Anda di halaman 1dari 3

TT2 perkembangan peserta didik

Soal

1. Apayang dimaksud dengan ciri-ciri jenis kelamin primer dan jenis kelamin skunder ?
Jelaskan !

2. Dalam kegiatan proses pembelajaran guru tidak lepas dari pemberian hukuman terhadap anak
didik, apafungsi hukuman terhadap perkembangan peserta didik ? Jelaskan !

3. UNTUK JAWABAN SILAKAN KEMBANGKAN DARI RAMBU2 JAWABAN BERIKUT

1. Menjelaskan perbedaan individuanak usia Sekolah Menengah :

Ciri-cirijenis kelamin primer terkait perkembangan alat-alat produksi misalnya menstruasi pda
wanita dan mimpi basah pada laki-laki
Ciri-ciri jenis kelamin sekunder terkait dengan tumbuhnya bulu-bulu pada bagian tubuh
tertentu, membesarnya buah dada pada wanita, tumbuhnya jakun pada laki-laki

2. Menjelaskan fungsi-fungsi hukuman terhadap perkembangan peserta didik :

Fungsi restriktik : pergaulan perilaku yang tidak diharapkan/agar tidak mengulangi kesalahan
Fungsi pendidikan : memberi penjelasan peraturan yang berkaitan dengan perbuatan benar/salah
Fungsi motivasi : memperkuat motivasi berkaitan dengan perilaku yang bersifat nigatif yang
tidak diharapkan

3. Menjelaskankebutuhan –kebutuhan perkembangan anak usia SekolahDasar :

Kebutuahan aktualisasi diri : kebutuhan ingin merealisasikan potensi-potensi yang dimiliki,


sehingga untuk memenuhi kebutuhan tersebut dengan sikappersaingan

1.perkembangan alat produksi laki laki:

-Sistem reproduksi pria berfungsi untuk memproduksi dan menyimpan, serta mengantarkan sperma
untuk membuahi sel telur.
Kinerja organ reproduksi pria tergantung pada kondisi hormon reproduksi dalam tubuh pria, yaitu
testosteron yang memiliki manfaat dalam perkembangan karakteristik seorang pria, termasuk fisik dan
gairah seksual, serta FSH (follicle stimulating hormone) dan LH (luteinizing hormone) yang berperan
dalam produksi sperma.

Perkembangan Alat produksi wanita

sistem reproduksi wanita memiliki fungsi untuk memproduksi sel telur dan menyediakan tempat untuk
janin selama kehamilan. Kedua fungsi tersebut saling melengkapi dalam proses reproduksi.

Organ repoduksi wanita turut dilengkapi dengan organ reproduksi eksternal, yaitu labium mayor, labium
minor, kelenjar Bartholin, dan klitoris. Organ-organ eksternal ini berfungsi untuk memicu hasrat seksual
wanita, melindungi organ reproduksi internal wanita dari berbagai penyebab infeksi, dan membantu
proses pembuahan sel telur oleh sel sperma.

Fungsi restriktif, yaitu hukuman yang dapat menghalangi terulangnya kembali perilaku yang tidak
diinginkan pada diri anak. Jika seorang anak pernah mendapat hukuman karena telah melakukan satu
kesalahan atau pelanggaran, maka ia akan berusaha untuk tidak mengulangi kesalahan yang serupa di
masa mendatang.

Fungsi pendidikan, yaitu hukuman yang diterima sebagai bentuk dari pengalaman yang dapat dijadikan
sebagai pelajaran berharga. Dengan adanya hukuman ini anak bisa belajar tentang salah dan benar
melalui hukuman yang telah diberikan kepadanya.

Fungsi motivasi, yaitu hukuman yang dapat memperkuat motivasi anak untuk menghindarkan diri dari
tingkah laku yang tidak diinginkan. Dari pengalaman hukuman yang pernah diterima anak, maka anak
merasa bahwa menerima hukuman merupakan suatu pengalaman yang kurang menyenangkan. Dengan
demikian, anak bertekad untuk tidak mengulangi kesalahan yang sama dikemudian hari dan akhirnya
timbul dorongan untuk berperilaku wajar, yaitu perilaku yang diinginkan dan dapat diterima oleh orang
lain.

3.

Aktualisasi diri adalah kebutuhan naluriah pada manusia untukmelakukan yang terbaik dari apa yang dia
bisa. Maslow dalam (Arinanto,2009), menyatakan aktualisasi adalah proses menjadi diri sendiri dan
mengembangkan sifat-sifat dan potensi psikologis yang unik. Aktualisasiakan dibantu dan dihalangi oleh
pengalaman dan belajar khususnya saat usiaanak-anak. Aktualisasi diri akan berubah sejalan dengan
perkembangan hidupseseorang. Ketika mencapai usia tertentu (adolensi) seseorang akanmengalami
pergeseran aktualisasi dari fisiologis ke psikologi (Arianto, 2009)

Abraham Maslow seorang psikologi modern membagi kebutuhan dasar manusia menjadi 5 komponen
kebutuhan , dimana kebutuhan aktualisasi diri sangat dipengaruhi oleh tahap-tahap kebutuhan dasar
yang lain. Kebutuhan tersebut meliputi:
a. Kebutuhan fisiologis (physiological), meliputi kebutuhan akan pangan, pakaian dan tempat tinggal
maupun kebutuhan biologis.
b. Kebutuha keamanan dan keselamatan (safety), meliputi kebutuhan akan keamanan kerja,
kemerdekaan dari rasa takut dan tekanan, dari lingkungan atau kejadian yang mengancam.

c. Kebutuhan rasa memiliki, sosial dan kasih sayang (social), meliputi kebutuhan akan persahabatan,
berkeluarga, berkelompok, interaksi, dankasih sayang.

d. Kebutuhan akan penghargaan (esteem), meliputi kebutuhan akan hargi diri, status, prestasi, respek,
dan penghargaan dari pihak lain.
e. Kebutuhan aktualisasi diri (self actualization), meliputi kebutuhan akan memenuhi keberadaan diri
(self fulfillment) melalui memaksimalkanpenggunaan kemampuan dan potensi diri.Berdasarkan uraian di
atas dapat dikatakan bahwa aktualisasi dirimerupakan suatu proses menjadi diri sendiri dengan
mengembangkansifat-sifat dan potensi individu sesuai dengan keunikannya yang ada untukmenjadi
kepribadian yang utuh

Anda mungkin juga menyukai