
‫يب ِِصون ِبها ولهم اذان ْل يسمعون ِبها اول ِٕىك كاْلنع ِام بل هم اضل ۗ اول ِٕىك هم الغ ِفلون‬
179. Dan sungguh, akan Kami isi neraka Jahanam banyak dari kalangan jin dan manusia. Mereka memiliki hati,
tetapi tidak dipergunakannya untuk memahami (ayat-ayat Allah) dan mereka memiliki mata (tetapi) tidak
dipergunakannya untuk melihat (tanda-tanda kekuasaan Allah), dan mereka mempunyai telinga (tetapi) tidak
dipergunakannya untuk mendengarkan (ayat-ayat Allah). Mereka seperti hewan ternak, bahkan lebih sesat
lagi. Mereka itulah orang-orang yang lengah.

 Jelaskan pengertian iman kepada Allah SWT menurut ayat QS. Al-A’raaf (7):179 tersebut?
Menurut pengertian iman di surat QS. AL-A’raf adalah supaya manusia dan jin gunakanlah hatinya untuk
memahami ayat-ayat Allah,mata untuk melihat tanda-tanda kekuasaan Allah, dan telinga untuk mendengarkan
ayat-ayat Allah.Jika mereka tidak menggunakan hati,mata,dan telinga di jalan Allah mereka seperti hewan
ternak, bahkan lebih jelek lagi di bandingkan hewan ternak

 Jelaskan secara ringkas pengertian iman kepada Allah SWT dari kedua ayat tersebut?
Iman menurut ayat tersebut ialah sikap yang menunjukkan rasa kecintaan dan kerinduan yang luar biasa
terhadap Allah dan orang-orang beriman itupun rela berkorban jiwa dan raganya untuk mewujudkan
kewajibannya terhadap Allah,salah satu caranya yaitu memahami,membaca,dan mendengarkan ayat-ayat
Allah.
2. Manusia berbeda dengan makhluk lainnya dari segi fisik, non fisik dan tujuanpenciptaannya. Namun,
kesempurnaan manusia lebih ditekankan kepada aspek nonfisik dan pencapaian tujuan penciptaan
tersebut daripada aspek fisik. Hal inidiantaranya diisyaratkan dalam kandungan ayat- ayat Q.S. Ali-Imran (3) :
190-191 dan Q.S. Qaaf (50) : 16.
 Tuliskan terjemah Q.S. Ali-Imran (3) : 190-191 dan jelaskan secara ringkas hakikatmanusia menurut kedua
ayat tersebut!
190. Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, dan pergantian malam dan siang terdapat tanda-tanda
(kebesaran Allah) bagi orang yang berakal,191. (yaitu) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri, duduk
atau dalam keadaan berbaring, dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata),
“Ya Tuhan kami, tidaklah Engkau menciptakan semua ini sia-sia; Mahasuci Engkau, lindungilah kami dari azab
neraka.
Penjelasannya seharusnya manusia berfikirlah bahwa adanya langit dan bumi , dan terjadi pergantian malam
itu tanda-tanda kekusaaan Allah. Dan manusia harus selalu ingat kepada Allah didalam keadaan
berdiri,duduk,dan maupun berbaring.

 Tuliskan terjemah Q.S. Qaaf (50) : 16 dan jelaskan secara ringkas hakikat manusia menurut ayat tersebut!
16. Dan sungguh, Kami telah menciptakan manusia dan mengetahui apa yang dibisikkan oleh hatinya, dan
Kami lebih dekat kepadanya daripada urat lehernya.
Penjelasannya manusia seharusnya mengetahui bahwa Allah itu maha tahu pada apa-apa yang ada di hati
mereka dan juga sadar bahwa Allah itu dekat dengan mereka.

 Jelaskan hakikat kesempurnaan manusia menurut ketiga ayat tersebut!


Manusia adalah makhluk yang diciptakan oleh Allah dengan sempurna dikarenakan Allah memberikan akal
agar manusia dapat berfikir terhadap segala sesuatu yang telah Allah berikan terhadapnya dan hati agar
manusia dapat percaya terhadap ayat-ayat yang telah Allah turunkan. Manusia juga harus selalu ingat kepada
Allah di segala keadaan.

3. Manusia dari sisi perwujudannya sebagai makhluk sosial, bertempat tinggal dan berinteraksi dengan sesamanya
dalam waktu yang lama dalam suatu masyarakat.

 Jelaskan pengertian terminologis tentang masyarakat ?


Ialah sekelompok individu yang memiliki hubungan erat yang disebabkan oleh kesamaan dalam sistem, tradisi,
konvensi dan hukum yang mengarah kepada kehidupan yang kolektif dimana di dalam sistem tersebut
masyarakat saling berhubungan satu sama lainnya dalam bentuk suatu kesatuan.

 Jelaskan asal-usul masyarakat menurut fitrah manusia dalam QS. Al-Hujuraat: 13 danQS. Az- Zukhruf: 32 ?
Allah telah menciptakan manusia dari seorang laki-laki dan perempuan, kemudian Allah jadikan manusia
berbangsa dan bersuku agar kalian saling mengenal satu sama lain. Allah juga meninggikan derajat beberapa
dari manusia (menjadi kan orang itu kaya ataupun menjadikan dia seorang pemimpin) agar meraka bermanfaat
bagi yang lain.

 Jelaskan kriteria masyarakat beradab dan sejahtera dari sudut pandang masyarakat madani!
Masyarakat yang selalu menjujung tinggi sifat toleransi, hidup dengan damai dan tentram,dan semua individu
masyarakatnya memiliki sikat persatuan dan kesatuan.
Memiliki ciri-ciri sebagai berikut
o Memiliki perabadan yang tinggi.
o Mengedepankan kesederajatan dan transparansi.
o Ruang publik yang bebas.
o Supremasi hukum.
o Keadilan sosial.
o Partisipasi sosial.

 Sebutkan dan jelaskan prinsip-prinsip umum masyarakat beradab dan sejahtera!


o Keadilan sosial adalah tindakan adil terhadap setiap orang dan membebaskan segala penindasan.
o Egalitarianisme adalah kesamaan tanpa diskriminasi baik etnis,agama,dan suku.
o Pluralisme adalah sikap menghormati kemajemukan dengan menerimanya secara tulus sebagai
sebuah anungrah dan kebajikan.
o Supremasi hukum adalah menempatkan hukum di atas segalanya dan menetapkan tanpa “atas” dan
“bawah”.
o Kebebasan pada ruang publik: adanya suatu ruang yang bisa digunakan oleh masyarakat untuk
menyuarakan pendapatnya secara bebas.
o Demokratis: adanya kesantunan yang terjadi pada pola hubungan interaksi yang terjadi dan dilakukan
tanpa melihat latar belakang suku, ras, atau agama.
o Toleransi: adanya sikap saling menghormati dan saling menghargai adanya perbedaan yang ada di
tengah kehidupan masyarakat.

Anda mungkin juga menyukai