Anda di halaman 1dari 3

PROSEDUR ADMINISTRASI PASIEN RAWAT INAP

STANDAR NOMOR DOKUMEN NOMOR REVISI HALAMAN


01/KEU/0003 00 1-3
PROSEDUR
OPERASIONAL TANGGAL Ditetapkan Oleh
TERBIT Direktur RSIA Citra Ananda

……………………. dr. Mirta Widia, MARS, MHKEs

PENGERTIAN Alur administrasi dari pasien datang hingga pulang


TUJUAN Untuk kelancaran jalannya aktivitas rumah sakit
KEBIJAKAN Mekanisme tentang administrasi pasien
PROSEDUR 1. Pasien yang datang untuk rawat inap terdiri dari :
- Pasien poli yaitu pasien yang datang langsung ke poliklinik dan dokter jaga
yang akan mengkonsulkan dan menentukan dokter yang akan merawat.
- Pasien kiriman dokter yaitu pasien yang datang dengan surat kiriman dari
dokter.
2. Pelayanan rawat inap berupa :
- Pasien untuk khusus perawatan
- Pasien khusus untuk tindakan
- Pasien tindakan dan diteruskan dengan perawatan
3. Jenis Obat-obatan dan alat kesehatan serta bahan habis pakai pada pelayanan
rawat inap :
- Obat-obatan anesthesia dan injeksi serta alat kesehatan/bahan habis pakai di
kamar tindakan operasi dan bersalin.
- Obat-obatan injeksi dan infus serta alat kesehatan/bahan habis pakai di kamar
rawat pulih dan ruang perawatan.
- Obat-obatan resep berupa obat makan/oral.
4. Pengadaan obat-obatan dan alat kesehatan / bahan habis pakai untuk rawat
inap dilakukan dengan cara :
- Melalui Gudang farmasi dan Gedung buffer (apotik luar) untuk obat injeksi,
infus dan alat-alat kesehatan / bahan habis pakai.
5. Pemeriksaan penunjang berupa :
- Pemeriksaan laboratorium dan pemeriksaan Analisa klinis lainnya.
- Pemeriksaan radiologi.
- Pelayanan rujukan ke rumah sakit atau instalasi pelayanan kesehatan lainnya

PROSEDUR ADMINISTRASI PASIEN RAWAT INAP

NOMOR DOKUMEN NOMOR REVISI HALAMAN


01/KEU/0003 00 2-3

PROSEDUR di luar yang ada di RSIA Citra Ananda.


- Pelayanan tambahan yang diberikan dalam rangka perawatan dan
pengobatan dan menunjang kegiatan pelayanan (PMI).
6. Jasa yang diberikan dalam rangka perawatan dan pengobatan rawat inap :
- Kamar tindakan dan operasi, kamar bersalin dan kamar rawat anak intensif
berupa ruangan dan sarana.
- Kamar rawat dewasa.
- Jasa dokter dan rumah sakit.
7. Pasien dikategorikan dalam 3 bagian :
- Pasien umum yaitu biaya perawatan dan pengobatan diselesaikan pada saat
pulang.
- Pasien tanggungan perusahaan yaitu pasien yang biaya perawatan dan
pengobatannya ditanggung oleh perusahaan yang ditunjukan oleh adanya
surat jaminan dari perusahaan.
- Pasien langganan yaitu pasien dari perusahaan yang mempunyai kerja sama
tertulis. Ketentuan dan aturan pembayaran/penagihan untuk perusahaan
langganan tertuang dalam surat perjanjian yang telah disepakati dan di tanda
tangani.

Prosedur
- Apabila pasien akan pulang, maka pasien harus membawa surat izin pulang
dari perawat kepetugas kasir perawatan dan realisasi diturunkan oleh
perawat.
- Petugas kasir pusat menghitung semua biaya yang timbul dan menyiapkan
kwitansi serta lampiran yang ada.
- Petugas kasir memberitahukan kepada perawat lantai bahwa administrasi
kwitansi telah sesuai dan pasien dapat langsung membayar ke kasir pusat.
- Pasien membayar kwitansi dengan cash atau kartu kredit dan petugas
menerbitkan surat pernyataan pulang yang dibawa oleh pasien untuk
diserahkan kepada perawat lantai.
PROSEDUR ADMINISTRASI PASIEN RAWAT INAP

NOMOR DOKUMEN NOMOR REVISI HALAMAN


01/KEU/0003 00 3-3

PROSEDUR Dokumen yang terkait


1. Disposisi
2. Lembar realisasi perawatan
3. Kwitansi
4. Jaminan Asuransi
5. Jaminan Perusahaan
UNIT TERKAIT 1. Perawatan
2. Kasir
3. Instalasi Farmasi
4. Asuransi

Anda mungkin juga menyukai