Anda di halaman 1dari 6

KEGIATAN PEMBINAAN PENINGKATAN KUALITAS MUTU TENAGA

PENDIDIK AGAMA ISLAM JENJANG SEKOLAH DASAR SE-KABUPATEN BOGOR

LK-1
Materi: Capaian Pembelajaran
Alokasi Waktu: 6 JP

ANALISIS CAPAIAN PEMBELAJARAN, PERUMUSAN TUJUAN PEMBELAJARAN DAN ALUR


TUJUAN PEMBELAJARAN
A. Pengantar
Kurikulum Merdeka memiliki tiga karakteristik utama, yaitu: 1) penyederhanaan konten, fokus
pada materi esensial. 2) pembelajaran berbasis projek yang kolaboratif, aplikatif, dan lintas
mata pelajaran, dan 3) rumusan capaian pembelajaran dan pengaturan jam pelajaran yang
memberi fleksibilitas untuk merancang kurikulum operasional dan pembelajaran sesuai tingkat
kemampuan peserta didik.
Proses perancangan pembelajaran pada Kurikulum Merdeka ditujukan pada alur berikut

Sumber: Keputusan Kepala Badan Standar Kurikulum dan Asesmen Pendidikan (BSKAP) No.8 Tahun 2022 tentang Capaian
Pembelajaran

“Capaian Pembelajaran (CP) merupakan kompetensi pembelajaran yang harus dicapai peserta
didik pada setiap fase, dimulai dari Fase Fondasi pada PAUD. Untuk Pendidikan dasar dan
menengah, CP disusun untuk setiap mata pelajaran.” Capaian pembelajaran memuat
sekumpulan kompetensi dan lingkup materi yang disusun secara komprehensif dalam bentuk
narasi.
Pemerintah menetapkan Capaian Pembelajaran (CP) sebagai kompetensi yang ditargetkan.
Namun demikian, CP tidak cukup konkret untuk memandu kegiatan pembelajaran sehari-hari.
Pemerintah hanya menetapkan tujuan akhir per fase (CP) dan waktu tempuhnya (fase). Satuan
pendidikan memiliki keleluasaan untuk menentukan strategi dan cara atau jalur untuk
mencapainya. CP perlu diurai menjadi tujuan-tujuan pembelajaran yang lebih operasional dan
konkret, yang dicapai satu persatu oleh peserta didik hingga mereka mencapai akhir fase.
Komponen CP tertera pada Bagan berikut.
KEGIATAN PEMBINAAN PENINGKATAN KUALITAS MUTU TENAGA
PENDIDIK AGAMA ISLAM JENJANG SEKOLAH DASAR SE-KABUPATEN BOGOR

Sumber: Keputusan Kepala


Badan Standar Kurikulum dan
Asesmen Pendidikan (BSKAP)
No.8 Tahun 2022 tentang
Capaian Pembelajaran

Tujuan Pembelajaran (TP) adalah kemampuan yang perlu dicapai peserta didik setelah
mempelajari mata pelajaran tersebut. Tujuan pembelajaran yang dikembangkan perlu dicapai
peserta didik dalam satu atau lebih jam pelajaran, hingga akhirnya pada penghujung Fase
mereka dapat mencapai CP. Oleh karena itu, untuk CP dalam satu fase, pendidik perlu
mengembangkan beberapa tujuan pembelajaran.

Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) adalah rangkaian tujuan pembelajaran yang tersusun secara
sistematis dan logis, menurut urutan pembelajaran sejak awal hingga akhir suatu fase. ATP
sebenarnya memiliki fungsi yang serupa dengan apa yang dikenal selama ini sebagai “silabus”,
yaitu untuk perencanaan dan pengaturan pembelajaran dan asesmen secara garis besar untuk
jangka waktu satu tahun. Cara-cara menyusun tujuan pembelajaran menjadi Alur Tujuan
Pembelajaran dapat dipelajari pada Panduan Pembelajaran dan Asesmen Pendidikan Anak
Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Menengah ( Hal 19). ATP di sekolah disesuaikan dengan
rancangan pengelolaan pembelajaran di sekolah.
KEGIATAN PEMBINAAN PENINGKATAN KUALITAS MUTU TENAGA
PENDIDIK AGAMA ISLAM JENJANG SEKOLAH DASAR SE-KABUPATEN BOGOR

B. Tujuan Kegiatan: Mempelajari dan mempraktikan analisis Capaian Pembelajaran untuk


merumuskan Tujuan Pembelajaran dan menyusun Alur Tujuan Pembelajaran

C. Langkah-langkah Kegiatan:

1. Menganalisis Capaian Pembelajaran


a. Siapkan dokumen CP revisi tahun 2022, TP atau ATP yang tersedia pada Platform
Kurikulum Merdeka dan dokumen pendukung lainnya seperti Kurikulum 2013, Buku
Siswa atau Buku Guru.
b. Pelajari komponen- komponen CP meliputi rasional, tujuan, karakteristik, capaian
dalam setiap fase secara keseluruhan dan capaian dalam setiap fase
c. Pelajari karakteristik CP dengan menyimak deskripsi CP dan elemen-elemen pada CP .
Pilih CP suatu mata pelajaran di SD, Fase A, B, atau C (Copy dari dokumen CP).
d. Analisis materi ajar atau konten dari CP pada setiap elemen
e. Tuliskan pada format analisis dan presentasikan

Hasil Analisis Materi Ajar pada CP Mata Pelajaran Agama Islam dalam satu Fase

Mata Pelajaran: Pendidikan Agama Islam


Fase: A
Elemen Capaian Pembelajaran Materi ajar / Konten/
Katakunci
Al-Qur’an Peserta didik diharapkan mampu mengenal Al- Aku Cinta Al-Qur’an
Hadits Qur’an dengan baik
Peserta didik diharapkan mampu melafalkan huruf
hijaiyyah dengan fasih
Peserta diodik diharapkan mampu mengenal
harakat sederhana dengan baik
Peserta didik diharapkan mampu
menghafalkan surat Al-Fatihah dengan
lancar

2. Merumuskan Tujuan Pembelajaran


a. Pilihlah salah satu Materi Ajar dalam satu elemen dari hasil analisis CP kelompok
Anda
b. Rumuskan tujuan pembelajaran (TP) sesuai capaian pembelajaran yang terpilih
c. Rumuskan indikator capaian tujuan pembelajaran sesuai dengan tujuan pembelajaran
yang terpilih
KEGIATAN PEMBINAAN PENINGKATAN KUALITAS MUTU TENAGA
PENDIDIK AGAMA ISLAM JENJANG SEKOLAH DASAR SE-KABUPATEN BOGOR
d. Tuliskan pada contoh format yang tersedia dan Presentasikan

Hasil Kegiatan Perumusan Tujuan Pembelajaran

Mata Pelajaran: Agama Islam


Fase: A
Elemen: Al-Qur’an Hadits

Capaian Pembelajaran Materi Ajar Tujuan Pembelajaran


Peserta didik diharapkan Aku Cinta 1.1 Mengenal ,harkat huruf
mampu mengenal Al-Qur’an Al-Qur’an hijiyah ,harkat sederhana
dengan baik ( fafhah ,kasrah dan dammah )
Peserta didik diharapkan 1.2 melafalkan huruf hijiyah dan
mampu melafalkan huruf harkat secara lengkap
hijaiyyah dengan fasih 1.3 menunjukan hafalan surat al-
Peserta diodik diharapkan fatihah dengan lancar di depan
mampu mengenal harakat guru
sederhana dengan baik
1.4 melafalkan ayat-ayat al-quran
Peserta didik diharapkan
mampu menghafalkan
surat Al-Fatihah dengan
lancar

3. Menyusun Alur Tujuan Pembelajaran


Langkah-langkah Kegiatan:
1. Siapkan informasi tentang penyusunan ATP, hasil analisis CP dan Perumusan TP
2. Bacalah informasi penyusunan ATP pada Panduan Pembelajaran dan Asesmen
Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Menengah secara individu
KEGIATAN PEMBINAAN PENINGKATAN KUALITAS MUTU TENAGA
PENDIDIK AGAMA ISLAM JENJANG SEKOLAH DASAR SE-KABUPATEN BOGOR
3. Di dalam kelompok buatlah ATP dari rumusan tujuan yang telah rumuskan
4. Presentasikan hasil kerja kelompok Anda, perbaiki jika ada masukan-masukan

Hasil Kerja Penyusunan ATP


Mata Pelajaran: PAI
Fase: A (Kelas 1)
Elemen: Al-Qur’an Hadits

Alur Tujuan Pembelajaran


1.1.1 peserta didik di harapkan mampu mengenal dan mengamati huruf hiiyah dengan baik

1.1.2 peserta didik diharapkan mampu mengenal harkat fathan


kasrah dan dammah dalam huruf hijaiyah
1.1.3 peserta didik mampu menyebutkan macam-macam harkat
secara lengkap

1.2.1 Peserta didik mampu melafalkan huruf dan menyebutakan satu


persatu hijaiyah dengan fasih

1.2.2 Peserta didik mampu menyebutkan harkat sederhana dengan


baik

1.3.1 Peserta didik membiasakan diri mendengarkan murotal bacaan


surat al-fatihah

1.3.2 peserta didik mampu membaca surat al-fatihan dengan baik dan
benar

1.3.3 Peserta didik mampu menirukan pelafalan surat al-fatihah


bergantian dengan keras sehingga peserta didik yang lain bisa ikut
mendengarkan
KEGIATAN PEMBINAAN PENINGKATAN KUALITAS MUTU TENAGA
PENDIDIK AGAMA ISLAM JENJANG SEKOLAH DASAR SE-KABUPATEN BOGOR

Anda mungkin juga menyukai