Anda di halaman 1dari 3

LEMBAR KERJA PRAKTIK MAHASISWA (9)

Nama : Sherly Amalia Dewi


NIM : 2008163
Tanggal : 24 November 2022

A. TUJUAN
Mahasiswa diharapkan dapat melakukan analisis aspek manajemen dan organisasi dalam usaha yang
sedang dijalankan dan menerapkannya dalam kegiatan bisnis yang dilakukan.

B. ALAT DAN BAHAN


1. Buku Teks
2. Lembar Kerja Mahasiswa
3. Laptop
4. Internet

C. CARA KERJA
1. Membaca, memahami dan mengamati mengenai konsep aspek manajemen dan organisasi dalam
studi kelayakan bisnis.
2. Melakukan analisis aspek manajemen dan organisasi, kemudian mengaitkannya ke dalam
kelayakan bisnis.

D. ISILAH PERTANYAAN DI BAWAH INI


1. Bentuk kepemimpinan memiliki banyak ragam. Namun menurut anda, bentuk
kepemimpinan seperti apa yang paling cocok dengan UMKM? Jelaskan alasannya!
Jawab :
Bentuk kepemimpinan yang cocok dengan UMKM yaitu kepemimpinan transformasional
karena pemimpin lebih mudah untuk berfokus menginspirasi dan memotivasi dengan
jumlah karyawan yang sedikit (Franco & Maltos, 2014). Oleh karena ukuran UMKM yang
kecil, pemimpin dapat menjadi seseorang yang dapat menciptakan visi dan arah, maka
pemimpin harus mampu untuk mengkomunikasikan harapannya pada masing-masing
karyawannya secara personal (Matzler, 2008). Pemimpin yang dibutuhkan di dalam
UMKM adalah pemimpin yang dapat menginspirasi atau memotivasi para karyawan untuk
bekerja dalam mencapai tujuan bersama. Berdasarkan data yang ada, tiap tahun UMKM
meningkat pesat. Karena hal tersebut, UMKM membutuhkan pempimpin yang dapat
mengayomi dan memotivasi karyawannya agar dapat mengembangkan usahanya menjadi
lebih besar.
2. Perhatikanlah video berikut ini https://www.youtube.com/watch?v=cbOPc3TcDRE
Menurut anda apa yang akan dibutuhkan oleh seorang pelaku UMKM untuk membuat
produknya layak berada pada aplikasi tersebut?
Jawab :
Yang dibutuhkan seorang pelaku UMKM untuk membuat produknya layak berada pada
aplikasi PaDi (Pasar Digital), yaitu :

a. Bagian perusahaan : Profil tentang perusahaan yang dimiliki. Isilah data-data

tersebut secara lengkap. Mulai dari Nama Perusahaan, Jenis Badan Usaha, Status

Perusahaan, Kategori UMKM, Jenis Kegiatan Usaha Utama, No. NPWP

perusahaan, Nomor Telepon Perusahaan, dan NIK/KTP Direktur (data ini wajib

diisi). Sementara itu, ada beberapa kolom isian opsional yang juga bisa diisi, seperti

: BUMN Pengampu UMKM (jika ada), Organisasi/Himpunan (jika ada) dan NIB

(jika Anda memiliki NIB maka segala perizinan usaha akan lebih mudah).

b. Bagian alamat perusahaan : memuat informasi mengenai Alamat kantor pusat/

utama perusahaan. Isikan data alamat perusahaan dengan jelas, pilih

Provinsi/Kota/Kecamatan, dan masukkan Kode Pos Perusahaan pelaku UMKM.

kemudian pelaku UMKM juga bisa mengisikan data geolokasi (tidak wajib).

c. Pada bagian penanggung jawab : memuat informasi orang (penanggung

jawab) akan dihubungi terkait pertanggungjawaban atas semua transaksi di


platform PaDi UMKM B2B. Data yang harus diisi berupa : Nama Penanggung

Jawab, Email Perusahaan (email aktif yang dipakai perusahaan), Nomor Telepon

Kantor, dan Nomor Handphone penanggung jawab.

d. Bagian Dokumen : pelaku UMKM harus melengkapi dokumen legalitas

perusahaan untuk mempermudah proses verifikasi dan memperbesar peluang

dipercaya oleh calon pembeli BUMN. Dokumen yang harus di upload antara lain :

KTP Direktur, NPWP, dan Nomor Induk Berusaha (NIB).


3. Sistem pengendalian apa yang bisa dilakukan oleh seorang pelaku UMKM agar memiliki
usaha yang layak untuk dinilai?
Jawab :
Sistem pengendalian yang bisa dilakukan oleh seorang pelaku UMKM agar memiliki usaha
yang layak untuk dinilai, yaitu dengan sistem pengendalian manajemen yang sangat
penting dan cocok dalam umkm karena memiliki peran besar terhadap laju perkembangan
suatu bisnis. Karakteristik yang efektif dari sistem pengendalian tersebut, yaitu harus :
a. Akurat
b. Tepat waktu
c. Objektif dan Komprehensif
d. Ekonomis
e. Fleksibel
f. Perspektif dan Operasional
g. Realisitis dari segi organisasi
h. Berpusat pada pengendalian strategis
i. Diterima oleh anggota organisasi

Anda mungkin juga menyukai