Anda di halaman 1dari 7

LAPORAN

DAMPAK PENYALAHGUNAAN IPTEK BAGI KEHIDUPAN


EFEK RUMAH KACA
Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Mata Kuliah Sosial Budaya Dasar

Dosen Pembimbing : Dra. Hj. Ruslaini, M.kes

Disusun Oleh :

Kelompok 3

1. Adhik Pramisthi Galuh Tantri

2. Alvira Nurul Dwi Putri

3. Arsyifanni

4. Firdausya Aina Fauzi

5. M. Eko Syamsul

6. Naafilah Tazkiyatul Azmah

7. Nuni Husni Wahidah

8. Resi Nur Alya

9. Riska Alfianti Faujiah

D4 PROMOSI KESEHATAN

POLTEKKES KEMENKES BANDUNG

2018
PEMBAHASAN

I. PERKEMBANGAN IPTEK

Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) yang ditandai dengan


kemajuan di bidang teknologi komunikasi dan informasi saat ini telah begitu pesat.
Suatu bangsa pada kedudukan maju didasarkan atas seberapa jauh bangsa itu menguasai
kedua bidang tersebut. Bangsa Indonesia merupakan salah satu bangsa yang hidup
dalam lingkungan global, maka mau tidak mau juga harus terlibat dalam maju
penguasaan Iptek, khususnya untuk kepentingan bangsa sendiri. Untuk mencapai
maksud tersebut pemerintah menuangkannya dalam salah satu bentuk dari tujuan dan
arah Pembangunan Nasional, yaitu sektor/bidang iptek Seiring dengan perkembangan
IPTEK, aktivitas kehidupan manusia dalam berbagai sektor tengah mengalami
perubahan.

Pada sektor pelayanan publik yang dilakukan oleh pemerintah, perkembangan


teknologi informasi dan komunikasi telah melahirkan model pelayanan publik yang
dilakukan melalui Electronic Government (e-government). Pada intinya e-government
adalah penggunaan teknologi informasi yang dapat meningkatkan hubungan antara
pemerintah dan pihak-pihak lain.

Perkembangan teknologi selalu mengikuti perkembangan kebutuhan manusia,


karena pada hakikatnya perkembangan teknologi itu adalah untuk mengatasi berbagai
permasalahan yang dihadapi oleh manusia. Perkembangan teknologi itu terjadi bila
seseorang menggunakan alat dan akalnya untuk menyelesaikan setiap masalah yang
dihadapinya.

II. DAMPAK PENYALAHGUNAAN IPTEK

Perkembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (IPTEK) yang cukup pesat


sekarang ini sudah menjadi realita sehari-hari, bahkan merupakan tuntutan masyarakat
yang tidak dapat ditawar lagi. Tujuan utama perkembangan IPTEK adalah perubahan
kehidupan masa depan manusia yang lebih baik, mudah, murah, cepat dan aman.
Perkembangan IPTEK, telah banyak berpengaruh bagi kehidupan manusia pada
umumnya. Misalnya dengan adanya Internet ,mobil, motor, Alat-alat industri yang serba
canggih, IPTEK dan tidak dapat dipungkiri lagi bahwa sangat berpengaruh bagi
manusia dewasa ini.

Dalam bidang industri juga berperan besar dalam memanfaatkan perkembangan


IPTEK alat-alat yang digunakan dalam industri, kini telah mengalami kemajuan yang
cukup pesat. Sebagian besar industri di dunia kini telah beralih ke mesin yang serba
canggih dan otomatis hasil perkembangan IPTEK.Dengan mesin-mesin itu, produksi
dapat ditingkatkan sedemikian rupa tanpa terbayangkan sebelumnya sehingga dapat
menggantikan tenaga manusia, ini juga merupakan suatu dilema yang menyedihkan
karena dengan bertambah banyaknya alat-alat yang canggih itu, justru tenaga kerja yang
dibutuhkan juga semakin sedikit sehingga jumlah pengangguran di dunia semakin
banyak dari tahun ke tahun. Selain itu, industri juga menyumbang pencemaran udara
yang kian hari, kian memprihatinkan.
Pencemaran udara yang semakin hari semakin parah ini sekarang telah menimbulkan
fenomena alam yang dahsyat yang kita sebut Global Warming (pemanasan global),
Pemanasan global pada umumnya merupakan fenomena peningkatan temperatur global
dari tahun ke tahun karena terjadinya efek rumah kaca yang disebabkan oleh
meningkatnya emisi gas-gas seperti karbon dioksida, metana, dinitrokasida, dan CFC
sehingga energi matahari terperangkap dalam atmosfer bumi.

III. EFEK RUMAH KACA

Efek rumah kaca (green house effect) memegang peranan penting dalam
melindungi kelangsungan makhluk hidup di muka bumi. Disebut sebagai pelindung,
karena gas karbondioksida, metana dan jenis lain, termasuk uap air, dalam konsentrasi
seimbang berfungsi menahan energi panas matahari yang memancarkan sinarnya ke
bumi, sehingga permukaannya selalu dalam kondisi hangat. Tanpa ada gas dan uap air,
bisa jadi bumi beserta makhluk hidup yang menghuninya akan membeku. Namun,
rumah kaca juga akan menjadi bencana bila terjadi peningkatan konsentrasi gas.
Peningkatan konsentrasi ini terjadi karena penggunaan sumberdaya fosil (minyak bumi,
gas alam dan batubara, misalnya), penggundulan dan pembakaran hutan yang dilakukan
secara berlebihan. Efek yang ditimbulkan adalah perubahan iklim secara global.

Efek Rumah Kaca adalah proses masuknya radiasi dari matahari dan terjebaknya radiasi
di dalam atmosfer akibat GRK sehingga menaikkan suhu permukaan bumi. Justru pada
proporsi tertentu, efek rumah kacalah yang memberikan kesempatan kehidupan
berbagai makhluk di planet ini. Artinya efek rumah kaca bukan sesuatu yang buruk,
namun justru memberikan manfaat bagi kehidupan.

Gas-gas yang membentuk atmosfer seperti uap air dan GRK relatif transparan terhadap
radiasi-radiasi bergelombang pendek, tetapi. tidak, terlalu transparan terhadap radiasi
bergelombang panjang. Oleh karenanya, gas-gas tersebut membiarkan setengah radiasi
matahari masuk ke permukaan bumi, tetapi menjebak 80-90 persen radiasi di dalam
atmosfer. Radiasi yang terjebak inilah yang memberi kehangatan bagi semua makhluk
hidup di permukaan bumi.

Efek terjebaknya radiasi inilah yang disebut efek rumah kaca. Efek rumah kaca
sebenarnya bukanlah sesuatu yang buruk - bahkan justru efek inilah yang memberikan
kesempatan adanya kehidupan di muka bumi. Kalau saja tidak ada efek rumah kaca,
maka suhu rata-rata permukaan bumi bukanlah 15°C seperti sekarang ini, melainkan -
18°C. Proses terjadinya efek rumah kaca ini berkaitan dengan daur aliran panas
matahari. Kurang lebih 30% radiasi matahari yang mencapai tanah dipantulkan kernbali
ke angkasa dan diserap oleh uap, gas karbon dioksida, nitrogen, oksigen, dan gas-gas
lain di atmosfer. Sisanya yang 70% diserap oleh tanah, laut, dan awan. Pada malam hari
tanah dan badan air itu relatif lebih hangat daripada udara di atasnya. Energi yang
terserap diradiasikan kembali ke atmosfer sebagai radiasi inframerah, getombang
panjang atau radiasi energi panes. Sebagian besar radiasi inframerah ini akan tertahan
oleh karbon dioksida dan uap air di atmosfer. Hanya sebagian kecil akan lepas ke
angkasa luar. Akibat keseluruhannya adalah bahwa permukaan bumi dihangatkan oleh
adanya molekul uap air, karbon dioksida, dan semacamnya.

Pengaruh rumah kaca terbentuk dari interaksi antara atmosfer yang jumlahnya
meningkat dengan radiasi solar. Meskipun sinar matahari terdiri atas bermacam-macam
panjang gelombang, kebanyakan radiasi yang mencapai permukaan bumi terletak pada
kisaran sinar tampak. Hal ini disebabkan ozon yang terdapat secara normal di atmosfer
bagian atas, menyaring sebagian besar sinar ultraviolet. Uap air atmosfer dan gas
metana dad pembusukan - mengabsorbsikan sebagaian besar inframerah yang dapat
dirasakan pada kulit kite sebagai panes. Kira-kira sepertiga dari sinar yang mencapai
permukaan bumi akan direfleksikan kembali ke atmosfer. Sebagian besar sisanya akan
diabsorbsikan oleh benda-benda lainnya. Sinar yang diabsorbsikan tersebut akan
diradiasikan kembali dalam bentuk radiasi inframerah dengan gelombang panjang atau
panas jika bumi menjadi dingin.

Sinar dengan panjang gelombang lebih tinggi tersebut akan diabsorbsikan oleh
karbon dioksida atmosfer dan membebaskan panas sehingga suhu atmosfer akan
meningkat. Karbon dioksida berfungsi sebagai filter satu arah, tetapi menghambat sinar
dengan panjang gelombang lebih untuk melaluinya dari arah yang berlawanan.
Aktivitas filter dari karbon dioksida mengakibatkan suhu atmosfer dan bumi akan
meningkat.

Pengaruh karbon dioksida yang dihasilkan dari pencemaran udara berbentuk gas
yang salah satunya adalah dari rumah kaca. Karbon dioksida mempunyai sifat menyerap
sinar (panas) matahari yaitu sinar inframerah - sehingga temperatur udara menjadi lebih
tinggi karenanya. Apabila kadar yang lebih ini merata di seluruh permukaan
bumi, .temperatur udara rata-rata di seluruh permukaan bumi akan sedikit naik, dan ini
dapat mengakibatkan meleburnya es dan salju di kutub dan di puncakpuncak
pegunungan, sehingga permukaan air laut naik.
KESIMPULAN

Perkembangan teknologi selalu mengikuti perkembangan kebutuhan manusia, karena


pada hakikatnya perkembangan teknologi itu adalah untuk mengatasi berbagai permasalahan
yang dihadapi oleh manusia. Perkembangan teknologi itu terjadi bila seseorang menggunakan
alat dan akalnya untuk menyelesaikan setiap masalah yang dihadapinya. Namun dibalik
perkembangan iptek yang sangat pesat ada beberapa dampak yang terjadi, salah satu efek rumah
kaca. Efek rumah kaca diartikan sebagai proses naiknya suhu bumi yang disebabkan perubahan
komposisi atmosfer. Menyebabkan sinar matahari tetap berada di bumi dan tidak dapat
dipantukan secara sempurna keluar atmosfer.

Femonena ini dapat mengancam kehidupan manusia, dan merusak ekosistem dan juga
merusak keseimbangan lingkungan. Terjadinya efek rumah kaca didasari oleh sinar matahari yang
dipantulkan oleh berbagai macam benda di permukaan bumi. Dan sinar matahari yang dipantulkan dapat
merusak lapisan ozon, yang memiliki fungsi utama untuk menghambat cahaya matahari yang berada di
atmosfer. Apabila lapisan ozon yang berada di atmosfer bumi semakin berkurang, maka akan
menyebabkan kenaikan suhu di permukaan bumi. Kondisi ini menjadi lebih buruk karena
banyaknya karbondioksida (Co2) yang ada di bumi. Karena dapat menahan pantulan sinar
matahari, sehingga suhu di bumi semakin meningkat.

Untuk menghindari kerusakan lapisan ozon pada lapisan atmofser bumi. Maka kita
harus mengurangi berbagai alat atau bahan yang dapat menghasilkan karbondioksida (co 2). Dan
juga  berbagai hal yang dapat mengakibatkan kerusakan lapisan ozon lainnya.
DAFTAR PUSTAKA
Wina. 2016. “Perkembangan IPTEK”. (online) diakses 8 Oktober 2018
http://eprints.undip.ac.id/1411/2/WINA_P.pdf

Indra, Wahyu. 2011. ”Dampak Penyalahgunaan Iptek”. (online) diakses 13 Oktober 2018

http://wicascout.blogspot.com/2011/03/dampak-penyalahgunaan-iptek.html

Bukhori, Muhammad. 2017 “Pengertian dan Dampak Rumah Kaca” (online) diakses 8 Oktober
2018. https://karyapemuda.com/pengertian-efek-rumah-kaca/

Anda mungkin juga menyukai