Anda di halaman 1dari 3

TT 3 PPD

Tugas Tutorial

Tugas
Pendidikan mencakup pula penyesuaian diri
terhadap masyarakat danbudaya. Dalam peristiwa-
peristiwa kehidupan adaptasi berarti bahwa setiap
orang adalah unik dalam belajar melalui jenjang
sekolah yang dimulai sejak SD,SMP dan Pendidikan
tinggi

1. Berilah penjelas terkait 3 karakteristik umum


kesulitan yang dialami anak yang berkelainan fisik !

2. Terkait dengan anak yang emosinya terganggu,


Bower menyatakan mempunyai 4 karakteristitk.
Jelaskan !

3. Apakah kelebihan model Pendidikan Inklusif


bagianak yang berkebutuhan khusus dengan
dibandingkan dengan Sekolah Luar Biasa?Jelaskan !

Utk jawaban silakan kembangkan rambu2 jawaban berikut!


Rambu2 jawaban

Aspek/Konsep yang Dinilai

1. Menjelaskan karakteristik dan kebutuhan bagi anak yang


berkelainan fisik:

Kesulitan memproses adanya gangguan syaraf yang


menghambat informasi atau mengungkap sesuatu yang
memadai
Kesulitan dalam motivasi terjadi bila kebutuhan akan usaha
pribadi berintraksi dengan image diri dan percaya diri
Kesulitan beradaptasi terjadi bila gangguan fisik menghambat
untuk bergabung dalam kegiatan kelas

2. Menjelaskan karakteristik dan kebutuhan bagi anak yang


berkelainan psikis menurut Bower :

Ketidakmampuan belajar
Ketidakmampuan membangun dan mempertahankan
hubungan interpersonal dengan teman dan gurunya
Kesulitan beradaptasi terjadi bila gangguan fisik menghambat
untuk bergabung dalam kegiatan kelas

3. Menjelaskan kelebihan Pendidikan Sekolah Inklusif:

Semua anak diperlakukan sama


Guru memberi materi sesuai dengan kebutuhan anak
Sekolah terbuka untuk semua anak
Kuririkulum fleksibel

1. Karakteristik umum tersebut dapat dijadikan acuan untuk mengkaji kebutuhan individual anak
kelainan yang sifatnya kompleks dapat dipahami lebih baik dengan mengkaji kondisi yang khusus.
Anak-anak dengan kelainan fisik merupakan tantangan bagi guru dalam prosedur pembelajaran dan
dalam menentukan perlakuan yang diberikan secara memadai permasalahan yang dialami anak-anak
tersebut dapat diatasi dengan melalui pengetahuan tentang ketidakmampuan belajar.

2Menurut Bower, siswa yang emosinya terganggu mempunyai karakteristik:

1. Ketidakmampuan belajar, yang tidak dapat diterangkan dengan faktor kesehatan intelektual dan
sensori

2. Ketidakmampuan membangun dan mempertahankan hubungan interpersonal dengan teman dan


gurunya

3. Bentuk perilaku dan perasaan yang tidak memadai tapi berada di bawah normal

4. Menunjukkan ketidakbahagiaan dan berada dalam suasana depresi

Bower mendefinisikan penyimpangan perilaku yang mencakup tingkat,durasi,variasi


perilaku,dan hubungan terhadap kondisi-kondisi ketidakmampuan lainya.

3.Keuntungan dari pendidikan inklusif anak berkebutuhan khusus maupun anak biasa dapat saling
berinteraksi secara wajar sesuai dengan tuntutan kehidupan sehari-hari di masyarakat, dan kebutuhan
pendidikannya dapat terpenuhi sesuai potensinya masing-masing. Konsekuensi penyelenggaraan
pendidikan inklusif adalah pihak sekolah dituntut melakukaan berbagai perubahan, mulai cara pandang,
sikap, sampai pada proses pendidikan yang berorientasi pada kebutuhan individual tanpa diskriminasi.

Kelebihan model pendidikan inklusi adalah :

a. anak akan memperoleh keadilan layanan pendidikan, tidak dibedakan dari anak normal sehingga
secara tidak langsung dapat membangkitkan motivasi dan gairah belajar di sekolah

b. anak dapat berpartisipasi dalam kehidupan di sekolah tanpa memandang kekurangan yang
disandang

c. anak merasakan perlakuan dan persamaan hak, harkat dan martabat dalam memperoleh layanan
pendidikan tanpa membedakan antara yang cacat dan yang normal, dan

d. anak dapat bergaul dan berinteraksi secara sehat dengan teman-temannya yang normal, sehingga
meningkatkan rasa percaya diri dan motivasi berprestasi dalam belajar.

Anda mungkin juga menyukai