Anda di halaman 1dari 3

TUGAS PENELITIAN TINDAKAN KELAS

NAMA : HARSINI
NIM : 857838059
POKJAR : SRAGEN
UPJJB-UT : SURAKARTA
MATA KULIAH : PENELITIAN TINDAKAN KELAS

A. JUDUL
Upaya meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa kelas 1 SD
Muhamadiyah Plosorejo melalui media Kartu Huruf Tahun 2022/2023.

B. LATAR BELAKANG
Kegiatan membaca merupakan aktivitas yang rumit dan unik, sehingga seseorang
tidak dapat melakukan hal tersebut tanpa mempelajarinya. Terutama anak usia
sekolah dasar yang baru mengenal huruf atau kata-kata. Masalah umum yang di
hadapi anak dalam membaca adalah pada pelaksanaan pengajaran membaca, guru
sering kali di hadapkan anak yang mengalami kesulitan, baik yang berkenaan dengan
hubungan huruf, suku kata, kalimat sederhana, maupun ketidakmampuan anak
memahami isi bacaan. Siswa di tuntut untuk mampu membaca huruf, suku kata dan
kalimat, menterjemahkan apa yang di baca. Jika anak usia SD kelas 1 belum bisa
membaca maka ia akan tertinggal informasi, dan kenyataannya pada saat ini siswa
kelas 1 SD Muhamadiyah plosorejo hanya sebagian kecil anak yang baru bisa
membaca. Kondisi demikian apabila di biarkan akan berdampak buruk terhadap
kualitas pembelajaran siswa terutama belajar membaca.

C. IDENTIFIKASI MASALAH
Permasalahan yang terjadi di SD Muhamadiyah Plosorejo adalah masih banyak siswa
yang belum bisa membaca. Hal ini menjadi kendala bagi guru untuk menyampaikan
pembelajaran.
D. RUMUSAN MASALAH
a. Minat belajar membaca siswa kelas 1 masih rendah
b. Media yang di sediakan kurang menarik
c. Kurangnya sarana dan prasarana belajar

Dengan demikian dapat merumuskan masalah sebagai berikut :


“Bagaimana upaya meningkatkan minat baca permulaan siswa kelas 1 dengan
media kartu huruf”

E. TUJUAN PENELITIAN
Adapun tujuan penelitian ini adalah meningkatkan minat belajar membaca permulaan
siswa dengan menggunakan media kartu huruf di kelas 1 SD Muhamadiyah Plosorejo.

F. MANFAAT PENELITIAN
a. Bagi siswa
1. Meningkatnkan motivasi belajar membaca
2. menumbuhkan semaangat siswa dalam belajar membaca
3. menjadikan belajar membaca adalah pelajaran yang menyenangkan

b. Bagiguru
1. keberhasilan PTK akan menimbulkan rasa puas karena sudah melakukan suatu
usaha untuk kualitas pembelajaran
2. menajadi lebih profesional, karena mampu menilai dan memperbaiki
pembelajaran yang di kelolanya.
3. memudahkan proses pembelajaran, dengan melaksanakan PTK guru akan
mudah mencari penyebab atau masalah yang menghambat pembelajaran sehingga
dapat mencari solusinya.
c. METODE PENELITIAN
A. SUBJEK PENELITIAN
Pelaksanaan penelitian dilaksanakan di kelas 1 SD Muhamadiyah Plosorejo
dengan jumlah siswa 19 orang. Terdiri dari 9 orang anak laki-laki dan 10 anak
perempuan. Dalam pelaksanaan penelitian di dampingi oleh Bapak Rizky Husaini,
S.Pd selaku teman sejawat yang bertindak sebagai pengamat (observasi).
B. TEMPAT dan WAKTU PELAKSANAAN

Tempat pelaksanaan Penelitian Tindakan Kelas yaitu di laksanakan di Kelas 1 SD


Muhamadiyah Plosorejo, Terdiri dari 9 orang anak laki-laki dan 10 anak
perempuan. Adapun waktu pelaksanaan akan di lakukan pada tanggal 4 juni-20
juni 2022.

Anda mungkin juga menyukai