Anda di halaman 1dari 9

TUGAS BESAR 2

SEMESTER GANJIL TAHUN AKADEMIK 2022/2023

USULAN PENGELOLAAN SOSIAL EKONOMI SEBAGAI DAMPAK KEGIATAN


OPERASIONAL UNIVERSITAS MERCU BUANA

MATA KULIAH : REKAYASA LINGKUNGAN DAN PENYEHATAN

DOSEN : IR. ZAENAL ARIFIN, MT

KELOMPOK : VI

ANGGOTA : 1. Muhammad Daffa Nuh Prayitno (41120010069)

2. Cahyaning Putri (41120010075)

3. Gabriel Samhiezkiel Marbun (41120010076)

4. Farhan Maulana Hidayattullah (41120010077)

5. Mardea Octavia Yuniatin (41120010078)

PROGRAM STUDI TEKNIK


FAKULTAS TEKNIK SIPIL
UNIVERSITAS MERCU BUANA
TAHUN 2022
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat dan rahmat-
Nya sehingga kami dapat menyelesaikan laporan yang berjudul “Usulan Pengelolaan Sosial
Ekonomi Sebagai Dampak Kegiatan Operasional Universitas Mercu Buana".
Pada kesempatan ini kami ingin mengucapkan terima kasih kepada Dosen Pengampu Mata
Kuliah Rekayasa Lingkungan Dan Penyehatan yaitu Bapak Ir. Zaenal Arifin, MT. yang telah
membimbing kami dalam proses penyusunan Laporan ini. Kami juga mengucapkan terima kasih
kepada teman-teman yang telah membantu dalam menyelesaikan pembuatan laporan ini.
Dalam penyususnan laporan ini, kami menyadari sepenuhnya bahwa laporan ini masih jauh
dari kesempurnaan karena pengalaman dan kemampuan kami yang terbatas. Oleh karena itu,
kritik dan saran dari semua pihak sangat kami harapkan demi terciptanya laporan yang lebih baik lagi
untuk masa mendatang.

Jakarta, 29 Oktober 2022

Penulis

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR................................................................................................................................. ii
DAFTAR ISI............................................................................................................................................... iii
BAB I PENDAHULUAN.............................................................................................................................1
1.1 Latar Belakang............................................................................................................................... 1
1.2 Rumusan Masalah..........................................................................................................................1
1.3 Maksud dan Tujuan........................................................................................................................1
1.4 Ruang Lingkup...............................................................................................................................1
1.5 Manfaat Penelitian......................................................................................................................... 2
BAB II LANDASAN TEORI...................................................................................................................... 3
2.1 Pengertian Masyarakat...................................................................................................................3
2.2 Pengertian Sosial Ekonomi............................................................................................................ 3
BAB III PEMBAHASAN DAN ANALISIS...............................................................................................4
3.1 Dampak Positif Dan Negatif Dari Kegiatan Operasional Universitas Mercu Buana.................... 4
3.2 Pengaruh Dampak Sosial Ekonomi Dari Kegiatan Operasional Universitas Mercu Buana..........4
3.3 Usulan Pengelolaan Dari Dampak Yang Ditimbulkan Dari Kegiatan Operasional Universitas
Mercu Buana..................................................................................................................................4
BAB IV KESIMPULAN..............................................................................................................................5
DAFTAR PUSTAKA...................................................................................................................................6

iii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Universitas Mercu Buana didirikan pada tanggal 22 Oktober 1985. Pada
perkembangannya, keberadaan kampus Universitas Mercu Buana tentu memberikan
dampak terhadap kondisi sosial ekonomi dan pendidikan bagi penduduk di sekitarnya.
Aspek yang sangat terlihat adalah adanya perubahan keadaan sosial ekonomi penduduk
sekitar. Bertambahnya peluang usaha di sekitar Kampus Universitas Mercu Buana tidak
terlepas dari kegiatan operasional Universitas Mercu Buana. Dengan adanya kegiatan
Operasional universitas mercubuana tentu saja mampu mengembangkan usaha indekos
dan UMKM di sekitar kampus, hal ini tentu saja sangat berpengaruh pada kegiatan sosial
maupun ekonomi, dampak posutif yang ditimbulkan tentu saja ialah dalam hal
pertumbuhan ekonomi, Namun disamping pertumbuhan dari segi ekonomi yang pesat
akibat kegiatan Operasional Universitas Mercubuana, tentu saja dapat menimbulkan
dampak Lingkungan, misalnya bertambahnya sampah dikarenakan pertumbuhan
mobilitas. Oleh karena itu kelompok kami mempunyai usulan terkait dengan
pengembangan usaha indekos dan UMKM disekitar kampus agar dapat meminimalisir
dampak lingkungan yang ditimbulkan, yaitu terkait pengelolaan sampah pada sekitar
lingkungan indekos dan usaha UMKM disekitar kampus Universitas Mercubuana
1.2 Rumusan Masalah
1. Apa saja dampak positif dan negatif dari kegiatan operasionall Universitas Mercu
Buana?
2. Apa saja dampak sosial ekomoni dari kegiatan operasional universitas Mercu Buana ?
3. Apa saja usulan pengelolaan dari dampak yang ditimbulkan dari kegiatan operasional
universitas Mercu Buana?
1.3 Maksud dan Tujuan
1. Dapat mengetahui dampak positif dan negatif dari kegiatan operasional Universitas
Mercu Buana
2. Dapat mengetahui dan memahami pengaruh dampak kegiatan operasional kampus
Universitas Mercu Buana terhadap kondisi sosial ekonomi penduduk disekitar
Universitas Mercu Buana
3. Dapat mengetahui usulan pengelolaan dari dampak yang ditimbulkan dari kegiatan
operasional universitas Mercu Buana.
1.4 Ruang Lingkup
Keberadaan Kampus Universitas Mercu Buana tentunya memberikan banyak
perubahan terhadap penduduknya. Aspek yang sangat terlihat adalah adanya perubahan
keadaan sosial ekonomi penduduk sekitar. Bertambahnya peluang usaha di sekitar

1
Kampus Universitas Mercu Buana tidak terlepas dari kegiatan operasional Universitas
Mercu Buana. Contoh dari peluang usaha tersebut seperti warung makan, indekos, retail dan
usaha pangkas rambut.
1.5 Manfaat Penelitian
Manfaat yang didapat dari kegiatan operasional Universitas Mercu Buana, yaitu :
1. Bertambahnya peluang usaha yang dihasilkan dari kegiatan operasional Universitas
Mercu Buana.
2. Dapat mensejahterakan masyarakat di sekitar kampus dengan adanya peluang usaha
baru seperti warung makan, indekos, retail dan usaha pangkas rambut.
3. Berjalannya kegiatan ekonomi di bidang transportasi, misalnya ojek online dan
angkutan umum.

2
BAB II
LANDASAN TEORI

2.1 Pengertian Masyarakat


Masyarakat merupakan sekumpulan individu-individu/ orang yang hidup bersama, masyarakat
disebut dengan “society” artinya adalah interaksi sosial, perubahan sosial, dan rasa kebersamaan,
berasal dari kata latin socius yang berarti (kawan). Pengertian masyarakat dalam arti luas adalah
keseluruhan hubungan hidup bersama tanpa dengan dibatasi lingkungan, bangsa dan sebagainya.
Sedangkan pengertian masyarakat dalam arti sempit adalah sekelompok individu yang dibatasi oleh
golongan, bangsa, teritorial, dan lain sebagainya. Terbentuknya masyarakat karena manusia
menggunakan perasaan, pikiran dan keinginannya memberikan reaksi dalam lingkungannya.

2.2 Pengertian Sosial Ekonomi


Sosial ekonomi berasal dari tiga buah kata yang memiliki makna yang berbeda-beda. Status
adalah penempatan orang pada suatu jabatan tertentu, sosial berasal dari bahasa latin socius yang
berarti segala sesuatu yang lahir, tumbuh serta berkembang dalam kehidupan bersama. Sedangkan
status sosial adalah sekumpulan hak dan kewajiban yang dimiliki seseorang manusia sebagai makluk
sosial dalam masyarakatnya. Istilah "ekonomi" berasal dari bahasa Yunani, yaitu οἶκος (oikos) yang
berarti "keluarga, rumah tangga" dan νόμος (nomos) yang berarti "peraturan, aturan, hukum". Secara
garis besar, ekonomi diartikan sebagai "aturan rumah tangga" atau "manajemen rumah tangga”.
Status sosial ekonomi merujuk pada pendapatan, pendidikan dan pekerjaan. Demikian halnya
dengan masyarakat, mereka akan selalu dihadapkan kepada keputusan yang harus mereka lakukan
dan yang tidak kalah penting yaitu orientasi dari keputusannya tersebut dengan melaksanakannya.
Dengan keadaan seperti ini akan menciptakan suatu sistem yang dikenal dengan simbiosis mutulisme
yang terikat antara satu orang dengan orang yang lain dengan keterikatan diantara satu sama lain.
Tentunya hal ini dibedakan berdasarkan penghasilan yang mereka dapatkan dan juga hal tersebut
akan menjadikan seseorang mempunyai kedudukan atau status dalam masyarakat berdasarkan apa
yang masyarakat sekitar lihat. Jadi, sosial ekonomi adalah suatu keadaan ekonomi yang bisa
dirasakan atau diukur oleh manusia.

3
BAB III
PEMBAHASAN DAN ANALISIS

3.1 Dampak Positif Dan Negatif Dari Kegiatan Operasional Universitas Mercu Buana

Dampak positif dari kegiatan operasional Universitas Mercu Buana yaitu :


- Bertambahnya peluang usaha seperti warung makan, kafe, kios, indekos, retail dan usaha pangkas
rambut.
- Bertambahnya peluang usaha yang bergerak dalam bidang jasa, seperti usaha fotocopy,
transportasi umum (ojek online dan angkot).
- Memberikan kesempatan kerja bagi masyarakat sekitar Universitas Mercu Buana.
Dampak negatif dari kegiatan operasional Universitas Mercu Buana yaitu :
- Banyaknya sampah akibat kegiatan operasional di lingkungan Universitas Mercu Buana
- Semakin banyak penduduk yang tinggal di kawasan dekat Universitas Mercu Buana yang dapat
menimbulkan kepadatan penduduk.
- Pada jam tertentu, terjadi kepadatan lalu lintas di sekitar Universitas Mercu Buana. Hal itu
dikarenakan banyaknya mahasiswa yang membawa kendaraan pribadi.
- Kepadatan lalu lintas disekitar Universitas Mercu Buana dapat menimbulkan polusi udara.

3.2 Pengaruh Dampak Sosial Ekonomi Dari Kegiatan Operasional Universitas Mercu Buana
Pengaruh yang ditimbulkan dari dampak social ekonomi adalah :
1. Para pekerja di Universitas Mercu Buana sebagian besar tidak berasal dari masyarakat
sekitar.
Dari survey yang kami lakukan yaitu dengan cara bertanya kepada para pekerja
yang bekerja di lingkungan Universitas Mercu Buana, sebagian besar pekerja yang
bekerja di lingkungan universitas Mercu Buana tidak berasal dari masyarakat sekitar.
Para pekerja sebagian besar bertempat tinggal diluar dari daerah Universitas Mercu
Buana.
2. Pada bidang pendidikan belum merata di kalangan masyarakat sekitar.
Menurut kami, pendidikan belum merata di kalangan masyarakat sekitar. Sehingga
kami memberikan usulan kepada kampus untuk memberikan beasiswa bagi
masyarakay sekitar yang memiliki prestasi di bidang akademik maupun bidang
lainnya.

3.3 Usulan Pengelolaan Dari Dampak Yang Ditimbulkan Dari Kegiatan Operasional Universitas
Mercu Buana.
Berikut adalah beberapa usulan pengelolaan dari dampak yang ditimbulkan dari kegiatan operasional
universitas mercu buana :
1. Pendekatan institusional, yaitu kerjasama antara masyarakat sekitar dengan kampus.
2. Pendekatan teknologi, Universitas Mercu Buana memberikan pelatihan mengenai
untuk mengembangkan usaha UMKM, misalnya bagaimana mengelola usaha secara
online.
3. Pendekatan sosial ekonomi, misalnya penyuluhan kepada masyarakat sekitar
mengenai cara manajemen UMKM dan cara marketing usahanya.
4. Sebaiknya kampus memberikan beasiswa yang memiliki prestasi di bidang akademik
maupun bidang lainnya terutama bagi masyarakat sekitarnya.

4
BAB IV
KESIMPULAN

Dari pembahasan diatas dapat disimpulkan :


1. Pengertian masyarakat adalah keseluruhan hubungan hidup bersama tanpa dengan dibatasi
lingkungan, bangsa dan sebagainya.Terbentuknya masyarakat karena manusia menggunakan
perasaan, pikiran dan keinginannya memberikan reaksi dalam lingkungannya.
2. Status sosial ekonomi merujuk pada pendapatan, pendidikan dan pekerjaan. Dengan keadaan
seperti ini akan menciptakan suatu sistem yang dikenal dengan simbiosis mutulisme yang
terikat antara satu orang dengan orang yang lain dengan keterikatan diantara satu sama lain.
Jadi, sosial ekonomi adalah suatu keadaan ekonomi yang bisa dirasakan atau diukur oleh
manusia.
3. Dampak positif dari kegiatan operasional Universitas Mercu Buana yaitu bertambahnya peluang
usaha dibidang kuliner dan jasa. Serta dapat memberikan kesempatan kerja bagi masyarakat
sekitar Universitas Mercu Buana.
4. Dampak negatif dari kegiatan operasional Universitas Mercu Buana yaitu banyaknya sampah,
terjadinya kepadatan penduduk, terjadinya kepadatan lalu lintas dan menimbulkan polusi udara.
5. Usulan pengelolaan yang dapat dilakukan adalah pendekatan institusional, pendekatan
teknologi, pendekatan sosial ekonomi dan juga pemberian beasiswa kepada masyarakat
sekitar yang memiliki prestasi.

5
DAFTAR PUSTAKA

Susanti, Nelly.(2013). Dampak Keberadaan Kampus Unnes Terhadap Kondisi Ekonomi Dan Pendidikan
Penduduk Kelurahan Sekaran. Diakses dari http://lib.unnes.ac.id/19931/1/3201408011.pdf#
Pirdaus, Yakub.(2019). Bab II Tinajuan Pustaka . Diakses dari
http://repositori.unsil.ac.id/671/5/BAB%20II%20TINJAUAN%20PUSTAKA%20OK.pdf#
Nugraha, Jevi.(2021, Januari 28). Mengenal Pengertian Masyarakat beserta Fungsinya. Diakses dari
https://www.merdeka.com/jateng/mengenal-pengertian-masyarakat-beserta-fungsinya-perlu-
diketahui-kln.html
Prasetyo, D., Irwansyah.(2020, Januari). Memahami Masyarakat Dan Perspektifnya. Diakses dari
https://dinastirev.org/JMPIS/article/view/253

Anda mungkin juga menyukai