Anda di halaman 1dari 7

BAB IV

METODE PENELITIAN

4.1 Jenis Penelitian

Jenis penelitian yang dilakukan adalah penelitian observasional apabila

dilihat dari cara pengambilan data karena tidak memberikan perlakuan apapun,

peneliti hanya mengamati dan mencatat gejala yang berhubungan dengan

penelitian. Penelitian ini termasuk dalam riset analitik dengan desain cross

sectional atau potong lintang berkaitan dengan tujuan penelitian untuk

mengungkapkan informasi yang menggambarkan seberapa besar tingkat

kepuasan tenaga kerja secara keseluruhan dan mengetahui gambaran kualitas

kehidupan kerja di perusahaan, serta untuk membuktikan bagaimana hubungan

kualitas kehidupan kerja tersebut dengan tingkat kepuasan kerja.

Desain penelitian cross sectional digunakan karena pengumpulan data

terkait dengan variabel dependen/terikat (kepuasan kerja) dan variabel

independen/bebas (kualitas kehidupan kerja) dilakukan dalam waktu

bersamaan dengan menggunakan metode survei dan wawancara dengan cara

membagikan kuesioner kepada sampel responden yang telah ditentukan.

4.2 Populasi Penelitian

Populasi penelitian merupakan keseluruhan subyek yang akan diteliti,

di sini adalah seluruh tenaga kerja bagian produksi pada bagian operasi Packer

dan Loader Plant Tuban IV yang terdiri dari 20 orang pada setiap shift, maka

jumlah populasi adalah sebesar 80 tenaga kerja berdasarkan data sekunder yang

diperoleh dari perusahaan. Oleh sebab itu karena keterbatasan waktu penelitian

36
37

maka akan dilakukan sampling dari total populasi yang mampu

menggambarkan kondisi dari populasi yaitu tenaga kerja pada bagian Packer

dan Loader.

4.3 Sampel Penelitian

Sampel adalah sebagian dari populasi yang memiliki karakteristik yang

sama dengan populasi. Penelitian ini menggunakan metode pengambilan

sampel secara acak (random). Perhitungan jumlah sampel berdasarkan populasi

sebanyak 80 tenaga kerja. Pengambilan sampel untuk mengetahui ukuran

sampel representative dapat dilakukan dengan menghitung berdasarkan rumus

Slovin sebagai berikut :

𝑁
𝑛=
[𝑁(𝑑)2 + 1]

Dimana :

N : besarnya populasi

n : besarnya sampel

d : tingkat kepercayaan / ketepatan yang diinginkan 10%

Dengan rumus tersebut maka dapat dihitung ukuran sampel dari

populasi 80 dengan mengambil tingkat kepercayaan (d) = 10%, sebagai

berikut:

𝑁
𝑛=
[𝑁(𝑑)2 + 1]

80
𝑛=
[80(0,1)2 + 1]
80
𝑛=
1,8
38

n = 44,44
Berdasarkan perhitungan didapatkan bahwa sampel penelitian adalah

sejumlah 45 responden dengan karakteristik telah bekerja minimal satu tahun

dengan asumsi bahwa tenaga kerja telah merasakan dan memahami pekerjaan

yang dilakukannya sehingga mampu menilai kualitas kehidupan kerja dalam

organisasi dan kepuasan kerja menurut persepsi tenaga kerja tersebut.

4.4 Lokasi dan Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Bagian Produksi pada Bagian operasi packer

dan loader Plant Tuban IV di PT. Semen Indonesia (Persero) Tbk. Tuban.

Penelitian ini dimulai pada bulan Maret 2018 selama 2 minggu. PT. Semen

Indonesia (Persero) Tbk. Tuban ini dipilih sebagai lokasi penelitian karena

sesuai dengan topik dan tujuan yang ingin dipelajari dalam penelitian ini serta

belum dilakukan penelitian di PT. Semen Indonesia (Persero) Tbk. Tuban

mengenai hubungan kualitas kerja dengan kepuasan kerja pada tenaga kerja di

Bagian packer dan loader di PT. Semen Indonesia (Persero) Tbk. Tuban.

4.5 Variabel, Definisi Operasional, Cara Pengukuran dan Skala Data

4.5.1 Variabel Penelitian

1. Variabel dependen (variabel tergantung) adalah variabel yang sengaja dicari

sifatnya bila diberi suatu perlakuan tertentu. Dalam penelitian ini yang

termasuk dalam variabel dependen adalah kepuasan kerja pada tenaga kerja

di Bagian Operasi Packer dan Loader di PT. Semen Indonesia (Persero)

Tbk. Tuban.

2. Variabel independen (variabel bebas) adalah variabel yang sengaja


39

digunakan untuk melihat pengaruhnya terhadap variabel dependen. Dalam

penelitian ini yang dimaksud dengan variabel independen adalah faktor-

faktor kualitas kehidupan kerja yaitu keterlibatan tenaga kerja, kompensasi

yang seimbang, rasa aman terhadap pekerjaan, kesehatan dan keselamatan

kerja, pengembangan karier, hubungan kerja dan rasa bangga terhadap

perusahaan.

4.5.2 Definisi Operasional, Cara Pengukuran, dan Skala Data

Tabel 4.1 Definisi Operasional, Cara Pengukuran dan Skala Data


No Variabel Definisi Cara Kriteria Skala
Operasional Pengukuran Penilaian Data
1. Kualitas Persepsi tenaga Pengukuran Persepsi diukur Ordinal
Kehidupan kerja terkait dilakukan dengan skala
Kerja pemenuhan dengan Likert dengan
kebutuhannya di kuesioner scoring yaitu
tempat kerja yang berdasarkan sangat tidak
terdiri dari Quality of setuju (1), tidak
keterlibatan Worklife setuju (2),
tenaga kerja, Questionnai- setuju
kompensasi yang re (NIOSH, (3), sangat
seimbang, rasa 2000) setuju
aman terhadap (4)
pekerjaan, Skor minimal:
keselamatan dan 40 Skor
kesehatan kerja, maksimal: 160
pengembangan Skor akan
karier, hubungan dijumlah dan
kerja dan rasa dikategorikan
bangga terhadap menjadi :
perusahaan 1.Tinggi : 121 -
160
2.Sedang : 81 -
120
3.Rendah : 40 -
80
a.Keterlibat- Persepsi tenaga Kuesioner Skor minimal : Ordinal
an Tenaga kerja terhadap yang berisi 5 Skor
Kerja kesempatan untuk pertanyaan maksimal : 20
40

berpartisipasi terkait Skor akan


aktif dalam persepsi dijumlahkan
pengambilan keterlibatan dan
keputusan, tenaga kerja dikategorikan
penerimaan yaitu pada menjadi :
ide/gagasan dan pertanyaan 1. Tinggi : >16
berhubungan Nomor 1 – 5 2. Sedang : ≥14
dengan atasan. - ≤16
3. Rendah : <14
b.Kompensa- Persepsi tenaga Kuesioner Skor minimal : Ordinal
si yang kerja terhadap yang berisi 4 Skor
Seimbang insentif yang pertanyaan maksimal : 16
diterima sudah terkait Skor akan
adil, memadai, persepsi dijumlahkan
dan sesuai dengan kompensasi dan
pekerjaan yang yang dikategorikan
dilakukan seimbang menjadi :
yaitu pada 1. Tinggi : >12
pertanyaan 2. Sedang : ≥8 -
Nomor 6-9 ≤12
3. Rendah : <8
c. Rasa Persepsi tenaga Kuesioner Skor minimal : Ordinal
Aman kerja terhadap yang berisi 4 Skor
Terhadap kestabilan pertanyaan maksimal : 16
Pekerjaan perusahaan, gaji terkait Skor akan
dan kontrak kerja. persepsi rasa dijumlahkan
aman yaitu dan
pada dikategorikan
pertanyaan menjadi :
10-13 1. Tinggi : >11
2. Sedang : ≥10
- ≤11
3. Rendah : <10
d. Kesehatan Persepsi tenaga Kuesioner Skor minimal : Ordinal
dan kerja terhadap yang berisi 9 Skor
Keselamatan lingkungan kerja pertanyaan maksimal : 36
Kerja dan pekerjaan terkait Skor akan
yang aman dan persepsi dijumlahkan
kondusif, adanya kesehatan dan
program- dan dikategorikan
program k3, keselamatan menjadi :
asuransi kerja yaitu 1. Tinggi : >29
kesehatan. pada 2. Sedang : ≥25
pertanyaan - ≤29
41

nomor 14-22 3. Rendah : <25


e.Pengemba- Persepsi tenaga Kuesioner Skor minimal : Ordinal
ngan Karier kerja terhadap yang berisi 5 Skor
kesempatan untuk pertanyaan maksimal : 20
menambah terkait Skor akan
pengetahuan, persepsi dijumlahkan
meningkatkan pengembang dan
keterampilan a n karier dikategorikan
serta promosi pada menjadi :
jabatan pertanyaan 1. Tinggi : >15
nomor 23-27 2. Sedang : ≥11
- ≤15
3. Rendah : <11
f. Hubungan Persepsi tenaga Kuesioner Skor minimal : Ordinal
Kerja kerja terhadap yang berisi 8 Skor
hubungan dengan pertanyaan maksimal : 32
rekan kerja dan terkait Skor akan
pimpinan, persepsi dijumlahkan
komunikasi yang hubungan dan
terbuka, upaya kerja pada dikategorikan
perusahaan dalam pertanyaan menjadi :
penyelesaian nomor 28-38 1. Tinggi : >27
masalah 2. Sedang : ≥23
- ≤27
3. Rendah : <23
g. Rasa Persepsi tenaga Kuesioner Skor minimal : Ordinal
Bangga kerja terhadap yang berisi 5 Skor
Terhadap rasa memiliki dan pertanyaan maksimal : 20
Perusahaan loyal terhadap terkait Skor akan
perusahaan persepsi rasa dijumlahkan
bangga dan
terhadap dikategorikan
perusahaan menjadi :
yaitu pada 1. Tinggi : >16
pertanyaan 2. Sedang : ≥14
nomor 39- - ≤16
44. 3. Rendah : <14
2 Kepuasan Persepsi tenaga Kuesioner Persepsi Ordinal
Kerja kerja terhadap yang berisi kepuasan
pekerjaan atau pertanyaan responden
pengalaman terkait diukur
positif dan kepuasan dengan skala
menyenangkan kerja Likert dengan
terkait dengan berdasark-an scoring 1-5.
42

pekerjaan pada Terdiri dari 20


Minnesota pertanyaan.
Satisfaction Skor Maksimal :
Questionnair 100
e (MSQ) Skor Minimal :
20 Skor akan
dijumlah dan
dikategorikan
sebagai berikut :
1. Sangat Puas :
>72
2. Cukup Puas :
≥56 - ≤72
3. Tidak Puas :
<56

4.6 Teknik dan Instrumen Pengumpulan Data

4.6.1 Teknik Pengumpulan Data

Data penelitian yang diambil dalam penelitian ini terdiri dari data

primer dan data sekunder.

1. Data Primer

Pengambilan data primer dilakukan dengan memberikan informed

consent dan menjelaskan lembar penjelasan sebelum menjadi responden

(PSP) kepada responden sebelum melakukan pengisian kuesioner. Data

primer yang diambil langsung dari kuesioner responden penelitian

meliputi umur, tingkat pendidikan, status perkawinan, masa kerja,

kualitas kehidupan kerja, dan kepuasan kerja. Memantau langsung

pekerjaan (observasi), membagi kuesioner kepada tenaga kerja dan

wawancara kepada tenaga kerja.

Anda mungkin juga menyukai