Anda di halaman 1dari 3

Diagnosis Dokter : DM hiperglikemi

Assessment :

No Medical Therapy Drug-related Problem


Problem (Past and current (DRP) and cause
medication)
1 DM Glucodex : P 5.4 dan M 1.2
. Hiperglikemia Gliclazide 8 mg Obat yang diterima oleh pasien
Oral 1x1 tab tidak digunakan selama 1 bulan
Insulatard : karena pasien memilih berobat
Insulin isophane alternatif, sehingga GDA dan
100 U/ml kadar kreatinin pasien mengalami
s.c 1x10U kenaikan.
Neurodex :
Vit B1 100 mg
Vit B6 200 mg
Vit B12 200 mg
Oral 2x1 tab
Hipertensi ........................... Menurut hasil pemeriksaan dapat
2 diketahui bahwa tekanan darah
. mengalami kenaikan dan
mengalami penurunan pada kadar
Na.

Plan :

No Rekomendasi dan alasan Monitoring Target


1. Melanjutkan pengobatan dengan Hipoglikemi 2 jam pp < 200
Glucodex 1 x sehari pagi mg/dL
sebelum makan, Insulatard s.c
1x10U, dan Neurodex 2x1 tab. Puasa < 126mg/dL

2. Pemberian obat antihipertensi Hipotensi


TD <120/80 mmHg
captopril 12,5 mg 2 x sehari.
C. RESUME
Diabetes mellitus merupakan suatu kelompok penyakit metabolik dengan karakteristik
hiperglikemia yang terjadi karena kelainan sekresi insulin, kerja insulin atau keduanya yang
ditandai dengan kadar glukosa darah (gula darah) melebihi normal yaitu kadar gula darah
sewaktu sama atau lebih dari 200 mg/dl, dan kadar gula darah puasa di atas atau sama dengan
126 mg/dl.
Berdasarkan kasus di atas dapat diketahui bahwa pasien mempunyai riwayat DM
sekitar 5 tahun, pasien sudah mendapatkan pengobatan antihiperglikemik oral dan suntikan
akan tetapi pasien berhenti menggunakan obat selama 1 bulan karena memilih berobat
alternativ. Menurut hasil pemeriksaan lab, GDA pasien sebesar 421mg/dl di mana kadar
tersebut jauh dari nilai normal yang seharusnya ≤ 200 mg/dl. Terjadi kenaikan pada nilai
kreatinin pasien yaitu 2,3 mg/dl, sedangkan nilai kreatinin normal yaitu sebesar 0,5-1,2
mg/dl. Untuk kadar Na pasien mengalami penurunan yaitu 123 meq/I, sedangkan nilai Na
normal yaitu sebesar 136-145 meq/I. Dan tekanan darah pasien yaitu 150/90 mmHg
mengalami kenaikan sedangkan nilai normalnya sebesar 120/80 mmHg.
Menurut assesment di atas terapi yang disarankan kepada pasien yaitu :

 Tetap melanjutkan pengobatan dengan Glucodex 1 x sehari pagi sebelum makan,


Insulatard s.c 1 x 10U, dan Neurodex 2 x 1 tab. Kemudian dilakukan monitoring
selama 3 bulan untuk mengetahui apakah obat yang diberikan efektif atau tidak. Jika
pengobatan sudah efektif maka tidak perlu diganti, namun jika pengobatan belum
efektif maka dapat dikombinasi atau diganti dengan antihiperglikemik lain sesuai
dengan kondisi pasien.
 Karena tekanan darah pasien mengalami kenaikan maka dapat diberikan obat
antihipertensi untuk pasien penderita DM dengan kadar kreatinin tinggi yang berisiko
terhadap gangguan ginjal. Maka dipilih captopril 12,5 mg sebagai dosis awal yang
termasuk golongan ACEi yang memiliki fungsi kerja lebih baik terhadap
perlindungan ginjal dibanding golongan ARB dan bekerja dengan cara menghambat
konversi angiostensin I menjadi angiostensin II.
 Peningkatan nilai kreatinin disebabkan karena tingginya nilai GDA pasien, sehingga
ginjal bekerja terlalu keras dan memicu kenaikan pada nilai kreatinin pasien. Akan
tetapi hal tersebut tidak perlu diobati secara spesifik namun dapat dikurangi dengan
penggunaan antihiperglikemik dan tetap dilakukan monitoring.
 Penurunan kadar Na dapat diatasi dengan pemberian cairan elektrolit melalui infus
dan tetap dilakukan monitoring.
 Memberikan edukasi kepada pasien tentang pola gaya hidup sehat seperti mengatur
pola makan, olahraga secara teratur, tidak merokok serta tidak mengonsumsi alkohol.
DAFTAR PUTAKA

Perkeni. 2021. Pedoman Pengelolalaan dan Pencegahan Diabetes Melitus Tipe 2 Dewasa di
Indonesia. Jakarta : PT. Perkeni.
American Diabetes Association. 2015. Approaches to Glycemic Treatment Diabetes Care
2015;38(Suppl. 1):S41–S48.
American Diabetes Association. 2015. Cardiovascular Disease and Risk Management
Diabetes Care -2015;38(Suppl. 1):S49–S57.
American Diabetes Association. 2018. Pharmacologic Approaches to Glycemic Treatment:
Standards of Medical Care in Diabetes-2018.
JNC-7. 2013. The Seven Report Of The Joint National Commite. Hypertension Guidelines:
An In-Depth Guide.

Anda mungkin juga menyukai