Anda di halaman 1dari 7

UJIAN AKHIR SEMESTER

KOMUNIKASI BISNIS

Nama : Nofelina Jovanca


NIM : 210050049
Mata kuliah : Komunikasi Bisnis
Kelas : DK225
Prodi : Bisnis Digital
1. Ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi proses seleksi, faktor manakah yang
menurut pendapat saudara yang paling efektif digunakan dalam proses seleksi tersebut.

Menurut saya factor yang paling mempengaruhi proses seleksi paling efektif adalah usia,dimana
usia seseorang sangat mempengaruhi disiplin,tanggung jawab,pengalaman,kondisi fisik dan
kesetiaan seseorang.Pada karyawan yang usia masih muda pada umumnya mereka kurang
disiplin,tanggung jawab,pengalaman dan kesetiaan karena kebanyakan anak muda lebih memilih
ganti-ganti pekerjaan untuk mencari pengalaman terlebih dahulu dan memperbanyak
pengalaman di dunia kerja akan tetapi mereka memiliki kondisi fisik yang bagus.sedangkan
karyawan yang sudah agak tua memiliki disiplin,tanggung jawab,pengalaman dan kesetiaan
karena mereka sudah memiliki banyak pengalam kerja sehingga mereka lebih memilih
kenyamanan saat bekerja bukan hanya untuk menambah pengalaman dan tidak mudah tergiur
oleh tawaran gaji yang lebih besar akan tetapi mereka memiliki kondisi fisik yang mulai
menurun

Selain usia factor yang paling efektif dalam seleksi adalah kemampuan intelektual,dimana
kemampuan ini yang diperlukan untuk menjalankan kegiatan mental.Tes kualitas intelektual
(IQ).

2. Menurut pendapat saudara, mengapa perlu membuat laporan bisnis dalam suatu
perusahaan?

Menurut saya sangat perlu membuat laporan bisnis dalam perusahaan karena dapat
membantu kita memaksimalkan penerapan kebijakan atau aturan yang telah perusahaan
tetapkan.laporan bisnis juga menjadi acuan untuk memenuhi syarat dan peraturan hukum,
seperti AMDAL, laporan pajak, dan sebagainya. Laporan bisnis juga memiliki fungsi sebagai
dokumentasi pencapaian atau prestasi kerja serta membantu menganalisis informasi sebelum
mengambil suatu keputusan.Ada juga beberapa manfaat dari membuat laporan bisnis dalam
suatu perusahaan,yaitu :

 Memantau aset dan modal perusahaan

Ada banyak aspek yang perlu dituliskan di dalam sebuah laporan bisnis. Di dalam laporan ini,
akan dituliskan aset dan modal yang diperoleh perusahaan. Adanya data ini penting untuk
diketahui dan dilaporkan sehingga kita bisa memantau sekaligus menggunakannya dengan
maksimal. Aset dan modal ini juga perlu diketahui untuk urusan perpajakan.

 Digunakan untuk mengawasi arus kas bisnis


Arus kas merupakan salah satu hal yang sangat penting ketika kita menjalankan sebuah bisnis.
Arus kas yang tidak terpantau akan membuat keuangan perusahaan tidak terkontrol. kita tidak
mengetahui uang masuk dan keluar yang terjadi. Hal ini akan membuat pengelolaan keuangan
kacau dan bahkan perusahaan bisa bangkrut.
 Memudahkan untuk melihat perkembangan bisnis

Di dalam laporan bisnis, Anda akan mendapatkan data, informasi, dan analisis terkait usaha yang
sedang dijalankan. Melalui informasi tersebut, kita bisa melihat perkembangan dari perusahaan
ini. kita dapat mengetahui apakah perusahaan mengalami perkembangan signifikan, stagnan,
atau menurun. Hal ini tentu akan membantu kita dalam menjalankan usaha.

3. Dari beberapa jenis media komunikasi yang digunakan dalam pemasaran, menurut
pendapat saudara media komunikasi manakah yang paling berpengaruh dalam dunia
pemasaran? Sebutkan alasannya.

Menurut saya media komunikasi yang paling berpengaruh dalam dunia pemasaran adalah
pemsaran melalui media sosial.

Berdasarkan laporan We Are Social, jumlah pengguna aktif media sosial di Indonesia sebanyak
191 juta orang pada Januari 2022. Jumlah itu telah meningkat 12,35% dibandingkan pada tahun
sebelumnya yang sebanyak 170 juta orang. Melihat trennya, jumlah pengguna media sosial di
Indonesia terus meningkat setiap tahunnya. Walau demikian, pertumbuhannya mengalami
fluktuasi sejak 2014- 2022.Kenaikan jumlah pengguna media sosial tertinggi mencapai 34,2%
pada 2017. Hanya saja, kenaikan tersebut melambat hingga sebesar 6,3% pada tahun lalu.
Angkanya baru meningkat lagi pada tahun ini.adapun Instagram dan Facebook dengan
persentase masing-masing sebesar 84,8% dan 81,3%. Sementara, proporsi pengguna TikTok
63,1%. Bahkan dijaman sekarang banyak sekali masyarakat yang lebih suka promosi,berjualan
dan membeli barang secara online,dan banyak sekali orang yang melakukan promosi serta
berjualan dengan mengupload foto maupun video produk ke akun media sosial mereka sehingga
calon customer dengan mudah tertarik dengan produk yang dijual tersebut.Media sosial juga
mudah diakses oleh segala jenis umur serta kalangan sehingga memudahkan masyarakat mencari
sesuatu yang dibutuhkan melalui media sosial tanpa harus membuang banyak waktu dan
biaya.sehingga proses pemasaran lebih cepat terjadi dan lebih luas persebarannya.
4. Apa saja yang dipertimbangkan agar strategi place dalam bauran pemasaran bisa efektif
bagi perusahaan?

Lokasi adalah hal yang patut dipertimbangkan, dan berkaitan erat dengan keberhasilan produk
yang akan ditawarkan. Menggambarkan akses konsumen dan pelanggan yang akan membeli dan
melakukan pembelian produk.Tempat strategis lebih berpeluangan besar untuk mencapai target
sesuai rencana, dan unsur yang perlu dipertimbangkan antara lain distribusi, cakupan pasar,
strategi franchise, inventory, transportasi, gudang, dan sebagainya.

5. Bagaimana cara perusahaan untuk mencapai komunikasi pemasaran yang terintegrasi dan
efektif?

Komunikasi pemasaran terintegrasi atau Integrated Marketing Communications (IMC) adalah


fungsi pemasaran strategis, kolaboratif, dan promosi di mana audiens yang ditargetkan menerima
pesan merek yang konsisten dan persuasif melalui berbagai saluran pemasaran secara terintegrasi
untuk menggerakkan pembeli melalui proses pengambilan keputusan.Terdapat 3 prinsip panduan
dalam strategi komunikasi pemasaran terintegrasi yaitu penyelarasan merek,keselarasan
pelanggan,penyelarasan anggaran.Ada beberapa langkah membangun komunikasi pemasaran
terintegrasi dan efektif,yaitu :

 Identifikasi Metode Komunikasi Pemasaran yang Berbeda

Pertimbangkan audiens target Anda dan bagaimana mereka suka menerima informasi,
mengumpulkan fakta, dan melakukan penelitian tentang masalah yang mereka coba selesaikan.
Dari sana, tentukan saluran apa yang paling relevan untuk kampanye spesifik Anda. Beberapa
contoh termasuk :

1) Pemasaran Konten: Jadikan konten Anda tersedia secara online melalui konten blog,
pemasaran video, konten premium (di balik halaman arahan untuk menangkap
informasi), pop-up, dan konten situs web dinamis untuk membantu calon pembeli Anda
terhubung dan mempelajari lebih lanjut tentang Anda bahkan sebelum mereka memulai
proses pengambilan keputusan.
2) Pemasaran Email: Gunakan email untuk melibatkan kembali audiens Anda yang ada
melalui konten yang unik dan bermanfaat. Selalu pertimbangkan kontak Anda yang ada
dan bagaimana Anda dapat melibatkan mereka kembali melalui konten.
3) Pemasaran Media Sosial: Media sosial membuka pintu untuk membangun hubungan,
mengembangkan kesadaran merek, dan menghasilkan lalu lintas situs web.

 Mengembangkan Rencana Komunikasi Pemasaran

Setelah Anda menentukan saluran pemasaran yang akan beresonansi dengan audiens Anda,
inilah saatnya mengembangkan rencana komprehensif untuk melaksanakan inisiatif pemasaran
Anda. Untuk melakukan ini, Anda perlu fokus pada tiga item utama :
1) Audiens: Tentukan persona pembeli untuk setiap metode pemasaran Anda. Misalnya, jika
salah satu persona Anda adalah baby boomer, pertimbangkan pemasaran email dan
Facebook. Jika persona Anda yang lain adalah milenial, pertimbangkan untuk pemasaran
tiktok dan Instagram. Persona Anda akan menentukan saluran apa yang Anda gunakan
untuk terlibat dengan mereka, bukan sebaliknya.
2) Konten: Tentukan konten yang paling efektif untuk berbicara dengan audiens Anda.
Misalnya, jika Anda mencoba membuat kontak baru untuk database Anda, Anda
mungkin ingin memiliki penawaran paling atas seperti berlangganan buletin, atau
mengunduh daftar periksa di situs Anda
3) Irama: Penting untuk memahami seberapa sering orang suka menerima informasi. Anda
bisa mendapatkan data ini dari berbagai platform otomasi pemasaran

 Memahami Proses Pengambilan Keputusan Pelanggan

Pahami apa yang membuat pelanggan memutuskan untuk membeli produk atau layanan, dan
kemudian temukan mengapa mereka memutuskan untuk membeli dari Anda.Terdapat juga alur
pengambilan keputusan konsumen seperti :

Alur Pengambilan Keputusan:

- Mereka mengenali masalah.


- Mereka mencari informasi.
- Mereka mengidentifikasi produk dan layanan yang dapat memecahkan masalah.
- Mereka memilih alternatif mana yang akan mereka beli.
- Mereka menilai pengalaman purna jual.

Perusahaan yang memahami sifat kompleks dari perilaku konsumen dan pengambilan keputusan
dapat meningkatkan efektivitas komunikasi pemasaran mereka dengan menyesuaikan pesan
mereka dengan proses keputusan audiens mereka.

 Terapkan Rencana Komunikasi Pemasaran Anda

Sekarang saatnya menerapkan rencana Anda dan melihat hasilnya. Berikut beberapa langkah
untuk membantu Anda melakukannya.

1) Kalender: Pastikan Anda menggunakan kalender untuk mengetahui konten apa yang
dikirim pada waktu apa ke prospek, dan di saluran apa. Ini akan membantu Anda
mengatur aset promosi dan berkomunikasi dengan prospek Anda di tempat dan waktu
yang tepat dalam perjalanan pengambilan keputusan mereka
2) Analisis: Untuk membantu membuat strategi komunikasi pemasaran Anda komprehensif
dan didorong oleh hasil, terus pantau kebutuhan prospek Anda, dengan fokus pada
kapabilitas produk atau layanan Anda yang memecahkan masalah mereka, dan
membangkitkan kegembiraan audiens.
3) Tetap Mengikuti Tren: Selalu berada di depan untuk menemukan cara baru untuk
membuat strategi komunikasi pemasaran Anda berbeda dari pesaing Anda, sehingga
upaya komunikasi Anda berkontribusi pada nilai merek Anda. Selalu ada alat dan taktik
baru yang diperkenalkan ke industri pemasaran.

6. Berikan satu contoh studi kasus tentang sebuah bentuk penerapan komunikasi yang ada di
dalam sebuah perusahaan (berikan satu contoh perusahaan, dan sebutkan nama
perusahaan tersebut).

Contoh perusahaan yang saya jadikan studi kasus,yaitu perusahaan Mc’Donald’s

Komunikasi yang mereka gunakan,yaitu :

1) Komunikasi Visual

Komunikasi visual adalah komunikasi yang menggunakan bahasa visual, dimana unsur dasar
bahasa visual sebagai kekuatan utama untuk menyampaikan informasi, segala sesuatu yang dapat
dilihat dan dapat digunakan untuk menyampaikan makna atau informasi. Desain komunikasi
visual merupakan mata pelajaran yang mengkaji dan mempelajari desain dengan berbagai
metode dan pertimbangan, keduanya berkaitan dengan komunikasi, media, gambar, logo, dan
nilai. Logo merupakan salah satu desain komunikasi visual. Suatu bentuk komunikasi visual
yang menggunakan gambar untuk menyampaikan informasi atau pesan dengan cara yang
seefektif mungkin Dalam dunia marketing identitas logo brand ini dapat membuat daya tarik
tersendiri bagi suatu perusahaan. Fungsi identitas efek visualnya adalah mengubah identitas ini
menjadi bentuk grafis, sehingga semua orang melihatnya dengan jelas akan memahami mengenai
identitas perusahaan melalui logo.

2) Komunikasi Langsung

sebagai suatu proses komunikasi yang dilakukan secara langsung tanpa adanya bantuan dari
perantara pihak ketiga maupun media komunikasi yang ada serta tidak dibatasi oleh jarak.
Contohnya pelayan MCD berkomunikasi langsung dengan pelanggan,

3) Komunikasi Organisasi

 Komunikasi kebawah

Komunikasi ke bawah menunjukan arus pesan yang mengalir dari atasan atau para pimpinan
kepada bawahannya untuk menyampaikan tujuan, untuk merubah sikap, membentuk pendapat,
mengurangi ketakutam dan kecurigaan yang timbul karena salah informasi, mencegah kesalah
pahaman.
 Komunikasi Keatas

Yang dimaksud komunikasi ke atas dalah pesan yang mengalir dari bawahan kepada atasan
degan maksud komunikasi ke atas adalah pesan yang mengalir dari bawahan kepada atasan atau
dari tingkat yang lebih rendah kepada tingkat yang lebih tinggi.Tujuannya adalah untuk
memberikan feedback,memberikan saran dan mengajukan pertanyaan.

Anda mungkin juga menyukai