Anda di halaman 1dari 35

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

TEKNOLOGI MENJAHIT
( MACAM-MACAM KELIM )

Disusun oleh :
Inu Mahmudah (5403419015)

PROGRAM STUDI S1 PENDIDIKAN TATA BUSANA


JURUSAN PENDIDIKAN KESEJAHTERAAN KELUARGA
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI SEMARANG
2020/2021
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Satuan Pendidikan : SMK
Mata Pelajaran : TEKNOLOGI MENJAHIT
Kelas/Semester : X/2 (Genap)
Sub Materi : MACAM-MACAM KELIM
Alokasi Waktu : 1 x 2 JP (45 menit)

A. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi dasar
3.2 Menjelaskan pengetian kelim dan jmacam-macam kelim
4.2 Membuat macam-macam kelim
B. Tujuan Pembelajaran
1. Setelah disajikan PPT tentang materi kelim, siswa dapat menjelaskan pengertian kelim
2. Setelah mengamati PPT tentang materi kelim, siswa mampu mengidentifikasi macam-
macam kelim
3. Setelah mengamati PPT tentang materi kelim, siswa dapat menjelaskan langkah-langkah
membuat kelim
4. Setelah mengamati PPT tentang materi kelim, siswa dapat membuat macam-macam kelim
yang telah ditentukan
C. Metode Pembelajaran
1. Pendekatan pembelajaran : Saintific
2. Strategi pembelajaran : Ceramah, demonstrasi, penugasan dan praktik
D. Media Pembelajaran
1. Power Point
2. Modul/ Bahan ajar
3. Video Pembelajaran : https://youtu.be/wWSXFAChI8w
E. Sumber Belajar
1. Website Fitinline.com tentang macam-macam kelim
Pengarang : Fitinline
Nama Page : 10 Jenis kelim pada pakaian beserta teknik menjahitnya
Link : https://fitinline.com/article/read/10-jenis-kelim-pada-pakaian-beserta-teknik-
menjahitnya/
2. Buku Tata Busana Jilid 1
Pengarang : Ernawati, dkk.
Diterbitkan oleh Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan Direktorat Jenderal
Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah Departemen Pendidikan Nasional Tahun
2008
Pdf dapat diakses melalui link : https://bsd.pendidikan.id/data/SMK-
10/Tata_Busana_Jilid_1_Ernawati_dkk_2008.pdf
3. Modul
Penulis = Inu Mahmudah
Tahun = 2020
4. Video Pembelajaran
Youtube Nuima_by Inu : https://youtu.be/wWSXFAChI8w

F. Kegiatan Pembelajaran
 Pertemuan Pertama (Materi)
1. Pendahuluan
 Mengawali kegiatan pembelajaran dengan salam
 Kemudian menyiapkan secara jasmani dan rohani, dilanjutkan dengan berdoa
 Pendidik menanyakan kehadiran siswa (presensi)
 Menyampaikan apresepsi dan memotivasi siswa secara komunikatif dengan
menampilkan beberapa macam kelim
 Menyampaikan tujuan pembelajaran
2. Kegiatan inti
 Menyajikan materi dengan menampikan PPT mengenai kelim
 Memberikan pertanyaan kepada siswa tentang materi kelim
 Kemudian mempersilahkan siswa untuk bertanya mengenai materi kelim yang
belum faham
 Pendidik memberi perintah kepada siswa untuk menganalisis pakaian yang mereka
atau teman mereka pakai dengan mengamati penyelesaian pakaian yang dikenakan
 Setelah itu pendidik memerintahkan salah satu siswa untuk menjelaskan di depan
kelas apa yang sudah diperoleh
 Pendidik memberikan apresiasi kepada siswa yang bersedia untuk
mempresentasikan hasilnya di depan kelas
3. Penutup
 Pendidik bersama siswa membuat kesimpulan tentang materi kelim
 Mengevaluasi pemahaman siswa dengan memberikan pertanyaan
 Menginformasikan kegiatan selanjutnya
 Menutup pembelajaran dengan salam
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
(RPP)
Satuan Pendidikan : SMK
Mata Pelajaran : TEKNOLOGI MENJAHIT
Kelas/Semester : X/2 (Genap)
Sub Materi : MACAM-MACAM KELIM
Alokasi Waktu : 1 x 2 JP (45 menit)

F. Kompetensi Dasar dan Indikator Pencapaian Kompetensi


Kompetensi dasar
3.3 Menjelaskan pengetian kelim dan jmacam-macam kelim
4.2 Membuat macam-macam kelim
G. Tujuan Pembelajaran
5. Setelah disajikan PPT tentang materi kelim, siswa dapat menjelaskan pengertian kelim
6. Setelah mengamati PPT tentang materi kelim, siswa mampu mengidentifikasi macam-
macam kelim
7. Setelah mengamati PPT tentang materi kelim, siswa dapat menjelaskan langkah-langkah
membuat kelim
8. Setelah mengamati PPT tentang materi kelim, siswa dapat membuat macam-macam kelim
yang telah ditentukan
H. Metode Pembelajaran
3. Pendekatan pembelajaran : Saintific
4. Strategi pembelajaran : Ceramah, demonstrasi, penugasan dan praktik
I. Media Pembelajaran
4. Power Point
5. Modul/ Bahan ajar
6. Video Pembelajaran : https://youtu.be/wWSXFAChI8w
J. Sumber Belajar
5. Website Fitinline.com tentang macam-macam kelim
Pengarang : Fitinline
Nama Page : 10 Jenis kelim pada pakaian beserta teknik menjahitnya
Link : https://fitinline.com/article/read/10-jenis-kelim-pada-pakaian-beserta-teknik-
menjahitnya/
6. Buku Tata Busana Jilid 1
Pengarang : Ernawati, dkk.
Diterbitkan oleh Direktorat Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan Direktorat Jenderal
Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah Departemen Pendidikan Nasional Tahun
2008
Pdf dapat diakses melalui link : https://bsd.pendidikan.id/data/SMK-
10/Tata_Busana_Jilid_1_Ernawati_dkk_2008.pdf
7. Modul
Penulis = Inu Mahmudah
Tahun = 2020
8. Video Pembelajaran
Youtube Nuima_by Inu : https://youtu.be/wWSXFAChI8w

F. Kegiatan Pembelajaran

 Pertemuan kedua (praktek)


1. Pendahuluan
 Mengawali kegiatan pembelajaran dengan salam
 Dilanjutkan melafalkan doa yang diopimpin ketua kelas
 Pendidik menanyakan kehadiran siswa
 Pendidik menyampaikan apresepsi mengenai materi yang telah disampaikan di
pertemuan sebelumnya
 Mengingatkan kembali tujuan pembelajaran mengenai materi kelim
2. Kegiatan inti
 Pendidik memerintahkan siswa untuk menyiapkan alat dan bahan praktek yang telah
disampaikan pada pertemuan sebelumnya untuk pembuatan fragmen kelim
 Kemudian pendidik membagian modul yang berisi langkah-langkah pembuatan
kelim dan membagian link video pembuatan kelim
 Pendidik mempersilahkan siswa untuk mulai mempraktikkan pembuatan fragmen
kelim
 Pendidik berkeliling melihat kondisi siswa, dan menanyakan apakah ada yang
kesulitan dalam membuat kelim
 Jika ada yang mengalami kesulitan pendidik membantu siswa dalam memecahkan
kesulitannya
3. Penutup
 Pendidik bertanya kepada siswa apakah pembuatan praktik sudah selesai
 Pendidik memberikan perintah kepada siswa untuk membuat laporan yang berisi
pengertian kelim, macam-macam elim, dan langkah-langkah pembuatan kelim sesui
dengan yang telah dipraktikkan
 Kemudian pendidik menyimpulkan kegiatan praktek tentang kelim
 Pendidik menutup pembelajaran dengan salam
A. Penilaian Hasil Belajar
Teknik penilaian
a. Sikap (Spiritual dan Sosial)
b. Pengetahuan
1) Tes tertulis
2) Tes Lisan
3) Penugasan
4) Portfolio
c. Ketrampilan
1) Kinerja
2) Teknik
3) Proyek
4) Portfolio

Semarang, .........................................
Mengetahui,
Kepala SMK .................................. Guru Mata Pelajaran
....................................................... .........................................................
NIP................................................. NIP...................................................
B. Lampiran Penilaian Pembelajaran
1. Teknik Penilaian : Tes lisan, Tes tertulis, Portofolio
2. Bentuk Penilaian : Pilihan ganda, Essay
3. Instrumen Penilaian :
a. Penilaian Sikap
Skor
No Apek Penilaian
1 2 3 4 5
1 Kerajinan
2 Ketekunan
3 Tanggung jawab
4 Kedisiplinan
5 Kerjasama
6 Tenggangrasa
7 Kejujuran
Total Skor
Keterangan :
1= sangat kurang
2= kurang
3= cukup
4= baik
5= sangat baik

b. Penilaian Pengetahuan
Jenis Penilaian
Skor Total Skor
No Nama Tes
Penugasan Portofolio Maksimal Skor Akhir
Tertulis
1
2
3
4
5
6
7
Dst.
Skor konversi dalam skala 1-5
Skor diperoleh: ________ x 5 = skor konversi / akhir
Skor maksimal:
1= sangat tidak baik
2= tidak baik
3= cukup
4= baik
5= sangat baik

C. Program Tindak Lanjut:


1. Bagi siswa yang nilainya kurang dari KKM akan dilakukan remidial.
2. Bagi siswa yang nilainya diatas KKM akan dilakukan pengayaan.
Contoh Alat Evaluasi Pembelajaran yang akan Digunakan

A. Contoh alat evaluasi tes tertulis


Soal pilihan ganda
1. Penyelesaian bagian busana yang dilipat dengan teknik tertentu....
a. Depun
b. Kampuh
c. Serip
d. Golbi
e. Kelim
2. Perhatikan gambar dibawah ini!

Gambar tersebut merupakan kelim....


a. Kelim biasa
b. Kelim sungsang
c. Kelim konveksi
d. Kelim rompok
e. Kelim feston
3. Tusuk untuk menyelesaikan kelim pada kain tembus terang yaitu tusuk....
a. Flanel
b. Feston
c. Kelim
d. Balut
e. Tikam jejak
4. Berikut ini langkah-langkah pembuatan kelim
1) Dilipitkan pinggir rok, selebar yang dinginkan dan di bantu dengan jelujur;
2) Dijahit dengan tusuk flanel yang satu diatas keliman tidak tembus sampai keluar
dan yang satunya dibawah kelim dekat pinggir lipatan dengan langkah mundur;
3) Hasil dari bagian baik hanya tampak satu baris dengan jarak 0.5 CM

Langkah-langkah diatas merupakan pembuatan kelim....

a. Kelim rol
b. Kelim Obras / kelim tusuk flanel
c. Kelim konveksi
d. Kelim sungsang
e. Kelim rompok
5. Jarak antara tusuk dalam penyelesaian kelim adalah....
a. 0,5 – 1 cm
b. 1 cm – 1,5 cm
c. 13 mm – 0,6 mm
d. 1,5 cm – 2 cm
e. 2 cm – 2,5 cm

Kunci jawaban:

1. E
2. A
3. C
4. B
5. A
Soal Essay

1. Jelaskan pengerian kelim!


2. Jelaskan cara menyelesaikan kelim dengan tusuk flanel

Kunci jawaban

1. Pengertian kelim adalah penyelesaian tepi dari bagian busana yang dilipat mengarah
ke bagian buruk kain.
2. Cara menyelesaikan kelim dengan tusuk flanel:
- Tepi bahan kelim diobras
- Lipat kelim selebar kelim yang ditentukan kemudian dijelujur dan dipres
- Lekatkan kelim dengan tusuk flanel secara teratur dengan mengambil 1 atau 2 helai
serat kain, pada jarak yang teratur. Maksimal jarak antar tusuk kurang lebih 1 cm.

Soal untuk praktik

 Contoh alat evaluasinya yaitu guru memberikan tugas tertulis kepada siswa untuk
membuatkan beberapa jenis kelim, kemudian siswa melakukan praktik dengan
membuat fragmen kelim sesuai dengan soal yang diberikan oleh guru tersebut.
Contoh soal:
1. Buatlah fragmen dari macam-macam kelim yang sudah kalian pelajari!
2. Buatlah fragmen pola lengan, kemudian jahit dengan penyelesaian pada bahu
menggunakan kelim konveksi! (soal praktik saat Ujian Tengah Semester)

Kriteria penentuan skor:

1. Pilihan ganda
Skor = jumlah jawaban benar X 20 (skala 0-100)
2. Essay = jumlah jawaban benar X 50 (skala 0-100)
3. Penilaian praktik Aspek yang dinilai:
a. Ketepatan waktu pengumpulan
b. Ketepatan hasil praktik dengan soal yang diberikan
c. Kerapihan jahitan

Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) = 75


Program tindak lanjut

1. Remidial Peserta didik yang belum mencapai KKM diberi tugas untuk mencari 3 busana yang
ada dirumah, lali di analisis kelim apa yang ada pada busana tersebut. Setelah 2 hari Pendidik
mengevaluasi kemajuan kompetensi peserta didik dalam menganalisis kelim pada busana.
Kemudian Pendidik melaksanakan penilaian remedial.
2. Pengayaan Bagi peserta didik yang mempunyai nilai di atas KKM diberi pengayaan berupa
tugas mandiri untuk membuat laporan hasil evaluasi tentang kelim yang telah dipelajari (berisi
langkah-langkah dan gambar produk). Memberikan apresiasi terhadap hasil kerja peserta didik
(misal: dipajang, digandakan, diumumkan terbuka).
MATERI PEMBELAJARAN

MODUL

KELIM

Inu Mahmudah – 2020

A. Pengertian
Penyelesaian bagian yang dilipat dengan teknik tertentu. Setiap kelim terdiri dari tiga
bagian, yaitu (1) lipat dalam yang masuk ke bagian dalam; (2) lebar kelim yang terlihat pada
bagian buruk kain; (3) kelimnya yang terlihat pada bagian baik kain. Lebar kelim dan kelim
sama lebar. Kampuh yang dibutuhkan untuk setiap kelim ialah lebar kelim di tambah lipat
dalam, umumnya lebar 0,5 cm sampai 0,75 cm.

1. Kelim Biasa
Kelim diselesaikan dengan cara tiras kampuh dengan lebar 2-4 cm dilipat 0,5 cm dan
dilipat lagi sesuai batas kampuh dan dijahit tangan dengan tusuk kelim bagian baik
diambil 1-2 serat saja.
2. Kelim Sungsang
Kelim ini diselesaiakan seperti kelim biasa bagian baik terlihat tusuk datar serat 1-2
serat. Tetapi penyelesaian bagian buruk terlihat dan diselesaikan dengan tusuk balut.
3. Kelim rompok pada kain tebal
Kelim ini diselesaikan dengan kumai serong dan tusuk kelim sungsang
4. Kelim pada garis lengkung
Pada kelim ini harus diperhatikan letak kelim pada pakaian. Bila kelim tidak mau pipih,
maka pada jarak tertentu dilipat-lipat kecil. Cara lain untuk memipihkan kelim ialah
pada tepi yang akan diletakkan di kerut dan sisanya dibagi rata
5. Kelim Konfeksi
Kelim ini biasa digunakan disuatu konfeksi karena termasuk penyelesaian tepi yang
cukup simple dan cepat. Cara penyelesaiannya : Tiras kampuh dengan lebar 2-4 cm
dilipat 0,5 cm dan dilipat lagi sesuai batasan kampuh dan diselesaiakn dengan disetik
langsung ke pakaian.

6. Kelim Obras
Kelim ini diselesaikan dengan mengobras bagian tepi kampuh yang akan dikelim dan
melipatnya sesuai batas kelim kemudian diselesaiakan dengan jahit tangan yaitu tusuk
flanel.
7. Kelim Rol
Kelim ini biasa digunakan untuk pakaian yang terbuat dari kain tembus terang. Cara
penyelesaiannya dengan dipilin sedikit demi sedikit bagian tepi kain (pakaian),
kemudian diselesaiakan dengan dijahit tangan yaitu tusuk kelim dengan jarak 0,5-1 cm.
Buku Tata Busana Jilid 1

Pengarang : Ernawati, dkk.

Teknik Menjahit Bagian-bagian Busana

1. Menjahit Tepi Pakaian Menjahit tepi pakaian yang terdapat pada garis leher, kerung lengan,
tepi kelim (bawah rok, blus, ujung lengan) dan sebagainya. Penyelesaian ini dapat berupa
depun, serip, rombak dan lainlain.Untuk lebih jelasnya dapat dilihat satu-persatu.
a. Teknik mengelim
Mengelim/lebar kelim bervariasi sesuai dengan model serta jenis bagian busana yang akan
di kelim. Untuk bagian bawah busana lebar kelim berkisar dari 1 s.d 5 cm. Untuk gorden
agar lebih seimbang lebar kelim 5 s.d 7 cm dan ada juga yang lebih lebar dari itu, yang
penting ada keseimbangan antara lebar,panjang/tinggi gortden tersebut. Kelim dapat
dilakukan dengan tangan dan dengan mesin, supaya hasil yang didapatkan lebih indah dan
bagus kelim dapat dikerjakan dengan tangan.
1) Mengelim Mengelim dipakai untuk bawah rok, blus, kebaya, ujung lengan dsb.
Untuk mengelim bagian-bagian busana tesebut di atas, lebar kelim berkisar antara 3 s.d
5 cm,caranya:
a) Lipatkan pinggir rok sesuai lebar yang kita inginkan.
b) Tirasnya dilipatkan kedalam lebih kurang 1 cm dan dibantu dengan jelujuran.
c) Kemudian di sum dengan jarum, upayakan dalam lipatan betul-betul rata dan dijahit
dengan jarum tangan. Mengelim/menusukkan benang kebahan pada bagian bawah
lebih kurang 3 helai benang, sehingga tidak kelihatan bekas tusukannya, cara ini
dilakukan terus-menerus sampai selesai. Supaya hasilnya kuat dan hasil tusukan
tidak gampang lepas lebih kurang setiap 6 langkah tusukan dimatikan agar tidak
lepas.

2) Kelim sumsang
Teknik mengerjakan/caranya sama dengan mengelim, tapi beda kerjanya pada cara
memasukkan jarumnya yaitu dua kali dalam satu lubang sehingga benangnya mati dan
tidak mudah lepas. Jika ada yang putus kegunaan sama dengan mengelim.

3) Kelim tusuk flanel


Kelim tusuk flanel yaitu kelim yang bahan pinggirnya di obras, tanpa melipatnya
kedalam. Terutama dipakai untuk teknik pengerjaan yang kelimnya lebih rapi dan lebih
berkualitas dan juga untuk bahan yang tebal, untuk rok, blus, ujung lengan dan
sebagainya. Caranya :
a) Dilipitkan pinggir rok, selebar yang dinginkan dan di bantu dengan jelujur;
b) Dijahit dengan tusuk flanel yang satu diatas keliman tidak tembus sampai keluar dan
yang satunya dibawah kelim dekat pinggir lipatan dengan langkah mundur;
c) Hasil dari bagian baik hanya tampak satu baris dengan jarak 0.5 CM

4) Kelim yang dirompok


Kelim yang di rompok terutama untuk bahan yang tebal seperti jas, mantel, teknik
pengerjaannya sama dengan disum, cuma tiras pinggirnya tidak dilipatkan tapi
dirompok dengan bahan yang tipis agar tidak terlalu tebal, kemudian baru di sum.
5) Kelim palsu
Kelim palsu yaitu kelim untuk mengatasi masalah bila panjang kain tidak cukup untuk
dibuat keliman, atau bahan yang terlalu tebal untuk dikelimkan, maka dibuat kelim
palsu. Membuat kelim palsu yaitu dengan cara menyambungkan kain untuk kelim, kain
yang digunakan bisa bahan yang sama atau bahan lain yang lebih tipis (jika bahan yang
akan disambung terlalu tebal) tetapi warna kain penyambungnya sama dengan bahan
pakaian. Cara penggabungannya adalah: Gunting kain sesuai dengan bentuk yang akan
disambung, lalu disatukan dan dikelim dengan som. Lebar hasil setikan penyambungan
tidak lebih dari 0.5 cm. Untuk kelim, kelim som, kelim sumsang, tusuk flanel dan kelim
rompak di kerjakan dengan jarum tangan, tapi untuk merompok biasa dikerjakan
dengan jahit mesin dan untuk mensom keduanya tetap dengan tangan.

6) Kelim tindas
Kelim tindas yaitu kelim yang dijahit dengan mesin. Cara mengerjakan kelim tindas
adalah, kelim dilipitkan sesuai dengan keinginan dan dilipatkan kurang lebih 1 cm,
kemudian ditindas dengan mesin, hasil tindasan hanya satu jahitan yaitu pada pinggir
kelim. Ini biasanya dipakai untuk pinggiran kemeja, ujung kaki piyama, kaki celana,
bawah rok, blus, dsb.

7) Kelim konveksi
Kelim konveksi yaitu kelim yang sering dipakai untuk menjahit pakaian konveksi, yaitu
untuk keliman rok, blus, kemeja, ataupun kaki celanan. Caranya sama dengan kelim
tindas tapi perbedaannya terletak pada tusukannya. Tusukan kelim konveksi terdiri dari
2 baris yaitu di atas dan dibawah (double) dan lebarnya kurang lebih 1 cm.

8) Kelim rol.
Dapat dibuat dengan dua cara :
a) Kelim yang dibuat dengan mesin serbaguna dengan memakai sepatu rol serta
setikan zig-zag.
b) Kelim juga dapat dibuat dengan cara manual, dengan memakai jarum tangan
dengan cara menggulung kecil tiras, kemudian dijahit dengan tusuk balut.
Kegunaan adalah kelim rol untuk mengelim pinggiran kain yang tipis, pinggiran
baju kerut/rimpel, ujung lengan pof, dsb.

9) Kelim som mesin


Kelim som mesin ini adalah kelim yang bekasnya di bagian baik seperti som tangan
tetapi dengan menggunakan mesin, caranya :
a) Pinggir kain dikelim dengan jelujur sesuai dengan yang diinginkan
b) Kemudian kelim dilipatkan dengan bagian keliman kebawah sebesar keliman yang
disisakan biasanya 0.2 cm
c) Dijahit pada sisa keliman dengan cara sepatu mesin sedikit di angkat
d) Kemudian turunkan sepatu mesin dan jahit terus berulang-ulang sampai selesai
e) Kelim som dapat dijahit dengan memakai mesin serbaguna
f) Kelim som dapat juga dibuat dengan memakai mesin khusus untuk garmen .
g) Mensom bahan-bahan yang tebal dan untuk konveksi (garmen) agar pekerjaan
lebih efektif dan efisien.
Kisi kisi

No Kompetensi Materi Indikator Soal No. No. Bentuk


Dasar Soal Soal Soal
PG Essay
1. 3.2 Menjelaskan Kelim 3.1.1 Menjelaskan pengertian kelim 1 1 PG,
pengetian kelim 3.1.2 Mengidentifikasi macam-macam 2,3 Essay
dan jmacam- kelim
macam kelim 3.1.3 Menjelaskan langkah-langkah 4
4.2Membuat pembuatan kelim
macam-macam 3.1.4 Membuat macam-macam kelim 5 2
kelim
MEDIA PEMBELAJARAN

Anda mungkin juga menyukai