Anda di halaman 1dari 14

PSIKOLOGI PENDIDIKAN SEKOLAH DASAR

Untuk memenuhi Tugas Mata kuliah Psikologi Sekolah Dasar

Yang dibina oleh Bapak Reza syahbani S.Pd,M.Sn

DISUSUN OLEH:

HARTANTI SINTA MUTIARA (2021143763)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG

2022

1
KATA PENGANTAR

Dengan menyebut nama ALLAH SWT yang maha pengasih bagi maha

penyayang, Kami panjatkan puja dan puji syukur atas kehadirat-Nya, yang telah

melimpahkan rahmat,hidayah,dan inayah-Nya kepada kami, sehingga kami bisa

menyelesaikan makalah tentang psikologi Pendidikan.

Makalah ini merupakan wujud dari gagasan perlunya referensi untuk mata

kuliah psikologi Pendidikan. Kemudian makalah ini diintegrasikan dengan

pemikiran-pemikiran dari para ahli lain dan referensi jurnal tentang psikologi

Pendidikan

Akhirnya, semoga penyusunan makalah ini dapat bermanfaat bagi semua

pihak dan para pembaca, oleh karena itu kritik dan saran sangat diharapkan

sehingga terdapat kesempurnaan pada makalah ini.

Semoga makalah ini dapat memberikan arti dalam Pendidikan yang akan datang.

Palembang,28 september 2022

Hartanti Sinta Mutiara

2
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR.................................................................................................i

DAFTAR ISI.............................................................................................................i

BAB 1 PENDAHULUAN...........................................................................................1

Latar belakang ......................................................................................................1

A. Rumusan masalah......................................................................................2
B. Tujuan penelitian.......................................................................................3

BAB II PEMBAHASAAN ..........................................................................................4

A. Pengertian psikologi dan perkembangan kognitif Piaget..........................5


B. Mengetahui tahapan perkembangan kognitif Piaget...............................6
C. Pengertian psikologi Pendidikan...............................................................7

BAB III PENUTUP..............................................................................................8

A. Kesimpulan...................................................................................................9

DAFTAR PUSTAKA.........................................................................................10

BAB 1

3
PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG

Psikologi merupakan ilmu yang mempelajari tentang gejala-gejala

kejiwaan dan prilaku manusia dalam interaksinya dengan lingkungan,baik

individu maupun kelompok (Gage & Berliner, 1992).

Sedangkan psikologi Pendidikan menurut Walberg dan Haertel 1992

dikutip oleh Lee Krause (2010) merupakan disiplin ilmu sendiri yang

menghubungkan antara Pendidikan dan psikologi.

Perkembangan kognitif merupakan aktivitas dan tingkah laku

mental sebagai sarana yang digunakan manusia untuk mendapatkan dan

memproses segala pengetahuan tentang dunia.

B. RUMUSAN MASALAH

1) Apa pengertian psikologi,perkembangan kognitif?

4
2) Tahapan perkembangan kognitif Piaget?

3) Psikologi Pendidikan?

C. TUJUAN PENELITIAN

1) Untuk Mengetahui pengertian dari psikologi dan perkembangan

kognitif

2) Untuk Mengetahui tahapan perkembangan kognitif Piaget

3) Untuk Mengetahui pengertian psikologi Pendidikan

BAB II

PEMBAHASAN

5
A. PENGERTIAN PSIKOLOGI DAN PERKEMBANGAN KOGNITIF PIAGET

Pengertian “psyche”

Psikologi berasal dari Bahasa Yunani “pfyche” yang artinya jiwa. Logos berarti

ilmu pengetahuan. Jadi secara etimologi psikologi berarti: “ilmu yang

mempelajari tentang jiwa baik mengenai gejalanya,prosesnya maupun latar

belakangnya” sedangkan logos yang berarti ilmu. Jadi, secara harfiah psikologi

memang berarti ilmu jiwa.(faiz Iqbal:2016)

Apakah itu psikologi?

“psikologi” didefinisikan sebagai kajian saintifik tentang tingkah laku dan

proses mental organisme. Oleh karena absrtaknya jiwa manusia itu,maka objek

material psikologi adalah terbatas pada aktivitas-aktivitas jiwa yang teramati

melalui perwujudan tingkah laku atau perbuatan manusia. Psikologi

berhubungan dengan tingkah laku manusia, Setiap fase perkembangan pribadi

manusia serta interaksinya.(Drs.wasty soemanto,MPD:1988)

Bruno (1987) membagi pengertian psikologi dalam tiga bagian yang pada

prinsipnya saling berhubungan. Pertama, psikologi adalah studi(Pendidikan)

mengenai “ruh”. Kedua psikologi adalah ilmu pengetahuan mengenai

“kehidupan mental”. Ketiga psikologi adalah ilmu pengetahuan mengetahui

tingkah laku organisme.

6
Dakir(1993) mengatakan bahwa psikologi itu membahas tingkah laku manusia

dalam hubungannya dengan lingkungan.

Clifford T.Morgan

memperspektifkan bahwa psikologi adalah ilmu yang mempelajari tingkah laku

manusia dan hewan

John locke

mengatakan psikologi adalah semua pengetahuan yang mempelajari perasaan

dan tanggapan seseorang.

Muhibbin syah

mengatakan psikologi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tingkah laku

terbuka dan tertutup pada manusia baik selaku individu maupun

kelompok,dalam hubungannya dengan lingkungan

Rene Descartes

mengetakan bahwa psikologi adalah ilmu pengetahuan mengenai gejala

pemikiran atau gejala kesadaran manusia,terlepas dari badannya.

APA PERKEMBANGAN KOGNITIF ITU?

7
Perkembangan kognitif adalah aktivitas dan tingkah laku mental sebagai

sarana yang digunakan manusia untuk mendapatkan dan memproses segala

pengetahuan tentang dunia.

B. TEORI PERKEMBANGAN KOGNITIF PIAGET

Teori perkembangan kognitif Piaget mencoba menjelaskan bagaimana seorang

anak beradaptasi dan menginterpretasikan objek-objek dan kejadian-kejadian di

lingkungannya ( dalam Hetherington & parke,1987). Bagaimana anak belajar

mengelompokkan atau memilah-milah objek,mempelajari persamaan dan

perbedaan, mempelajari perubahan dan penyebab perubahan pada objek dan

kejadian di sekitarnya serta membangun expectation pada lingkungan.

Piaget (dalam eggen & kouchak, 2004) berpendapat bahwa manusia

mempunyai kebutuhan dalam dirinya untuk mengetahui bagaimana dunia

bekerja dan mendapatkan jawaban atas urutan, struktur serta prediksi tentang

keberadaan dunia ini. Ia menyebut kebutuhan ini dengan dorongan untuk

equilibrium, yaitu kondisi atau pernyataan keeimbangan kognitif antara

pemahaman tentang dunia dan pengalaman-pengalaman mereka.

Piaget ( dalam hitterington & parke,1987) mengatakan bahwa anak memegang

peranan aktif dalam mengkonstruksikan pengetahuannya tentang realitas.

Mereka secara aktif mencari informasi dan menginterpretasikan informasi yang

didapat dari pengalamannya yang kemudian mengadaptasikan informasi

8
tersebut ke dalam khazanah pengetahuan dan konsepsi yang sudah dimiliki

sebelumnnya.

Pada teori Piaget perlu diingat bahwa anak mengalami tahapan perkembangan

kognitif dengan kecepatan bervariasi, tetapi selalu dalam urutan tahapan

(Santrock, 2008).

Adaptasi menyangkut dua proses yaitu asimilasi dan akomodasi. Asimilasi terjadi

Ketika seseorang menggunakan schema yang sudah ada untuk memaknai

peristiwa-peristiwa di dunia ini.

Akomodasi merupakan proses penunjang asimilasi, menyangkut proses

penyesuaian diri pada tuntutan lingkungan. Akomodasi terjadi jika kita

mengubah schema yang ada untuk merespons situasi yang baru.

TAHAPAN PERKEMBANGAN KOGNITIF ANAK

Melalui observasinya, Piaget menyakini bahwa perkembangan kognitif

terjadi dalam empat tahapan. Masing -masing tahapan berbeda, menurut Piaget

semakin banyak informasi tidak membuat pikiran anak lebih maju,kualitas

kemajuannya berbeda. Tahap-tahap perkembangan kognitif tersebut adalah

tahap sensorik motorik (usia 0-2 tahun), tahap pra-operasional (2-7 tahun), tahap

operasional konkrit ( usia 7-11 tahun) dan tahap operasional formal ( usia 11-15

tahun). ( john w.santrock:2008)

9
Tahap sensorimotorik,tahap ini berlangsung sejak kelahiran sampai sekitar

usia dua tahun. Dalam tahapan ini, bayi menyusun pemahaman dunia dengan

mengkoordinasikan pengalaman indra (sensory) mereka dengan Gerakan

motorik (otot). Di usia antara satu sampai empat bulan, seorang bayi

mengandalkan reaksi sirkular primer, di usia empat sampai dua belas bulan bayi

beralih pada reaksi sirkular sekunder yang berisi Tindakan yang berusaha terlihat

di lingkungan sekitar. Di usia dua belas sampai dua puluh empat bulan, anak-

anak menggunakan reaksi sirkular tersier,yaitu mempertahankan hal-hal yang

menarik. ( john w.santrock:2008)

Menjelang akhir tahap ini, bayi menunjukkan pola sensorimotorik yang lebih

kompleks. Piaget percaya bahwa pencapaian kognitif yang pemahaman objek

dan kejadian itu tidak dapat dilihat,didngar,atau disentuh. Menjelang akhir

periode ini anak bisa membedakan antara dirinya dan dunia sekitarnya. ( john

w.santrock:2008)

(Woolfolk:2004) Dalam tahap pra-operasional ini pada usia 11 tahun-

dewasa, dapat berpikir abstrak,idielistis,dan logis. Lebih saintifik dalam

berpikir,mengembangkan isu-isu sosial identitas,dll.

Perilaku psikomotorik memerlukan koordinasi fungsional antara

neuromuscular system ( persyarafan dan otot ) dan fungsi psikis ( kognitif,afektif,

dan konatif). Lore (1970:75), menyatakan bahwa ada dua macam perilaku

psikomotorik utama yang bersifat universal harus dikuasai oleh setiap individu

10
pada masa bayi atau anak-anak ialah berjalan ( walking) dari memegang benda

( prehension). Dua jenis keterampilan psikomotorik ini merupakan basis bagi

perkembangan keterampilan yang lebih kompleks seperti yang kita kenal dengan

sebutan bermain (playing) dan bekerja ( working).

Intelektual atau inteligensi berasal dari Bahasa latin inteligere yang berarti

mengorganisasikan,menghubungkan,atau menyatukan satu dengan yang lain.

Menurut panitia pedagogis (1953) yang mengangkat pendapat stren, yang

dimaksud dengan intelektual adalah “ daya menyesuaikan diri dengan keadaan

baru menggunakan alat-alat berpikir menurut tujuannya”.

C. APA ITU PSIKOLOGI PENDIDIKAN

Secara umum Psikologi Pendidikan merupakan sebuah ilmu yang khusus

mempelajari kejiwaan pada masyarakat Pendidikan baik dari mulai input,proses

sampai dengan out put Bahkan outcome .

Menurut H.C Whithering berpendapat bahwa

Psikologi Pendidikan merupakan proses-proses dan faktor-faktor sistematis

yang berhubungan dengan input,proses,output dan outcome.

WS. Winkel S.J

Berpendapat secara komprehensif menyangkut prasyaratan-prasyaratan

bagi peserta didik ,jenis belajar,dan fase-fase proses belajar.

11
Jadi determinasi psikologi Pendidikan lebih pada proses pembentukan

prilaku individu peserta didik sendiri dari mulai input, proses, output, serta

outcome sehingga mereka kedepannya dapat memaksimalkan potensi yang

dimiliki agar mampu beradaptasi dan survie di masa dan di mana mereka berada.

(Dr.HALIM PURNOMO:2019)

Psikologi Pendidikan menurut Walberg dan haertel 1992 seperti dikutip

oleh lee Krause (2010) merupakan disiplin ilmu sendiri yang menghubungkan

antara Pendidikan dan psikologi. Hal ini tidak hanya berkaitan dengan penelitian-

penelitian ilmiah dalam berbagai aspek dimensi belajar mengajar tetapi juga

bagaimana prinsip-prinsip psikologi ini diaplikasikan dalam konteks Pendidikan.

(Berliner,1992) sering kita mendengar “pengalaman adalah guru yang

paling baik “ atau ungkapan “the wisdom of practice”.

Keberlangsungan revolusi kognitif pada tahun 1980 an dirasakan

eksistensinya dengan pendekatan psikologi kognitif-memory.sehingga para ahli

psikologi Pendidikan menjelang abad ke-20 kembali menekankan aspek belajar

sebagaimana telah dikembangkan oleh james dan dewey, pendekatan kognitif

dan behavioral masih eksis menjadi bagian dari psikologi Pendidikan hingga

sekarang.(Dr HALIM PURNOMO:2019)

12
BAB III

KESIMPULAN

Kesimpulan dari pendapat para ahli di atas dapat di simpulkan bahwa psikologi

Pendidikan adalah disiplin ilmu yang menekankan dalam proses

pertumbuhan,perkembangan baik fisik maupun mental anak,yang berhubungan

dengan Pendidikan anak terutama pada proses pembelajaran untuk

memaksimalkan potensi yang dimiliki anak itu sendiri

13
DAFTAR PUSTAKA

Fadhilah suralaga.2021,Psikologi Pendidikan.Depok:Pt.Raja Grafindo Persada

https://id.b-ok.cc/book/6124811/ff0fcf

Dr.Halim Purnomo.2019,Psikologi Pendidikan.Yogyakarta:Lembaga

penelitian,publikasi dan pengabdian masyarakat.

https://id.b-ok.cc/book/6124811/ff0fcf

Yudrik Jahja.2011,Psikologi perkembangan.Jakarta:Prenadamedia group

https://covers.zlibcdn2.com/cvers/books/8a/a9/

a8/8aa9a8f064eced59ecc1b49fecf6908c.png

14

Anda mungkin juga menyukai