Anda di halaman 1dari 9

TUGAS ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA)

DISUSUN OLEH

SULISTY MAYSAROH

1. Pengertian sel
Sel adalah satuan unit struktural dan fungsional terkecil makhluk hidup yang
merupakan dasar penyusun bagian-bagian tubuh. Sel merupakan komponen yang paling
sederhana dalam sistem organisasi kehidupan.
Sel memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
a. Berukuran 1 - 100 mikrometer
b. Dibedakan menjadi sel prokariotik dan sel eukariotik. Sel prokariotik adalah sel
yang tidak memiliki membran inti sedangkan sel eukariotik adalah sel yang memiliki
membran inti.
c. Tersusun atas komponen kimiawi seperti karbohidrat, protein, lemak, air, vitamin dan
mineral
d. Sel eukariotik tersusun atas membran sel, sitoplasma dan materi genetik (DNA dan
RNA)
e. Pada sel eukariotik materi genetik tersebar di sitoplasma sedangkan sel
prokariotik materi genetik terdapat di dalam inti sel
f. Memiliki ribosom
g. Memiliki sitoskeleton (rangka sel)
h. Sitoplasma sel eukariotik mengandung organel sel seperti mitokondria, retikulum
endoplasma, badan golgi, lisosom, plastida, vakuola, sentriol, dan badan mikro
i. Sel prokariotik memiliki mesosom sebagai pengganti mitokondria
j. Dapat bereproduksi yakni dengan melakukan pembelahan sel, baik
secara mitosis maupun meiosis
k. Dapat mewariskan sifat ke sel baru hasil pembelahan (sebagai unit hereditas)

2. Sejarah Penemuan Sel


Sejarah Penemuan Sel Menurut Para Ahli, Berikut adalah para tokoh ilmuan yang telah
berhasil mempelajari tentang sel.
1. ROBERT HOOKE
Teori = Merupakan penemu sel, setelah mengamati sayatan gabus kering.
Pada awalnya sel digambarkan pada tahun 1665 oleh seorang ilmuwan Inggris Robert
Hooke yang telah meneliti irisan tipis gabus melalui mikroskop yang dirancangnya
sendiri. Kata sel berasal dari katabahasa Latin cellula yang berarti rongga/ruangan. Pada
tahun 1835, sebelum teori Sel merupakan unit organisasi terkecil yang menjadi dasar
kehidupan dalam arti biologis. Semua fungsi kehidupan diatur dan berlangsung di dalam
sel. Karena itulah, sel dapat berfungsi secara autonom asalkan seluruh kebutuhan
hidupnya terpenuhi.
2. Scheilden & Schwann

Teori = Sel merupakan kesatuan struktural

Scheiden & Schwan adalah tokoh ilmuan yang telah berjasa dalam dunia mikrobiologi,

dengan teori sel merupakan suatu kesatuan struktural (berdasarkan

bentuk). Scheilden mengamati sel pada tumbuhan danSchwann mengamati sel pada

hewan. Berikut adalah hasil pengamatannya

Sel hewan Sel tumbuhan

1. tidak memiliki dinding sel 1. memiliki dinding sel dan membran

2. tidak memiliki plastid sel

3. memiliki lisosom 2. umumnya memiliki plastid

4. Memiliki sentrosom 3. tidak memiliki lisosom

5. Timbunan zat berupa lemak dan 4. tidak memiliki sentrosom

glikogen 5. timbunan zat berupa pati

6. Bentuk tidak tetap 6. bentuk tetap

7. pada hewan tertentu memiliki 7. memiliki vakuola ukuran besar,

vakuola, ukuran kecil, sedikit banyak

3. Max Schultze
Teori = Sel merupakan kesatuan fungsional
Namanya sangat dikenal karena karyanya pada teori sel. Dengan menggabungkan
teori Felix Dujardindari konsep “sarcode” pada binatang dengan Hugo von Mohl dengan
protoplasma pada sayuran, ia menyatukan keduanya, dan dua hal itu termasuk di bawah
nama umum protoplasma, mendefinisikan sel sebagai nucleated massa dari protoplasma
dengan atau tanpa sel-dinding (Das Protoplasma der Rhizopoden und der Pflanzenzellen;
ein Beiträg zur Theorie der Zelle,1863).
4. Rudholf Virchow
Teori = Sel merupakan kesatuan pertumbuhan(omne cellulae e cellula)
Virchow berperan dalam banyak penemuan penting. Meskipun dia dan Theodor Schwann
tidak disebutkan bersamaan, dia paling banyak diketahui karena theorinya tentang sel. Ia
adalah orang pertama yang menemukan sel-sel leukemia. Dia adalah orang pertama yang
menerima dan menjiplak hasil kerja Robert Remak yang memnyatakan asalu usul sel
adalah pembagian unsur sebelumnya. Teori ini ia tuangkan dalam epigram Omnis cellula
e cellula (“setiap sel berasal dari sel sebelumnya”) yang dipublikasikan tahun 1858.
(epigram ini sebenarnya ditemukan François-Vincent Raspail tapi dipopulerkan oleh
Virchow). Ini adalah penolakan terhadap konsep generasi spontan (spontaneous
generation), yang menyatakan organisme berasal dari benda mati.
5. Thomas huxley
Teori = Sel merupakan kesatuan fisik kimia
6. Watson and Crick
Teori = Sel merupakan kesatuan hereditas
7. Robert Brown
Teori = Pada sel terdapat inti sel ( Nukleus )
adalah botanis Skotlandia yang memberikan sumbangan penting terhadap botani melalui
penemuan inti sel dan aliran sitoplasma, pengamatan pertama dari Gerakan Brown,
penelitian awal terhadap penyerbukan dan pembuahan tumbuhan. Brown juga salah satu
yang pertama mengenali perbedaan mendasar antara
tumbuhan gimnosperma dan angiosperma, dan melakukan studi awal palinologi. Dia juga
memberikan banyak sumbangan terhadap taksonomi tumbuhan, termasuk penggolongan
sejumlah familia tumbuhan yang masih diterima saat ini, dan
banyak marga dan spesies tumbuhan Australia, hasil penjelajahannya beserta Matthew
Flinders
3. Macam-macam sel

Sel dibagi menjadi dua jenis, antara lain:


a. Sel Prokariotik
Sel prokariotik adalah organisme pertama yang hidup di bumi. Organisme yang
termasuk dalam tipe sel ini, antara lain archaebacteria/eubacteria dan blue green algae.
Ciri-ciri dari sel prokariotik adalah sebagai berikut:
 Ukuran sel berkisar antara 1 – 10 mikron
 Uniselular yang membentuk koloni/filament
 Bentuk sel terdiri dari bulat, batang, dan datar
 Ada yang bersifat autotrof dan heterotroph
 Reproduksi secara aseksual: pembelahan biner, transformasi, konjugasi, dan transduksi

struktur sel prokariotik, bisa kamu lihat pada gambar di bawah ini:

 Memiliki membrane plasma memiliki nukleoid ( DNA, RNA )


 Memiliki sitoplasma
 Tidak memiliki membrane inti dan system endomembrane.
 Sel prokariotik secara umum memiliki ukuran yang lebih kecil dibanding sel eukariotik.
Setiap prokariotik merupakan sel tunggal, tetapi akan sering terlihat dalam rantai, atau
kelompok sel yang berjumlah ratusan. Contoh sel prokariotik adalah bakteri Echerichiacoli
 Dinding Sel: Dinding sel merupakan bagian terluar dari sebuah sel. Struktur dinding sel
terdiri dari peptidoglikan (senyawa ini menyebabkan dinding sel bersifat kaku), lipid
(lemak), dan protein. Fungsi dari dinding sel ialah: memberi bentuk sel yang tetap karena
sifatnya yang kaku,sebagai pelindung, terdapat poti-pori jalan keluar masuknya molekul-
molekul, dan mengatur pertukaran zat serta reproduksi
 Membran plasma: Membran yang menyelubungi sitoplasma. Struktur membran plasma
yaitu terdiri atas molekul lemak protein berfungsi sebagai pelindung molekuler sel terhadap
lingkungan sekitar dan mengatur transportasi air serta zat-zat terlarut dari luar dan kedalam
sel
 Nukleoid: Merupakan wilayah yang merupakan tempat DNA yang sel terletak (tidak
terselubung membran)
 Organel yang terdapat dalam sel-sel prokariotik adalah ribosom yang tersusun dari RNA dan
protein. Ribosom merupakan tempat berlangsungnya sintesa protein.
 Flagela Merupakan organel lokomosi atau pergerakan beberapa jenis bakteri
 Pili (fimbriae) Merupakan struktur pelekatan pada permukaan sejumlah prokariota.
Berukuran lebih kecil dan lebih pendek dari flagel. Pili berfungsi utuk tempat melekatkan
diri pada jaringan hewan ataupun tumbuhan

b. Sel Eukariotik
Tipe sel yang satu ini merupakan sel yang paling kompleks jika dibandingkan
dengan sel prokariotik. Contoh sel eukariotik, antara lain sel hewan dan sel tumbuhan.
Sel eukariotik memiliki membran yang mengikat nukleus dan organel sel lainnya di
dalam sel. Organel sel yang saling terikat satu sama lain ini membentuk suatu sistem
selular yang fungsional.

Ciri-ciri sel eukariotik:


 Ukuran sel berkisar antara 10 – 100 mikron
 Struktur sel yang kompleks (organel sel) dan multiselular
 Reproduksi secara mitosis (sel tubuh) maupun meiosis (sel kelamin)
 Dapat bersifat autotrof atau heterotroph
Dapat bersifat autotrof atau heterotroph. Struktur sel terbagi menjadi dua kelompok
utama, yaitu sel prokariotik dan sel eukariotik. Kedua jenis sel tersebut sama-sama
mempunyai perintang selektif atau membran plasma dan sitoplasma. Membran plasma ini
menyelebungi sitosol, tempat organel sel berada. Semua sel mengandung kromosom yang
membawa gen dalam bentuk DNA dan ribosom yang membuat protein dengan instruksi dari
gen.
DNA pada sel eukariotik terdapat pada nukleus yang diselubungi membran ganda.
Sedangkan pada prokariot, DNA tidak terselebungi oleh membran yang disebut nukleoid.
Organel-organel pada sel eukariot terspesialisasi, sedangkan pada sel prokariot tidak.
Struktur sel dibagi menjadi struktur sel prokariotik dan eukariotik.
4. Bagian-bagian sel
Adapun bagian-bagian sel, antara lain:
Bagian-bagian Fungsi
sel
a. Membran sel Bagian terluar yang melapisi sel disebut membran sel. Membran sel
bertindak mengatur keluar masuknya zat sehingga juga berperan
mengatur keseimbangan internal sel.

b. Dinding sel Lapisan terluar yang melapisi sel tanaman disebut dinding sel yang
terbuat dari selulosa. Dinding sel membantu menjaga tekanan dalam
sel.
c. Sentrosom bagian dari sel hewan. Sebuah sel hewan dapat mengandung satu atau
dua sentrosom yang membantu dalam mitosis.
d. Kloroplas Kloroplas adalah plastida berwarna hijau yang merupakan bagian sel
tanaman. Kloroplas membantu produksi makanan dengan bantuan
cahaya matahari yang dikenal sebagai fotosintesis.
e. Kromoplas Kromolas juga merupakan organel sel tanaman yang memiliki warna
bervariasi. Kromoplas berisi xantofil dan karoten yang memberi
warna pada bunga dan buah-buahan.
f. Sitoplasma Campuran air dan larutan senyawa organik dan anorganik disebut
sitoplasma.
Sebagian besar bagian dari sel tersuspensi dalam sitoplasma. Semua
fungsi metabolisme dan aktivitas sel hewan juga terjadi di sini.
g. Retikulum Struktur seperti tabung yang ditemukan di dekat nukleus dan
endoplasma membantu memberikan dukungan pada sel tumbuhan dan hewan
disebut retikulum endoplasma.
Ada dua jenis retikulum endoplasma, yaitu retikulum mulus tanpa
dilekati ribosom dan retikulum endoplasma kasar yang dilekati
ribosom.
h. Badan golgi Badan golgi adalah struktur vesikuler datar yang tertumpuk satu di
atas yang lain.
Bagian sel ini mengeluarkan dan menyimpan hormon serta enzim
yang membantu dalam transportasi keluar dari sel.
i. Leukoplas Leukoplas merupakan organel sel tumbuhan yang membantu
penyimpanan pati/tepung.
j. Lisosom Lisosom merupakan bagian dari sel hewan yang berbentuk kantung
selaput dan menjadi bagian dari badan golgi yang mengandung
berbagai enzim.
Lisosom membantu pencernaan intraseluler dan pembuangan zat
asing.
Bagian sel ini juga dikenal sebagai „kantung bunuh diri‟ karena jika
salah satunya pecah maka seluruh sel akan ikut hancur.
k. mitokondria Mitokondria memiliki dua lapisan membran dengan membran bagian
dalam terlipat dan membentuk krista.
Ini adalah pusat pembangkit energi sel dimana ATP dihasilkan
melalui respirasi sel.
l. memberan inti Membran inti merupakan pelapis inti sel serta memiliki banyak pori-
pori yang membantu transportasi zat.
m. Nukleulus Nucleoulus mengandung RNA dan mengirim RNS ke ribosom
bersama dengan cetak biru protein yang disintesis.
n. nukleoplasma Cairan kental yang mengandung serat kromatin yang terdiri dari
DNA disebut nucleoplasma.
Serat kromatin mengalami perubahan struktur setelah pembelahan sel
dan disebut kromosom. Kromosom berisi informasi turun-temurun
dari gen.
o. inti sel Inti sel merupakan otak sel. Inti sel mengontrol semua fungsi yang
terjadi di dalam sel serta berisi cetak biru kehidupan, yaitu DNA
p. ribosom Ribosom merupakan bagian sel yang mengandung RNA dan
berfungsi membantu sintesis protein.
q. Vakuola Vesikel besar dan berlimpah yang terdapat dalam sel tanaman disebut
vakuola.
Vakuola berisi cairan dan membantu dalam penyimpanan zat,
material pembangun sel, dan air.
Perbedaan Sel Hewan dan Sel Tumbuh

Meskipun sel hewan dan sel tumbuhan sama-sama tergolong sel eukariotik, tapi sel
hewan dan sel tumbuhan memiliki beberapa perbedaan dari segi struktur selnya. Mari kita
pelajari perbedaan struktur sel hewan dan sel tumbuhan dari ilustrasi di bawah ini:

Anda mungkin juga menyukai