Anda di halaman 1dari 63

ANALISA DAN PERBAIKAN MESIN

COLDPRESS GAGAL PRESS


DI PT. SUMBER GRAHA SEJAHTERA

LAPORAN KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN MAHASISWA


Diajukan untuk memenuhi sebagai persyaratan untuk memperoleh kelulusan
Mata Kuliah Praktek Kerja Lapangan

Disusun Oleh :
CESAR TRI BENARDO SIREGAR
NIM : 190621401032

PROGRAM STUDI TEKNIK MESIN


POLITEKNIK JAMBI
TAHUN 2022
HALAMAN PERSETUJUAN
LAPORAN KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN MAHASISWA

ANALISA DAN PERBAIKAN MESIN


COLDPRESS GAGAL PRESS
DI PT. SUMBER GRAHA SEJAHTERA

Disusun oleh:

CESAR TRI BENARDO SIREGAR


NIM. 190621401032

Laporan kegiatan praktek kerja lapangan mahasiswa ini disetujui untuk


dipresentasikan pada seminar laporan kegiatan kerja praktek mahasiswa pada
tanggal 04 Maret 2022

Pembimbing Akademik, Pembimbing Lapangan,

(Ari Kurniawan,S.T,M.kom) (Hari Widodo)


NIK.1050060122 NIK. 901363
HALAMAN PENGESAHAN
LAPORAN KEGIATAN PRAKTEK KERJA LAPANGAN MAHASISWA

ANALISA DAN PERBAIKAN MESIN


COLDPRESS GAGAL PRESS
DI PT. SUMBER GRAHA SEJAHTERA

Disusun oleh:

CESAR TRI BENARDO SIREGAR


NIM. 190621401032

Pada bulan Maret tahun 2022 Dipresentasikan dan disahkan pada:


Hari : Jumat
Tanggal : 04 Maret 2022
Pembimbing Akademik, Penguji 1, Penguji 2,

(Ari Kurniawan,S.T,M.Kom) (Sepriyanto,S.T,M.T) (Nural Fajri S.T, M.T)


NIK.1050060122 NIK.1050060130 NIK.1050060176

Wakil Direktur I Ketua Program Studi


Politeknik Jambi, (Teknik Mesin)

(Sepdian, S.T., M.T) (Sepriyanto,S.T, M.T)


NIK.1050060149 NIK.1050060130
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kepada Tuhan Yesus Kristus penulis dapat menyelesaikan
laporan ini sesuai dengan yang direncanakan. Tersusunnya laporan ini berkat
arahan dari Bapak/Ibu dosen para pembimbing sehingga penulis memperoleh
pengalaman baik dari kampus maupun perusahaan.
Oleh karena itu, pada kesempatan ini penulis mengucapkan terimakasih yang
sedalamnya kepada:
1. Bapak Heri Ikbal, S.T selaku Ketua Yayasan Bagimu Negri Jambi
2. Ibu Ir. Hilda Porawati, M.T selaku Direktur Politeknik Jambi
3. Bapak Sepdian, S.T., M.T, selaku Wakil Direktur I
4. Ibu Pramesti Nurul Adinda, S.E selaku Wakil Direktur II
5. Bapak Darmuji Jais, M.Pd selaku Wakil Direktur III
6. Bapak Sepriyanto, S.T, M.T selaku Ketua Program Studi Teknik Mesin
7. Bapak Ari Kurniawan, S.T, M.Kom selaku dosen pembimbing laporan PKL.
8. Bapak Hari Widodo sebagai pembimbing lapangan
9. Teman-teman seluruh politeknik jambi terutama kepada Teknik Mesin Reguler
5A yang selalu memberikan semangat dan selalu memberikan motivasi dalam
menyelesaikan laporan ini.
Semoga bantuan dan bimbingan yang diberikan kepada penulis dapat
bermanfaat dan kepada pihak yang memberikan bimbingan kepada penulis
mendapat berkah dari Tuhan Yang Maha Kuasa. Penulis menyadari bahwa laporan
ini masih memliki kekurangan, oleh karena itu penulis mengharapkan kritik dan
saran dari Bapak/Ibu serta rekan-rekan untuk perbaikan laporan ini.
Jambi, Maret 2022

Penulis

i
DAFTAR ISI
Halaman
KATA PENGANTAR ............................................................................................. i
DAFTAR ISI ........................................................................................................... ii
DAFTAR TABEL .................................................................................................. iv
DAFTAR GAMBAR .............................................................................................. v
DAFTAR LAMPIRAN .......................................................................................... vi
BAB 1 PENDAHULUAN ...................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang .............................................................................................. 1
1.2 Ruang Lingkup Permasalahan ....................................................................... 2
1.3 Tujuan ............................................................................................................ 2
1.4 Manfaat .......................................................................................................... 2
BAB II SEJARAH PERUSAHAAN....................................................................... 3
2.1 Sejarah umum PT. Sumber Graha Sejahtera ................................................. 3
2.1.1 Keadaan Umum Perusahaan PT. Sumber Graha Sejahtera Jambi ............. 4
2.1.2 Tata Tertib Perusahaan PT. Sumber Graha Sejahtera ................................ 4
2.1.3 Visi Dan Misi PT. Sumber Graha Sejahtera ............................................... 5
2.2 Struktur Organisasi ........................................................................................ 6
2.3 Uraian Tugas Struktur Organisasi ................................................................. 7
BAB III PELAKSANAAN KEGIATAN ............................................................. 11
3.1 Jenis Dan Bentuk Kegiatan ......................................................................... 11
3.2 Prosedur Kerja ............................................................................................. 12
3.2.1 Diagram Alir Prosedur Kerja Workshop .................................................. 13
3.2.2 Tata Tertib Perusahaan ............................................................................. 14
3.2.2 Safety/Alat Pelindung Diri........................................................................ 15
3.3 Jadwal Kegiatan .......................................................................................... 17
3.4 Kendala dan solusi....................................................................................... 20
BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN .............................................................. 21
4.1 Deskripsi data .............................................................................................. 21
4.1.1 Mesin Coldpress ....................................................................................... 21
4.2 Dasar Teori .................................................................................................. 23
4.2.1 Fungsi mesin Coldpress ........................................................................... 23

ii
4.2.2 Cara Pengoperasian Mesin Coldpress ...................................................... 23
4.2.3 Prinsip Kerja Mesin Coldpress ................................................................. 24
4.2.4 Komponen Mesin Cold press ................................................................... 25
4.2.5 Sistem Hidrolik......................................................................................... 28
4.2.6 Cara kerja sistem hidrolik......................................................................... 29
4.2.7 Teori Analisa Kerusakan .......................................................................... 30
4.2.8 Teori Perbaikan ........................................................................................ 30
4.2.9 Perbaikan berdasarkan kerusakan pada komponen mesin coldpress ....... 31
4.3 Analisa Data ................................................................................................ 32
4.4 Pembahasan ................................................................................................. 32
4.4.1 Melakukan analisa gagal press pada mesin coldpress ............................. 32
4.4.2 Melakukan perbaikan gagal press pada mesin coldpress ......................... 35
BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ................................................................ 42
5.1 Kesimpulan .................................................................................................. 42
5.2 Saran ............................................................................................................ 43
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 44
LAMPIRAN……………………………………………………………………...44

iii
DAFTAR TABEL

Tabel 1. Jadwal kegiatan ....................................................................................... 17


Tabel 2. Spesifikasi Mesin Coldpress ................................................................... 22

iv
DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. PT. Sumber Graha Sejahtera ................................................................. 3


Gambar 2. Struktur Organisasi Departement Maintenance di PT. Sumber
GrahaSejahtera ........................................................................................................ 6
Gambar 3. Diagram alir prosedur kerja Workshop ............................................... 13
Gambar 4. Sepatu Safety ....................................................................................... 15
Gambar 5. Helm Safety ......................................................................................... 16
Gambar 6. Kacamata Safety .................................................................................. 16
Gambar 7. Wearpack ............................................................................................. 16
Gambar 8. Mesin Coldpress.................................................................................. 21
Gambar 9. Prinsip Kerja Mesin Coldpress ........................................................... 24
Gambar 10. ON/OFF ............................................................................................ 25
Gambar 11. Motor Listrik ..................................................................................... 25
Gambar 12. Kopling .............................................................................................. 26
Gambar 13. Simbol Pompa Hidrolik Dengan penggerak Motor .......................... 26
Gambar 14. Fluida Hidrolik/ Tangki Hidrolik...................................................... 27
Gambar 15. Filter .................................................................................................. 27
Gambar 16. Control Valve .................................................................................... 28
Gambar 17. Actuator ............................................................................................. 28
Gambar 18. Fluida dalam pipa menurut hukum pascal ........................................ 29
Gambar 19. Silinder Hidrolik................................................................................ 32
Gambar 20. Pompa Hidrolik ................................................................................. 33
Gambar 21. Control Valve .................................................................................... 33
Gambar 22. Kebocoran pipa ................................................................................. 34
Gambar 23. Ketebalan pada layer ......................................................................... 35
Gambar 24. Bagian rod piston .............................................................................. 36
Gambar 25. Pemasangan seal ............................................................................... 36
Gambar 26. Seal hidrolik ...................................................................................... 37
Gambar 27. Pemasangan seal ............................................................................... 37
Gambar 28. Pelepasan baut pada gear pump ........................................................ 38
Gambar 29. Pemasangan gear pump ..................................................................... 38
Gambar 30. Seal pada valve .................................................................................. 39
Gambar 31. Pemasangan hose............................................................................... 40
Gambar 32. Pengisian oli hidrolik ........................................................................ 40
Gambar 33. Penambahan oli hidrolik.................................................................... 41

v
DAFTAR LAMPIRAN

1. Log book Harian


2. Lembar Penilaian Laporan Praktek Kerja Lapangan dari Perusahaan/ Industri/
Instansi.
3.Surat Kesepakatan Bimbingan Laporan Praktik Kerja Lapangan
4. Kartu Bimbingan Laporan Praktik Kerja Lapangan

vi
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Praktik Kerja Lapangan (PKL) Merupakan kegiatan akademik yang menjadi
mata kuliah di Progam DIII.Kegiatan ini bertujuan untuk membekali mahasiswa
yang berkualitas dan berkompeten dalam bidangnya, dalam mata kuliah ini
pembelajaran Praktik Kerja Lapangan (PKL) dilaksanakan secara langsung di dunia
kerja.Kegiatan Praktik Kerja lapangan (PKL) membekali mahasiswa dengan
keahlian yang berkompeten dan keterampilan yang sesuai dengan kondisi kerja
nyata. Praktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan salah satu penentu bagi
keberhasilan di dunia kerja setelah lulus, dan menjadi salah satu syarat
menyelesaikan Pendidikan Diploma DIII Politeknik Jambi
Praktik Kerja Lapangan (PKL) dilakukan di PT. Sumber Graha Sejahtera yang
memiliki alat-alat mesin yang bisa dijadikan untuk pembelajaran dan
pengembangan diri mahasiswa yang Praktik Kerja Lapangan.PT. Sumber Graha
Sejahtera begerak di bidang Produksi kayu lapis/plywood yang sebagian untuk di
ekspor dan mensuplai kebutuhan dalam negeri. Sehingga pabrik ini mampu dalam
meningkatkan kesejahteraan karyawan dan masyarakat Indonesia
Dalam pelaksanaanya penulis ditempatkan di workshopdibagian maintenance
and repair untuk mendukung pengerjaan mekanik Di PT. Sumber Graha Sejahtera,
Selama pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan (PKL) penulis banyak mengikuti
kegiatan di area mesin coldpress. Mesin Coldpresstersebut sangat berperan penting
dalam proses pengelolahan produksi dari bahan kayu. Penggunaan mesin Coldpress
dalam melakukan proses produksi yang berfungsi pembentukan
prebondingplywood agar plywood yang dihasilkan merekat dengan sempurna
antara satu layer dan layer lainya. Apabila mesin mengalami gangguan gagal
presspada proses produksi, maka yang akan terjadi berhentinya operasi keja pada
area mesin coldpress tersebut. Supaya tetap terjamin proses produksi maka
komponen-komponen

1
2

mesinColdpressharus segera dilakukan analisa dan perbaikan agar mesin tersebut


dapat bekerja dengan baik kembali. Berdasarkan uraian diatas penulis mengambil
judul Analisa dan Perbaikan Pada Mesin Coldpressgagal press Di PT. Sumber
Graha Sejahtera.

1.2 Ruang Lingkup Permasalahan


Adapun Ruang Lingkup Permasalahan yang diambil dalam Praktik Kerja
Lapangan (PKL) Teknik Analisa, prinsip kerja, komponen-komponen utama,
sistem hidrolik pada mesin ColdpressDi PT. Sumber Graha Sejahtera
1.3 Tujuan
Adapun Tujuan Praktik Kerja Lapangan (PKL)
1. Melakukan analisa gagal press pada mesin Coldpress Di PT. Sumber Graha
Sejahtera
2. Melakukan perbaikan mesin Coldpress Di PT. Sumber Graha Sejahtera
1.4 Manfaat
Manfaat Praktik Kerja Lapangan (PKL)
1. Dapat melakukan analisa gagal press mesin Coldpress Di PT. Sumber Graha
Sejahtera
2. Dapat melakukan perbaikan mesin Coldpress Di PT. Sumber Graha
Sejahtera
BAB II
SEJARAH PERUSAHAAN

2.1 Sejarah umum PT. Sumber Graha Sejahtera


PT. Sumber Graha Sejahtera berdiri pada tanggal 1 November 2017 yang
beralamat di desa Sarang Burung Kec. Jambi luar kota kab. Muaro jambi Provinsi
Jambi PO> BOX.26 Jambi. Telp (0741) 581022, fax: (0741) 580972. Sebelum
terbentuknya nama PT. Sumber Graha Sejahtera awal mulanya namaperusahaan ini
adalah PT. Putra Sumber Utama Timber yang berdiri pada 5 Februari 1980 dan
berubah menjadi PT. Sumber Graha Sejahtera yang memegang tanggung jawab
perusahaan adalah The Victor Diputra jabatannya sebagai direktur operasional.
Jenis usaha atau kegiatannya adalah industri bahan bangunan dari kayu diolah
menjadi kayu lapis atau plywood. PT. Sumber Graha Sejahtera memiliki luas areal
keseluruhan sekitar 160.289.906 m2. Pada luas tersebut memiliki bangunan pabrik
seluas 44.640 m2, bangunan gudang seluas 7.905 m2, dan memiliki kapasitas
produksi 638.00 m2/tahun. PT. Sumber Graha Sejajtera memiliki rencana produksi
pabrik dengan perhitungan jam kerja 24jam/hari, selama 6 hari kerja dan terbagi
atas tiga shift.

Gambar 1. PT. Sumber Graha Sejahtera

3
4

2.1.1 Keadaan Umum Perusahaan PT. Sumber Graha Sejahtera Jambi


Perusahaan ini terletak dipinggir sungai batang hari sehingga untuk
transportasi baik pemasukan kayu yang akan diolah maupun untuk diolah maupun
untuk pengangkutan untuk hasil produksi sebagian melalui sungai dan sebagian
melalui jalan darat. Untuk mencukupi kebutuhan bahan baku berupa kayu
gelondongan, perusahaan ini memprolehnya dari dalam Jambi sebesar 25% dan
luar Jambi 75% stok bahan baku yang berasal dari luar jambi yaitu berasal dari
daerah Kalimantan Timur, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, Maluku, Irian
Jaya. Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sumatera Barat, Riau, Dan Bengkulu.
Adapun batas-batas daerah sekitar pabrik secara khusus adalah sebagai berikut
sebelah utara berbatasan dengan desa Sarang Burung, sebelah barat berbatasan
dengan Sungai Batanghari, sebelah selatan berbatasan dengan desa Sarang Burung,
sebelah timur berbatasan dengan desa sarang burung. Perusahaan ini juga
dilengkapi fasilitas : kantor, masjid, kantin, poliklinik.

2.1.2 Tata Tertib Perusahaan PT. Sumber Graha Sejahtera


Dalam sebuah perusahaan besar, tata tertib merupakan suatu hal yang harus
diterapkan agar tercapai tujuan perusahaan untuk mencapai tujuan yang diinginkan
maka dibutuhkan pribadi yang memiliki kualitas yang baik pada setiap karyawan.
Sasaran manajemen perusahaan yang memiliki dedikasi tinggi akan meningkatkan
nilai perusahaan.
Pada PT Sumber Graha Sejahtera Jambi kedisiplinan sangat diterapkan
kepada seluruh karyawan. Sesuai dengan peraturan PT Sumber Graha Sejahtera
Jambi berlaku 6 (enam) hari kerja dan 1 (satu) hari libur untuk setiap minggunya
tidak termasuk hari libur nasional.
Ketentuan kerja yang berlaku di PT Sumber Graha Sejahtera Jambi adalah
sebagai berikut: Untuk hari senin sampai kamis masuk kerja pukul 07.00 WIB
waktu istrahat pukul 11.30 WIB sampai pukul 13.00 WIB dan jam kerja terakhir
pukul 16.00 WIB sedangkan untuk hari Jum’at jam kerja dimulai pukul 07.00 WIB
waktu istrahat pukul 11.30 WIB sampai dengan pukul 13.30 WIB dan akan berakhir
pukul 16.00 WIB, sedangkan hari sabtu sama dengan hari masuk kerja seperti hari
5

senin sampai kamis. Agar tidak terjadi kecurangan dalam tata tertib, setiap
karyawan wajib mengisi daftar absensi. Dengan demikian karyawan tidak akan bisa
memanipulasi jika ada kecurangan atau keterlambatan yang terjadi. Selain
ketentuan jam kerja diatas, selebihnya akan menjadi jam lembur untuk karyawan
yang ingin memanfaatkan jam kerja lembur mereka.
Selain kedisiplinan, kerapian karyawan juga sangat diperhatikan untuk
karyawan yang bekerja di dalam kantor diwajibkan memakai pakaian rapi, bersih
dan sopan selama jam kerja berlangsung. Hal ini diterapkan dengan tujuan untuk
kenyamanan pelanggan yang memiliki barang di PT. Sumber Graha Sejahtera
Jambi, pengecualian bagi mekanik diwajibkan memakai seragam kerja yang telah
diberikan perusahaan demi keselamatan dalam bekerja di bengkel maupun
lapangan.

2.1.3 Visi Dan Misi PT. Sumber Graha Sejahtera


Adapun visi dan misi dari perusahaanPT. Sumber Graha Sejahtera adalah
Sebagai berikut:
1. Visi
PT. Sumber Graha Sejahatera menjalani bentuk usaha industri yang ramah
lingkungan dan dalam rangka meningkatkan hidup, maka perusahaan menyusun
UKL dan UPL. Dokumen UKL dan UPL ini akan menjadi acuan dalam
mengelola dan memantau kualitas lingkungan hidup,sehingga permasalahan-
permasalahan lingkungan yang muncul terkait dengan kegiatan yang dapat
dicegah, dideteksi sedini mungkin dan dikelola agar tidak berdampak negativ
terhadap masyakat sekitar.
2. Misi
PT Sumber Graha Sejahtera memiliki misi sebagai berikut:
a. Mengelola kelompok usaha industri perkayuan terpadu dibidang kayu lapis dan
kayu olahan, serta produksi-produksi turunan lainnya yang berkaitan dengan
industri perkayuan serta mempunyai tanggung jawab sosial.
b. Menjaga keberlangsungan kebutuhan bahan baku yang dipenuhi dari hutan
alam dan hutan tanaman yang dikelola berdasarkan pengelolahan hutan lestari.
6

c. Melakukan proses produksi yang memenuhi standar ramah lingkungan,


memberikan nilai tambah produksi melalui peningkatan nilai setiap proses
tahapnya, pengembangan produk, sumber daya manusia dan jalur distribusi.

2.2 Struktur Organisasi


Berikut ini adalah struktur organisasi di PT. Sumber Graha Sejahtera

Gambar 2.Struktur Organisasi Departement Maintenance di PT. Sumber Graha


Sejahtera
7

2.3 Uraian Tugas Struktur Organisasi


Berikut tugas struktur yang dilakukan oleh karyawan PT. Sumber Graha
Sejahtera;

1. Manager Maintenance
Tugasnya adalah menyusun rencana pemeliharaan peralatan dan mesin
produksi yang meliputi prefentive maintenance, overhoule dan perbaikan peralatan
mesin yang rusak. Mengawasi pelaksanaan pemeliharaan peralatan dan mesin,
untuk menjaga kelancaran proses produksi, mengurangi peralatan dan mesin
berhenti (stoppage) karena rusak (break down), menjaga konsistensi kualitas dan
memperpanjang umur peralatan dan mesin. Mengajukan rencana kebutuhan
sparepart (suku cadang), pelumas dan bahan pembantu lainnya. Mengefektifkan
penggunaan sumber daya manusia dengan menekan absensi, peningkatan disiplin
dan tata tertib serta konsistensi dalam menerapkan metode kerja dan keselamatan
kerja. Mengatur pembuatan laporan, analisis dan evaluasi pemeliharaan mesin
produksi yang meliputi absensi, pemakaian sparepart (suku cadang) dan bahan
pembantu lainnya.
2. Administrasi
Tugasnya adalah mencatat serat mengecek status data penjualan mana yang
telah masuk serta yang belum, juga supaya mempermudah untuk menindaklanjuti
kekurangannya. Menjemput data penjualan sehari-hari dengan cermat benar serta
pas. Melakukan penagihan serta menindak lanjuti pengiriman data penjualan
harian. Selekasnya memberikan laporan problem abnormal (umpamanya masalah
teknis pengimputan/komputer, keterlambatan data) pada supervisor Adm. Untuk
ditindak lanjuti, check hasil input, mengecek ulang tiap-tiap data yang telah diinput
supaya tidak berlangsung kekeliruan, lakukan cross cek dengan customers bila
ditemukan selisih pada harga jual di faktur dengan data komputer.

3. Data Controller Sap


8

Tugasnya adalah melakukan input data proses operasional, baik produksi


maupun warehouse, melakukan verifikasi data proses membuat laporan terkait
proses.
4. Asisten Manager Engginering/Workshop
Tugasnya adalah untuk mengatur kerjanya para bawahannya (staf) membuat
Job Deskreption untuk staf bawahannya, bertanggung jawab dalam hasil kerja staf
untuk karyawan, memberikan breafing bersama staf bertugas utuk membuat
planning perkerjaan harian, mingguan, bulanan, tahunan.
5. Asisten Manager Alat Berat
Tugasnya adalah bertanggung jawab kepada manager maintenance, mampu
memimpin operasional, pelayanan Service alat berat, yang meliputi seluruh area
operasional perusahaan, dan mampu memahami planning,organizing, actuating,
dan controlling.
6. Asisten Manager Mekanik
Tugasnya adalah mengontrol jadwal maintenance priodik dan menjaga
dokumen dasar service standart dan membuat monitor jadwal rolling maintenance.
Mengontrol unit masuk ke pool dan menjaga activity storing dan lembur mekanik,
memeriksa mekanik activity reporting dan membuat kebutuhan sparepart standar
dari hasil update planing service setisp akhir bulan.
7. Asisten Manager Mekanik Asah Pisau/ Rotary/ Press dryer
Tugasnya adalah memberikan arahan sebelum memulai pekerjaan dan
memastikan para pekerja melakukan dengan standard operational procedure
(SOP) yang dimana menjadi peraturan perusahaan tersebut
8. Asisten Manager Listrik
Tugasnya adalah sebagai berikut:
a. Menerapkan ketentuan prinsip-prinsip sistem menajemen mutu dan sistem
menajemen keselamatan dan kesehatan kerja dan lingkungan dalam lingkup
pekerjaan.
b. Melakukan komunikasi dan kerjasama ditempat kerja.
c. Merencanakan/Melakukan/Mengawasi pekerjaan instalasi pemanfaatan tenaga
listrik dengan daya maksimum.
9

d. Merencanakan/Melakukan/Mengawasi pekerjaan instalasi distribusi tenaga


listrik tegangan rendah.
9.Asisten Manager TPM (Total Produktif Maintenance)
Tugasnya adalah untuk meningkatkan produktivitas pada perlengkapan dan
peralatan produksi dengan investasi perawatan yang seperlunya sehingga mencegah
terjadinya kerugian besar.
10. Kepala Seksi
Tugasnya adalah melakukan pembinaan dan pengawasan kepada
bawahannya.
11. Asisten Kepala Seksi Enginering
Tugasnya adalah sebagai berikut:
a. Menyiapkan desain teknis, standar, gambar kerja
b. Membuat metode kerja dan SOP
c. Membuat desain yang selamat, bermutu, dan ramah lingkungan
d. Mengendalikan dokumen teknis (engineering)
e. Menetapkan standar pekerjaan dan sumber daya sesuai syarat kontrak
f. Mengajukan alternative desain, gambar kerja
g. Menghentikan, membongkar pekerjaan yang tidak sesuai syarat teknis
h. Terpenuhi persyaratan teknis
i. Tersedianya desain dan gambar kerja yang selamat, mudah di pahami dan
dilaksanakan
j. Terkendalinya dokumen teknis dan gambar
12. Asisten Kepala Seksi Workshop
Tugasnya adalah mengawasi semua kegiatan yang berlangsung di
workshop, mengkoordinir dan mengarahkan bawahannya serta menentukan tugas
bagi setiap bawahannya.

13. Asisten Kepala Seksi


10

Tugasnya adalah membantu kepala seksi dalam melakukan pengawasan dan


pembinaannya.
14. Kasi Boiler
Tugasnya adalah sebagai berikut:
a. Bertanggung jawab terhadap kelancaran operasional mesin boiler
b. Bertanggung jawab terhadap perbaikan mesin, apabila terjadi kerusakan serta
perawatan rutin pada mesin Boiler
c. Bertanggung jawab terhadap peralatan kerja inventaris perusahaan diberikan
kepadanya.
15. Asisten Kasi Boiler
Tugasnya adalah sebagai berikut:
a. Bertanggung jawab terhadap pengoperasian, pemeliharaan dan perbaikan
boiler pabrik
b. Melakukan inspeksi pemelirahaan dan perawatan sistem boiler
c. Melakukan tindakan dan kondisi boiler dalam keadaan yang aman
16. Mekanik
Tugasnya adalah melaksanakan tugas yang diberikan staff maintenance,
melakukan perawatan mesin sesuai job order yang diberikan staff maintenance dan
melaporkan hasil kegiatan pada kepada staff maintenance
17. Operator Boiler
Tugasnya adalah sebagai berikut:
a. Menjalankan mesin Boiler
b. Melakukan pemeliharaan dan repair terhadap mesin-mesin peralatan pabrik
agar tidak menggangu jalannya operasi perusaahan
c. Bertanggung jawab terhadap laporan harian, seperti pencatatan meteran air.
18. Listrik
Tugasnya adalah mengatasi gangguan pada peralatan listik dan
kelengkapannya dan melaksankan pemelirahaan dibidangnya.
BAB III
PELAKSANAAN KEGIATAN

3.1 Jenis Dan Bentuk Kegiatan


Kegiatan kerja Lapangan merupakan alternative dalam menerapkan kurikulum
nasional sebagai mata kuliah yang bertujuan untuk menghasilkan lulusan yang
memilikikompetensi yang baikdanprofessional dalam bidangnya. PKL
dilaksanakan sesuai dengan kebutuhan program studi atau konsentrasi setiap
kemampuan mahasiswa untuk mengamati, mengkaji serta menilai teori dengan
kenyataan yang terjadi di lapangan
Praktik kerja lapangan yang pada akhirnya dapat meningkatkan kualitas
mahasiswa dalam mengamati permasalahan dan persoalan baik dalam bentuk teori
maupun kenyataan yang sebenarnya. Kegiatan ini dilakukan di salah satu
perusahaan yang berhubungan dengan teknik mesin, dalam hal ini maka penulis ini
melakukan Praktik Kerja Lapangan (PKL) yang ada di Desa Sarang Burung,
Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Jambi, Provinsi jambi, yaitu di PT.
Sumber Graha Sejahtera.
Praktik Kerja Lapangan dilaksanakan selama kurang lebih 2 bulan terhitung
dari tanggal 23 agustus sampai dengan 23 oktober 2021 dengan jadwal hari senin-
sabtu di mulai dari jam 07:15 - 15:00 WIB. Sedangkan hari minggu dijadwalkan
untuk libur.
Selama kurang lebih 1 minggu pertama sebelum melakukan Praktik Kerja
Lapangan, Penulis dijelaskan Tentang prosedur kerja dan pentingnya keselamatan
kerja saat melakukan Praktik Kerja Lapangan (PKL) seperti;
1. Sepatu Safety
2. Helm safety
3. Kacamata Safety
4. Wearpack

11
12

Setelah penulis mengetahui apa yang telah dianjurkan oleh pihak bengkel,
maka selanjutnya adalah penempatan Praktik kerja Lapangan. Dimana penempatan
ini di sesuaikan oleh program studi mahasiswa, yaitu Teknik Mesin. Bedasarkan
Program studi tersebut penulis ditempatkan dibagian Workshop. Kegiatan yang
dijalani penulis selama melaksanakan Praktik kerja Lapangan adalah menganalisa
dan mempelajari cara perawatan dan perbaikan mesin yang ada di area pabrik di
PT. Sumber Graha Sejahtera.

3.2 Prosedur Kerja


Dalam melakukan praktik kerja lapangan terdapat prosedur kerja yang
dilakukan dalam melakukan suatu aktivitas, prosedur kerja ini bertujuan untuk
mengatur langkah-langkah dalam melakukan suatu pekerjaan agar terciptanya
keseragaman dalam melakukan pekerjaan, mempermudah pekerja untuk
melakukan aktivitas dengan efektif dan merupakan suatu yang telah diterapkan oleh
perusahaan. Prosedur kerja di PT. Sumber Graha Sejahtera antara lain sebagai
berikut:
13

3.2.1 Diagram Alir Prosedur Kerja Workshop


Berikut ini adalah diagram alir prosedur kerja workshop di PT. Sumber Graha
Sejahtera :

Gambar 3. Diagram alir prosedur kerja Workshop


14

1. Pada saat operator melakukan pekerjaan, kemudian mengalami kendala


kerusakan pada alat atau benda kerja, operator kemudian melaporkan kepada
asisten managerEngineeringWorkshopdan juga kepada asisten kasi Engineering
2. Kemudian mekanik melakukan pembentukan tim untuk segera memperbaiki alat
tersebut.
3. Kemudian tim tersebut mempersiapkan APD dan Tools yang diperlukan.
4. Kemudian tim melakukan pengecekan pada peralatan/mesin yang bermasalah
tersebut, untuk mengetahui apakah dibutuhkan penggantian Sparepart atau
tidak. Jika dibutuhkan penggantian sparepart maka tim akan melakukan order
sparepart, jika sparepart tidak ada maka benda kerja tersebut dilakukan
perbaikan di workshop.
5. Kemudian mekanik segera melakukan perbaikan dan perawatan benda kerja
tersebut.
6. Setelah selesai melakukan perbaikan dan perawatan kemudian mekanik melapor
kepada asisiten manager engineering workshop dan asisiten kasi engineering
workshop bahwa benda kerja tersebut telah selesai di perbaiki.
3.2.2 Tata Tertib Perusahaan
Adapun beberapa tata tertib di pabrik PT. Sumber Graha Sejahtera sebagai
adalah sebagai berikut:
1. Penulis diwajibkan masuk pukul 07.00 WIB dan keluar pada pukul 15.00 WIB.
2. Sebelum melakukan terlebih dahulu mengikuti breafing di workshop
maintenance.
3. Bekerja sesuai standar operasional prosedur (menggunakan APD jika
dibutuhkan).
4. Mematuhi kebijakan yang ada di perusahaan.
5. Memberitahu pembimbing jika tidak masuk.
6. Dilarang merokok pada saat jam kerja disembarang tempat.
7.Dilarang meninggalkan tempat kerja sebelum mendapat izin dari pihak perusahaan
8. Menggunakan wearpack dengan rapi dan sopan
15

3.2.2 Safety/Alat Pelindung Diri


Dalam suatu pekerjaaan keselamatan kerja merupakan hal yang terpenting pada
suatu pekerjaan, maka dari itu kita atau pekerja harus mematuhi aturan pada
prosedur keselamatan kerja yang ada di PT. Sumber Graha Sejahtera. Adapun
aturan atau prosedur keselamatan kerja di PT. Sumber Graha Sejahtera adalah
sebagai berikut:
a. Mentaati peraturan dan tata tertib di buat oleh perusahaan agar agar selamat
dalam melakukan suatu pekerjaan di pabrik tersebut.
b. Memahami jalur prosedur keselamatan apabila terjadi musibah.
c. Selalu menggunakan safety/alat pelindung diri (APD) seperti:

1. Sepatu Safety
Sepatu Safetyadalah suatu alat pelindung diri (APD) yang dipakai seseorang
ketika melakukan pekerjaan yang berguna untuk melindungi kaki dari benda tajam
atau bahan yang berbahaya yang dapat mencidrai arau mengancam keselamatan
pekerja seperti halnya: tertimpa besi, tertancap benda tajam, dan sebagainya.

. Gambar 4. Sepatu Safety

2. Helm Safety
16

Helm safety adalah alat pelindung diri yang berguna untuk melindungi
kepala dari benturan benda yang dapat menciderai kepala.

Gambar 5. Helm Safety


3. Kacamata Safety
Kacamata Safety merupakan suatu alat pelindung diri yang berguna untuk
melindungi mata atau penglihatan dari percikan bahan kimia atau serpihan besi
seperti menggerinda atau saat menggunakan mesin las.

Gambar 6. Kacamata Safety

4. Wearpack
Wearpack merupakan suatu alat pelindung diri yang berguna untuk
melindungi tubuh dari percikan api saat melakukan pekerjaan menggunakan mesin
las.

Gambar 7. Wearpack
17

3.3 Jadwal Kegiatan


Pelaksanaan kegiatan praktik kerja lapangan (PKL) yang telah dilakukan
adalah menganalisa dan mempelajari cara perawatan dan perbaikan mesin yang ada
di PT Sumber Graha Sejahtera:

Tabel 1. Jadwal kegiatan

No Tanggal Waktu Uraian Catatan Kegiatan


1 23/08/2021 07: 15-15:00 Perkenalan diri dan pengenalan
lingkungan kerja
2 24/08/2021 07:15-15:00 Memperbaiki baut yang patah
pada mesin Glue dan
memperbaiki mesin Glue
3 25/08/2021 07:15-15:00 Memotong besi siku dan
pengelasan besi siku
4 26/08/2021 07:00-15:00 Memperbaiki piring roll yang
pecah
5 27/08/2021 - Libur perbaikan instalasi mesin
6 28/08/2021 - Libur perbaikan instalasi
7 31/08/2021 07:00-15:00 Memperbaiki hidrolik forklip dan
service forklip
8 01/09/2021 07:00-15:00 Meeting bersama mekanik dan
megelas kedudukan motor listrik
pada meja rotary
9 02/09/2021 - Izin Vaksinasi
10 03/09/2021 07:00-15:00 Pelumasan pada sliding cold press
dan memperbaiki pipa glue
11 04/09/2021 07:00-15:00 Pengelasan baut yang patah dan
memperbaiki roda lori yang patah
18

12 06/09/2021 07:00-15:00 Mengelas plat besi, merapikan


lasan menggunakan gerinda,
memotong plat besi
13 07/09/2021 07:00-15:00 Memasang selang pada Press
Dryer
14 08/09/2021 07:00-15:00 Mengelas tangga satpam dan
membuat tangga untuk drum
15 09/09/2021 07:00-15:00 Memperbaiki mesin hot press
16 10/09/2021 07:00-15:00 Menguji mesin hot press yang
sudah diperbaiki
17 11/09/2021 07:00-15:00 Membongkar rangkaiaan mesin
glue
18 13/09/2021 07:00-15:00 Membuat meja tangki pengaduk
bahan glue
19 14/09/2021 07:00-15:00 Membuka plat belt pada
Conveyor
20 15/09/2021 07:00-15:00 Memotong dan menyambung
besi-besi yang tidak terpakai
untuk latihan mengelas
21 16/09/2021 07:00-15:00 Memotong dan menyambung
besi-besi yang tidak terpakai
untuk latihan mengelas
22 17/09/2021 - Libur
23 180/9/2021 - Libur
24 20/09/2021 - Libur
25 21/09/2021 - Libur
26 22/092021 - Libur
27 23/09/2021 - Libur
28 24/09/2021 07:00-15:00 Memperbaiki pipa glue bocor
19

29 25/09/2021 07:00-15:00 Memotong besi sekaligus


pengelasan
30 27/09/2021 07:00-15:00 Ganti oil seal pada mesin cold
press
31 28/09/2021 07:00-15:00 Memperbaiki mesin press dryer
32 29/09/2021 07:00-15:00 Memperbaiki mesin rip saw
33 30/09/2021 07:00-15:00 Pelumasan pada rantai
34 01/10/2021 07:00-15:00 Pengelasan baut patah
35 02/10/2021 07:00-15:00 Membersihkan komponen mesin
cold press
36 02/10/2021 07:00-15:00 Memotong besi
37 04/10/2021 07:00-15:00 Memasang selang pada mesin
Press Drayer
38 05/10/2021 07:00-15:00 Membongkar rangkain Mesin
Glue
39 06/10/2021 07:00-15:00 Mengelas meja Mesin Rotary
40 07/10/2021 07:00-15:00 Menggrinda MesinRotary
41 08/10/2021 07:00-15:00 Menyambung Plat Mesin Glue
42 09/10/2021 07:00-15:00 Memperbaiki Mesin Press
Hidrolik
43 11/10/2021 07:00-15:00
44 12/10/2021 07:00-15:00
45 13/10/2021 07:00-15:00 Menguji mesinHot Press

46 14/10/2021 07:00-15:00 Memperbaiki kedudukan pada


mesin Glue
47 15/10/2021 07:00-15:00 Memasang seal pada hidrolik
mesin cold press
48 16/10/2021 07:00-15:00 Memasang plat pada mesin cold
press
49 18/10/2021 07:00-15:00 Pelumasan sliding
20

50 19/10/2021 07:00-15:00 Memeriksa kelahar rubber roll


51 20/10/2021 07:00-15:00 Memotong besi sekaligus
pengelasan
52 21/10/2021 07:00-15:00 Memperbaiki roda lori yang patah
53 22/10/2021 07:00-15:00 Pengecekan pipa steam
54 23/10/2021 07:00-15:00 Membaca buku referensi mesin-
mesin produksi

3.4 Kendala dan solusi


1. Kendala
Kendala yang dihadapi penulis selama melaksanakan Praktik Kerja
Lapangan (PKL) di PT. Sumber Graha Sejahtera adalah tidak adanya alat pelindung
diri yang diberikan pihak pabrik kepada mahasiswa magang yang melaksanakan
Praktik Kerja Lapangan (PKL).
2. Solusi
Solusi yang dilakukan penulis berdasarkan kendala yang ditemui selama
Praktik Kerja Lapangan (PKL) adalah penulis berinisiatif untuk mempersiapkan
alat pelindung diri (APD) agar terhindar dari kecelakaan kerja
BAB IV
HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1 Deskripsi data


4.1.1 Mesin Coldpress
Coldpress adalah mesin kempa dingin yang digunakan untuk
pembentukan Prebonding plywood agar plywood yang dihasilkan merekat
dengan sempurna antara satu layer dan layer lainnya (penetrasi glue)
sebelum kempa panas dilakukan. Mesin Coldpress merupakan mesin
pembantu di lini produksi plywood, yang digunakan untuk mempersingkat
waktu siklus mesin Hotpress dan meningkatkan kualitas kayu lapis, mesin
coldpress terutama digunakan untuk menekan venner perekatan sehingga
membuat perekatan veneer, dan kemudian dimasukkan ke mesin hotpress
untuk menekan.

Gambar 8. Mesin Coldpress

21
22

Mesin Coldpress bekerja menggunakan sistem hidrolik dan adapun


spesifikasi dari mesin coldpress bisa dilihat dari tabel berikut.
Adapun pada saat pengoperasian berlangsung terjadinya gagal press pada
mesin coldpress diantaranya:
1. Tekanan(pressure)
Pada umumnya plywood menggunakan tekanan sebesar 8 kg,
sedangkan untuk plywood campuran menggunakan tekanan sebesar 9
kg.ketika tekanan tersebut kurang dari standard, maka yang akan terjadinya
gagal press dalam pengoperasian tersebut.
2. Produk
Jika produk mengalami kegagalan dan kurang dari
tekanan(pressure) pada saat pengoperasian plywood, maka produk yang
dihasilkan akan mengalami kegagalan produk pada layer.

Tabel 2. Spesifikasi Mesin Coldpress

NO Data Mesin Coldpress


1 Model MH3248 x 60
2 Max. Total thrust 50t(1,6 kg/cm2)
3 Preasure of Hidrolik system 210 kg/cm2
4 Max. Platen opening 1000mm-1300mm
5 Hidrolik motor power 4KW
6 Net weight 2300kg
7 Cylinder Type 40-60
8 Overall dimension(L x w x H) 294 x 125 x 300 cm
9 Oil Cylinder 209 L
23

4.2 Dasar Teori


4.2.1 Fungsi mesin Coldpress
Mesin Coldpress digunakan untuk mempersingkat waktu siklus
Hotpress dan meningkatkan kualitas kayu lapis sebelum menempel kayu
lapis,
Mesin Coldpress memiliki fungsi yaitu:
1. Untuk menekan pinner hingga menjadi sebuah papan triplek
2. Untuk merekatkan lem pada benda kerja dengan system kerja mesin
tersebut.

4.2.2 Cara Pengoperasian Mesin Coldpress


1. Atur alat penunjuk tekanan pressure gauge dan sesuaikan dengan bahan
yang akan dikempa
2. Atur alat penunjuk waktu kempa timer dan sesuaikan dengan bahan yang
akan dikempa
3. Hidupkan switch untuk pengempaan dan pastikan slinder hidrolik dan pipa
hidrolik untuk naik turun meja pengempa agar tidak ada yang bocor.
4. Setelan penekan pada rantai pusher chain gunder harus sama rata agar posisi
bahan yang didorong ke meja, posisinya bisa sama center.
5. Naikan meja lift yang sudah terisi bahan yang sudah disusun oleh petugas
penyusun dibagian glue spreader hingga sejajar dengan lori yang akan
didorong masuk ke meja pengempa.
6. Setelah posisi meja lift sejajar dengan lori, lalu didorong secara bersamaan
oleh tenaga pendorong 2 orang ke jet roll sampai tepat diatas rantai.
7. Bahan dimasukkan ke atas meja kempa dengan didorong oleh pendorong
pada rantai konveyor tepat ditengah-tengah meja.
8. Tekan tombol down pengempaan.
9. Pastikan jarum penunjuk tekanan sudah sesuai dengan ketentuan.
10. Atur waktu pengempaan disesuaikan dengan bahan yang di press.
11. Setelah waktu pengempaan cukup, maka secara otomatis meja pengempa
akan naik.
24

12. Pastikan daya rekat prebonding sudah cukup baik.


13. Keluarkan bahan yang sudah di press dengan menggunakan
pendorong(pusher chain conveyor) menuju ke lori yang sudah disiapkan
tepat dimuka bahan tersebut.
14. Lakukan pengempaan ulang bila terjadi bahan belum lengket atau masih
lembek.
15. Pastiakan daya rekat cukup baik sehingga tidak ada bagian-bagian yang
masih lembek.
16. Pastikan tekanan pengempan dan waktunya harus tepat dengan bahan yang
di press.

4.2.3 Prinsip Kerja Mesin Coldpress


Berikut ini adalah diagram alir prinsip kerja pada mesin coldpress

Gambar 9. Prinsip Kerja Mesin Coldpres


25

4.2.4 Komponen Mesin Cold press


1. ON/OFF
ON/OFF adalah komponen panel listrik yang berfungsi sebagai triger/saklar
untuk menghubungkan atau memutuskan aliran listrik.

Gambar 10. ON/OFF

2. Motor Listrik
Motor Listrik adalah alat untuk mengubah energi listrik menjadi energi
mekanik.Alat yang berfungsi sebaliknya, mengubah energi mekanik menjadi energi
listrik disebut generator atau dinamo.

Gambar 11. Motor Listrik


26

3. Kopling
Kopling adalah alat yang digunakan untuk menghubungkan dua poros pada
kedua ujungnya dengan tujuan untuk mentransmisikan daya mekanis.

Gambar 12.Kopling

4. Pompa Hidrolik
Pompa hidrolik berfungsi untuk mensuplay fluida hidrolik pada tekanan
tertentu kepada sistem hidrolik. Pompa ini digerakan oleh motor listrik atau sebuah
mesin yang dihububungkan dengan sebuah sistem kopling. Sistem kopling yang
digunakan dapat berupa Belt dan roda gigi.

Gambar 13. Simbol Pompa Hidrolik Dengan penggerak Motor


27

5. Fluida Hidrolik/ Tangki Hidrolik


Sebagai tempat penyimpanan fluida hidrolik untuk mengakumulasi
perubahan volume fluida pada saat sistem bekerja. Pada tangki hidrolik juga
didesaian adanta sesuatu sistem untuk memisahkan udara dari fluida hidrolik,
karena adanya udara di dalam fluida dapat mengganggu kerja sistem

Gambar 14. Fluida Hidrolik/ Tangki Hidrolik

6. Filter
Filter adalah spare part yang penting berfungsi sebagai penyaringan
kotoran debu partikel lainnya yang masuk kedalam aliran sistem yang ada
didalam pelumas oli pada hidrolik, agar kotoran-kotoran tersebut tidak ikut
bersikulasi.

Gambar 15. Filter


28

7. Control Valve 4/3


Control Valve adalah instrument yang digunakan untuk memanipulasi suatu
aliran dengan cara mengatur buka tutup katup, katup jenis ini terdiri dari 4 lubang
yang hanya mengalirkan suatu jalur kelubang yang menuju rangakain selanjutnya
dan lubang yang lain menuju tangki, pada posisi normal valve dalam terbuka
untuk jalur rangkain selanjutnya dengan jumlah posisi 3.

Gambar 16. Control Valve

8. ActuatorDouble Acting Cylinder


Actuator sistem hidrolik adalah komponen yang melakukan aksi atau
meneruskan daya.Silinder kerja ganda mempunyai dua saluran (saluran masukan
dan saluran pembuangan).

Gambar 17.Actuator

4.2.5 Sistem Hidrolik


Sistem hidrolik adalah sebuah rangkaian komponen yang memanfaatkan zat
cair (fluida) untuk menghasilkan energi mekanis pada mesin. Sistem hidrolik
merupakan suatu bentuk perubahan atau pemindahan daya dengan menggunakan
29

media penghantar berupa fluida cair untuk memperoleh daya yang lebih besar dari
daya awal yang dikeluarkan. Fluida diubah tekanannya oleh pompa hidrolik yang
kemudian diteruskan ke komponen silinder kerja melalui pipa-pipa saluran dan
katup-
katup. Sehingga tercipta gerakan translasi batang piston dan silinder kerja yang
diakibatkan oleh tekanan fluida pada ruang silinder dimanfaatkan untuk gerak maju
dan mundur.
4.2.6 Cara kerja sistem hidrolik
Sistem hidrolik dapat menghasilkan energi mekanis dengan memanfaatkan
zat cair. Zat cair tersebut diolah dengan seperangkat komponen dan melalui
serangakaian proses sehingga akhirnya menjadi gerakan.
Apabila beban F diletakkan di silinder kecil, tekanan P yang dihasilkan akan
diterusakan ke silinder besar (P=F/A berbeban dibagi luas penampang silinder).
Dapat diketahui besarnya F2 dipengaruhi oleh besar kecilnya luas penampang dari
piston A2 dan A1.Dalam sistem hidrolik hal ini dimanfaatkan untuk merubah gaya
tekan fluida yang dihasilkan oleh pompa hidrolik untuk mengggeserkan silinder
kerja maju dan mundur maupun naik/turun sesuai letak silinder. Daya yang
dihasilkan silinder kerja hidrolik, lebih besar dari daya yang dikeluarkan oleh
pompa.Besar kecilnya daya yang dihasilkan oleh silinder hidrolik dipengaruhi besar
kecilnya luas penampang silinder kerja hidrolik.

Gambar 18. Fluida dalam pipa menurut hukumpascal


30

4.2.7 Teori Analisa Kerusakan


Analisa kerusakan adalah merupakan salah satu teknik analisa yang saat ini
berkembang. Tujuan analisa ini adalah untuk mengetahui penyebab terjadinya
kerusakan yang spesifik dari peralatan, perlengkapan, proses dan material baku
yang digunakan serta untuk menentukan tindakan pencegahan agar kerusakan tidak
terulang.
Cara-cara melakukan analisa kerusakan mesin yaitu:
1. Cara statiskal
Analisa kerusakan secara statiskal biasanya lebih memperhatikan
ketergantungan mekanisme kerusakan terhadap waktu, dan biasanya terjadinya
kerusakan tidak begitu diperhatikan.Dengan menggunakan analisa kerusakan
secara statiskal dapat ditentukan persentase peralatan atau mesin dalam keadaan
layak pakai.
2. Cara Teknikal
Analisa kerusakan teknikal perlu dilakukan untuk menentukan sebab-sebab
kerusakan. Ada dua macam kerusakan peralatan atau mesin yaitu :
a. Kerusakan semi kritis
Pada kerusakan semi kritis suku cadang dapat diperbaiki dalam waktu
singkat tanpa harus dilakukan pergantian suku cadang untuk dapat digunakan
kembali.
b. Kerusakan kritis
Pada kerusakan kritis peralatan tidak dapat diperbaiki lagi sehingga harus
diganti. Biasanya untuk kerusakan kritis ini dapat mempengaruhi lancarnya suatu
proses produksi itu sendiri.
4.2.8 Teori Perbaikan
Perbaikan adalah proses pergantian dan penyetelan bagian tertentu alat agar
dapat berfungsi sebagaimana mestinya.
Cara-cara melakukan perbaikan pada mesin :
1. Membentuk tim khusus perawatan mesin
2. Selalu menyediakan suku cadang
3. Melakukan kalibrasi mesin.
31

4.2.9 Perbaikan berdasarkan kerusakan pada komponen mesin coldpress


1. Motor listrik
a. Rewinding motor induksi
Perbaikan yang dapat kita lakukan untuk memperbaiki kerusakan pada
lilitan adalah melilit ulang (rewinding).

b. Penggantian bearing
Jika tidak melakukan penggantian bearing sesuai ketentuan, maka akan bisa
menimbulkan vibrasi pada motor listrik, bahkan dapat menyebabkan motor
mengalami kerusakan pada rotor yang tidak balance dapat menyentuh lilitan dan
merusaknya.
c. Balancing rotor
Balancing rotor diperlukan ketika mengganti bearing. Karena bearing yang
aus bisa jadi telah menyebabkan vibrasi dan membuat konstruksi rotor yang tidak
balance lagi.

2. Kopling
Overhaul perbaikan kopling ditempuh jika kopling tersebut mengalami
kerusakan pada piringan kopling, bantalan pembebas, dan tutup kopling. Dan
selanjutnya dapat dilakukan penggantian pada kerusakan kerusakan tersebut
3. Pompa Hidrolik
a. Penggantian Gear pompa
Angkat gear housing dengan hati-hati agar tidak merusak permukaan mesin,
Gunakan obeng atau batang pendorong jika diperlukan. Lepaskan drive dan idler
dari cover porosnya dengan hati-hati agar tidak merusak permmukaan mesin. Agar
tetap menyatu harus memasang drive dan idler gear Kembali secara bersamaan,
karena keduanya bekerja secara bersamaan.
b. Mengganti pipa
Masalah yang dialami oleh pompa hidrolik adalah terjadinya kebocoran
pada system. Maka dengan cara memperbaiki pompa hidrolik dilakukan dengan
mengganti pipanya.
32

4.3 Analisa Data


Adapun analisa data yang akan dibuat pembahasannya adalah :
1. Melakukan analisa gagal press pada mesin coldpress
2. Melakukan perbaikan gagal press pada mesin coldpress.

4.4 Pembahasan
4.4.1 Melakukan analisa gagal press pada mesin coldpress
Adapun pada saat pengoperasian berlangsung terjadinya gagal press pada
yang diketahui dari tekanan preassure lemah atau dari produk yang tidak terpress
sempurna dan dapat dianalisa dengan cara sebagai berikut :
1. Daya tekanan lemah (low pressure) dan standar di pressure gauge 9 kg (149 bar)
Melemahnya daya tekan pada mesin press hidrolik bisa diakibatkan oleh
kebocoran oli pada beberapa bagian, selain itu ada kerusakan pada beberapa
komponen yang bisa menjadi penyebabnya yaitu Silinder hidrolik, pompa hidrolik,
control valve, Hose, kuantitas dan kualitas oli.
a. Silinder Hidrolik/ Aktuator
Penyebab terjadinya kebocoran pada bagian ini bisa diakibatkan oleh seal
yang sudah rusak, dikarenakan masa pakai yang sudah lama yang bisa
menyebabkan terjadinya kerusakan pada seal tersebut dikarenakan batang silinder
lecet ataupun yang sudah aus.

Gambar 19. Silinder Hidrolik

b. Pompa Hidrolik
33

Penyebab terjadinya kebocoran diakibatkan oleh mechanic seal yang sudah


rusak ataupun gear pump yang sudah aus.

Gambar 20. Pompa Hidrolik

c. Control Valve
Control Valve yang sudah mengalami kerusakan pada seal pastinya bisa
membuat tekanan menjadi berkurang, karena pada bagian tersebut besarnya flow
dan tekanan diatur.

Gambar 21. Control Valve

d. Hose
34

Penyebab kebocoran pada area ini biasanya diakibatkan oleh masa pakai
pipa ataupun hose yang sudah lama, maka dilakukan pergantian sebelum pipa
tersebut mengalami kebocoran ataupun pecah.

Gambar 22. Kebocoran pipa

e. Kuantitas dan kualitas oli


Penggunaan oli lama-kelamaan akan menjadi keruh dan menghitam.
Biasanya disebabkan adanya kontamiasi di dalam oli hidrolik sehingga
menyebabkan tergoresnya komponen yang bergesekan terus menerus. Pastikan
kualitas oli hidrolik memang sudah teruji bersih dengan sesuai standar viskositas
yang dibutuhkan oleh mesin dengan demikian oli dapat meningkatkan
pemeliharaan peralatan, dan meninimalkan kebocoran dan memastikan
pengoperasian hidrolik yang tepat.

2. Produk
a. Tanda plywood mengalami precure lem
Pada saat proses produksi plywood, sering terjadi cacat produksi dalam
layer,
Tahapan terjadinya precure lem atau gagal press dari ketebalan layer dimulai dari
plywood yang berada di penyusunan mesin glue spreader, dilanjutkan dengan
plywood ditekan di mesin coldpress.
35

Gambar 23. Ketebalan pada layer


1. Ketebalan lapisan plywood 2,5 mm, 3 lapis
Plywood dengan ketebalan lapisan 2,5 mm merupakan lapisan plywood
yang paling tipis. Lapisannya tersusun 3 lapis atau 3 ply apabila melebihi ketebalan
lapisan, mengindifikasikan kurangnya tekanan hidrolik saat pengoperasian
sehingga tidak lengket dengan sempurna dan mengalami precure lem.
2. Ketebalan lapisan plywood 5 mm, 5 lapis
Plywood dengan ketebalan lapisan 5 mm merupakan lapisan plywood yang
paling tipis.Lapisannya tersusun 5 lapis atau 5 ply apabila melebihi ketebalan
lapisan, mengindifikasikan kurangnya tekanan hidrolik saat pengoperasian
sehingga tidak lengket dengan sempurna dan mengalami precure lem.
3. Ketebalan lapisan plywood 7 mm, 7 lapis
Plywood dengan ketebalan lapisan 7 mm merupakan lapisan plywood yang
paling tipis.Lapisannya tersusun 7 lapis atau 7 ply apabila melebihi ketebalan
lapisan, mengindifikasikan kurangnya tekanan hidrolik saat pengoperasian
sehingga tidak lengket dengan sempurna dan mengalami precure lem.
4.4.2 Melakukan perbaikan gagal press pada mesin coldpress
a. Silinder hidrolik
1. Buka cap menggunakan kunci dan dibantu menggunakan pipa agar tidak sulit
untuk dibuka untuk menguras oli yang ada di silinder
2. Kemudian Tarik dibagian Rod piston nya
36

Gambar 24. Bagian rod piston


3. Kemudian membuka bagian clevis dan bagian Cap/Gland
4. Buka baut yang ada di piston silindernya untuk melepaskan rod piston
5. Mengganti seal yang ada di silinder
6. Selanjutnya bersihkan semua bagian bagian dari silinder hidrolik
7. Lalu pasang Kembali seal yang baru ke bagian cap nya.

Gambar 25. Pemasangan seal


8. Memasang Kembali piston nya ke rod piston nya
9. Dan memasang Kembali baut pengunci nya di bagian piston nya
10. Kemudian memasang capnya ke rod piston nya
11. Sebelum memasang kembali rod piston nya ke silinder, cek terlebih
dahulu bagian silinder apakah sudah bersih.
12. Kemudian pasang rod piston nya ke bagian silinder
13. Dan kencangkan bagian cap nya.
b. Pompa Hidrolik
37

1. Perbaikan pada seal pompa hidrolik


a. Melepas baut pengikat rumah bantalan/lagger dengan rumah impeller
b. Melepas impeller dan bagian dinamis mechanical seal
c. Melepas baut pengikat rumah seal
d. Mengeluarkan mechanical seal
e. Melakukan penggantian pada seal tersebut

Gambar 26. Seal hidrolik


f. Benda kerja (rumah seal) dengan memutar benda kerja dengan tangan,
sampai di dapat putaran benda kerja yang sinkron
g. Melakukan uji pemasangan seal, jika sudah tepat lepas benda kerja
h. Memasang mechanical seal pada poros selanjutnya dipasang pada rumah
seal

Gambar 27. Pemasangan seal


i. Memasang klem pengikat antara poros imprller dengan poros bantalan
j. Kemudian tutup bagian Impeller.
2. Perbaikan pada gear pump pompa hidrolik
38

a. Siapkan gear pump dan bahan yang akan dibutuhkan


b. Tandai pada bagian gear pump terlebih dahulu agar memudahkan dalam
Langkah memasang
c. Letakkan gear pump pada ragum agar mudah melakukan pembongkaran
d. Buka baut yang terdapat pada gear pump menggunakan kunci kombinasi,
dan putar berlawanan arah jarum jam.

Gambar 28. Pelepasan baut pada gear pump


e. Lepas dan pisahkan housing front dengan cara dipukul menggunakan palu
karet
f. Pisahkan rear housing
g. Pisahkan housing pump dan juga front housing
h. Lepaskan drive gear terlebih dahulu kemudian lepas driven gear

Gambar 29. Pemasangan gear pump

i. Pasang dan rakit rear housing dan seal seal nya


j. Pasang driven gear terlebih dahulu, kemudian pasang drive gear
39

k. Masukkan housing ke dalam rakitan gear pada rear housing


l. Pasang rakitan housing dengan main housing sesuai marking yang ditandai
sebelumnya dan pasang baut menggunakan kunci kombinasi dan kencangkan
searah jarum jam.
c. Control Valve
Perbaikan seal yang rusak pada control valve hidrolik
1. Bersihkan semua area valve yang akan diganti pada seal nya
2. Lepaskan semua seal yang ada di control valve tersebut

Gambar 30. Seal pada valve


3. Kemudian ganti semua seal yangakan diganti
4. Lalu masukkan seal yang sudah diganti tersebut, kamudian kencangkan seal
dengan maksimal.

d. Hose
Perbaikan pada hose hidrolik
1. Pastikan ulir konektor dilapisi dengan seal agar pada saat dipasang tidak terjadi
kebocoran
2. Kemudian siapkan kunci inggris untuk mengencangkan konektor tersebut
3. Setelah itu pasang konektor yang baru pada benda kerja yang akan dipasang
dan putarlah dengan tangan kea rah kanan atau searah dengan putaran jarum
jam
4. Lalu kencangkan konektor tersebut dengan kunci inggris yang sudah disiapkan
40

5. Dan putarlah konektor tersebut sampai benar-benar kencang dan sesuai


kebutuhan.

Gambar 31. Pemasangan hose

e. Perbaikan Kuantitas dan Kualiatas Oli


1. Penggantian Oli
a. Mengeluarkan oli pada oil tank dengan cara membuka kran pembuangan
oli pada bagian bawah oil tank.
b. Membuka penutup oil tank. Membersihkan oil tank dari kotoran-kotoran
yang terbawa oleh oli yang lama.
c. Membersihkan filter oli dengan menggunakan minyak solar
d. Memasang kembali filter oli, kemudian mengisikan oli hidrolik baru
kedalam oil tank, dan memasang Kembali penutup oil tank.
e. Memastikan oil level tidak melebihi batas maksimum ataupun minimum
sebelum menutup oil tank.

Gambar 32. Pengisian oli hidrolik


41

2. Penambahan Oli
a. Buka semua baut pada penutup oli hidrolik
b. Dan tambahkan oli hidrolik sampai batas maxsimum

Gambar 33. Penambahan oli hidrolik


c. Kemudian bersihkan bagian penutup oli tersebut
d. Pasang kembali semua baut untuk menutup oli hidrolik dengan
maksimal.
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan
1. Analisa gagal press mesin coldpress
Berlangsungnya gagal press dikarenakan dari tekanan preasure lemah atau
dari produk yang tidak terpress dengan sempurna dan dianalisa dengan cara :
a. Daya tekanan lemah low pressure dan standar di pressure gauge 9 kg (149 bar)
Karena diakibatkan oleh kebocoran oli pada beberapa bagian, dan beberapa
komponen yang menjadi penyebabnya yaitu silinder hidrolik, pompa hidrolik,
control valve, hose, kuantitas dan kualitas oli.
b. Produk
Pada saat proses produksi plywood, sering terjadi cacat produksi dalam
layer, karena melebihi ketebalan lapisan layer 3 ply ketebalan 3 mm, 5 ply
ketebalan 5 mm, 7 ply ketebalan 7 mm.mengindifikasikan kurangnya tekanan
hidrolik saat pengoperasian sehingga tidak lengket dengan sempurna dan akan
mengalami precure lem.

2. Perbaikan gagal press pada mesin coldpress


1. Melakukan perbaikan kerusakan seal pada silinder hidrolik dengan cara
mengganti seal
2. Melakukan perbaikan kerusakan seal dan gear pump pada pompa hidrolik
dengan cara mengganti seal dan gear pump
3. Melakukan perbaikan kerusakan seal pada control valve dengan cara mengganti
seal
4. Melakuakan perbaikan kerusakan konektor hose dengan cara mengganti
konektor
5. Melakukan penggantian dan penambahan oli.

42
43

5.2 Saran
1. Perlunya proses perbaikan pada komponen komponen mesin Coldpress serta
penggantian yang sudah rusak atau tidak dapat digunakan lagi.Untuk menjaga agar
mesin bekerja secara optimal dan tidak terjadinya gagal press pada saat proses
produksi di PT. Sumber Graha Sejahtera.

2. Sebaiknya PT. Sumber Graha Sejahtera lebih meningkatkan keperdulian


terhadap Kesehatan dan Keselamatan Kerja bagi seluruh karyawan, apabila
keperdulian terhadap Kesehatan dan Keselamatan Kerja karyawan tergolong tinggi,
maka aktifitas karyawan semakin semangat dalam meningkatkan kinerja karyawan
dan produktivitas perusahaan.
DAFTAR PUSTAKA

Tim Penyusun. (2012). Buku Panduan Kegitan PKL Mahasiswa (Praktek Kerja
Lapangan). Politeknik Jambi
Fery Rusdiyan.(2017) Dasar hidrolik dan pneumatik
https://materialengineeringranggaagung.wordpress.com/2017/07/06/failure-
analysis-analisis-kegagalan/
http://artikel-teknolohi.com/komponen-sistem-hidrolik/2/
https://hydraulic.co.id/perbaikan-mesin-press-hidrolik/
ManualBook Mesin Coldpress plywwod Maintenance

44
45
46
47
48
49
50
51
52
53
54

Anda mungkin juga menyukai