Anda di halaman 1dari 10

Seorang laki-laki 39 tahun dibawa ke IGD karena mengeluh nyeri di perut kanan

bawah. Pada pemeriksaan fisik Mc Burney sign (+). Pada pemeriksaan tanda vita
didapatkan TD 90/60, Nadi 120x/menit, RR 26x/menit dan Suhu 38,9 C. Dilakukan
laparotomy eksplorasi dan appendiktomi. Makroskopis appendiks diameter 2 cm.
Mikroskopis tampak gambaran tuberkel dengan sel epiteloid dan sel datya Langhans.
Diagnosis klinisyang tepat adalah?
Appendisitis akut
Appendisitis kronik
Appendisitis infiltrate
Appendisitis tuberkulosa
Karsinoid Appendiks

Terjadi kecelakaan pesawat di pemukiman penduduk. Terdapat sekitar 100 korban.


Tim DVI sulit mengidentifikasi karena banyaknya korban yang bercampur dengan
penduduk setempat. Di sekitar korban tampak barang-barang korban. Keluarga
korban datang untuk segera mendapatkan informasi mengenai keadaan keluarganya.
Apa yang harus dilakukan dalam tahap penyidikan?
TKP - postmortem - antemortem - debriefing - rekonsiliasi
TKP - antemortem - postmortem - rekonsiliasi - debrifing
TKP - antemortem - postmortem - debrifing - rekonsiliasi
antemortem - postmortem - rekonsiliasi - debrifing
TKP - postmortem - antemortem - rekonsiliasi – debrifing

Perempuan, 21 tahun, datang ke RS dengan keluhan sering kencing dan haus.


Pasien juga mengalami penurunan berat badan. Pada pemeriksaan fisik TD 120/90
mmHg, HR 80x/menit, RR 18x/menit, suhu 36,5 C, BMI 22 kg/m2. Pada pemeriksaan
didapatkan GDP 128 mg/dL, glukosa 2 jam post prandial 240 mg/dL. Ibu riwayat DM
dengan terapi insulin. Pada pemeriksaan laboratorium didapatkan mutasi pada gen
glukokinase dan C peptide (+) normal. Apa kemungkinan diagnosis pasien tersebut?
DM tipe 1
DM tipe 2
Maturity-Onset Diabetes of the Young
Glukosa Darah Puasa Terganggu
Latent Autoimmune Diabetes in Adults

Perempuan G1P0A0 datang dengan keluhan nyeri perut semakin sering. Pada
pemeriksaan ditemukan HIS 3 kali selama 30-40 detik tiap 10 menit. Leopold 1 teraba
bagian besar bulat keras, leopold 2 teraba tahanan memanjang di sisi kiri, leopold 3
teraba bagian besar bulat lunak. Taksiran berat janin 2700 gram. Pada pemeriksaan
dalam pembukaan 4 cm, ketuban intak, teraba bagian kecil. Diagnosis yang tepat?
G1P0A0 hamil aterm letak lintang
G1P0A0 hamil aterm letak oblique
G1P0A0 hamil aterm letak sungsang
G1P0A0 hamil preterm ketuban pecah dini
G1P0A0 hamil preterm inpartu tali pusat terkemuka

Perempuan, 20 tahun, datang ke IGD dengan keluhan penurunan kesadaran sejak 1


hari SMRS. Pasien juga mengeluh nyeri abdomen dan muntah. Keluarga mengatakan
bahwa pasien banyak berkemih dan sering minum. Pasien juga memiliki riwayat nyeri
BAK beberapa hari yang lalu namun tidak berobat. Pada pemeriksaan fisik didapatkan
takikardi dan mukosa mulut kering. Pada pemeriksaan laboratorium didapatkan hasil
sebagai berikut : Na 130 mEq/L, Cl 93 mEq/L, bicarbonate 12 mEq/L, BUN 30 mg/dL,
creatinin 1,3 mg/dL, calcium 10.0 mg/dL dan glukosa 698 mg/dL. Apakah temuan hasil
elektrolit yang kemungkinan didapatkan pada pasien tersebut?
Penurunan kalium ekstrasel, penurunan kalium intrasel
Penurunan kalium ekstrasel, peningkatan kalium intrasel
Peningkatan kalium ekstrasel, penurunan kalium intrasel
Peningkatan kalium ekstrasel, peningkatan kalium intrasel
Kalium ekstrasel normal dan kalium intrasel normal

Seorang peneliti ingin melakukan penelitian kepada subjek yang telah memenuhi
kriteri inklusi dan eksklusi untuk mengetahui efek aspirin terhadap perubahan tekanan
darah. Sebelumnya peneliti telah mendapatkan inform consent dari pasien. Sebanyak
100 subjek dikumpulkan lalu diukur tekanan darahnya. Setelah 5 menit, semua subjek
diminta meminum aspirin yang disediakan peneliti. Kemudian tekanan darah subjek
kembali diukur setelah 1 jam. Pada uji Kolmogorof Smirnof didapaatkan hasil p >=
0,05. Uji Hipotesis apakah yang dapat digunakan pada kasus ini?
Independent t Test
Pair t Test
Wilcoxon
Mann Whitney
Chi Square

Seorang anak usia 8 tahun dibawa ke RS karena merasa nyeri pinggang sejak 3 hari.
BAK pasien juga menjadi lebih sedikit dari biasanya. Pasien memiliki Riwayat sering
nyeri tenggorokan kambuh kambuhan sejak 2 bulan terakhir. Pada pemeriksaan fisik
TTV N 89x/m, RR 18x/m, t 36.6’C. Tampak edema periorbita pada kedua kelopak
mata dan pasien tampak lemas. Pemeriksaan urin didapatkan eritrosit (+), protein (+).
Pada biopsy ginjal ditemukan adanya susunan sel membentuk bulan sabit pada
glomerulus. Apakah diagnosis pasien?
Glomerulonefritis membranous proliferative
Glomerulonefritis minimal change
Glomerulonefritis rapid progresif
Glomerulonefritis fokal segmental
Glomerulonefritis nefropati IgA

Seorang wanita berusia 55 tahun dibawa ke IGD dengan keluhan nyeri dada tengah
dan sesak nafas mendadak. Pasien post tirah baring lama pasca ORIF. Pada
pemeriksaan fisik didapatkan TD 130/90 mmHg, Nadi 115x/menit, RR 28x/menit, dan
suhu 36,7 C. Pada pemeriksaan paru terdengar ronkhi basah di kedua lapang paru,
disertai bunyi gallop pada jantung. Pada pemeriksaan EKG ditemukan hasil sebagai
berikut. Apa diagnosis yang tepat pada kasus diatas?

Disfungsi katup akut


Acute Coronary syndrome
Endocarditis
Cor pulmonale acute
Cardiac tamponade

Seorang dokter puskesmas mendapati angka kejadian diare pada tahun 2016 sangat
tinggi pada wilayah kerjanya. Dokter memilih metode penelitian potong lintang untuk
mengetahui hubungan antara ASI eksklusif dengan kejadian diare pada balita di tahun
2016, setelah dilakukan pengolahan data dan uji statistik diperoleh hasil prevalensi
ratio 0,3 dengan interval kepercayaan 95% (0,35-0,8). Apa hubungan antara ASI
eksklusif dengan kejadian diare?
Netral
Marker
Resiko
Protektif
Perancu

Seorang pria 30 tahun mengeluhkan demam sejak 5 hari yang lalu. Keluhan disertai
dengan sakit kepala dan nyeri pada betis. Pasien bekerja sebagai seorang peternak
babi , memiliki banyak anjing penjaga dan mengeluh rumahnya baru saja kebanjiran
beberapa minggu lalu. Pada pemeriksaan TTV ditemukan TD 130/90, N 110x/m, RR
21x/m, t 39’C. Pada pemeriksaan fisik ditemukan injeksi konjungtiva dan nyeri tekan
m. gastrocnemius. Apakah diagnosis dan etiologi kasus tersebut?
Dengue haemorrhagic fever, dan Flavivirus
Taeniasis solium, dan taenia solium
Leptospirosis, dan Treponema pallidum
Swineherd’s disease dan Leptospira Interrogans
Leptospirosis, dan Leptospira biflexa

Seorang wanita usia 35 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan batuk dan sesak
sejak 2 hari yang lalu. Batuk disertai mudah lelah, penurunan berat badan, dan
meriang saat malam hari. BMI pasien 17 kg/mm3. Dari hasil pemeriksaan fisik
didapatkan TD 130/80 mmHg, RR 24x/menit Nadi 90x/menit suhu 37,1C. Dari
auskultasi didapatkan suara ronkhi paru. Pasien memiliki riwayat minum obat TB
selama 5 bulan, dan berhenti minum obat sejak 1 bulan yang lalu. Bagaimana
tatalaksana yang tepat pada pasien tersebut?
Cek sputum BTA dan hentikan pengobatan sementara
Cek sputum BTA dan lanjutkan pengobatan sementara
Mulai Kategori 1 dari awal
Mulai Kategori 2 dari awal
Lanjutkan pengobatan + antibiotik quinolon

Perempuan 13 tahun dibawa keluarganya ke Puskesmas dengan keluhan perut


bagian bawah terasa mengganjal sejak 3 hari lalu. Keluhan disertai kram di perut
bagian bawah, kencing kurang lancer dan sering ingin kencing. Pemeriksaan fisik
abdomen dijumpai adanya massa di perut bagian bawah tengah sebesar telur angsa,
terdapat nyeri palpasi, dan perkusi pekak. Inspeksi perineum menonjol, hymen intak,
menonjol terdorong ke depan dan berwarna kebiruan. Pemeriksaan rektal palpasi
didapatkan benjolan lunak di dinding rektum anterior. Apakah diagnosis yang paling
tepat?
Hematometra
Hematokolpos
Hematosalfing
Kista vagina
Adhesi labia

Seorang bayi laki-laki usia 1 hari dibawa ibunya ke IGD RS, berat badan bayi 3500
gram riwayat lahir di dukun dari ibu yang mengalami demam sejak 2 hari sebelum
melahirkan. Saat lahir, air ketuban berwarna hijau kekuningan. Pada saat lahir bayi
tidak menangis kuat. Kemudian bayi dilarikan ke RS karena tampak sesak dan napas
cepat. Pada pemeriksaan fisik didapatkan sianosis, retraksi dalam dan ronkhi pada
kedua lapang paru. Apakah diagnosis pada kasus ini?
TTNB
SAM
Air leak syndrome
Bronkopneumonia displasia
Patent duktus arterious

Seorang pria usia 85 tahun datang ke IGD dengan keluhan pusing berputar. Riwayat
hipertensi dan diabetes disangkal. Dari pemeriksaan fisik didapatkan TD 110/60
mmHg, Nadi 49 x/menit, RR 20 x/menit. Pemeriksaan melakukan EKG dan
menunjukkan hasil sebagai berikut. Tatalaksana yang tepat pada pasien tersebut?

Sulfas Atropin
Oksigenasi dan observasi
Vagal manuver
Dopamin
Transkutaneus pacemaker

Seorang anak perempuan usia 7 tahun datang dibawa oleh ibunya ke Puskesmas
dengan keluhan berat badan tidak naik sejak 5 bulan terakhir. Nafsu makan anak
memang tampak kurang. Pasien juga mengeluhkan sering demam naik turun sejak 1
bulan ini. Ayahnya pernah berobat TB paru BTA (+) dan sudah selesai sekitar 6 bulan
lalu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan status gizi BB/U 70% berdasarkan kurva dan
tidak terdapat pembesaran kelenjar getah bening maupun sendi. Pada pemeriksaan
Rontgen toraks hasil tidak menunjukkan tanda khas. Pemeriksaan uji tuberkulin 4 mm.
Bagaimana tatalaksana yang tepat pada pasien tersebut?
Terapi OAT
Profilaksis INH 6 bulan
Observasi gejala selama 2 minggu
Ulang tes tuberkulin
Terapi antibiotik non OAT

Seorang perempuan berusia 30 tahun datang ke Puskesmas karena keluhan gatal


kemerahan pada kedua tangan. Kondisi ini dialami sejak satu minggu terakhir. Pasien
adalah seorang pekerja bangunan dan sering mengaduk semen. Pada pemeriksaan
status dermatologis oleh dokter ditemukan vesikel dasar eritematosa, disertai edema,
skuama, dan erosi pada telapak tangan dan sela jari. Pemeriksaan apakah yang
dapat dilakukan setelah pasien sembuh untuk menunjang diagnosa?
Prick test
Patch test
Uji provokasi
Tzank test
IgE spesifik

Anak laki-laki 9 bulan diantar ibunya ke IGD dengan keluhan demam sejak 3 jam yang
lalu disertai mencret sejak 5 hari yang lalu. Frekuensi diare sekitar 10x/hari, tanpa
lender atau darah. Keadaan umum pasien tampak lemas, malas menetek.
Pemeriksaan fisik didapatkan BB 10kg , laju nadi 130x/menit, laju napas40x/menit,
suhu axilla 37,7 derajat celcius. Ubun-ubun sangat cekung, mata sangat cekung, air
mata tidak ada, bibir dan lidah sangat kering, turgor kembali sangat lambat, CRT >2
detik. Terapi awal pada pasien adalah?
Infus RL 300 cc dalam 1 jam pertama
Infus RL 300 cc dalam ½ jam pertama
Infus NaCl 0,9% 700 cc dalam 1 jam pertama
Infus NaCl 0,9% 700 cc dalam ½ jam pertama
Infus D5% 300cc dalam 1 jam pertama

Seorang dokter di Puskesmas ingin melakukan penelitian tentang rumah sehat


dengan sampel diambil 100 sampel dari masing-masing desa lalu tiap RW di desa
diambil masing-masing 20 sampel. Lalu dari tiap RW diambil 5 Sampel tiap RT.
Metode pengambilan sampel yang dilakukan oleh dokter tersebut adalah?
Multistage Sampling
Simple Random Sampling
Stratified Sampling
Cluster Sampling
Purposive Sampling

Seorang wanita usia 45 tahun datang ke IGD dengan keluhan nyeri dada dan sesak
napas. Keluhan nyeri dada dirasakan seperti tertindih dan menjalar ke bahu kiri. Nyeri
dada dirasakan sejak 2 jam yang lalu disertai keringat dingin. Keluhan sesak sudah
dirasakan sejak lama, memberat dalam 3 hari terakhir. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan TD 110/70 mmhg, Nadi 110 x/menit, RR 30 x/menit, suhu 36,5,
ekstremitas didapatkan edema kedua tungkai. Suara paru didapatkan ronkhi basah di
seluruh lapang paru. Pada pemeriksaan EKG, didapatkan gambaran ST elevasi di
lead II, III, avF. Berapa persen tingkat mortalitas pada pasien tersebut?
80%
17%
38%
47%
88%
Seorang bayi laki-laki berusia 4 hari dibawa ke IGD oleh ibunya dengan keluhan
sesak nafas yang semakin memberat dan sulit minum sejak usia 3 hari. Pada
pemeriksaan fisik didapatkan kesadaran bayi CM, RR 62x/m, suhu 36 C, denyut nadi
dan perfusi ekstremitas bawah tidak teraba sedangkan ekstremitas atas normal,
ekstremitas atas tampak lebih merah dibandingkan ektremitas bawah. Pemeriksaan
auskultasi jantung didapatkan S2 mengeras, bising ejeksi sistolik lembut di linea
parasternal kiri atas. Pemeriksaan rontgen tampak jantung sedikit membesar dan
edema paru. Apa diagnosis pasien ini?
VSD
Koarktasio aorta
ASD
TOF
TGA

Pasien laki-laki usia 50 tahun dalam perawatan di rumah sakit, dari pemantauan
perawat diketahui Urine bag pasien selama 24 jam terakhir hanya terisi sedikit. Pada
pemeriksaan tanda vital didapatkan TD 90/60 mmHg, HR 120 x/menit, RR 20 x/menit,
Suhu afebris. Pemeriksaan laboratorium didapatkan ureum 69, kreatinin 1.6, Na 128,
K 3.9, Hb 13 gr/dl. Sebelumnya diuresis pasien normal, namun setelah 2-3 hari
perawatan, diuresis pasien menjadi <400 cc/24 jam, ureum 80 dan creatinine 3.
Apakah kemungkinan diagnosis pasien tersebut?
Acute tubular nekrosis
AKI prerenal
AKI postrenal
CKD
Acute on CKD

Seorang perempuan, usia 65 tahun, diantar anaknya ke dokter keluarga, dengan


keluhan keluar nanah pada kakinya dan sulit digerakkan. Ternyata pasien menderita
DM tipe II sejak 20 tahun. Setelah dokter mengeksplor pertanyaan kepada pasien,
pasien mengalami depresi karena kondisi keterbatasan gerak pada kaki. Prinsip
kedokteran keluarga yang diterapkan pada kasus di atas adalah?
Komprehensif
Holistik
Default
Kontinue
Kolaborasi

Seorang wanita usia 50 tahun datang ke praktek dokter dengan keluhan nyeri kedua
tungkai dan kesemutan. Keluhan sudah dirasakan sejak sebulan lalu namun hilang
timbul. Pasien memiliki riwayat terjatuh berulang di rumahnya. Pasien juga sejak
sebulan ini sering merasa pusing berputar dan kesulitan mendengar. TTV TD 110/80
N 78x/m, RR 18x/m, t 36.7’C. Pemeriksaan status lokalis ditemukan deformitas pada
kedua tibia berbentuk seperti pedang. Pemeriksaan radiologi cruris tampak tibia
dengan tepi tidak rata dan gambaran serabut kasar dan lusens irregular. Apakah
diagnosis pasien?

Osteomalacia
Paget’s disease
Hyperparathyroidism
Osteosarcoma
Osteoid osteoma

Seorang bayi usia 4 hari dibawa ke dokter karena ibunya baru sadar bahwa tangan
kirinya tidak bisa digerakkan. Pada pemeriksaan ditemukan ekstremitas atas kiri :
lengan atas rotasi medial, lengan bawah dalam kondisi pronasi dan pergelangan
tangan fleksi. Refleks genggam tangan kiri (+). Berapakah segmentasi saraf yang
rusak ?
C1-C3
C5-C6
C7-C8
C8-T1
T1-T3

Seorang anak laki-laki usia 5 tahun dibawa ke IGD setelah terjatuh kedalam sumur 1
jam lalu. Pada pemeriksaan didapatkan kesadaran pasien saat ini : membuka mata
dengan rangsang nyeri, verbal mengerang dengan rangsang nyeri, motoric ekstensi
abnormal. Pemeriksaan TTV N 72x/m, RR sulit dinilai, SpO2 92%. Pemeriksaan lebih
lanjut diemukan pola pernafasan ditemukan periode bernapas teratur, dalam dan
cepat diikuti periode tidak bernapas. Reflex pupil (-/-) dengan ukuran miosis maksimal.
Dimanakah kemungkinan lesi pada system saraf pusat?
Cortex cerebri
Cerebellum
Mesencephalon
Medulla oblongata
Pons

Pasien laki-laki berusia 15 tahun datang bersama orang tuanya dengan keluhan
penglihatan kabur di kedua mata jika melihat tulisan di papan tulis. Keluhan tersebut
dirasakan selama dua bulan terakhir dan membuat pasien harus duduk di depan saat
belajar di sekolah. Pada pemeriksaan ditemukan: VODS 5/20, OD setelah dikoreksi
dengan lensa C-3.50 D menjadi 5/5, OS setelah dikoreksi dengan lensa S-1,00 D; C-
3,00 D; Axis 70o menjadi 5/5. Manakah penyebab kelainan pada mata kanan pasien?
Satu bayangan jatuh di depan retina, satunya di belakang retina
Kedua bayangan berada di belakang retina
Kedua bayangan berada di depan retina
Bayangan satu jatuh di depan retina, satunya tepat di retina
Bayangan satu jatuh di belakang retina, satunya tepat di retina

Seorang wanita usia 39 tahun diantar oleh keluarganya, karena keluhan pasien sering
menyendiri dan menjadi pendiam. Menurut keluarga, dirinya jarang sekali kontak dan
berhubungan dengan keluarga maupun orang lain di sekitar rumah. Sejak satu tahun
terakhir, dirinya berobat rutin di RSJ untuk gangguan jiwa yang dialaminya yaitu
skizofrenia. Menurut pengakuan pasien, dirinya tak lagi mendengar suara-suara
bisikan yang aneh-aneh. Pasien masih belum dapat menjalani peran fungsi dengan
baik di masyarakat. Apakah diagnosis yang sesuai dengan gambaran kasus di atas?
Skizofrenia Residual
Depresi Paska Skizofrenia
Skizofrenia Katatonik
Skizofrenia simpleks
Skizofrenia tak terinci

Seorang pria usia 40 tahun datang ke IGD post kecelakaan motor 1 jam lalu. Pasien
terjatuh dengan posisi tangan menumpu beban tubuh, dan kini mengeluhkan nyeri
pada bahu kanan. Pemeriksaan TTV dalam batas normal. Pasien tampak menopang
tangan kanan dengan tangan kirinya. ROM lengan kanan terbatas karena nyeri.
Pemeriksaan nadi brachial dan radial teraba, kuat angkat. Sensorik lengan kanan
dalam batas normal. Pada pemeriksaan x foto shoulder joint tampak garis fraktur pada
pertengahan clavicula, complete dan tampak alignment baik. Apakah tatalaksana
yang tepat untuk kasus tersebut?
Open Reduction Internal fixation
Open Reduction extrenal fixation
Closed reduction
Arm sling
Traksi kulit dengan beban 1/7 berat badan

Pasien perempuan, 39 tahun, datang ke praktek dokter umum dengan keluhan


penurunanpendengaran. Pasien juga mengeluhkan rasa penuh di telinga. Dari
pemeriksaan otoskopi didapatkan Shwarte sign + arahnya jam 6. Pasien akan
direncanakan pemeriksaantimpanometri. Tipe apakah kemungkinan hasil
timpanometri yang akan didapatkan pada pasien tersebut?
Tipe A
Tipe B
Tipe C
Tipe AD
Tipe AS

Seorang pria usia 62 tahun dibawa ke puskesmas oleh petugas dinas sosial dengan
kondisi terdapat luka terasa nyeri, merah, dan gatal. Pasien selama ini tinggal sendiri
dan dikatakan memiliki riwayat gangguan jiwa. Pasien mengatakan muncul luka di
kakinya dan luka tidak kunjung sembuh. Pada pemeriksaan fisik didapatkan luka
terbuka bergaung, bengkak, kemerahan dan ada struktur bergerak ditengahnya.
Apakah tatalaksana yang sesuai diberikan pada pasien kondisi diatas?
Disemprotkan alkohol
Diberi antibiotik oral spektum luas
Dibersihkan untuk menghilangkan larva
Pemberian antibiotic topikal
Diberi anti inflamasi dan anti pruritus

Anda mungkin juga menyukai