Anda di halaman 1dari 12

MODUL

PERATURAN PERUNDANG-UNDANGAN
TENTANG PERLINDUNGAN KONSUMEN

Untuk memenuhi tugas matakuliah


Hukum Kesehatan
Yang Yang dibina oleh Bapak B. Doddy Riyadi, SKM., MM.

Disusun oleh :
Kelompok 1

POLITEKNIK KESEHATAN KEMENKES


MALANG JURUSAN GIZI
PROGRAM STUDI DIPLOMA III GIZI
Oktober 2021
1. Baskara ingin sekali membeli sepatu bola yang serupa dengan pemain sepak bola yang ia
idolakan, menurut baskara dengan membeli sepatu bola baru ia akan lebih giat lagi untuk
berlatih bermain sepak bola. Hal tersebut berhubungan dengan faktor internal individual
yang mempengaruhi perilaku konsumen dalam keputusan pembelian adalah…
A. Presepsi
B. Motivasi
C. Arahan
D. Kepribadian
E. Pembelanjaan
2. Chantika seorang pedagang rujak buah yang ingin memanfaatkan keuntungan banyak di
era pandemi ini, dan ia melakukan trik licik yaitu, memposting foto rujak buahnya yang
menggunakan buah-buahan segar di online shop. pada saat pembeli mendatangi lapak
Chantika, ternyata rujak buahnya menggunakan buah yang sudah busuk sehingga para
konsumen melaporkan kasus ini. Setiap orang yang dengan sengaja dan tanpa hak
menyebarkan berita bohong dan menyesatkan yang mengakibatkan kerugian konsumen
dalam transaksi elektronik, sesuai dengan Pasal 45 ayat 2 tentang UU ITE akan
mendapatkan denda, maka chantika sesuai putusan hakim akan mendapat denda paling
banyak sebesar…
A. Rp. 1.000.000
B. Rp. 12.000.000
C. Rp. 200.000.000
D. Rp. 1.000.000.000
E. Rp. 10.000.000.000
3. Setiap keputusan yang diambil oleh konsumen pasti didasarkan pada alasan-alasan
tertentu, baik secara langsung ataupun tidak langsung. Banyak faktor yang
mempengaruhi perilaku konsumen dalam membuat keputusan pembelian, faktor yang
mempengaruhi perilaku konsumen dibagi menjadi dua bagian yaitu...
A. Motivasi dan kepribadian
B. Pembelanjaan dan presepsi
C. Sikap dan presepsi
D. Kepribadian dan sikap
E. Internal dan eksternal
4. Bapak time ingin mendaftar menjadi anggota Badan perlindungan Konsumen nasional.
Beliau menyiapkan persyaratan untuk menjadi keanggotaan. Menurut UU No.8 tahun
1999, persyaratan keanggotaan Badan Perlindungan Konsumen Nasional yaitu …
A. warga negara asing, berbadan sehat, tidak pernah dihukum karena kejahatan
B. berusia sekurang-kurangnya 30 tahun, memiliki pengetahuan di bidang
perlindungan konsumen, warga negara Republik Indonesia
C. Sakit, warga negara asing, berkelakuan baik
D. warga negara Republik Indonesia, Berbadan sehat, mantan narapidana
E. berusia 32 tahun, berbadan sehat, berkelakuan baik
5. Hukum Konsumen adalah Keseluruhan asas-asas dan kaidah-kaidah yang mengatur
hubungan dan masalah penyediaan dan penggunaan produk barang dan atau jasa, antara
penyedia dan penggunaannya, dalam kehidupan bermasyarakat. Menurut siapa?
A. Prof Dr. Mochtar Kusumaatmadja
B. Nasution Az
C. Satdjipto Rahadjo
D. Susanti Adi Nugroho
E. Yusuf Shofie
6. Ana sedang berjalan mengelilingi sebuah pusat perbelanjaan, saat ini Ana hendak
membeli sebuah handphone merk ‘X’ keluaran terbaru. Ana meminta pegawai toko
handphone tersebut untuk menjelaskan tentang spesifikasi handphone yang akan ia beli,
selain itu Ana juga menanyakan tentang garansi jaminan yang akan ia dapat bila membeli
handphone tersebut. Termasuk apakah tindakan yang dilakukan Ana?
A. Kewajiban konsumen
B. Perlindungan konsumen
C. Hak konsumen
D. Perilaku konsumen
E. Tanggung jawab konsumen
7. Minggu lalu Pak Aksa membeli sepeda motor bekas milik Pak Wira, Pak Wira
mengatakan bahwa sepeda motor yang ia jual normal dan tidak terdapat kerusakan.
Namun, setelah seminggu pemakaian oleh Pak Aksa, mesin sepeda motor tersebut rusak
dan terbukti bahwa mesin dalam sepeda motor tersebut telah dimodifikasi. Pak Aksa
merasa tidak puas dengan hal tersebut, kemudian Pak Aksa melakukan diskusi
komunikasi dua arah dengan Pak Wira tanpa pihak ketiga agar mencapai kesepakatan
untuk menyelesaikan masalah tersebut. Tindakan yang dilakukan Pak Aksa dan Pak Wira
termasuk dalam penyelesaian sengketa konsumen dengan?
A. Penyelesaian Sengketa Konsumen dengan Konsoliasi
B. Penyelesaian Sengketa Konsumen dengan Penilaian Ahli
C. Penyelesaian Sengketa Konsumen dengan Konsultasi
D. Penyelesaian Sengketa Konsumen dengan Nontiligasi
E. Penyelesaian Sengketa Konsumen dengan Negosiasi
8. Menurut pasal 30 ayat (1) Undang-Undang Perlindungan Konsumen, pengawasan
terhadap penyelanggaran perlindungan konsumen serta penerapan ketentuan perundang-
undangan dilaksanakan dilaksanakan oleh...
A. Menteri
B. Pemerintah dan masyarakat
C. Remaja aktivis
D. Pejabat
E. Masyarakat miskin
9. Fatiya adalah seorang penjual roti tawar yang cukup sukses di Kota Malang. Banyak
pelanggan yang rela mengantri untuk membeli roti tawar hangat yang baru jadi dengan
kualitas yang masih bagus. Sayangnya, roti tawar yang dijual Fatiya tidak didaftarkan
pada BPOM sehingga konsumen tidak mengetahui keamanan bahan makanan yang
digunakan pada roti tawar tersebut. Dari kasus di atas, Fatiya melanggar asas
perlindungan konsumen yaitu asas…
A. Asas Manfaat
B. Asas Keadilan
C. Asas Keseimbangan
D. Asas Keamanan dan Keselamatan Konsumen
E. Asas Kepastian Hukum
10. Erina bekerja sebagai tenaga gizi disebuah rumah sakit swasta. Dalam mengerjakan tugas
sehari-harinya, Erina dikenal sangat sopan, ia juga mengerjakan tanggung jawabnya
secara jujur, tulus dan adil terhadap semua pasiennya tanpa memandang latar belakang
pasien tersebut. Perilaku Erina termasuk ke dalam kewajiban tenaga gizi yaitu..
A. Kewajiban Khusus
B. Kewajiban Umum
C. Kewajiban Profesi
D. Kewajiban Standar
E. Kewajiban terhadap Profesi dan Diri Sendiri
11. Bapak Budi merupakan salah satu pejabat yang baru saja dilantik. Beliau ingin
mempelajari mengenai Undang-Undang Perlindungan Konsumen sebagai langkah awal
dalam memenuhi program kerjanya. Salah satunya yaitu campur tangan pemerintah dapat
dilihat dalam UUPK Bab … tentang Pembinaan dan Pengawasan.
A. X
B. VII
C. VI
D. VIII
E. IX
12. Tn Y merupakan seorang pelanggan konsumen dari usaha tn A. Sebagai seorang
pelanggan konsumen, ia telah diperlakukan atau dilayani secara benar dan jujur
serta tidak diskriminatif, ia juga dapat mendapatkan ganti rugi/penggantian barang saat
barang pada usaha tn A tidak sesuai dengan perjanjian yang diterima.
Dari pernyataan diatas, Tn Y sebagai konsumen telah mendapatkan perlindungan
konsumen dalam bentuk apa?
A. Kewajiban Konsumen
B. Hak Konsumen
C. Kepuasan Konsumen
D. Perilaku Konsumen
E. Bonus Konsumen
13. Rina seorang pengusaha muda terkenal karena bisnis yang dikerjakannnya sangat
kekinian sekali yaitu bisnis Thrift Shop. Bisnis ini mulai marak akhir akhir tahun ini,
dengan konsep menjual barang-barang bekas yang masih layak pakai dengan inovasi
terbaru memanfaatkan teknologi yang ada. Meskipun yang dijual barang bekas rina selalu
memperhatikan bang yang dijual dan selalu mengatakan dengan jujur kondisi barang
yang dijualnya. Aspek hukum apakah yang dipegang rina hingga dapat sukses seperti
sekarang ini?
A. Aspek Kejujuran
B. Aspek Pelindungan
C. Aspek keterbukaan
D. Aspek Tanggung Jawab
E. Aspek Keadilan

14. Nafisa sekarang sudah memasuki kuliah semester 5 jurusan gizi. Dalam kegiatan
pembelajaran dikampusnya terdapat mata kuliah mengenai hukum kesehatan yang
didalamnya membahas mengenai hukum konsumen. Dari kegiatan pembelajaran nafisa
mengetahui bahwa hukum konsumen adalah “keseluruhan asas-asas dan kaidah-kaidah
yang mengatur hubungan dan masalah penyediaan dan penggunaan produk (barang
dan/atau jasa) antara penyedia dan penggunanya, dalam kehidupan masyarakat”. Dari
uraian tersebut siapakah yang mengemukakan pengertian hukum kesehatan?
A. Mochtar Kusumaatmadja
B. Sudikno Mertokusumo
C. Ahmad Miru
D. Jamus Sidabalok
E. Az Nasution
15. Seorang Ahli Gizi di Rumah sakit D melakukan pelanggaran dengan membiarkan
petugas kesehatan untuk memberikan susu formula kepada bayi yang baru lahir.
Termasuk dalam malpraktik apakah pernyataan tersebut?
A. Malpraktik Medik
B. Malpraktik Yuridis
C. Malpraktik Etik
D. Malpraktik Perdata
E. Malpraktik Perdana

16. Terjadinya malapraktik dalam tindakan medis yang dilakukan baik dengan sengaja
maupun karena kelalaian berat yang membahayakan pasien dan mengakibatkan
kerugian yang diderita oleh pasien/ konsumen kesehatan. Dalam hal ini
pasien/konsumen kesehatan malapraktik tersebut belum sepenuhnya dapat terjamin
haknya berdasarkan …
A. Undang-undang Nomor 8 Tahun 1999
B. Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009
C. Undang-undang Nomor 8 Tahun 2009
D. Undang-undang Nomor 36 Tahun 1999
E. Undang-undang Nomor 9 Tahun 1999

17. Doni adalah seorang ahli gizi di klinik A, ia membuka praktik untuk konseling gizi. Ia
mempunyai 2 gelar sarjana yaitu gizi dan perawat. Namun doni menuliskan kedua
gelarnya tersebut dalam papan praktik nya, ia juga memujikan gelarnya pada klient.
Dari pernyataan diatas yang dilakuan doni merupakan suatu bentuk apa?
A. Larangan Etik bidang kesehatan
B. Perintah dalam bidang kesehatan
C. Kewajiban dalam bidang kesehatan
D. Asas dalam bidang kesehatan
E. Prinsip dalam bidang kesehatan

18. Aria seorang ahli gizi Rumah Sakit C. Setiap hari Aria menangani pasien di rumah
sakit kurang lebih 10 pasien. Salah satu pasien Aria memiliki penyakit komplikasi, dan
dokter memberikan preskripsi diet kepada pasien. Setelah diteliti, preskripsi tersebut
tidak sesuai dengan kondisi pasien. Aria mengonsultasikan hal tersebut kepada dokter
yang bersangkutan. Sikap Aria mencerminkan wewenang profesi gizi apa dan diatur
dalam undang-undang...
A. Menerima preskripsi diet dari dokter dan Permenkes No. 26 tahun 2013
B. Memberi masukan kepada dokter yang merujuk bila preskripsi diet tidak sesuai
dengan kondisi klien/pasien dan Permenkes No. 26 tahun 2013
C. Memberi masukan kepada dokter yang merujuk bila preskripsi diet tidak sesuai
dengan kondisi klien/pasien dan UU No. 36 Tahun 2014
D. Memberikan pelayanan konseling, edukasi gizi, dan dietetik dan UU No. 36
Tahun 2014
E. Pendidikan, pelatihan, penelitian dan pengembangan pelayanan gizi dan UU No.
36 Tahun 2014

19. Ahim merupakan lulusan dari D3 Gizi. Ahim berencana membuka tempat praktik
konsultasi gizi sendiri. Namun Ahim tidak memenuhi syarat karena belum memiliki izin
menjalanan praktik sebagaimana yang diatur dalam pasal …
A. 46 ayat 1 UU No. 36 Tahun 2014.
B. 46 ayat 2 UU No. 36 Tahun 2014.
C. 46 ayat 3 UU No. 36 Tahun 2014
D. 46 ayat 4 UU No. 36 Tahun 2014
E. 46 ayat 5 UU No. 36 Tahun 2014

20. Elena bekerja di sebuah rumah sakit daerah, ia merupakan seorang ahli gizi di rumah
sakit tersebut. Dalam menjalankan tugasnya dalam pelayanan terhadap pasien Elena
selalu mematuhi standar profesi, standar pelayanan, serta standar operasional prosedur.
Termasuk kedalam apakah yang dilakukan dalam pelayanan kesehatan yang dilakukan
Elena?
A. Hak Tenaga Gizi
B. Kewajiban Tenaga Gizi
C. Prinsip Tenaga Gizi
D. Perilaku Tenaga Gizi
E. Standar Tenaga Gizi

21. Pak Dimas seorang wirausaha, beliau mempunyai sebuah rumah makan yang
menyediakan makanan khas nusantara. Dalam menjalankan usahanya Pak Dimas selalu
mengontrol rumah makan, beliau selalu memberikan jaminan atas keamanan dan
keselamatan kepada konsumen serta adanya jaminan hukum jika ada masalah terhadap
olahan makanan yang ada di rumah makan miliknya. Termasuk dalam asas manakah
yang ditanamkan Pak Dimas?
A. Asas Keamanan
B. Asas Keadilan
C. Asas Keseimbangan
D. Asas Kepastian
E. Asas Manfaat

22. S merupakan salah satu seorang pelaku usaha. Yang sebaiknya harus dihindari oleh
pelaku usaha yaitu...
A. Pelaku usaha memproduksi barang yang layak
B. Pelaku usaha memperdagangkan barang yang rusak atau cacat
C. Pelaku usaha menyediakan barang dengan kualitas baik
D. Pelaku usaha mengutamakan kepuasan konsumen
E. Pelaku usaha meningkatkan pelayanan

23. Perlindungan (hukum) konsumen merupakan perlindungan yang diberikan,terutama


secara hukum kepada konsumen (pihak yang melakukan akad dengan pihak lain dalam
suatu bisnis untuk memperoleh barang dan jasa dari pihak yang mengadakannya),
merupakan pengertian hukum yang dikemukakan oleh pakar yaitu...
A. Az Nasution
B. Elizabeth A. Martin
C. Janus Sidabalok
D. Mochtar Kusumaatmaja
E. Ahmad Miru

24. Apakah yang dimaksud dengan hukum perlindungan konsumen?


A. Keseluruhan asas-asas dan kaidah yang berkaitan dengan penyediaan barang dan atau
jasa yang ada di masyarakat.
B. Keseluruhan asas-asas atau kaidah-kaidah, lembaga dan proses yang mengatur
kegiatan manusia dalam kaitannya dengan upaya perlindungan terhadap konsumen.
C. Undang-Undang No. 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen.
D. Kitab Undang-Undang Hukum Perdata.
E. Peraturan tentang kegiatan penyediaan barang dan jasa yang ada di masyarakat.

25. Brian seorang ahli gizi di Klinik A menerima pasien yang mengaku sudah melakukan
konseling gizi dengan ahli gizi di Klinik B, namun dengan hasil yang tidak memuaskan.
Termasuk larangan etik apakah pernyataan tersebut?
A. Menarik imbalan yang tidak wajar
B. Mengambil alih pasien tanpa persetujuan sejawatnya
C. Memuji diri sendiri di depan pasien
D. Dokter mengabaikan kesehatannya sendiri
E. Mengambil alih pasien dengan persetujuan sejawatnya

26. Pelaku usaha mempunyai kewajiban untuk melindungi konsumen yang telah menjalin
kontrak. Pernyataan tersebut merupakan prinsip kedudukan konsumen kelompok:
A. The privity of contract
B. the due care theory
C. kontrak bukan syarat
D. ceveat emptor
E. let the buyer beware

27. Adi adalah seorang ahli gizi di Puskesmas Rawa-Rasa. Dalam menjalankan profesinya
adi harus senantiasa bertaqwa kepada Tuhan YME, bersikap terpuji yang dilandasi nilai-
nilai Pancasila, UUD 1945, AD-ART Persagi, serta melaksanakan kewajiban profesi ahli
gizi. Kewajiban terhadap klien yang harus dipenuhi Adi adalah:
A. Memelihara dan meningkatkan status gizi klien baik dalam lingkup institusi pelayanan
gizi atau di masyarakat umum
B. Meningkatkan keadaan gizi dan kesehatan serta berperan dalam meningkatkan
kecerdasan dan kesejahteraan rakyat
C. Melakukan kegiatan pengawasan pangan dan gizi sehingga dapat mencegah masalah
gizi di masyarakat
D. Menyebarluaskan ilmu pengetahuan dan keterampilan terbaru kepada sesama profesi
dan mitra kerja
E. Selalu menjaga nama baik profesi dan mengharumkan organisasi profesi.

28. Setiap orang perorangan atau badan usaha, baik yang berbentuk badan hukum maupun
bukan badan hukum, yang didirikan dan berkedudukan atau melakukan kegiatan dalam
wilayah hukum Negara Republik Indonesia, baik sendiri maupun bersama-sama melalui
perjanjian menyelenggarakan kegiatan usaha dalam berbagai bidang ekonomi merupakan
pengertian dari..
A. Produsen
B. Pelaku usaha
C. B konsumen
D. Penjual
E. Pembeli

29. Konsumen (consumer) adalah seorang yang membeli barang atau menggunakan jasa,
seseorang atau suatu perusahaan yang membeli barang tertentu atau menggunakan jasa
tertentu, suatu atau seseorang yang menggunakan suatu persediaan atau sejumlah barang,
setiap orang yang menggunakan barang atau jasa, merupakan pendapat dari…
A. Hobbes
B. Grotius
C. Aristoteles
D. Hornby
E. J.F Engel

30. Adi adalah seorang ahli gizi di Puskesmas Rawa-Rasa. Dalam menjalankan profesinya
adi harus senantiasa bertaqwa kepada Tuhan YME, bersikap terpuji yang dilandasi nilai-
nilai Pancasila, UUD 1945, AD-ART Persagi, serta melaksanakan kewajiban profesi ahli
gizi. Kewajiban terhadap teman seprofesi dan mitra kerja yang harus dipenuhi Adi
adalah:
A. Memelihara dan meningkatkan status gizi klien baik dalam lingkup institusi
pelayanan gizi atau di masyarakat umum
B. Meningkatkan keadaan gizi dan kesehatan serta berperan dalam meningkatkan
kecerdasan dan kesejahteraan rakyat
C. Melakukan kegiatan pengawasan pangan dan gizi sehingga dapat mencegah
masalah gizi di masyarakat
D. Menyebarluaskan ilmu pengetahuan dan keterampilan terbaru kepada sesama
profesi dan mitra kerja
E. Selalu menjaga nama baik profesi dan mengharumkan organisasi profesi.
31. Pengertian dari sengketa konsumen menurut Menteri Perindustrian dan Perdagangan
dalam Surat Keputusan Menteri Perindustrian dan Perdagangan nomor:
A. 350/MPP/Kep/12/2001
B. 351/MPP/Kep/12/2001
C. 352/MPP/Kep/12/2001
D. 350/MPP/Kep/12/2002
E. 351/MPP/Kep/12/2002

32. Proses pemeriksaan persidangan perkara perdata di pengadilan yang dilakukan oleh
hakim, secara umum diatur dalam peraturan perundang-undangan yaitu:
A. HIR (jawa) dan Rbg (Luar jawa)
B. HIR (jawa dan madura) dan Rbg (Luar jawa dan madura)
C. HIR (madura) dan Rbg (jawa)
D. HIR (jawa) dan Rbg (madura)
E. HIR (madura) dan Rbg (Luar jawa)

33. Adi adalah seorang ahli gizi di Puskesmas Rawa-Rasa. Dalam menjalankan profesinya
adi harus senantiasa bertaqwa kepada Tuhan YME, bersikap terpuji yang dilandasi nilai-
nilai Pancasila, UUD 1945, AD-ART Persagi, serta melaksanakan kewajiban profesi ahli
gizi. Kewajiban umum yang harus dipenuhi Adi adalah:
A. Memelihara dan meningkatkan status gizi klien baik dalam lingkup institusi pelayanan
gizi atau di masyarakat umum
B. Meningkatkan keadaan gizi dan kesehatan serta berperan dalam meningkatkan
kecerdasan dan kesejahteraan rakyat
C. Melakukan kegiatan pengawasan pangan dan gizi sehingga dapat mencegah masalah
gizi di masyarakat
D. Menyebarluaskan ilmu pengetahuan dan keterampilan terbaru kepada sesama profesi
dan mitra kerja
E. Selalu menjaga nama baik profesi dan mengharumkan organisasi profesi.

34. Litigasi merupakan penyelesaian sengketa melalui pengadilan dimana semua pihak yang
bersengketa akan saling berhadapan untuk mempertahankan hak-haknya serta hasil akhir
dari penyelesaian ini adalah win-lose solution. Tahapan proses persidangan perdata pada
peradilan tingkat pertama antara lain:
A. Tahap Pembacaan Gugatan - Tahap Meditasi - Tahap Pembuktian - Tahap Putusan -
Tahap Kesimpulan
B. Tahap Pembacaan Gugatan - Tahap Meditasi - Tahap Pembuktian - Tahap
Kesimpulan - Tahap Putusan
C. Tahap Meditasi - Tahap Pembacaan Gugatan - Tahap Pembuktian - Tahap
Kesimpulan - Tahap Putusan
D. Tahap Meditasi - Tahap Pembacaan Gugatan - Tahap Pembuktian - Tahap Putusan-
Tahap Kesimpulan
E. Tahap Pembacaan Gugatan - Tahap Pembuktian - Tahap Meditasi - Tahap
Kesimpulan - Tahap Putusan
35. Bagaimana akhir penyelesaian masalah pada kasus keracunan seoarang anak dari Rini
tresna karena mengkonsumsi susu kemasan yaitu susu UHT hasil produksi PT Ultrajaya
Dairy Milk Industry dan Trading Company Tbk ?
A. Sidang Arbitrase
B. Kesepakatan musyawarah dengan BPSK kota Bandung
C. Tidak ada titik temu
D. Kesepakatan kedua belah pihak melalui sidang arbitase dengan pembayaran
kompensasi
E. Ganti rugi atas kerusakan, pencemaran, dan kerugian konsumen

36. Dalam Pasal 29 ayat (4) Undang-Undang Perlindungan Konsumen disebutkan bahwa
pembinaan penyelenggaraan perlindungan konsumen dimaksudkan untuk ...
A. Menstabilkan produsen dan kkonsumen
B. Mengeruk keuntungan pajak dari perilaku konsumen
C. Tercipta hubungan yang sehat antara produsen dan konsumen
D. Berkembangnya lembaga perlindungan produsen
E. Meningkatkan sumber daya manusia untuk melindungi konsumen dan
produsen

37. Bila ahli gizi tidak bisa menunjukkan secara akurat kualifikasi dan
kepercayaan profesionalnya, maka ahli gizi tersebut ....
A. Dikenai SP dan denda
B. Dihilangkan dari gelar ahli gizi
C. Dikenai pasal UU dan dibawa ke jalur hukum
D. Tetap diperbolehkan praktik namun dengan catatan
E. tidak diperbolehkan melakukan praktik profesinya dan dicabut sertifikasinya

38. profesionalisme dalam nutrisi dan dietetik didefinisikan sebagai meningkatnya


kesejahteraan klien dan lebih mementingkan kepentingan klien dibandingkan
kepentingan diri sendiri. dalam hal ini yang paling bener, apa saja yang menjadi peran
serta tugas ahli gizi ?
A. memberikan pelayanan konsultasi gizi, edukasi gizi, tata cara diet, menentukan status
gizi dan meneggakan diagnosa penyakit terkait masalah gizi
B. melakukan dianosa penyakit terkait gozo berdasarkan pemeriksaan fisik dan riwayat
medis
C. melakukan penelitian dan pengembangan gizi sesuai perkembangan IPTEK hingga
menyelenggarakan administrasi pelayanan
D. merancang dan mengubah sususan diet, dan menerapkaan pada pasien
E. memonitor status gizi pasien untuk mengevaluasi perbaikan kondisi kesehatan pasien

39. Pernyataan bahwa perlindungan konsumen berasaskan manfaat, keadilan,


keseimbangan,keamanan, dan keselamatan konsumen serta kepastian huum terdapat pada
pasal ?
A. Pasal 1 UUPK
B. Pasal 2 UUPK
C. Pasal 3 UUPK
D. Pasal 4 UUPK
E. Pasal 5 UUPK
40. Pengawasan pada dasarnya diarahkan sepenuhnya untuk menghindariadanya
kemungkinan penyelewengan atau penyimpangan atas tujuan yang akan dicapai. Melalui
pengawasan diharapkan dapat membantu melaksanakan kebijakan yang telah ditetapkan
untu meencapai tujuan yang telah direncanakan secara ?
A. Efektif dan efisien
B. Terperinci dan padat
C. Jelas dan singkat
D. Singkat dan terperinci
E. Padat dan jelas
KUNCI JAWABAN
1. B
2. D
3. E
4. B
5. A
6. C
7. E
8. B
9. D
10. B
11. B
12. B
13. B
14. E
15. C
16. A
17. A
18. B
19. A
20. B
21. A
22. B
23. B
24. B
25. B
26. A
27. A
28. B
29. D
30. D
31. A
32. B
33. B
34. C
35. D
36. C
37. E
38. A
39. B
40. A

Anda mungkin juga menyukai