Anda di halaman 1dari 1

PR No.

02 – TM2209 PETROFISIKA
Semester II – 2022/2023
16 Februari 2023

1. (20 poin) Hasil routine core analysis (RCA) memberikan nilai grain density = 2,69 gr/cc.
Core terkait memiliki diameter 0,997 inci dan panjang 1,489 inci dengan berat kering
42,23 gram. Tentukanlah porositas core ini.

2. (30 poin) Suatu core sample bersih dan kering memiliki berat 138,7 gram. Setelah core
sample ini dijenuhi dengan air garam dengan densitas 1,05 gr/cc, berat core sample di
udara menjadi 152,2 gram. Beratnya di dalam air garam tercatat 93,52 gr. Hitunglah
porositas core sample ini. Apakah nilai porositas hasil hitungan ini merupakan porositas
total ataukah porositas efektif? Jelaskan!

3. (30 poin) Suatu fresh core plug tertimbang memiliki berat 41,55 gram. Fresh core ini
diperoleh dari reservoir yang mengandung minyak dengan API gravity = 32. Core ini
memiliki diameter 0,987 inci dan panjang 1,490 inci. Ekstraksi dilakukan dengan
menggunakan Dean-Stark apparatus dan tercatat air dalam collector sejumlah 2,4 cc
dengan densitas terukur 1,06 gr/cc. Setelah proses cleaning dan drying, core tersebut
ditimbang dan memberikan berat 37,44 gram. Kemudian core ini dijenuhi dengan brine
yang memiliki densitas 1,08 gr/cc sehingga berat core jenuh brine menjadi 43,53 gram.
Hitunglah:
a) porositas efektif
b) saturasi air, dan
c) saturasi minyak
Berikan pendapat/observasi mengenai besaran saturasi yang Anda hitung.

4. (20 poin) Core yang dijenuhi brine pada No. 3 di atas kemudian ditempatkan dalam core
holder dan diberi confining pressure 100 psig. Gas nitrogen diinjeksikan ke dalam core ini
untuk mendesak brine. Proses pendesakan berakhir ketika brine tidak bertambah pada
gelas penampung. Volume brine yang diperoleh ada akhir injeksi yaitu 3,2 mililiter.
Hitunglah:
a) saturasi brine mula-mula,
b) saturasi brine setelah injeksi gas N2,dan
c) saturasi gas N2 dalam core
Tuliskan asumsi yang Anda gunakan dalam perhitungan di atas.

Anda mungkin juga menyukai