Anda di halaman 1dari 22

Brain and Trauma

Aditya Putra Kurniawan x Kumala Windya R.


Fakultas Psikologi UMBY
2022
https://www.alodokter.com/bagian-bagian otak
BAGIAN OTAK YANG BERKAITAN DENGAN PTSD
• Pada orang dengan PTSD, dua area otak yang sensitif terhadap stres
dapat menyusut:
• hippocampus (wilayah dalam sistem limbik yang penting untuk memori) dan
• anterior cingulate cortex (ACC), bagian dari korteks prefrontal yang terlibat
dalam penalaran dan pengambilan keputusan.
• Pencitraan resonansi magnetik fungsional (fMRI), yang melacak aliran
darah di otak, telah mengungkapkan bahwa ketika orang-orang
mengalami PTSD diingatkan tentang trauma:
• mereka cenderung memiliki korteks prefrontal yang tidak aktif
• dan amigdala yang terlalu aktif, yaitu bagian otak limbik, yang memproses
ketakutan dan emosi
Anterior Cingulate Cortex
• Sistem limbik adalah bagian dari otak yang berhubungan dengan tiga fungsi
utama: emosi, ingatan dan gairah (atau stimulasi).
• Struktur utama dalam sistem limbik adalah amigdala, hippocampus, thalamus,
hypothalamus, anterior cingulate cortex, ganglia basalis, dan gyrus cingulate.
• Amigdala adalah pusat emosi otak
• Hippocampus berperan penting dalam pembentukan ingatan baru tentang
pengalaman masa lalu
Peranan Hippocampus pada PTSD

• Banyak orang dengan PTSD mengalami kesulitan mengingat bagian-


bagian tertentu dari peristiwa traumatis yang dialami.
• Atau, beberapa ingatan dari peristiwa traumatik selalu muncul tanpa
mampu dikendalikan.
• Orang-orang dengan PTSD juga memiliki masalah dalam menghadapi
ketakutan terhadap pikiran, ingatan, atau situasi yang mengingatkan
pada peristiwa traumatis mereka.
• Karena peran hippocampus dalam memori dan pengalaman
emosional, diperkirakan bahwa beberapa masalah orang dengan
pengalaman PTSD mungkin terletak di hippocampus
Stres dan hormon kortisol
• Beberapa penelitian menunjukkan bahwa stres yang terus menerus dapat
merusak hippocampus.
• Ketika kita mengalami stres, tubuh melepaskan hormon kortisol, yang
memobilisasi tubuh untuk merespon peristiwa yang membuat stres.
• Fungsi kortisol: menyediakan energi yang melimpah bagi tubuh, terutama
saat terancam, tertekan, atau stres.
• Hormon ini bekerja dengan meningkatkan kadar gula darah melalui
mekanisme glukoneogenesis, menekan kerja sistem imun, dan
meningkatkan metabolisme lemak, protein, dan karbohidrat. Selain
itu, hormon ini juga menghambat pembentukan tulang.
• Namun, penelitian pada hewan menunjukkan kadar kortisol tinggi dapat
merusak sel di hippocampus.
• orang-orang yang menderita PTSD parah memiliki hippocampus yang lebih
kecil. Jadi stres yang berkelanjutan akibat PTSD dapat merusak
hippocampus, membuat ukurannya lebih kecil.
Hippocampus
• Hippocampus bertanggung jawab atas kemampuan untuk menyimpan dan
mengingat kembali memori.
• Fungsi hippocampus:
• Mengolah dan menyimpan memori spasial
• Menguatkan memori
• Mengirim memori menjadi memori jangka panjang
• Mendukung kemampuan kognitif dan sosial
• Kerusakan pada hippocampus akan menyebabkan kesulitan dalam menyimpan
dan mengingat informasi.
• Bersama dengan struktur limbik lainnya, hippocampus juga memainkan peran
dalam kemampuan seseorang untuk mengatasi respons ketakutan.
• Pada penyakit Alzheimer, hippocampus menjadi bagian otak yang pertama kali
mengalami kerusakan; kesulitan mengingat dan kehilangan orientasi menjadi
gejala utamanya
Anterior cingulate cortex
• Anterior cingulate cortex bertanggung jawab
dalam mengendalikan beberapa fungsi
kognitif yang kompleks, seperti empati,
kontrol impuls, emosi, dan pengambilan
keputusan

• Wilayah ini bertanggung jawab dalam


pengambilan keputusan dan regulasi
emosional serta vital untuk pengaturan
proses fisiologis, seperti tekanan darah dan
detak jantung.
Does the Hippocampus Play a Role in Determining
PTSD Risk?
• Tidak semua orang yang mengalami peristiwa traumatis akan
mengalami PTSD. Para peneliti juga mengatakan bahwa hippocampus
dapat berperan dalam menentukan siapa yang berisiko untuk
mengembangkan PTSD.
• Namun ada kemungkinan bahwa orang dengan ukuran hippocampus
yang kecil beresiko atau memiliki kerentanan terhadap PTSD setelah
mengalami peristiwa traumatis.
• Beberapa orang mungkin dilahirkan dengan hippocampus yang lebih
kecil, yang dapat mengganggu kemampuan mereka untuk pulih dari
pengalaman traumatis dan menempatkan mereka pada risiko untuk
mengembangkan PTSD.
Sistem limbik

https://study.com/academy/lesson/what-is-the-limbic-system-in-the-brain-definition-functions-parts.html
LOBUS TEMPORAL terletak di kedua sisi kepala yang sejajar dengan telinga.
Bertanggung jawab terhadap fungsi pendengaran, memori, dan emosi.
Kerusakan pada lobus temporal dapat menyebabkan masalah pada ingatan, persepsi
ucapan, dan kemampuan berbahasa.
Source: Perry, BD., 2002, Childhood Experience and the Expression of Genetic Potential: What
Childhood Neglect Tells Us About Nature and Nurture, Brain and Mind Vol 3: pp 79-100.
20

Anda mungkin juga menyukai